Anda di halaman 1dari 1

Nama : Dinda Aulia Febrianty

NIM : 221001017

PRODI : S1 Gizi

MATA KULIAH : Dasar Manajemen Gizi dan Kesehatan

Judul Jurnal : Pengetahuan Ibu Mengenai Manfaat Asi

Penulis Jurnal : Edelwina Umboh, Rocky Wilar, dan Max F.J.Mantik

KESIMPULAN JURNAL

Air susu ibu (ASI) adalah makanan terbaik bagi bayi baru lahir, baik bayi yang
dilahirkan cukup bulan (matur) maupun kurang bulan (prematur). Asi mengandung berbagai
macam nutrisi yang sangat baik bagi bayi seperti karbohidrat, serat, vitamin, mineral da
nutrisi lainnya yang diperlukan oleh bayi dalam masa pertumbuhan.

Meski Air Susu Ibu (ASI) sudah diketahui keunggulannya, namun kecenderungan para
ibu untuk tidak menyusui bayinya secara eksklusif semakin besar. Salah satu faktor
penyebab ibu tidak mau menyusui bayinya adalah dikarenakan tingkat pendidikan ibu yang
rendah mengakibatkan kurangnya pengetahuan ibu dalam menghadapi masalah, terutama
dalam pemberian ASI eksklusif.

Dalam Jurnal ini didapatkan data bahwa ternyata pengetahuan ibu terhadap
pemberian ASI Eksklusif yang baik, lebih besar daripada cukup atau kurang. Hal ini mungkin
saja disebabkan keinginan mereka untuk mengetahui sendiri lewat media cetak maupun
elektronik. Dengan pendidikan yang baik, maka seseorang dapat mengetahui atau
memahami sesuatu yang disampaikan atau diinformasikan. Pendidikan juga akan
menghasilkan perubahan atau peningkatan pengetahuan masyarakat.

REFERENSI
Edelwina Umboh, R. W. (2013). Pengetahuan ibu mengenai manfaat asi pada bayi. e-Biomedik,
volume 1. nomor 1 , 210-214.

Anda mungkin juga menyukai