Anda di halaman 1dari 1

Nama : Aldo Andrian P

Kelas : 12 KA A

No.Absen : 04

Protokol Kesehatan saat Pandemi Covid-19

Tingkat kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan 3M yaitu memakai masker, menjaga
jarak dan mencuci tangan, masih belum memuaskan. Berdasarkan dari data Satuan Tugas,
pemantauan kedisiplinan protokol kesehatan yang dilakukan sejak tanggal 18 November 2020,
grafiknya sempat mengalami fluktuasi di sekitar Minggu ke-4 November. 

"Sangat disayangkan, bahwa trennya terus memperlihatkan penurunan terkait kepatuhan individu
dalam memakai masker, serta menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Hal ini bertepatan
dengan periode libur panjang tanggal 28 Oktober - 1 November 2020," Juru Bicara Satgas
Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito saat memberi keterangan pers perkembangan
penanganan Covid-19 di Graha BNPB, yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis
(3/12/2020). 

Ketidakpatuhan masyarakat ini ada kaitannya dengan inkosistensi kebijakan dari pemerintah, saat
adanya pelarangan untuk beribadah di masjid, mushala, gereja dan yang lainnya akibat Covid-19 ini
sudah dijalankan oleh masyarakat. Namun taatnya masyarakat tidak didukung oleh pemerintah
dengan kebijakan yang berubah-ubah.

Sebagai contoh pemerintah memutuskan menutup bandara. Namun tidak berselang lama
pemerintah memutuskan membuka bandara. Sehingga masyarakat melihatnya inkosistensi dari
pemerintah. Dari situlah orang orang mulai melanggar aturan-aturan mereka terhadap protokol
kesehatan,”.

Harapan kedepannya pemerintah tidak berubah-ubah kebijakannya selama pandemi Covid-19 ini.
Sehingga masyarakat bisa kembali patuh terhadap protokol kesehatan. Terlebih bisa menurunkan
angka kasus Covid-19

Anda mungkin juga menyukai