Anda di halaman 1dari 3

Telah dilakukan Pertemuan AUDIT MATERNAL PERINATAL ( AMP ), pada :

Hari : Sabtu

Tanggal : 11 Maret 2023

Jam : 10.00 WIB

Tempat : Aula Puskesmas Bangsalsari

Peserta : 25 orang

Hasil Pertemuan

1. Dilakukan Pemaparan oleh Bidan Wilayah Yayuk S, tentang Biodata, Keluhan Utama,
Riwayat Penyakit, Riwayat Penyakit Keluarga, Riwayat Persalinan, Riwayat Status
Ekonomi, Riwayat Psikososial dan Riwayat Adat Istiadat.

Dilanjutkan dengan memaparkan Riwayat Kebidanan baik Riwayat Kebidanan terdahulu


dan Kebidanan saat ini. Serta memaparkan Riwayat Pemeriksaan Kehamilan selama
Hamil saat ini.

2. Selanjutnya dilakukan pemaparan Riwayat Persalinan oleh Bidan wilayah Yayuk S yang
sekaligus PMB yang memeriksa awal

Dilanjutkan oleh pemaparan Bidan Ruang Bersalin Bidan Endang Sumiati, sebagai
penerima dan pemberi tindakan di Ruang Bersalin Puskesmas Bangsalsari

3. Dilakukan diskusi dan tanya jawab oleh Dokter Puskesmas dan anggota Pertemuan

4. Membuat Kesimpulan hasil dari pertemuan AMP

KESIMPULAN

1. Pendampingan dan Pemantauan Ibu Hamil oleh Bidan wilayah dengan melibatkan Kader
Posyandu wajib diberikan kepada semua Ibu Hamil dengan tidak memandang Ibu Hamil
tersebut memiliki Resiko maupun Tidak memiliki resiko. Pendampingan lebih
ditingkatkan dan diintensipkan pada Ibu Hamil yang memiliki Resiko baik resiko rendah
dan terutama Resiko Tinggi atau yang memiliki SPR minimal 6 keatas. Pendampingan ini
dikakukan sejak ditemukan atau kontak pertama Ibu Hamil dengan Bidan sehingga
Riwayat kesehatan selama Kehamilan bisa terpantau
2. Kerjasama dengan Jejaring atau Bidan yang memiliki Praktek Mandiri yang ada di
Wilayah kerja Puskesmas Bangsalsari dalam Pemantauan Ibu Hamil. Praktek Mandiri
Bidan melaporkan kepada Bidan wilayah hasil pemeriksaan Ibu Hamil yang datang
periksa ke Tempat Bidan Praktek Mandiri, sehingga Bidan Wilayah tidak kehilangan
informasi terkait riwayat pemeriksaan dan kondisi ibu hamil tersebut.

3. Perlu dilakukan Kelas Bidan yang menghadirkan Dokter SpOG untuk merefresh Informasi
tentang penanganan dan tindakan Medis ter Update pada Kasus – kasus Kebidanan ,
sehingga skill dari Bidan Bidan yang ada di Puskesmas Bangsalsari bisa ditingkatkan dan
lebih cekatan dalam menghadapi pasien gawat darurat.

4. Perlu dilakukan Kelas Bidan dan Perawat di Puskesmas Bangsalsari yang membahas
tentang Gawat Darurat Kebidanan dengan tujuan dalam hal ini adalah kasus gawat darurat
yang ada di Puskesmas dapat ditangani bersama jikalau Bidan membutuhkan bantuan
Perawat dalam menangani kasus kegawat daruratan Kebidanan

5. Menggali lebih dalam tentang adat istadat atau kebiasaan yang masih kental dan dipercaya
masyarakat tentang seputar kehamilan dan persalinan . Tugas Bidan adalah meluruskan
mitos mitos dan kepercayaan yang tidak rasional terutama yang bisa membahayakan dan
mengancam jiwa Ibu Hamil, dan Bidan bisa menjabarkan sesuai dasar Ilmu Kebidanan
yang Logis dan Rasional.

Anda mungkin juga menyukai