Anda di halaman 1dari 5

PENDIDIKAN DAN PENYULUHAN GIZI

RENCANA SATUAN ACARA PENYULUHAN

“ANEMIA DI KALANGAN REMAJA”

Dosen Pengajar :

Nurhamidi, SKM., M.Kes

Yasir Farhat, SKM., MPH

Disusun Oleh :

Muhammad Azhar Anwary (P07131221019)

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA POLITEKNIK


KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN BANJARMASIN PROGRAM
SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA
2021/2022
1. Penyuluh : Muhammad Azhar Anwary
2. Mata Pelajaran/Penyuluhan : Anemia Di Kalangan Remaja
3. Waktu : ± 10 menit
4. TIU
Diharapkan audience dapat mengatahui mengenai anemia
5. TIK
Setelah mengikuti penyuluhan diharapkan :
a. Audience dapat menjelaskan pengertian anemia
b. Audience dapat menyebutkan dan menjelaskan gejala anemia
c. Audience dapat menyebutkan dan menjelaskan penyebab anemia
d. Audience dapat menyebutkan dan menjelaskan dampak atau akibat anemia
e. Audience dapat menyebutkan dan menjelaskan cara mencegah anemia
6. Pokok Bahasan
 Pengertian Anemia
Anemia adalah kondisi dimana seseorang mengalami kekurang sel darah
merah yang sehat atau sel darah merah yang tidak berfungsi dengan baik.
Sehingga menyebabkan organ tubuh tidak mendapat oksigen yang cukup.
 Gejala Anemia
Pada umumnya anemia tidak disertai dengan gejala atau keluhan tertentu.
Keluhan tidak spesifik pada penderita anemia adalah :
- Cepat lelah
- Sakit kepala
- Pusing
- Sering mengantuk
- Kulit terlihat pucat
- Detak jantung yang tidak teratur
- dll
 Penyebab Anemia
Adapun berbagai macam penyebab yang dapat menyebabkan anemia adalah :
- Tidak melakukan sarapan pagi
- Sering begadang
- Menstruasi (Untuk remaja perempuan)
 Dampak atau Akibat Anemia
Adapun beberapa dampak atau akibat dari anemia adalah :
- Imunitas tubuh menurun
- Konsentrasi menurun
- Prestasi belajar mengalami penurunan
- Tidak bugar dan produktivitas mengalami penurunan
- Serta pada remaja perempuan (bagi yang sudah menikah), anemia dapat
memperbesar resiko kematian saat melahirkan, bayi lahir prematur, dan berat
badan bayi yang cenderung rendah
 Cara Mencegah Anemia
- Mengubah gaya hidup seperti mengurangi begadang dan membiasakan makan
atau sarapan.
- Mengkonsumsi makanan yang bergizi terutama makanan yang mengandung
zat besi seperti daging, telur dan makanan lainnya yang mengandung zat besi
- Berolahrga yang ringan seperti olahraga aerobic yaitu seperti renang, lari atau
bersepeda.
- Meminum suplemen penambah darah untuk remaja perempuan yang
mengalami menstruasi.
7. Kegiatan Pelatih & Peserta
 Pelatih menjelaskan, dan peserta mendengarkan
 Pelatih menjawab, peserta bertannya
 Pelatih bertannya kemudian peserta menjawab
8. Metode
- Pretest
- Ceramah
- Tanya Jawab
- Postest
9. Alat Peraga
- Leaflet
10. Sumber
- Sumber Dana : Didapatkan dari sponsor
- Sumber Materi
1. UPK Kemenkes, 2021. mengenal-dampak-anemia-pada-remaja (diakses pada
https://upk.kemkes.go.id/new/mengenal-dampak-anemia-pada-remaja)
2. HelloSehat, 2021. cara-pencegahan-anemia (diakses pada
https://www.google.com/amp/s/hellosehat.com/kelainan-darah/anemia/cara-
pencegahan-anemia/%3famp=1)
3. Halodoc, 2020. perlu-tahu-3-cara-mencegah-anemia-pada-milenial ( diakses
pada https://www.halodoc.com/artikel/perlu-tahu-3-cara-mencegah-anemia-
pada-milenial)
4. Alodokter, 2022. anemia (diakses pada https://www.alodokter.com/anemia)
11. Alat Evaluasi
- Kuisioner Post-test (evaluasi diberikan berupa kertas soal pada lampiran 1)
Lampiran 1

1. Anemia adalah kondisi dimana seseorang kekurangan ….


a. Sel darah merah c. Cairan tubuh
b. Sel darah putih d. Lemak
2. Pada umumnya anemia tidak disertai dengan gejala atau keluhan tertentu. Keluhan tidak
spesifik pada penderita anemia adalah, kecuali ….
a. Cepat lelah c. Sakit kepala
b. Pusing d. Sakit gigi
3. Bagaimana cara untuk mencegah anemia, kecuali ….
a. Melakukan sarapan pagi c. Berolahraga
b. Begadang pada malam hari d. Meminum suplemen penambah darah

Jawaban :
1. A
2. D
3. B

Anda mungkin juga menyukai