Anda di halaman 1dari 4

SESI 1

Asas asas manajemen


MENGAPA KITA PERLU MEMPELAJARI ORGANISASI DAN MANAJEMEN ?

Karna di dalam kehidupan sehari hari kita perlu organisasi dan manajemen. Di dalam manajemen
pun perlu pengorganisasian. Walaupun tidak sepenuhnya bisa mengaplikasikan dengan baik
setidaknya dengan belajar manajemen dan organisasi kita bisa menjadikannya pedoman dalam
mengelola perusahaan. Bisa menjadi pacuan tidak lagi hanya menebak nebak dengan asal yang
mungkin akan menjadi pemborosan atau tidak efesien. Dengan adanya manajemen kita bisa lebih
disiplin, tepat waktu, menjadi efesien. Manajemen pun membutuhkan sumberdaya manusia untuk
tercapainya suatu tujuan organisasi. Dan organisasi pun dibentuk oleh sumber daya manusia untuk
berinteraksi satu dengan yang lainnya untuk mencapai tujuan tertentu. Untuk mencapai tujuan
organisasi di perlukan sumber daya inti yang dikenal dengan the six M’s yaitu men and women,
materials, machines, methods, money and market. Manajemen juga merupakan sebagai ilmu
pengetahuan yang mencoba coba mencari wawasan baru, dan memahami cara kerja sistematis
mengapa dan bagaimana orang – orang bekerja sama untuk mencapai tujuan. Manajemen sebagai
seni terkait dengan adat, kebiasaan, budaya, selera dan tradisi suatu masyarakat. Sehingga paktik
manajemen berbeda – beda antara suatu masyarakat. Manajemen pun seni mengurus, mengelola,
dan mengarahkan segenap potensi sumber daya manusia yang berada di dalam organisasi untuk
suatu tujuan tertentu yang diinginkan oleh pepimpin.

Sumber :

Buku Materi Pokok Asas – Asas Manajemen Sam’un Jaja Raharja

https://armadinsos.wordpress.com/2015/04/05/makalah-pentingnya-mempelajari-organisasi-
armadin-sos

Bahasa Indonesia
Saudara, pada diskusi perdana kali ini, kita akan berdiskusi tentang bahasa dan fungsi bahasa.
Silakan Anda ungkapkan pemahaman Anda tentang:

1. hakikat atau pengertian bahasa;


2. fungsi utama bahasa dan beberapa fungsi lainnya berdasarkan yang Anda ketahui;
3. alasan bahasa Melayu yang dipilih menjadi cikal bakal bahasa Indonesia; dan
4. perbedaan fungsi bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa Indonesia
sebagai bahasa negara.

1. Hakikat bahasa adalah alat komunikasi lisan maupun tulisan, hakikat bahasa adalah
dasar atau landasan untuk memahami apa yang ada dimuka bumi ini
Sumber ( Hakikat Bahasa: Pengertian, Sifat, Fungsi dan Ciri - Buku Deepublish
(penerbitbukudeepublish.com) )
2. Fungsi bahasa saat penting bagi umat manusia dalam kehidupan sehari hari. Fungsi
bahasa sebagai alat komunikasi, sebagai pemersatu, sebagai ilmu pengetahuan,
mengungkapkan emosi.
Sumber ( Hakikat Bahasa: Pengertian, Sifat, Fungsi dan Ciri - Buku Deepublish
(penerbitbukudeepublish.com) )

3. Karna bahasa melayu mudah di pelajari dan tidak mengenal bahasa kasar dan halus,
bahasa melayu pun diterima di berbagai suku, bahasa melayu sudah menjadi bahasa
perdagangan. Sumber ( Mengapa Bahasa Melayu Dijadikan Bahasa Indonesia ? -
ReaksiPress.COM )

4. Perbedaaan fungsi bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa negara
adalah fungsi sebagai bahasa nasional itu santai, bebas, tidak baku bahasa sehari hari
yang kita pakai sedangkan fungsi sebagai bahasa negara itu mengikuti aturan bahasa
dalam arti bahasa baku, tertib, dan sesuai kaidah. Sumber ( Jelaskan perbedaan bahasa
indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa negara! - perbedaanantara.com )

Bahasa Inggris
Hai semua

Setelah mempelajari materi di Sesi 1, sekarang silakan diskusikan pertanyaan-pertanyaan


berikut.

1. Bagaimana Anda membedakan antara bahasa Inggris informal dan formal dan
mengapa menurut Anda penting untuk mempelajari kedua bahasa tersebut?
2. Bandingkan kedua kalimat ini.

A) Maaf, tapi kami tidak dapat memenuhi tenggat waktu ini.

B) Kami menyesal untuk memberitahu Anda bahwa kami tidak akan dapat memenuhi
tenggat waktu ini.

Menurut Anda apa perbedaan antara kalimat A dan kalimat B? Jelaskan jawaban Anda
berdasarkan materi pembelajaran minggu ini

3. Bagaimana Anda menjelaskan perbedaan antara bahasa gaul dan bahasa sehari-hari?
Harap berikan 2 (dua) contoh masing-masing.

 Untuk pertanyaan 1, 2, dan 3, Anda dapat menjawab baik dalam bahasa Inggris atau
Indonesia.

Pancasila
Pendidikan Pancasila merupakan sebuah mata kuliah pengembangan kepribadian yang sesuai
dengan Pancasila. Dalam pelaksanaannya mata kuliah Pancasila di perguruan tinggi ada yang
menjadi mata kuliah sendiri, ada yang tidak menerapkan mata kuliah Pancasila, dan ada yang
digabung dengan matakuliah PKn. Berikan pendapat saudara mengenai realita yang terjadi
dan kemukakan solusi yang menurut saudara efektif untuk menerapkan Mata Kuliah
Pancasila di semua perguruan tinggi!

Selamat Berdiskusi.....

Menurut saya pendidikan pancasila itu sangat penting bagi semua warga negara Indonesia,
apalagi untuk masa depan generasi muda. Karna pendidikan pancasila memperkenalkan ilmu
ilmu dasar negara. Panca yang berarti 5 sila berarti dasar. Pancasila juga mengajarnya norma
norma seperti norma hukum, norma kenegaraan, norma moral. Pancasila membentuk
manusia menjadi lebih dewasa, kemampuan tanggung jawan, kemampuan untuk mentukan
dirinya sendiri dan seluruh kondisi manusia yang memungkinkan untuk tujuan hidupnya.
Namun pembelajaran pancasila itu berbeda beda seperti di sekolah dasar berbeda dengan
sekolah menengah apalagi pembelajaran pancasila di perguruan tinggi tidak akan sama
dengan pelajaran pancasila yang diberikan pada sekolah menengah. Sedangkan di masyarakat
luas dapar di pilih dengan kemapuan yang ada. Pancasila mengajarkan bagaimana kita
bermusyawarah, bagaimana cara kita berdemokrasi, taat kepada Tuhan, mempelajari keadilan
keadilan yang bagaimana seharusnya kita dapatkan. Sumber ( BMP MKDU 4114 Lasiyo, Sri
soeprapto, Reno Wikandaru Hal 1.3 – 1.4 )

Pengantar ilmu administrasi

1. Administrasi merupakan kegiatan yang memiliki karakteristik atau ciri-ciri


tertentu. Coba Anda jelaskan karakteristik administrasi sebagai suatu
kegiatan!
2. Berikan contoh kegiatan administrasi di lingkungan Anda?

1. Adminsitrasi adalah suatu organisasi untuk mencapai tujuan tertentu, dengan


efiesiensi biaya, waktu dan hal yang lainnya. administrasi selalu berhubungan kerja
sama satu dengan lainnya. Dalam kegiatan administrasi pun selalu terdapat
bimbingan, pengawasan dan kepemimpinan itu adalah ciri ciri dari suatu administrasi.
Contohnya di dalam perusahaan terdapat administrasi untuk mencapai tujuan
perusahaan tersebut. Misalnya perusahaan gas negara untuk menjadi pelanggan gas
alam tentu ada prosesnya sehingga menjadi pelanggan gas negara. Calon oelanggan
harus datang ke kantor gas negara untuk mendaftarkan diri menjadi pelanggan, setelah
itu formulirnya di proses dan calon pelanggan di survei ke lokasi, lalu di pastikan
berapa meter pipa yang di butuhkan dan calon pelanggan membayar uang jaminan
yang telah di tentukan. Itu adalah proses administrasi. Sumber ( BMP Ilmu
Administrasi modul 1 Hal 1.5 dan Pengertian Administrasi Adalah, Fungsi, Tujuan, dan
Ciri-Ciri Administrasi (maxmanroe.com) )
2. Di lingkungan saya terdapat pasar, di pasar banyak transaksi jual beli. Kita ingin
memasak untuk membeli bahan bahan nya bisa ke pasar. Banyak aneka macam bahan
bahan yang kita inginkan. Itu adalah salah satu contoh kegiatan administrasi di
lungkungan saya.

Pengantar Ilmu Ekonomi


Saudara Mahasiswa ...

Ilmu ekonomi merupakan cabang ilmu sosial yang mempelajari berbagai


perilaku ekonomi terhadap keputusan-keputusan ekonomi yang dibuat.
Setiap negara mempunyai cara sendiri dalam mengatur tiap individu dalam
mengelola sumber daya yang tidak terbatas. Sistem ekonomi yang dikenal
di dunia ada tiga, sistem ekonomi pasar, sistem ekonomi terpusat dan
sistem ekonomi campuran, berikan pendapat saudara sistem ekonomi apa
yang digunakan di Indonesia mengapa? Berikan alasannya.

Selamat belajar dan berdiskusi. Tetap optimis...Semoga sehat dan sukses


selalu.

Salam: Tutor

Anda mungkin juga menyukai