Anda di halaman 1dari 3

DISKUSI

1. Sebutkan bagian-bagian sel saraf (neuron) beserta fungsinya!


=
1. Dendrit
Dendrit berfungsi untuk menerima dan menghantarkan rangsangan yang berasal dari
badan sel.
2. Badan Sel
Fungsi dari badan sel adalah menerima rangsangan yang berasal dari dendrit
kemudian akan meneruskannya menuju neurit atau akson.
3. Inti Sel
Fungsi inti sel adalah untuk mengatur sifat keturunan yang berasal dari sel tersebut.
4. Neurit (Akson)
Akson berperan menghantarkan impuls yang berasal dari badan sel yang menuju
efektor misalnya otot serta kelenjar
5. Selubungan Mielin
Selubungan mielin adalah selaput pembungkus dari akson.
6. Sel Schwann
Sel schwann berperan penting dalam menghasilkan lemak serta membungkus neurit
berkali-kali sehingga membentuk selubung mielin. Adapun fungsi yang dimiliki sel
schwann adalah mempercepat jalannya impuls. Selain itu, sel ini juga membantu
dalam menyediakan makanan yang bermanfaat untuk neurit serta membantu dalam
regenerasi neurit.
7. Nodus Ranvier
Fungsi nodus ranvier adalah sebagai loncatan sehingga dapat mempercepat saraf
menuju otak dan sebaliknya.
2. Sebutkan bagian-bagian utama otak dan fungsinya!
= Otak memiliki 3 bagian utama, yaitu otak besar (cerebrum), otak kecil (cerebellum),
dan batang otak (brainstem).
Cerebrum merupakan bagian terbesar dari otak. Cerebrum terbagi menjadi 2 bagian,
yaitu otak kanan dan otak kiri. Belahan otak kanan berfungsi untuk mengontrol
pergerakan di sisi kiri tubuh dan belahan otak kiri mengontrol gerakan di sisi kanan
tubuh. Cerebrum terbagi lagi atas 4 yakni :
a. Lobus frontal (bagian depan) yang mengendalikan gerakan, ucapan, perilaku,
memori, emosi, dan kepribadian. Bagian otak ini juga berperan dalam fungsi
intelektual, seperti proses berpikir, penalaran, pemecahan masalah, pengambilan
keputusan, dan perencanaan.
b. Lobus parietal (atas) yang mengendalikan sensasi, seperti sentuhan, tekanan, nyeri,
dan suhu. Lobus ini juga mengendalikan orientasi spasial atau pemahaman tentang
ukuran, bentuk, dan arah.
c. Lobus temporal (samping) yang mengendalikan indra pendengaran, ingatan, dan
emosi. Lobus temporal kiri juga berperan dalam fungsi bicara.
d. Lobus oksipital (belakang) yang mengendalikan fungsi penglihatan

Otak kecil bertanggung jawab dalam mengendalikan gerakan, menjaga keseimbangan,


serta mengatur posisi dan koordinasi gerakan tubuh. Bagian otak ini juga berperan dalam
mengendalikan gerakan halus, seperti menulis dan melukis.

Batang otak adalah seikat jaringan saraf di dasar otak. Fungsinya sebagai stasiun
pemancar yang menghubungkan otak besar ke saraf tulang belakang, serta mengirim dan
menerima pesan antara berbagai bagian tubuh dan otak.

3. Sebutkan anggota struktur anatomi sumsum tulang belakang!


=
Dura mater: Ini adalah lapisan paling luar dari meninges sumsum tulang belakang. Ini
adalah lapisan pelindung yang kuat.
Ruang epidural: Antara dura dan arachnoid adalah ruang epidural. Di sinilah dokter
dapat memasukkan anestesi lokal untuk mengurangi rasa sakit saat melahirkan dan
beberapa prosedur pembedahan, seperti operasi pada paru-paru atau aneurisma perut.
Arachnoid mater: Arachnoid mater adalah lapisan tengah penutup sumsum tulang
belakang.
Ruang subarachnoid: Ini terletak di antara arachnoid mater dan pia mater.
Cairan serebrospinal (CSF) terletak di ruang ini. Terkadang, dokter harus mengambil
sampel cairan serebrospinal untuk menguji keberadaan infeksi, seperti meningitis.
Pia mater: Pia mater adalah lapisan yang langsung menutupi sumsum tulang belakang.
4. Apa perbedaan respon yang terjadi antara perlakuan I dan II pada pengamatan gerak
refleks pada lutut? Jelaskan mengapa demikian!
=Saat mengepalkan tangan, refleks akan semakin terlihat, hal ini dikarenakan dengan
melakukan pengepalan (Jendrassik Meneuver) akan meningkatkan (membesar-besarkan)
refleks tendon tungkai bawah dengan melawan beberapa penghambatan penurunan
normal yang dikirim otak ke busur refleks. Ini juga dapat membantu mencegah
penghambatan refleks secara sadar.
5. Respon apa yang timbul pada pengamatan gerak refleks pada mata? Saraf apa yang
bekerja?
=Respon yang timbul adalah respon mata yang cepat berkedip, saraf yang bekerja adalah
saraf refleks yang berpusat di sumsum tulang belakang.
6. Respon apa yang timbul pada pengamatan gerak refleks pada tenggorokan? Saraf apa
yang bekerja?
=Respon yang timbul adalah respon jakun yang bergerak, saraf yang bekerja adalah saraf
refleks yang berpusat di sumsum tulang belakang.

Anda mungkin juga menyukai