Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Diponegoro No.22 Telepon : (022) 4232448-4233347-4230963
Faksimil: (022) 4203450 Website: www.jabarprov.go.id email: info@jabarprov.go.id
Bandung – 40115

Bandung, 12 April 2023

Kepada
Yth. 1. Bupati/Walikota Se-Jawa Barat;
2. Kepala Perangkat Daerah/Biro
di lingkungan Pemerintah Daerah
Provinsi Jawa Barat
di
TEMPAT

SURAT EDARAN

NOMOR: 31/HM.06/BKD

TENTANG

SELEKSI PENGHARGAAN PEGAWAI NEGERI SIPIL BERPRESTASI


INOVATIF, INSPIRATIF DAN THE FUTURE LEADER
PROVINSI JAWA BARAT
TAHUN 2023

Menindaklanjuti Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 18 Tahun 2021 jo. Peraturan
Gubernur Jawa Barat Nomor 28 Tahun 2022 tentang Penghargaan Daerah Bagi Pegawai
Negeri Sipil dan Penghargaan Daerah Lainnya, Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat akan
diselenggarakan Seleksi Penghargaan Pegawai Negeri Sipil Berprestasi Inovatif, Inspiratif dan
The Future Leader Provinsi Jawa Barat Tahun 2023, dengan ketentuan sebagai berikut :

1. Pemberian penghargaan kepada PNS berprestasi yang memiliki Inovasi, Inspirasi, dan The
Future Leader bertujuan untuk memberikan dorongan/motivasi kepada segenap PNS agar
memiliki loyalitas, kejujuran, dedikasi dan disiplin yang tinggi, memiliki kinerja, potensi,
profesionalisme yang siap memberikan pelayanan prima serta sadar akan tanggungjawab
selaku aparatur pemerintah untuk berperan aktif dalam berbagai kegiatan pemerintahan dan
pembangunan;
2. Penghargaan diberikan kepada PNS yang memenuhi syarat dan kriteria sebagai PNS
Berprestasi yang memiliki Inovasi, Inspirasi, dan The Future Leader dari Perangkat Daerah
Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota, yaitu :
a) Setia kepada Pancasila dan UUD ‘45, Negara, Pemerintah, Pemerintah Daerah;
b) Melaksanakan kewajiban dan menghindari larangan PNS sesuai ketentuan peraturan
perundang-undangan;

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) Badan
Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code, memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah
Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut https://sidebar.jabarprov.go.id/v/C2861417C7

C2861417C7
c) Berprestasi baik dan menjadi panutan/teladan bagi masyarakat;
d) Tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin PNS;
e) Memiliki suatu ide, gagasan, terobosan dan karya nyata berupa produk, kebijakan,
pelayanan yang inovatif dan inspiratif yang berguna bagi dirinya, pemerintah,
masyarakat dan lingkungannya baik saat ini maupun untuk dimasa yang akan datang.
f) Khusus untuk kategori The Future Leader usia maksimal 35 tahun pada saat
pendaftaran.
3. Pendaftaran seleksi Penghargaan PNS Berprestasi Inovatif, Inspiratif, dan The Future
Leader melalui aplikasi E-Penghargaan, dengan alamat link:
https://kinerja.jabarprov.go.id/penghargaan/ paling lambat tanggal 30 Juni 2023.

Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih.

a.n. GUBERNUR JAWA BARAT


SEKRETARIS DAERAH ,

Tembusan:
1. Yth. Gubernur Jawa Barat;
2. Yth. Wakil Gubernur Jawa Barat.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) Badan
Siber dan Sandi Negara. Dokumen digital yang asli dapat diperoleh dengan memindai QR Code, memasukkan kode pada Aplikasi NDE Pemerintah
Daerah Provinsi Jawa Barat, atau mengakses tautan berikut https://sidebar.jabarprov.go.id/v/C2861417C7

C2861417C7

Anda mungkin juga menyukai