Anda di halaman 1dari 126

LAPORAN PENDAHULUAN

KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN


UNTUK MENDUKUNG LP2B

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ................................................................................................................................. 1


DAFTAR TABEL ......................................................................................................................... 4
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................... 4
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................................. 5
A. Latar Belakang ................................................................................................................ 5
B. Maksud dan Tujuan ........................................................................................................ 8
C. Sasaran/Target ........................................................................................................... 9
D. Ruang Lingkup Kegiatan ........................................................................................... 9
BAB II GAMBARAN UMUM .................................................................................................... 11
A. Profil Daerah Istimewa Yogyakarta ........................................................................... 11
1. Profil Kabupaten Sleman......................................................................................... 12
2. Profil Kabupaten Bantul ........................................................................................... 18
3. Profil Kabupaten Kulonprogo .................................................................................. 25
4. Profil Kabupaten Gunungkidul ................................................................................ 28
BAB III TINJAUAN PUSTAKA ................................................................................................ 34
A. Sistem Pertanian .......................................................................................................... 34
B. Intensifikasi, Ekstensifikasi dan Diversifikasi ........................................................... 36
C. Sistem Informasi Geografis (SIG) .......................................................................... 37
1. Subsistem SIG .......................................................................................................... 38
2. Komponen SIG ......................................................................................................... 39
3. Tugas Utama SIG ..................................................................................................... 40
D. Kemandirian, Ketahanan dan Kedaulatan Pangan ............................................. 41
E. Konsep Bank Tanah..................................................................................................... 45
F. Referensi Hukum .......................................................................................................... 51
1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya
Alam Hayati dan Ekosistemnya (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
1990 Nomor 49, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3419);
51
2. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Ketentuan Pokok Dasar-Dasar
Agraria. ............................................................................................................................... 62
3. Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan
Pertanian Pangan Berkelanjutan; .................................................................................. 67

1
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

4. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah bagi


Pembangunan untuk Kepentingan Umum.................................................................... 72
5. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2012 tentang Pangan. ................................ 74
6. Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2013 tentang Perlindungan dan
Pemberdayaan Petani. .................................................................................................... 79
7. Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2019 tentang Sistem Budi Daya Pertanian
Berkelanjutan. ................................................................................................................... 81
8. Undang-Undang Nomor 65 Tahun 2019 Tentang Jaminan Luasan Pertanian.
84
9. Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012 tentang Perubahan Atas
Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan
Badan Layanan Umum. ................................................................................................... 85
10. Peraturan Presiden Nomor 30 Tahun 2015 tentang Perubahan Ketiga Atas
Peraturan Presiden Nomor 71 Tahun 2012 Tentang Penyelenggaraan Pengadaan
Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum. ............................................ 86
11. Peraturan Daerah DIY Nomor 10 Tahun 2011 tentang Perlindungan Lahan
Pertanian Pangan Berkelanjutan. .................................................................................. 89
12. Peraturan Daerah DIY Nomor 4 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan
Cadangan Pangan. .......................................................................................................... 93
13. Peraturan Daerah DIY Nomor 5 Tahun 2019 tentang Rencana Tata Ruang
dan Wilayah DIY Tahun 2019 – 2039. .......................................................................... 95
14. Peraturan Badan Informasi dan Geospasial Nomor 12 Tahun 2017 tentang
Pedoman Pemetaan Masyarakat Hukum Adat;........................................................... 98
15. Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 33 Tahun 2016
Tentang Pengelolaan Dana Keistimewaan .................................................................. 99
16. Peraturan Walikota Yogyakarta Nomo 112 Tahun 2017 Tentang
Pengendalian Lahan Sawah Beririgasi Teknis .......................................................... 111
17. Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor 84 Tahun 2018 Tentang Perubahan
Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor 112 Tahun 2017 Tentang Pengendalian
Lahan Sawah Beririgasi Teknis .................................................................................... 113
BAB IV METODOLOGI .......................................................................................................... 114
A. Kerangka Pikir ............................................................................................................. 114
B. Jenis dan Sumber Data ............................................................................................. 115
C. Metode Analisis ....................................................................................................... 116
BAB V MANAJEMEN PELAKSANAAN PEKERJAAN ...................................................... 118
A. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan ............................................................................... 118
B. Komposisi Tim dan Penugasan................................................................................ 119

2
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

C. Jadwal Penugasan Tenaga Ahli ........................................................................... 123

3
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

DAFTAR TABEL
Tabel 1. Pembagian Wilayah Administrasi Kabupaten Sleman ........................ 13
Tabel 2. Ketinggian Wilayah Kabupaten Sleman ............................................. 14
Tabel 3. Jenis Tanah di Kabupaten Sleman ..................................................... 16
Tabel 4. Penggunaan Lahan di Kabupaten Sleman Tahun 2009-2015 ............ 18
Tabel 5. Jumlah Desa, Dukuh, dan Luas Kecamatan di Kabupaten Bantul
Tahun 2013 ...................................................................................................... 19
Tabel 6. Jenis tanah di Kabupaten Bantul ........................................................ 24
Tabel 7. Pembagian wilayah Admnistratif Kabupaten Kulon Progo .................. 26
Tabel 8. Pembagian Administratif Wilayah Kabupaten Gunungkidul ................ 29
Tabel 9. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan ....................................................... 118
Tabel 10. Komposisi Tim dan Penugasan Tenaga Ahli dan Tenaga Pendukung
....................................................................................................................... 119

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Peta Administrasi Kabupaten Sleman ............................................ 13


Gambar 2. Posisi Kabupaten Kulon Progo ....................................................... 26
Gambar 3. Peta Administratif Kabupaten Gunungkidul .................................... 29
Gambar 4. Diagram Alir Pola Pikir Pelaksanaan Pekerjaan Kajian Pengelolaan
Lahan Pertanian Untuk Mendukung LP2B ..................................................... 115
Gambar 5. Diagram Pelaksanaan Metode Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian
Untuk Mendukung LP2B ................................................................................ 117

4
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sektor pertanian merupakan sektor yang strategis dan berperan penting


dalam perekonomian nasional dan kelangsungan hidup masyarakat, terutama
dalam sumbangannya terhadap PDB, penyedia lapangan kerja dan penyediaan
pangan dalam negeri. Kesadaran terhadap peran tersebut menyebabkan
sebagian besar masyarakat masih tetap memelihara kegiatan pertanian mereka
meskipun negara telah menjadi negara industri. Sehubungan dengan itu,
pengendalian lahan pertanian merupakan salah satu kebijakan nasional yang
strategis untuk tetap memelihara industri pertanian primer dalam kapasitas
penyediaan pangan, dalam kaitannya untuk mencegah kerugian sosial ekonomi
dalam jangka panjang mengingat sifat multi fungsi lahan pertanian.
Dalam upaya mewujudkan swasembada pangan melalui ketersediaan
lahan, Pemerintah sudah menerbitkan UU Nomor 41 Tahun 2009 tentang
Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (PLP2B). Regulasi ini
terbit dengan pertimbangan bahwa negara menjamin hak atas pangan sebagai
hak asasi warga negara. Sehingga negara berkewajiban menjamin
kemandirian, ketahanan, dan kedaulatan pangan. Pembahasan dan
penanganan masalah alih fungsi lahan pertanian yang dapat mengurangi
jumlah lahan pertanian, terutama lahan sawah, telah berlangsung sejak
dasawarsa 90-an. Namun demikian, hingga kini agenda tersebut masih belum
berhasil diwujudkan. Selama ini berbagai kebijaksanaan yang berkaitan dengan
masalah pengendalian konversi lahan sawah sudah banyak dibuat. Konversi
lahan pertanian terus terjadi dan sulit dikendalikan. Konversi lahan pertanian
secara nasional diperkirakan mencapai lebih dari 100 ribu hektare pertahun.
Berdasarkan data BPS 2003-2017, laju alih fungsi lahan di DIY mencapai
237,14 ha/tahun atau 0,4% dari total luas lahan sawah. Dan belum semua
pemerintah daerah mempunyai Perda tentang PLP2B. Perda PLP2B belum
dapat dijalankan secara efektif dalam menekan laju alih fungsi lahan pertanian

5
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

karena belum ada data by name by address dan luasan KP2B, LP2B, dan
LCP2B belum tercantum dalam Perda DIY tentang RTRW DIY.
Dalam beberapa hal alih fungsi lahan pertanian ke penggunaan lainnya
bersifat dilematis. Pertambahan penduduk dan pertumbuhan kegiatan ekonomi
yang pesat di beberapa wilayah memerlukan jumlah lahan non pertanian yang
mencukupi. Namun demikian, pertambahan jumlah penduduk juga memerlukan
supply bahan pangan yang lebih besar, yang berarti lahan pertanian juga lebih
luas, sementara total luas lahan yang ada berjumlah tetap. Sebagai akibatnya
telah terjadi persaingan yang ketat dalam pemanfaatan lahan yang berakibat
pada meningkatnya nilai lahan (land rent) maka penggunaan lahan untuk
pertanian akan selalu dikalahkan oleh peruntukan lain seperti industri dan
perumahan (Nasoetion dan Winoto, 1996). Meskipun nilai intrinsik dari lahan
pertanian, terutama sawah, jauh lebih tinggi dari nilai pasarnya (Pakpahan et.
al. 2005, Sumaryanto dan Sudaryanto, 2005) namun nilai-nilai tersebut belum
tercipta „pasarannya‟ sehingga pemilik lahan/petani belum memperoleh nilai
finansialnya.
Di sisi internal sektor pertanian, berbagai karakteristik dari usahatani
sendiri belum sepenuhnya mendukung ke arah pelaksanaan pelestarian lahan
pertanian yang ada. Sempitnya luas lahan yang diusahakan petani terjadi
karena proses fragmentasi yang disebabkan sistem waris pecah-bagi sehingga
semakin memarjinalkan kegiatan usaha pertanian. Sempitnya lahan berakibat
pada tidak tercukupinya hasil kegiatan usaha pertanian untuk menutupi
kebutuhan hidup sehari-hari, apalagi mencukupi mendorong penerapan
teknologi baru untuk peningkatan produktivitas. Yang terjadi kemudian bukan
modernisasi (penerapan teknologi yang up to date) tetapi penjualan lahan
pertanian untuk penggunaan lainnya (alih fungsi lahan pertanian). Prioritas
pembangunan masing-masing daerah yang tidak memprioritaskan pada sektor
pertanian semakin mendorong cepatnya laju alih fungsi lahan pertanian.
Dengan rumitnya persoalan yang alih fungsi lahan pertanian itu maka
upaya pemecahannya tidak mungkin dilakukan secara parsial sebagaimana
pendekatan yang dilakukan selama ini. Diperlukan pendekatan yang
menyeluruh, dengan melibatkan semua pihak terkait secara aktif.

6
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Pemda DIY melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY telah
melakukan Kajian Evaluasi Implementasi Perda DIY No. 10 Tahun 2011
tentang PLP2B. Kajian berorientasi untuk mengidentifikasi dan
merekomendasikan kawasan lahan pertanian di wilayah DIY yang secara
indikatif dapat ditetapkan sebagai kawasan PLP2B yang kemudian diusulkan
dalam Review RTRW DIY. Review RTRW DIY telah ditetapkan dalam Perda
DIY Nomor 5 Tahun 2019 tentang RTRW DIY tahun 2019-2039 yang
didalamnya mencantumkan luas LP2B DIY. Kemudian berdasarkan Perda
RTRW DIY 2019-2039, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY
mengajukan Review Perda DIY No. 10 Tahun 2011 tentang PLP2B. Agenda
selanjutnya sebagai tindak lanjut implementasi PLP2B adalah (1) mendorong
perwujudan lahan pertanian pangan berkelanjutan; (2) meningkatkan upaya
pengendalian alih fungsi LP2B; (3) meningkatkan pemberdayaan, pendapatan,
dan kesejahteraan bagi petani; (4) memberikan kepastian hak atas tanah bagi
petani; dan (5) meningkatkan kemitraan semua pemangku kepentingan dalam
rangka pemanfaatan dan pengembangan LP2B sesuai dengan tata ruang.
Untuk mewujudkan implementasi UU PLP2B dan Perda LP2B di DIY
salah satunya adalah bentuk dan mekanisme pengelolaan LP2B. Salah satu
gagasan dalam pengelolaan LP2B yaitu dengan bank tanah (land banking).
Secara umum konsep bank tanah dimaksudkan sebagai suatu kegiatan yang
dilakukan oleh pemerintah untuk menyediakan tanah, yang akan dialokasikan
penggunaannya di kemudian hari untuk berbagai kepentingan pembangunan
baik bagi pelaksanaan pembangunan, baik bank tanah umum (general land
banking) maupun bank tanah khusus (special atau project land banking)
(Sumardjono, M. 2008).
Dalam konteks ini agricultural land banking menjadi layak dikedepankan.
Penyediaan tanah oleh pemerintah nantinya akan digunakan untuk kepentingan
kesejahteraan masyarakat dalam merevitalisasi sektor pertanian dengan
mekanisme pengelolaan berbasis budaya. Pengelolaan lahan pertanian harus
didasarkan atas prinsip manunggaling kawulo lan Gusti sebagaimana
keterpaduan pengelolaan untuk kelestarian, kemajuan, dan keharmonisan
antara dengan lingkungan. Pengelolaan lahan akan dikemas sesuai skema

7
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

pemberdayaan sumberdaya lokal dengan menerapkan budidaya agraris melalui


integrasi antara kearifan lokal dan teknologi produktif secara berkelanjutan yang
fokus pada usaha pertanian berkelanjutan

B. Maksud dan Tujuan


1. Maksud
Maksud dari kajian ini adalah melakukan identifikasi dan analisis serta
memberikan gambaran dan kemungkinan penerapan konsep Bank Lahan
pertanian (Agricultural Land Banking), rencana bentuk kelembagaan
pengelolaan lahan pertanian dalam upaya mendukung perlindungan lahan
pertanian berkelanjutan

2. Tujuan
Secara umum kajian ini ditujukan untuk menginventarisasi data dan
informasi serta rekomendasi yang dapat digunakan sebagai masukan utama
untuk menyusun strategi sistem pengelolaan Lahan Pertanian Pangan
Berkelanjutan (LP2B), dalam rangka mempertahankan Lahan Pertanian
Pangan Berkelanjutan (LP2B) sebagai kawasan pertanian, menekan laju alih
fungsi lahan pertanian ke non pertanian dan mendukung ketahanan pangan.
Secara rinci tujuannya adalah:
i. Menganalisis efektivitas kebijakan pengendalian alih fungsi lahan
sawah yang telah dilakukan;
ii. Mengidentifikasi aspek teknis dan aspek hukum konsep
agriculture land banking dalam pengelolaan lahan pertanian
sebagai upaya pengendalian alih fungsi lahan pertanian khususnya
lahan sawah;
iii. Merumuskan rekomendasi strategi pelaksanaan agriculture land
banking dan pembentukan kelembagaan agriculture land banking.

8
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

C. Sasaran/Target
Tersedianya dokumen Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian Untuk
Mendukung Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan di DIY dan nantinya dapat
bermanfaat bagi masyarakat dan pemerintah.
D. Ruang Lingkup Kegiatan
Serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan untuk dapat mengakomodasi
tujuan, sasaran dan keluaran pekerjaan ini mencakup :
a. Melakukan survei umum terkait kondisi lahan pertanian dan masyarakat
petani di kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan di DIY;
b. Melakukan review kondisi lahan pertanian dan masyarakat petani di
kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan di DIY;
c. Melakukan analisis efektifitas kebijakan pengendalian alih fungsi lahan
sawah yang telah dilakukan;
d. Melakukan analisis kebijakan dan teknis serta aspek hukum tentang
pengelolaan lahan pertanian dengan agriculture land banking di kawasan
lahan pertanian pangan berkelanjutan di DIY;
e. Menyusun rekomendasi akhir terhadap hasil kajian;
f. Menyusun bahan perumusan kebijakan Agriculture Land Banking untuk
mewujudkan KP2B di DY yang terdiri dari:
 Perencanaan (Jangka Panjang, Jangka Menengah, Tahunan) sesuai
dengan Rencana Pembangunan dan RTRW;
 Perolehan Tanah;
 Pengadaan Tanah;
 Pengelolaan Tanah (pembagian tanah, manajemen usaha,
kelembagaan pengelola);
 Analisis Sosial Ekonomi Masyarakat;
 Peran Stakeholder lainnya.
g. Penyedia Jasa Konsultasi berkewajiban untuk melaksanakan rapat
koordinasi penyusunan yang melibatkan OPD terkait;
h. Penyedia Jasa Konsultansi berkewajiban menyerahkan hasil pekerjaan
sesuai waktu yang ditentukan dalam kontrak;

9
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

i. Hasil pekerjaan berupa dokumen laporan yang terdiri atas laporan


pendahuluan, laporan antara, laporan akhir dan executive summary.

10
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

BAB II GAMBARAN UMUM

A. Profil Daerah Istimewa Yogyakarta


Secara astronomis, Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta terletak antara
7°33'LS - 8°12'LS dan 110°00'BT - 110°50'BT. Propinsi Daerah Istimewa
Yogyakarta terletak di bagian selatan tengah Pulau Jawa yang dibatasi oleh
Samudera Hindia di bagian selatan dan Propinsi Jawa Tengah di bagian
lainnya. Berdasarkan administrasi wilayah, Propinsi Daerah Istimewa
Yogyakarta mempunyai luas 3.185,80 km², terdiri dari 4 kabupaten dan 1 Kota,
78 Kecamatan dan 438 Kelurahan/Desa Komponen fisiografi yang menyusun
Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta terdiri dari 4 (empat) satuan fisiografis
yaitu Satuan Pegunungan Selatan (Dataran Tinggi Karst) dengan ketinggian
tempat berkisar antara 150-700 meter, Satuan Gunungapi Merapi dengan
ketinggian tempat berkisar antara 80-2.911 meter, Satuan Dataran Rendah
yang membentang antara Pegunungan Selatan dan Pegunungan Kulonprogo
pada ketinggian 0-80 meter,dan Pegunungan Kulonprogo dengan ketinggian
hingga 572 meter.
Satuan Pegunungan Selatan terletak di Kabupaten Gunungkidul, yang
merupakan wilayah perbukitan batu gamping (limestone) yang kritis, tandus,
dan selalu kekurangan air. Dataran Wonosari basin merupakan bentang alam
solusional dengan bahan batuan induk batu gamping, yang mempunyai
karakteristik lapisan tanah dangkal dan vegetasi penutup yang relatif jarang.
Satuan Gunung Berapi Merapi terbentang mulai dari kerucut gunung api hingga
dataran fluvial Gunung Merapi, meliputi daerah Kabupaten Sleman, Kota
Yogyakarta, dan sebagian Kabupaten Bantul, serta termasuk bentang alam
vulkanik. Daerah kerucut dan lereng Gunung Merapi merupakan hutan lindung
dan sebagai kawasan resapan air. Dataran rendah antara Pegunungan Selatan
dan Pegunungan Kulon Progo merupakan bentang alam fluvial yang didominasi
oleh dataran alluvial, dan membentang di bagian selatan DIY mulai Kabupaten
Kulon Progo sampai Kabupaten Bantul yang berbatasan dengan Pegunungan
Seribu. Daerah ini merupakan wilayah yang subur. Pegunungan Kulon Progo
dan Dataran Rendah Selatan terletak di Kabupaten Kulon Progo. Bagian utara

11
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

merupakan lahan struktural denudasional dengan topografi berbukit yang


mempunyai kendala lereng yang curam dan potensi air tanah yang kecil.
Khusus Pantai Parangtritis, terkenal dengan laboratorium alamnya berupa
gumuk pasir.

1. Profil Kabupaten Sleman


a. Letak Geografis
Secara geografis wilayah Kabupaten Sleman terbentang mulai
110º13‟00” sampai dengan 110º33‟00” Bujur Timur dan 7º34‟51” sampai
dengan 7º47‟30” Lintang Selatan. Di sebelah utara, wilayah Kabupaten
Sleman berbatasan dengan Kabupaten Magelang dan Kabupaten
Boyolali, Provinsi Jawa Tengah, di sebelah timur berbatasan dengan
Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, di sebelah barat berbatasan
dengan Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta dan
Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, dan di sebelah selatan
berbatasan dengan Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul, dan Kabupaten
Gunung Kidul, Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Luas wilayah Kabupaten Sleman adalah 57.482 ha atau 574,82 km2
atau sekitar 18% dari luas wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta yang
seluas 3.185,80 km2. Jarak terjauh utara-selatan wilayah Kabupaten
Sleman 32 km, sedangkan jarak terjauh timur-barat 35 km. Dalam
perspektif mata burung, wilayah Kabupaten Sleman berbentuk segitiga
dengan alas di sisi selatan dan puncak di sisi utara.

12
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Gambar 1. Peta Administrasi Kabupaten Sleman


Sumber : BAPPEDA Kabupaten Sleman tentang RTRW Kabupaten Sleman 2011 -
2031

Secara administratif, Kabupaten Sleman terdiri atas 17 wilayah


kecamatan, 86 desa, dan 1.212 Padukuhan. Kecamatan dengan wilayah
paling luas adalah Cangkringan (4.799 ha), dan yang paling sempit
adalah Berbah (2.299 ha). Kecamatan dengan padukuhan terbanyak
adalah Tempel (98 padukuhan), sedangkan kecamatan dengan
padukuhan paling sedikit adalah Turi (54 padukuhan). Kecamatan
dengan desa terbanyak adalah Tempel (8 desa), sedangkan Kecamatan
dengan desa paling sedikit adalah Depok (3 desa). Pembagian wilayah
administrasi Kabupaten Sleman dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 1. Pembagian Wilayah Administrasi Kabupaten Sleman


Banyaknya
No Kecamatan Desa Padukuhan Luas (Ha)
1 Moyudan 4 65 2.762
2 Minggir 5 68 2.727
3 Seyegan 5 67 2.663
4 Godean 7 77 2.684
5 Gamping 5 59 2.925
6 Mlati 5 74 2.852
7 Depok 3 58 3.555
8 Berbah 4 58 2.299
9 Prambanan 6 68 4.135
10 Kalasan 4 80 3.584
11 Ngemplak 5 82 3.571
12 Ngaglik 6 87 3.852
13 Sleman 5 83 3.132
14 Tempel 8 98 3.249
15 Turi 4 54 4.309

13
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

16 Pakem 5 61 4.384
17 Cangkringan 5 73 4.799
Jumlah 86 1.212 57.482
Sumber : Kabupaten Sleman Dalam Angka Tahun 2020

b. Topografi
Keadaan tanah Kabupaten Sleman di bagian selatan relatif datar
kecuali daerah perbukitan di bagian tenggara Kecamatan Prambanan
dan sebagian di Kecamatan Gamping. Semakin ke utara relatif miring
dan di bagian utara sekitar lereng gunung Merapi relatif terjal.
Ketinggian wilayah Kabupaten Sleman berkisar antara 100 meter
sampai dengan 2.500 meter di atas permukaan laut (m dpl). Ketinggian
tanahnya dapat dibagi menjadi 4 kelas yaitu ketinggian <100 meter, 100-
499 meter, 500-999 meter, dan >1.000 meter dpl. Ketinggian <100 m dpl
seluas 6.203 ha, atau 10,79% dari luas wilayah, terdapat di Kecamatan
Moyudan, Minggir, Godean, Gamping, Berbah, dan Prambanan.
Ketinggian 100-499 m dpl seluas 43.246 ha, atau 75,32% dari luas
wilayah, terdapat di 17 kecamatan. Ketinggian 500-999 m dpl meliputi
luas 6.538 ha, atau 11,38% dari luas wilayah, ditemui di Kecamatan
Tempel, Turi, Pakem, dan Cangkringan. Ketinggian >1.000 m dpl seluas
1.495 ha, atau 2,60% dari luas wilayah, terdapat di Kecamatan Turi,
Pakem, dan Cangkringan. Ketinggian wilayah di Kabupaten Sleman
dapat dilihat pada tabel berikut ini:
Tabel 2. Ketinggian Wilayah Kabupaten Sleman
<100m dpl 100-499m 500-999m >1.000 m Jumlah
Kecamatan
No (ha) dpl (ha) dpl (ha) dpl (ha) (Ha)

1. Moyudan 2.407 355 - - 2.762


2. Minggir 357 2.370 - - 2.727
3. Godean 209 2.475 - - 2.684
4. Seyegan - 2.663 - - 2.663
5. Tempel - 3.172 77 - 3.249
6. Gamping 1.348 1.577 - - 2.925
7. Mlati - 2.852 - - 2.852

14
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

<100m dpl 100-499m 500-999m >1.000 m Jumlah


Kecamatan
No (ha) dpl (ha) dpl (ha) dpl (ha) (Ha)

8. Sleman - 3.132 - - 3.132


9. Turi - 2.076 2.155 78 4.309
10. Pakem - 1.664 1.498 1.222 4.384
11. Ngaglik - 3.852 - - 3.852
12. Depok - 3.555 - - 3.555
13. Kalasan - 3.584 - - 3.584
14. Berbah 1.447 852 - - 2.299
15. Prambanan 435 3.700 - - 4.135
16. Ngemplak - 3.571 - - 3.571
17. Cangkringan - 1.796 2.808 195 4.799
Jumlah 6.203 43.246 6.538 1.495 57.482
Prosentase 10,79 75,32 11,38 2,60 100
Sumber : Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Daerah Kab Sleman 2019

c. Geologi
Kondisi geologi di Kabupaten Sleman didominasi dari keberadaan
gunung Merapi. Formasi geologi dibedakan menjadi endapan vulkanik,
sedimen, dan batuan terobosan, dengan endapan vulkanik mewakili
lebih dari 90% luas wilayah.
Material vulkanik gunung Merapi yang berfungsi sebagai lapisan
pembawa air tanah (akifer) yang sudah terurai menjadi material pasir
vulkanik, yang sebagian besar merupakan bagian dari endapan vulkanik
Merapi muda. Material vulkanik Merapi muda ini dibedakan menjadi 2
unit formasi geologi yaitu formasi Sleman (lebih di dominasi oleh
endapan piroklastik halus dan tufa) di bagian bawah dan formasi
Yogyakarta (lebih di dominasi oleh pasir vulkanik berbutir kasar hingga
pasir berkerikil) di bagian atas. Formasi Yogyakarta dan formasi Sleman
ini berfungsi sebagai lapisan pembawa air utama yang sangat potensial
dan membentuk satu sistem akifer yang di sebut Sistem Akifer Merapi
(SAM). Sistem akifer tersebut menerus dari utara ke selatan dan secara
administratif masuk dalam wilayah Kabupaten Sleman, Kota Yogyakarta,
dan Kabupaten Bantul. Selain formasi geologi tersebut diatas terdapat

15
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

formasi batu gamping muda yaitu Formasi Sentolo di Kecamatan


Gamping dan Formasi Semilir di Kecamatan Prambanan.
Jenis tanah di Kabupaten Sleman terbagi menjadi litosol, regosol,
grumusol, dan mediteran. Sebagian besar di wilayah Sleman didominasi
jenis tanah regosol sebesar 49.262 ha (85,69%), mediteran 3.851 ha
(6,69%), litosol 2.317 ha (4,03%), dan grumusol 1.746 ha (3,03%), jenis
tanah di Kabupaten Sleman selengkapnya seperti terlihat pada tabel
berikut ini:
Tabel 3. Jenis Tanah di Kabupaten Sleman
Jenis Tanah (Ha) Jumlah
No. Kecamatan Litosol Regosol Grumusol Mediteran (Ha)

1. Moyudan - 584 808 1.370 2.762

2. Minggir - 558 606 1.563 2.727

3. Seyegan - 2.187 8 468 2.663

4. Godean - 2.018 216 450 2.684

5. Gamping - 2.817 108 - 2.925

6. Mlati - 2.582 - - 2.852

7. Depok - 3.555 - - 3.555

8. Berbah - 2.299 - - 2.299

9. Prambanan 2.155 1.980 - - 4.135

10. Kalasan 162 3.422 - - 3.584

11. Ngemplak - 3.571 - - 3.571

12. Ngaglik - 3.852 - - 3.852

13. Sleman - 3.132 - - 3.132

14. Tempel - 3.249 - - 3.249

15. Turi - 4.309 - - 4.309

16. Pakem - 4.348 - - 4.348

17. Cangkringan - 4.799 - - 4.799

Jumlah 2.317 49.262 1.746 3.851 57.176

Prosentase 4,03 85,69 3,03 6,69 99,44

Sumber : Peta Jenis Tanah Kabupaten Sleman Tahun 2021

16
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

d. Hidrologi
Air tanah Merapi yang mengalir di bawah permukaan secara rembesan
bergerak menuju daerah yang lebih rendah terpotong oleh topografi,
rekahan atau patahan maka akan muncul mata air. Di Kabupaten
Sleman terdapat 4 jalur mata air (springbelt) yaitu: jalur mata air
Bebeng, jalur mata air Sleman-Cangkringan, jalur mata air Ngaglik dan
jalur mata air Yogyakarta. Mata air ini telah banyak dimanfaatkan untuk
sumber air bersih maupun irigasi.
Di Kabupaten Sleman terdapat 182 sumber mata air yang terukur
debitnya mulai dari 1 s/d 400 lt/detik, yang airnya mengalir ke sungai-
sungai utama yaitu Sungai Boyong, Kuning, Gendol, dan Krasak. Di
samping itu terdapat anak-anak sungai yang mengalir ke arah selatan
dan bermuara di Samudera Indonesia.

e. Klimatologi
Berdasarkan pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
(BMKG) Yogyakarta, kondisi iklim di sebagian besar wilayah Kabupaten
Sleman termasuk tropis basah, hari hujan terbanyak dalam satu bulan 24
hari. Kecepatan angin maksimum 10,8 m/s dan minimum 0,00 m/s, rata-
rata kelembaban nisbi udara tertinggi 100% dan terendah 19,9%.
Temperatur udara tertinggi 34,4°C dan terendah 16,4°C.
Kondisi agroklimat di atas menunjukkan bahwa iklim di wilayah
Kabupaten Sleman pada umumnya cocok untuk pengembangan sektor
pertanian.

f. Penggunaan Lahan
Penggunaan lahan di Kabupaten Sleman secara garis besar dapat
dibagi sebagai fungsi sawah, tegalan, dan pekarangan. Perkembangan
penggunaan lahan selama 5 tahun terakhir menunjukkan luas dan jenis
lahan sawah turun, rata-rata per tahun sebesar 0,11%, luas pekarangan

17
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

naik 0,13%, dan luas tegalan turun 0,02% dari total luas wilayah
Kabupaten Sleman. Selengkapnya dapat dilihat pada tabel berikut ini:
Tabel 4. Penggunaan Lahan di Kabupaten Sleman Tahun 2014-2019
Penggunaan Lahan (Ha.)
No Tahun
Sawah Tegal Pekarangan

1 2009 24.889 5.104 18.909

2 2010 24.796 5.094 19.012

3 2011 24.749 5.047 19.107

4 2012 24.665 5.036 19.201

5 2013 24.600 5.025 19.278

6 2014 24.543 5.018 19.340

7 2015*) 24.486 5.014 19.402

Dari data diatas menyatakan bahwa alih fungsi lahan yang terjadi
mengakibatkan semakin sempitnya luas lahan sawah dan tegalan dari
tahun ke tahun. Hal ini memacu Pemerintah Kabupaten Sleman untuk
mencari terobosan agar alih fungsi lahan dapat lebih dikendalikan,
antara lain dapat menetapkan lahan pertanian berkelanjutan dan
pengembangan desa wisata.

2. Profil Kabupaten Bantul


a. Letak Geografis
Secara geografis, Kabupaten Bantul terletak antara 07º44'04"-
08º00'27" Lintang Selatan dan 110º12'34"-110º31'08" Bujur Timur.
Wilayah Kabupaten Bantul terletak paling selatan di Daerah Istimewa
Yogyakarta, dengan batas-batas wilayah sebagai berikut:
Sebelah Utara : Kota Yogyakarta dan Kabupaten Sleman
Sebelah Selatan : Samudera Indonesia
Sebelah Barat : Kabupaten Kulonprogo dan Kabupaten Sleman
Sebelah Timur : Kabupaten Gunungkidul
Kabupaten Bantul memiliki

18
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Tabel 5. Jumlah Desa, Dukuh, dan Luas Kecamatan di Kabupaten Bantul


Tahun 2020
Luas
Desa 2
% Luas
No Kecamatan (km )
Perkotaan Perdesaan
1 Srandakan Poncosari (24 dusun) Trimurti (19 dusun) 18,32 3,61
2 Sanden Sri Gading (20 dusun) Gadingsari (18 23,16 4,57
dusun)
Gadingharjo (8
dusun)
Murtigading (18
dusun)
3 Kretek Tirtohargo (6 dusun) Donotirto (13 dusun) 26,77 5,28
Parangtritis (11 dusun)
Tirtosari (7 dusun)
Tirtomulyo (15 dusun)
4 Pundong Seloharjo (16 dusun) Srihardono (17 23,68 4,67
Panjang Rejo (16 dusun) dusun)
5 Bambanglipuro Sumber Mulyo (16 Sidomulyo (15 dusun) 22,70 4,48
dusun) Mulyodadi (14 dusun)
6 Pandak Caturharjo (14 dusun) Wijirejo (10 dusun) 24,30 4,79
Triharjo (10 dusun)
Gilangharjo (15 dusun)
7 Pajangan Guwosari (15 dusun) Triwidadi (22 dusun) 33,25 6,56
Sendangsari (18
dusun)
8 Bantul Sabdodadi (5 dusun) Palbapang (10 21,95 4,33
dusun)
Ringinharjo (6 dusun)
Bantul (12dusun)
Trirenggo (17 dusun)
9 Jetis Patalan (20 dusun) Trimulyo (12 dusun) 24,47 4,83
Canden (15 dusun) Sumber Agung (17
dusun)
10 Imogiri Selopamioro (18 dusun) Kebonagung (5 54,49 10,75
Sriharjo (13 dusun) dusun)
Karangtengah (6 dusun) Karangtalun (5
dusun)
Imogiri (4 dusun)
Wukirsari (16 dusun)
Girirejo (5 dusun)
11 Dlingo Mangunan (6 dusun) Dlingo (10 dusun) 55,87 11,02

19
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Luas
Desa 2
% Luas
No Kecamatan (km )
Perkotaan Perdesaan
Muntuk (11 dusun)
Temuwuh (12 dusun)
Jatimulyo (10 dusun)
Terong (9 dusun)
12 Banguntapan Tamanan (9 dusun) Baturetno (8 dusun) 28,48 5,62
Jagalan (2 dusun) Banguntapan (11
Singosaren (5 dusun) dusun)
Wirokerten (8 dusun)
Jambidan (7 dusun)
Potorono (9 dusun)
13 Pleret Bawuran (7 dusun) Wonokromo (12 22,97 4,53
Wonolelo (8 dusun) dusun)
Segoroyoso (9 dusun) Pleret (11 dusun)
14 Piyungan Sitimulyo (21 dusun) Srimulyo (22 dusun) 32,54 6,42
Srimurtani (17 dusun)
15 Sewon Pendowoharjo (16 Bangunharjo (17 27,16 5,36
dusun) dusun)
Timbulharjo (16 dusun) Panggungharjo (14
dusun)
16 Kasihan Tamantirto (10 dusun) Tirtonirmolo (12 32,38 6,39
Ngestiharjo (12 dusun) dusun)
Bangunjiwo (19 dusun)
17 Sedayu Argodadi (14 dusun) Argosari (13 dusun) 34,36 6,78
Argomulyo (14 dusun) Argorejo (13 dusun)
Sumber : Kabupaten Bantul dalam Angka Tahun 2021

Dilihat dari bentang alamnya, wilayah Kabupaten Bantul terdiri dari


daerah dataran yang terletak pada bagian tengah dan daerah perbukitan
yang terletak pada bagian timur dan barat, serta kawasan pantai di
sebelah selatan. Kondisi bentang alam tersebut relatif membujur dari
utara ke selatan. Luas wilayah Kabupaten Bantul adalah 506,85 km 2 dan
secara administratif terdiri dari 17 kecamatan yang dibagi menjadi 75
desa dan 933 pedukuhan. Kecamatan Dlingo adalah kecamatan yang
mempunyai wilayah paling luas, yaitu 55,87 km2 sementara Kecamatan
Srandakan adalah kecamatan dengan wilayah paling sempit, yaitu 18,32
km2. Sementara itu untuk jumlah desa dan pedukuhan yang paling

20
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

banyak terdapat di Kecamatan Imogiri dengan 8 desa dan 72


pedukuhan. Desa-desa yang ada di Kabupaten Bantul dibagi lagi
berdasarkan statusnya menjadi desa pedesaan (rural area) dan desa
perkotaan (urban area). Secara umum jumlah desa yang termasuk
dalam wilayah perkotaan sebanyak 41 desa, sedangkan desa yang
termasuk dalam wilayah perdesaan sebanyak 34 desa. Berdasarkan
tabel tersebut dapat diketahui bahwa Kecamatan Dlingo mempunyai
wilayah paling luas, yaitu 55,87 km2, sedangkan jumlah desa dan
pedukuhan yang terbanyak terdapat di Kecamatan Imogiri dengan 8
desa dan 72 pedukuhan. (Bappeda 2013)
Kabupaten Bantul merupakan salah satu bagian wilayah Indonesia yang
sangat rawan bencana alam khususnya gempa bumi karena terletak
pada pertemuan lempeng (vault) Eurasia dan lempeng Indonesia-
Australia. Posisi Kabupaten Bantul yang berada pada lintasan
patahan/sesar Opak yang masih aktif menjadikan wilayah Kabupaten
Bantul kawasan rawan bencana gempa bumi tektonik yang potensial
tsunami. Wilayah Kabupaten Bantul dilewati oleh tiga sungai utama dan
tiga sungai lainnya yaitu :
1. Sungai Oya (Kecamatan Dlingo, Imogiri) dengan panjang sungai
37,21 km
2. Sungai Progo (Kecamatan Sedayu, Pajangan, Pandak dan
Srandakan) dengan panjang sungai 26,33 km
3. Sungai Opak (Kecamatan Piyungan, Banguntapan, Pleret, Jetis,
Imogiri, Pundong, Kretek) dengan panjang sungai 36,69 km
4. Sungai Winongo (Kecamatan Sewon, Bantul, Jetis, Pundong, Kretek)
dengan panjang sungai 23,00 km
5. Sungai Bedog (Kecamatan Kasihan, Pajangan, Bantul, Pandak)
dengan panjang sungai 23,38 km
6. Sungai Code (Kecamatan Banguntapan, Pleret, Sewon, Jetis)
dengan panjang sungai 9,21 km.

21
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

b. Topografi
Topografi Kabupaten Bantul dibedakan menjadi 3 wilayah yaitu
wilayah timur merupakan perbukitan, yang meliputi Kecamatan Dlingo,
sebagian Kretek, sebagian Piyungan, Imogiri dan Pundong. wilayah
tengah merupakan dataran rendah yang meliputi wilayah Kecamatan
Kasihan, Sewon, Jetis, Bantul, Bambanglipuro, Sanden, Srandakan dan
Pandak. Wilayah barat berupa daerah landai dibagian selatan dan
berbukit di bagian utara meliputi Kecamatan Sedayu, Pajangan, Kasihan
dan Pandak.
Berdasarkan elevasi lahan daratan dari permukaan air laut ketinggian
tempat atau elevasi dapat ditentukan, dimana permukaan air laut
dianggap 0 meter. Ketinggian tempat Kabupaten Bantul dibagi menjadi
empat kelas dan hubungan kelas ketinggian dengan luas sebarannya
secara spasial ditunjukan pada peta ketinggian tempat. Kelas ketinggian
tempat yang dimiliki Kabupaten Bantul penyebaran paling luas adalah
elevasi antara 25 - 100 meter (27.709 Ha atau 54,67%) yang terletak
pada bagian utara, bagian tengah dan bagian tenggara Kabupaten
Bantul. Wilayah yang mempunyai elevasi rendah (elevasi <7 meter)
seluas 3.228 Ha (6,37%) terdapat di Kecamatan Kretek, Kecamatan
Sanden dan Kecamatan Srandakan. Wilayah dengan elevasi rendah
umumnya berbatasan dengan Samudra Hindia. Untuk wilayah yang
mempunyai elevasi di atas 100 meter terdapat di Kecamatan Dlingo,
Imogiri, Piyungan, dan Pajangan. Kecamatan Srandakan dan
Kecamatan Sanden merupakan daerah terendah di antara kecamatan-
kecamatan lain di Kabupaten Bantul, yaitu berkisar 0-25 meter dari
permukaan laut, mencakup areal seluas 4.161 Ha (8,2%).
Topografi Kabupaten Bantul yang datar digunakan oleh penduduk
untuk usaha pertanian, permukiman, dan perkebunan. Penggunaan
lahan ini dikarenakan daerah yang relatif datar pengelolaan lahannya
lebih mudah. Daerah yang bertopografi bergelombang, digunakan untuk
tegalan, kebun campuran, permukiman dan semak belukar. Daerah yang

22
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

bertopografi perbukitan sulit dalam pengelolaan lahannya karena banyak


terdapat lereng.

c. Jenis Tanah
Berdasarkan peta jenis tanah BPN Kabupaten Bantul, Kabupaten
Bantul mempunyai 5 jenis tanah yaitu tanah Grumusol, Kambisol,
Latosol, Mediteran, dan Regosol. Tanah Grumusol berasal dari batuan
induk batu gamping berlapis, napal dan tuff. Tanah ini memiliki ciri-ciri :
tekstur lempung dalam bentuk yang mencirikan, tanpa horizon alluvial,
struktur lapisan atas granuler, sering berbentuk seperti bunga kubis,
lapisan bawah gumpal atau pejal, mengandung kapur, bahan induk
berkapur dan berlempung, dan warna kelam. Persebaran tanah
Grumosol terdapat di Kecamatan Sedayu dan Srandakan. Tanah
Kambisol berkembang di atas batu gamping dan daerah sekitar erosi.
Tanah Kambisol persebarannya di Kecamatan Sedayu, Kasihan,
Pajangan, Sewon, Bantul, Pandak, Bambanglipuro, Srandakan, Sanden,
Kretek dan Banguntapan. Tanah Latosol berasal dari Batuan induk
breksi. Tanah Latosol mempunyai ciri – ciri morfologi umum dari tanah
Latosol adalah tekstur lempung sampai geluh, tekstur remah sampai
gumpal, warna tanah merah tergantung dari susunan mineralogi, bahan
induk, drainase, umur tanah dan keadaan iklim. Tanah Latosol tersebar
di Kecamatan Piyungan, Pleret, Dlingo, Imogiri, Jetis, Sewon, Pundong,
Kretek, dan Srandakan. Tanah Mediteran berasal dari batu gamping
karang, batu gamping berlapis dan batu pasir. Tanah Mediteran tersebar
di Kecamatan Dlingo dan sedikit Imogiri. Tanah Regosol adalah tanah
yang berasal dari material gunung berapi, bertekstur (mempunyai
butiran) kasar bercampur dengan pasir, dengan solum tebal dan memiliki
tingkat kesuburan rendah. Tanah Regosol tersebar di Kecamatan
Kasihan, Sewon, Banguntapan, Pleret, Jetis, Srandakan, Sanden, dan
Kretek.
Tanah dapat mempengaruhi kemampuan lahan dari aspek tekstur
tanah berkaitan dengan kemampuan partikel tanah dalam mengikat air

23
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dan sejumlah zat yang dibutuhkan tanaman. Tekstur yang halus akan
terlalu mudah mengikat air sehingga tanah bias tergenang dan tidak bisa
untuk tumbuh tanaman, sebaliknya tekstur yang terlalu kasar maka akan
meloloskan air. Jadi tekstur yang baik sebagai media tanaman atau yang
memiliki kemampuan lahan yang besar adalah yang bertekstur sedang.
Kabupaten Bantul mempunyai tekstur tanah yang beranekaragam jika
dilihat dari peta tekstur tanah Kabupaten Bantul, tekstur tanah terbagi
menjadi enam kelompok yaitu kersay, gumpal, lempung yang tersebar di
Kecamatan Sedayu, lempung liat yang tersebar di Kecamatan Dlingo, liat
pasir 50%, pasir liat <40% terdapat di sebagian Kecamatan Srandakan,
sebagian Kecamatan Sanden, Kretek, Sewon, Kasihan, dan Sebagian
Kecamatan Banguntapan, dan lempung berpasir. Tekstur lempung
berpasir sebagian besar terdapat di wilayah Kabupaten Bantul. Untuk
solum tanah dibedakan menjadi tiga yaitu dangkal, sedang dan dalam.
Kedalaman tanah berkaitan dengan sistem perakaran tanaman, semakin
dalam tanah maka daya dukung kemampuan lahannya semakin besar
karena tanaman dapat tumbuh dengan baik. Luas jenis tanah di
Kabupaten Bantul dapat dilihat pada tabel 6.
Tabel 6. Jenis tanah di Kabupaten Bantul
No. Jenis Tanah Luas (m2) Persentase
1. Grumusol 16.919.556 3.29
2. Kambisol 227.827.429 44.28
3. Latosol 174.850.037 33.98
4. Mediteran 24.071.093 4.68
5. Regosol 70.824.934 13.77
Jumlah 514.493.049 100,00
Sumber : Peta tanah Kabupaten Bantul 2021

d. Klimatologi
Menurut klasifikasi iklim Koppen, wilayah Kabupaten Bantul
memiliki iklim muson tropis (Am). Sama seperti kabupaten lain di
Indonesia, musim hujan di Bantul dimulai bulan November hingga April
dan musim hujan ini dipengaruhi oleh angin muson barat daya–barat

24
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

yang bersifat lembab dan basah. Sementara itu, musim kemarau yang
diakibatkan oleh angin muson tenggara–timur yang bersifat kering dan
dingin berlangsung pada bulan Mei hingga Oktober. Curah hujan di
Bantul adalah 1942 mm per tahun dengan hari hujan berkisar antara
100–130 hari hujan, dan bulan paling tinggi curah hujannya adalah
Januari dan Februari. Suhu udara relatif konsisten sepanjang tahun,
dengan suhu rata-rata berkisar pada 22° hingga 31° derajat Celsius.

3. Profil Kabupaten Kulonprogo


a. Letak Geografis
Luas wilayah Kabupaten Kulon progo adalah 586,28 km2. Letak
geografis Kabupaten Kulon Progo terletak antara 0070 38'42" – 0070
59'3" Lintang Selatan dan 1100 01'37" – 110016'26" Bujur Timur.
Kabupaten Kulon Progo merupakan salah satu dari lima daerah otonom
di DIY yang terletak paling barat, dengan batas wilayah :
Barat : Kabupaten Purworejo,Provinsi Jawa Tengah
Timur: Kabupaten Sleman dan Bantul,Pemerintah Daerah
D.I.Yogyakarta
Utara : Kabupaten Magelang, ProvinsiJawa Tengah
Selatan: Samudera Hindia.

25
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Gambar 2. Posisi Kabupaten Kulon Progo

Wilayah admnistratif Kabupaten Kulon Progo terdiri dari 12 kecamatan,


87 desa, 1 kelurahan dan 917padukuhan. Dari luas tersebut 24,89 %
berada di wilayah Selatan yang meliputi kecamatan Temon, Wates,
Panjatan dan Galur, 38,16 % di wilayah tengah yang meliputi kecamatan
Lendah, Pengasih, Sentolo, Kokap, dan 36,97 % di wilayah utara yang
meliputi kecamatan Girimulyo, Nanggulan, Kalibawang dan Samigaluh.
Luas kecamatan antara
3.000 - 7.500 Ha dan yang wilayahnya paling luas adalah kecamatan
Kokap seluas 7.379,95 Ha sedangkan yang wilayahnya paling sempit
adalah kecamatan Wates seluas 3.200,239 Ha.
Tabel 7. Pembagian wilayah Admnistratif Kabupaten Kulon Progo
Luas Wilayah Jumlah Jumlah
No Nama Kecamatan 2
(km ) Desa Dusun
1 Temon 36,30 15 96
2 Wates 32,00 8 52
3 Panjatan 44,59 11 100
4 Galur 32,91 7 75
5 Lendah 35,59 6 62
6 Pengasih 61,66 8 84
7 Sentolo 52,65 7 78
8 Kokap 73,80 5 63
9 Girimulyo 54,90 4 57
10 Nanggulan 39,61 6 61
11 Kalibawang 52,96 4 84
12 Samigaluh 69,29 7 106
Sumber : Kabupaten Kulonprogo dalam Angka Tahun 2021

b. Topografi
Kondisi topografi Kabupaten Kulon Progo bagian Utara : merupakan
dataran tinggi/perbukitan Menoreh dengan ketinggian antara 500 – 1.000
meter dari permukaan laut. Meliputi Kecamatan : Girimulyo, Nanggulan,
Kalibawang, dan Samigaluh. Bagian Tengah : Merupakan daerah
perbukitan dengan ketinggian antara 100 - 500 meter dari permukaan air
laut. Meliputi Kecamatan : Sentolo, Pengasih, dan Kokap. Bagian
Selatan : Merupakan dataran rendah dengan ketinggian 0 - 100 meter

26
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dari permukaan air laut. Meliputi Kecamatan : Temon, Wates, Panjatan,


Galur, dan Lendah.

c. Jenis Tanah
Jenis tanah di Kabupaten Kulon Progo antara latosol, grumusol,
kambisol dan regosol. Pembagian jenis tanah di Kabupaten Kulon Progo
tidak merata. Jenis tanah yang mendominasi adalah latosol sebesar
63,91%, grumosol sebesar 29,05%, regosol sebesae 5,86% dan
kambisol sebesar 1,19%.

d. Geohidrologi
Daerah Aliran Sungai Progo (DAS Progo) dan Daerah Aliran Sungai
Serang (DAS Serang) dengan pengaturan tata air yang lebih baik serta
sumber-sumber air lainnya seperti mata air apabila dikembangkan dan
dimanfaatkan akan dapat lebih meningkatkan taraf hidup dan
kesejahteraan masyarakat. Sungai Progo dengan anak-anak sungainya,
memiliki daerah pengaliran seluas 8.894 hektar, dengan debit maksimum
381,90 m3/detik dan debit minimum 13,00 m3/detik. Sungai Serang
dengan anak-anak sungainya, memiliki daerah pengaliran seluas
3.635,75 hektar, dengan debit maksimum 153,6 m3/detik dan debit
minimum 0.03 m3/detik. Kedua sungai tersebut telah dimanfaatkan untuk
irigasi persawahan seluas 9.351 ha. Selain air permukaan di Kabupaten
Kulon progo, terdapat potensi air bawah tanah dangkal sebanyak
7.000.204 m3.

e. Geologi
Kondisi geologi Kabupaten Kulon Progo, Geologi Kulon Progo
terbentuk dari Formasi Jonggaran, Formasi Sentolo, Alivium, Diorit dan
endapan Gunung Merapi. Secara fisiografi Kulon Progo dapat dibagi
empat bagian, yaitu Perbukitan Menoreh, Dataran Progo, Perbukitan
Sentolo dan Dataran Pantai. Bahaya alam utama di Kulon Progo adalah
bahaya longsor di wilayah pergunungan, dan bahaya banjir dan tsumani

27
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

di wilayah datar sepanjang pantai. Jenis tanah di bagian selatan cukup


subur. dan sebagian besar telah dimanfaatkan untuk persawahan.
Bagian utara di pergunungan lebih cocok untuk perkebunan.

f. Klimatologi
Curah hujan rata-rata/tahun di Kabupaten Kulon progo pada tahun
2013 adalah sebesar 187 mm. dengan hari hujan rata-rata/bulan selama
14 hari. Musim hujan tejadi pada bulan Nopember - April. Hari hujan
terbasah terjadi pada bulan Januari sebesar 490 mm dengan hari hujan
selama 22 hari hujan. Kondisi ini curah hujan yang tinggi ini telah
mengakibatkan bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Kulon
progo. Sedangkan untuk musim kemarau terjadi pada bulan Mei s.d.
Oktober. dengan bulan-bulan terkering terjadi pada bulan Agustus -
September kondisi ini telah mengakibatkan beberapa wilayah seperti di
Nanggulan, Kokap kekurangan air baik untuk air bersih sehinggga perlu
droping air maupun kegiatan pertanian di daerah irigasi bagian hilir
terjadi kondisi kekeringan.

4. Profil Kabupaten Gunungkidul


a. Letak Geografis
Luas wilayah Kabupaten Gunungkidul 1.485,36 km2 atau sekitar
46,63 % dari luas wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Kabupaten
Gunungkidul terletak antara 007°46‟00”-008°09‟00” Lintang Selatan dan
110°21‟00”- 110°50‟00” Bujur Timur, yang berbatasan dengan :
Sebelah Utara : Kabupaten Klaten, Kabupaten Sukoharjo Provinsi.Jawa
Tengah
Sebelah Timur : Kabupaten Wonogiri Prop. Jawa Tengah
Sebelah Selatan : Samudera Indonesia

28
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Sebelah Barat : Kabupaten Bantul, Kabupaten Sleman Pemerintah


Daerah DIY

Gambar 3. Peta Administratif Kabupaten Gunungkidul

Wilayah admnistratif Kabupaten Gunungkidul dibagi menjadi 18


Kecamatan dan 144 desa. Kecamatan yang ada di Gunungkidul antara
lain : Kecamatan Panggang, Purwosari, Paliyan, Saptosari, Tepus,
Tanjungsari, Rongkop, Girisubo, Semanu, Ponjong, KarangMojo,
Wonosari, Playen, Patuk, Gedangsari, Nglipar, Ngawen, dan Semin. Dari
144 desa, 16 desa masuk klasifikasi Swasembada dan 128 desa masih
Swadaya.
Tabel 8. Pembagian Administratif Wilayah Kabupaten Gunungkidul
Luas Wilayah Jumlah
No Kecamatan Jumlah Dusun
(Km2 ) Desa
1. Panggang 99,80 6 44
2. Paliyan 58,07 7 50

29
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

3. Tepus 104,91 5 85
4. Rongkop 83,46 8 101
5. Semanu 108,39 5 106
6. Ponjong 104,49 11 119
7. Karangmojo 80,12 9 104
8. Wonosari 75,51 14 104
9. Playen 105,26 13 101
10. Patuk 72,04 11 72
11. Nglipar 73,87 7 53
12. Ngawen 46,59 6 66
13. Semin 78,92 10 116
14. Gedangsari 68,14 7 60
15. Saptosari 87,83 7 67
16. Girisubo 94,57 8 82
17. Tanjungsari 71,63 5 71
18. Purwosari 71,76 5 32
1.485,36 144 1.431
Sumber : Kabupaten Gunungkidul dalam Angka Tahun 2021

b. Topografi
Topografi Kabupaten Gunungkidul memiliki kemiringan yang
bervariasi. 18,19% merupakan daerah datar dengan slope 0%-2%. Area
dengan slope 15%-40% sebesar 39,54%, dan untuk tingkat kemiringan >
40% sebesar 15,95%.Berdasarkan kondisi topografi diatas, Kabupaten
GunungKidul dibagi atas tiga zona pengembangan wilayah yaitu :
a. Zona utara yang disebut wilayah Batur Agung dengan ketinggian
200m – 700m di atas permukaan laut. Kondisinya berbukit-bukit
dengan jenis tanah yang didominasi latosol, batuan induk vulkanik,
sedimen taufan. Kondisi air tanah berada di kedalaman 6m - 12 m
dari permukaan tanah. Wilayah ini meliputi Kecamatan Patuk,
GedangSari, Nglipar, Ngawen, Semin dan Ponjong Utara.
b. Zona tengah merupakan pengembangan wilayah ledok Wonosari

30
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dengan elevasi 150m -200m diatas permukaan laut. Jenis tanah


didominasi asosiasi mediteran merah, grumosol hitam dengan
bahan induk batu kapur, hal ini memberikan pengaruh terhadap
kondisi air tanah di daerah tersebut. Meskipun terjadi kemarau
panjang, partikel-partikel air masih dapat ditemui walaupun sungai-
sungai mengalami kekeringan. Kedalaman air tanah berkisar 60m –
120m dibawah permukaan tanah. Zona ini meliputi Kecamatan
Playen, Wonosari, KarangMojo, Ponjong Tengah dan Semanu
Utara.
c. Zona selatan yang disebut wilayah Pengembangan Gunung Seribu,
dengan elevasi antara 0m-300m diatas permukaan laut. Batuan
dasar pembentuknya batu kapur yang berbentuk konikal dan
terdapat di kawasan karst. Pada area ini banyak ditemui sungai-
sungai bawah tanah. Zona ini terdiri atas Kecamatan Saptosari,
Girisubo, Paliyan, Tanjungsari, Tepus, Rongkop, Purwosari,
Panjang, Ponjong Selatan, Semanu Selatan

c. Geohidrologi
Daerah Kabupaten Gunungkidul pada umumnya tersusun atas litologi
berupa batuan vulkanik tersier, batu gamping berlapis, dan batu gamping
terumbu yang membentuk lapisan karst. Keberadaan air tanah
dipengaruhi oleh porositas batuan dan rekahan-rekahan batuan, dimana
proses pembentukan tersebut disebabkan proses pelarutan dan tektonik.
Berdasarkan hasil tinjauan topografi di atas, maka di daerah Kabupaten
Gunungkidul dapat dibagi menjadi 3 satuan geohidrologi yaitu :
a. Satuan geohidrologi Batur Agung yang tersusun atas endapan
vulkanik, berupa breksi vulkanik, batupasir, sepih, tuf, aglomerat,
andesit balsatic, batu lempung dan aliran lava yang bersifat kompak.
Karakteristik batuan tersebut terhadap air adalah tingkat kelulusan
air yang kecil, aliran permukaan lebih dominan daripada resapan ke
dalam tanah. Potensi air tanah sangat kecil (Akuifer minor).
b. Satuan geohidrologi Dataran Wonosari, penyebarannya memanjang

31
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dari timur ke barat dengan susunan sedimen-sedimen laut berupa


batu gamping berlapis (kalkenit), lensa-lensa batupasir gampingan,
dan batu gamping lempungan. Batu gamping pada satuan ini
memiliki tingkat kelulusan air dari kecil sampai dengan sedang.
Apabila terdapat rekahan-rekahan, maka tingkat kelulusannya akan
makin bertambah besar. Kondisi muka air tanah bervariasi, sehingga
potensi air tanahnya cukup besar. (Akuifer mayor).
c. Satuan Geohidrologi Karst Gunungsewu memiliki fisiografi yang
khusus, yaitu topografi karst yang tersusun oleh batugamping tufan
dan terumbu. Aliran air permukaan jarang dijumpai dikarenakan air
hujan langsung masuk ke dalam pori-pori batugamping terumbu dan
menyebabkan pelarutan pada batugamping melalui rekahan-rekahan
yang akan membentuk dolin, goa, sungai bawah tanah dan lain- lain.
Limpasan air permukaan akan segera masuk ke dalam system
luweng (inflow).
Di wilayah Kabupaten GunungKidul terdapat 14 buah sungai, dimana
sebagian besar terdapat di wilayah utara, dengan sungai terbesarnya
adalah sungai oyo yang bermata air di Kabupaten Wonogiri (Provinsi
Jawa Tengah). Selain terdapat 14 sungai di Kabupaten GunungKidul
juga terdapat 215 mata air dan 252 telaga, 55 buah deep well (sumur
bor). Sumur-sumur ini difungsikan sebagai saluran irigasi dan air minum
untuk penduduk setempat. Beberapa sungai bawah tanah setempat
(Ngobaran, Seropan, Bribin, Baron) dimanfaatkan untuk memenuhi
kebutuhan air baku/air bersih bagi rumah tangga.

d. Hidrologi
Geologi wilayah Kabupaten Gunungkidul merupakan bagian dari
zona fisiografi pegunungan selatan Jawa bagian Timur. Bagian ini
merupakan irisan dari sayap geantiklin Jawa dengan ciri khas
bebatuannya miring ke selatan. Dalam zona fisiografis ini batuannya
terdiri atas batuan vulkanik tersier dan batuan karbonat. Untuk wilayah
utara Kabupaten Gunungkidul tersusun oleh kumpulan batuan produk

32
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

aktivitas vulkanisme zaman tersier. Wilayah ini meliputi Kecamatan


Patuk, Gedangsari, Nglipar, Ngawen, Semin, Ponjong. Wilayah tengah
yang meliputi Kecamatan Wonosari, Playen, Karangmojo, Semanu,
Paliyan, sebagian Kecamatan Ponjong, batuannya tersusun atas
batugamping berlapis dan napal. Batuan ini memiliki potensi sebagai
bahan bangunan dan ornamen. Wilayah selatan atau lebih dikenal
wilayah Karst meliputi Kecamatan Purwosari, Panggang, Saptosari,
Tanjungsari, Tepus, Rongkop dan Girisubo. Melihat tipologi Karst di
Kabupaten GunungKidul, maka dapat dapat dikategorikan tipe Holokarst.

e. Klimatologi
Curah hujan rata-rata Kabupaten Gunungkidul sebesar 2012
mm/tahun dengan jumlah hari hujan rata-rata 100 hari per tahun. Curah
hujan tertinggi tercatat 500 mm pada bulan Januari dengan rata-rata hari
hujan 18 hari. Curah hujan terendah tercatat 0,06mm pada bulan
Agustus dan September dengan hari hujan rata-rata 0,06 hari. Wilayah
utara merupakan wilayah dengan curah hujan paling tinggi dibandingkan
wilayah tengah dan selatan.
Iklim Suhu udara Kabupaten Gunungkidul untuk suhu rata-rata harian
27,7° C, Suhu minimum 23,2°C dan suhu maksimum 32,4° C.
Kelembaban nisbi di Kabupaten Gunungkidul berkisar antara 80 % - 85
%. Kelembaban nisbi ini bagi wilayah Kabupaten Gunungkidul tidak
terlalu dipengaruhi oleh tinggi tempat, tetapi lebih dipengaruhi oleh
musim. Kelembaban tertinggi terjadi pada bulan Januari – Maret,
sedangkan terendah pada bulan September.

33
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

BAB III TINJAUAN PUSTAKA

A. Sistem Pertanian
Dalam pengembangan pertanian berkelanjutan, ekosistem pertanian yang
terbentuk diharapkan dapat menjaga fungsi dari kelestarian lingkungan.
Pengembangan pertanian berkelanjutan merupakan implementasi dalam
mewujudkan tujuan-tujuan dalam SDGs (Rivai & Anugrah, 2016). Penerapan
pertanian berkelanjutan diharapkan dapat mencapai tujuan SDGs dalam hal
ketahanan pangan dan menjaga ekosistem daratan (Fauzi, 2016).
Sistem pertanian berkelanjutan merupakan lahan pertanian yang relatif kecil,
dengan lahan pertanian yang menghasilkan profit yang menggunakan input
sedikit, terintegrasi dengan produksi hewan dan tanaman yang sesuai,
melestarikan diversitas biotik yang tinggi, menggunakan teknologi tepat guna
dalam produksi, dan dapat menghasilkan energi terbarukan (Horrigan,
Lawrence, & Walker, 2002). Berdasarkan penelitian lain, pertanian
berkelanjutan merupakan pertanian yang mengutamakan pengelolaan
ekosistem pertanian yang memiliki diversitas atau keanekaragaman hayati
tinggi (Rivai & Anugrah, 2016).
Sistem pertanian berkelanjutan bisa diterapkan dengan bermacam-macam
metode. Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memiliki berbagai macam
karakteristik dan ciri khas pada lahan di masing-masing daerah. Banyak daerah
di DIY sudah dikembangkan sebagai area urban atau perkotaan. Dengan
dikembangkannya pertanian berkelanjutan di wilayah Yogyakarta, ekosistem
pertanian yang terbentuk akan meningkatkan fungsi dari lingkungan hidup.
Ekosistem pertanian dapat memperbaiki kualitas tanah dan juga meningkatkan
kemampuan tanah dalam mengkonservasi air. Selain itu, ekosistem pertanian
juga dapat dari sisi sosial dan ekonomi, pertanian berkelanjutan dapat
memberikan ketahanan pangan pada wilayah tersebut.

Dari kondisi eksisting yang dijabarkan, kota Yogyakarta memiliki luas lahan
panen yang paling kecil. Gunungkidul memiliki luas panen yg cukup besar. Hal
ini bisa dikembangkan sistem pertanian berkelanjutan agar kualitas dari setiap

34
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

komponen lingkungan di masing-masing daerah dapat ditingkatkan dan hasil


produksi pertanian juga bisa maksimal. Penerapan sistem pertanian
berkelanjutan di Yogyakarta diharapkan dapat dilaksanakan sehingga
ketahanan pangan di Yogyakarta dapat meningkat, ekosistem pertanian dapat
dibentuk, dan kelestarian lingkungan dapat ditingkatkan.
Sektor pertanian merupakan salah satu sektor penting sebagai penyedia
input bagi sektor lain, sehingga sektor ini dikatakan mempunyai pengaruh
terhadap struktur perekonomian Indonesia. Sektor pertanian itu sendiri tidak
terbatas pada usaha tani atau budi daya tanaman (tanaman pangan,
perkebunan, dan hortikultura) saja, melainkan meliputi sektor perikanan,
peternakan dan kehutanan, dengan kegiatan budi daya di hulu sampai kegiatan
distribusi ke konsumen di hilir, serta mengubah input menjadi output berupa
sandang, pangan, papan dan lingkungan yang nyaman bagi makhluk hidup.
Pertanian tidak sekedar menanam dan berkebun. Hal di atas menunjukkan
betapa luasnya sektor pertanian.
Pembangunan sektor pertanian sebagai upaya pemenuhan pangan di era
permintaan pangan dan produk pangan yang tinggi merupakan indikator
dimulainya era ekonomi dan industri ramah lingkungan ini berbasis pada
berbagai kreasi dan inovasi input, proses dan produk pertanian, perikanan,
peternakan dan kehutanan, baik dari aspek manajemen lingkungan, keadilan
siklus nilai (value cyclic) maupun keadilan manajemen siklus pasokan1. Lebih
lanjut lagi, era baru ini akan berkembang di tengah masyarakat modern secara
berkelanjutan (sustainable modern community) dengan kreasi, inovasi,
teknologi, dan ekologi. Selanjutnya hal ini dikenal sebagai konsep ekonomi
hijau dan ekonomi biru. Era ekonomi hijau dan ekonomi biru merupakan era
ekonomi baru yang bukan sekadar mengutamakan inovasi, tetapi juga koreksi
atas ketimpangan dan sifat non-linear sistem (system-cyclic). Ekonomi hijau
dan ekonomi biru juga konstruktif bagi perwujudan 17 indikator Sustainable
Development Goals (SDGs).

35
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

B. Intensifikasi, Ekstensifikasi dan Diversifikasi


Secara makro, strategi pembangunan pertanian tidak terlepas dari 3 (tiga)
unsur, yaitu intensifikasi, ekstensifikasi, dan diversifikasi2. Ketiga unsur ini
diturunkan menjadi berbagai kebijakan pertanian dimana palingtidak harus
mencakup 5 (lima) variabel, yaitu ketersediaan dan akses terhadap sumber
daya lahan, ketersediaan air, ketersediaan benih unggul, penggunaan pupuk
berimbang antara organik dan anorganik, dan tata kelola lahan yang
diimplementasikan secara komprehensif kedalam satu sistem agribisnis, dari
budidaya tanaman, pengolahan pascapanen untuk memperoleh nilai tambah,
hingga distribusi atau pemasaran hasil pertanian. Ekstensifikasi dan
intensifikasi merupakan dua hal utama yang dilakukan pemerintah.
Ekstensifikasi dilakukan melalui perluasan lahan pertanian dan Intensifikasi
dilakukan melalui optimalisasi lahan. Guna mengatasi tantangan dalam
pembangunan pertanian, maka strategi diversifikasi menjadi kunci
penyempurna kebijakan ekstensifikasi dan intensifikasi.
Strategi diversifikasi yang dilakukan dapat melalui pengembangan
diversifikasi pangan berkelanjutan3. Ujung dari model pengembangan
diversifikasi pangan berkelanjutan adalah terwujudnya kedaulatan pangan dan
keberlanjutan pertanian secara keseluruhan, baik keberlanjutan ekonomi,
sosial, ekologi dan teknologi. Keberlanjutan ekonomi merujuk pada
kesejahteraan masyarakat pada umumnya dan petani pangan khususnya. Inti
keberlanjutan ekonomi adalah kontribusi nilai tambah pangan yang menjamin
pendapatan dan kesejahteraan, yang menarik minat generasi muda dalam
menggeluti usaha produksi pangan. Keberlanjutan sosial merujuk pada
regenerasi pelaku produsen pangan, menciptakan lapangan kerja dan
wirausaha yang berkelanjutan di perdesaan.

Keberlanjutan ekologi merujuk pada perlindungan dan perbaikan kondisi


tanah, air dan lingkungan usahatani, termasuk penggunaan dan produksi
mandiri input-input ramah lingkungan. Keberlanjutan teknologi merujuk pada
internalisasi teknologi dan inovasi dari luar yang ramah lingkungan dan adaptif
dengan teknologi dan inovasi lokal produktif.

36
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

C. Sistem Informasi Geografis (SIG)


Definisi SIG kemungkinan besar masih berkembang, bertambah, dan
sedikit bervariasi. Hal ini terlihat dari banyaknya definisi SIG yang telah beredar
di berbagai sumber pustaka. Berikut adalah beberapa definisi SIG yang telah
beredar:
a. Marbel et al (1983), SIG merupakan sistem penanganan data
keruangan.
b. Burrough (1986), SIG adalah sistem berbasis komputer yang
digunakan untuk memasukkan, mengaktifkan kembali data yang
mempunyai referensi keruangan untuk berbagai tujuan yang berkaitan
dengan pemetaan dan perencanaan.
c. Berry (1988), SIG merupakan sistem informasi, referensi internal,
serta otomatisasi data keruangan.
d. Aronoff (1989), SIG adalah suatu sistem berbasis komputer yang
memiliki kemampuan dalam menangani data bereferensi geografi
yaitu pemasukan data, manajemen data (penyimpanan dan
pemanggilan kembali), manipulasi dan analisis data, serta keluaran
sebagai hasil akhir (output). Hasil akhir (output) dapat dijadikan acuan
dalam pengambilan keputusan pada masalah yang berhubungan
dengan geografi.
e. Gistut (1994), SIG adalah sistem yang dapat mendukung pengambilan
keputusan spasial dan mampu mengintegrasikan deskripsi – deskripsi
lokasi dengan karakteristik – karakteristik fenomena yang ditemukan
di lokasi tersebut. SIG yang lengkap mencangkup metodologi dan
teknologi yang diperlukan yaitu data spasial, perangkat keras,
perangkat lunak dan struktur organisasi.
b. Chrisman (1997), SIG adalah sistem yang terdiri dari perangkat keras,
perangkat lunak, data, manusia (brainware), organisasi dan lembaga
yang digunakan untuk mengumpulkan, menyimpan, menganalisis, dan
menyebarkan informasi – informasi mengenai daerah – daerah di
permukaan bumi.

37
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

SIG mempunyai kemampuan untuk menghubungkan berbagai data pada


suatu titik tertentu di bumi, menggabungkannya, menganalisa, dan akhirnya
memetakan hasilnya. Data yang diolah pada SIG adalah data spasial yaitu
sebuah data yang berorientasi geografis dan merupakan lokasi yang memiliki
sistem koordinat tertentu, sebagai dasar referensinya. Sehingga aplikasi SIG
dapat menjawab beberapa pertanyaan seperti lokasi, kondisi, tren, pola dan
pemodelan. Kemampuan inilah yang membedakan SIG dengan sistem
informasi lainnya.

1. Subsistem SIG
SIG dapat diuraikan menjadi beberapa subsistem sebagai berikut [5]:
a) Data Input
Subsistem ini bertugas untuk mengumpulkan, mempersiapkan,
dan menyimpan data spasial dan atributnya dari berbagai sumber.
Sub – sistem ini pula yang bertanggung jawab dalam
mengonversikan atau mentransformasikan format – format data
aslinya ke dalam format yang dapat digunakan oleh perangkat
SIG yang bersangkutan.
b) Data Output
Sub – sistem ini bertugas untuk menampilkan atau menghasilkan
keluaran (termasuk mengekspornya ke format yang dikehendaki)
seluruh atau sebagian basis data (spasial) baik dalam bentuk
softcopy maupun hardcopy seperti halnya tabel, grafik, report,
peta, dan lain sebagainya.
c) Data Management
Sub – sistem ini mengorganisasikan baik data spasial maupun tabel –
tabel atribut terkait ke dalam sebuah sistem basis data sedemikian rupa
hingga mudah dipanggil kembali atau di – retrieve, di update, dan diedit.
d) Data Manipulation dan Analysis
Sub – sistem ini menentukan informasi – informasi yang dapat
dihasilkan oleh SIG. Selain itu sub – sistem ini juga melakukan
manipulasi (evaluasi dan penggunaan fungsi – fungsi dan operator

38
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

matematis dan logika) dan permodelan data untuk menghasilkan


informasi yang diharapkan.

2. Komponen SIG
Menurut John E. Harmon, Steven J. Anderson, 2003, secara rinci SIG
dapat beroperasi dengan komponen – komponen sebagai berikut :
1. Orang yang menjalankan sistem meliputi orang yang
mengoperasikan, mengembangkan bahkan memperoleh manfaat
dari sistem. Kategori orang yang menjadi bagian dari SIG beragam,
misalnya operator, analis, programer, database administrator bahkan
stakeholder.
2. Aplikasi merupakan prosedur yang digunakan untuk mengolah data
menjadi informasi. Misalnya penjumlahan, klasifikasi, rotasi, koreksi
geometri, query, overlay, buffer, jointable, dsb.
3. Data yang digunakan dalam SIG dapat berupa data grafis dan data
atribut.
a. Data posisi/koordinat/grafis/ruang/spasial, merupakan data yang
merupakan representasi fenomena permukaan bumi/keruangan
yang memiliki referensi (koordinat) lazim berupa peta, foto udara,
citra satelit dan sebagainya atau hasil dari interpretasi data –
data tersebut.
b. Data atribut/non – spasial, data yang merepresentasikan aspek
– aspek deskriptif dari fenomena yang dimodelkannya. Misalnya
data sensus penduduk, catatan survei, data statistik lainnya.
4. Software adalah perangkat lunak SIG berupa program aplikasi yang
memiliki kemampuan pengelolaan, penyimpanan, pemrosesan,
analisis dan penayangan data spasial (Contoh : ArcView, Idrisi,
ARC/INFO, ILWIS, MapInfo, dll).
5. Hardware, perangkat keras yang dibutuhkan untuk menjalankan
sistem berupa perangkat komputer, printer, scanner, digitizer dan
perangkat pendukung lainnya. Selain kelima komponen di atas, ada
satu komponen yang sebenarnya tidak kalah penting yaitu Metode.
Sebuah SIG yang baik adalah apabila didukung dengan metode

39
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

perancangan desain sistem yang baik dan sesuai dengan “business


rules” organisasi yang menggunakan SIG tersebut.

3. Tugas Utama SIG


Berdasarkan desain awalnya tugas utama SIG adalah untuk melakukan
analisis data spasial. Dilihat dari sudut pemrosesan data geografik, SIG
bukanlah penemuan baru. Pemrosesan data geografik sudah lama
dilakukan oleh berbagai macam bidang ilmu, yang membedakannya
dengan pemrosesan lama hanyalah digunakannya data digital. Adapun
tugas utama dalam SIG adalah sebagai berikut [6] :
1. Input Data, sebelum data geografis digunakan dalam SIG, data
tersebut harus dikonversi terlebih dahulu ke dalam bentuk digital.
Proses konversi data dari peta kertas atau foto ke dalam bentuk
digital disebut dengan digitizing. SIG modern bisa melakukan proses
ini secara otomatis menggunakan teknologi scanning.
2. Pembuatan Peta, proses pembuatan peta dalam SIG lebih fleksibel
dibandingkan dengan cara manual atau pendekatan kartografi
otomatis. Prosesnya diawali dengan pembuatan database. Peta
kertas dapat didigitalkan dan informasi digital tersebut dapat
diterjemahkan ke dalam SIG. Peta yang dihasilkan dapat dibuat
dengan berbagai skala dan dapat menunjukkan informasi yang dipilih
sesuai dengan karakteristik tertentu.
3. Manipulasi Data, data dalam SIG akan membutuhkan transformasi
atau manipulasi untuk membuat data – data tersebut kompatibel
dengan sistem. Teknologi SIG menyediakan berbagai macam alat
bantu untuk memanipulasi data yang ada dan menghilangkan data –
data yang tidak dibutuhkan.
4. Manajemen File, ketika volume data yang ada semakin besar dan
jumlah data user semakin banyak, maka hal terbaik yang harus
dilakukan adalah menggunakan Database Management System
(DBMS) untuk membantu menyimpan, mengatur, dan mengelola
data.

40
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

5. Analisis Query, SIG menyediakan kapabilitas untuk menampilkan


query dan alat bantu untuk menganalisis informasi yang ada.
Teknologi SIG digunakan untuk menganalisis data geografis untuk
melihat pola dan tren.
6. Memvisualisasikan Hasil, untuk berbagai macam tipe operasi
geografis, hasil akhirnya divisualisasikan dalam bentuk peta atau
graf. Peta sangat efisien untuk menyimpan dan megkomunikasikan
informasi geografis. Namun saat ini SIG juga sudah mengntegrasikan
tampilan peta dengan menambahkan laporan, tampilan tiga dimensi,
dan multimedia.

D. Kemandirian, Ketahanan dan Kedaulatan Pangan


Pangan merupakan Hak Asasi Manusia, pangan juga menentukan
kualitas sumber daya manusia suatu bangsa dan pangan merupakan pilar
ketahanan nasional. Ketahanan pangan merupakan pilar pembangunan sektor
lainnya. Ketergantungan pangan dari impor dan ketidakmampuan suatu bangsa
mencapai kemandirian pangan akan menyebabkan ketahanan nasional akan
terganggu. Beberapa tahun terakhir terjadi kelangkaan pangan di pasar dunia
yang ditunjukkan dengan adanya kenaikan harga pangan yang dipicu oleh
kenaikan harga minyak bumi, menurunnya produksi pangan beberapa negara
penghasil pangan, konversi pangan menjadi energi dan meningkatnya
permintaan pangan dari negara yang mempunyai pertumbuhan ekonomi tinggi
dan dengan populasi yang besar. Situasi pasar pangan dunia mempengaruhi
pasar pangan domestik yang ditandai dengan adanya kenaikan harga pangan
di pasar domestik dan kelangkaan komoditas pangan yang tingkat
penyediaannya berasal dari impor masih tinggi, seperti kedelai dan jagung.
Secara umum, Indonesia masih merupakan negara importir pangan. Upaya
diversifikasi pangan dengan memanfaatkan keragaman pangan yang
bersumber dari dalam negeri belum menunjukkan hasil yang diharapkan.
Tingkat konsumsi beras masih tinggi dan diversifikasi pangan
menggunakan bahan baku tepung terigu memperbesar posisi impor pangan
Indonesia. Upaya peningkatan produksi pangan masih menghadapi masalah

41
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

internal seperti konversi lahan, penyediaan input pertanian terutama benih dan
pupuk, serta keterbatasan infrastruktur untuk kelancaran distribusi. Peningkatan
produksi pangan juga masih tergantung pada kemampuan ilmu pengetahuan
dan teknologi, pasar dan modal yang pada umumnya dikuasai oleh negara
maju. Sementara negara berkembang seperti Indonesia hanya dijadikan pasar
yang akan terus bergantung pada negara maju. Untuk mencapai kemandirian
pangan, pemerintah harus mengambil langkah keberpihakan dan kebijakan
yang kondusif serta intervensi melalui optimalisasi peran Bulog sebagai Badan
Usaha Milik Negara yang melakukan fungsi operasi pasar, penyanggaan stok,
distribusi, impor dan ekspor (Azahari, 2008).
Pangan sendiri didefinisikan berbeda oleh beberapa sumber, tetapi
memiliki akar arti yang sama. Pangan adalah segala sesuatu yang berasal dari
sumber hayati produk pertanian, perkebunan, kehutanan, perikanan,
peternakan, perairan, dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah yang
diperuntukkan sebagai makanan atau minuman bagi konsumsi manusia,
termasuk bahan tambahan pangan, bahan baku pangan, dan bahan lainnya
yang digunakan dalam proses penyiapan, pengolahan, dan/atau pembuatan
makanan atau minuman (UU No. 18 Tahun 2012). Lebih spesifik pangan pada
umumnya dibagi menjadi makanan pokok dan makanan pendamping. Makanan
pokok di berbagai negara termasuk di Indonesia adalah makanan yang berasal
dari jenis tanaman serealia dan umbi-umbian, sedangkan makanan dari jenis
lainnya termasuk ke dalam jenis makanan pendamping (FAO, 2014).
Pilar yang paling utama dalam mewujudkan ketahanan pangan
adalah ketersediaanpangan. Pangan bagi bagi setiap orang dapat disediakan
melalui berbagai cara baik dengan memproduksi sendiri, membeli, atau
didapatkan dengan cara pemberian. Kembali pada tahun 1970, permasalahan
pangan pertama kali disebabkan karena krisis pasokan pangan, dalam hal ini
adalah ketersediaan pangan. Tujuan dari pengadaan pasokan pangan adalah
untuk menjaga stabilitas harga pangan daerah, nasional, bahkan dunia melalui
peningkatan produksi pangan dan pemanfaatan kelebihan stok pangan dengan
bijak (United Nations, 1975).

42
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Di Indonesia, pemerintah juga mengusahakan berbagai upaya untuk


menunjang ketersediaan pangan bagi rakyatnya. Usaha dalam ketersediaan
pangan lebih menekankan pada kegiatan usahatani yaitu kegiatan produksi
pangan walaupun juga melakukan upaya lain seperti membeli dalam bentuk
impor. Dalam kegiatan produksi pangan, pemerintah banyak menunjang input
seperti pembukaan lahan baru serta insentif bagi petani untuk memproduksi
tanaman pangan seperti pupuk, benih, dan alat pertanian. Hal ini diharapkan
dapat meningkatkan kuantitas dan kualitas produksi pangan. Ketersediaan
pangan ini lebih menitikberatkan pada tersedianya pangan secara fisik di
lingkungan tempat tinggal penduduk dalam jumlah yang cukup yang dapat
dimanfaatkan guna mencukupi kebutuhan nutrisi untuk hidup sehat. Seperti
pada yang disampaikan sebelumnya, bahwa ketersediaan pangan merupakan
syarat keharusan tetapi tidak cukup untuk menjamin setiap orang bisa
mendapatkan pangan dengan cukup (Dewan Ketahanan Pangan et al., 2015).
Terdapat hubungan antara penguasaan lahan oleh petani dengan status
ketahanan pangan mereka pada khususnya, dan masyarakat uas pada
umumnya. Mulyo et.al. (2010) meneliti kaitan penguasaan lahan dengan
ketahanan pangan rumah tangga tani di Kabupaten Klaten. Penelitian ini
menggunakan sampel sejumlah 50 rumah tangga tani. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa 1) sebagian besar rumah tangga tani menguasai lahan
pertaniannya sendiri, sementara sekitar 42 persen mengakses lahan pertanian
melalui sistem sewa, 2) kepemilikan lahan total (milik, sakap dan sewa)
terdistribusi dengan ketimpangan sedang, sementara penguasaan lahan milik
terdistribusi dengan ketimpangan tinggi, 3) rumahtangga tani dengan status
penguasaan lahan sewa lahan cenderung menurunkan probabilitas status
ketahanan pangan rumah tangganya.
Beras merupakan bahan makanan pokok utama rakyat Indonesia.
Kebutuhan beras dari tahun ke tahun terus meningkat karena kenaikan jumlah
penduduk dan kebutuhan ini harus terpenuhi. Kekurangan pangan berpengaruh
pada gizi buruk, kesehatan, dan sekaligus menurunkan kualitas sumber daya
manusia. Oleh karena itu, pemerintah senantiasa terusberupaya untuk memiliki
serta memelihara ketahanan pangan khususnya beras. Namun seiring dengan

43
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

usaha tersebut di dalam operasionalnya, masalah vital yang dihadapi saat ini
adalah adanya alih fungsi lahan sawah. Alih fungsi lahan sawah dari tahun ke
tahun terus meningkat. Apabila situasi ini terus berlangsung dikawatirkan dapat
mengancam ketahanan pangan beras. Parahnya lahan yang sudah
dialihfungsikan tidak bisa dikembalikan menjadi lahan sawah seperti semula. Di
lain pihak, untuk pencetakan sawah baru jumlahnya sangat sedikit terkendala
oleh biaya tinggi dan waktu yang lama. Sehubungan dengan hal tersebut,
dalam tulisan ini ingin dipelajari potensi dan alih fungsi lahan sawah, produksi
dan kebutuhan beras, kendala dan strategi untuk memiliki dan memelihara
ketahanan pangan beras. Berdasarkan studi yang dilakukan dapat disimpulkan
bahwa alih fungsi lahan sawah sulit dihentikan, usaha untuk mempertahankan
atau memelihara ketahanan pangan beras ke depan akan semakin sulit, sinergi
komponen-komponen antara luas baku lahan sawah, penerapan paket
teknologi peningkatan produksi dan pengendalian jumlah penduduk masih
belum mantap. Oleh karena itu sangat perlu ada sawah abadi, regulasi untuk
melindungi lahan sawah, dan perlu dibuat model sinergi antara luas lahan
sawah, penerapan paket teknologi dan jumlah penduduk sehingga ketahanan
pangan tetap terjaga (Santosa, 2011).
Laju pertumbuhan penduduk tidak seimbang dengan laju pertambahan
lahan pertanian. Akibatnya, jumlah petani gurem dengan kepemilikan lahan
kurang dari 0,50 ha bertambah dari 10,80 juta rumah tangga petani (RTP) pada
tahun 1993 menjadi lebih dari 15 juta RTP pada 2010. Selain itu, konversi
lahan, degradasi lahan dan air, perubahan iklim, dan kerusakan lingkungan
menjadi kendala utama dalam pembangunan pertanian di masa yang akan
datang. Apabila konversi lahan dapat ditekan 60.000 ha/tahun dan sawah baru
bertambah 67.700 ha/tahun maka luas lahan yang dibutuhkan untuk
mempertahankan swasembada beras dan pangan lainnya sampai tahun 2020
secara kumulatif mencapai 1,61 juta ha atau 6,08 juta ha hingga tahun 2050.
Untuk lahan kering diperlukan perluasan sekitar 11,75 juta ha menjelang tahun
2050. Apabila kebutuhan energi juga akan dipasok dari bahan baku pangan
(jagung, kedelai, ubi kayu, tebu, kelapa, kelapa sawit) maka lahan yang
dibutuhkan makin luas. Berdasarkan sifat biofisik, lahan yang sesuai untuk

44
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

pertanian dan saat ini belum dimanfaatkan mencapai 30,67 juta ha dan 8,28
juta ha di antaranya sesuai untuk sawah. Lahan tersebut belum diketahui status
kepemilikannya, tetapi sebagian besar (20,40 juta ha) berada di kawasan hutan
(hutan produksi, hutan konversi, HPH) dan 10,30 juta ha berada di kawasan
budi daya pertanian. Selain dengan perluasan, pemanfaatan lahan perlu
dioptimalkan melalui intensifikasi, peningkatan intensitas tanam (IP200, IP300,
IP400), pengembangan inovasi teknologi, perbaikan pengelolaan DAS,
konservasi tanah dan air, serta perlindungan lahan terhadap konversi,
penelantaran, dan degradasi (Mulyani, 2011).

E. Konsep Bank Tanah


Lahan untuk keperluan pembangunan. Secara praktek, mekanisme ini
mulanya dicetuskan di Kota Amsterdam Belanda pada tahun 1890, dan
kemudian diterapkan pula di beberapa kota di Eropa, kemudian pada tahun
1970an diadopsi juga di kota-kota di Amerika Serikat, China dan Singapura
(Nugroho, 2012). Konsep bank tanah adalah dalam kerangka menjamin
ketersediaan lahan untuk tujuan pembangunan kepentingan publik yang
berkelanjutan. Dari aspek yuridis adalah dalam rangka untuk memenuhi
terwujudnya rasa keadilan, kepastian dan kemanfaatan hukum. Terdapat
beberapa definisi yang dikemukan ahli tentang bank tanah tersebut, yakni:
a. Menurut Evans (2004) bahwa yang dimaksudkan dengan bank tanah
adalah “acquisition of land ahead of development either by
construction companies or by central or local government or their
agencies”.
b. Menurut Van Dijk (2006) bank tanah merupakan mekanisme kegiatan
yang dapat diterapkan untuk pengambilalihan tanah secara sistematis,
biasanya dalam skala luas, kemudian selanjutnya tanah tersebut akan
dimanfaatkan di masa datang untuk melaksanakan kebijakan
pertanahan.
c. Menurut Annaningsih (2007) bank tanah adalah suatu proses
pembelian tanah dan properti untuk keperluan di masa mendatang di
mana setiap individu, kelompok atau perusahaan dapat membeli

45
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

tanah dengan harga riil saat itu untuk selanjutnya mengembangkan


tanah tersebut guna keperluan tertentu sehingga memiliki nilai tambah
dan pada akhirnya nilai ekonomis tanah akan meningkat.
d. Menurut Alexander (2011) bahwa yang dimaksudkan dengan bank
tanah adalah “the process or policy by which local governments
acquire surplus properties and convert them to productive use or hold
them for long-term strategic public purposes”.
e. Menurut Bernhard Limbong (2013) bank tanah merupakan salah
sarana manajemen tanah dalam rangka peningkatan pemanfaatan
tanah menjadi lebih produktif dan menjamin ketersediaan tanah di
dalam berbagai keperluan pembangunan di masa akan datang,
sehingga dapat mengurangi dampak buruk liberalisasi tanah,
mengurangi konflik dalam proses pembebasan tanah dan efisiensi
APBN/APBD.
Dengan berdasarkan beberapa definisi yang dikemukakan di atas, dapat
dipahami bahwa bank tanah merupakan mekanisme yang dapat digunakan
oleh pihak swasta ataupun pemerintah untuk ketersediaan lahan dan
produktifitas tanah yang akan dimanfaatkan di dalam pembangunan
kepentingan publik di masa depan, dan sekaligus pengendali harga tanah,
mengurangi konflik serta efisiensi anggaran pemerintah.
Bank tanah bagi pemerintah merupakan salah satu metode yang dapat
mendukung tugas pembangunan untuk keperluan publik dan kesejahteraan
masyarakat dengan memiliki tanah jauh hari sebelum dibutuhkan. Flechner
(1974), telah menjelaskan bahwa tujuan bank tanah mampu membentuk
pertumbuhan wilayah dan menata perkembangan kota, ia dapat memberikan
manfaat dengan adanya peningkatan nilai investasi tanah dan
menyempurnakan pasar tanah sehingga dapat mengurangi spekulasi tanah,
dapat menyediakan tanah untuk kepentingan umum, hingga dapat mengurangi
biaya pelayanan publik sebagai akibat pembangunan yang terencana, ia juga
dapat memungkinkan menyediakan subsidi rumah bagi masyarakat
berpenghasilan rendah, hingga menjaga kualitas lingkungan. Sementara GTZ
(1998) juga menjelaskan bahwa bank tanah bertujuan untuk perbaikan akses

46
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

masyarakat miskin terhadap tanah, dapat memberikan dukungan di dalam


pelaksanaan kegiatan pembangunan perkotaan, dapat menanggulangi
terjadinya kenaikan harga tanah dan mengurangi spekulasi tanah, mendorong
kemitraan publik dan swasta, serta memperbaiki struktur kepemilikan tanah.
Dengan Mendasari kepada tujuan dari bank tanah, Rusdianto (2014)
menjelaskan bahwa setidaknya terdapat 4 (empat) prinsip dasar pembentukan
bank tanah tersebut, yaitu:
a. Arah dari kegiatan bank tanah adalah sebagai upaya pemberdayaan
tanah yang bertujuan untuk pencapaian kesejahteraan rakyat;
b. Pemerintah memiliki kewenangan dan peran yang utama di dalam
mewujudkan bank tanah, sehingga dengannya dapat mengatur dan
menyelenggarakan peruntukan, penggunaan, persediaan serta
pemeliharaan tanah;
c. Ketersediaan tanah melalui bank tanah dapat menjadi jaminan di
dalam upaya meningkatkan nilai dan daya guna pemanfaatan tanah
dengan mempertimbangkan
d. keselarasan kepentingan berbagai pihak serta tanpa mengabaikan
fungsi sosial dari tanah;
e. d. Manajemen bank tanah dapat melibatkan peran aktif masyarakat,
terlebih khusus bagi pemilik tanah.
Adapun dari segi tinjauan fungsi dan manfaat bank tanah, mekanisme
mendapatkan dan mencadangkan lahan oleh pemerintah adalah dalam
kerangka diperuntukkan untuk kebutuhan pembangunan berkelanjutan. Di
dalam hal ini Siregar (2004) di dalam Annaningsih (2007), berpendapat bahwa
terdapat beberapa fungsi yang dapat digunakan untuk tujuan pembangunan
tersebut, yaitu sebagai (1) inventarisasi atau penghimpunan tanah (land
keeper), melalui pengembangan database dan penyediaan sistem informasi
pertanahan; (2) sebagai jaminan ketersediaan tanah dan efesiensi pasar yang
berkeadilan sehingga dapat mengamankan peruntukan tanah secara optimal
(land warantee); (3) sebagai pengendali nilai tanah (land purchaser), dimana
penguasaan tanah mampu mengendalikan harga tanah sesuai dengan
persepsi kesamaan nilai pajak bumi dan bangunan; (4) sebagai mekanisme

47
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

yang dapat memberikan penentuan nilai tanah secara objektif (land valuer); (5)
sebagai penyalur tanah (land distributor) yang dapat menjamin distribusi tanah
secara wajar dan adil; dan (6) sebagai mekanisme tatakelola pertanahan (land
management). Adapun manfaat yang dapat diperoleh dari pelaksanaan bank
tanah di dalam pembangunan antara lain untuk ketersediaan lahan agar
pembangunan yang direncanakan tidak terhambat, dapat memberikan
kepastian kepada investor karena tersedianya lahan dan untuk efisiensi
ataupun penghematan dari proses pembebasan lahan yang berlarut-larut
(Limbong, 2013).
Dari segi jenisnya, bank tanah yang diterapkan selama ini dapat
diklasifikasikan kepada 3 (tiga) jenis, yakni bank tanah publik, bank tanah
swasta, bank tanah campuran. Bank tanah publik merupakan kegiatan bank
tanah yang diselenggarakan dengan keterlibatan lembaga publik, bersifat
independen namun berada dibawah kendali pemerintah, sehingga sepenuhnya
memberikan pelayanan kepada masyarakat. Menurut Flechner (1974) bahwa
jenis bank tanah publik ini dapat dibedakan kepada dua jenis yakni bank tanah
umum dan bank tanah khusus, dimana jenis bank tanah umum milik publik ini
memberikan pelayanan terhadap perolehan tanah yang terlantar dan belum
dikembangkan, kemudian tanah yang diperoleh untuk semua jenis penggunaan
tanah tanpa spesifikasi penggunaan sebelumnya untuk daerah tertentu. Jenis
bank tanah ini dioperasionalisasikan dalam kerangka untuk mengendalikan
pola pertumbuhankota, mengatur harga tanah, dan penggunaan tanah. Adapun
bank tanah khusus milik publik memberikan pelayanan yang secara khusus
terfokus pada area tertentu, misalnya untuk pembangunan perkotaan,
perumahan bagi masyarakat miskin, fasilitas umum, ruang terbuka hijau, dan
pengembangan industri. Jenis bank tanah kedua adalah bank tanah Swasta,
yaitu bank tanah yang diselenggarakan dengan melibatkan pihak swasta. Motif
utamanya adalah keuntungan dari pendapatan kontrak sewa jangka panjang
dan peningkatan nilai tanah. Bank tanah swasta dapat berupa bank tanah
investasi, perusahaan pengembang, kawasan industri, perkebunan, dan
lainnya. Adapun jenis bank tanah ketiga adalah bank tanah campuran, yang
oprasionaliasinya diselenggarakan secara bersama antara pemerintah dan

48
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

swasta. Bank tanah jenis ini terbentuk untuk menyiasati keterbatasan dana
namun dengan tetap mengedepankan kepentingan publik.
Adapun dari segi operasional, kegiatan memperoleh ketersedian tanah
untuk bank tanah terdiri dari beberapa tahapan, yakni tahap penyediaan,
pematangan dan pendistribusian (Limbong, 2013). Pada tahapan penyediaan
tanah, bank tanah disediakan melalui cara akuisisi, jual beli atau tukar
menukar. Bagi pemerintah, sumber penyediaan objek tanah ini dapat
disediakan dari tanah HGU yang terlantar, tidak diperpanjang penggunaannya
dan tidak produktif, memanfaatkan tanah Pemerintah Pusat atau Pemda, dan
memanfaatkan tanah BUMN/D melalui pola kemitraan. Pada tahapan
penyediaan ini, perlu adanya kegiatan perencanaan, survey fisik, verifikasi
status baik dari segi penguasaan tanah atau sengketa tanah, dan kegiatan
rencana alokasi biaya pengadaannya. Pada tahapan kedua yakni pematangan
tanah, Bank tanah melakukan penyediaan sarana dan prasarana lainnya yang
dibutuhkan. Dan Tahapan ini mesti memperhatikan dan mengacu kepada
rencana tata ruang wilayah yang telah ditetapkan. Adapun tahapan
pendistribusian sudah dapat menentukan tujuan penggunaan dan sasarannya,
termasuk menentukan jumlah tanah yang akan didistribusikan.
Meskipun demikian, Limbong (2013) mengemukakan bahwa kegiatan
bank tanah dapat dinyatakan berhasil dengan didukung oleh beberapa faktor,
yakni political will, tata ruang, tertib sertifikasi, ketersediaan sumber daya dan
system pendukung yang mumpuni dan partisipasi aktif masyarakat. Di dalam
hal ini, pemerintah menginisiasi pembentukan bank tanah dan membuat
regulasi yang jelas. Alokasi tata ruang mesti sesuai dengan yang dituangkan,
dimana keberadaan bank tanah dapat menjadi alat yang dapat memastikan
pemanfaatan tanah sesuai dengan alokasi ruang tersebut dan dapat
mengantisipasi kemungkinan terjadinya penguasaan tanah untuk tujuan
spekulasi. Dan atas dasar itu, perlu adanya tertib sertifikasi tanah, tenaga
professional dan sistem pendukung serta peran serta aktif dari masyarakat
untuk menunjang keberhasilan penerapan bank tanah tersebut.
Dari aspek yuridis, konsep bank tanah adalah untuk memenuhi
terwujudnya rasa keadilan, kegunaan dan kepastian hukum. Bank tanah

49
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

merupakan suatu bentuk kebijakan pertanahan oleh pemerintah di dalam


mewujudkan pembangunan berkelanjutan. Di dalam pembentukan regulasinya
mesti memenuhi tujuan hukum, di mana tujuan hukum menurut Gustav
Radbruch (dalam Notohamidjojo, 2011) merupakan suatu nilai-nilai dasar dari
hukum/cita hukum, yakni terdiri dari keadilan, kegunaan dan kepastian hukum.
Terkait dengan hal itu, nilai keadilan perlu dalam rangka untuk mewujudkan
keseimbangan hak dan kewajiban pihak-pihak yang terlibat di dalam
penyelenggaraan bank tanah tersebut. Nilai kegunaan berarti segala upaya
yang diselenggarakan pada kegiatan bank tanah harus dalam kerangka untuk
memberikan manfaat sebesar-besanya bagi kesejahteraan rakyat. Dan adapun
nilai kepastian hukum berarti adanya peraturan perundang-undangan yang
secara spesifik menjadi dasar penyelenggaraan bank tanah di Indonesia.
Peraturan perundang-undangan yang ditetapkan pemerintah mesti
menciptakan keadilan yang proporsional dan tidak tumpang tindih. Di dalam
penyelenggaraan bank tanah, terdapat perbuatan hukum dalam bentuk
peralihan asset hak tanah baik melalui mekanisme jual beli, tukar menukar
maupun hibah antara pemerintah dengan masyarakat. Terkait dengan hal itu,
hubungan hukum yang adil berarti menciptakan kepatutan kewajaran dalam
proses atau prosedur peralihan hak dan kewajiban bagi berbagai pihak.
Distribusi penyelenggaraan bank tanah tidak berat sebelah atau mementingkan
kepentingan pihak tertentu yang dilaksanakan secara transparan dan menjamin
akuntabilitas publik.
Dari segi kepastian hukum, peraturan perundang-undangan mesti dapat
memberikan perlindungan dari tindakan kesewenang-wenangan sehingga
warga dapat memperoleh sesuai yang diharapkannya. Menurut Jan Michiel
Otto (dalam Soeroso, 2011) bahwa kepastian hukum dapat tercapai apabila inti
utama yang ditetapkan di dalam regulasi sesuai dengan kebutuhan
masyarakat. Di dalam hal ini, bank tanah merupakan sesuatu yang dibutuhkan
oleh masyarakat, karena nilai tanah yang dipakai didasarkan kepada nilai pasar
jauh hari sebelum tanah tersebut digunakan untuk pembangunan.
Penyelenggaraan bank tanah dapat memberikan kesejahteraan dan
kemakmuran bagi masyarakat. Terkait dengan hal itu, mekanisme

50
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

penyelenggaran bank tanah, kelembagaan dan regulasi yang spesifik mesti


diatur untuk dapat mewujudkan kepastian hukum tersebut.
Adapun dari segi kemanfaatan hukum dimaksudkan bahwa regulasi yang
ada mampu memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi setiap individu
dalam suatu bangsa. Penyelenggaraan bank tanah dapat memberikan manfaat
besar bagi masyarakat, mengingat ketersedian tanah dan liberalisasi harga
tanah membuat sebagian warga Negara belum mampu mewujudkan hak dasar
yang wajar dalam kehidupan. Berdasarkan hal itu, penyelenggaraan bank
tanah mesti memenuhi tujuan hukum yakni mewujudkan rasa keadilan,
kepastian hukum dan kemanfaatannya.

F. Referensi Hukum
1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi
Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 1990 Nomor 49, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3419);
Dalam Undang-undang ini yang dimaksudkan dengan:
1. Sumber daya alam hayati adalah unsur-unsur hayati di alam yang
terdiri dari sumber daya alam nabati (tumbuhan) dan sumber daya
alam hewani (satwa) yang bersama dengan unsur non hayati di
sekitarnya secara keseluruhan membentuk ekosistem.
2. Konservasi sumber daya alam hayati adalah pengelolaan sumber
daya alam hayati yang pemanfaatannya dilakukan secara bijaksana
untuk menjamin kesinambungan persediaannya dengan tetap
memelihara dan meningkatkan kualitas keanekaragaman dan
nilainya.
3. Ekosistem sumber daya alam hayati adalah sistem hubungan
timbal balik antara unsur dalam alam, baik hayati maupun non
hayati yang saling tergantung dan pengaruh mempengaruhi.
4. Tumbuhan adalah semua jenis sumber daya alam nabati, baik yang
hidup di darat maupun di air.

51
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

5. Satwa adalah semua jenis sumber daya alam hewani yang hidup di
darat, dan atau di air, dan atau di udara.
6. Tumbuhan liar adalah tumbuhan yang hidup di alam bebas dan
atau dipelihara, yang masih mempunyai kemurnian jenisnya.
7. Satwa liar adalah semua binatang yang hidup di darat, dan atau di
air, dan atau di udara yang masih mempunyai sifat-sifat liar, baik
yang hidup bebas maupun yang dipelihara oleh manusia.
8. Habitat adalah lingkungan tempat tumbuhan atau satwa dapat
hidup dan berkembang secara alami.
9. Kawasan suaka alam adalah kawasan dengan ciri khas tertentu,
baik di darat maupun di perairan yang mempunyai fungsi pokok
sebagai kawasan pengawetan keanekaragaman tumbuhan dan
satwa serta ekosistemnya yang juga berfungsi sebagai wilayah
sistem penyangga kehidupan.
10. Cagar alam adalah kawasan suaka alam karena keadaan alamnya
mempunyai kekhasan tunbuhan, satwa, dan ekosistemnya atau
ekosistem tertentu yang perlu dilindungi dan perkembangannya
berlangsung secara alami.
11. Suaka margasatwa adalah kawasan suaka alam yang mempunyai
ciri khas berupa keanekaragaman dan atau keunikan jenis satwa
yang untuk kelangsungan hidupnya dapat dilakukan pembinaan
terhadap habitatnya.
12. Cagar biosfer adalah suatu kawasan yang terdiri dari ekosistem
asli, ekosistem unik, dan atau ekosistem yang telah mengalami
degradasi yang keseluruhan unsur alamnya dilindungi dan
dilestarikan bagi kepentingan penelitian dan pendidikan.
13. Kawasan pelestarian alam adalah kawasan dengan ciri khas
tertentu, baik di darat maupun di perairan yang mempunyai fungsi
perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan
keanekaragaman jenis tumbuhan dan satwa, serta pemanfaatan
secara lestari sumber daya alam hayati dan ekosistemnya.

52
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

14. Taman nasional adalah kawasan pelesatarian alam yang


mempunyai ekosistem asli, dikelola dengan sistem zonasi yang
dimanfaatkan untuk tujuan penelitian, ilmu pengetahuan,
pendidikan, menunjang budidaya, pariwisata, dan rekreasi.
15. Taman hutan raya adalah kawasan pelestarian alam untuk tujuan
koleksi tumbuhan dan atau satwa yang alami atau buatan, jenis asli
dan atau bukan asli, yang dimanfaatkan bagi kepentingan
penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, menunjang budidaya,
budaya, pariwisata dan rekreasi.
16. Taman wisata alam adalah kawasan pelestarian alam yang
terutama dimanfaatkan untuk pariwisata dan rekreasi alam.
Pasal 2 Konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya
berasaskan pelestarian kemampuan dan pemanfaatan sumber daya
alam hayati dan ekosistemnya secara serasi dan seimbang. Pasal 3
Konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya bertujuan
mengusahakan terwujudnya kelestarian sumber daya alam hayati serta
keseimbangan ekosistemnya sehingga dapat lebih mendukung upaya
peningkatan kesejahteraan masyarakat dan mutu kehidupan manusia.
Pasal 4 Konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya
merupakan tanggung jawab dan kewajiban Pemerintah serta
masyarakat. Pasal 5 Konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya dilakukan melalui kegiatan: a. perlindungan sistem
penyangga kehidupan; b. pengawetan keanekaragaman jenis tumbuhan
dan satwa beserta ekosistemnya; c. pemanfaatan secara lestari sumber
daya alam hayati dan ekosistemnya. BAB II PERLINDUNGAN SISTEM
PENYANGGA KEHIDUPAN Pasal 6 Sistem penyangga kehidupan
merupakan satu proses alami dari berbagai unsur hayati dan non hayati
yang menjamin kelangsungan kehidupan makhluk. Pasal 7 Perlindungan
sistem penyangga kehidupan ditujukan bagi terpeliharanya proses
ekologis yang menunjang kelangsungan kehidupan untuk meningkatkan
kesejahteraan masyarakat dan mutu kehidupan manusia. Pasal 8 (1)
Untuk mewujudkan tujuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 7,

53
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Pemerintah menetapkan: a. wilayah tertentu sebagai wilayah


perlindungan sistem penyangga kehidupan; b. pola dasar pembinaan
wilayah perlindungan sistem penyangga kehidupan; c. pengaturan cara
pemanfaatan wilayah pelindungan sistem penyangga kehidupan. (2)
Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) diatur
dengan Peraturan Pemerintah. Pasal 9 (1) Setiap pemegang hak atas
tanah dan hak pengusahaan di perairan dalam wilayah sistem
penyangga kehidupan wajib menjaga kelangsungan fungsi perlindungan
wilayah tersebut. (2) Dalam rangka pelaksanaan perlindungan sistem
penyangga kehidupan, Pemerintah mengatur serta melakukan tindakan
penertiban terhadap penggunaan dan pengelolaan tanah dan hak
pengusahaan di perairan yang terletak dalam wilayah perlindungan
sistem penyangga kehidupan sebagaimana dimaksud pada Pasal 8. (3)
Tindakan penertiban sebagaimana dimaksud dalam ayat (2)
dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku. Pasal 10 Wilayah sistem penyangga kehidupan yang
mengalami kerusakan secara alami dan atau oleh karena
pemanfaatannya serta oleh sebab-sebab lainnya diikuti dengan upaya
rehabilitasi secara berencana dan berkesinambungan.
Tentang Pengawetan Keanekaragaman Jenis Tumbuhan Dan Satwa
Beserta Ekosistemnya: Pasal 11 Pengawetan keanekaragaman
tumbuhan dan satwa beserta ekosistemnya, dilaksanakan melalui
kegiatan:
a. pengawetan keanekaragaman tumbuhan dan satwa beserta
ekosistemnya;
b. pengawetan jenis tumbuhan dan satwa. Pasal 12 Pengawetan
keanekaragaman tumbuhan dan satwa beserta ekosistemnya,
dilaksanakan dengan menjaga keutuhan kawasan suaka alam agar
tetap dalam keadaan asli.
Pasal 13 (1) Pengawetan jenis tumbuhan dan satwa dilaksanakan di
dalam dan di luar kawasan suaka alam. (2) Pengawetan jenis tumbuhan
dan satwa di dalam kawasan suaka alam dilakukan dengan membiarkan

54
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

agar populasi semua jenis tumbuhan dan satwa tetap seimbang menurut
proses alami di habitatnya. (3) Pengawetan jenis tumbuhan dan satwa di
luar kawasan suaka alam dilakukan dengan menjaga dan
mengembangbiakkan jenis tumbuhan dan satwa untuk menghindari
bahaya kepunahan.
Tentang Kawasan Suaka Alam: Pasal 14 Kawasan suaka alam
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 12 terdiri dari:
a. cagar alam;
b. suaka margasatwa.
Pasal 15 Kawasan suaka alam selain mempunyai fungsi pokok sebagai
kawasan pengawetan keanekaragaman tumbuhan dan satwa beserta
ekosistemnya, juga berfungsi sebagai wilayah perlindungan sistem
penyangga kehidupan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 ayat (1).
Pasal 16 (1) Pengelolaan kawasan suaka alam dilaksanakan oleh
Pemerintah sebagai upaya pengawetan keanekaragaman tumbuhan dan
satwa beserta ekosistemnya. (2) Ketentuan lebih lanjut yang diperlukan
bagi penetapan dan pemanfaatan suatu wilayah sebagai kawasan suaka
alam dan penetapan wilayah yang berbatasan dengannya sebagai
daerah penyangga diatur dengan Peraturan Pemerintah. Pasal 17 (1) Di
dalam cagar alam dapat dilakukan kegiatan untuk kepentingan penelitian
dan pengembangan, ilmu pengetahuan, pendidikan dan kegiatan lainnya
yang menunjang budidaya. (2) Di dalam suaka margasatwa dapat
dilakukan kegiatan untuk kepentingan penelitian dan pengembangan,
ilmu pengetahuan, pendidikan, wisata terbatas, dan kegiatan lainnya
yang menunjang budidaya. (3) Ketentuan lebih lanjut sebagaimana
dimaksud dalam ayat (1) dan ayat (2) diatur dengan Peraturan
Pemerintah. Pasal 18 (1) Dalam rangka kerjasama konservasi
internasional, khususnya dalam kegiatan sebagaimana dimaksud dalam
Pasal 17, kawasan suaka alam dan kawasan tertentu lainnya dapat
ditetapkan sebagai cagar biosfer. (2) Penetapan suatu kawasan suaka
alam dan kawasan tertentu lainnya sebagai cagar biosfer diatur lebih
lanjut dengan Peraturan Pemerintah. Pasal 19 (1) Setiap orang dilarang

55
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

melakukan kegiatan yang dapat mengakibatkan perubahan terhadap


keutuhan kawasan suaka alam. (2) Ketentuan sebagaimana dimaksud
dalam ayat (1) tidak termasuk kegiatan pembinaan habitat untuk
kepentingan satwa di dalam suaka margasatwa. (3) Perubahan terhadap
keutuhan kawasan suaka alam sebagaimana dimaksud dalam ayat (1)
meliputi mengurangi, menghilangkan fungsi dan luas kawasan suaka
alam, serta menambah jenis tumbuhan dan satwa lain yang tidak asli.
Tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan Dan Satwa: Pasal 20 (1)
Tumbuhan dan satwa digolongkan dalam jenis:
a. tumbuhan dan satwa yang dilindungi;
b. tumbuhan dan satwa yang tidak dilindungi.
(2) Jenis tumbuhan dan satwa yang dilindungi sebagaimana dimaksud
dalam ayat (1) digolongkan dalam:
a. tumbuhan dan satwa dalam bahaya kepunahan;
b. tumbuhan dan satwa yang populasinya jarang.
(3) Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (2) diatur
dengan Peraturan Pemerintah.
Pasal 21 (1) Setiap orang dilarang untuk :
a. mengambil, menebang, memiliki, merusak, memusnahkan,
memelihara, mengangkut, dan memperniagakan tumbuhan yang
dilindungi atau bagian-bagiannya dalam keadaan hidup atau mati;
b. mengeluarkan tumbuhan yang dilindungi atau bagian-bagiannya
dalam keadaan hidup atau mati dari suatu tempat di Indonesia ke
tempat lain di dalam atau di luar Indonesia.
(2) Setiap orang dilarang untuk :
a. menangkap, melukai, membunuh, menyimpan, memiliki, memelihara,
mengangkut, dan memperniagakan satwa yang dilindungi dalam
keadaan hidup;
b. menyimpan, memiliki, memelihara, mengangkut, dan
memperniagakan satwa yang dilindungi dalam keadaan mati;
c. mengeluarkan satwa yang dilindungi dari suatu tempat di Indonesia ke
tempat lain di dalam atau di luar Indonesia;

56
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

d. memperniagakan, menyimpan atau memiliki kulit, tubuh, atau bagian-


bagian lain satwa yang dilindungi atau barang-barang yang dibuat dari
bagian-bagian tersebut atau mengeluarkannya dari suatu tempat di
Indonesia ke tempat lain di dalam atau di luar Indonesia;
e. mengambil, merusak, memusnahkan, memperniagakan, menyimpan
atau memiliki telur dan atau sarang satwa yang dillindungi.
Pasal 22 (1) Pengecualian dari larangan sebagaimana dimaksud dalam
Pasal 21 hanya dapat dilakukan untuk keperluan penelitian, ilmu
pengetahuan, dan atau penyelamatan jenis tumbuhan dan satwa yang
bersangkutan.
(2) Termasuk dalam penyelamatan sebagaimana dimaksud dalam ayat
(1) adalah pemberian atau penukaran jenis tumbuhan dan satwa kepada
pihak lain di luar negeri dengan izin Pemerintah.
(3) Pengecualian dari larangan menangkap, melukai, dan membunuh
satwa yang dilindungi dapat pula dilakukan dalam hal oleh karena suatu
sebab satwa yang dilindungi membahayakan kehidupan manusia. (4)
Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), ayat (2),
dan ayat (3) diatur dengan Peraturan Pemerintah.
Pasal 23 (1) Apabila diperlukan, dapat dilakukan pemasukan tumbuhan
dan satwa liar dari luar negeri ke dalam wilayah negara Republik
Indonesia. (2) Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat
(1) diatur dengan Peraturan Pemerintah. Pasal 24 (1) Apabila terjadi
pelanggaran terhadap larangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21,
tumbuhan dan satwa tersebut dirampas untuk negara. (2) Jenis
tumbuhan dan satwa yang dilindungi atau bagian-bagiannya yang
dirampas untuk negara dikembalikan ke habitatnya atau diserahkan
kepada lembaga-lembaga yang bergerak di bidang konservasi tumbuhan
dan satwa, kecuali apabila keadaannya sudah tidak memungkinkan
untuk dimanfaatkan sehingga dinilai lebih baik dimusnahkan. Pasal 25
(1) Pengawetan jenis tumbuhan dan satwa yang dilindungi hanya dapat
dilakukan dalam bentuk pemeliharaan atau pengembangbiakan oleh
lembaga-lembaga yang dibentuk untuk itu. (2) Ketentuan lebih lanjut

57
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) diatur dengan Peraturan


Pemerintah.
Tentang Pemanfaatan Secara Lestari Sumber Daya Alam Hayati Dan
Ekosistemnya Pasal 26 Pemanfaatan secara lestari sumber daya alam
hayati dan ekosistemnya dilakukan melalui kegiatan: a. pemanfaatan
kondisi lingkungan kawasan pelestarian alam; b. pemanfaatan jenis
tumbuhan dan satwa liar. Pasal 27 Pemanfaatan kondisi lingkungan
kawasan pelestarian alam dilakukan dengan tetap menjaga kelestarian
fungsi kawasan. Pasal 28 Pemanfaatan jenis tumbuhan dan satwa liar
dilakukan dengan memperhatikan kelangsungan potensi, daya dukung,
dan keanekaragaman jenis tumbuhan dan satwa liar.
Tentang Kawasan Pelestarian Alam Pasal 29 (1) Kawasan pelestarian
alam sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 angka 13 terdiri dari: a.
taman nasional; b. taman hutan raya; c. taman wisata alam. (2)
Ketentuan lebih lanjut mengenai penetapan suatu wilayah sebagai
kawasan pelestarian alam dan penetapan wilayah yang berbatasan
dengannya sebagai daerah penyangga diatur dengan Peraturan
Pemerintah. Pasal 30 Kawasan pelestarian alam mempunyai fungsi
perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan
keanekaragaman jenis tumbuhan dan satwa, serta pemanfaatan secara
lestari sumber daya alam hayati dan ekosistemnya. Pasal 31 (1) Di
dalam taman nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam dapat
dilakukan kegiatan untuk kepentingan penelitian, ilmu pengetahuan,
pendidikan, menunjang budidaya, budaya, dan wisata alam. (2) Kegiatan
sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) harus dilakukan tanpa
mengurangi fungsi pokok masing-masing kawasan. Pasal 32 Kawasan
taman nasional dikelola dengan sistem zonasi yang terdiri dari zona inti,
zona pemanfaatan, dan zona lain sesuai dengan keperluan. Pasal 33 (1)
Setiap orang dilarang melakukan kegiatan yang dapat mengakibatkan
perubahan terhadap keutuhan zona inti taman nasional. (2) Perubahan
terhadap keutuhan zona inti taman nasional sebagaimana dimaksud
dalam ayat (1) meliputi mengurangi, menghilangkan fungsi dan luas

58
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

zona inti taman nasional, serta menambah jenis tumbuhan dan satwa
lain yang tidak asli. (3) Setiap orang dilarang melakukan kegiatan yang
tidak sesuai dengan fungsi zona pemanfaatan dan zona lain dari taman
nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam. Pasal 34 (1)
Pengelolaan taman nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam
dilaksanakan oleh Pemerintah. (2) Di dalam zona pemanfaatan taman
nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam dapat dibangun
sarana kepariwisataan berdasarkan rencana pengelolaan. (3) Untuk
kegiatan kepariwisataan dan rekreasi, Pemerintah dapat memberikan
hak pengusahaan atas zona pemanfaatan taman nasional, taman hutan
raya, dan taman wisata alam dengan mengikut sertakan rakyat. (4)
Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), ayat (2),
dan ayat (3) diatur dengan Peraturan Pemerintah. Pasal 35 Dalam
keadaan tertentu dan sangat diperlukan untuk mempertahankan atau
memulihkan kelestarian sumber daya alam hayati beserta ekosistemnya,
Pemerintah dapat menghentikan kegiatan pemanfaatan dan menutup
taman nasional, taman hutan raya, dan taman wisata alam sebagian
atau seluruhnya untuk selama waktu tertentu.
Tentang Pemanfaatan Jenis Tumbuhan Dan Satwa Liar Pasal 36 (1)
Pemanfaatan jenis tumbuhan dan satwa liar dapat dilaksanakan dalam
bentuk: a. pengkajian, penelitian dan pengembangan; b. penangkaran; c.
perburuan; d. perdagangan; e. peragaan; f. pertukaran; g. budidaya
tanaman obat-obatan; h. pemeliharaan untuk kesenangan. (2) Ketentuan
lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) diatur dengan
Peraturan Pemerintah.
Tentang Peran Serta Rakyat Pasal 37 (1) Peran serta rakyat dalam
konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya diarahkan dan
digerakkan oleh Pemerintah melalui berbagai kegiatan yang berdaya
guna dan berhasil guna. (2) Dalam mengembangkan peran serta rakyat
sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), Pemerintah menumbuhkan dan
meningkatkan sadar konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya di kalangan rakyat melalui pendidikan dan penyuluhan. (3)

59
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Ketentuan lebih lanjut sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dan ayat
(2) diatur dengan Peraturan Pemerintah.
Tentang Penyerahan Urusan Dan Tugas Pembantuan Pasal 38 (1)
Dalam rangka pelaksanaan konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya, Pemerintah dapat menyerahkan sebagian urusan di
bidang tersebut kepada Pemerintah Daerah sebagaimana dimaksud
dalam Undang-undang Nomor 5 Tahun 1974 tentang Pokok-pokok
Pemerintahan di Daerah. (2) Ketentuan lebih lanjut sebagaimana
dimaksud dalam ayat (1) diatur dengan Peraturan Pemerintah.
Tentang Penyidikan Pasal 39 (1) Selain Pejabat Penyidik Kepolisian
Negara Republik Indonesia, juga Pejabat Pegawai Negeri Sipil tertentu di
lingkungan departemen yang lingkup tugas dan tanggung jawabnya
meliputi pembinaan konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya, diberi wewenang khusus sebagai penyidik sebagaimana
dimaksud dalam Undang-undang Nomor 8 Tahun 1981 tentang Hukum
Acara Pidana, untuk melakukan penyidikan tindak pidana di bidang
konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya. (2)
Kewenangan penyidik sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), tidak
mengurangi kewenangan penyidik sebagaimana diatur dalam Undang-
undang Nomor 5 Tahun 1983 tentang Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia
dan Undang-undang Nomor 9 Tahun 1985 tentang Perikanan. (3)
Penyidik sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), berwenang untuk: a.
melakukan pemeriksanaan atas laporan atau keterangan berkenaan
dengan tindak pidana di bidang konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya; b. melakukan pemeriksaaan terhadap orang yang diduga
melakukan tindak pidana di bidang konservasi sumber daya alam hayati
dan ekosistemnya; c. memeriksa tanda pengenal seseorang yang
berada dalam kawasan suaka alam dan kawasan pelestarian alam; d.
melakukan penggeledahan dan penyitaan barang bukti tindak pidana di
bidang konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya; e.
meminta keterangan dan bahan bukti dari orang atau badan sehubungan
dengan tindak pidana di bidang konservasi sumber daya alam hayati dan

60
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

ekosistemnya; f. membuat dan menandatangani berita acara; g.


menghentikan penyidikan apabila tidak terdapat cukup bukti tentang
adanya tindak pidana di bidang konservasi sumber daya alam hayati dan
ekosistemnya. (4) Penyidik sebagaimana dimaksud dalam ayat (1)
memberitahukan dimulainya penyidikan dan melaporkan hasil
penyidikannya kepada Penuntut Umum melalui Pejabat Penyidik
Kepolisian Negara Republik Indonesia sesuai dengan ketentuan Pasal
107 Undang-undang Nomor 8 Tahun 1981 tentang Hukum Acara
Pidana.
KETENTUAN PIDANA Pasal 40 (1) Barang siapa dengan sengaja
melakukan pelanggaran terhadap ketentuan sebagaimana dimaksud
dalam Pasal 19 ayat (1) dan Pasal 33 ayat (1) dipidana dengan pidana
penjara paling lama 10 (sepuluh) tahun dan denda paling banyak Rp.
200.000.000,00 (dua ratus juta rupiah). (2) Barang siapa dengan sengaja
melakukan pelanggaran terhadap ketentuan sebagaimana dimaksud
dalam Pasal 21 ayat (1) dan ayat (2) serta Pasal 33 ayat (3) dipidana
dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan denda paling
banyak Rp. 100.000.000,00 (seratus juta rupiah). (3) Barang siapa
karena kelalaiannya melakukan pelanggaran terhadap ketentuan
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 ayat (1) dan Pasal 33 ayat (1)
dipidana dengan pidana kurungan paling lama 1 (satu) tahun dan denda
paling banyak Rp. 100.000.000,00 (seratus juta rupiah). (4) Barang siapa
karena kelalaiannya melakukan pelanggaran terhadap ketentuan
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21 ayat (1) dan ayat (2) serta Pasal
33 ayat (3) dipidana dengan pidana kurungan paling lama 1 (satu) tahun
dan denda paling banyak Rp. 50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah). (5)
Tindak pidana sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) adalah
kejahatan dan tindak pidana sebagaimana dimaksud pada ayat (3) dan
ayat (4) adalah pelanggaran.
Tentang Ketentuan Peralihan : Pasal 41 Hutan suaka alam dan taman
wisata yang telah ditunjuk dan ditetapkan berdasarkan peraturan
perundang-undangan yang berlaku sebelum berlakunya Undang-undang

61
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

ini dianggap telah ditetapkan sebagai kawasan suaka alam dan taman
wisata alam berdasarkan Undang-undang ini. Pasal 42 Semua peraturan
pelaksanaan dari peraturan perundang-undangan di bidang konservasi
sumber daya hayati dan ekosistemnya yang telah ada sepanjang tidak
bertentangan dengan Undang-undang ini, tetap berlaku sampai
dikeluarkannya peraturan pelaksanaan yang baru berdasarkan undang-
undang ini.

2. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Ketentuan Pokok


Dasar-Dasar Agraria.
(1) Seluruh wilayah Indonesia adalah kesatuan tanah-air dari seluruh
rakyat Indonesia, yang Bersatu sebagai bangsa Indonesia.
(2) Seluruh bumi, air dan ruang angkasa, termasuk kekayaan alam yang
terkandung didalamnya dalam wilayah Republik Indonesia sebagai
karunia Tuhan Yang Maha Esa adalah bumi, air dan ruang angkasa
bangsa Indonesia dan merupakan kekayaan nasional.
(3) Hubungan antara bangsa Indonesia dan bumi, air serta ruang
angkasa termaksud dalam ayat (2) pasal ini adalah hubungan yang
bersifat abadi.
(4) Dalam pengertian bumi, selain permukaan bumi, termasuk pula tubuh
bumi di bawahnya serta yang berada di bawah air.
(5) Dalam pengertian air termasuk baik perairan pedalaman maupun laut
wilayah Indonesia.
(6) Yang dimaksud dengan ruang angkasa ialah ruang di atas bumi dan
air tersebut pada ayat (4) dan (5) pasal ini .
Pasal 2
(1) Atas dasar ketentuan dalam pasal 33 ayat (3) Undang-Undang Dasar
dan hal-hal sebagai yang dimaksud dalam pasal 1, bumi air dan ruang
angkasa, termasuk kekayaan alam yang terkandung didalamnya itu pada
tingkatan tertinggi dikuasai oleh Negara, sebagai organisasi kekuasaan
seluruh rakyat.

62
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(2) Hak menguasai dari Negara termaksud dalam ayat (1) pasal ini
memberi wewenang untuk :
a. mengatur dan menyelenggarakan peruntukan, penggunaan,
persediaan dan pemeliharaan bumi, air dan ruang angkasa
tersebut;
b. menentukan dan mengatur hubungan-hubungan hukum antara
orang-orang dengan bumi, air dan ruang angkasa;
c. menentukan dan mengatur hubungan-hubungan hukum antara
orang-orang dan perbuatanperbuatan hukum yang mengenai bumi,
air dan ruang angkasa.
(3) Wewenang yang bersumber pada hak menguasai dari Negara
tersebut pada ayat (2) pasal ini digunakan untuk mencapai sebesar-
besar kemakmuran rakyat dalam arti kebangsaan, kesejahteraan dan
kemerdekaan dalam masyarakat dan Negara hukum Indonesia yang
merdeka, berdaulat, adil dan makmur.
(4) Hak menguasai dari Negara tersebut di atas pelaksanaannya dapat
dikuasakan kepada daerahdaerah Swatantra dan masyarakat-
masyarakat hukum adat, sekedar diperlukan dan tidak bertentangan
dengan kepentingan nasional, menurut ketentuan-ketentuan Peraturan
Pemerintah.
Pasal 3
Dengan mengingat ketentuan-ketentuan dalam pasal 1 dan 2
pelaksanaan hak ulayat dan hakhak yang serupa itu dari masyarakat-
masyarakat hukum adat, sepanjang menurut kenyataannya masih ada,
harus sedemikian rupa sehingga sesuai dengan kepentingan nasional
dan Negara, yang berdasarkan atas persatuan bangsa serta tidak boleh
bertentangan dengan undang-undang dan peraturan-peraturan lain yang
lebih tinggi.
Pasal 4
(1) Atas dasar hak menguasai dari Negara sebagai yang dimaksud
dalam pasal 2 ditentukan adanya macam-macam hak atas permukaan
bumi, yang disebut tanah, yang dapat diberikan kepada dan dipunyai

63
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

oleh orang-orang baik sendiri maupun bersama-sama dengan orang lain


serta badan-badan hukum.
(2) Hak-hak atas tanah yang dimaksud dalam ayat (1) pasal ini memberi
wewenang untuk mempergunakan tanah yang bersangkutan demikian
pula tubuh bumi dan air serta ruang
yang ada diatasnya, sekedar diperlukan untuk kepentingan yang
langsung berhubungan dengan penggunaan tanah itu dalam batas-batas
menurut undang-undang ini dan peraturan-peraturan hukum lain yang
lebih tinggi.
(3) Selain hak-hak atas tanah sebagai yang dimaksud dalam ayat (1)
pasal ini ditentukan pula hak-hak atas air dan ruang angkasa.
Pasal 5
Hukum agraria yang berlaku atas bumi, air dan ruang angkasa ialah
hukum adat, sepanjang tidak bertentangan dengan kepentingan nasional
dan Negara, yang berdasarkan atas persatuan bangsa, dengan
sosialisme Indonesia serta dengan peraturan-peraturan yang tercantum
dalam Undang-undang ini dan dengan peraturan perundangan
lainnya,segala sesuatu dengan mengindahkan unsur-unsur yang
bersandar pada hukum agama.
Pasal 6
Semua hak atas tanah mempunyai fungsi sosial.
Pasal 7
Untuk tidak merugikan kepentingan umum maka pemilikan dan
penguasaan tanah yang melampaui batas tidak diperkenankan.
Pasal 8
Atas dasar hak menguasai dari Negara sebagai yang dimaksud dalam
pasal 2 diatur pengambilan kekayaan alam yang terkandung dalam
bumi, air dan ruang angkasa.
Pasal 9
(1) Hanya warganegara Indonesia dapat mempunyai hubungan yang
sepenuhnya dengan bumi, air dan ruang angkasa, dalam batas-batas
ketentuan pasal 1 dan pasal 2.

64
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(2) Tiap-tiap warganegara Indonesia, baik laki-laki maupun wanita


mempunyai kesempatan yang sama untuk memperoleh sesuatu hak
atas tanah serta untuk mendapat manfaat dan hasilnya, baik bagi diri
sendiri maupun keluarganya.
Pasal 10
(1) Setiap orang dan badan hukum yang mempunyai sesuatu hak atas
tanah pertanian pada azasnya diwajibkan mengerjakan atau
mengusahakannya sendiri secara aktif, dengan mencegah cara-cara
pemerasan.
(2) Pelaksanaan dari pada ketentuan dalam ayat (1) ini akan diatur lebih
lanjut dengan peraturan perundangan.
(3) Pengecualian terhadap azas tersebut pada ayat (1) pasal ini diatur
dalam peraturan perundangan.
Pasal 11
(1) Hubungan hukum antara orang, termasuk badan hukum, dengan
bumi, air dan ruang angkasa serta wewenang-wewenang yang
bersumber pada hubungan hukum itu akan diatur, agar tercapai tujuan
yang disebut dalam pasal 2 ayat (3) dan dicegah penguasaan atas
kehidupan dan pekerjaan orang lain yang melampaui batas.
(2) Perbedaan dalam keadaan masyarakat dan keperluan hukum
golongan rakyat dimana perlu dan tidak bertentangan dengan
kepentingan nasional diperhatikan dengan menjamin perlindungan
terhadap kepentingan golongan yang ekonomis lemah.
Pasal 12
(1) Segala usaha bersama dalam lapangan agraria didasarkan atas
kepentingan Bersama dalam rangka kepentingan nasional, dalam bentuk
koperasi atau bentuk-bentuk gotongroyong lainnya.
(2) Negara dapat bersama-sama dengan pihak lain menyelenggarakan
usaha-usaha dalam lapangan agraria.
Pasal 13
(1) Pemerintah berusaha agar supaya usaha-usaha dalam lapangan
agraria diatur sedemikian rupa, sehingga meninggikan produksi dan

65
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

kemakmuran rakyat sebagai yang dimaksud dalam pasal 2 ayat (3) serta
menjamin bagi setiap warganegara Indonesia derajat hidup yang sesuai
dengan martabat manusia, baik bagi diri sendiri maupun keluarganya.
(2) Pemerintah mencegah adanya usaha-usaha dalam lapangan agraria
dari organisasiorganisasi dan perseorangan yang bersifat monopoli
swasta.
(3) Usaha-usaha Pemerintah dalam lapangan agraria yang bersifat
monopoli hanya dapat diselenggarakan dengan Undang-undang.
(4) Pemerintah berusaha untuk memajukan kepastian dan jaminan sosial
termasuk bidang perburuhan, dalam usaha-usaha di lapangan agraria.
Pasal 14
(1) Dengan mengingat ketentuan-ketentuan dalam pasal 2 ayat (2) dan
(3), pasal 9 ayat (2) serta pasal 10 ayat (1) dan (2) Pemerintah dalam
rangka sosialisme Indonesia, membuat
suatu rencana umum mengenai persediaan, peruntukan dan
penggunaan bumi, air dan ruang angkasa serta kekayaan alam yang
terkandung di dalamnya :
a. untuk keperluan Negara;
b. untuk keperluan peribadatan dan keperluan-keperluan suci lainnya,
sesuai dengan dasar Ketuhanan Yang Maha Esa;
c. untuk keperluan pusat-pusat kehidupann masyarakat, sosial,
kebudayaan dan lain-lain kesejahteraan;
d. untuk keperluan memperkembangkan produksi pertanian,
peternakan dan perikanan serta sejalan dengan itu;
e. untuk keperluan memperkembangkan industri, transmigrasi dan
pertambangan.
(2) Berdasarkan rencana umum tersebut pada ayat (1) pasal ini dan
mengingat peraturanperaturan yang bersangkutan, Pemerintah Daerah
mengatur persediaan, peruntukan dan penggunaan bumi, air serta ruang
angkasa untuk daerahnya, sesuai dengan keadaan daerah masing-
masing.

66
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(3) Peraturan Pemerintah Daerah yang dimaksud dalam ayat (2) pasal
ini berlaku setelah mendapat pengesahan, mengenai Daerah Tingkat I
dari Presiden, Daerah Tingkat II dari Gubernur/Kepala Daerah yang
bersangkutan dan Daerah Tingkat III dari Bupati/ Walikota/Kepala
Daerah yang bersangkutan.
Pasal 15 Memelihara tanah, termasuk menambah kesuburannya serta
mencegah kerusakannya adalah kewajiban tiap-tiap orang, badan
hukum atau instansi yang mempunyai hubungan hukum dengan tanah
itu, dengan memperhatikan pihak yang ekonomis lemah.

3. Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan


Pertanian Pangan Berkelanjutan;
Dalam Undang-Undang ini yang dimaksud dengan:
1. Lahan adalah bagian daratan dari permukaan bumi sebagai suatu
lingkungan fisik yang meliputi tanah beserta segenap faktor yang
mempengaruhi penggunaannya seperti iklim, relief, aspek geologi,
dan hidrologi yang terbentuk secara alami maupun akibat pengaruh
manusia.
2. Lahan Pertanian adalah bidang lahan yang digunakan untuk usaha
pertanian.
3. Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah bidang lahan
pertanian yang ditetapkan untuk dilindungi dan dikembangkan
secara konsisten guna menghasilkan pangan pokok bagi
kemandirian, ketahanan, dan kedaulatan pangan nasional.
4. Lahan Cadangan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah lahan
potensial yang dilindungi pemanfaatannya agar kesesuaian dan
ketersediaannya tetap terkendali untuk dimanfaatkan sebagai Lahan
Pertanian Pangan Berkelanjutan pada masa yang akan datang.
5. Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah sistem
dan proses dalam merencanakan dan menetapkan,
mengembangkan, memanfaatkan dan membina, mengendalikan,

67
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dan mengawasi lahan pertanian pangan dan kawasannya secara


berkelanjutan.
6. Kawasan Perdesaan adalah wilayah yang mempunyai kegiatan
utama pertanian termasuk pengelolaan sumber daya alam dengan
susunan fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perdesaan,
pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan sosial, dan kegiatan
ekonomi.
7. Kawasan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah wilayah budi daya
pertanian terutama pada wilayah perdesaan yang memiliki hamparan
Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan dan/atau hamparan Lahan
Cadangan Pertanian Pangan Berkelanjutan serta unsur
penunjangnya dengan fungsi utama untuk mendukung kemandirian,
ketahanan, dan kedaulatan pangan nasional.
8. Pertanian Pangan adalah usaha manusia untuk mengelola lahan dan
agroekosistem dengan bantuan teknologi, modal, tenaga kerja, dan
manajemen untuk mencapai kedaulatan dan ketahanan pangan
serta kesejahteraan rakyat.
9. Kemandirian Pangan adalah kemampuan produksi pangan dalam
negeri yang didukung kelembagaan ketahanan pangan yang mampu
menjamin pemenuhan kebutuhan pangan yang cukup ditingkat
rumah tangga, baik dalam jumlah, mutu, keamanan, maupun harga
yang terjangkau, yang didukung oleh sumber-sumber pangan yang
beragam sesuai dengan keragaman lokal.
10. Ketahanan Pangan adalah kondisi terpenuhinya pangan bagi rumah
tangga yang tercermin dari tersedianya pangan yang cukup, baik
jumlah maupun mutunya, aman, merata, dan terjangkau.
11. Kedaulatan Pangan adalah hak negara dan bangsa yang secara
mandiri dapat menentukan kebijakan pangannya, yang menjamin
hak atas pangan bagi rakyatnya, serta memberikan hak bagi
masyarakatnya untuk menentukan sistem pertanian pangan yang
sesuai dengan potensi sumber daya lokal.

68
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

12. Petani Pangan, yang selanjutnya disebut Petani, adalah setiap


warga negara Indonesia beserta keluarganya yang mengusahakan
Lahan untuk komoditas pangan pokok di Lahan Pertanian Pangan
Berkelanjutan.
13. Pangan Pokok adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber
hayati, baik nabati maupun hewani, yang diperuntukkan sebagai
makanan utama bagi konsumsi manusia.
14. Setiap Orang adalah orang perseorangan, kelompok orang, atau
korporasi, baik yang berbentuk badan hukum maupun bukan badan
hukum.
15. Alih Fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah
perubahan fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan menjadi
bukan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan baik secara tetap
maupun sementara.
16. Rencana Tata Ruang adalah hasil perencanaan tata ruang.
17. Irigasi adalah usaha penyediaan dan pengaturan air untuk
menunjang pertanian.
18. Pemerintah Pusat, yang selanjutnya disebut Pemerintah, adalah
Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan
pemerintahan Negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud
dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945.
19. Pemerintah Daerah adalah gubernur, bupati, atau walikota, dan
perangkat daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintahan
daerah.
20. Menteri adalah Menteri yang membidangi urusan pertanian.
21. Pusat Informasi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah pusat
yang menyelenggarakan sistem informasi serta administrasi Lahan
Pertanian Pangan Berkelanjutan dan Lahan Cadangan Pertanian
Pangan Berkelanjutan pada lembaga pemerintah yang berwenang di
bidang pertanahan.

69
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

22. Tanah Telantar adalah tanah yang sudah diberikan hak oleh negara
berupa hak milik, hak guna usaha, hak guna bangunan, hak pakai,
hak pengelolaan, atau dasar penguasaan atas tanah yang tidak
diusahakan, tidak dipergunakan, atau tidak dimanfaatkan sesuai
dengan keadaannya atau sifat dan tujuan pemberian hak atau dasar
penguasaannya.
23. Bank Bagi Petani adalah badan usaha yang sekurangkurangnya
berbentuk lembaga keuangan mikro dengan sumber pembiayaan
yang diprioritaskan berupa dana
24. Pemerintah dan pemerintah daerah sebagai stimulan, dana
tanggung jawab sosial dan lingkungan badan usaha, serta dana
masyarakat dalam rangka meningkatkan permodalan bank untuk
kesejahteraan petani.
Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan diselenggarakan
berdasarkan asas:
a. manfaat;
b. keberlanjutan dan konsisten;
c. keterpaduan;
d. keterbukaan dan akuntabilitas;
e. kebersamaan dan gotong-royong;
f. partisipatif;
g. keadilan;
h. keserasian, keselarasan, dan keseimbangan;
i. kelestarian lingkungan dan kearifan lokal;
j. desentralisasi;
k. tanggung jawab negara;
l. keragaman; dan
m. sosial dan budaya.
Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan diselenggarakan
dengan tujuan:
a. melindungi kawasan dan lahan pertanian pangan secara
berkelanjutan;

70
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

b. menjamin tersedianya lahan pertanian pangan secara


berkelanjutan;
c. mewujudkan kemandirian, ketahanan, dan kedaulatan pangan;
d. melindungi kepemilikan lahan pertanian pangan milik petani;
e. meningkatkan kemakmuran serta kesejahteraan petani dan
masyarakat;
f. meningkatkan perlindungan dan pemberdayaan petani;
g. meningkatkan penyediaan lapangan kerja bagi
h. kehidupan yang layak;
i. mempertahankan keseimbangan ekologis; dan
j. mewujudkan revitalisasi pertanian.
Ruang lingkup Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan
meliputi:
a. perencanaan dan penetapan;
b. pengembangan;
c. penelitian;
d. pemanfaatan;
e. pembinaan;
f. pengendalian;
g. pengawasan;
h. sistem informasi;
i. perlindungan dan pemberdayaan petani;
j. pembiayaan; dan
k. peran serta masyarakat.
Lahan Pertanian Pangan yang ditetapkan sebagai Lahan Pertanian
Pangan Berkelanjutan dapat berupa:
a. lahan beririgasi;
b. lahan reklamasi rawa pasang surut dan nonpasang surut (lebak);
dan/atau
c. lahan tidak beririgasi.

71
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

4. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah


bagi Pembangunan untuk Kepentingan Umum
Dalam Undang-Undang ini yang dimaksud dengan:
1. Instansi adalah lembaga negara, kementerian dan lembaga
pemerintah nonkementerian, pemerintah provinsi, pemerintah
kabupaten/kota, dan Badan Hukum Milik Negara/Badan Usaha Milik
Negara yang mendapat penugasan khusus Pemerintah.
2. Pengadaan Tanah adalah kegiatan menyediakan tanah dengan cara
memberi ganti kerugian yang layak dan adil kepada pihak yang
berhak.
3. Pihak yang Berhak adalah pihak yang menguasai atau memiliki
objek pengadaan tanah.
4. Objek Pengadaan Tanah adalah tanah, ruang atas tanah dan bawah
tanah, bangunan, tanaman, benda yang berkaitan dengan tanah,
atau lainnya yang dapat dinilai.
5. Hak atas Tanah adalah hak atas tanah sebagaimana dimaksud
dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan
Dasar Pokok-Pokok Agraria dan hak lain yang akan ditetapkan
dengan undang-undang
6. Kepentingan Umum adalah kepentingan bangsa, negara, dan
masyarakat yang harus diwujudkan oleh pemerintah dan digunakan
sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat.
7. Hak Pengelolaan adalah hak menguasai dari negara yang
kewenangan pelaksanaannya sebagian dilimpahkan kepada
pemegangnya.
8. Konsultasi Publik adalah proses komunikasi dialogis atau
musyawarah antarpihak yang berkepentingan guna mencapai
kesepahaman dan kesepakatan dalam perencanaan pengadaan
tanah bagi pembangunan untuk kepentingan umum.
9. Pelepasan Hak adalah kegiatan pemutusan hubungan hukum dari
pihak yang berhak kepada negara melalui Lembaga Pertanahan.

72
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

10. Ganti Kerugian adalah penggantian yang layak dan adil kepada
pihak yang berhak dalam proses pengadaan tanah.
11. Penilai Pertanahan, yang selanjutnya disebut Penilai, adalah orang
perseorangan yang melakukan penilaian secara independen dan
profesional yang telah mendapat izin praktik penilaian dari Menteri
Keuangan dan telah mendapat lisensi dari Lembaga Pertanahan
untuk menghitung nilai/harga objek pengadaan tanah.
12. Pemerintah Pusat, yang selanjutnya disebut Pemerintah, adalah
Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan
pemerintahan negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud
dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945.
13. Pemerintah Daerah adalah gubernur, bupati, atau wali kota, dan
perangkat daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintahan
daerah.
14. Lembaga Pertanahan adalah Badan Pertanahan Nasional Republik
Indonesia, lembaga pemerintah yang menyelenggarakan urusan
pemerintahan di bidang pertanahan.
Tanah untuk Kepentingan Umum sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4
ayat (1) digunakan untuk pembangunan:
a. pertahanan dan keamanan nasional;
b. jalan umum, jalan tol, terowongan, jalur kereta api, stasiun kereta
api, dan fasilitas operasi kereta api;
c. waduk, bendungan, bendung, irigasi, saluran air minum, saluran
pembuangan air dan sanitasi, dan bangunan pengairan lainnya;
d. pelabuhan, bandar udara, dan terminal;
e. infrastruktur minyak, gas, dan panas bumi;
f. pembangkit, transmisi, gardu, jaringan, dan distribusi tenaga listrik;
g. jaringan telekomunikasi dan informatika Pemerintah;
h. tempat pembuangan dan pengolahan sampah;
i. rumah sakit Pemerintah/Pemerintah Daerah;
j. fasilitas keselamatan umum;

73
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

k. tempat pemakaman umum Pemerintah/Pemerintah Daerah;


l. fasilitas sosial, fasilitas umum, dan ruang terbuka hijau publik;
m. cagar alam dan cagar budaya;
n. kantor Pemerintah/Pemerintah Daerah/desa;
o. penataan permukiman kumuh perkotaan dan/atau konsolidasi
tanah, serta perumahan untuk masyarakat berpenghasilan rendah
dengan status sewa;
p. prasarana pendidikan atau sekolah Pemerintah/Pemerintah
Daerah;
q. prasarana olahraga Pemerintah/Pemerintah Daerah;dan
r. pasar umum dan lapangan parkir umum.

5. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2012 tentang Pangan.


Dalam Undang-Undang ini yang dimaksud dengan:
1. Pangan adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber hayati
produk pertanian, perkebunan, kehutanan, perikanan, peternakan,
perairan, dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah yang
diperuntukkan sebagai makanan atau minuman bagi konsumsi
manusia, termasuk bahan tambahan Pangan, bahan baku Pangan,
dan bahan lainnya yang digunakan dalam proses penyiapan,
pengolahan, dan/atau pembuatan makanan atau minuman.
2. Kedaulatan Pangan adalah hak negara dan bangsa yang secara
mandiri menentukan kebijakan Pangan yang menjamin hak atas
Pangan bagi rakyat dan yang memberikan hak bagi masyarakat
untuk menentukan sistem Pangan yang sesuai dengan potensi
sumber daya lokal.
3. Kemandirian Pangan adalah kemampuan negara dan bangsa dalam
memproduksi Pangan yang beraneka ragam dari dalam negeri yang
dapat menjamin pemenuhan kebutuhan Pangan yang cukup sampai
di tingkat perseorangan dengan memanfaatkan potensi sumber daya
alam, manusia, sosial, ekonomi, dan kearifan lokal secara
bermartabat.

74
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

4. Ketahanan Pangan adalah kondisi terpenuhinya Pangan bagi negara


sampai dengan perseorangan, yang tercermin dari tersedianya
Pangan yang cukup, baik jumlah maupun mutunya, aman, beragam,
bergizi, merata, dan terjangkau serta tidak bertentangan dengan
agama, keyakinan, dan budaya masyarakat, untuk dapat hidup
sehat, aktif, dan produktif secara berkelanjutan.
5. Keamanan Pangan adalah kondisi dan upaya yang diperlukan untuk
mencegah Pangan dari kemungkinan cemaran biologis, kimia, dan
benda lain yang dapat mengganggu, merugikan, dan
membahayakan kesehatan manusia serta tidak bertentangan
dengan agama, keyakinan, dan budaya masyarakat sehingga aman
untuk dikonsumsi.
6. Produksi Pangan adalah kegiatan atau proses menghasilkan,
menyiapkan, mengolah, membuat, mengawetkan, mengemas,
mengemas kembali, dan/atau mengubah bentuk Pangan.
7. Ketersediaan Pangan adalah kondisi tersedianya Pangan dari hasil
produksi dalam negeri dan Cadangan Pangan Nasional serta impor
apabila kedua sumber utama tidak dapat memenuhi kebutuhan.
8. Cadangan Pangan Nasional adalah persediaan Pangan di seluruh
wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk konsumsi
manusia dan untuk menghadapi masalah kekurangan Pangan,
gangguan pasokan dan harga, serta keadaan darurat.
9. Cadangan Pangan Pemerintah adalah persediaan Pangan yang
dikuasai dan dikelola oleh Pemerintah.
10. Cadangan Pangan Pemerintah Provinsi adalah persediaan Pangan
yang dikuasai dan dikelola oleh pemerintah provinsi.
11. Cadangan Pangan Pemerintah Kabupaten/Kota adalah persediaan
Pangan yang dikuasai dan dikelola oleh pemerintah kabupaten/kota.
12. Cadangan Pangan Pemerintah Desa adalah persediaan Pangan
yang dikuasai dan dikelola oleh pemerintah desa.

75
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

13. Cadangan Pangan Masyarakat adalah persediaan Pangan yang


dikuasai dan dikelola oleh masyarakat di tingkat pedagang,
komunitas, dan rumah tangga.
14. Penyelenggaraan Pangan adalah kegiatan perencanaan,
pelaksanaan, dan pengawasan dalam penyediaan, keterjangkauan,
pemenuhan konsumsi Pangan dan Gizi, serta keamanan Pangan
dengan melibatkan peran serta masyarakat yang terkoordinasi dan
terpadu.
15. Pangan Pokok adalah Pangan yang diperuntukkan sebagai makanan
utama sehari-hari sesuai dengan potensi sumber daya dan kearifan
lokal.
16. Penganekaragaman Pangan adalah upaya peningkatan
ketersediaan dan konsumsi Pangan yang beragam, bergizi
seimbang, dan berbasis pada potensi sumber daya lokal.
17. Pangan Lokal adalah makanan yang dikonsumsi oleh masyarakat
setempat sesuai dengan potensi dan kearifan lokal.
18. Pangan Segar adalah Pangan yang belum mengalami pengolahan
yang dapat dikonsumsi langsung dan/atau yang dapat menjadi
bahan baku pengolahan Pangan.
19. Pangan Olahan adalah makanan atau minuman hasil proses dengan
cara atau metode tertentu dengan atau tanpa bahan tambahan.
20. Petani adalah warga negara Indonesia, baik perseorangan maupun
beserta keluarganya yang melakukan usaha tani di bidang Pangan.
21. Nelayan adalah warga negara Indonesia, baik perseorangan maupun
beserta keluarganya yang mata pencahariannya melakukan
penangkapan ikan.
22. Pembudi Daya Ikan adalah warga negara Indonesia, baik
perseorangan maupun beserta keluarganya yang mata
pencahariannya membesarkan, membiakkan, dan/atau memelihara
ikan dan sumber hayati perairan lainnya serta memanen hasilnya
dalam lingkungan yang terkontrol.

76
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

23. Perdagangan Pangan adalah setiap kegiatan atau serangkaian


kegiatan dalam rangka penjualan dan/atau pembelian Pangan,
termasuk penawaran untuk menjual Pangan dan kegiatan lain yang
berkenaan dengan pemindahtanganan Pangan dengan memperoleh
imbalan.
24. Ekspor Pangan adalah kegiatan mengeluarkan Pangan dari daerah
pabean negara Republik Indonesia yang meliputi wilayah darat,
perairan, dan ruang udara di atasnya, tempat-tempat tertentu di Zona
Ekonomi Eksklusif, dan landas kontinen.
25. Impor Pangan adalah kegiatan memasukkan Pangan ke dalam
daerah pabean negara Republik Indonesia yang meliputi wilayah
darat, perairan, dan ruang udara di atasnya, tempat-tempat tertentu
di Zona Ekonomi Eksklusif, dan landas kontinen.
26. Peredaran Pangan adalah setiap kegiatan atau serangkaian kegiatan
dalam rangka penyaluran Pangan kepada masyarakat, baik
diperdagangkan maupun tidak.
27. Bantuan Pangan adalah Bantuan Pangan Pokok dan Pangan lainnya
yang diberikan oleh Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan/atau
masyarakat dalam mengatasi Masalah Pangan dan Krisis Pangan,
meningkatkan akses Pangan bagi masyarakat miskin dan/atau
rawan Pangan dan Gizi, dan kerja sama internasional.
28. Masalah Pangan adalah keadaan kekurangan, kelebihan, dan/atau
ketidakmampuan perseorangan atau rumah tangga dalam memenuhi
kebutuhan Pangan dan Keamanan Pangan.
29. Krisis Pangan adalah kondisi kelangkaan Pangan yang dialami
sebagian besar masyarakat di suatu wilayah yang disebabkan oleh,
antara lain, kesulitan distribusi Pangan, dampak perubahan iklim,
bencana alam dan lingkungan, dan konflik sosial, termasuk akibat
perang.
30. Sanitasi Pangan adalah upaya untuk menciptakan dan
mempertahankan kondisi Pangan yang sehat dan higienis yang
bebas dari bahaya cemaran biologis, kimia, dan benda lain.

77
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

31. Persyaratan Sanitasi adalah standar kebersihan dan kesehatan yang


harus dipenuhi untuk menjamin Sanitasi Pangan.
32. Iradiasi Pangan adalah metode penanganan Pangan, baik dengan
menggunakan zat radioaktif maupun akselerator untuk mencegah
terjadinya pembusukan dan kerusakan, membebaskan Pangan dari
jasad renik patogen, serta mencegah pertumbuhan tunas.
33. . Rekayasa Genetik Pangan adalah suatu proses yang melibatkan
pemindahan gen (pembawa sifat) dari suatu jenis hayati ke jenis hayati
lain yang berbeda atau sama untuk mendapatkan jenis baru yang
mampu menghasilkan produk Pangan yang lebih unggul.
34. Pangan Produk Rekayasa Genetik adalah Pangan yang diproduksi atau
yang menggunakan bahan baku, bahan tambahan Pangan, dan/atau
bahan lain yang dihasilkan dari proses rekayasa genetik.
35. Kemasan Pangan adalah bahan yang digunakan untuk mewadahi
dan/atau membungkus Pangan, baik yang bersentuhan langsung
dengan Pangan maupun tidak.
36. Mutu Pangan adalah nilai yang ditentukan atas dasar kriteria keamanan
dan kandungan Gizi Pangan.
37. Gizi adalah zat atau senyawa yang terdapat dalam Pangan yang terdiri
atas karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, serat, air, dan
komponen lain yang bermanfaat bagi pertumbuhan dan kesehatan
manusia.
38. Setiap Orang adalah orang perseorangan atau korporasi, baik yang
berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum.
39. Pelaku Usaha Pangan adalah Setiap Orang yang bergerak pada satu
atau lebih subsistem agribisnis Pangan, yaitu penyedia masukan
produksi, proses produksi, pengolahan, pemasaran, perdagangan, dan
penunjang.
40. Pemerintah Pusat, selanjutnya disebut Pemerintah, adalah Presiden
Republik Indonesia yang memegang kekuasaan Pemerintahan negara
Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

78
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

41. Pemerintah Daerah adalah gubernur, bupati atau walikota, dan


perangkat daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah.

6. Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2013 tentang Perlindungan dan


Pemberdayaan Petani.
Dalam Undang-Undang ini yang dimaksud dengan:
1. Perlindungan Petani adalah segala upaya untuk membantu Petani dalam
menghadapi permasalahan kesulitan memperoleh prasarana dan sarana
produksi, kepastian usaha, risiko harga, kegagalan panen, praktik
ekonomi biaya tinggi, dan perubahan iklim.
2. Pemberdayaan Petani adalah segala upaya untuk meningkatkan
kemampuan Petani untuk melaksanakan Usaha Tani yang lebih baik
melalui pendidikan dan pelatihan, penyuluhan dan pendampingan,
pengembangan sistem dan sarana pemasaran hasil Pertanian,
konsolidasi dan jaminan luasan lahan pertanian, kemudahan akses ilmu
pengetahuan, teknologi dan informasi, serta penguatan Kelembagaan
Petani.
3. Petani adalah warga negara Indonesia perseorangan dan/atau beserta
keluarganya yang melakukan Usaha Tani di bidang tanaman pangan,
hortikultura, perkebunan, dan/atau peternakan.
4. Pertanian adalah kegiatan mengelola sumber daya alam hayati dengan
bantuan teknologi, modal, tenaga kerja, dan manajemen untuk
menghasilkan Komoditas Pertanian yang mencakup tanaman pangan,
hortikultura, perkebunan, dan/atau peternakan dalam suatu
agroekosistem.
5. Komoditas Pertanian adalah hasil dari Usaha Tani yang dapat
diperdagangkan, disimpan, dan/atau dipertukarkan.
6. Usaha Tani adalah kegiatan dalam bidang Pertanian, mulai dari sarana
produksi, produksi/budi daya, penanganan pascapanen, pengolahan,
pemasaran hasil, dan/atau jasa penunjang.
7. Pelaku Usaha adalah Setiap Orang yang melakukan usaha sarana
produksi Pertanian, pengolahan dan pemasaran hasil Pertanian, serta

79
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

jasa penunjang Pertanian yang berkedudukan di wilayah hukum


Republik Indonesia.
8. Setiap Orang adalah orang perseorangan atau korporasi, baik yang
berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum.
9. Kelembagaan Petani adalah lembaga yang ditumbuhkembangkan dari,
oleh, dan untuk Petani guna memperkuat dan memperjuangkan
kepentingan Petani.
10. Kelompok Tani adalah kumpulan Petani/peternak/pekebun yang
dibentuk atas dasar kesamaan kepentingan; kesamaan kondisi
lingkungan sosial, ekonomi, sumber daya; kesamaan komoditas; dan
keakraban untuk meningkatkan serta mengembangkan usaha anggota.
11. Gabungan Kelompok Tani adalah kumpulan beberapa Kelompok Tani
yang bergabung dan bekerja sama untuk meningkatkan skala ekonomi
dan efisiensi usaha.
12. Asosiasi Komoditas Pertanian adalah kumpulan dari Petani, Kelompok
Tani, dan/atau Gabungan Kelompok Tani untuk memperjuangkan
kepentingan Petani.
13. Dewan Komoditas Pertanian Nasional adalah suatu lembaga yang
beranggotakan Asosiasi Komoditas Pertanian untuk memperjuangkan
kepentingan Petani
14. Kelembagaan Ekonomi Petani adalah lembaga yang melaksanakan
kegiatan Usaha Tani yang dibentuk oleh, dari, dan untuk Petani, guna
meningkatkan produktivitas dan efisiensi Usaha Tani, baik yang
berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum.
15. Lembaga Pembiayaan adalah badan usaha yang melakukan kegiatan
pembiayaan dalam bentuk penyediaan dana atau barang modal untuk
memfasilitasi serta membantu Petani dalam melakukan Usaha Tani.
16. Asuransi Pertanian adalah perjanjian antara Petani dan pihak
perusahaan asuransi untuk mengikatkan diri dalam pertanggungan
risiko Usaha Tani.
17. Pemerintah Pusat, selanjutnya disebut Pemerintah, adalah Presiden
Republik Indonesia yang memegang kekuasaan pemerintahan negara

80
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang


Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
18. Pemerintah Daerah adalah gubernur, bupati/walikota, dan perangkat
daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah.
19. Menteri adalah menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di
bidang Pertanian

7. Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2019 tentang Sistem Budi Daya


Pertanian Berkelanjutan.
Dalam Undang-Undang ini yang dimaksud dengan:
1. Sistem Budi Daya Pertanian Berkelanjutan adalah pengelolaan
sumber daya alam hayati dalam memproduksi komoditas pertanian
guna memenuhi kebutuhan manusia secara lebih baik dan
berkesinambungan dengan menjaga kelestarian lingkungan hidup.
2. Pertanian adalah kegiatan mengelola sumber daya alam hayati
dengan bantuan teknologi, modal, tenaga kerja, dan manajemen
untuk menghasilkan komoditas pertanian yang mencakup tanaman
pangan, hortikultura, perkebunan, dan/atau peternakan dalam suatu
agroekosistem.
3. Tanaman adalah sumber daya alam nabati yang dibudidayakan
mencakup tanaman semusim dan tahunan.
4. Lahan adalah bagian daratan dari permukaan bumi sebagai suatu
lingkungan fisik yang meliputi tanah beserta segenap faktor yang
mempengaruhi penggunaannya seperti iklim, relief, aspek geologi,
dan hidrologi, baik yang terbentuk secara alami maupun akibat
pengaruh manusia.
5. Sumber Daya Genetik adalah material genetik yang berasal dari
tumbuhan, hewan, atau jasad renik yang mengandung unit yang
berfungsi sebagai pembawa sifat keturunan, baik yang mempunyai
nilai nyata maupun potensial.

81
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

6. Pemuliaan adalah kegiatan dalam memelihara tumbuhan atau


hewan untuk menjaga kemurnian galur, ras, atau varietas sekaligus
memperbaiki produksi atau kualitasnya.
7. Benih Tanaman adalah Tanaman atau bagiannya yang digunakan
untuk memperbanyak dan/atau mengembangbiakkan Tanaman.
8. Benih Hewan adalah bahan reproduksi hewan yang dapat berupa
semen, sperma, ova, telur tertunas, dan embrio.
9. Bibit Hewan adalah hewan yang mempunyai sifat unggul dan
mewariskan serta memenuhi persyaratan tertentu untuk
dikembangbiakkan.
10. Varietas Tanaman yang selanjutnya disebut Varietas, adalah
sekelompok Tanaman dari suatu jenis atau spesies yang ditandai
oleh bentuk Tanaman, pertumbuhan Tanaman, daun, bunga, buah,
biji, dan ekspresi karakteristik genotipe atau kombinasi genotipe
yang dapat membedakan dari jenis atau spesies yang sama oleh
sekurang-kurangnya satu sifat yang menentukan dan apabila
diperbanyak tidak mengalami perubahan.
11. Sertifikasi adalah serangkaian pemeriksaan dan/atau pengujian
dalam rangka penerbitan sertifikat.
12. Pelindungan Pertanian adalah segala upaya untuk mencegah
kerugian pada budi daya Pertanian yang diakibatkan oleh organisme
pengganggu tumbuhan dan penyakit hewan.
13. Organisme Pengganggu Tumbuhan adalah semua organisme yang
dapat merusak, mengganggu kehidupan, atau mengakibatkan
kematian tumbuhan.
14. Eradikasi adalah tindakan pemusnahan terhadap Tanaman,
Organisme Pengganggu Tumbuhan, penyakit hewan, dan benda lain
yang menyebabkan tersebarnya Organisme Pengganggu Tumbuhan
dan penyakit hewan.
15. Sarana Budi Daya Pertanian adalah segala sesuatu yang dapat
dipakai sebagai alat dan/atau bahan yang dibutuhkan untuk budi
daya Pertanian.

82
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

16. Prasarana Budi Daya Pertanian adalah segala sesuatu yang menjadi
penunjang utama dan pendukung budi daya Pertanian.
17. Pupuk adalah bahan kimia anorganik dan/atau organik, bahan alami
dan/atau sintetis, organisme dan/atau yang telah melalui proses
rekayasa, untuk menyediakan unsur hara bagi Tanaman, baik secara
langsung maupun tidak langsung.
18. Usaha Budi Daya Pertanian adalah semua kegiatan untuk
menghasilkan produk dan/atau menyediakan jasa yang berkaitan
dengan budi daya Pertanian.
19. Petani adalah warga negara Indonesia perseorangan dan/atau
beserta keluarganya yang melakukan usaha tani di bidang Tanaman
pangan, hortikultura, perkebunan, dan/atau peternakan.
20. Setiap Orang adalah orang perseorangan atau korporasi, baik yang
berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum.
21. Pelaku Usaha adalah Setiap Orang yang melakukan usaha
Prasarana Budi Daya Pertanian, Sarana Budi Daya Pertanian, budi
daya Pertanian, panen, pascapanen, pengolahan dan pemasaran
hasil Pertanian, serta jasa penunjang Pertanian yang berkedudukan
di wilayah hukum Republik Indonesia.
22. Pemerintah Pusat adalah Presiden Republik Indonesia yang
memegang kekuasaan pemerintahan Negara Republik Indonesia
yang dibantu oleh Wakil Presiden dan menteri sebagaimana
dimaksud dalam UndangUndang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945.
23. Pemerintah Daerah adalah kepala daerah sebagai unsur
penyelenggara Pemerintahan Daerah yang memimpin pelaksanaan
urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah otonom.
24. Menteri adalah menteri yang menyelenggarakan urusan
pemerintahan di bidang Pertanian.

83
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

8. Undang-Undang Nomor 65 Tahun 2019 Tentang Jaminan Luasan


Pertanian.
Dalam Peraturan Pemerintah ini yang dimaksud dengan:
1. Lahan Pertanian adalah bidang lahan yang digunakan untuk usaha
tani.
2. Usaha Tani adalah kegiatan dalam bidang Pertanian, mulai dari
sarana produksi, produksi/budi daya, penanganan pascapanen,
pengolahan, pemasaran hasil, dan/atau jasa penunjang.
3. Petani adalah warga negara Indonesia perseorangan dan/atau
beserta keluarganya yang melakukan Usaha Tani di bidang tanaman
pangan, hortikultura, perkebunan, dan/atau peternakan.
4. Jaminan Luasan Lahan Pertanian adalah kebijakan Pemerintah
Pusat dan pemerintah daerah untuk memberikan kemudahan
kepada Petani dalam memperoleh lahan untuk mengembangkan
Usaha Tani.
5. Alih Fungsi Lahan Pertanian adalah perubahan fungsi pemanfaatan
Lahan Pertanian untuk kegiatan selain pertanian.
6. Tanah Negara Bebas yang selanjutnya disebut Tanah Negara
adalah tanah yang belum dilekati hak atas tanah.
7. Pemerintah Pusat adalah Presiden Republik Indonesia yang
memegang kekuasaan pemerintahan negara Republik Indonesia
yang dibantu oleh Wakil Presiden dan menteri sebagaimana
dimaksud dalam UndangUndang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945.
8. Pemerintah Daerah adalah kepala daerah sebagai unsur
penyelenggara Pemerintahan Daerah yang memimpin pelaksanaan
urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah otonom.
9. Menteri adalah menteri yang menyelenggarakan urusan
pemerintahan di bidang pertanian.

84
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

9. Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012 tentang Perubahan


Atas Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum.
Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum merupakan landasan hukum untuk
menerapkan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum. Peraturan
Pemerintah ini mengatur mengenai persyaratan, penetapan, dan
pencabutan status BLU, standar dan tarif layanan, perencanaan dan
penganggaran, pengelolaan keuangan, serta pelaporan dan
pertanggungjawaban.
Dalam pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum
selama ini dipandang perlu melakukan penyempurnaan terhadap
beberapa pengaturan dalam Peraturan Pemerintah tersebut agar lebih
memperlancar penerapan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum dengan tetap memperhatikan akuntabilitas kinerja dan keuangan
sebagai penyeimbang dari fleksibilitas yang telah diberikan.
Adapun beberapa penyempurnaan yang dilakukan adalah mengenai
pengaturan:
a. Penetapan tarif layanan BLU yang dapat didelegasikan kepada
menteri/pimpinan lembaga dan/atau pemimpin BLU dengan
memperhatikan karakteristik layanan BLU serta pengaruhnya
terhadap masyarakat umum. Hal tersebut dimaksudkan
memberikan keleluasaan bagi BLU dalam menghadapi tantangan
dan perubahan pemberian jasa layanannya.
b. BLU yang telah mampu menyusun standar biaya berdasarkan
perhitungan akuntansi biaya dapat menggunakan standar biaya
tersebut untuk menyusun RBA. Penggunaan standar biaya
berdasarkan perhitungan akuntansi biaya yang disusun sendiri
oleh BLU tersebut diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan
efektivitas penyediaan layanan BLU.
c. Pengalokasian anggaran BLU pada RKA-K/L, rencana kerja dan
anggaran SKPD, atau Rancangan Peraturan Daerah tentang

85
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

APBD dirinci hanya pada satu program, satu kegiatan, dan satu
output, sedangkan rincian pagu anggaran BLU dituangkan dalam
RBA. Hal tersebut dimaksudkan untuk lebih memberikan
keleluasaan bagi BLU dalam pemberian jasa layanannya dengan
meminimalkan kemungkinan untuk melakukan revisi/perubahan
anggaran.
d. Penerimaan hasil penjualan aset tetap sebagai akibat dari
pemindahtanganan aset. Hal tersebut dimaksudkan agar terdapat
kejelasan pengaturan mengenai hasil penjualan aset tetap BLU.
e. Pengangkatan dan pemberhentian tenaga profesional non-
pegawai negeri sipil sesuai kebutuhan BLU dengan
mempertimbangkan efisiensi dan produktivitas.
Penyempurnaan Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 juga
diperlukan untuk mengatur mengenai penetapan penerapan pola
pengelolaan keuangan BLU bagi Universitas Indonesia, Universitas
Gadjah Mada, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor,
Universitas Sumatera Utara, Universitas Pendidikan Indonesia dan
Universitas Airlangga.

10. Peraturan Presiden Nomor 30 Tahun 2015 tentang Perubahan


Ketiga Atas Peraturan Presiden Nomor 71 Tahun 2012 Tentang
Penyelenggaraan Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk
Kepentingan Umum.
Dalam Peraturan Presiden ini yang dimaksud dengan :
1. Instansi yang memerlukan tanah adalah lembaga negara,
kementerian, lembaga pemerintah nonkementerian, pemerintah
provinsi, pemerintah kabupaten/kota, dan Badan Hukum Milik
Negara/Badan Usaha Milik Negara yang mendapat penugasan
khusus Pemerintah atau Badan Usaha yang mendapatkan kuasa
berdasarkan perjanjian dari lembaga negara, kementerian, lembaga
pemerintah nonkementerian, pemerintah provinsi, pemerintah
kabupaten/kota, dan Badan Hukum Milik Negara/Badan Usaha Milik

86
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Negara yang mendapat penugasan khusus Pemerintah dalam


rangka penyediaan infrastruktur untuk kepentingan umum.
2. Pengadaan Tanah adalah kegiatan menyediakan tanah dengan cara
memberi Ganti Kerugian yang layak dan adil kepada Pihak yang
Berhak.
3. Pihak yang Berhak adalah pihak yang menguasai atau memiliki
Objek Pengadaan Tanah.
4. Objek Pengadaan Tanah adalah tanah, ruang atas tanah dan bawah
tanah, bangunan, tanaman, benda yang berkaitan dengan tanah,
atau lainnya yang dapat dinilai.
5. Hak atas Tanah adalah hak atas tanah sebagaimana dimaksud
dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan
Dasar Pokok-Pokok Agraria dan hak lain yang akan ditetapkan
dengan Undang-Undang.
6. Kepentingan Umum adalah kepentingan bangsa, negara, dan
masyarakat yang harus diwujudkan oleh pemerintah dan digunakan
sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat.
7. Hak Pengelolaan adalah hak menguasai dari negara yang
kewenangan pelaksanaannya sebagian dilimpahkan kepada
pemegangnya.
8. Konsultasi Publik adalah proses komunikasi dialogis atau
musyawarah antarpihak yang berkepentingan guna mencapai
kesepahaman dan kesepakatan dalam perencanaan Pengadaan
Tanah bagi pembangunan untuk kepentingan umum.
9. Pelepasan hak adalah kegiatan pemutusan hubungan hukum dari
Pihak yang Berhak kepada negara melalui BPN.
10. Ganti Kerugian adalah penggantian yang layak dan adil kepada
Pihak yang Berhak dalam proses Pengadaan Tanah.
11. Penilai Pertanahan, yang selanjutnya disebut Penilai, adalah orang
perseorangan yang melakukan penilaian secara independen dan
profesional yang telah mendapat izin praktik penilaian dari Menteri

87
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Keuangan dan telah mendapat lisensi dari BPN untuk menghitung


nilai/harga Objek Pengadaan Tanah.
12. Penilai Publik adalah penilai yang telah memperoleh izin dari Menteri
Keuangan untuk memberikan jasa penilaian.
13. Penetapan Lokasi adalah penetapan atas lokasi pembangunan untuk
kepentingan umum yang ditetapkan dengan keputusan gubernur,
yang dipergunakan sebagai izin untuk pengadaan tanah, perubahan
penggunaan tanah, dan peralihan hak atas tanah dalam pengadaan
tanah bagi pembangunan untuk kepentingan umum.
14. Pemerintah Pusat, yang selanjutnya disebut Pemerintah, adalah
Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan
pemerintahan Negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud
dalam Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945.
15. Pemerintah Daerah adalah gubernur, bupati, atau walikota, dan
perangkat daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah.
16. Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia yang selanjutnya
disingkat BPN adalah Lembaga Pertanahan sebagaimana dimaksud
dalam Undang-Undang nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan
Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum.
17. Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi yang
selanjutnya disebut Kantor Wilayah BPN adalah BPN di Provinsi
yang dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah BPN yang berada di
bawah dan bertanggung jawab langsung kepada Kepala BPN.
18. Kantor Pertanahan adalah BPN di Kabupaten/Kota yang dipimpin
oleh Kepala Kantor Pertanahan yang berada dibawah dan
bertanggung jawab kepada Kepala BPN melalui Kepala Kantor
Wilayah BPN.
19. Tim Persiapan Pengadaan Tanah yang selanjutnya disebut Tim
Persiapan adalah tim yang dibentuk oleh gubernur untuk membantu
gubernur dalam melaksanakan pemberitahuan rencana

88
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

pembangunan, pendataan awal lokasi rencana pembangunan dan


Konsultasi Publik rencana pembangunan.
20. Tim Kajian keberatan yang selanjutnya disebut sebagai Tim Kajian
adalah tim yang dibentuk oleh gubernur untuk membantu gubernur
melaksanakan inventarisasi masalah yang menjadi alasan
keberatan, melakukan pertemuan atau klarifikasi dengan pihak yang
keberatan, melakukan kajian dan membuat rekomendasi diterima
atau ditolak keberatan.
21. Satuan Tugas adalah satuan yang dibentuk oleh BPN untuk
membantu pelaksanaan Pengadaan Tanah.
22. Ruang atas tanah dan bawah tanah adalah ruang yang ada dibawah
permukaan bumi dan/atau ruang yang ada di atas permukaan bumi
sekedar diperlukan untuk kepentingan yang langsung berhubungan
dengan penggunaan tanah.

11. Peraturan Daerah DIY Nomor 10 Tahun 2011 tentang Perlindungan


Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan.
Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan:
1. Daerah adalah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
2. Pemerintah Daerah adalah Gubernur dan perangkat daerah sebagai
unsur penyelenggaraan pemerintahan daerah.
3. Pemerintah Kabupaten adalah Bupati dan perangkat daerah
kabupaten sebagai unsur penyelenggaraan pemerintahan daerah.
4. Gubernur adalah Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta.
5. Dinas adalah dinas yang tugas dan fungsinya di bidang pertanian.
6. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang selanjutnya disingkat DPRD
adalah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Daerah Istimewa
Yogyakarta.
7. Lahan adalah bagian daratan dari permukaan bumi sebagai suatu
lingkungan fisik yang meliputi tanah beserta segenap faktor yang
mempengaruhi penggunaannya seperti iklim, relief, aspek geologi,

89
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dan hidrologi yang terbentuk secara alami maupun akibat pengaruh


manusia.
8. Lahan Pertanian Pangan adalah bidang lahan yang digunakan untuk
usaha pertanian tanaman pangan, hortikultura, peternakan,
perikanan dan perkebunan.
9. Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah bidang lahan
pertanian yang ditetapkan untuk dilindungi dan dikembangkan
secara konsisten guna menghasilkan pangan pokok bagi
kemandirian, ketahanan, dan kedaulatan pangan daerah.
10. Lahan Cadangan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah lahan
potensial yang dilindungi pemanfaatannya agar kesesuaian dan
ketersediaannya tetap terkendali untuk dimanfaatkan sebagai Lahan
Pertanian Pangan Berkelanjutan pada masa yang akan datang.
11. Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah sistem
dan proses dalam merencanakan dan menetapkan,
mengembangkan, memanfaatkan dan membina, mengendalikan,
dan mengawasi lahan pertanian pangan dan kawasannya secara
berkelanjutan.
12. Kawasan Perdesaan adalah wilayah yang mempunyai kegiatan
utama pertanian termasuk pengelolaan sumber daya alam dengan
susunan fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perdesaan,
pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan sosial, dan kegiatan
ekonomi.
13. Kawasan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah wilayah budidaya
pertanian terutama pada wilayah perdesaan yang memiliki hamparan
Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan dan/atau hamparan Lahan
Cadangan Pertanian Pangan Berkelanjutan serta unsur
penunjangnya dengan fungsi utama untuk mendukung kemandirian,
ketahanan, dan kedaulatan pangan daerah dan nasional.
14. Pertanian Pangan adalah usaha manusia untuk mengelola lahan dan
agroekosistem dengan bantuan teknologi, modal, tenaga kerja, dan

90
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

manajemen untuk mencapai kedaulatan dan ketahanan pangan


serta kesejahteraan rakyat.
15. Kemandirian Pangan adalah kemampuan produksi pangan dalam
negeri yang didukung kelembagaan ketahanan pangan yang mampu
menjamin pemenuhan kebutuhan pangan yang cukup ditingkat
rumah tangga, baik dalam jumlah, mutu, keamanan, maupun harga
yang terjangkau, yang didukung oleh sumber-sumber pangan yang
beragam sesuai dengan keragaman lokal.
16. Ketahanan Pangan adalah kondisi terpenuhinya pangan bagi rumah
tangga yang tercermin dari tersedianya pangan yang cukup, baik
jumlah maupun mutunya, aman, merata, dan terjangkau.
17. Kedaulatan Pangan adalah hak negara dan bangsa yang secara
mandiri dapat menentukan kebijakan pangannya, yang menjamin
hak atas pangan bagi rakyatnya, serta memberikan hak bagi
masyarakatnya untuk menentukan sistem pertanian pangan yang
sesuai dengan potensi sumber daya lokal.
18. Petani Pangan, yang selanjutnya disebut Petani adalah setiap warga
negara Indonesia beserta keluarganya yang mengusahakan Lahan
untuk komoditas pangan pokok di Lahan Pertanian Pangan
Berkelanjutan.
19. Pangan Pokok adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber
hayati, baik nabati maupun hewani, yang diperuntukkan sebagai
makanan utama bagi konsumsi manusia.
20. Intensifikasi lahan pertanian adalah kegiatan pengembangan
produksi pertanian dengan menerapkan teknologi tepat guna,
menggunakan sarana produksi bermutu dalam jumlah dan waktu
yang tepat.
21. Eksentensifikasi lahan pertanian adalah peningkatan produksi
dengan perluasan areal usaha dan memanfaatkan lahan-lahan yang
belum diusahakan.
22. Diversifikasi pertanian adalah usaha penganekaragaman usahatani
(diversifikasi horizontal) dan penganekaragaman usaha dalam

91
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

penanganan satu komoditi pertanian seperti usaha produksi


penanganan pasca panen, pengolahan dan pemasaran (diversifikasi
vertikal).
23. Alih Fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan adalah
perubahan fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan menjadi
bukan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan baik secara tetap
maupun sementara.
24. Irigasi adalah usaha penyediaan dan pengaturan air untuk
menunjang pertanian.
25. Tanah Telantar adalah tanah yang sudah diberikan hak oleh negara
berupa hak milik, hak guna usaha, hak guna bangunan, hak pakai,
hak pengelolaan, atau dasar penguasaan atas tanah yang tidak
diusahakan, tidak dipergunakan, atau tidak dimanfaatkan sesuai
dengan keadaannya atau sifat dan tujuan pemberian hak atau dasar
penguasaannya.
26. Lahan marginal adalah lahan yang miskin hara dan air yang tidak
mencukupi kesuburan tanah dan tanaman seperti tanah kapur/karst
dan tanah pasir.
27. Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah yang selanjutnya
disingkat RPJPD adalah dokumen perencanaan jangka panjang
Daerah Istimewa Yogyakarta untuk periode 20052025.
28. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah yang selanjutnya
disingkat RPJMD adalah yang selanjutnya disingkat RPJMD, adalah
dokumen perencanaan jangka menengah Daerah Istimewa
Yogyakarta untuk periode 5 (lima) tahun, yaitu tahun 20092013.
29. Rencana Kerja Pemerintah Daerah yang selanjutnya disingkat RKPD
adalah dokumen perencanaan Daerah Istimewa Yogyakarta untuk
periode 1 (satu) tahun.
30. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah yang selanjutnya
disingkat BAPPEDA adalah Badan Perencanaan Pembangunan
Daerah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

92
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

12. Peraturan Daerah DIY Nomor 4 Tahun 2018 tentang


Penyelenggaraan Cadangan Pangan.
Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan:
1. Pangan adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber hayati
produk pertanian, perkebunan, kehutanan, perikanan, peternakan,
perairan, dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah yang
diperuntukkan sebagai makanan atau minuman bagi konsumsi
manusia, termasuk bahan tambahan pangan, bahan baku pangan,
dan bahan lainnya yang digunakan dalam proses penyiapan,
pengolahan, dan/atau pembuatan makanan atau minuman.
2. Cadangan Pangan adalah persediaan Pangan di seluruh wilayah
daerah untuk konsumsi manusia dan untuk menghadapi masalah
kekurangan Pangan, gangguan pasokan dan harga, serta keadaan
darurat.
3. Penyelenggaraan Cadangan Pangan adalah serangkaian kegiatan
pengadaan, pengelolaan, penyaluran dan pelepasan Cadangan
Pangan, berdasarkan pada jenis dan jumlah yang telah ditetapkan,
untuk keperluan penanggulangan keadaan kekurangan Pangan,
gangguan pasokan dan harga, serta keadaan darurat dengan
melibatkan peran serta masyarakat yang terkoordinasi dan terpadu.
4. Cadangan Pangan Daerah adalah persediaan Pangan untuk
keperluan konsumsi masyarakat, menghadapi masalah kekurangan
Pangan, gangguan pasokan dan harga, serta keadaan darurat di
seluruh wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, yang terdiri atas
Cadangan Pangan Pemerintah Daerah dan Cadangan Pangan
Masyarakat.
5. Cadangan Pangan Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta
adalah persediaan Pangan yang dikuasai dan dikelola oleh
Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta.
6. Cadangan Pangan Pemerintah Kabupaten/Kota adalah persediaan
Pangan yang dikuasai dan dikelola oleh pemerintah kabupaten/kota.

93
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

7. Cadangan Pangan Pemerintah Desa adalah persediaan Pangan


yang dikuasai dan dikelola oleh pemerintah desa.
8. Cadangan Pangan Masyarakat adalah persediaan Pangan yang
dikuasai dan dikelola oleh masyarakat di tingkat pedagang,
komunitas, dan rumah tangga.
9. Pangan Pokok adalah Pangan yang diperuntukkan sebagai makanan
utama sehari-hari sesuai dengan potensi sumber daya dan kearifan
lokal.
10. Pangan Pokok Tertentu adalah Pangan Pokok yang diproduksi dan
dikonsumsi oleh sebagian besar masyarakat Indonesia yang apabila
ketersediaan dan harganya terganggu dapat memengaruhi stabilitas
ekonomi dan menimbulkan gejolak sosial di masyarakat.
11. Krisis Pangan adalah kondisi kelangkaan Pangan yang dialami
sebagian besar masyarakat di suatu wilayah yang disebabkan oleh
antara lain kesulitan distribusi Pangan, dampak perubahan iklim,
bencana alam dan lingkungan, dan konflik sosial, termasuk akibat
perang.
12. Bantuan Pangan adalah Bantuan Pangan Pokok dan Pangan
lainnya yang diberikan oleh Pemerintah, Pemerintah Daerah,
dan/atau masyarakat dalam mengatasi masalah Pangan dan Krisis
Pangan, meningkatkan akses Pangan bagi masyarakat miskin
dan/atau rawan Pangan dan gizi.
13. Pelaku Usaha Pangan adalah setiap orang yang bergerak pada satu
atau lebih subsistem agribisnis Pangan, yaitu penyedia masukan
produksi, proses produksi, pengolahan, pemasaran, perdagangan,
dan penunjang.
14. Daerah Istimewa Yogyakarta yang selanjutnya disingkat DIY adalah
daerah provinsi yang mempunyai keistimewaan dalam
penyelenggaraan urusan pemerintahan dalam kerangka Negara
Kesatuan Republik Indonesia.
15. Pemerintah Pusat yang selanjutnya disebut Pemerintah adalah
Presiden Republik Indonesia yang memegang kekuasaan

94
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

pemerintahan negara Republik Indonesia sebagaimana dimaksud


dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945.
16. Pemerintah Daerah DIY yang selanjutnya disebut Pemerintah
Daerah adalah unsur penyelenggara pemerintahan yang terdiri atas
Gubernur DIY dan perangkat daerah.
17. Pemerintah Desa adalah Kepala Desa atau yang disebut dengan
nama lain dibantu perangkat desa sebagai unsur penyelenggara
pemerintahan desa.
18. Gubernur DIY yang selanjutnya disebut Gubernur adalah Kepala
Daerah DIY yang karena jabatannya juga berkedudukan sebagai
wakil Pemerintah.

13. Peraturan Daerah DIY Nomor 5 Tahun 2019 tentang Rencana Tata
Ruang dan Wilayah DIY Tahun 2019 – 2039.
Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan:
1. Ruang adalah wadah yang meliputi ruang darat, ruang laut, dan
ruang udara, termasuk ruang di dalam bumi sebagai satu kesatuan
wilayah, tempat manusia dan makhluk lain hidup, melakukan
kegiatan, dan memelihara kelangsungan hidupnya.
2. Tata Ruang adalah wujud struktur ruang dan pola ruang.
3. Struktur Ruang adalah susunan pusat–pusat permukiman dan sistem
jaringan prasarana dan sarana yang berfungsi sebagai pendukung
kegiatan sosial ekonomi masyarakat yang secara hierarkis memiliki
hubungan fungsional.
4. Pola Ruang adalah distribusi peruntukan ruang dalam suatu wilayah
yang meliputi peruntukan ruang untuk fungsi lindung dan peruntukan
ruang untuk fungsi budi daya.
5. Penataan Ruang adalah suatu sistem proses perencanaan tata
ruang, pemanfaatan ruang, dan pengendalian pemanfaatan ruang.
6. Rencana Tata Ruang adalah hasil perencanaan tata ruang.

95
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

7. Rencana Tata Ruang Wilayah yang selanjutnya disingkat RTRW


adalah hasil perencanaan tata ruang yang berisikan tujuan,
kebijakan pengembangan, strategi pengembangan, penetapan
rencana struktur ruang wilayah, penetapan rencana pola ruang
wilayah, penetapan kawasan strategis, arahan pemanfaatan ruang,
serta pengendalian pemanfaatan ruang wilayah.
8. Arahan Pemanfaatan Ruang Wilayah adalah arahan pengembangan
wilayah untuk mewujudkan struktur ruang dan pola ruang wilayah
sesuai dengan RTRW melalui penyusunan dan pelaksanaan
program penataan/pengembangan kabupaten dan kota beserta
pembiayaannya, dalam suatu indikasi program utama jangka
menengah lima tahunan yang disusun untuk rencana jangka waktu
20 (dua puluh) tahun, berisi rencana program utama, sumber
pendanaan, instansi pelaksana, dan waktu pelaksanaan.
9. Indikasi Program Utama adalah petunjuk yang memuat usulan
program utama, lokasi, besaran, waktu pelaksanaan, sumber dana,
dan instansi pelaksana dalam rangka mewujudkan ruang provinsi
yang sesuai dengan rencana tata ruang.
10. Pusat Kegiatan Nasional yang selanjutnya disingkat PKN adalah
kawasan perkotaan yang berfungsi untuk melayani kegiatan skala
internasional, nasional, atau beberapa provinsi.
11. Pusat Kegiatan Wilayah yang selanjutnya disingkat PKW adalah
kawasan perkotaan yang berfungsi untuk melayani kegiatan skala
provinsi atau beberapa kabupaten/kota.
12. Pusat Kegiatan Lokal yang selanjutnya disingkat PKL adalah
kawasan perkotaan yang berfungsi untuk melayani kegiatan skala
kabupaten atau beberapa kecamatan.
13. Kawasan adalah wilayah dengan fungsi utama lindung atau budi
daya.
14. Kawasan Lindung adalah wilayah yang ditetapkan dengan fungsi
utama melindungi kelestarian lingkungan hidup yang mencakup
sumber daya alam dan sumber daya buatan.

96
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

15. Kawasan Budi Daya adalah wilayah yang ditetapkan dengan fungsi
utama untuk dibudidayakan atas dasar kondisi dan potensi sumber
daya alam, sumber daya manusia, dan sumber daya buatan.
16. Kawasan Strategis Provinsi adalah wilayah yang penataan ruangnya
diprioritaskan karena mempunyai pengaruh sangat penting dalam
lingkup provinsi terhadap ekonomi, sosial, budaya, dan/atau
lingkungan.
17. Izin Pemanfaatan Ruang adalah izin yang dipersyaratkan dalam
kegiatan pemanfaatan ruang sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan.
18. Arahan Pengendalian Pemanfaatan Ruang adalah arahan yang
dibuat dalam upaya mengendalikan pemanfaatan ruang wilayah
provinsi agar sesuai dengan RTRW provinsi yang berbentuk indikasi
arahan peraturan zonasi sistem provinsi, arahan perizinan, arahan
insentif dan disinsentif, serta arahan sanksi untuk wilayah provinsi.
19. Arahan Sanksi adalah arahan untuk memberikan sanksi bagi siapa
saja yang melakukan pelanggaran pemanfaatan ruang yang tidak
sesuai dengan rencana tata ruang yang berlaku.
20. Daerah Istimewa Yogyakarta yang selanjutnya disingkat DIY adalah
daerah provinsi yang mempunyai keistimewaan dalam
penyelenggaraan urusan pemerintahan dalam kerangka Negara
Kesatuan Republik Indonesia.
21. Gubernur DIY yang selanjutnya disebut Gubernur adalah Kepala
Daerah DIY yang karena jabatannya juga berkedudukan sebagai
wakil Pemerintah.
22. Tim Koordinasi Penataan Ruang Daerah yang selanjutnya disingkat
TKPRD adalah tim ad–hoc yang dibentuk untuk mendukung
pelaksanaan UndangUndang Nomor 26 Tahun 2007 tentang
Penataan Ruang di Daerah Istimewa Yogyakarta dan mempunyai
fungsi membantu pelaksanaan tugas Gubernur dalam pelaksanaan
koordinasi penataan ruang di daerah.

97
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

23. Perangkat Daerah adalah Perangkat Daerah DIY sebagai unsur


pembantu Gubernur dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam
penyelenggaraan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan
Daerah.
14. Peraturan Badan Informasi dan Geospasial Nomor 12 Tahun 2017
tentang Pedoman Pemetaan Masyarakat Hukum Adat;
Pedoman pemetaan wilayah masyarakat hukum adat merupakan acuan
bagi pemerintah daerah, masyarakat hukum adat, dan fasilitator dalam
pemetaan wilayah masyarakat hukum adat.
Pedoman pemetaan wilayah masyarakat hukum adat terdiri atas
tahapan:
a. pembentukan peta usulan wilayah masyarakat hukum
b. adat; dan
c. pembentukan peta usulan penetapan wilayah
d. masyarakat hukum adat.
(1) Peta Usulan Wilayah Masyarakat Hukum Adat sebagaimana
dimaksud pada Pasal 2 huruf a merupakan peta yang memuat cakupan
wilayah masyarakat hukum adat yang diusulkan oleh masyarakat hukum
adat berdasarkan hasil penelitian dokumen masyarakat hukum adat dan
kesepakatan musyawarah adat.
(2) Pembentukan peta usulan wilayah masyarakat hukum adat,
sebagaimana tercantum dalam Lampiran I merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari Peraturan Badan ini.
(1) Peta Usulan Penetapan Wilayah Masyarakat Hukum Adat
sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 huruf b memuat hasil verifikasi dan
validasi yang dinyatakan dalam bentuk rekomendasi.
(2) Pembentukan Peta Usulan Penetapan Wilayah Masyarakat Hukum
Adat, sebagaimana tercantum dalam Lampiran II merupakan bagian
yang tidak terpisahkan dari Peraturan Badan ini.
(1) Verifikasi dan validasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1)
dilaksanakan oleh Panitia Masyarakat Hukum Adat dengan melibatkan
pihak terkait.

98
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(2) Dalam tahapan verifikasi dan validasi sebagaimana dimaksud pada


ayat (1), Badan Informasi Geospasial melakukan pendampingan teknis
pemetaan.
(3) Pendampingan teknis pemetaan sebagaimana dimaksud pada ayat
(2) dikoordinasikan oleh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang
mempunyai tugas di bidang pemetaan dan integrasi tematik.
(1) Rekomendasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disampaikan
kepada gubernur/bupati/walikota oleh Panitia Masyarakat Hukum Adat.
(2) Rekomendasi digunakan sebagai dasar penetapan wilayah
masyarakat hukum adat.
(3) Penetapan wilayah masyarakat hukum adat sebagaimana dimaksud
pada ayat (3) dilaksanakan sesuai ketentuan peraturan perundang-
undangan.
15. Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 33 Tahun
2016 Tentang Pengelolaan Dana Keistimewaan
Dalam Peraturan Gubernur ini yang dimaksud dengan:
a. Daerah Istimewa Yogyakarta, yang selanjutnya disingkat DIY, adalah
daerah provinsi yang mempunyai keistimewaan dalam
penyelenggaraan urusan pemerintahan dalam kerangka Negara
Kesatuan Republik Indonesia.
b. Pemerintah Daerah DIY yang selanjutnya disebut Pemerintah Daerah
adalah Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta dan perangkat daerah
sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah.
c. Gubernur adalah Kepala Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta yang
karena jabatannya juga berkedudukan sebagai wakil Pemerintah.
d. Inspektorat adalah Inspektorat Daerah Istimewa Yogyakarta.
e. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah yang selanjutnya disebut
BAPPEDA adalah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
Daerah Istimewa Yogyakarta.
f. Kewenangan Istimewa adalah wewenang tambahan tertentu yang
dimiliki DIY selain wewenang sebagaimana ditentukan dalam
Undang-undang tentang Pemerintahan daerah.

99
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

g. Dana Keistimewaan DIY yang selanjutnya disebut Dana


Keistimewaan adalah dana yang berasal dari Bagian Anggaran
Bendahara Umum Negara yang dialokasikan untuk mendanai
kewenangan istimewa dan merupakan belanja transfer pada bagian
transfer lainnya.
h. Rencana Kerja Pembangunan Daerah yang selanjutnya disingkat
RKPD adalah dokumen perencanaan daerah untuk periode 1 (satu)
tahun.
i. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah yang selanjutnya
disingkat APBD adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan
daerah DIY yang dibahas dan disetujui bersama Pemerintah Daerah
DIY dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DIY ditetapkan dengan
Peraturan Daerah DIY.
j. Satuan Kerja Perangkat Daerah yang selanjutnya disingkat SKPD
adalah SKPD di lingkungan Pemerintah Daerah DIY dan/atau
Pemerintah Kabupaten/Kota.
k. Satuan Kerja Pengelola Keuangan Daerah selaku Pejabat Pengelola
Keuangan Daerah yang selanjutnya disingkat SKPKD selaku PPKD
adalah Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset
selaku Pengguna Anggaran/Pengguna Barang yang juga
melaksanakan pengelolaan keuangan daerah.
l. Kelompok Kerja Pengelola Dana Keistimewaan adalah kelompok
kerja dengan unsur aparat kecamatan, aparat pemerintahan
desa/kelurahan, lembaga masyarakat desa, dan/atau anggota
masyarakat yang mempunyai tugas sebagai mitra dalam
pelaksanaan program kegiatan dana keistimewaan.
m. Pengguna Anggaran/Pengguna Barang yang selanjutnya disingkat
PA/PB adalah Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepala
Dinas Pertanahan dan Tata Ruang sebagai pejabat pemegang
kewenangan penggunaan anggaran/barang dana keistimewaan
untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi keistimewaan SKPD
yang dipimpinnya.

100
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

n. Kuasa Pengguna Anggaran yang selanjutnya disingkat KPA adalah


Biro, Unit Kerja pada SKPD, SKPD DIY dan SKPD Kabupaten/Kota
pejabat yang diberi kuasa untuk melaksanakan sebagian
kewenangan pengguna anggaran/barang dana keistimewaan dalam
melaksanakan sebagian tugas dan fungsi SKPD.
o. Pejabat Penatausahaan Keuangan Pengguna Anggaran yang
selanjutnya disingkat PPK-PA adalah pejabat yang melaksanakan
fungsi tata usaha keuangan pada SKPD selaku PA.
p. Pejabat Penatausahaan Keuangan Kuasa Pengguna Anggaran yang
selanjutnya disingkat PPK-KPA adalah pejabat yang melaksanakan
fungsi tata usaha keuangan pada Unit Kerja/SKPD Kabupaten/Kota
selaku KPA.
q. Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan yang selanjutnya disingkat PPTK
adalah pejabat yang melaksanakan satu atau beberapa kegiatan dari
suatu program sesuai dengan bidang tugasnya.
r. Tahun n+2 adalah tahun anggaran berjalan ditambah 2 (dua) tahun
yang akan datang.
s. SKPD Pengampu Dana Keistimewaan adalah SKPD DIY yang
ditunjuk sebagai Pengguna Anggaran/Pengguna Barang Dana
Keistimewaan.
Kewenangan dalam urusan keistimewaan meliputi :
a. Tata cara pengisian jabatan, kedudukan, tugas, dan wewenang
Gubernur dan Wakil Gubernur;
b. kelembagaan Pemerintah Daerah DIY;
c. kebudayaan;
d. pertanahan; dan
e. tata ruang.
Kewenangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) ditugaskan kepada
a. Sekretariat Daerah;
b. Dinas Kebudayaan; dan
c. Dinas Pertanahan dan Tata Ruang.

101
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(1) Gubernur sesuai kewenangannya dapat memberikan tugas sebagian


urusan keistimewaan dalam bidang Kelembagaan, Kebudayaan,
Pertanahan dan Tata Ruang kepada Pemerintah Kabupaten/Kota.
(2) Pemberian tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disertai
dengan anggaran yang bersumber dari Dana Keistimewaan.
(3) Dana Keistimewaan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) tidak
termasuk untuk pembayaran gaji dan tunjangan lainnya, program
peningkatan disiplin aparatur, program fasilitasi pindah/purna tugas
Pegawai Negeri Sipil, program peningkatan kapasitas sumber daya
aparatur.
(1) Gubernur selaku pemegang kekuasaan pengelolaan Dana
Keistimewaan melimpahkan kewenangan kepada :
a. Sekretaris Daerah selaku koordinator pengelola keuangan Dana
Keistimewaan;
b. Kepala SKPKD selaku PPKD; dan
c. Sekretaris Daerah selaku Kepala SKPD, Kepala Dinas Kebudayaan,
dan Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang sebagai Pengguna
Anggaran/Pengguna Barang Dana Keistimewaan.
(2) Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Kebudayaan, dan Kepala Dinas
Pertanahan dan Tata Ruang sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf
c dapat memberikan tugas kepada Biro, Unit Kerja pada SKPD, SKPD
DIY dan SKPD Kabupaten/Kota selaku KPA, sesuai dengan bidang
urusan keistimewaan.
(1) Bupati/Walikota mengusulkan Pejabat KPA, PPK-PA, PPK-KPA,
PPTK, dan Bendahara Pengeluaran Pembantu pada SKPD
Kabupaten/Kota yang melaksanakan tugas pengelolaan Dana
Keistimewaan kepada Gubernur melalui PA Dana Keistimewaan.
(2) Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Kebudayaan, dan Kepala Dinas
Pertanahan dan Tata Ruang sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat
(1) huruf c dapat mengusulkan kepada Gubernur untuk mengangkat KPA
Dana Keistimewaan, dan Bendahara Pengeluaran Pembantu di Biro,
Unit Kerja pada SKPD, SKPD DIY dan SKPD Kabupaten/Kota.

102
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(3) KPA Dana Keistimewaan dan Bendahara Pengeluaran Pembantu


sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) ditetapkan oleh
Gubernur.
(4) KPA sebagaimana dimaksud pada ayat (2) dalam melaksanakan
tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala SKPD DIY sebagai PA.
(5) PPK-PA dan PPK-KPA, sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
ditetapkan oleh PA Dana Keistimewaan.
(6) PA sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf c dalam
melaksanakan program dan kegiatan menunjuk dan menetapkan PPTK.
(7) KPA sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dalam melaksanakan
program dan kegiatan menunjuk dan menetapkan PPTK.
(8) Pengelolaan Dana Keistimewaan pada KPA di Kabupaten/Kota
dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Gubernur tentang sistem dan
prosedur pengelolaan keuangan daerah.
Tentang Perencanaan :
(1) Pemerintah Kabupaten/Kota dapat membentuk Kelompok Kerja di
kecamatan dalam melaksanakan kewenangan urusan keistimewaan
yang ditugaskan kepadanya.
(2) Kelompok Kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dibentuk untuk
melaksanakan kegiatan yang terkait langsung dengan pemberdayaan
masyarakat desa/kelurahan di kecamatan setempat.
(3) Pembentukan Kelompok Kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
ditetapkan dengan Keputusan Bupati/Walikota.
(4) Kelompok Kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1) terdiri dari
unsur aparat kecamatan, aparat pemerintahan desa/kelurahan, lembaga
masyarakat desa, dan/atau anggota masyarakat.
(1) SKPD Kabupaten/Kota dapat menyampaikan usulan program dan
kegiatan serta kebutuhan pendanaan urusan keistimewaan bidang
Kelembagaan, Kebudayaan, Pertanahan dan Tata Ruang kepada Tim
Anggaran Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.

103
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(2) Penyampaian usulan program dan kegiatan serta kebutuhan


pendanaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disampaikan paling
lambat bulan Juli, berupa program dan kegiatan tahun n+2.
(3) Program dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan yang diusulkan
SKPD Teknis Kabupaten/Kota sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
adalah program dan kegiatan tahun n+2.
(4) Usulan program dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) adalah hasil pembahasan antara
SKPD Kabupaten/Kota dengan SKPD DIY Pengampu Dana
Keistimewaan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf c.
(5) Tim Anggaran Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota melaporkan dan
menyampaikan rekomendasi program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan kepada Bupati/Walikota setelah mencermati usulan program
dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan dari SKPD Kabupaten/Kota.
(6) Penyampaian rekomendasi program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan sebagaimana dimaksud pada ayat (5) disampaikan paling
lambat bulan Agustus.
(7) Atas hasil rekomendasi Tim Anggaran Pemerintah Daerah
Kabupaten/Kota, Bupati/Walikota menyampaikan usulan program
kegiatan keistimewaan kepada SKPD DIY Pengampu Dana
Keistimewaan dengan tembusan kepada Tim Anggaran Pemerintah
Daerah DIY.
(8) Penyampaian usulan program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan sebagaimana dimaksud pada ayat (7) dilakukan paling
lambat bulan September.
(1) SKPD DIY Pengampu Dana Keistimewaan yang diberi tugas dan
fungsi untuk melaksanakan urusan keistimewaan menyampaikan usulan
program dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan urusan keistimewaan.
(2) Usulan SKPD DIY Pengampu Dana Keistimewaan sebagaimana
dimaksud pada ayat (1) disusun dengan memperhatikan usulan program
dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan keistimewaan
Kabupaten/Kota.

104
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(3) Program dan kegiatan serta kebutuhan pendanaan yang diusulkan


SKPD DIY Pengampu Dana Keistimewaan sebagaimana dimaksud pada
ayat (2) adalah program dan kegiatan tahun n+2.
(4) Usulan SKPD DIY Pengampu Dana Keistimewaan sebagaimana
dimaksud pada ayat (3) disampaikan kepada Tim Anggaran Pemerintah
Daerah DIY untuk dibahas dan dilakukan sinkronisasi dengan hasil
pembahasan usulan program dan kegiatan dari Tim Anggaran
Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.
(5) Penyampaian usulan program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan sebagaimana dimaksud pada ayat (4) disampaikan paling
lambat bulan Oktober.
Pasal 9. (1) Tim Anggaran Pemerintah Daerah DIY melaporkan dan
menyampaikan rekomendasi program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan urusan keistimewaan kepada Gubernur setelah mencermati,
membahas dan melakukan sinkronisasi dengan Tim Anggaran
Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota dan SKPD DIY Pengampu Dana
Keistimewaan.
(2) Penyampaian rekomendasi program dan kegiatan serta kebutuhan
pendanaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disampaikan paling
lambat bulan Desember.
(3) Hasil pencermatan, pembahasan dan sinkronisasi program dan
kegiatan yang dibiayai dengan Dana Keistimewaan sebagaimana
dimaksud pada ayat (2) sebagai bahan usulan Gubernur kepada
Pemerintah.
(4) Gubernur menyampaikan usulan program kegiatan keistimewaan
kepada Pemerintah paling lambat bulan Januari.
Pasal 10. (1) Hasil akhir pembahasan oleh Pemerintah terhadap
program dan kegiatan yang dibiayai dengan Dana Keistimewaan
dicantumkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah.
(2) Program dan kegiatan yang dibiayai dari Dana Keistimewaan dalam
pencantuman kode rekening dan nomenklatur program dan kegiatan

105
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dituangkan dalam kode dan klasifikasi urusan pemerintahan daerah dan


organisasi dengan kode rekening dan nomenklatur urusan keistimewaan.
Tentang Pelaksanaan Dan Penatausahaan Keuangan :
Pasal 11. (1) Penerimaan Dana Keistimewaan dianggarkan dalam
kelompok pendapatan lainlain pendapatan daerah yang sah, jenis
pendapatan dan otonomi khusus dan penyesuaian, obyek pendapatan
dana otonomi khusus dan rincian obyek pendapatan Dana Keistimewaan
DIY.
(2) Penggunaan Dana Keistimewaan dianggarkan ke dalam belanja
masing-masing SKPD sebagai PA/PB Dana Keistimewaan sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf c.
Pasal 12. (1) Kepala SKPKD selaku Bendahara Umum Daerah dibantu
oleh Kuasa Bendahara Umum Daerah melaksanakan tugas-tugas
kebendaharaan yang berkaitan dengan pengelolaan uang daerah dan
surat berharga yang bersumber dari Dana Keistimewaan.
(2) Mekanisme pengelolaan uang daerah yang bersumber dari Dana
Keistimewaan meliputi pelaksanakan penerimaan dan/atau pengeluaran
daerah dalam rangka mendukung kegiatan operasional PA dan KPA
dilaksanakan sesuai Peraturan Gubernur tentang sistem dan prosedur
pengelolaan keuangan daerah.
Pasal 13. (1) Pejabat Penatausahaan Keuangan SKPD pada PA dan
KPA dalam mengelola Dana Keistimewaan dapat dibantu oleh Unsur
Pembantu Pejabat Penatausahaan Keuangan Dana Keistimewaan.
(2) Unsur Pembantu Pejabat Penatausahaan Keuangan Dana
Keistimewaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) sebagai berikut:
c. Petugas Penyiap Surat Perintah Membayar (SPM);
d. Petugas Pelaksana verifikasi Surat Pertanggungjawaban (SPJ);
dan
e. Petugas Pelaksana Akuntansi dan Pelaporan Keuangan.
(3) Pejabat Penatausahaan Keuangan SKPD selaku PA/KPA yang
mengelola anggaran Belanja Langsung Dana Keistimewaan sampai

106
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dengan Rp3.500.000.000,00 (tiga miliar lima ratus juta rupiah) dapat


dibantu oleh 2 (dua) orang unsur Pembantu PPK sebagai berikut:
a. Petugas Penyiap SPM dan Petugas Pelaksana Verifikasi SPJ; dan
b. Petugas Pelaksana Akuntansi dan Pelaporan Keuangan.
(4) Pembantu Pejabat Penatausahaan Keuangan SKPD pada PA/KPA
pengelola Dana Keistimewaan dalam melaksanakan tugasnya
bertanggung jawab kepada Pejabat Penatausahaan Keuangan SKPD
selaku PA/KPA.(5) Bendahara Pengeluaran pada PA dan Bendahara
Pengeluaran Pembantu pada KPA dalam mengelola Dana Keistimewaan
dapat dibantu oleh Pembantu Bendahara Pengeluaran pengelola Dana
Keistimewaan.
(6) Unsur Pembantu Bendahara Pengeluaran Dana Keistimewaan
sebagaimana dimaksud pada ayat (5) sebagai berikut:
a. Pembuat Dokumen;
b. Pencatat Pembukuan; dan
c. Kasir.
(7) Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Pengeluaran Pembantu
SKPD selaku PA/KPA yang mengelola anggaran Belanja Langsung
Dana Keistimewaan sampai dengan Rp3.500.000.000,00 (tiga miliar lima
ratus juta rupiah) dibantu oleh 2 (dua) orang unsur Pembantu Bendahara
Pengeluaran Dana Keistimewaan sebagai berikut:
a. Pembuat Dokumen; dan
b. Pencatat Pembukuan dan Kasir.
(8) Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Pengeluaran Pembantu
wajib menyampaikan Surat Pertanggungjawaban Fungsional kepada
Inspektorat paling lambat tanggal 5 bulan berikutnya, kecuali untuk bulan
Desember disampaikan paling lambat tanggal 31 Desember pada tahun
anggaran berkenaan.
Pasal 14
(1) Pengajuan pencairan/pengeluaran anggaran Dana Keistimewaan
dapat dilakukan dengan mekanisme Surat Permintaan Pembayaran

107
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Tambahan Uang Persediaan (SPP-TU) dan Surat Permintaan


Pembayaran Langsung (SPP-LS).
(2) Surat Permintaan Pembayaran Tambahan Uang Persediaan (SPP-
TU) sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat dilakukan lebih dari 1
(satu) kali untuk kegiatan yang berbeda.
(3) Pengajuan SPP-TU Dana Keistimewaan dilakukan dengan ketentuan
sebagai berikut:
a. Tambahan Uang harus habis digunakan dan dipertanggungjawabkan
dalam 30 (tiga puluh) hari kerja sejak penerbitan SP2D;
b. Bendahara Pengeluaran/Bendahara Pengeluaran Pembantu Dana
Keistimewaan dapat mengajukan SPP-TU Dana Keistimewaan
berikutnya apabila SPP-TU sebelumnya sudah selesai
dipertanggungjawabkan dan disahkan oleh PA/KPA, dan dapat
diajukan bersamaan dengan SPP-TU selain Dana Keistimewaan
dalam bulan yang sama;
c. Tambah Uang dipertanggungjawabkan dan disahkan tersendiri oleh
PA/KPA;
d. Dalam hal Tambahan Uang tidak habis digunakan maka sisa
Tambahan Uang harus disetor kembali ke Kas Daerah Pemerintah
Daerah DIY, kecuali kegiatan yang pelaksanaannya melebihi 30 (tiga
puluh) hari kerja, atau kegiatan yang mengalami penundaan dari
jadwal yang telahditetapkan yang diakibatkan oleh peristiwa di luar
kendali PA/KPA, dan harus mendapat persetujuan Bendahara Umum
Daerah;
e. Persetujuan sebagaimana dimaksud huruf d didahului dengan Surat
Permohonan Ijin melebihi 30 (tiga puluh) hari kerja, dilampiri dengan
dokumen pendukung oleh PA/KPA.
(4) Pengajuan SPP-LS Dana Keistimewaan dilakukan sesuai dengan
Peraturan Gubernur tentang sistem dan prosedur pengelolaan keuangan
daerah.
(5) Administrasi penatausahaan dan laporan pertanggungjawaban atas
pelaksanaan Dana Keistimewaan di Kabupaten/Kota dilakukan secara

108
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

terpisah dari administrasi penatausahaan dan laporan


pertanggungjawaban pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah Kabupaten/Kota.
Pasal 15. (1) Bendahara Pengeluaran dan Bendahara Pengeluaran
Pembantu wajib membuka rekening di Bank Pembangunan Daerah DIY
untuk menerima transfer uang dari Kas Daerah setelah penerbitan Surat
Perintah Pencairan Dana (SP2D).
(2) Pembukaan rekening sebagaimana dimaksud pada ayat (1) atas izin
Bendahara Umum Daerah.
Tentang Pengawasan Dan Pengendalian :
Pasal 16. (1) Inspektorat melakukan pemeriksaan terhadap pengelolaan
Dana Keistimewaan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-
undangan.
(2) Pemeriksaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan melalui
pemeriksaan reguler dan/atau pemeriksaan khusus sesuai dengan tugas
yang diberikan oleh Gubernur.
(3) BAPPEDA melakukan monitoring penggunaan Dana Keistimewaan
secara berkala minimal 3 (tiga) bulan sekali, dan hasilnya disampaikan
kepada Gubernur dengan tembusan kepada Sekretaris Daerah DIY dan
Kepala SKPD DIY selaku Pengguna Anggaran Pengelolaan Dana
Keistimewaan.
Tentang Pelaporan Dan Pertanggungjawaban :
Pasal 17. (1) Kepala SKPD pengelola Dana Keistimewaan menyusun
laporan realisasi penyerapan Dana Keistimewaan setiap tahapan serta
Laporan Akhir.(2) SKPD yang mempunyai fungsi pengelolaan keuangan
daerah melakukan penggabungan seluruh laporan realisasi penyerapan
Dana Keistimewaan setiap tahapan masing-masing SKPD, sebagai
tahapan pencairan berikutnya.
(3) Mekanisme Permintaan Penyaluran dan Pencairan Dana
Keistimewaan berpedoman pada Peraturan Menteri Keuangan tentang
tata cara pengalokasian dan penyaluran dana keistimewaan Daerah
Istimewa Yogyakarta.

109
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

(4) SKPD pengelola Dana Keistimewaan menyusun dan menyampaikan


Laporan Akhir Realisasi Penggunaan Dana Keistimewaan kepada SKPD
pengelola keuangan daerah,
(5) SKPD pengelola keuangan daerah berkewajiban menyusun laporan
akhir realisasi penggunaan dana keistimewaan kepada Menteri
Keuangan dengan tembusan kepada Kementerian/Lembaga terkait.
(6) Laporan Akhir Pencapaian Kinerja Dana Keistimewaan disampaikan
kepada SKPD yang mempunyai fungsi pengendalian pembangunan
daerah untuk dilakukan evaluasi kinerja teknis dan pencapaian keluaran
terhadap program/kegiatan Urusan Keistimewaan yang dibiayai dari
Dana Keistimewaan.
(7) SKPD yang mempunyai fungsi pengendalian pembangunan daerah
berkewajiban menyusun laporan akhir pencapaian kinerja dana
keistimewaan kepada Menteri Dalam Negeri dan Menteri/Pimpinan
Lembaga Pemerintah Non Kementerian Terkait dengan tembusan
kepada Kementerian Keuangan.
(8) Mekanisme penyampaian Laporan Akhir Pencapaian Kinerja Dana
Keistimewaan dan Penyaluran Dana Keistimewaan Tahap I tahun
anggaran berikutnya berpedoman pada Peraturan Menteri Keuangan
tentang tata cara pengalokasian dan penyaluran dana keistimewaan
Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pasal 18. KPA wajib menyampaikan Laporan Keuangan yang terdiri dari
Laporan Realisasi Anggaran, Neraca dan Catatan Atas Laporan
Keuangan kepada PA selambat-lambatnya 2 (dua) bulan setelah tahun
anggaran berakhir.
Tentang Ketentuan Lain-Lain:
Pasal 19. Hibah dan Bantuan Sosial yang bersumber dari Dana
Keistimewaan berpedoman pada Peraturan Gubenur Daerah Istimewa
Yogyakarta yang mengatur tentang Tata Cara Hibah dan Bantuan
Sosial.
Tentang Ketentuan Peralihan:

110
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Pasal 20. Usulan program dan kegiatan serta pagu indikatif Dana
Keistimewaan yang ditetapkan oleh Menteri Keuangan, dicantumkan
dalam Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah dengan mekanisme :
f. perubahan penjabaran anggaran pendapatan dan belanja daerah
apabila penetapan Menteri Keuangan dilakukan setelah penetapan
anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran
berkenaan; dan/atau
g. perubahan atas perubahan anggaran pendapatan dan belanja
daerah apabila penetapan Menteri Keuangan dilakukan setelah
penetapan perubahan anggaran pendapatan dan belanja daerah
tahun anggaran berkenaan.
16. Peraturan Walikota Yogyakarta Nomo 112 Tahun 2017 Tentang
Pengendalian Lahan Sawah Beririgasi Teknis
Bahwa keterbatasan luas persawahan yang semakin berkurang karena
beralih fungsi dan dalam rangka menjaga resapan air tanah, maka perlu
dilakukan pengendalian lahan sawah beririgasi teknis. Bahwa
berdasarkan pertimbangan sebagaimana di maksud pada huruf a perlu
menetapkan Peraturan Walikota tentang Pengendalian Lahan Sawah
Beririgasi Teknis.
Dalam Peraturan ini yang dimaksud dengan :
a. Lahan sawah adalah lahan pertanian yang berpetak-petak dan
dibatasi oleh pematang (galengan), saluran untuk
menahan/menyalurkan air yang biasanya ditanami padi sawah tanpa
memandang dari mana diperolehnya atau status lahan tersebut.
b. Sawah beririgasi teknis adalah sawah yang memiliki saluran masuk
dan keluar terpisah agar penyediaan dan pembagian air irigasi dapat
sepenuhnya diatur dengan mudah.
c. Izin Perubahan Penggunaan Tanah yang selanjutnya disingkat IP2T
adalah perizinan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah kepada
pemilik tanah berupa lahan sawah untuk dirubah penggunaannya dari
lahan sawah menjadi lahan pemukiman atau tujuan lain sesuai

111
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

dengan persyaratan administratif dan persyaratan teknis yang


berlaku.
d. Dinas Pertanahan dan Tata Ruang adalah Dinas Pertanahan dan
Tata Ruang Kota Yogyakarta.
e. Daerah adalah Daerah Kota Yogyakarta.
f. Pemerintah Daerah adalah Pemerintah Kota Yogyakarta.
g. Walikota adalah Walikota Yogyakarta.Pasal 2
Maksud ditetapkannya Peraturan Walikota ini adalah menjadi ketentuan
dalam pengendalian perubahan penggunaan tanah lahan sawah
beririgasi teknis. Tujuan ditetapkan Peraturan Walikota ini untuk
mengendalikan perubahan penggunaan tanah lahan sawah beririgasi
teknis.
Pengendalian sebagaimana dimaksud pada pasal 2 ayat (1) dilakukan
dengan cara penundaan IP2T. Pengendalian sebagaimana dimaksud
dalam Pasal 2 ayat (1) berlaku sejak 1 Januari 2018 sampai dengan 31
Desember 2018.
Lahan sawah beririgasi teknis yang dikenai penundaan IP2T
sebagaimana dimaksud pasal 3 ayat (1) dapat dibeli oleh Pemerintah
Kota Yogyakarta sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Pembelian lahan sawah beririgasi teknis sebagaimana dimaksud ayat (1)
disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah.
Permohonan IP2T yang telah terdaftar dan dibuktikan dengan tanda
terima dari Dinas Pertanahan dan Tata Ruang sebelum 1 Januari 2018,
perizinannya tetap diproses berdasarkan peraturan perundang-
undangan yang berlaku.
Dikecualikan dari pengendalian penerbitan izin perubahan penggunaan
tanah sebagaimana dimaksud Pasal 3 ayat (1) adalah Science Park
Taman Pintar di Giwangan dan pembangunan pengembangan fasilitas
Science Park Taman Pintar.

112
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

17. Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor 84 Tahun 2018 Tentang


Perubahan Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor 112 Tahun 2017
Tentang Pengendalian Lahan Sawah Beririgasi Teknis
Beberapa ketentuan dalam Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor 112
Tahun 2017 Tentang Pengendalian Lahan Sawah Beririgasi Teknis
diubah sebagai berikut:
a. Ketentuan Pasal 1 angka 1 dan 2 diubah sehingga berbunyi sebagai
berikut:
ii. Lahan Sawah adalah lahan pertanian yang berpetak-petak dan
dibatasi oleh pematang, saluran untuk menahan/menyalurkan air
dan atau yang tidak terairi yang biasanya digunakan untuk
budidaya pertanian dan perkebunan atau untuk konservasi air.
b. Izin Perubahan Penggunaan Tanah yang selanjutnya disebut IPPT
adalah perizinan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah kepada
pemilik tanah berupa lahan sawah untuk dirubah penggunaannya dari
lahan sawah menjadi lahan pemukiman atau tujuan lain sesuai
dengan persyaratan administratif dan persyaratan teknis yang
berlaku.
c. Ketentuan Pasal 3 ayat (2) diubah sehingga berbunyi sebagai berikut:
(2) Pengendalian sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1)
berlaku sampai dengan 31 Desember 2022.
d. Ketentuan Pasal 5 diubah sehingga berbunyi sebagai berikut:
Permohonan IPPT yang telah terdaftar dan dibuktikan dengan tanda
terima dari Dinas Pertanahan dan Tata Ruang sebelum 1 Januari
2019, perizinannya tetap diproses

113
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

BAB IV METODOLOGI

A. Kerangka Pikir
Faktor-faktor mempengaruhi Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian Untuk
Mendukung LP2B antara lain adalah aspek teknis dan aspek hukum konsep
agriculture land banking dalam pengelolaan lahan pertanian sebagai upaya
pengendalian alih fungsi lahan pertanian khususnya lahan sawah. Dalam
subbab ini menyampaikan kerangka perumusan dan penentuan analisis yang
tepat untuk menyajikan rekomendasi terarah pada Kajian Kajian Pengelolaan
Lahan Pertanian Untuk Mendukung LP2B. Secara singkat hal tersebut
tersampaikan pada bagan kerangka pikir dibawah ini.
Dalam kajian ini pendekatannya melalui kualitatif dan kuantitatif dengan
menggunakan data primer dan sekunder, yang terdiri dari suatu penilaian atau
pengukuran kondisi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) dan
Agriculture Land Banking sehingga diperoleh informasi tentang kondisi daerah
studi, kemudian dianalisa sehingga dapat ditentukan kajian pengelolaan lahan
pertanian untuk mendukung LP2B. Studi di lakukan di empat kabupaten yang
ada di DIY yaitu Sleman, Bantul, Kulonprogo dan Gunungkidul.
Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara survei ke lokasi untuk
melakukan pengamatan kondisi lahan serta aktivitas pertanian di lahan usaha
tani. Pengumpulan data-data sekunder sebagai masukan meliputi data LP2B
daerah studi yang diperoleh dari hasil pengamatan di lapangan dan instansi
terkait serta dari studi literatur.

114
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Diagram Alir Pelaksanaan Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian Untuk


Mendukung LP2B dapat dilihat pada bagan berikut ini :

FIELD STUDY / STUDI


DESK STUDY / STUDI LAPANGAN
LITERATUR .
Data Data Primer
Sekunder

Regulasi Terkait Land Wawancara Survey


Banking

Regulasi Terkait Agraria

• Mekanisme pengelolaan lahan


pertanian
Regulasi Terkait LP2B • Biaya pengelolaan dan nilai
hasil distribusi hasil pertanian
• Sosial Ekonomi Masyarakat
terkait LP2B dan Land Banking
Teori Terkait • Efektivitas Kebijakan LP2B

Rencana Sistem
•Identifikasi Pelaksanaan
teknis dan aspek •Analisis
hukum konsep Efektivitas Agricultural Land
agriculture land Kebijakan Banking
banking

Gambar 4. Diagram Alir Pola Pikir Pelaksanaan Pekerjaan Kajian Pengelolaan Lahan
Pertanian Untuk Mendukung LP2B

B. Jenis dan Sumber Data

115
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

1. Data Primer
Survei primer yang dilakukan antara lain melakukan wawancara dan
konfirmasi kesesuaian data sekunder dengan kondisi dilapangan. Adapun alat
yang diperlukan dalam pelaksanaan survei adalah sebagai berikut ini.

i. GPS: berfungsi untuk mendigitasi posisi/koordinat titik-titik yang


menjadi sasaran survei.
ii. Kamera digital: digunakan untuk mendokumentasikan kondisi lahan
pertanian yang disurvei.
iii. Alat tulis: digunakan untuk mencatat hasil wawancara atau survei.
iv. Form survey : digunakan untuk mengambil data wawancara dengan
responden di wilayah survei

2. Data sekunder
Sebelum dilakukan pengumpulan data primer dan analisis data,
pengumpulan data sekunder yang mendukung dilakukan terlebih dahulu. Data
sekunder tersebut adalah:
1. Data mengenai Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) di masing-
masing Kabupaten meliputi Kabupaten Bantul, Kabupaen Kulon Progo,
Kabupaten Sleman, dan Kabupaten Gunung Kidul.
2. Data status lahan di kawasan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan
(LP2B) sesuai dengan UU No 13 Tahun 2012 tentang Keistimewaan
Daerah Istimewa Yogyakarta.
3. Kondisi Agriculture Land Banking di kawasan Lahan Pertanian Pangan
Berkelanjutan di DIY
4. Data Rencana Tata Ruang di lingkup Provinsi dan lingkup Kabupaten,
yang meliputi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) , dan Rencana Detil
Tata Ruang (RDTR) di setiap kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta.
C. Metode Analisis
Analisis data yang dilakukan meliputi :
1. Analisis kondisi lahan pertanian dan masyarakat petani di kawasan
lahan pertanian pangan berkelanjutan (LP2B)

116
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

2. Analisis status lahan di kawasan lahan pertanian pangan


berkelanjutan sesuai dengan UU No 13 Tahun 2012 Tentang
Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta
3. Analisis kebijakan pengendalian alih fungsi lahan sawah di Daerah
Istimewa Yogyakarta
4. Analisis kebijakan dan teknis serta aspek hukum tentang
pengelolaan lahanpertanian dengan Agriculture Land Banking di
kawasan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) di DIY
5. Menyusun rekomendasi kebijakan Agriculture Land Banking untuk
mewujudkan KP2B di DY yang terdiri dari:
 Perencanaan (Jangka Panjang, Jangka Menengah, Tahunan)
sesuai dengan Rencana Pembangunan dan RTRW;
 Perolehan Tanah;
 Pengadaan Tanah;
 Pengelolaan Tanah (pembagian tanah, manajemen usaha,
kelembagaan pengelola);
 Analisis Sosial Ekonomi Masyarakat;
 Peran Stakeholder lainnya.
Diagram Pelaksanaan Metode Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian Untuk
Mendukung LP2B dapat dilihat pada bagan berikut ini

Gambar 5. Diagram Pelaksanaan Metode Kajian Pengelolaan Lahan


Pertanian Untuk Mendukung LP2B

Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian


Untuk Mendukung LP2B

117
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

BAB V MANAJEMEN PELAKSANAAN PEKERJAAN

A. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan


Jadwal pelaksanaan pekerjaan Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian
Untuk Mendukung LP2B ini secara keseluruhan dilaksanakan selama 120
Hari Kalender. Adapun jadwal pelaksanaan sebagaimana dimaksudkan, tertuang
dalam bagan 5.1. yang bisa disimak dibawah ini :
Tabel 9. Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan
No Uraian Pekerjaan Bulan 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan 4 Keterangan
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1. Pelaksanaan
Pekerjaan
1. Persiapan
adalah 120
hari Kalender.
Pengumpulan data
2.
sekunder
2. Kontrak
Laporan dan paparan dilakukan
3.
pendahuluan berdasarkan
hari kalender
4. Survey Lapangan
5. Analisis hasil survei
Laporan dan paparan
6.
antara
3. Rumus
Survei dan analisis
7. Pelaksanaan
lanjutan
Kerja :
Laporan dan paparan 4 Bulan = 120
8.
akhir Hari
1 Bulan= 30
9. Revisi laporan akhir
hari
Penyerahan laporan 1 Minggu = 7
10.
akhir hari

TABEL 6.1. JADWAL PELAKSANAAN PEKERJAAN

118
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

B. Komposisi Tim dan Penugasan


Untuk melaksanakan kegiatan Belanja Jasa Konsultansi Berorientasi
Bidang Pengembangan pertanian dan Perdesaan Berupa Kajian Pengelolaan
Lahan Pertanian Untuk Mendukung LP2B, dibutuhkan beberapa Tenaga Ahli
yang berpengalaman dgan Tenaga Pendukung sesuai bidangnya masing-
masing. Pembagian tugas dan tanggung jawab dari Tenaga Ahli dan Tenaga
Pendukung dibagi sebagai berikut :
1. Team Leader (Tenaga Ahli Sosek Pertanian)
Tabel 10. Komposisi Tim dan Penugasan Tenaga Ahli dan Tenaga
Pendukung
TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
PT. TPP
Tenaga Ahli Sosek
1. Dr. Ir. Hermantoro, MS KSO Ketua Tim 1.4
Lokal Pertanian
CV.ENKORP

Uraian Pekerjaan
1. Mengkoordinasi tenaga ahli dan tenaga pendukung dalam
pelaksanaan kegiatan lapangan dan kantor.
2. Bertanggung jawab atas terlaksananya penelitian, laporan hasil
survey, gambar-gambar dan analisis data survey yang dilakukan
para tenaga ahli baik data primer maupun sekunder.
3. Memeriksa, mempelajari langkah-langkah pelaksanaan,
diskusi/pembahasan materi uji lapangan.
4. Bertanggungjawab baik dari segi substansi maupun metodologis hasil
laporan.
5. Membuat schedule kegiatan pekerjaan.
6. Memonitor progress pekerjaan yang dilakukan tenaga ahli.
7. Mengkaji ulang serta pengecekan keseluruhan hasil pekerjaan yang
telah dilaksanakan.
8. Melaksanakan presentasi dengan direksi pekerjaan dan instansi
terkait.
9. Bertanggungjawab terhadap hasil pekerjaan.

119
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

2. Tenaga Ahli HukumTENAGA AHLI HUKUM


TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
PT. TPP
Gregorius Widiartana, Tenaga Ahli Anggota
2. KSO Ilmu Hukum 1.4
SH., M.Hum Lokal Tenaga Ahli
CV.ENKORP

Uraian Pekerjaan
1. Melakukan studi pendahuluan mengenai konsep land banking dalam
pengelolaan lahan pertanian di DIY
2. Melakukan analisis kebijakan dari aspek hukum tentang pengelolaan
lahan pertanian dengan land banking di kawasan lahan pertanian
pangan berkelanjutan di DIY
3. Melaksanakan kegiatan penelitian bersama tim untuk basis
penyusunan laporan
4. Membantu pelaksanaan penyusunan kajian dari substansi hukum di
kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan
5. Membantu Ketua Tim dalam penyusunan Laporan Pendahuluan,
Laporan Antara, Laporan Akhir dan Executive Summary.

3. Tenaga Ahli Pertanian


TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
PT. TPP
Tenaga Ahli Ilmu Team Tenaga
3. Ir. Ari Astuti, MS KSO 1.4
Lokal Pertanian Ahli
CV.ENKORP
PT. TPP
Tenaga Ahli Ilmu Team Tenaga
4. Ir. Darnawi, MP KSO 1.4
Lokal Pertanian Ahli
CV.ENKORP

Uraian Pekerjaan
1. Melakukan studi pendahuluan mengenai konsep land banking dalam
pengelolaan lahan pertanian di DIY
2. Melakukan analisis kebijakan teknis tentang pengelolaan lahan
pertanian dengan land banking di kawasan lahan pertanian pangan
berkelanjutan di DIY

120
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

3. Melaksanakan kegiatan penelitian bersama tim untuk basis


penyusunan laporan
4. Membantu pelaksanaan penyusunan kajian dari substansi hukum di
kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan
5. Membantu Ketua Tim dalam penyusunan Laporan Pendahuluan,
Laporan Antara, Laporan Akhir dan Executive Summary.

4. Tenaga Ahli Geografi


TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
PT. TPP
Primanda Kiky widya Tenaga Ahli Team Tenaga
5. KSO Geografi 1.4
Putra, S.Si., M.Sc Lokal Ahli
CV.ENKORP

Uraian Pekerjaan
1. Melakukan studi pendahuluan mengenai konsep land banking dalam
pengelolaan lahan pertanian di DIY
2. Melakukan analisis kebijakan teknis tentang pengelolaan lahan
pertanian dengan land banking di kawasan lahan pertanian pangan
berkelanjutan di DIY
3. Melaksanakan kegiatan penelitian bersama tim untuk basis
penyusunan laporan
4. Membantu pelaksanaan penyusunan kajian dari substansi hukum di
kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan
5. Membantu Ketua Tim dalam penyusunan Laporan
Pendahuluan,Laporan Antara, Laporan Akhir dan Executive
Summary

5. Tenaga Ahli Hukum


TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
PT. TPP
Imma Indra Dewi Tenaga Ahli Team Tenaga
5. KSO Hukum 1.4
Windajani, SH.,M.Hum Lokal Ahli
CV.ENKORP

121
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Uraian Pekerjaan
1. Melakukan studi pendahuluan mengenai konsep land banking dalam
pengelolaan lahan pertanian di DIY
2. Melakukan analisis kebijakan teknis tentang pengelolaan lahan
pertanian dengan land banking di kawasan lahan pertanian pangan
berkelanjutan di DIY
3. Melaksanakan kegiatan penelitian bersama tim untuk basis
penyusunan laporan
4. Membantu pelaksanaan penyusunan kajian dari substansi hukum di
kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan
5. Membantu Ketua Tim dalam penyusunan Laporan
Pendahuluan,Laporan Antara, Laporan Akhir dan Executive
Summary

6. Asisten Tenaga Ahli


NAMA TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO PERUSAHAAN
PERSONEL LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
Sheila Alfi PT. TPP KSO Ass Ahli Ass. Tenaga
1. Tenaga Ahli Lokal 2.4
Prayogo, SP CV. ENKORP Pertanian Ahli
Muhd. Ridho Ilahi, PT. TPP KSO Ass Ahli Ass. Tenaga
2. Tenaga Ahli Lokal 2.4
SP CV. ENKORP Pertanian Ahli

Uraian Pekerjaan
Asisten tenaga ahli berjumlah sebanyak 2 orang bertugas selama 2 bulan
dengan tugas mengumpulkan data, mengolah data, dan melaksanakan
kegiatan administrasi yang mendukung keseluruhan proses penyelesaian
pekerjaan. Adapun persyaratan yang dibutuhkan adalah S1 Pertanian
dengan pengalaman lebih dari 5 tahun di bidangnya.

7. Surveyor
TENAGA LINGKUP POSISI JML.
NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B
Aditya Aulia PT. TPP KSO Tenaga Ahli
1. Surveyor Surveyor 1.2
Rakhman, A.Md CV. ENKORP Lokal

122
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

TENAGA LINGKUP POSISI JML.


NO NAMA PERSONEL PERUSAHAAN
LOKAL/ASING KEAHLIAN DIUSULKAN O.B

Aisya Jaya, D. PT. TPP KSO Tenaga Ahli


2. Surveyor Surveyor 1.2
A.Md CV. ENKORP Lokal

Bhayu Satria A. PT. TPP KSO Tenaga Ahli


3. Surveyor Surveyor 1.2
A.Md CV. ENKORP Lokal

Alfian Deo PT. TPP KSO Tenaga Ahli


4. Surveyor Surveyor 1.2
Pradipta. A.Md CV. ENKORP Lokal

Vidyana Arsanti, PT. TPP KSO Tenaga Ahli


5. Surveyor Surveyor 1.2
S.Si CV. ENKORP Lokal

Rachma Muthia, PT. TPP KSO Tenaga Ahli


9. Surveyor Surveyor 1.2
A.Md CV. ENKORP Lokal
Nur Hafizul Kalam, PT. TPP KSO Tenaga Ahli
10. Surveyor Surveyor 1.2
S.Si CV. ENKORP Lokal
Nurul Agustina, PT. TPP KSO Tenaga Ahli
11. Surveyor Surveyor 1.2
S.Si CV. ENKORP Lokal
Rukiyya Sri Rayati PT. TPP KSO Tenaga Ahli
12. Surveyor Surveyor 1.2
H, S.Si CV. ENKORP Lokal

Uraian Pekerjaan
Surveyor berjumlah sebanyak 12 orang bertugas selama 2 bulan dengan
tugas Mengumpulkan, mengolah data dan informasi lapangan,
bertanggungjawab atas ketelitian data yang diperoleh dalam pengukuran
langsung dilapangan Adapun persyaratan yang dibutuhkan adalah D3/S1
dengan pengalaman lebih dari 4 tahun di bidangnya

C. Jadwal Penugasan Tenaga Ahli


Pada bagian ini disajikan jadwal penugasan tenaga ahli pelaksana
pekerjaan Belanja Jasa Konsultansi Berorientasi Bidang Pengembangan
pertanian dan Perdesaan Berupa Kajian Pengelolaan Lahan Pertanian Untuk
Mendukung LP2B, dimaksudkan untuk mengatur penugasan tenaga ahli
meliputi mobilisasi dan demobilisasi tenaga ahli.

123
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Tabel 5.3 Jadwal Penugasan Tenaga Ahli danTenaga Pendukung


Bulan 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan 4
NO. KUALIFIKASI KEAHLIAN NAMA TENAGA AHLI OB
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Tenaga Ahli
Ketua Tim – Ahli Sosial
1. Dr. Ir. Hermantoro, MS 4.00
Pertanian
2. Ahli Hukum Dr. Gregorius Widiartana, SH., M.Hum 4.00
3. Ahli Pertanian Ir. Ari Astuti, MS 4.00
4. Ahli Pertanian Ir. Darnawi, MP 4.00
5. Ahli Geografi Primanda Kiky widya Putra, S.Si., M.Sc 4.00
6. Ahli Hukum Imma Indra Dewi Windajani, SH., M.Hum 4.00
SUB TOTAL 24.00
Tenaga Pendukung
Asisten Tenaga Ahli
1. Sheila Alfi Prayogo, SP 2.00
Pertanian 1
Asisten Tenaga Ahli
2. Muhd. Ridho Ilahi, SP 2.00
Pertanian 2
3. Surveyor 1 Aditya Aulia Rakhman, A.Md 2.00
4. Surveyor 2 Aisya Jaya, D. A.Md 2.00
5. Surveyor 3 Bhayu Satria A. A.Md 2.00
6. Surveyor 4 Alfian Deo Pradipta. A.Md 2.00
7. Surveyor 5 Vidyana Arsanti, S.Si 2.00
8. Surveyor 6 Dwiyanto, Wahyu Hermawan, S.Si 2.00
9. Surveyor 7 Erika PA Jessica, A.Md 2.00
10. Surveyor 8 Galih Nugroho, S.Hut 2.00

124
KAJIAN PENGELOLAAN LAHAN PERTANIAN
UNTUK MENDUKUNG LP2B

Bulan 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan 4


NO. KUALIFIKASI KEAHLIAN NAMA TENAGA AHLI OB
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
11. Surveyor 9 Rachma Muthia, A.Md 2.00
12. Surveyor 10 Nur Hafizul Kalam, S.Si 2.00
13. Surveyor 11 Nurul Agustina, S.Si 2.00
14. Surveyor 12 Rukiyya Sri Rayati H, S.Si 2.00
SUB TOTAL 28.00
Total Waktu Penugasan Tenaga Ahli dan Tenaga
52.00
Pendukung

125

Anda mungkin juga menyukai