Anda di halaman 1dari 9

Makalah tentang:

Dakwah nabi MUHAMMAD SAW.di MEKAH.

Disusun oleh:
1.Lalu panji wira prabowo
2.Ina oktaviani
3.Jaelani wijayanto
4.Dina aprisyia simfatik
5.Novia zakarimada
6.hendra juniadi

DAKWAH NABI MUHAMMAD SAW. DI MEKAH


A.kondisi masyarakat arab sebelum islam
1.kondisi masyarakat arab sebelum islam.
Sebelum islam datang,penduduk arab menganut dua macam keprcayaan yang bersumber dari agama
samawi atau tauhid dan kepercayaan animisme dan dinamisme.

A.agama samawi atau tauhid


Agama samawi adalah agama yang diwahyukan tuhan kepada rasul-nya.agama samawi yang dianut oleh
masyarakat arab pada masa itu adalah agama yahudi dan agama Kristen.

1] Agama yahudi
Agama yahudi bersumber dari ajaran nabi musa.adapun kitab sucinya adalah taurat.pemeluk agama
yahudi disebut dengan ahlul kitab.karena pada masa itu,mereka sudah menyimpang dari agama yang
diajarkan oleh nabi musa.

2] Agama Kristen atau nasrani


Agama Kristen berasal dari ajaran nabi isa.kitab suci agama Kristen adalah injil.sama halnya dengan
pemeluk agama yahudi,pemeluk agama Kristen pada waktu itu juga sudah menyimpang dari ajaran nabi
isa.mereka meyakini bahwa nabi isa adalah anak tuhan.oleh karena itu,mereka juga digolongkan
sebagai ahlul kitab.mereka juga menolak kenabian Muhammad.padahal kedatangan nabi muammad
saw. Telah disebutkan dalam injil.walaupun demikian,ada beberapa orang yang mau mengikuti
kedatangan nabi Muhammad saw.dari golongan ini,mereka adalah Zaid bin naufal,Waraqah bin
naufal,Umayyah bin abi salf dan Khalid bin sinan.orang-orang tersebut adalah orang yang masih
memegang teguh agama Kristen sesuai dengan ajaran nabi isa.

B.kepercayaan animisme dan dinamisme


Animisme merupakan kepercayaan terhadap kekuatan roh yang mendiami benda,seperti: pohon,batu
dan sungai.sedangkan dinamisme adalah kepercayaan bahwa segala benda memiliki kekuatan yang bisa
mempengaruhi kehidupan manusia.kepercayaan animisme dan dinamisme ada yang sudah berbentuk
agama.agama tersebut adalah agama majusi atau Zoroaster.selain itu,animisme dan dinamisme
berbentuk penyembah berhala atau benda-benda yang dikeramatkan.

1]agama majusi atau Zoroaster


Agama majusi adalah agama Persia kuno.nama lainnya adalah mazdanisme.tuhannya disebut athura
mazda.pada awalnya,agama majusi mengajarkan penyembahan kepada banyak dewa.

2]penyembah berhala
Penyembahan berhala dilakukan dengan berbagai cara,oleh bangsa arab.mereka banyak yang
terjerumus menyembah berhala.

2.Sifat dan watak bangsa arab


Bangsa arab seperti halnya bangsa lain memiliki sifat atau watak yang terpuji maupun yang tidak terpuji.
A.Sifat dan watak terpuji bangsa arab
Walaupun hidup pada masa jahiliyah,bangsa arab ketika itu juga memiliki beberapa sifat dan watak
terpuji.seperti: pemberani,suka hidup bebas,memenuhi janji,pantang mundur dan suka menolong.sifat
pemberani merupakan sifat yang menonjol pada bangsa arab.kehidupan di padang pasir sangat
liar.mereka selalu pindah dan mengembara.kehidupan yang keras itu membuat mereka memiliki
keberanian yang tinggi.hidup bebas sudah menjadi kebiasaan bangsa arabsejak dahulu.matapencaharian
mereka adalah memelihara ternak dan berdagang.mereka berpindah-pindah untuk mencari tempat
yang subur dan ramai.kebiasaan mengembara dan berdagang tersebut menimbulkan semangat
kebebasan dalam masyarakat arab.kecintaan mereka terhadap kebebasan ini menyebabkan mereka
tidak pernah dijajah oleh bangsa lain.bangsa arab menganggap janji sebagai hutang.oleh karena
itu,setiap berjanji mereka berusaha memenuhinya.bahkan,mereka lebih suka membunuh anaknya
daripada mengingkari janji.mereka juga lebih suka membakar rumahnya dari pada mengingkari
janjinya.bangsa arab memiliki watak pantang mundur,apabila mereka menginginkan sesuatu.tidak ada
seorangpun yang bisa menghalanginya.mereka akan menghunus pedang untuk menghancurkan
penghalangnya.oleh karena itu,sering terjadi peperangan antar suku bangsa arab..selain itu,bangsa arab
memiliki watak suka menolong.rasa senasib dan solodaritas sangat kuat dalam satu suku.apabila salah
seorang anggota suku diserang musuh,semua anggota suku akan membelanya.mereka rela
mengorbankan apa saja dalam membela saudaranya.

B.Sifat dan watak tidak terpuji bangsa arab


Selain memiliki sifat-sifat terpuji,bangsa arab juga memiliki beberapa sifat yang tidak terpuji,seperti:
mengubur anak perempuan hidup-hidup,mengawini perempuan bekas istri ayahnya dan berpesta
pora.bangsa arab merasa hina apabila memiliki anak perempuan.anak perempuan tidak mampu bila
harus diajak berdagang ke negeri yang jauh.anak perempuan juga tidak kuat berperang.oleh karena
itu,bangsa arab menganggap anak perempuan sebagai beban.oleh karena itu,bangsa arab tega
mengubur anak perempuannya hidup-hidup.bangsa arab pada waktu itu menganggap perempuan
sebagai harta warisan.seorang laki-laki biasanya memiliki istri lebih dari satu.pada saat meninggal,istri-
istrinya itu akan diwariskan kepada anaknya.perbuatan itu merupakan perbuatan yang dilarang oleh
agama islam.pesta pora dan mabuk-mabukkan menjadi kebiasaan bangsa arab apabila mereka
mendapat keberhasilan.dalam pesta tersebut, mereka meminum khamar dan minuman keras
lainnya.padahal,minuman keras dilarang oleh agama islam.selain itu,meminum khamar juga menjadi
kebanggaan bagi mereka.

B.Sejarah dakwah nabi Muhammad


Saw.priode mekah
1.dakwah nabi Muhammad saw.
Dakwah nabi Muhammad saw.ada dua priode yaitu priode mekah berlangsung selama lebih kurang 13
tahun dan priode madinah berlangsung selama 10 tahun penuh dan masing-masing priode mengalami
beberapa tahapan sedangkan masing-masing tahapan memiliki karakteristik tersendiri yang
menonjolkannya dari yang lainnya.dalam materi ini akan membahas tentang dakwah nabi Muhammad
saw.priode mekah.pada tanggal 17 ramadhan yang bertepatan dengan tanggal 16 agustus 611
masehi,Muhammad melihat cahaya terang memenuhi gua hira. Kemudian,muncullah malaikat
jibril.malaikat jibril datang dan merangkulnya,lalu berkata “bacalah” kemudian Muhammad menjawab
“aku tidak bisa membaca”.malaikat jibril makin mempererat merangkulnya dan mengulangi
perintahnya.muhammad menjawab dengan jawaban yang sama.kejadian tersebut berulang sampai tiga
kali.malaikat jibril kemudian membaca surah Al alaq ayat 1-5 berikut ini:

Artinya:
”bacalah dengan (menyebut) nama tuhanmu yang menciptakan.Dia telah menciptakan manusia dari
segumpal darah.bacalah, dan tuhanmulah yang maha mulia,yang mengajar (manusia) dengan pena.Dia
mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya.(Qs.Al alaq:1-5)

2.berdakwah secara sembenyi-sembunyi


Metode dakwah secara diam-diam ini cukup berhasil dengan banyaknya penduduk Quraisy yang masuk
islam.orang-orang ini disebut assabiqunal awwalun,artinya orang-orang yang pertamakali memeluk
islam.mereka mendapat pengajaran langsung dari nabi Muhammad saw.di rumah arqam bin abil
arqam.sahabat yang termasuk assabiqunal awwalun adalah sebagai berikut:
A.Khadijah binti khuwailid,istri nabi Muhammad saw.
B.Ali bin abi thalib,saudara sepupu nabi Muhammad saw.
C.Abu bakar,sahabat karib nabi Muhammad saw.
D.Usman bin affan,sahabat abu bakar.
E.Zubair bin awwam,sahabat abu bakar.
F.Abdurrahman bin auf,sahabat abu bakar.
G.Saad bin abi waqqas,sahabat abu bakar.
H.Talhah bin ubaidillah,sahabat abu bakar.
I.Abu ubaidah bin jarrah,sahabat abu bakar.
J.Arqam bin abil arqam,sahabat abu bakar.
K.Zaid bin haritsah,anak angkat nabi Muhammad saw.
L.Ummu aiman,pengasuh nabi Muhammad saw.

3.Berdakwah secara terang-terangan


Rasulullah saw.pun menjalankan perintah itu, yaitu berdakwah secara terang-terangan selama 10
tahun.terutama di musim-musim haji.beliau mendatangi orang-orang dari rumah-ke rumah.berdakwah
dipasar `ukkadz,majannah,dan dzulmajaz`.beliau mengajak orang banyak untuk memeluk islam dan
menawarkan surga sebagai imbalan. beliaumenyampaikan seluruh risalah ALLAH swt.yang sampai
kepadanya ketika itu.namun,tidak banyak yang mau menyambut ajakannya.bahkan rasulullah
saw.menemui banyak rintangan.berbagai macam siksaan yang menyulitkan langkah dakwahnya datang
dari masyarakat mekah.tidak sedikit orang yang menuduh beliau sebagai orang gila,tukang sihir atau
dukun.

4.Hijrah ke habasyah dua kali


pada tahun ke lima kenabian,rasulullah saw. Memerintahkan para sahabatnya hijrah ke habasyah
(sekarang Ethiopia).keputusan ini diambil karena siksaan yang dilakukan masyarakat quraisy terhadap
kaum muslimin ketika itu semakin gencar.Rasulullah saw. Memilih habasyah karena ,disana terdapat
seorang pemimpin yang tidak pernah menganiaya siapapun yang ada di dekatnya.rombongan sahabat
rasulullah saw. Yang hijrah pertama kali ini terdiri atas 12 orang pria dan 4 wanita.rasulullah saw.
Menunjuk Utsman bin affan sebagai amir kafilah hijrah ini.Hijrah yang kedua terjadi saat hamzah bin
abdul Muthallib dan umar bin khattab masuk islam.kabar ini terdengar sampai ke telinga para sahabat
yang hijrah di habasyah.mereka tahu betul bahwa hamzah dan umar adalah sosok yang punya karakter
berani,dan perakasa.karena itu mereka yakin bahwa dengan masuknya kedua orang itu, kaum muslim di
mekkah akan menjadi kuat.karena,itu para muhajirin itu memutuskan untuk pulang kembali ke mekkah.

5.Isra` dan mi`raj


Rasulullah saw. Ditemani malaikat jibril,diperjalankan oleh ALLAH swt. Dari mekkah ke baitul maqdis
dengan mengendarai buraq.di baitul maqdis rasulullah saw. Shalat dan menjadi imam dengan makmum
para nabi.setelah itu nabi Muhammad saw. Naik kelangit dunia.disana beliau bertemu dengan nabi
adam as. di langit kedua bertemu dengan nabi isa as. Dan yahya as. di langit ketiga bertemu dengan
nabi yusuf as. Di langit keempat nabi idris as. Di langit kelima bertemu nabi harun as. Di langit keenam
bertemu dengan nabi musa as.dilangit ketujuh bertemu dengan nabi Ibrahim as. Kemudian nabi
Muhammad sampai di sidratul muntaha,lalu diangkat ke baitul ma`mur.di sini malaikat jibril terlihat
dengan bentuk yang asli.rasulullah saw. Menceritakan tentang peristiwa isra` dan mi`raj ini kepada
kaum muslimin dan penduduk mekah.kaum musyrikin mendustakan,meski rasulullah saw. Mampu
memberi bukti dengan menjelaskan secara terperinci tentang baitul maqdis dan kafilah quraisy yang
tengah kembali dari syam.hanya Abu bakar yang tidak ragu dengan cerita rasulullah saw. tersebut.tak
heran jika rasulullah saw. memberinya gelar as-shiddiq.

6.Masuk islamnya penduduk yatsrib


Kota yastsrib berpenduduk asli suku Aus dan suku Khazraj.di samping mereka,orang-orang yahudi juga
menetap di sana.meski bermuamalah dengan penduduk suku Aus dan khazraj,orang-orang yahudi tidak
bisa menutupi sikap permusuhan mereka.bahkan,orang-orang yahudi ini menjanjikan bahwa akan
datang seorang nabi yang akan memimpin mereka memerangi suku Aus dan khazraj sebagaimana
memerangi kaum `ad dan tsamud.keyakinan akan datangnya anbi tersebut begitu melekat di penduduk
yatsrip.hingga suatu ketika di musim haji rasulullah saw. berdakwah dengan mendatangi kabilah-kabilah
yang tengah melaksanakan haji di baitullah.rasulullah saw. berjumpa dengan rombongan dari suku
khazraj.beliau menawarkan islam kepada mereka.orang-orang khazraj saling berkata kepada stu sama
lain “ketahuilah ,demi ALLAH, ini adalah nabi yang pernah di janjikan oleh orang-orang yahudi kepada
kalian.maka,jangan sampai mereka mendahului kalian.”spontan orang-orang suku khazraj itu menerima
ajakan rasulullah saw. mereka masuk islam.mereka kembali ke yatsrip dan mengajak kaumnya masuk
islam,sehingga tidak ada satupun rumah-rumah suku khazraj dan Aus yang penghuninya tidak
membicarakan rasulullah saw. dan agama islam.

C.Tantangan nabi Muhammad saw. dalam


Berdakwah
1.Ancaman golongan penguasa mekah
Walaupun mendapat tantangan yang keras,usaha dakwah nabi Muhammad saw. terus berlanju. jumlah
pemeluk islam semakin hari terus bertambah.mereka terdiri dari kaum wanita,budak,pekerja dan orang-
orang miskin serta lemah.namun,semangat mereka membaja.golongan yang paling menentang dakwah
nabi Muhammad saw. adalah golongan penguasa dan pengusaha mekkah.mereka tidak ingin kekuasaan
dan usaha dagang mereka tergantung oleh dakwah nabi Muhammad saw. yang menegakkan keadilan
sosial dan persamaan derajat.mereka mengetahui bahwa kekuatan nabi Muhammad saw. adalah pada
perlindungan abu talib.oleh karena itu,mereka berusaha memisahkan nabi Muhammad saw. dengan abu
talib.mereka kemudianmengancam abu talib dan memintanya memilih satu diantara dua hal.yang
pertama,memerintahkan nabi Muhammad untuk menghentikan dakwahnya.dan kedua menyerahkan
nabi Muhammad saw. kepada mereka.abu talib terpengaruh oleh ancaman tersebut.ia kemudian
meminta nabi Muhammad saw. untuk menghentikan dakwahnya.mendengar permintaan
pamannya,nabi Muhammad saw. menjawab “demi ALLAH! Saya tidak akan berhenti memperjuangkan
amanat ALLAH ini walaupun seluruh keluarga dan sanak saudara saya akan mengucilkan saya”
mendengar jawaban keponakannya,abu talib berkata “teruskanlah!,demi ALLAH,aku akan terus
membelamu.”

2.Pemboikotan kepada bani hasyim


Kaum kafir quraisy mengirim utusan kepada abu talib,paman nabi Muhammad saw. membawa
penawaran: jika keponakannya menginginkan kerajaan,mereka siap mengangkatnya menjadi raja; jika
menginginkan harta,mereka siap mengumpulkan harta sehingga tidak ada yang terkaya kecuali nabi
Muhammad saw.; jika nabi Muhammad terkena gangguan jin,mereka siap mencarikan obat untuk
menyembuhkannya; asal nabi Muhammad berhenti mendakwahkan islam.rasulullah saw. menolak
tawaran itu.kepada abu talib,beliau berkata ”demi ALLAH,jika mereka meletakkan matahari di tangan
kananku dan bulan di tangan kiriku, aku tidak akan meninggalkan (dakwah) ini,sampai ALLAH
memenangkanku atau aku hancur karenanya.” Mendengar jawaban itu,abu thalib berkata,”teruskanlah
urusanmu.demi ALLAH,aku tidak akan menyerahkanmu selamanya.” Kemudian abu talib mengumpulkan
keluarga dekatnya untuk membela rasulullah saw. bani hasyim dan bani muthallib datang,kecuali abu
lahab.sementara bani hasyim dan bani muthallib baik yang sudah beriman maupun yang masih musryik
berkumpul untuk membela rasulullah saw. kaum musryikin juga berkumpul.mereka sepakat untuk tidak
melakukan jual beli dan tidak memasuki rumah-rumah bani hasyim dan bani muthalib sebelum
rasulullah saw. diserahkan kepada mereka untuk dibunuh.kesepakatan ini ditulis di sebuah spanduk dan
disimpan di dalam ka`bah.atas boikot tersebut,abu thalib memerintahkan kerabatnya untuk masuk ke
dalam syi`ib(lembah)dan berdiam di sana.itulah awal tiga tahun masa boikot yang penuh derita dan
guncangan.ternyata msih ada nurani di beberapa tokoh quraisy.hisyam bin amr,zuher bin umayyah,abul
kakhtari bin hisyam,zam`ah bin al-aswad,dan muth`im bin `adi bersepakat untuk membatalkan isi
perjanjian kafir quraisy.sebelumnya rasulullah saw. telah mengabarkan kepada pamannya,abu thalib,
bahwa ALLAH swt telah mengutus rayap untuk menghancurkan spanduk kesepakatan tersebut dan
hanya menyisakan kalimat “bismika allahumma” (dengan nama-mu ya ALLAH).benar saja.saat
memasuki ka`bah,muth`min bin `adi mendapati spanduk kesepakatan itu seperti yang diberitakan
rasulullah saw. maka keluarlah bani hasyim dan bani muthallib dari syi`ib.mereka kembali berbaur bebas
dengan masyarakat.peristiwa ini terjadi di tahun ke-10 kenabian.

3.Tahun kesedihan
Enam bulan setelah peristiwa ini,abu thalib wafat.rasulullah saw. bukan hanya kehilangan paman yang
membelanya,tetapi juga kehilangan istri yang menjadi teman seperjuangan.khadijah wafat ditahun yang
sama dengan wafatnya abu thalib.musibah yang beruntun terhadap diri rasulullah saw. ini disebut `amul
huzni (tahun kesedihan)`amul huzni terjadi selama 3 tahun sebelum pemerintah hijrah ke
madinah.sebab,3 tahun terakhir itu penindasan kaum quraisy terhadap kaum muslimin dan upaya
pembunuhan terhadap rasulullah saw. demikian memuncak.

D.Hikmah dakwah nabi Muhammad saw. di mekah


Dakwah rasulullah saw. di mekkah banyak memberikan hikmah dan pelajaran bagi umat islam,di
antaranya adalah:

1.Awal penyebaran islam dilakukan oleh rasulullah saw. dengan sembunyi-sembunyi dengan mengajak
orang-orang terdekat karena merekalah yang mengetahui tentang kepribadian rasulullah saw.
mengetahui misi dakwahnya,mengetahui tanggung jawab dan kejujuran beliau.
2.tahap kedua adalah dakwah dengan terang-terangan.hal ini dilakukan setelah kondisi psikis dan
mental beliau siap menghadapi tantangan,tekanan,gangguan,dan ancaman karena memang seperti
itulah resiko dari sebuah dakwah.
3.nabi Muhammad juga melakukan dakwah dengan uswatun hasanah.untuk mengajak dan
menyebarkan islam tidak cukup dengan kata-kata tetapi,dibutuhkan contoh yang baik,mulai dari diri
sendiri,keluarga,dan masyarakat.

DAFTAR ISI
Halaman
Kata pengantar………………………………… 2

Daftar isi…………………………………………… 3

1.Kondisi masyarakat arab sebelum islam……………………


4

2.Sejarah dakwah nabi Muhammad saw. periode Mekkah……


5

3.Tantangan nabi Muhammad saw. dalam berdakwah……….


6

4.Hikmah berdakwah nabi Muhammad saw. di Mekkah……...


7
KATA PENGANTAR
Pendidikan tentang agama islam tidak hanya
penting bagi pelajar tetapi untuk semua
pemeluk agama islam karena pendidikan
tentang agama islam bertujuan untuk
mengembangkan potensi manusia agar
menjadi manusia yang beriman dan bertakwa
kepada tuhan yang maha esa ,berahklak
mulia,sehat,berilmu,mandiri dan menjadi
manusia yang bertanggung jawab .
akhir kata,saya berharap semoga isi dari
makalah ini dapat berguna atau bermaanfaat
bagi yang telah membacanya ataupun
mendengarnya.

Anda mungkin juga menyukai