Anda di halaman 1dari 4

TB PARU

Definisi Infeksi pada jaringan paru yang disebabkan oleh Mycobacterium


tuberculosis
Etiologi Mycobacterium tuberculosis
Klasifikasi a. Kasus baru : belum pernah dapat OAT sebelumnya atau riwayat
mendapatkan OAT dengan total dosis kurang dari 28 hari
b. Kasus dengan riwayat pengobatan: pernah mendapatkan OAT 1 bulan
atau lebih
c. Kasus kambuh: pernah mendapatkan OAT dan dinyatakan sembuh atau
pengobatan lengkap pada akhir pengobatan dan saat ini ditegakkan
diagnosis TB kembali.
d. Kasus pengobatan setelah gagal: sebelumnya sudah pernah
mendapatkan OAT namun dinyatakan gagal pada akhir pengobatan
e. Kasus setelah loss to follow up: pernah menelan OAT 1 bulan atau lebih
dan tidak meneruskannya selama lebih dari 2 bulan berturut.
f. Kasus lain-lain: sebelumnya pernah mendapat OAT dan hasil akhir
pengobatan tidak diketahui.
g. Kasus dengan riwayat pengobatan tidak diketahui: pasien yang tidak
diketahui riwayat pengobatan sebelumnya.
Anamnesis 1. Keluhan utamanya apa?
2. Utama : batuk
3. Sudah sejak kapan ?
- +/- 2 minggu
4. Kalau batuk tanya keluar dahak? Warna dahak apa? Atau keluar
darah?
5. Batuk-batuknya lebih sering kapan? Pagi/ siang/ malam?
6. Gejala lain yang menyertai apa?
- sesak napas
‐ badan lemas
‐ penurunan nafsu makan
‐ penurunan berat badan yang tidak disengaja
‐ malaise
‐ berkeringat di malam hari tanpa kegiatan fisik
‐ demam subfebris lebih dari satu bulan
‐ nyeri dada
7. RPD : apa sebelumnya pernah sakit seperti ini? Apa pernah minum
obat 6 bulan sebelumnya
8. RPK : apa ada keluarga yang sakit batuk-batuk di keluarga atau
tetangga? Apa ada keluarga atau kenalan yang minum obat 6 bulan
9. Riw. Kebiasaan : apa pasien merokok ? minum alkohol? Pakai obat
terlarang?

Pemeriksaa - Demam bisa ada biasanya subfebris


n Fisik - Leher : apakah ada pembesaran KGB
- Auskultasi paru :
suara napas bronkial, suara napas melemah, ronki basah
- Tanda-tanda penarikan paru, diafragma dan mediastinum.

Pemeriksaa Pemeriksaan Bakteriologis


n Penunjang - BTA : minimal 2x dengan minimal 1x pagi hari
- TCM / gen expert
- Biakan sputum/ kultur sputum -> lowenstein Jensen (padat) MGIT/
mycobacteria growth indicator tube (cair)
Pemeriksaan lain:
- Foto thorax :
Aktif : kavitas, efusi pleura, milier (snow storm), infiltrate
Pasif : fibrosis, kalsifikasi, schwarte

Diagnosis - Pneumonia komunitas


Banding - Bronkiektasis
- Mikosis paru
- Tumor paru
Terapi OAT lini 1 : 2RHZE/4RH

Untuk TB relapse :
- Cek resistensi obat lagi
- Kalau tidak resistensi : kembali OAT lini 1 : 2RHZE/4RH
- Kalau resisten : sesuai tipe resistensi
Terapi

Obat simptomatik :
mukolitik, ekspetoran, antipiretik, analgetik, antiemetik , bronkodilator dll
KIE - Pengetahuan penyakit TB antara lain
 cara penularan :
- melalui aerosol, tapi alat makan yang dicuci bersih tidak akan
menyebabkan penularan.
- Jangan buang ludah/ dahak sembarang tempat
- Pakai masker
- Etika batuk
 cara minum obat dan efek samping obat :
- rifampisin : buat kencing, keringat, dll warna kemerahan tapi
tidak perlu takut atau berhenti minum karena itu hal yang
normal
 tidak boleh putus obat, lama pengobatan
- Pola hidup bersih dan sehat
- Asupan gizi yang baik

Anda mungkin juga menyukai