Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PERJALANAN WISATA

KE WILAYAH YOGYAKARTA DAN SEKITARNYA

Disusun Oleh :
Brigitha Prisilla Nugroho (06)
Mischa Aulia Zivanna (16)

DINAS PENDIDIKAN DAN


KEPEMUDAAN OLAHRAGA
PEMERINTAH KABUPATEN MAGETAN
SMP N 1 SUKOMORO
Tahun Ajaran 2022/2023
FOTO DAN MOTIVASI PENULIS

“ Pendidikan adalah paspor untuk masa depan, untuk hari


esok yang dimiliki oleh mereka yang mempersiapkannya
hari ini. “ -Malcolm X

Brigitha Prisilla N

“ Carilah ilmu sampai ke ujung dunia. ”

Mischa Aulia Zivanna

LEMBAR PENGESAHAN

Laporan perjalanan sinau wisata ke


Yogyakarta dan sekitarnya (Paris, Vera, Gareng,
Malioboro, Candi Prambanan, Tebing breksi) yang
dilaksanakan tanggal 25 Februari 2023 ini disusun
untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia yang di
sahkan di :

i
Sukomoro, 27 Maret 2023
Penulis
Guru Pembimbing

(NARI, S.Pd)
NIP : 196408141994121002

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat tuhan yang maha esa yang telah melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya serta karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan sinau
wisata yang berjudul “ Laporan Perjalanan Wisata ke Wilayah Yogyakarta dan sekitarnya” ini
dengan baik tanpa ada halangan.

ii
Laporan kegiatan perjalanan wisata ini berisi tentang seluruh kegiatan wisata yang
dilaksanakan siswa-siswi kelas VIII SMP N 1 Sukomoro pada tanggal 25 Febuari 2023.
Terselesaikannya laporan ini tentu tidak lepas dari bantuan banyak pihak. Oleh karena itu
kami mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada :
1. Bapak SUKADI, .M.Pd. Selaku Kepala SMP N 1 Sukomoro yang telah memberikan
izin untuk mengadakan wisata guna menambah pengetahuan kami diluar sekolah.
2. Bapak NARI,S. Pd, Selaku guru mata pelajaran Bahasa Indonesia yang telah
memberikan bimbingan kepada kami,sehingga laporan ini dapat terselesaikan dengan
baik.
3. Ibu Ika Ariffona S, S.Pd. Selaku Wali kelas VIII-A yang telah membantu dan
memberikan bimbingan dengan baik.
4. Rekan-rekan dan semua pihak yang telah membantu kami dalam menyusun laporan
ini.
Laporan ini disusun untuk melengkapi tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia. Selain itu,
kami berharap semoga laporan perjalanan wisata ini dapat bermanfaat bagi semua pihak dan
menjadi referensi untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan.
Oleh karena itu, kami mengharap segala kritik dan saran yang membangun dan dapat
menjadikan laporan ini jauh lebih baik lagi. Kami mohon maaf setulus-tulusnya atas
kesalahan maupun kekurangan dalam menyusun laporan ini.

Sukomoro,21 Maret 2023

Penulis

DAFTAR ISI

FOTO DAN MOTIVASI PENULIS........................................................................................i


LEMBAR PENGESAHAN.....................................................................................................ii

iii
KATA PENGANTAR..............................................................................................................iii
BAB I.........................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.....................................................................................................................1
A. Laporan Perjalanan Wisata.................................................................................................1
a) Laporan Persiapan Wisata...............................................................................................1
b) Laporan Kegiatan di Masjid Agung Al Aqsha Klaten.....................................................1
c) Laporan Kegiatan Makan Pagi & Patai Parangtritis.......................................................2
d) Laporan Kegiatan Wisata ke Pusat Oleh-oleh Bu Vera...................................................2
e) Laporan Kegiatan Wisata ke Kaos Gareng.....................................................................3
f) Laporan Kegiatan Wisata ke Malioboro.........................................................................3
g) Laporan Kegiatan Wisata ke Candi Prambanan..............................................................4
h) Laporan Kegiatan Makan Malam....................................................................................4
i) Laporan Kegiatan Wisata ke Taman Tebing Breksi........................................................5
B. Perjalanan Pulang..................................................................................................................5
BAB II.......................................................................................................................................6
PENUTUP.................................................................................................................................6

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Laporan Perjalanan Wisata


a) Laporan Persiapan Wisata

Sebelum berangkat saya melakukan


beberapa persiapan barang-barang yang akan
saya bawa seperti baju ganti, makanan
ringan uang saku dll, perasaan saya ketika
mempersiapkan barang-barag saya sangat
deg-degan.
Saya berangkat dari rumah ke sekolah
sekitar pukul 01.45 WIB, ketika saya datang
sudah banyak siswa yang hadir dan
berkumpul di lapangan basket. Selang
beberapa menit guru pendamping melakukan
absen setelah itu di sambung doa bersama
dan di pimpin oleh Bapak Taufiq, setelah
melakukan doa bersama kita menuju ke bus
sesuai dengan urutan kelas masing-masing
dan saya berada di bus 1 sekitar pukul 02.30
WIB bus di berangkatkan.

b) vLaporan Kegiatan di Masjid Agung Al Aqsha Klaten


Pada sekitar pukul 04.45 WIB
saya dan teman-teman
melaksanakan sholat subuh di
Masjid Agung Al Aqsha Klaten
Jawa Tengah. Masjid Agung Al
Aqsha adalah Masjid termegah di
Klaten Jawa Tengah. Masjid
Agung berlokasi di Jl. Solo - Jogja,
c) Peraksangkal, Jonggrangan, Kec.
Klaten Utara, Kabupaten Klaten,
Jawa Tengah 57435 Al Aqsha
Klaten.
Laporan Kegiatan Makan Pagi & Patai Parangtritis

1
Setelah perjalanan kurang lebih 1
jam setengah,kita semua sampai di
sekitar pantai dan dilanjutkan
makan pagi di Hotel Aris
Parangtritis. Menu makan paginya
ada sayur sop, ayam, kerupuk,
minumnya ada air putih dan the
hangat. Setelah makan pagi kita
melanjutkan ke obyek pertama
yaitu pantai Parangtritis, setibanya
di pantai saya dan teman-teman
bergegas melepas sepatu dan
menggantinya dengan sandal.
Sesampainya di pantai saya sangat kagum melihat keindahannya, saya dan
teman-teman bermain ombak bersama selain bermain-main saya dan teman-
teman berfoto-foto untuk kenang-kenangan. Disana juga sangat ramai
pengunjung yang datang, semuanya terlihat bersenang-senang. Disana kita juga
diajak bermain game dan diajak membuat video menggunakan drone bersama
Bapak Anwar. Mengingat hari sudah siang kami diberi kode oleh bapak ibu guru
untuk segera kembali dan membersihkan diri.
Sejarah singkat pantai Parangtritis, Pantai ini pada awalnya ditemukan oleh
Dipokusumo, seorang pelarian Kerajaan Majapahit. Dipokusumo menyepi dan
melakukan semedi di sekitar pantai ini. Dari tempat semedinya, ia melihat air
yang menetes atau yang disebut tumaritis dari celah batu karang yang disebut
karang. Pantai Parangtritis berlokasi di Kalurahan Parangtritis, Kapanéwon
Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

d) Laporan Kegiatan Wisata ke Pusat Oleh-oleh Bu Vera

Obyek kedua yaitu,


Pusat Oleh-oleh Bu Vera. Tiba di lokasi sekitar pukul 10.30 WIB, disana
ada proses pembuatn bakpia pathok, saya dan teman-teman diajak untuk
melihat proses pembuatan bakpia pathok, selain bisa melihat proses
pembuatan bakpia secara langsung kita juga bisa mencoba bakpia paktok
terlebih dahulu sebelum membeli, selain bisa membeli bakpia pathok
disana ada banyak jenis oleh-oleh khas Yogyakarta lainnya. Saya dan
teman-teman keliling untuk memilih oleh-oleh, setelah puas memilih dan
keliling saya memutuskan untuk membeli bakpia pathok untuk oleh-oleh
keluarga di rumah. Pusat oleh-oleh Bu Vera berlokasi di Jl. Raya Solo -
Yogyakarta KM.13, Kringinan, Tirtomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten
Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571.

2
e) Laporan Kegiatan Wisata ke Kaos Gareng
Obyek ketiga yaitu, Pusat Oleh-oleh
Kaos Gareng. Tiba dilokasi sekitar
f) pukul 11.30 WIB, karena tiba di kaos
gareng sudah memasuki sholat dhuhur
saya dan teman-teman memutuskan
untuk sholat dhuhur terlebih dahulu,
setelah melakukan sholat dhuhur saya
dan teman-teman memutuskan untuk
masuk ke dalam untuk keliling dan
melihat-lihat baju, karena tidak ada
baju yang menarik saya dan teman-
teman memutuskan untuk kembali ke
bus. Lokasi Kaos Gareng berada di Jl.
Jogja Ring Road Sel., Gonjen,
Tamantirto, Kec. Kasihan, Kabupaten
Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
55184.
Laporan Kegiatan Wisata ke Malioboro

Obyek keempat yaitu, Malioboro. Tiba di


lokasi sekitar pukul 13.50 WIB, saya dan
teman-teman tiba di Malioboro. Saya dan
teman-teman diberi waktu sekitar 30 menit
untuk keliling-keliling di Malioboro. Di
Malioboro saya mengelilingi pasar dan jalan-
jalan bersama rombongan kelas.
Kurang lebih 20 Menit saya dan teman-
teman berkeliling saya bertemu dengan teman
sekelas saya yang pingsan dan guru-guru
lainnya. Selang beberapa menit Ibu Fitri &
Bapak Sukarwo membawanya ke rumah sakit
terdekat di Malioboro, Setelah itu saya dan
rombongan kembali ke bus untuk melanjutkan
ke obyek wisata selanjutnya.

Jalan Malioboro adalah nama salah satu kawasan jalan dari tiga jalan di kota
Yogyakarta yang membentang dari Tugu Yogyakarta hingga ke perempatan kantor pos
Yogyakarta. Secara keseluruhan terdiri atas Jalan Margo Utomo, Jalan Malioboro,
Jalan Margo Mulyo. Jalan ini merupakan poros Garis Imajiner Kraton Yogyakarta.

3
g) Laporan Kegiatan Wisata ke Candi Prambanan

Obyek Kelima yaitu, Candi Prambanan. Tiba


h) di lokasi sekitar pukul 16.30 WIB, disana sangat
menarik dan sejuk sayang sekali ketika saya dan
teman-teman datang cuaca tidak mendukung,
cuaca disana sangat mendung dan gerimis. Ketika
saya dan teman-teman masuk ke dalam candi saya
merasa kagum akan keunikan di dalam candi,
disana juga ada banyak candi yang roboh akibat
gempa. Disana saya dan teman-teman berfoto-foto
untuk kenang-kenangan, saya dan teman-teman
juga mengajak foto turis yang berkunjung kesana,
sungguh banyak keunikan di sana, Dari Candi
Prambanan saya belajar bahwa agama di
Indonesia itu beragam, selain itu di Indonesia
masih banyak tempat-tempat yang dipercaya
bahwa itu suci.

Sejarah singkat Candi Prambanan, Candi Prambanan dibangun pada masa


pemerintah Raja Rakai Pikatan, yang memerintah Mataram Kuno antara 840-856M.
Rakai Pikatan mengawasi langsung pembuatan konstrituksi dan desain percandian
Roro Jonggrang, candi utama di Prambanan. Candi Prambanan berlokasi di Jl. Raya
Solo - Yogyakarta No.16, Kranggan, Bokoharjo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman,
Daerah Istimewa Yogyakarta 55571.
Laporan Kegiatan Makan Malam

Kegiatan selanjutnya adalah makan


malam di rumah makan Green Garden
Ramayana Resto and Lounge (GGR). Tiba
dilokasi sekitar pukul 18.10 WIB. Ketika
turun dari bus saya dan teman-teman
memutuskan untuk bertemu dengan teman
saya yang sakit saat di Malioboro, setelah
cukup mengobrol saya dan teman-teman
memutuskan untuk makan malam terlebih
dahulu, menu makan malamnya ada Ayam
rica-rica,sayur,rollade, minumnya ada es
teh dan air putih. Setelah makan malam
selesai dilanjutkan melihat live music &
pembagian door prize oleh Bapak Anwar,
selang beberapa menit saya dan teman-
teman memutuskan untuk kembali ke bus,
setelah itu dilanjutkan ke obyek
selanjutnya.

4
i) Laporan Kegiatan Wisata ke Taman Tebing Breksi

Obyek keenam sekaligus obyek terakhir yaitu,


Taman Tebing Breksi. Tiba di lokasi sekitar pukul
19.50 WIB, saya dan teman-teman kurang lebih diberi
waktu 30 menit untuk keliling-keliling menikmati
lampu malam di Taman Tebing Breksi. Sekitar 15
Menit saya dan teman-teman berkeliling saya
memutuskan untuk kembali ke bus karena saya merasa
tidak enak badan, Setibanya di bus saya memutuskan
untuk merapikam barang-barang, setelah selesai
merapikan barang-barang saya memutuskan untuk
istirahat selang beberapa menit bus berangkat untuk
perjalanan pulang ke SMP N 1 Sukomoro, Magetan.

B. Perjalanan Pulang
Saya dan teman-teman mulai perjalanan kembali ke sekolah sekitar pukul
20.30 WIB. Selama perjalanan saya dan teman-teman mendengarkan
music,bercanda,makan-makanan ringan, dan tidur karena sudah malam. Lalu
sekitar pukul 23.15 Rombongan saya pun sudah sampai disekolah dengan selamat.
Sungguh sinau wisata ini sangat menyimpan kenagan dan cerita yang
menyenangkan.

5
6
BAB II
PENUTUP
A. Kesimpulan
Berdasarkan pengalaman yang kami dapatkan dari perjalanan sinau wisata ke
Yogyakarta dan sekitarnya, dapat diambil kesimpulan bahwa Indonesia khususnya
daerah istimewa Yogyakarta memiliki tempat bersejarah yang masih belum pas jika
tidak sampai bertemu dengan narasumbernya secara langsung dan bertanya-tanya
tentang mengenai sejarah ini.

B. Saran
Perjalanan sinau wisata ini sangat bermanfaat untuk siswa, sangat baik bila terus
dilaksanakan dari tahun ke tahun dengan tempat yang berbeda yang kaya akan sejarah
dan ilmu pengetahun agar wawasan siswa meningkat.

Anda mungkin juga menyukai