Anda di halaman 1dari 2

PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP

MODUL 1
KEGIATAN BELAJAR 1
HAKIKAT PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP
Pembelajaran kelas rangkap (PKR) adalah satu bentuk pembelajaran yang
mempersyaratkan seorang guru mengajar dalam satu ruang kelas atau lebih, dalam saat yang
sama, dan menghadapi dua atau lebih tingkat kelas yang berbeda. PKR juga suatu kegiatan
belajar yang mengharuskan seorang guru mengajar dalam satu ruang kelas atau lebih dan
menghadapi murid-murid dengan kemampuan belajar yang berbeda.
Mengapa diperlukan pembelajaran PKR? Karena berbagai hal yang
melatarbelakanginya yaitu:
1. Alasan Geografis
2. Alasan Demografis
3. Kurang Guru
4. Terbatasnya ruang kelas
5. Adanya Guru yang tidak Hadir
6. Dan hal lainnya.
Sehingga PKR tidak hanya cocok untuk menggabungkan jumlah murid yang kecil
dari berbagai tingkatan kelas yang berbeda, tetapi juga memperkecil jumlah murid yang
terlalu besar dalam satu kelas, dengan cara menempatkan mereka di dalam beberapa sub
kelas, dengan tingkatan kelas yang sama.
Tujuan, fungsi dan manfaat pembelajaran PKR yaitu memberikan kesempatan yang
sama kepada siswa berdasarkan aspek :
a. Quantity dan Equity sehingga tidak terpatok pada jumlah siswa, dimana dengan
mengoptimalkan sumberdaya yang ada untuk menjangkau daerah-daerah plosok
atau tertinggal sehingga pelayanan merata dan adil, selain itu dari
b. Faktor Ekonomis sehingga untuk menjangkau siswa bisa belajar dengan 1 guru
murid yang berbeda bahkan berbeda tingkatan baik dalam 1 kelas atau lebih.
c. Faktor pedagogis, seorang guru dalam menjalankan PKR mendorong siswa untuk
mandiri dan terlibat aktif dalam kegiatan belajar dengan berbagai metode belajar
serta kegiatan individual ataupun kelompok
d. Faktor keamanan, dengan adanya PKR memungkinkan pembelajaran dapat
dilakukan di lingkungan dekat tempat tinggal sehingga orangtua tidak khawatir
terjadinya kecelakaan.
Prinsip umum yang mendasari PKR yaitu:
1. Keserempakan kegiatan pembelajaran
2. Kadar tinggi waktu keaktifan akademik (WKA)
3. Kontak psikologis guru dan murid yang berkelanjutan
4. Dalam PKR, terjadi pemanfaatan sumber secara efisien
PEMBELAJARAN KELAS RANGKAP

MODUL 1
KEGIATAN BELAJAR 2
GAMBARAN PKR YANG IDEAL DAN PRAKTIK YANG TERJADI DI LAPANGAN

Anda mungkin juga menyukai