Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN RUMAH SEHAT TANPA ROKOK

DI MUSHOLA DARUNNAJAH DUSUN TEGALWUDI, DESA BEDEWANG,


KECAMATAN SONGGON, KABUPATEN BANYUWANGI

A. Struktur Kelompok
Waktu : Minggu, 21 Mei 2023 pukul 19.00 Wib
Tempat : Mushola Darunnajah Dsn. Tegalwudi, Desa Bedewang,
Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi
Moderator : Hurriyatul Munifah Ahmad
- Presentator : Rantika Trisnawati
- Observer : Dwiky Rizal Mahardika
- Fasilitator : M. Musofa
- Dokumentasi : Ilfani Fitriyanti
- Do’a : Ach Zuher Azzaqi

B. Tahap Persiapan
Sebelum kegiatan dimulai maka semua tempat dan peralatan sudah disiapkan terlebih
dahulu. Kemudian mengadakan kontrak dengan ketua pengajian muslimat berkaitan
dengan tempat dan waktu akan dilaksanakannya penyuluhan. Sedangakan materi
penyuluhan sudah dipersiapkan sebelum kegiatan dengan menggunakan ppt

C. Tahap Pelaksanaan
1. Acara pelaksanaan penyuluhan dimulai pada pukul 19.00 wib. Kegiatan ini
dilaksanakan tepat waktu.
2. Kegiatan dilaksanakan oleh mahasiswa dan berperan sesuai dengan tugasnya
masing-masing.
3. Susunan acara
No Waktu Kegiatan Penyuluhan Kegiatan Peserta
1. 3 menit Pembukaan :
1. Memberi salam - Menjawab salam
2. Menjelaskan tujuan penyuluhan - Mendengarkan
3. Menyebutkan materi/pokok dan
bahasan yang akan disampaikan memperhatikan
2. 15 menit Pelaksanaan :
1. Menjelaskan materi - Menyimak dan
penyuluhan secara berurutan memperhatikan
dan teratur.
Materi :
1. Pengertian merokok
2. Zat-zat yang terkandung
dalam rokok
3. Bahaya merokok
4. Cara mengurangi efek jelek
dari rokok
5. Alasan menghindarii merokok
6. Cara mencegah merokok
7. Kiat-kiat berhenti merokok
8. Pengaruh rokok terhadap
lingkungan

3. 5 menit Evaluasi - Menyimak dan


1. Menyimpulkan inti dari mendengarkan
penyuluhan
2. Menyampaikan secara singkat
materi penyuluhan
3. memberi kesempatan kepada
responden untuk bertanya
4. memberi kesempatan kepada
responden untuk menjawab
pertantanyaan yang
dilontarkan
4. 5 menit Penutup - Menjawab salam
1. menyimpulkan materi yang
telah disampaikan
2. menyampaikan terima kasih
atas perhatian dan waktu yanga
telah dibarikan kepada peserta
3. Mengucapkan salam
D. Evaluasi
a. Struktur
- Peserta yang hadir sebanyak 30 orang.
- Setting tempat penyuluhan berlangsung di mushola Darunnajah dsn Tegalwudi,
Desa Bedewing, kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi
- Penggunaan bahasa sudah komunikatif dalam penyampai, anggota pengajian
cukup paham dengan apa yang disampaikan dan mahasiswa mampu
memfasilitasi audiens selama jalannya diskusi.
- Peran dan tugas mahasiswa sebagai pelaksana acara telah sesuai dengan tugas
masing-masing.
- Perlengkapan alat dan media yang digunakan sudah lengkap sesuai dengan
yang sudah direncanakan yaitu, power point, lcd proyektor, laptop
b. Proses
- Pelaksanaan kegiatan penyuluhan berlangsung pada hari minggu 21 Mei 2023
dimulai pukul 19.00 wib, dan berakhir pukul 20.00 wib
- Kegiatan berjalan lancar sesuai rencana dan kontrak yang telah disepakati
diawal pembukaan.
- Anggota pengajian aktif dalam kegiatan penyuluhan, penuh perhatian, dan
anggota pengajian mengajukan pertanyaan mengenai presentasi penyuluhan
yang disampaikan.
Pertanyaan :
1. Apa yang harus dilakukan setelah mengetahui keluarga kita ada yang
merokok di dalam rumah, padahal sudah setiap hari di marahi tetapi
tidak mempan ?
2. Bisakah efektif jika merokok di lakukan diluar rumah?
Jabawan :
1. Yang harus dilakukan coba jelaskan dampak buruk merokok di dalam
rumah kepada suami atau anggota lain di rumah yang menjadi pelaku
merokok, lalu sarankan untuk mengurangi rokok, atau lebih bagus jika di
hentikan. Jika tetap tidak mempan maka coba suruhlah pelaku merokok
untuk melakukan kegiatan merokok di luar rumah, setelah merokok
anjurkan untuk mandi, sikat gigi, atau mengganti pakaian, agar tidak
berdampak pada anggota keluarga lainnya.
2. Sangat efektif karena asam yang dihasilkan dari asap rokok tidak
mengepul di dalam rumah atau menempel pada barang-barang yang ada
di dalam rumah. Bisa juga membuat sudut di luar rumah sebagai pojok.

- Seluruh perseta mengikuti kegiatan sampai akhir, tidak ada anggota pengajian
yang meninggalkan ruangan dipertengahan acara.
c. Hasil
- Peserta dapat menyebutkan pengertian pengertian merokok
- Peserta dapat menyebutkan jenis- jenis rokok
- Peserta dapat menyebutkan Langkah- langkah menghentikan kebiasaan
merokok
d. Saran
Untuk selanjutnya sebaiknya dilakukan kegiatan penyuluhan bahaya merokok di
kalangan remaja oleh kader kader Kesehatan desa, agar lebih memperhatikan
Kesehatan remaja terutama mengenai bahaya merokok
LAMPIRAN
KEGIATAN PENYULUHAN RUMAH SEHAT TANPA ROKOK, DI DUSUN
TEGALWUDI, DESA BEDEWANG, KECAMATAN SONGGON, KABUPATEN
BANYUWANGI

Anda mungkin juga menyukai