Anda di halaman 1dari 8

KODE ETIK HUMAS / PUBLIC RELATION DI INDONESIA

Ditulis sebagai tugas individu


Mata Kuliah : Filsafat dan Etika Komunkasi
Dosen Pengampu : Dr. Bono Setyo M.Si.

Oleh :
Attin Oktafia Sujarwati ( 22107030117 )

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI


FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA
UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA
2023
Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang atas limpahan rahmat dan anugerah dari-Nya,
kita semua masih diberikan kesehatan serta ni’mat iman dan Islam yang tak ternilai harganya.
Shalawat serta salam senantiasa tercurahkan kepada junjungan kita, Nabi Agung Muhammad
SAW yang telah menunjukkan kepada kita semua jalan yang lurus berupa ajaran Islam yang
sempurna yang menjadi anugerah bagi seluruh alam.

Selanjutnya, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah
membantu saya dalam pembuatan makalah ini, yang tidak dapat saya sebutkan satu per satu,
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah tugas individu mata kuliah Filsafat dan Etika
Komunikasi.

Akhirnya, besar harapan kami, makalah ini dapat memberi manfaat bagi para pembaca,
sekecil apapun itu. Di samping itu, penulis juga mengharap kritik membangun dan saran dari
pembaca terhadap makalah ini, agar ke depannya dapat dilakukan perbaikan guna mengangkat
nilai kemanfaatan makalah yang kami buat.

Kiranya demikian yang dapat kami sampaikan. Semoga Allah SWT senantiasa
Merahmati kita semua. Aamiin.

Yogyakarta, 8 Juni 2023


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL....................................................................................... i
KATA PENGANTAR.................................................................................... ii
DAFTAR ISI................................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah............................................................................. 1
B. Rumusan Masalah....................................................................................... 1
C. Tujuan Penulisan........................................................................................ 1

BAB II PEMBAHASAN
A. Pengertian Humas/ Public Relation ........................................................... 7
B. Tujuan Humas di Indonesia........................................................................ 7
C. Jenis jenis Humas...........................................................................................7
D. Kode Etik Humas/Public Relation ............................................................. 7

BAB III PENUTUP


3.1 Simpulan.................................................................................................... 7
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................... 8
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Public relations (PR) memiliki peran penting baik bagi lembaga maupun bagi
publik eksternal. PR berperan untuk memberikan informasi secara tepat, akurat sehingga
mampu diterima dan dapat dipahami oleh publik. Ketika informasi yang diterima oleh
publik sudah dapat dipahami tentunya anggapan ketidak pedulian suatu lembaga dapat
berubah menjadi sebuah pengertian tentang apa yang telah dilakukan oleh lembaga
tersebut dan mampu memberikan citra yang positif.
PR mempunyai peran kunci untuk menciptakan ketertarikan publik dengan cara
menarik simpati melalui strategi PR secara efektif dan dijalankan sesuai dengan situasi
yang ada tentu akan mampu menciptakan sikap simpati tersebut kepada lembaga. Peranan
PR dalam suatu lembaga dalam hal ini Pemda Sragen sangat penting untuk membangun
citra yang positif, selain itu PR juga sebagai media kehumasan untuk selalu menjadi
jembatan membangun situasi komunikasi yang kondusif antara Pemda dan masyarakat
dalam rangka membangun citra dari pemda itu sendiri

B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian dari Public Relation?
2. Bagaimana pendapat dari Coulsin Thomas tentang Public Relation?
3. Apa tujuan dari Public Relation?
4. Bagaimana kode etik Perhumasan/Public Relation di Indonesia?

C. Tujuan Penulisan
1. Menjelaskan pengertian dari Publik Relation.
2. Memaparkan pendapat dari Coulsin Thomas tentang Publik Relation.
3. Menjelaskan tujuan dari Public Relation.
4. Memaparkan kode etik Perhumasan/Public Relation di Indonesia.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Perhumasan/Public Relation
Public Relation atau Humas ini adalah proses interaksi antara organisasi dengan
masyarakat dalam menciptakan opini publik, memberikan persepsi, menanamkan
pengertian, menumbuhkan motivasi, dan menciptakan partisipasi publik. Proses ini
mempunyai tujuan yaitu untuk saling menguntungkan, menanamkan keinginan yang
baik, sehingga muncul citra yang baik dari publik terhadap perusahaan.
Adapun definisi lain dari public relation adalah sebagai suatu usaha yang
dilakukan secara terus menerus dan secara sengaja untuk membangun dan
mempertahankan pengertian timbal balik antara perusahaan dan masyarakat secara
umum.
Coulsin Thomas memberikan pendapatnya mengenai public relation sebagai
sebuah proses atau kegiatan terencana yang mempunyai tujuan untuk menjalin
komunikasi antara perusahaan dan pihak luar perusahaan. Dimana pihak luar bisa
dimaknai sebagai masyarakat ataupun pihak lain yang menjalin hubungan dengan
perusahaan terkait.
Adapun pengertian lain menyebutkan bahwa public relation sebagai interaksi dan
upaya untuk menciptakan opini public sebagai salah satu input untuk kedua belah pihak.
Public relation ini merupakan profesi yang profesional dalam bidang komunikasi dan
mempunyai tugas untuk mendorong terwujudnya tujuan organisasi secara tepat dan
terencana serta terus menerus.
Humas adalah sebuah singkatan dari Hubungan Masyarakat. Sedangkan secara
bahasa, Humas berasal dari bahasa Inggris yaitu Public Relations (PR). Sedangkan secara
harfiah, Humas berarti hubungan dengan publik atau masyarakat. Sama halnya dengan
yang diungkapkan berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Humas adalah
bagian lembaga pemerintah atau swasta yang melakukan kegiatan mencari dukungan
publik bagi usaha-usahanya.

B. Tujuan Humas di Indonesia


1. Menjalin hubungan dengan publik
2. Membangun citra positif
3. Meningkatkan eksistensi
4. Menjaga komunikasi dari dalam

C. Jenis jenis Humas


1. Employee Relations
Employee Relations merupakan jenis Humas yang sangat berkaitan dengan
hubungan di dalam perusahaan atau organisasi. Seperti yang kita tahu bahwa
hubungan antara karyawan atau anggota harus dijaga dengan baik agar
perusahaan atau organisasi dapat mengalami kemajuan, sehingga masyarakat
semakin mengenalnya. Tak bisa dipungkiri jika hubungan antara karyawan atau
anggota tidak berjalan dengan baik, kemungkinan besar perusahaan tidak akan
mengalami kemajuan. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa Employee
Relations adalah jenis Humas yang bertugas untuk menjaga hubungan antara
karyawan dengan pimpinan atau ketua dengan anggota. Kunci dari menjaga
hubungan itu adalah komunikasi yang dilakukan oleh Employee Relations.
2. Government Relations
Jenis Humas ini berfungsi untuk menghubungkan antara pemerintahan dengan
perusahaan agar tidak terjadi kesalahpahaman. Jenis Humas ini biasanya pasti ada
di setiap perusahaan di Indonesia. Hal ini dikarenakan setiap membangun
perusahaan, menciptakan hasil produksi, dan lain-lain harus sesuai dengan
peraturan pemerintahan. Apabila melanggar peraturan pemerintahan, perusahaan
akan dikenakan sanksi, sehingga bisa membuat perusahaan mendapatkan citra
negatif.
3. Customer Relations
Customer Relations adalah manajemen Humas yang yang bertugas untuk
membuat hubungan baik  dengan pihak yang berada di luar perusahaan, seperti
masyarakat atau konsumen. Terkadang Humas jenis ini bisa dibilang salah satu
cara agar produk-produk perusahaan tetap digunakan oleh konsumen, sehingga
para konsumen tidak pindah ke produk dari perusahaan lainnya.
4. Media Relations
Jenis Humas ini memiliki perang yang cukup penting karena harus
menghubungkan antara Humas perusahaan atau organisasi dengan para awak
media. Hal ini dikarenakan di sebuah media akan ada banyak citra yang akan
dihasilkan, sehingga perusahaan atau organisasi tidak boleh melakukan kesalahan
fatal.
5. Community Relations
Jenis Humas yang memiliki tugas untuk melakukan dan menjaga hubungan baik
dengan partner atau mitra ini adalah Community Relations. Dengan jenis Humas
ini, maka kerja sama dengan mitra akan terjalin dengan baik, sehingga perusahaan
atau organisasi dapat berkembang dengan baik juga. Selain itu, dengan kehadiran
jenis Humas ini, citra positif perusahaan akan tetap terjaga.

D. Kode Etik Humas/Public Relation


kode etik adalah norma dan asas yang diterima oleh kelompok tertentu sebagai landasan
tingkah laku (KBBI).

Kode etik humas meliputi:


1. Code of conduct, etika perilaku sehari-hari terhadap integritas pribadi, klien dan
majikan, media dan umum, serta perilaku terhadap rekan seprofesi.
2. Code of profession, etika dalam melaksanakan tugas/profesi humas.
3. Code of publication – etika dalam kegiatan proses dan teknis publikasi.
4. Code of enterprise, menyangkut aspek peraturan pemerintah seperti hukum
perizinan dan usaha, hak cipta, merk, dll.
Berikut ini kode etik humas versi Asosiasi Perusahaan Public Relations Indonesia (APPRI),
Perhimpunan Hubungan Masyarakat (Perhumas) Indonesia, Kode Etik Kehumasan
Pemerintah, dan International Public Relation Association (IPRA).
Kode Etik Humas:
1. Kode Etik Humas APPRI
2. Kode Etik Perhumas Indonesia
3. Kode Etik Humas Pemerintah
4. Kode Etik Humas IPRA
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Public Relation atau Humas ini adalah proses interaksi antara organisasi dengan
masyarakat dalam menciptakan opini publik, memberikan persepsi, menanamkan
pengertian, menumbuhkan motivasi, dan menciptakan partisipasi publik. Humas adalah
sebuah singkatan dari Hubungan Masyarakat. Sedangkan secara bahasa, Humas berasal
dari bahasa Inggris yaitu Public Relations (PR). Sedangkan secara harfiah, Humas berarti
hubungan dengan publik atau masyarakat. Adapun bebeapa tujuan dan etik etik humas di
indonesia. Kesimpulannya seperti yang kita tahu bahwa publik relations sangatlah
penting dikalangan zaman sekarang, karena banyak perusahaan atau masyarakat sangat
mementingkan publik relations ini atau tentang humas ini. Disatu sisi memang banyak
orang yang tau bahwa PR ini memang sangat penting.

B. Daftar Pustaka
https://romeltea.com/kode-etik-humas-etika-profesi-public-relations/
https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-humas/
https://www.gramedia.com/literasi/public-relation-adalah/

Anda mungkin juga menyukai