Anda di halaman 1dari 4

PRODI ILMU KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM

FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI


SEMESTER GENAP 2022/2023

Mata Kuliah : Hukum dan Sistem Media Massa


Semester :6
SKS :3
Dosen Pengampu : Ellya Pratiwi, M.A.
Deskripsi Mata Kuliah
Hukum dan sistem media massa merupakan bagian dari mata kuliah ilmu komunikasi, yang lebih
banyak menyoroti soal hukum di media massa berdasar pada sistem aturan negara yang berlaku
di mana media massa tersebut bernaung. Mata kuliah ini membahas kajian teoritis tentang aturan
dan hukum yang mengatur media massa. Pemahaman terhadap landasan filosofis dalam tataran
etika dan hukum media massa memberikan pedoman yang tepat tentang bagaimana pengelola
media media massa bersikap. Selain mempelajari landasan teoritis dari hukum dan etika media
massa, mahasiswa yang menempuh mata kuliah hukum media massa juga mempelajari sejumlah
kasus tertentu yang berhubungan erat dengan media massa, dan delik hukum yang menyertainya.
Kompetensi Dasar
Mahasiswa memahami kebijakan hukum yang mengatur media massa yang berlaku di Indonesia
dan kaitannya dengan sistem pers baik di Indonesia maupun di beberapa negara lainnya.
Mahasiswa memahami seluk beluk hukum dan sistem pers, baik di Indonesia maupun beberapa
negara lainnya.
Indikator Kompetensi
Setelah menyelesaikan diskusi seluruh materi perkuliahan diharapkan mahasiswa memiliki
kemampuan:
a. Mampu menguasai pemahaman konseptual mengenai konsep dasar hukum dan
urgensinya dalam media massa.
b. Mampu menganalisis isu-isu pelanggaran hukum media massa yang berlaku di Indonesia.
c. Mampu mengevaluasi program siaran atau muatan konten dalam media massa
berdasarkan peraturan atau hukum yang berlaku.
Referensi
1. McQuail, Denis. (2011). Teori Komunikasi Massa McQuail Buku 1. Jakarta: Salemba
Humanika.
2. Putra, I. Gusti Ngurah & S.A. Widodo. (2016). Sistem Komunikasi Indonesia. Tangerang
Selatan: Universitas Terbuka.
3. Riwanto, Agus. (2019). Hukum Media Massa. Edisi 2. Tangerang Selatan: Universitas
Terbuka.
4. Schramm, W., Peterson, T., Siebert, F. (1963). Four Theories of The Press. University of
Illinois Press.
5. Sumadiria, Haris. (2019). Hukum dan Etika Media Massa. Bandung: Simbiosa Rekatama
Media.
6. Wiryawan, Hari. (2007). Dasar-Dasar Hukum Media. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Materi Perkuliahan
Minggu Topik Pokok Bahasan
1 Pengantar Perkuliahan  Pengantar
 Kontrak belajar
 Pengenalan mata kuliah
 Urgensi hukum dan sistem media massa
2 Konsep Dasar Hukum  Pengertian hukum dan sistem hukum
 Unsur-unsur hukum
 subjek dan objek hukum
 Sumber-sumber hukum
 Pembagian dan perbedaan jenis hukum
3 Asas-Asas Hukum, Tujuan  Pengertian asas-asas hukum
dan Fungsi Hukum  Asas hukum sebagai pedoman hukum
 Tujuan hukum
 Fungsi hukum
 Hak dan kewajiban hukum
 Peristiwa hukum
4 Pokok-Pokok Pers dan Media  Pengertian pers dan media massa
Massa  Fungsi pers dan media massa
 Karakteristik media massa
 Pilar media penyangga media massa
 Landasan media massa pers
5 Teori-Teori tentang Sistem  Empat teori pers
Pers  Teori media pembangunan
 Teori media demokratis-partisipan
 Pers Islam
6 Sistem Pers dan  Sejarah sistem pers di Indonesia (orde lama,
Perkembangan Regulasi orde baru, era reformasi)
Media di Indonesia  Hubungan sistem politik, hukum, dan media
7 Delik Media Massa dalam  Definisi dan sifat pelik pers
Hukum Pidana  Jenis dan elemen delik pers
 Tempat dan waktu delik pers
 Norma dan sanksi delik pers
 Tindakan pidana dalam delik pers
 Kasus-kasus delik pers di Indonesia
8 Ujian Tengah Semester (UTS)
9 Hukum Media Massa pada  UU No. 40 Tahun 1999 tentang Pers
Media Cetak  Muatan pokok dalam UU pers
10 Hukum Media Massa pada  UU No. 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran
Media Penyiaran  Muatan pokok dalam UU Penyiaran
11 Hukum Media pada Media  Pedoman pemberitaan media siber
Siber  UU No. 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan
Transaksi Elektronik
 Muatan pokok dalam UU ITE
12 Aspek Hukum Program  Kewajiban kandungan isi siaran
Siaran  Larangan konten siaran
 Iklan niaga dan iklan layanan
 masyarakat
 P3SPS, Tanggung jawab dan
 sanksi
13 Jenis Pelanggaran dan  Pengertian pelanggaran dan kejahatan hukum
Kejahatan Hukum serta  Jenis pelanggaran dan kejahatan hukum di
Penegakkan Hukum Media media cetak
Massa  Jenis pelanggaran dan kejahatan hukum di
media elektronik
 Jenis pelanggaran dan kejahatan hukum di
media konvergensi
 Penegakan hukum media massa (model litigasi
dan non litigasi)
14 Lembaga-Lembaga Otoritas  Kementerian Komunikasi dan Informatika
Media Massa (Kemkominfo)
 Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)
 Dewan Pers
 Lembaga Sensor Film (LSF)
15 Isu-Isu dalam Bidang Hukum  Hukum media massa: lex spesialis dan lex
dan Media Massa generalis
 Isu-isu konten media massa; kualitas pers,
keberagaman konten
 Isu monopoli kepemilikan dan izin siaran
 Kebebasan pers
16 Ujian Akhir Semester (UAS)
Penilaian

Formatif : 30% (kehadiran, tugas kelompok, tugas individu, partisipasi aktif di kelas)

UTS : 30%

UAS : 40%

Penugasan

1. Formatif
a. Tugas kelompok; presentasi dan makalah.
b. Tugas individu; quiz/summary, dll.
2. UTS (ujian tulis).
3. UAS (ujian tulis).

Ketentuan Penulisan Makalah Kelompok

1. Makalah memuat referensi minimal 5 pustaka baik dari buku dan/atau artikel ilmiah
(jurnal).
2. Sajikan satu slide presentasi untuk membahas isu-isu atau kasus yang relevan dengan
topik presentasi untuk didiskusikan. Isu-isu atau kasus tersebut dapat diperoleh dari
artikel jurnal, tren dan fenomena di media sosial maupun realitas sosial.

Kontrak Belajar dan Kesepakatan Kelas

1. Mematuhi kode etika mahasiswa FDIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.


2. Mahasiswa memiliki hak untuk mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS) jika telah
memenuhi kehadiran di kelas sedikitnya 12 kali kehadiran.
3. Mahasiswa mengumpulkan tugas sesuai dengan waktu yang ditentukan.
4. 15 menit setelah jam perkuliahan, mahasiswa yang terlambat diperbolehkan masuk tanpa
dihitung presensinya.

Anda mungkin juga menyukai