Anda di halaman 1dari 1

TOPIK 3

KONEKSI ANTAR MATERI

Kesinambungan atau koneksi antara topik 1,2,dan 3 dapat dilihat dari


materi yang dibahas pada masing-masing topik tersebut. Pada topik 3
menyajikan materi tentang identitas manusia Indonesia yang hakikatnya ada tiga
hal yang menjadi ciri khas manusia Indonesia yaitu Kebhinnekatunggalikaan,
pancasila, dan religuisitas. Contoh kita mengambil aspek religiusitas lebih spesifik
ke Agama Islam bahwa manusia diciptakan berbangsa-bangsa dan bersuku-suku
untuk saling mengenal. Termasuk manusia Indonesia dengan segala keragaman
yang melekat pada masyarakatnya sehingga melahirkan berbagai macam
karakter sesuai dengan daerah mereka. Maka dalam menjalankan pendidikan
harus dapat menyesuaikan dengan berbagai macam karakter tersebut. Asas
pemikiran Ki Hadjar Dewantara yang dituangkan dalam dunia pendidikan
Indonesia merupakan salah satu contoh memberikan pengajaran kepada peserta
didik sesuai dengan kebutuhan dan karakter peserta didik. ada tiga semboyan
yang sangat terkenal dari Ki Hadjar Dewantara salah satunya berbunyi In Ngarso
Sungtulodho yang artinya di depan memberi teladan, artinya diharapkan orang
yang lebih tua, lebih paham dapat memberi teladan kepada orang yang lebih
muda.

Anda mungkin juga menyukai