Anda di halaman 1dari 69

GAMBARAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA IBU

HAMIL YANG MENGALAMI PREEKLAMSIA


DI RSIA CINTA KASIH

YULI PERMATASARI
P27903219022

JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS


POLTEKKES KEMENKES BANTEN
2021
GAMBARAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA IBU
HAMIL YANG MENGALAMI PREEKLAMSIA
DI RSIA CINTA KASIH

Karya Tulis Ilmiah

Disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan


Program Diploma III Teknologi Laboratorium Medis

Disusun Oleh :
YULI PERMATASARI
P27903219022

JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS


POLTEKKES KEMENKES BANTEN
2021

i
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK
INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN BANTEN
JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS
LEMBAR PERSETUJUAN
KARYA TULIS ILMIAH

Yang bertandatangan di bawah ini menyatakan bahwa


Karya Tulis Ilmiah degan judul

GAMBARAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA IBU


HAMIL YANG MENGALAMI PREEKLAMSIA
DI RSIA CINTA KASIH

Disusun Oleh :
YULI PERMATASARI
P27903219022

Telah Diperiksa dan disetujui


Akan Dilakukan Sidang Karya Tulis Ilmiah

Pempimbing

Syarah Anliza, S.Si. M.Si


NUPN. 025151289010915

Mengetahui,
Ketua Jurusan Teknologi Laboratorium

dr. Citra Trisna, MARS


NIP. 197504152005012004

ii
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK
INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN BANTEN
JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS
LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL KARYA TULIS ILMIAH

Proposal Karya Tulis Ilmiah ini telah diujikan


pada Sidang Proposal Karya Tulis Ilmiah

Proposal Pendidikan Diploma III Jurusan Teknologi Laboratorium Medis


Politeknik Kesehatan Banten
Tanggal : 07 Desember 2021

GAMBARAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM PADA IBU


HAMIL YANG MENGALAMI PREEKLAMSIA
DI RSIA CINTA KASIH

Disusun Oleh :
Yuli Permatasari
P27903219022
Tanda Tangan
Pembimbing : Syarah Anliza, S.Si. M.Si
NUPN. 025151289010915 ( )

Ketua Penguji : Nurmeily Rachmawati, S.Pd, M.Si


NIP. 199005072018012001 ( )

Anggota Penguji : Venny Patricia, S.Pd, M.Kes


NIP. 198406212019022001 ( )

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah subhanahu wa ta’ala atas
segala karunia-Nya sehingga karya tulis ilmiah dengan judul “Gambaran Pemeriksaan
Laboratorium pada Ibu Hamil Dengan Preeklamsia Di RSIA Cinta Kasih” ini berhasil
diselesaikan dengan tepat waktu.
Terima kasih penulis ucapkan kepada:
1. Prof. Dr. Khayan, SKM, M.Kes selaku direktur Poltekkes Kemenkes Banten
2. Dr. Bimbing Herlambang, S.H, MH.Kes selaku direktur RSIA Cinta Kasih, yang
telah mengizinkan saya melakukan penelitian di RSIA Cinta Kasih
3. dr. Citra Trisna, MARS selaku ketua jurusan teknologi laboratorium medis
Poltekkes Kemenkes Banten
4. Ibu Syarah Anliza, S.Si, M.Si selaku pembimbing, yang telah sangat sabar, baik
dan banyak memberi saran serta semangat pada saya.
5. Ibu Nurmeily Rachmawati, S.Pd, M.Si selaku ketua penguji sidang karya tulis
ilmiah yang telah banyak memberikan masukan serta saran dengan sabar dan
sangat bermanfaat untuk penelitian ini.
6. Ibu Venny Patricia, S.Pd, M.Kes selaku anggota penguji pada sidang karya tulis
ilmiah yang telah banyak memberikan masukan serata saran dengan sangat sabar
dan bermanfaat.
7. Bapak Ahmad Yani, M.Kes selaku pembimbingan akademik saya yang telah
banyak membantu, mengarahkan, mengingatkan, memberi motivasi, semangat
serta membimbing dengan sangat sabar.
8. Semua dosen Poltekkes Kemenkes Banten, yang telah membimbing dan memberi
ilmunya selama tiga tahun ini.
9. Dr. Hermawanto, Sp.PK selaku kepala unit laboratorium, yang telah mengarahkan
saya selama penelitian
10. Dr. Reka Fitria selaku dokter dan sahabat saya tempat saya berkonsultasi dan
belajar bersama.

iv
11. Ibu Maryamah selaku ibu saya dan Ibu Hj. Mufrodah selaku ibu dan ibu mertua
saya yang sangat saya sayangi dan hormati, terima kasih atas segala doa dan kasih
sayangnya.
12. Hadi Rahman selaku suami saya yang tercinta, terima kasih selalu memberi
semangat, kasih sayang dan selalu mendukung saya sampai saat ini.
13. Bapak Lany Askholany selaku partner kerja yang sudah 7 tahun lebih yang saya
anggap seperti orang tua yang selalu memberi semangat untuk saya.
14. Eva Apri Susanti, Zeli Efriadi, Hanifah lutfi, Nurul Janah dan Afninnisa selaku
partner kerja saya yang telah membantu dalam penelitian ini dalam hal apapun itu.
15. Perawat dan petugas rekam medis yang membantu dalam hal megumpulkan data
sekunder.
Semoga karya tulis ilmiah ini bermanfaat.

Tangerang, Juni 2022

Penulis

v
DAFTAR ISI

Lembar Judul ................................................................................................... i


Lembar Persetujuan Proposal KTI .................................................................. ii
Lembar Pengesahan Propoal KTI ................................................................... iii
Kata Pengantar ................................................................................................ iv
Daftar Isi........................................................................................................... vi
Daftar tabel ...................................................................................................... viii
Daftar gambar .................................................................................................. ix
Daftar lampiran ............................................................................................... x
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ......................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .................................................................................... 4
C. Tujuan Penelitian ..................................................................................... 4
1. Tujuan Umum ................................................................................... 4
2. Tujuan Khusus .................................................................................. 4
D. Manfaat Penelitian ................................................................................... 4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Kerangka Teori ......................................................................................... 5
1. Kehamilan .......................................................................................... 5
2. Preeklamsia ........................................................................................ 5
a. Pengertian Preeklamsia ................................................................ 5
b. Penegakan Diagnosis Preeklamsia ............................................... 6
c. Etiologi Preeklamsia .................................................................... 8
d. Patofisiologi Preeklamsia ............................................................. 10
e. Dampak Preeklamsia ................................................................... 10
3. Hubungan Preeklamsia dengan Fungsi Ginjal ................................... 10
a. Perubahan Organ Ginjal Selama Preeklamsia ............................... 10
b. Komplikasi Jangka Panjang Preeklamsia Pada Organ Ginjal ...... 12

vi
4. Ginjal .................................................................................................. 14
5. Ureum ................................................................................................ 15
6. Kreatinin ............................................................................................ 16
7. Proteinuria .......................................................................................... 17
8. Trombosit (Platelet) ........................................................................... 17
9. Hubungan Patofisiologi Preeklampsia Dengan Trombosit ..................... 18
B. Kerangka Pemikiran ................................................................................. 21
C. Kerangka Konsep ..................................................................................... 22
D. Hipotesis .................................................................................................. 22
E. Definisi Operasional ................................................................................ 23
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
A. Desain Penelitian ..................................................................................... 24
B. Lokasi dan Waktu Penelitian ................................................................... 24
C. Populasi dan Sampel Penelitian ............................................................... 24
D. Instrumen Penelitian ................................................................................ 25
E. Cara Pengumpulan Data .......................................................................... 27
F. Analisis Data ............................................................................................ 34
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 36
LAMPIRAN ................................................................................................... 39

vii
DAFTAR TABEL

1. Definisi Operasional ................................................................................ 23


2. Prosedur Pemeriksaan Ureum Satu Reagen ............................................. 31
3. Prosedur Pemeriksaan Ureum Dua Reagen .............................................. 31
4. Prosedur Pemeriksaan Kreatinin .............................................................. 33
5. Jadwal Penelitian ..................................................................................... 35

viii
DAFTAR GAMBAR

1. Mekanisme yang Menyebabkan Preeklamsia dan Komplikasinya ..... 9


2. Pathway Teori Preeklamsia ................................................................. 11
3. Kerangka Pemikiran ............................................................................ 21
4. Kerangka Konsep ................................................................................ 22
5. Kimia Analyzer .................................................................................... 39
6. Blue Tip ............................................................................................... 39
7. Centrifuge ............................................................................................ 39
8. Yellow Tip ........................................................................................... 39
9. Mikropipet ........................................................................................... 39
10. Cup Sampel ......................................................................................... 39
11. Stopwatch ............................................................................................ 40
12. Sticker Kalibrasi Alat .......................................................................... 40
13. Tabung Vacumtainer Tutup Merah ..................................................... 40
14. Alat Pengambilan Darah Vena ............................................................ 40
15. Hematology Analyzer .......................................................................... 40
16. Tabung Vacumtainer Tutup Ungu/ Dengan Antikoalgulan EDTA .............. 40
17. Stik Urin ........................................................................................................ 41
18. Pot Urin ............................................................................................... 41
19. Reagen Ureum ..................................................................................... 42
20. Reagen RI, R2, dan Standar Ureum .................................................... 42
21. Reagen Kreatinin ................................................................................. 42
22. Reagen R1, R2, dan Standar Kreatinin ............................................... 42
23. Serum .................................................................................................. 42
24. Darah EDTA ....................................................................................... 42
25. Reagen Strip ........................................................................................ 43
26. Urin Sewaktu ....................................................................................... 43

ix
DAFTAR LAMPIRAN

1. Alat Laboratorium yang digunakan .................................................... 39


2. Bahan dan Reagen yang digunakan .................................................... 41
3. Logbook Bimbingan KTI ..................................................................... 42
4. Informed Consent/ Surat Persetujuan .................................................. 45
5. Kuesioner ............................................................................................ 46

x
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Penyebab morbiditas bahkan mortalitas ibu hamil salah satunya adalah
hipertensi pada masa kehamilan. Sebesar 10-15% kehamilan yang disertai
komplikasi hipertensi menyebabkan sekitar seperempat dari semua antenatal
yang membutuhkan perawatan di rumah sakit. Hipertensi pada kehamilan
meliputi kondisi dengan gejala yang biasanya tidak tampak secara nyata dimana
preeklampsia merupakan risiko yang sangat potensial dan tetap merupakan
penyebab tersering akan kematian maternal (Joevan et al, 2020).
Morbiditas materal rawat inap meningkat, selama persalinan dan
merupakan faktor risiko kematian ibu. Adapun komplikasi yang menentukan
morbiditas maternal berat seperti gagal ginjal, syok, edema paru, transfusi
darah, histerektomi, rupture uterus, dan eklampsia. Preeklampsia adalah
hipertensi yang timbul setelah 20 minggu kehamilan disertai dengan proteinuria
dan jarang timbul sebelum 20 minggu kehamilan kecuali jika terdapat penyakit
ginjal ataupun penyakit trofoblastik. Preeklampsia tampak sebagai penyakit
sistemik yang tidak hanya ditandai oleh adanya hipertensi, tetapi juga dapat
disertai dengan adanya peningkatan resistensi pembuluh darah, disfungsi
endotel yang difus, proteinuria, dan koagulopati (Lis Tri et al,2020; Joevan et
al, 2020).
Tiga penyebab utama kematian ibu adalah perdarahan (30%), hipertensi
dalam kehamilan (25%), dan infeksi (12%). WHO memperkirakan kasus
preeklampsia tujuh kali lebih tinggi di negara berkembang daripada di negara
maju. Prevalensi preeklampsia di negara maju adalah 1,3% - 6%, sedangkan di
negara berkembang adalah 1,8% - 18%. Insiden preeklampsia sendiri sebanyak
128.273/tahun atau sekitar 5,3% di Indonesia (POGI, 2016).

1
2

Preeklamsia mengakibatkan perubahan pada beberapa sistem dan organ


tidak terkecuali pada organ ginjal. Secara umum preeklamsia menyebabkan
terganggunya fungsi ginjal, baik di prerenal ataupun di renal. Salah satu risiko
pada preeklamsia terjadi vasokontriksi, yang mengakibatkan terjadinya
penurunan aliran darah ke ginjal, sehingga Laju Filtrasi Glomerulus (LFG)
menurun dan laju ekskresi kreatinin dan urea juga menurun. Selain itu, pada
bagian renal terjadi perubahan parenkim ginjal, mengalami pembesaran
glomerulus yang diikuti dengan pembengkakan sel endotel dan hilangnya
fenestra endotel glomerulus (glomerular capillary endotheliosis). Kedua hal
tersebut akan mengakibatkan terjadinya akumulasi kreatinin dan urea dalam
cairan tubuh dan meningkatkan konsentrasinya dalam plasma (Chairul, 2020).
Pemeriksaan protein urin, ureum, dan kreatinin yang dapat dilakukan
pada ibu hamil merupakan salah satu jenis pemeriksaan laboratorium untuk
mengetahui fungsi ginjal selama masa kehamilan dan mengidentifikasikan
adanya preeklampsia baik ringan maupun berat yang dapat mengarah pada
keadaan eklampsia. Deteksi proteinuria sangat penting dalam diagnosis dan
penanganan hipertensi dalam kehamilan. Proteinuria merupakan gejala yang
terakhir timbul pada pasien preeklampsia. Namun demikian, eklampsia dapat
terjadi tanpa proteinuria. Proteinuria pada preeklampsia merupakan indikator
adanya bahaya pada janin, berat badan lahir rendah, dan meningkatnya risiko
kematian perinatal.
Trombosit memegang peran penting dalam patogenesis preeklampsia.
Dalam keadaan normal Trombosit dapat ditemukan di dalam aliran darah pada
keadaan tidak aktif akan tetapi keadaan ini dapat berubah dengan cepat ke keadaan
aktif ketika dipicu oleh kerusakan endotel. Ukuran trombosit memiliki korelasi
dengan aktivitas trombosit. Trombosit yang ukurannya lebih besar secara enzimatis
dan metabolis lebih aktif dan memiliki potensi kemampuan trombotik lebih tinggi
dibandingkan dengan trombosit yang berukuran kecil. Pemakaian trombosit yang
meningkat menyebabkan trombositopenia yang merupakan tanda penting dari
3

preeklampsia berat. Trombositopenia muncul sampai dengan 50% wanita dengan


preeklampsia. Jumlah trombosit menurun dengan rata-rata 10% selama trisemester
ketiga. Aktivasi trombosit di mulai pada bulan pertama kehamilan wanita dengan
resiko preeklampsia (Nindya, 2017)
RSIA Cinta Kasih merupakan rumah sakit tipe C yang mayoritas
pasiennya adalah ibu hamil dengan berbagai usia dan diagnosa persalinan.
Salah satunya adalah preeklamsia. Rata-rata pasien ibu hamil dan melahirkan
dengan kasus preeklamsia sebanyak 20 – 30 pasien setiap bulannya. Menurut
Chairul 2020, menyatakan bahwa perubahan status fungsi ginjal berdasarakan
proteinuria dan laju filtrasi glomerulus pada pasien dengan riwayat peeklamsia
dengan gejala pemberat ditemukan proteinuria. Penelitian tersebut dilakukan di
RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2020, oleh karena itu peneliti melakukan
penelitian berdasarkan latar belakang tersebut maka peneliti ingin melakukan
penelitian dengan judul “Gambaran Kadar Pemeriksaan Hasil Laboratorium
pada Ibu Hamil dengan Preeklamsia Di RSIA Cinta Kasih”.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut, dapat dirumuskan bagaimana gambaran
kadar hasil pemeriksaan laboratorium pada ibu hamil dengan preeklamsia?

C. Tujuan Penelitian
1. Tujuan Umum
Mengetahui gangguan fungsi ginjal pada ibu hamil dengan preeklamsia
2. Tujuan Khusus
a. Melihat hasil protein urin pada ibu hamil dengan preeklamsia
b. Mengukur kadar ureum pada ibu hamil dengan preeklamsia
c. Mengukur kadar kreatinin pada ibu hamil dengan preeklamsia
d. Mengukur kadar tormbosit pada ibu hamil dengan preeklamsia
4

D. Manfaat Penelitian
1. Bagi perguruan tinggi
a. Sebagai referensi untuk penelitian lebih lanjut.
b. Menambah pengetahuan bagi mahasiswa lain, khususnya jurusan
Teknologi Laboratorium Medis.
2. Bagi masyarakat
Diharapkan dapat memberi informasi pada masyarakat, khususnya ibu
hamil agar lebih memperhatikan kesehatan ibu dan janinnya.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Kerangka Teori
1. Kehamilan
Kehamilan adalah kondisi dimana seorang wanita memiliki janin yang
sedang tumbuh di dalam tubuhnya (yang pada umumnya di dalam rahim).
Kehamilan pada manusia berkisar 40 minggu atau 9 bulan, dihitung dari
awal periode menstruasi terakhir sampai melahirkan. Kehamilan
merupakan suatu proses reproduksi yang perlu perawatan khusus, agar
dapat berlangsung dengan baik kehamilan mengandung kehidupan ibu
maupun janin. Resiko kehamilan ini bersifat dinamis, karena ibu hamil yang
pada mulanya normal, secara tiba-tiba dapat berisiko tinggi (Maternity dan
Putri, 2017).
Menurut Federasi Obstetri Ginekoloigi Internasional tahun 2016,
kehamilan didefinisikan sebagai fertilisasi atau penyatuan dari spermatozoa
dan ovum dan dilanjutkan dengan nidasi atau implantasi. Bila dihitung dari
fase fertilitas hingga lahirnya bayi, kehamilan normal akan berlangsung
dalam waktu 40 minggu atau 10 bulan lunar atau 9 bulan menurut kalender
internasional. Kehamilan berlangsung dalam tiga trimester, trimester satu
berlangsung dalam 13 minggu, trimester kedua 14 minggu (minggu ke-14
hingga ke-27), dan trimester ketiga 13 minggu (minggu ke-28 hingga ke
40).

2. Preeklamsia
a. Pengertian Preeklamsia
Preeklamsia adalah hipertensi yang timbul setelah usia kehamilan 20
minggu dan di sertai dengan proteinuria (Tin, 2020). Preeklampsia

5
merupakan kondisi spesifik pada kehamilan yang ditandai dengan
adanya disfungsi plasenta dan respon maternal terhadap adanya
inflamasi sistemik dengan aktivasi endotel dan koagulasi (POGI, 2016).
Kriteria terbaru tidak lagi mengkategorikan lagi preeklampsia ringan,
dikarenakan setiap preeklampsia merupakan kondisi yang berbahaya
dan dapat mengakibatkan peningkatan morbiditas dan mortalitas secara
signifikan dalam waktu singkat (POGI, 2016).

b. Penegakan Diagnosis Preeklamsia


Preeklamsia didefinisikan sebagai hipertensi yang baru terjadi pada
kehamilan atau diatas usia kehamilan 20 minggu disertai adanya
gangguan organ, jika hanya didapatkan hipertensi saja, kondisi tersebut
tidak dapat disamakan dengan preeklamsia, harus didapatkan gangguan
organ spesifik akibat preeklamsia tersebut, akan tetapi jika protein urin
tidak didapatkan salah satu gejala dan gangguan lain dapat digunakan
untuk menegakkan diagnosis preeklamsia, yaitu (POGI, 2016):
1) Hipertensi: Tekanan darah ≥140/90 mmHg pada dua kali
pemeriksaan berjarak 15 menit menggunakan lengan yang sama
2) Protein urin melebihi 300 mg dalam 24 jam atau tes urin dipstick ≥
positif 1
Jika tidak didapatkan protein urin, hipertensi dapat diikuti salah satu
dibawah ini
3) Trombositopenia: trombosit <100.000/mikroliter
4) Gangguan ginjal: kreatinin serum >1,1 mg/dL atau didapatkan
peningkatan kadar kreatinin serum pada kondisi dimana tidak ada
kelainan ginjal lainnya
5) Gangguan liver: peningkatan konsentrasi transaminase 2 kali
normal dan atau adanya nyeri di daerah epigastric atau regio kanan
atas abdomen

6
7

6) Edema paru
7) Gejala neurologis: stroke, nyeri kepala, gangguan virus
8) Gangguan pertumbuhan janin yang menjadi tanda gangguan
sirkulasi uretro placenta : ologohidramnion, Fetal Growth
Retriction (FGR) atau didapatkan adanya absent or reversed end
diastolic velocity (ARDV).
Kriteria preeklamsia berat diagnosis preeklampsia dipenuhi dan jika
didapatkan salah satu kondisi klinis dibawah ini :
1) Hipertensi: Tekanan darah ≥160/110 mmHg pada dua kali
pemeriksaan berjarak 15 menit menggunakan lengan yang sama
2) Trombositopenia : trombosit <100.000/mikroliter
3) Gangguan ginjal: kreatinin serum >1,1 mg/dL atau didapatkan
peningkatan kadar kreatinin serum pada kondisi dimana tidak ada
kelainan ginjal lainnya
4) Gangguan liver: peningkatan konsentrasi transaminase 2 kali
normal dan atau adanya nyeri di daerah epigastric atau regio kanan
atas abdomen
5) Edema paru
6) Gejala neurologis : stroke, nyeri kepala, gangguan visus
7) Gangguan pertumbuhan janin yang menjadi tanda gangguan
sirkulasi uretro placenta : ologohidramnion, Fetal Growth
Retriction (FGR) atau didapatkan adanya absent or reversed end
diastolic velocity (ARDV).
Sedangkan untuk edema tidak lagi digunakan sebagai kriteria
diagnostik karena sangat banyak ditemukan pada wanita dengan
kehamilan normal (POGI, 2016).
8

c. Etiologi Preeklamsia
Banyak teori-teori yang dikemukakan oleh para ahli yang mencoba
menerangkan penyebabnya, namun belum ada teori yang pasti. Adapun
teori-teori tersebut antara lain (Young, B. C et al, 2015):
1. Peran Prostasiklin dan Tromboksan
Pada preeklampsia dan eklampsia didapatkan kerusakan pada
endotel vaskuler, sehingga sekresi vasodilatator prostasiklin oleh
sel-sel endotelial plasenta berkurang, sedangkan pada kehamilan
normal, prostasiklin meningkat. Sekresi tromboksan oleh trombosit
bertambah sehingga timbul vasokonstriksi generalisata dan sekresi
aldosteron menurun. Akibat perubahan ini menyebabkan
pengurangan perfusi plasenta sebanyak 50%, hipertensi dan
penurunan volume plasma.
2. Peran Faktor Imunologis
Preeklampsia sering terjadi pada kehamilan pertama karena pada
kehamilan pertama terjadi pembentukan blocking antibodies
terhadap antigen plasenta tidak sempurna. Pada preeklampsia
terjadi kompleks imun humoral dan aktivasi komplemen. Hal ini
dapat diikuti dengan terjadinya pembentukan proteinuria.
3. Peran Faktor Genetik
Adanya riwayat preeklampsia pada ibu, anak perempuan, saudara
perempuan dan cucu perempuan, maka perempuan tersebut akan
beresiko sebesar 2-5 kali lebih tinggi mengalami preeklampsia
dibandingkan bila riwayat tersebut terdapat pada ibu mertua atau
saudara ipar perempuannya
4. Iskemik dari Uterus
Hal ini terjadi karena penurunan aliran darah di uterus.
9

5. Defisiensi kalsium
Kalsium berfungsi membantu mempertahankan vasodilatasi dari
pembuluh darah.
6. Disfungsi dan aktivasi dari endotelial.
Kerusakan sel endotel vaskuler maternal memiliki peranan penting
dalam patogenesis terjadinya preeklampsia. Fibronektin dilepaskan
oleh sel endotel yang mengalami kerusakan dan meningkat secara
signifikan dalam darah wanita hamil dengan preeklampsia.
Kenaikan kadar fibronektin sudah dimulai pada trimester pertama
kehamilan dan kadar fibronektin akan meningkat sesuai dengan
kemajuan kehamilan.

Gambar 1. Mekanisme yang diteliti dapat menyebabkan


preeklampsia dan komplikasinya, eklampsia dan sindrom HELLP
(Verlohren, S et al, 2012).
10

d. Patofisiologi Preeklamsia
Penyebab dari preeklampsia pada saat ini belum diketahui, diduga
terjadi karena spasme pada pembuluh darah disertai dengan retensi
garam dan air. pada biopsi ginjal, ditemukan spasme hebat arteriola
glomerulus. Dan pada beberapa kasus, lumen arteriola menjadi sempit,
mekanisme ini akan menyebabkan tekanan darah pada ibu hamil akan
menjadi naik sebagai kompensasi tubuh untuk mencukupi kebutuhan
oksigenasi jaringan di seluruh tubuh. Akibat dari mekanisme ini akan
terjadi penimbunan air yang berlebihan di ruang intersisial karena
retensi air dan garam sehingga terjadi peningkatan berat badan secara
signifikan dan edema disertai proteiurina pada pemeriksaan
laboratorium (Fatimah, 2020).

e. Dampak Preeklamsia
Berdasarkan, POGI 2016 Preeklamsia memberi pengaruh buruk
pada ibu dan janinnya.
1) Dampak preeklamsia terhadap ibu dapat menimbulkan sindrom
HELLP, stroke, berbagai masalah organ (edema paru, gagal ginjal,
gagal hati, gangguan pembekuan darah).
2) Dampak pada janin dapat menyebabkan resiko lahir prematur,
kematian janin dalam kandungan, kematian bayi segera setelah
lahir, gangguan pertumbuhan janin dalam kandungan, berat bayi
lahir rendah.

3. Hubungan Preeklamasia Dengan Fungsi Ginjal


a. Perubahan Organ Ginjal Selama Preeklamsia
Patofisiologi preeklampsia dibagi menjadi dua tahap, yaitu
perubahan perfusi plasenta dan sindrom maternal. Tahap pertama terjadi
dalam 20 minggu pertama kehamilan, dan pada fase ini terjadi
11

perkembangan abnormal remodeling dinding arteri spiralis.


Abnormalitas dimulai pada saat perkembangan plasenta, yang diikuti
produksi substansi yang jika mencapai siskulasi maternal menyebabkan
sindrom maternal. Pada tahapan kedua, yang merupakan fase klinis
preeklampsia, terjadi stress oksidatif plasenta, yang akan melepaskan
sitokin-sitokin pro inflamasi dan menyebabkan disfungsi endotel
(Phipps E et al, 2019; Young, B.C et al, 2015; Hariharan N et al, 2016).

Gambar 2. Pathway teori preeklampsia yang dibagi menjadi dua tahap


(Young, B.C et al, 2015).

Pada preeklampsia yang berat dan eklampsia dapat terjadi


perburukan patologis pada sejumlah organ dan sistem yang
kemungkinan diakibatkan oleh vasospasme dan iskemia. Nekrosis
ginjal dapat menyebabkan penurunan laju filtrasi glomerulus dan
proteinuria (Cunningham FG et al, 2014; Young, B.C et al, 2015).
Lesi khas pada ginjal pasien preeklampsia terutama
glomeruloendoteliosis, yaitu pembengkakan dari kapiler endotel
glomerular yang menyebabkan penurunan perfusi dan laju filtrasi
12

ginjal. Konsentrasi asam urat plasma biasanya meningkat terutama pada


preeklampsia berat. Pada sebagian besar wanita hamil dengan
preeklampsia, penurunan ringan sampai sedang laju filtrasi glomerulus
tampaknya terjadi akibat berkurangnya volume plasma sehingga kadar
kreatinin plasma hampir dua kali lipat dibandingkan dengan kadar
normal selama hamil (sekitar 0,5 ml/dL). Namun pada beberapa kasus
preeklampsia berat, kreatinin plasma meningkat beberapa kali lipat dari
nilai normal ibu tidak hamil atau berkisar hingga 2-3 mg/dL. Hal ini
disebabkan perubahan intrinsik ginjal akibat vasospasme yang hebat
(Phipps E et al, 2019).
Kelainan pada ginjal biasanya dijumpai proteinuria akibat
retensi garam dan air. Retensi garam dan air terjadi karena penurunan
laju filtrasi natrium di glomerulus akibat spasme arteriol ginjal. Pada
pasien preeklampsia terjadi penurunan ekskresi kalsium melalui urin
karena meningkatnya reabsorpsi di tubulus . Kelainan ginjal yang dapat
dijumpai berupa glomerulopati, terjadi karena peningkatan
permeabilitas terhadap sebagian besar protein dengan berat molekul
tinggi, misalnya: hemoglobin, globulin, dan transferin. Protein – protein
molekul ini tidak dapat difiltrasi oleh glomerulus (Young, B.C et al,
2015; Cunningham FG et al, 2014).

b. Komplikasi Jangka Panjang Preeklamsia Pada Organ Ginjal


Komplikasi preeklampsia bagi ibu dapat mengenai multi sistem,
diantaranya sistem kardiovaskular, sistem saraf pusat, hematologi,
renal dan lainnya. Komplikasi yang dapat terjadi diantaranya solusio
plasenta, gangguan ginjal, gangguan hepar, perdarahan serebri, DIC
(disseminated intravascular coagulation), dan kolaps pembuluh darah
(Magee L et al, 2014).
13

Di beberapa negara yang memiliki pendapatan sedang-rendah,


dicatat sekitar 40 % dari wanita akan mengalami komplikasi pasca
persalinan pada preeklamspia dan 15% dari keseluruhanya termasuk
dalam tipe komplikasi yang mengancam nyawa. Analisis sistematik
WHO pada tahun 2013 mencatat bahwa 480.000 atau sebesar 19,7%
mengalami komplikasi berat ataupun mengancam nyawa terjadi pada
satu minggu pasca persalinan. Resiko jangka panjang post
preeklampsia yang juga tidak luput dari perhatian juga cukup
mengkhawatirkan (WHO, 2006).
Wanita dengan gangguan hipertensi dalam kehamilan memiliki
risiko gagal ginjal kronik postpartum lebih tinggi dibandingkan
dengan wanita dengan tekanan darah normal saat hamil. Oleh karena
itu, pada wanita dengan preeklampsia dan proteinuria positif
diperlukan pemeriksaan urinalisa untuk memonitoring apakah terdapat
proteinuria pada 6-8 minggu postpartum dan pemeriksaan nefro
lanjutan jika proteinuria tidak ada perbaikan (Wu CF et al 2016).
Pada analisis dataset dihubungkan besar dengan informasi
lengkap tentang co-variates, tampaknya ada hubungan positif antara
preeklampsia dengan penyakit ginjal kronik (PGK) baik dalam model
univariat maupun multivariat. Lebih lanjut, wanita yang memiliki
preeklampsia berisiko mengalami penyakit ginjal kronik (PGK) lebih
awal daripada wanita normotensif (Nisell H et al, 2011).
Laporan sebelumnya termasuk meta-analisis secara konsisten
menemukan hubungan antara preeklampsia dan PGK. Beberapa
penelitian yang telah melihat preeklampsia dan PGK sebagian besar
melaporkan hubungan positif. Sebagian besar penelitian telah
menggunakan mikroalbuminuria sebagai ukuran hasil, baik secara
berkelanjutan maupun sebagai variabel dikotomi. Ada hubungan yang
diamati antara preeklampsia dan tingkat protein yang lebih tinggi
14

dalam urin (proteinuria:> 300 mg/ 24 jam protein yang terdeteksi


dalam urin), tes darah biokimia abnormal (peningkatan kreatinin atau
penurunan laju filtrasi glomerulus, abnormal biopsi ginjal (Chairul,
2020).
Oleh karena itu, penelitian menunjukkan efek, jalur biologis
dimana preeklampsia mempengaruhi fungsi ginjal dalam jangka
panjang tetapi risiko absolut dari kejadian ini sangat rendah dan oleh
karena itu mungkin tidak cukup penting secara klinis untuk menjamin
setiap intervensi atau skrining bulan pascapartum untuk memastikan
bahwa hipertensi dan proteinuria telah teratasi, tetapi tidak ada nasihat
khusus yang diberikan mengenai tindak lanjut jangka panjang dari
fungsi ginjal. Tampaknya ada peningkatan risiko PGK yang kecil
namun signifikan pada wanita dengan preeklampsia. Ini menyiratkan
bahwa bersama mengelola risiko penyakit kardiovaskular pada wanita
dengan preeklampsia, ada juga kebutuhan untuk mempertimbangkan
fungsi ginjal jangka panjang. Modifikasi gaya hidup dan faktor risiko
yang sama harus diterapkan - diet sehat, aktivitas fisik, menjaga berat
badan yang sehat, berhenti merokok, pengurangan kolesterol dan
manajemen tekanan darah (Chairul, 2020).

4. Ginjal
Penyakit ginjal mencakup berbagai penyakit dan gangguan yang
mempengaruhi ginjal. Sebagian besar penyakit ginjal menyerang unit
penyaring ginjal, nefron, dan merusak kemampuannya untuk
menghilangkan limbah dan kelebihan cairan. Ginjal memiliki peran penting
untuk mempertahankan stabilitas volume, komposisi elektrolit, dan
osmolaritas cairan ekstraseluler. Salah satu fungsi penting ginjal lainnya
adalah untuk mengekskresikan produk-produk akhir atau sisa metabolisme
tubuh, misalnya urea, asam urat, dan kreatinin. Apabila sisa metabolisme
15

tubuh tersebut dibiarkan menumpuk, zat tersebut bisa menjadi racun bagi
tubuh, terutama ginjal (D.G.A. Suryawan et al, 2016).
Ginjal juga merupakan organ utama untuk membuang produk sisa
metabolisme yang tidak diperlukan oleh tubuh. Produk ini meliputi: urea,
kreatinin, asam urat, produk akhir dari pemecahan hemoglobin (bilirubin)
dan metabolit dari berbagai hormon. Ginjal juga membuang toksin dan zat
asing lainnya yang di produksi oleh tubuh dan pencernaan seperti pestisida,
obat-obatan dan makanan tambahan (C. Guyton et al, 2017).

5. Ureum
Ureum adalah produk akhir katabolisme protein dan asam amino yang
diproduksi oleh hati dan didistribusikan melalui cairan intraseluler dan
ekstraseluler ke dalam darah yang kemudian difiltrasi oleh glomerulus.
Pengukuran kadar ureum dapat digunakan untuk mengevaluasi fungsi
ginjal, status hidrasi, menilai keseimbangan nitrogen,menilai progresivitas
penyakit ginjal, dan menilai hasil hemodialisis. Pada kehamilan terjadi
penurunan kadar ureum karena adanya peningkatan sintesis protein.
Metode pengukuran kadar ureum dalam darah telah banyak
dikembangkan, dan yang sering digunakan adalah metode enzimatik
dengan prinsip enzim urease menghidrolisis ureum dalam sampel
menghasilkan ion amonium yang kemudian diukur kadarnya. Ada juga
metode yang menggunakan dua enzim, yaitu enzim urease dan glutamat
dehidrogenase. Bahan untuk pemeriksaan kadar ureum dapat berupa
plasma, serum, ataupun urin. Apabila bahan yang digunakan plasma maka
harus menghindari penggunaan antikoagulan natrium citrate dan natrium
fluoride, hal ini dikarena citrate dan fluoride dapat menghambat urease.
Ureum urin dapat dengan mudah terkotaminasi bakteri. Maka penyimpan
bahan berupa urin di dalam refrigerator sebelum diperiksa (Betari, 2019).
16

Nilai rujukan untuk kadar ureum pada darah, yaitu pada bayi (<10 hari)
6.4 – 53.5 mg/dL (1.1 – 9.0 mmol/L) dan untuk dewasa (12 – 60 tahun) 15
– 40 mg/dL (2.5 – 6.6 mmol/L) (DGD. Dharma Santhi, 2017).
Pemeriksaan ureum di RSIA Cinta Kasih dilakukan dengan metode
Enzimatik UV Kinetik menggunakan alat spektrofotomrter. Setiap
pemeriksaan terdapat faktor interfering/ pengganggu. Untuk faktor
pengganggu pemeriksaan ureum metode urease adalah (Betari, 2019):
a. Status dehidrasi, pemberian cairan yang berlebihan dapat menyebabkan
kadar ureum rendah palsu, dan sebaliknya. Dehidrasi dapat memberikan
temuan kadar ureum tinggi palsu.
b. Diet rendah protein dan tinggi karbohidrat dapat menurunkan kadar
ureum. Sebaliknya, diet tinggi protein dapat meningkatkan kadar ureum,
kecuali bila penderita banyak minum.
c. Pengaruh obat (misal antibiotik, diuretik, antihipertensif) dapat
meningkatkan kadar ureum.

6. Kreatinin
Kreatinin merupakan hasil dari pemecahan kreatin fosfat otot, yang
diproduksi oleh tubuh secara konstan tergantung massa otot. Kadar
kreatinin berhubungan dengan massa otot, menggambarkan perubahan
kreatinin dan fungsi ginjal. Pemeriksaam kreatinin dilakukan untuk
mengukur kemampuan filtrasi glomerulus dan memantau perjalanan
penyakit ginjal. Kreatinin merupakan zat yang ideal untuk mengukur fungsi
ginjal karena hasil metabolisme tubuh yang diproduksi secara konstan,
difiltrasi oleh ginjal, tidak direabsorbsi, dan disekresikan oleh tubulus
proksimal (Betari, 2019).
Kreatinin plasma disintesis di otot skelet maka kadarnya bergantung
pada massa otot dan berat badan. Jumlah kreatinin yang dikeluarkan
seseorang setiap hari bergantung pada masa otot dari aktivitas otot atau
17

tingkat metabolisme protein, hal ini menyebabkan nilai kreatinin pada pria
lebih tinggi karena jumlah massa otot pria lebih besar dibandingkan jumlah
massa otot wanita (Betari, 2019).
Pemeriksaan kreatinin di RSIA Cinta Kasih menggunakan metode
kinetik kolorimetri. Faktor interfering/ pengganggu pada metode enzimatik
adalah terbatasnya waktu hidup enzim yang digunakan untuk pemeriksaan
kreatinin. Nilai rujukan untuk kadar kreatinin pada darah, laki - laki 0.70 –
1.20 mg/dL (62 - 106 mmol/ L) dan untuk perempuan 0.50 – 0.90 mg/dL
(44 - 80mmol/L) (Betari, 2019; DGD. Dharma Santhi, 2017).

7. Proteinuria
Proteinuria adalah adanya protein di dalam urin melebihi 300 mg dalam
24 jam atau tes urin dipstik > positif 1. Pemeriksaan kadar protein
kuantitatif pada hasil dipstik positif 1 berkisar 0-2400 mg/24 jam, dan
positif 2 berkisar 700-4000mg/24jam. Dalam keadaan normal, protein di
dalam urin sampai sejumlah tertentu masih dianggap fungsional. Urin
normal mengandung hanya sedikit protein, kurang dari 10 mg/dL atau 150
mg/24 jam. Ada juga kepustakaan yang menuliskan bahwa protein urin
masih dianggap fisiologis jika jumlahnya kurang dari 200 mg/hari pada
dewasa (pada anak akan 140 mg/m2) (Chairul, 2020).
Pada ibu hamil jika hasil protein urin positif maka di indikasikan
preeklamsia dengan melihat keadaan umum ibu hamil tersebut. Di RSIA
Cinta Kasih pemeriksaan protein urin pada ibu hamil menggunakan tes
dipstik urin dan sampel yang digunakan adalah urin sewaktu yang
ditampung dengan teknik urin midstream (urin tengah).

8. Trombosit (Platelet)
Selain eritrosit dan leukosit, trombosit (platelet, keping darah) adalah
tipe ketiga elemen seluler yang terdapat dalam darah. Dalam setiap mililiter
18

darah secara normal terdapat sekitar 250 juta trombosit (kisaran 150.000
sampai 350.000/mm3). Trombosit bukanlah sel lengkap tetapi fragmen kecil
sel yang dilepaskan dari tepi luar sel sumsum tulang yang sangat besar yang
dikenal sebagai megakariosit. Satu megakariosit biasanya memproduksi
sekitar 1000 trombosit. Megakariosit berasal dari sel punca tak
berdiferensiasi yang sama dengan yang menghasilkan turunan eritrosit dan
leukosit. trombosit berfungsi rata-rata selama 10 hari, setelah itu keping
darah ini dibersihkan dari sirkulasi oleh makrofag jaringan, terutama yang
terdapat di limpa dan hati, dan diganti oleh trombosit baru yang dibebaskan
dari sumsum tulang (Sherwood et al, 2011).
Hormon trombopoietin, yang dihasilkan oleh hati akan meningkatkan
jumlah megakariosit di sumsum tulang dan merangsang masing-masing
megakariosit untuk menghasilkan lebih banyak trombosit. Trombosit tidak
meninggalkan pembuluh darah seperti yang dilakukan sel darah putih
(SDP), tetapi pada setiap saat sekitar sepertiga trombosit disimpan di
rongga-rongga berisi darah di limpa. trombosit simpanan ini dapat
dibebaskan dari limpa kedalam sirkulasi sesuai kebutuhan (misalnya selama
perdarahan) oleh kontraksi limpa yang dipicu oleh saraf simpatis
(Sherwood et al, 2011). Pemeriksaan trombosit di RSIA Cinta Kasih
menggunakan alat Hematology Analyzer dengan nilai normal 150.000 –
400.000/mm3.

9. Hubungan Patofisiologi Preeklampsia Dengan Trombosit


Meskipun penyebab preeklampsia masih belum diketahui, bukti
manifestasi klinisnya mulai tampak sejak awal kehamilan, berupa
perubahan patofisiologi tersamar yang terakumulasi sepanjang kehamilan,
dan akhirnya menjadi nyata secara klinis. Walaupun etiologi preeklampsia
belum jelas, semua faktor resiko menunjukkan kepada patofisiologi umum
yang mendominasi, yaitu disfungsi endotel (Cunningham et al, 2012).
19

Pada disfungsi endotel terjadi ketidakseimbangan substansi vasoaktif


sehingga dapat terjadi hipertensi. Disfungsi endotel juga menyebabkan
permeabilitas vaskular meningkat sehingga menyebabkan edema dan
proteinuria. Wanita hamil dengan preeklampsia mengalami peningkatan
sensitivitas terhadap agen pressor, penurunan kadar prostasiklin
(vasodilator), dan peningkatan kadar tromboksan (vasokonstriktor)
dibandingkan dengan wanita hamil normal (Cunningham et al, 2012).
Teori kelainan vaskularisasi plasenta menjelaskan bahwa pada
preeklampsia tidak terjadi invasi sel-sel trofoblas pada lapisan otot arteri
spiralis dan jaringan matriks lainnya. Akibatnya, lapisan otot arteri spiralis
menjadi tetap kaku dan keras sehingga lumen arteri spiralis menjadi tidak
memungkinkan mengalami distensi dan vasodilatasi. Sehingga, arteri
spiralis relatif mengalami vasokonstriksi/vasospasme dan terjadi kegagalan
remodeling arteri spiralis sehingga aliran darah utero plasenta menurun dan
terjadilah hipoksia dan iskemia plasenta (Nadya, 2017).
Plasenta yang mengalami iskemia akibat tidak terjadinya invasi
trofoblas secara benar akan menghasilkan radikal bebas salah satunya ialah
radikal hidroksil. Radikal hidroksil inilah yang nantinya akan mengubah
asam lemak tidak jenuh menjadi peroksida lemak. Kemudian, peroksida
lemak akan merusak endotel pembuluh darah yang mengakibatkan
terganggunya fungsi endotel,kejadian ini disebut disfungsi endotel
(Cunningham et al, 2012).
Trombosit memegang peran penting dalam patogenesis preeklampsia.
Dalam keadaan normal trombosit dapat ditemukan di dalam aliran darah
pada keadaan tidak aktif akan tetapi keadaan ini dapat berubah dengan cepat
ke keadaan aktif ketika dipicu oleh kerusakan endotel. Ukuran trombosit
memiliki korelasi dengan aktivitas trombosit. Trombosit yang ukurannya
lebih besar secara enzimatis dan metabolis lebih aktif dan memiliki potensi
kemampuan trombotik lebih tinggi dibandingkan dengan trombosit yang
20

berukuran kecil. Pemakaian trombosit yang meningkat menyebabkan


trombositopenia yang merupakan tanda penting dari preeklampsia berat.
Trombositopenia muncul sampai dengan 50% wanita dengan preeklampsia,
jumlah trombosit menurun dengan rata-rata 10% selama trisemester ketiga.
Aktivasi trombosit di mulai pada bulan pertama kehamilan wanita dengan
resiko preeklampsia. Beberapa kajian mengusulkan bahwa ketika trombosit
diaktifkan, ukuran trombosit menjadi lebih besar yang menyebabkan indeks
trombosit yang meningkat seperti Mean Platelet Volume (MPV), Platelet
Distribution Width (PDW), dan rasio platelet sel besar atau Platelet Large
Cell Ratio (PLCR). Oleh karena itu indeks trombosit dapat memberikan
suatu gagasan aktivasi trombosit (Vagdatli, 2011).
21

B. Kerangka Pemikiran

Ibu Hamil

Anamesis dan Pemeriksaan


Tekanan Darah

Abnormal >130/90 mmHg


Normal <130/90 mmHg

Preeklamsia Ringan Preeklamsia Berat:


- Tekanan darah - Tekanan darah
≥140/90 mmHg ≤160/110 mmHg
- Protein urin positif ≥1 - Protein urin Positif ≥1

Pemeriksaan Penunjang:
- Protein Urin
- Ureum
- Creatinin
- Trombosit

Keterangan:
: Diteliti
: Tidak diteliti

Gambar 3. Kerangka Pemikiran


22

C. Kerangka Konsep
Kerangka konsep ini terdiri dari variabel dependent dan variabel
independent yang mengacu pada kerangka teori yang telah disebutkan
sebelumnya. Variabel independent dari penelitian ini terdiri dari preeklampsia
berat dan preeklampsia ringan, sedangkan untuk variabel dependent dari
penelitian ini adalah kadar ureum dan kreatinin.

Variabel Independent Variabel Dependent

Ibu hamil dengan Protein urin,


preeklamsia kreatinin, ureum,
dan trombosit

Gambar 4. Kerangka Konsep

D. Hipotesis
H0: Tidak adanya gambaran kadar pemeriksaan laboratorium pada ibu
hamil dengan preeklampsia ringan dan berat di RSIA Cinta Kasih.
H1: Adanya gambaran kadar pemeriksaan laboratorium pada ibu hamil
dengan preeklampsia ringan dan berat di RSIA Cinta Kasih.
A. Definisi Operasional
Tabel 1. Definisi Operasional

No Variabel Definisi Metode Alat Ukur Hasil Ukur Skala


1. Ibu hamil keadaan dimana Ibu hamil dengan usia Anamnesis Kalender Kehamilan Ordinal
dengan kehamilan > 20 minggu mengalami kehamilan dan >20 minggu
preeklamsia hipertensi dengan tensi darah >140/90 tensi meter Tensi darah
mm/Hgdisertai dengan proteinuria, edema >140/90
minggu. mmHg
2. Proteinuria Adanya ekskresi protein di urin melebihi Carik celup Dipstik urin Derajat Ordinal
300 mg dalam urin 24 jam atau pada tes kepositifan
urin dipstik > positif 1. Pengambilan dengan nilai
sampel urin seaktu an menggunakan normal
teknik midstream urin. negatif
2. Kadar Ureum Produk akhir katabolisme protein dan Enzimatik UV Kimia Analyzer gr/dL Rasio
asam amino yang diproduksi oleh hati dan Kinetik Dengan nilai
didistribusikan melalui cairan intraseluler normal 15 –
dan ekstraseluler ke dalam darah untuk 40 mg/dL
kemudian difiltrasi oleh glomerulus.
3. Kadar Kreatinin Hasil metabolisme sel otot setelah Kinetik Kolorimetri Kimia Analyzer gr/dl dengan Rasio
melakukan aktifitas, terdapat pada darah, nilai normal
dimana ginjal akan mengekskresikan 0.5 – 1.5
kreatinin dari darah ke urin. mg/dL
4. Trombosit Sel darah untuk pembekuan darah saat Otomatis Hematology /mm3 dengan Rasio
terjadi luka agar darah segera berhenti Analyzer nilai normal
keluar. 150.000-
400.000/mm3

23
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian
Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriftif. Pengumpulan
data penelitian dilakukan dengan dua cara, yaitu yang pertama adalah secara
primer dengan melakukan pemeriksaan langsung protein urin dengan metode
carik celup, kadar ureum dengan metode enzimatik UV kinetik, kreatinin
dengan metode kinetik kolorimetri dan pemeriksaan trombosit menggunakan
metode otomatis dengan alat Hematology Analyzer sedangkan pengumpulan
data yang kedua dilakukan secara sekunder datanya dengan melihat rekam
medis pasien RSIA Cinta Kasih.

B. Lokasi dan Waktu Penlitian


Penelitian dilakukan dengan pengambilan data di RSIA Cinta Kasih.
Waktu penelitian mulai dari bulan Desember 2021 - April 2022.

C. Populasi dan Sampel Penelitian


1. Populasi
Populasi dalam penelitian ini yaitu sebanyak 50 pasien ibu hamil trimester
III yang mengalami preeklamsia di RSIA Cinta Kasih di bulan Desember
2021 - April 2022.
2. Sampel
Sampel dalam penelitian ini sebanyak 33 pasien ibu hamil trimester III
yang mengalami preeklamsia. Besar sampel ditentukan menggunakan
rumus slovin.
Inklusi :
a) Ibu hamil dengan diagnosa preeklamsia

24
b) Bersedia mengisi informed consent dan kuesioner
Ekslusi

a) Ibu hamil
b) Keluarga pasien yang sedang hamil
3. Teknik Pengambilan Sampel
Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan
convenience sampling. Convenience sampling adalah teknik pengambilan
sampel berdasarkan kebetulan, anggota populasi yang ditemui peneliti
dan bersedia menjadi responden yang dijadikan sampel.
4. Teknik Penarikan Sampel
Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus
slovin.
n= N
1+N.e2
n = jumlah sampel penelitian
N = Jumlah populasi
e2 = Presisi (ditetapkan 10% dengan tingkat kepercayaan 90%)
n= 50
1+50.(0,1)2
n= 50
1+0,5
n= 50
1,5
n= 33 sampel

D. Instrumen Penelitian
Alat yang digunakan untuk penelitian pemeriksaan protein urin adalah
dipstik urin, untuk kadar ureum dan kadar kreatinin ini adalah kimia analyzer

25
26

dengan merk Mindray BA-88, centifuge, yellow tip, Blue tip, Mikropipet,
Stopwatch, tabung reaksi 3 mL/ cup sampel, beaker glass, sarung tangan,
tourniquet, alkohol swab 70 %, spuit, plester, tabung vacumtainer tanpa
antikoalgulan/ tutup merah, centrifuge, tabung reaksi/cup sampel. Sedangkan
alat yang digunakan untuk pemeriksaan trombosit adalah hematology analyzer,
tabung vacumtainer tutup ungu/ dengan antikoalgulan EDTA.
Bahan yang digunakan untuk pemeriksaan kadar ureum adalah Aquades,
reagen R1 (Buffer Urease/ GIDH: TRIS buffer 1125 mmol/L pH 7.4; 2-
oxoglutarat 10 mmol/L; urease > 140 U/mL; Glutamate dehydrogenase > 120
U/mL), reagen R2 (Coenzym NADH 1.50 mmol/L), kalibrasi / Standar/ CAL:
standar urea 50 mg/dL (8.3 mmol/L), working reagent: campur 4 mL R1 dengan
1 mL R2. Stabil selama 2 bulan dalam suhu penyimpanan 2 – 8°C. Sedangkan
bahan untuk pemeriksaan kreatinin adalah aquadest, reagen R1: Asam Pikrit 25
mmol/L; Reagen R2: Buffer Alkaline (Phosfate buffer 300 mmol/L, pH 12.7,
SDS 2.0 g/L (w/v), kalibrasi/ Standar/ CAL: standar kreatinin 2 mg/dL (177
μmol/L), working reagent campur 1 mL R1 dengan 1 mL R2. Stabil selama 1
minggu dalam suhu suhu ruangan dan terhindar dari cahaya. Bahan yang
digunakan untuk pemeriksaan protein urin adalah dipstik protein urin
sedangkan untuk pemeriksaan trombosit adalah reagen diluent, cleanser, dan
lyse berada dalam alat hematology analyzer.
Sampel yang digunakan untuk pemeriksaan protein urin adalah urin
sewaktu, untuk trombosit adalah darah yang berada dalam tabung vacumtainer
tutup ungu/ tabung dengan antikoalgulan EDTA sedangkan ureum dan
kreatinin ini adalah berupa serum yang berasal dari tabung vacumtainer tutup
merah/ tabung vacumtainer tanpa antikoalgulan dan reagen yang digunakan
adalah merek diagnostic.
Sebelum menjadi sampel serum ini adalah berupa darah vena yang
ditampung di tabung vacumtainer tutup merah/ tabung vacumtainer tanpa
antikoalguan kemudian di lakukan pemisahan antara buffycoat dan serum
27

dengan menggunakan alat centrifuge selama 10 menit dengan kecepatan 3.500


rotasi per menit (Rpm). Setelah dilakukan centrifugasi/ pemutaran, serum
dipindahkan ke dalam cup sampel/ tabung reaksi agar tidak tercampur kembali
dengan buffycoat, jika sampel tidak langsung diperiksa maka sampel disimpan
pada refrigator dengan suhu 4°C - 8°C.

E. Cara Pengumpulan Data


Pengumpulan data dilakukan dengan pengambilan data dari rekam medis
hasil pemeriksaan ureum dan kreatinin dalam darah pada ibu hamil trimester III
dengan diagnosa preeklamsia di RSIA Cinta Kasih, meliputi:
1. Membuat surat permohonan pengambilan data di institusi, dimana surat
tersebut ditunjuk untuk direktur dan bagian rekam medik RS
2. Melakukan izin pada pihak berwewenang, yakni HRD dan kepala
laboratorium rumah sakit, disertakan dengan memberikan surat izin
pengambilan data yang dibuat dari institusi untuk direktur dan bagian
rekam medik.
3. Bagian HRD mengarahkan mahasiswa ke bagian rekam medik untuk
melakukan izin kepada kepala bagian rekam medik.
4. Bagian rekam medik bekerja sama dengan bagain P2D (Pencatatan
Pelaporan Data) untuk menyajikan berkas pasien yang dibutuhkan
mahasiswa untuk proses pengambilan data.
5. Pengambilan data dengan melihat rekam medik ibu hamil.
6. Melakukan pemberian informed consent dan kuesioner pada pasien ibu
hamil di RSIA Cinta Kasih.
7. Pelaksanaan penelitian :
a. Persiapan
Sampel pemeriksaan didapatkan dari pengambilan darah vena
yang sesuai prosedur kemudian dimasukkan ke dalam tabung
vacumtainer tanpa antikoalgulan.
28

1) Prosedur Pengambilan Sampel Urin (Standar Operasional


Prosedur Laboratorium RSIA Cinta Kasih, 2018).
a) Analis mengucapkan salam dan memperkenalkan diri.
b) Meminta pasien untuk menapung urin
c) Memberikan penampung urin/ pot urin kepada pasien.
d) Menjelaskan tata cara pengambilan sampel urin yang benar
yaitu dengan mindstrim urine/ urin tengah.
e) Menjelaskan urin yang ditampung minimal ¾ dari bagian
tabung.
2) Prosedur Pengambilan Darah Vena (Standar Operasional
Prosedur Laboratorium RSIA Cinta Kasih, 2018).
a) Analis laboratorim melakukan cuci tangan.
b) Melakukan pendekatan pada pasien dengan tenang dan
ramah.
c) Mengidentifikasi pasien dengan benar sesuai data pada
lembar permintaan pemeriksaan laboratorium.
d) Meminta pasien meluruskan lengannya dan pasang
tourniquet 10 cm di atas lipat siku.
e) Memilih bagian vena median cubiti dan lakukan perabaan
untuk memastikan posisi vena.
f) Membersihkan kulit pada bagian yang kan ditusuk dengan
alkohol 70 % dan biarkan kering.
g) Menusuk bagian vena dengan posisi lubang jarum
menghadap ke atas,jika jarum telah masuk ke dalam vena
akan terlihat darah masuk kedalam semprit.
h) Setelah volume darah dianggap cukup,lepaskan tourniquet
dan minta pasien membuka kepalan tangannya.
i) Meletakan kapas di tempat suntikan, lalu segera tarik jarum,
tekan kapas beberapa saat lalu plester.
29

j) Memasukan darah ke dalam tabung vacumtainer tutup merah


dan tutup ungu
k) Merapihkan pasien dan lakukan pendokumentasian.
3) Prosedur Pembuatan Serum (Standar Operasional Prosedur
Laboratorium RSIA Cinta Kasih, 2018).
a) Analis Laboratorium mengambil sampel darah vena
secukupnya dan masukan ke dalam tabung vacumtainer
merah/ tabung tanpa antikoagulan
b) Biarkan darah membeku dalam tabung tersebut
c) Bekuan darah dalam tabung di centrifuge selama 10 menit
pada kecepatan 3500 rpm
d) Biarkan centrifuge berhenti sendiri
e) Ambil bagian serum dan masukan cup sampel/ tabung reaksi
lalu simpan dilemari es
b. Pelaksanaan
Pelaksanaan penelitian dilakukan di laboratorium RSIA Cinta
Kasih, pemeriksaannya menggunakan alat kimia analyzer dengan
merk Mindray BA-88 dan reagen ureum dan kreatinin dengan merek
Glory Diagnostic untuk pemeriksaan ureum dan kreatinin. Sedangkan
untuk pemeriksaan protein urin menggunakan strip carik celup protein
urin.
1) Pemeriksaan Protein Urin (Gandasoebrata, 2010).
Metode: Carik Celup
Tujuan: Mendeteksi adanya protein dalam urin
Prinsip:
Prinsip metode ini didasarkan pada “kesalahan penetapan pH oleh
adanya protein”, yaitu indikator tertentu memperlihatkan warna
lain dalam urin bebas protein dan urin berisi protein dalam pH
tertentu. Derajat perubahan warna ditentukan oleh kadar protein
30

dalam cairan. Biasanya indikator yang terdapat pada carik celup


ialah tetrabromphenol blue yang bewarna kuning pada pH 3 dan
berubah warna menjadi hijau sampai hijau-biru sesuai dengan
banyaknya protein dalam urin.
Cara Kerja:
a) Urin dicampur dengan baik
b) Masukan carik celup ke dalam urin
c) Kelebihan urin yang melekat pada carik celup ditiriskan
dengan menggunakan tissue tanpa menyentuh bagian depan
carik celup
d) Bagian carik celup yang mengandung reagen jangan dipegang
dengan jari.
e) Mengamati dan bandigkan perubahan warna pada dipstik urin
dengan pembanding di botol dipstik urinnya.
2) Pemeriksaan Ureum (Dharma, 2017)
Metode: Enzimatik UV Kinetik
Tujuan: Untuk mengetahui kadar ureum dalam darah pasien
Prinsip:
Urea dalam sampel akan dihirolisis oleh enzim urease menjadi
amonia dan karbon dioksida. Dengan adanya NADH dan
Oxoglutarat, Amonia yang terbentuk dikonversi menjadi glutamat
dengan bantuan enzim glutamat dehydrogenae (GIDH).
Reaksi Enzimatik:
urease
Urea + H2O 2NH4+ + CO2
3– Oxoglutarat + NH4+ + 2NADH GIDH Glutamate + 2NAD++
2H2O

Cara Kerja:
a) Siapkan alat dan bahan yang digunakan serta dikondisikan
31

dalam suhu percobaan 37°C


b) Siapkan spektrofotometri dengan absorbansi 0 menggunakan
aquadest
c) Siapkan working reagent: Campur 4 mL R1 dengan 1 mL R2
d) Siapkan larutan CAL/ Standar
e) Disiapkan 3 buah tabung reaksi yang telah diberi label
blanko, standar, sampel
f) Dipipet masing-masing ke dalam tabung :

Tabel 2. Prosedur Pemeriksaan Ureum Satu Reagen


Blanko Standar Sampel
Working 1000µL 1000µL 1000µL
Reagen
Aquadest - - -
Standar 10 µL -
Sampel - - 10 µL
Sumber: Dharma (2017)

Tabel 3. Prosedur Pemeriksaan Ureum Dua Reagen


Blanko Standar Sampel
Reagen 1 800 µL 800 µL 800 µL
Reagen 2 200 µL 200 µL 200 µL
Aquades - - -
Standar - 10 µL -
Sampel - - 10 µL
Catatan: R1 + R2 ditunggun 1 menit terlebih dahulu setelah
itu tambahkan standar/ sampel
Sumber: Dharma (2017)
32

g) Campur dan homogenkan lalu langsung, setelah 30 detik baca


pada spektrofotometer dengan panjang gelombang 340 nm
h) Catat hasil yang keluar
Nilai Normal:
Dewasa : 15 – 40 mg/dL (2.5 – 6.6 mmol/ L)
Bayi : 6.4 – 53.5 mg/dL (1.1 – 9.0 mmol/ L)

3) Pemeriksaan Kreatinin (Dharma, 2017)


Metode: Kinetik Kolorimetri
Tujuan: Untuk mengetahui kadar kreatinin dalam darah pasien.
Prinsip:
Prosedur pemeriksaan merupakan modifikasi dari metode Jaffe
(reaksi pikrat). Dalam kondisi alkali, Kreatinin bereaksi dengan
ion pikrat membentuk kompleks kemerahan. Kecepatan
pembentukan kompleks dalam interval waktu tertentu sebnding
dengan konsentrasi kreatinin dalam sampel.

Reaksi Kinetik:
Alkali medium
Kreatinin + Asam Pikrat Kompleks berwarna
kuning-orange
Cara Kerja:
a) Siapkan alat dan bahan yang digunakan serta dikondisikan
dalam suhu percobaan 37 ͦC
b) Siapkan spektrofotometri dengan absorbansi 0 menggunakan
aquadest
c) Siapkan working reagent: Campur 4 mL R1 dengan 4 mL R2
d) Siapkan larutan CAL/ Standar
e) Disiapkan 3 buah tabung reaksi yang telah diberi label
blanko, standar, sampel
33

f) Dipipet masing-masing ke dalam tabung :


Tabel 4. Prosedur Pemeriksaan Kreatinin
Blanko Standar Sampel
Reagen 1 500 µL 500 µL 500 µL
Reagen 2 500 µL 500 µL 500 µL
Aquades - - -
Standar - 10 µL -
Sampel - - 10 µL
Sumber: Dharma (2017)

g) Campur dan homogenkan pada suhu 37°C


h) Setelah 60 detik, baca pada spektrofotometer dengan panjang
gelombang 510 nm dan catat hasil yang keluar
Nilai Normal:
Laki-laki : 0.70 – 1.20 mg/dL (62-106 mol/L)
Perempuan : 0.50 – 0.90 mg/dL (44 – 80 mol/L)

4) Pemeriksaan Trombosit
Metode: Otomatis
Tujuan: Untuk mengetahui jumlah trombosit pada sampel tersebut
Prinsip:
Rayto RT- 76006 Hematology Analyser adalah unit tunggal yang
meliputi suatu penganalisis spesimen yang berisi perangkat keras
untuk aspirasidilusi dan menganalisis setiap spesimen darah secara
keseluruhan serta bagian modul data yang meliputi komputer,
monitor, keyboard, printer dan disk drives. Menggunakan mode
sampel terbuka untuk menghisap sampel darah dari tabung EDTA
yang kemudian dilarutkan dan dicampurkan sebelum pengukuran
34

masing – masing parameter dilakukan.


Cara Kerja :
a) Dari menu Profil pilih next, masukan data pasien sesuai
kolom yang ada
b) Tekan Save – OK
c) Homogenkan sampel homogenkan, masukan kejarum
sampling sampai dasar tabung.
d) Tekan Sampling dan tunggu sampai bunyi dan lampu
indikator di alat dari merah ke hijau
e) Tunggu sampai jarum sampling naik keatas lalu tarik keluar
tabung.
f) Alat akan runningg selama 1 menit dan otomatis akan keluar
hasil yang tertulis di kertas printer
g) Nilai normal 150.000-400.000/mm3 (Standar Operasional
Prosedur Laboratorium RSIA Cinta Kasih, 2018).

B. Analisis Data
Analisis data yang diperoleh dilakukan secara deskriftif dengan hasil
analisis penelitian data disajikan dalam bentuk tabel.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

A. HASIL PENELITIAN
Hasil penelitian ini dilakukan selama 5 bulan terhitung dari bulan
desember 2021 sampai dengan bulan april 2022. Sampel yang diperoleh dari
penelitian ini sebanyak 33 ibu hamil dengan preeklamsia dari 50 populasi ibu
hamil trimester III di RSIA Cinta Kasih. Ibu hamil dengan preeklamsia
dikatagorikan menjadi ibu hamil dengan preeklamsia ringan dan ibu hamil
dengan preeklamsia berat , yang diaman hasil terlihat pada tabel 6.

Tabel 6. Distribusi ibu hamil dengan preeklampsia di RSIA Cinta Kasih


periode Desember 2021 – April 2022

Hasil Pemeriksaan Jumlah Presentase


Preeklamsia Ringan 11 33,3%
Preeklamsia Berat 22 66,7%
Total 33 100%

Hasil penelitian pada tabel 6 menujukkan kejadian preeklamsia pada ibu


hamil di RSIA Cinta Kasih pada bulan desember 2021 sampai april 2022. Hasil
tersebut menunjukkan mayoritas pada ibu hamil dengan preeklamasia berat
sebanyak 22 (66,7% ) dari 33 ibu hamil dengan preeklamsia yang diteliti. Hasil
dari data juga menunjukkan bahwa preeklamasia ringan sebanyak 11 (33,3%)
dari 33 ibu hamil dengan preeklamsia.

36
37

Tabel 7. Distribusi Ibu Hamil dengan Preeklampsia bedasarkan Kelompok Usia di


RSIA Cinta Kasih periode Desember 2021 – April 2022

Kelompok Usia Jumlah Presentase


Preeklamsia Ringan
< 20 tahun 0 0%
20 - 35 tahun 7 21,2%
> 35 tahun 4 12,1%
Preeklamasia Berat
< 20 tahun 1 3,0%
20 - 35 tahun 17 51,6%
> 35 tahun 4 12,1%
Total 33 100%

Berdasarkan tabel 7 kelompok usia 20 – 35 tahun mendominasi kejadian


preeklamsia ringan dan preeklamsia berat dibandingkan kelompok usia < 20
tahun dan > 35 tahun. Hasil penelitian menunjukkan kelompok usia 20 – 35
tahun sebanyak 7 (21,2%) pada ibu hamil dengan preeklamsia ringan dan
sebanyak 17 (51,6%) pada ibu hamil dengan preeklamsia berat. Ibu hamil
dengan preeaklamsia ringan dan berat pada kelompok usia >35 tahun sebamyak
4 (12,1%), sedangkan kelompok usia < 20 tahun pada ibu hamil dengan
preeklamsia ringan tidak ada tetapi pada ibu hamil dengan preeklamsia berat
hasil menunjukkan sebanyak 1 (3,0%).
38

Tabel 8. Distribusi Pemeriksaan Protein Urin Pada Ibu Hamil dengan


Preeklampsia di RSIA Cinta Kasih periode Desember 2021 – April 2022

Pemeriksaan Protein Urin Jumlah Presentase


Preeklamasia Ringan
Protein Normal 0 0%
Protein Positif (+) 1 10 30,3%
Protein Positif (++) 2 1 3,0%
Preeklamasia Berat
Protein Normal 0 0%
Protein Positif (+) 1 12 36,4%
Protein Positif (++) 2 10 30,3%
Total 33 100%

Hasil penelitian pemeriksaan protein urin pada tabel 8 menunjukkan


bahwa ibu hamil dengan preeklamsia protein urinnya abnormal. Hasil tabel
menunjukkan ibu hamil dengan preeklamsia ringan protein urin positif (+) 1
sebanyak 10 (30,3%) dan positif (++) sebanyak 1 (3,0%) dari 33 sampel yang
diteliti. Sedangkan pada ibu hamil dengan preekalamsia berat protein urin
positif (+) 1 menujukkan sebanyak 12 (36,4%) dan positif (++) sebanyak 10
(30,3%). Hal ini disebabkan permeabilitas terhadap protein yang meningkat
menyebabkan banyak protein akan lolos dari filtrasi glomerulus dan
menyebebabkan proteinuria.
39

Tabel 9. Distribusi Pemeriksaan Ureum Pada Ibu Hamil dengan Preeklampsia


di RSIA Cinta Kasih periode Desember 2021 – April 2022

Pemeriksaan Ureum Jumlah Presentase


Preeklamasia Ringan
Ureum normal 11 33,3%
Ureum abnormal 0 0%
Preeklamsia Berat
Ureum normal 22 66,7%
Ureum abnormal 0 0%
Total 33 100%

Distribusi pemeriksaan ureum darah pada ibu hamil dengan preeklamsia


pada tabel 9 menunjukkan hasil bahwa semua ibu hamil dengan preeklamsia
ringan maupun dengan preeklamsia berat menunjukkan hasil normal. Pada ibu
hamil dengan preeklamsia ringan ureum normal sebanyak 11 (33,3) dari 33
sampel yang diteliti. Sedangkan untuk ibu hamil dengan preeklamsia berat
menunjukkan hasil sebanyak 22 (66,7%) dari 33 sampel yang diteliti. Nilai
normal ureum darah pada penilitian ini adalah 15 – 40 mg/dL dan sample yang
digunakan adalah serum, hasil centrifugasi dari whole blood.
.
40

Tabel 10. Persentase Hasil Pemeriksaan KREATININ SERUM Pada Ibu


Hamil dengan Preeklampsia di RSIA Cinta Kasih periode Desember 2021 –
April 2022

Pemeriksaan KREATININ Jumlah Presentase


SERUM
Preeklamsia Ringan
Kreatinin <1,1 mg/dL 0 0%
Kreatinin > 1,1,mg/dL 11 33,3%
Preeklamsia Berat
Kreatinin <1,1 mg/dL 0 0%
Kreatinin > 1,1,mg/dL 22 66,7%
Total 33 100%

Berdarakan hasil penelitian pada tabel 10 menunjukkan distribusi


pemeriksaan kretainin darah pada ibu hamil dengan preeklamsia tidak normal.
Dapat diketahui bahwa dari 33 orang ibu hamil dengan preeklampsia ringan
kretininin > 1,1 mg/dL sebanyak 11 (33,3%) dan ibu hamil dengan preeklamsia
berat KREATININ SERUM > 1,1 mg/dL menunjukkan sebanyak 22 (66,7%).
Nilai normal KREATININ SERUM yang digunakan pada penelitian ini adalah
0,5 – 0,9 mg/ dL dan sample yang digunakan adalah serum hasil centrifugasi
dari whole blood.

Tidak perlu besar


41

Tabel 11. Persentase Hasil Pemeriksaan Trombosit Pada Ibu Hamil dengan
Preeklampsia di RSIA Cinta Kasih periode Desember 2021 – Februari 2022

Pemeriksaan Trombosit Jumlah Presentase


Preeklamsia Ringan
Trombosit normal 11 33,3%
3
Trombosit <100.000/mm 0 0%
Preeklamsia Berat
Trombosit normal 22 66,7%
Trombosit <100.000/mm3 0 0%
Total 33 100%

Distribusi pemeriksaan trombosit (PLT) ibu hamil dengan preeklamsia


pada tabel 9 menunjukkan bahwa semua ibu hamil dengan preeklamsia ringan
maupun dengan preeklamsia berat menunjukkan hasil trombosit (PLT) normal.
Pada ibu hamil dengan preeklamsia ringan trombosit normal sebanyak 11
(33,3%) dari 33 sampel yang diteliti. Sedangkan untuk ibu hamil dengan
preeklamsia berat menunjukkan hasil sebanyak 22 (66,7%) dari 33 sampel yang
diteliti. Nilai normal trombosit (PLT) pada pemeriksaan ini adalah 150.000 –
450.000/mm3, dan sample yang digunakan adalah darah EDTA.
42

Jelaskan dulu preeklamsia berat dan ringan itu


apa
A. PEMBAHASAN
Penelitian ini dilakukan selama 5 bulan, yang terhitung dari bulan
Desember 2021 sampai dengan bulan April 2022. Sample yang di ambil adalah
dari 50 populasi ibu hamil di trimester III dan sebanyak 33 sampel ibu hamil
dengan preeklamsia. Penelitian ini mendeteksi ibu hamil trimester III dengan
preeklamsia ringan dan berat, dimana hasil tersebut menunjukkan bahwa
preeklamsia berat 66,7% lebih mendominasi dari preeklamsia ringan 33,3%.
Preeklamsia ini disebabkan berkurangnya aliran darah pada uterus akut
dapat menyebabkan berkurangnya oksigen ke plasenta dan ke janin, kondisi ini
sering ditemukan pada gangguan kontraksi uterus, hipotensi mendadak pada
ibu karena perdarahan dan hipertensi pada preeklampsia. Pada beberapa kasus,
lumen arteriola sedemikian sempitnya sehingga hanya dapat dilalui oleh satu
sel darah merah. Dengan demikian, jika semua arteriola dalam tubuh
mengalami spasme, tekanan darah akan naik (Fatimah, 2020).
Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh
claudia dkk yang menunjukkan kejadian preeklamsia paling tinggi pada
kelompok usia 20 – 35 tahun. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di RSIA
Cinta Kasih, kelompok usia 20 – 35 tahun mendominasi kejadiann preeklamsi
ringan dan preeklamsia berat dibandingkan kelompok usia < 20 tahun dan > 35
tahun. Hal ini menunjukkan bahwa tidak semua kelompok usia 20 35 tahun
tidak dapat terjadi preeklamsia ringan dan preeklamsia berat. Usia 20 – 35 tahun
adalah usia subur reproduksi, sedangkan usia < 20 tahun dari segi biologis
perkembangannya alat – alat reproduksi belum sepenuhnya optimal dan pada
usia > 35 tahun kesehatann reproduksi menurun.
Penelitian Joevan dkk tahun 2022 yang berjudul Gambaran Protein Urin
pada Ibu Hamil dengan Preeklamasia dan Eklamsia di RSUP Sanglah Denpasar
mengatakan bahwa pemeriksaan penunjang yang awal dilakukan oleh ibu hamil
dengan preeklamsia adalah protein urin dengan dipstik yang dimana hasil
menunjukkan positif (+) 1 atau > positif (+) 1. Hasil penelitian menunjukkan
43

bahwa ibu hamil dengan preeklamsia ringan protein urin positif (+) 1 sebanyak
10 (30,3%) dan positif (++) sebanyak 1 (3,0%) dari 33 sampel yang diteliti.
Sedangkan pada ibu hamil dengan preekalamsia berat protein urin positif (+) 1
menujukkan sebanyak 12 (36,4%) dan positif (++) sebanyak 10 (30,3%). Hal
ini disebabkan karena akibat pengaruh aldosteron, terjadi peningkatan
reabsorpsi natrium dan menyebabkan retensi carian dan dapat menyebabkan
terjadinya edema sehingga terjadi kelebihan volume cairan. Permeabilitas
terhadap protein yang meningkat menyebabkan banyak protein akan lolos dari
filtrasi glomerulus dan menyebebabkan proteinuria.
Pemeriksaan penunjang lain yang dilakukan adalah kadar ureum dalam
darah ibu hamil dengan preeklamasia. Berdasarkan hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa semua ibu hamil dengan preeklamsia ringan dan
preeklamsia berat kadar ureum darah normal. Sample yang digunakan adalah
serum hasil centrifugasi dari whole blood. Patricia dkk dalam jurnalnya juga
mengatakan bahwa kadar ureum darah pada ibu hamil trimester III dengan
preekalamsia seluruhnya dalam batas normal..
Selain ureum pemeriksaan kadar kretainin darah juga dilakukan pada
ibu hamil dengan preeklamsia ringan dan berat. Sample yang digunakan untuk
pemeriksaan kretainin serum adalah serum karena sample serum sangat cocok
untuk pemeriksaan kimia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu hamil
dengan preeklamsia ringan hasil kadar kretainin <1,1 mg/dL sebanyak
sebanyak 11 (33,3%) dan ibu hamil dengan preeklamsia berat kreatinin serum
> 1,1 mg/dL menunjukkan sebanyak 22 (66,7%).
Penelitian ini sejalan dengan teori POGI bahwa ibu hamil dengan
preeklamsia akan megalami gangguang ginjal yang dimana kreatinin serum >
1,1 mg/dl atau didapatkan peningkatan kretainin serum pada kondisi dimana
tidak ada kelainan ginjal lainnya. Penelitian ini juga didukung oleh Lis Tri
utami dkk (2020) yang menyatakan di jurnalnya bahwa hasil laboratorik pada
ibu hamil dengan preeklamsia mengalami peningkatan. Hal ini disebabkan
44

karena pembengkakan dari kapiler endotel glomerular yang menyebabkan


penurunan perfusi dan laju filtrasi ginjal. Konsentrasi asam urat plasma
biasanya meningkat terutama pada preeklampsia berat. Pada sebagian besar
wanita hamil dengan preeklampsia, penurunan ringan sampai sedang laju
filtrasi glomerulus tampaknya terjadi akibat berkurangnya volume plasma
sehingga kadar kreatinin plasma hampir dua kali lipat dibandingkan dengan
kadar normal selama hamil (sekitar 0,5 ml/dL). Namun pada beberapa kasus
preeklampsia berat, kreatinin plasma meningkat beberapa kali lipat dari nilai
normal ibu tidak hamil atau berkisar hingga 2-3 mg/dL. Hal ini disebabkan
perubahan intrinsik ginjal akibat vasospasme yang hebat.
Selain itu dilakukan juga pemeriksaan trombosi (PLT) yang dimana
nilai normalnya 150.000 – 450.000/mm3. Penelitian ini menunjukkan bahwa
hasil trombosit (PLT) normal pada ibu hamil dengan preeklamsia ringan dan
preeklamasi berat normal sebanyak 33 (100%) orang, hal ini disebabkan karena
ibu hamil hanya mengarah ke preeklamsia. Penelitian ini didukung oleh jurnal
Candra dkk (2017) berjudul Perbandingan Profil Hematologi Pada
Preeklamsia/ Eklamsia dengan Kehamilam Normotensi di RSUP DR. Kariadi
Semarang yag menyatakan perubahan trombosit lebih sering ditemukan pada
eklampsia dengan gejala berat, terutama pada sindrom HELLP (hemolysis,
elevated liver enzymes and low platelets). Trombositopenia terjadi akibat
peningkatan aktivasi, agregasi, serta konsumsi platelet.
BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN
Hasil penelitian terhadap ibu hamil yang mengalami preeklampsia usia
kehamilan Trimester III RSIA Cinta Kasih pada periode Desember tahun 2021
sampai dengan Februari tahun 2022 dengan jumlah 33 orang ibu hamil :
1. Ibu hamil yang mengalami hipertensi hasil protein urin akan melebihi 300
mg dalam 24 jam atau pada tes urin dipstik menunjukkan hasil positif (+)
1 bahkan > positif (+) 1. Penelitian ini menunjukkan baha derajat
kepositifan yang berbeda – beda yaitu, ibu hamil dengan preeklamsia
ringan protein urin positif (+) 1 sebanyak 10 (30,3%) dan positif (++)
sebanyak 1 (3,0%) dari 33 sampel yang diteliti. Sedangkan pada ibu hamil
dengan preekalamsia berat protein urin positif (+) 1 menujukkan sebanyak
12 (36,4%) dan positif (++) sebanyak 10 (30,3%).
2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu hamil yang mengalami
preeklamsia ringan dan preeklamsia berat kadar ureum dalam darahnya
masih normal.
3. Ibu hamil yang mengalami preeklamsia ringan dan preeklamsia berat hasil
kreatinin serum < 1,1 mg/dL atau didapatkan peningkatan kadar kreatinin
serum dari sebelumnya pada kondisi dimana tidak ada kelainan ginjal
lainnya.
4. Penelitian ini menunjukkan bahwa ibu hamil dengan dengan preeklamsia
ringan dan preeklamsia berat hasil trombositnya norml karena penaurunan
trombosit terjadi pada pasien eklamsia.

45
46

B. SARAN
1. Bagi ibu hamil
a) Selama kehamilan diharuskan melakukan pemeriksan rutin kehamilan
secara berkala untuk memantau perubahan patologis kondisi ibu dan
janin.
b) Ibu hamil dengan protein positif dan mengalami kenaikan tekanan
darah hendaknya rajin minum obat dan menjaga pola makan agar
kesehatan ibu dan janin baik semua saat melahirkan.

2. Bagi Peneliti selanjutnya


Dapat melakukan pemeriksaan fungsi hati pada ibu hamil dengan
preeklamsia
DAFTAR PUSTAKA

Azzahrah F. 2020. Pemeriksaan ureum pada ibu hamil dengan preeklamsia di RSIA
Buah Hati.Skripsi.Poltekkes kemenkes. Jakarta.
Cunningham FG et al.2012.Hypertensive Disorder In Pregnancy.William
Obstetrics.23.Mc.Grawhill.
Cunningham FG, Leveno KJ, Bloom SL, Spong CY, Dashe JS, Hoffman Bli, William
et al. 2014. Obstetrics 24th ed. Mc Graw Hill .New York.
Claudia M S; Hermie M. M T; Freddy W W.2019.Gambaran preeklamsia berat dan
eklamsia ditinjau dari faktor risiko di RSUP PROF. DR. R. D KANDOU
MANADO.Jurnal medik dan rehabilitasi.1(3);2
DeCherney A H; Pernoll M L.2013.Current Treatment & Diagnosis.Obsterics
Gynecology, 11th edn.McGrawHill. New York.
D G A Suryawan; I A M S Arjani; I G Sudarmanto.2016.Gambaran kadar ureum dan
kreatinin serum pada pasien gagal ginjal kronis yang menjalani terapi hemodialisa
di RSUD Sanjiwani Gianyar. Meditory.4(2);145.
Fadhila I; Rahmatina B H; Yusrawati. 2018.Hubungan Antara Tekanan Darah Dan
Fungsi Ginjal pada Preeklamsia di RSUP DR. M. Djamil.Jurnal kesehatan
andala.7(1);60
Guyton AC, Hall JE.2008.Buku ajar fisiologi kedokteran (terjemahan).EGC. Edisi ke-
11. Jakarta.
Hale AL, Nilay K, Kemal AY, Erol A, Hospital GM, Science H, et al.2017.The role of
hematological and biokimia markers in preeclampsia prediction.J Clin Anal Med.
Hariharan N, Shoemaker A, Wagner S.2016.Pathophysiology of hypertension in
preeklampsia. Clinical Practice (Therapy).
Kinasih B A S.2019. Korelasi ureum dan kreatinin serum terhadap derajat
preeklamsia.Skripsi.Fakultas kedokteran universitas lampung.Bandar lampung.
Levine RJ, Maynard SE, Qian C, Lim KH, England LJ, et al.2004.Circulating
angiogenic factors and the risk of preeclampsia. N. Engl. J. Med.350:672–83.
Magee L;Pells A.2014.Diagnosis, evaluation, and Management of the Hypertensive
Disorders of Pregnancy.Eecutive Summary.SOGC Clinical Pratice Guidline.

47
Maternity; Putri.2017.Asuhan Kebidanan Komunitas Disesuaikan dengan Rencana
Pembelajaran Kebidanan.ANDI.Yogyakarta.
Muttia A;Erna H;Aulia C.2020.Gangguan Fungsi Ginjal Pada Ibu Hamil Preeklamsia
Berat Dengan Dislipidemia di RSUD Kelas B Serang. Jurnal Kesehatan
Reproduksi, 11(1), 2020: 69-79.
Nisell H; Lintu H; Lunnel N O.2011.Tekanan Darah dan Fungsi Ginjal Tujuh Tahun
Setelah Kehamilan yang Rumit oleh Hipertensi.BR J Obstet.Gynaecol.
Phipps E, Prasanna D, Brima W, Jim B.2019. Preeklampsia: Updates in
Pathogenesis,Definitions, and Guidelines. Clin J Am Soc, Nephrol.
POGI.2016..Diagnosis dan Tatalaksana Preeklampsia. PNPK.
Saraswari N; Mardiana.2016. Faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian
preeklamsia pada ibu hamil. Unnes Journal of Public Health.5(2);91.
Santhi D DGD.2017.Diktat praktikum kimia klinik glory diagnostics.Fakultas
kedokteran universitas undayana.Denpasar.
Setiawan J F D;Wiryanthini I A D; Tianing W N.2020.Gambaran Kadar Protein Urin
Pada Ibu Hamil Preeklamsia Dan Eklamsia Di RSUP Sanglah Denpasar Tahun
2017.Jurna Medika Udaya.8(21);2.
Sherwood, Lauralee.2011.Trombosit dan Hemostatis.Edisi 6.Fisiologi Manusia dari el
ke Sistem.ECG.Jakarta.
Utami C T.2021. Hubungan Kadar Asam Urat Dengan Kejadian Preeklamsia Berat
Pada Ibu hamil di RSUD DR. H. Abdul Moeloek Provinsi
Lampung.JIMKI.8(3);62.
Utami N.2017.Gambaran Mean Platelet Volume (MPV) Pada Penderita Preeklamsia
di RSUD Dr. Pirngadi Medan Periode Januari 2015-Oktober 2016.Skripsi.Fakultas
Kedokteran.Universitas Sumatra Utara Medan.
Utami T L; Hakimi M.2020.Hasil Pemeriksaan Laboratorik Pada Ibu Preeklamsia
Dengan Risiko Terjadinya Severe Maternal Morbidity.Majalah Kesehatan
Indonesia.1(2):40.
Vagdatli E,Gounari E,Lazaridou E,Katsibourlia E,Tsikopoulou F,Labrinaou
I.2011.Platelet Distributio Width a Simple Practicial Specific Marker of Activation
of Coagulation.Hipokratia.

48
Verlohren, S., Holger Stepan, Ralf Dechend. 2012.Angiogenic growth factors in the
diagnosis and prediction of pre-eclampsia. ClinicalScience. Printed in Great
Britain doi.

World Health Organization.2006.Maternal and Perinatal Health.Geneva.


World Health Organization.2017.Maternal mortality .
Young, B.C., Levine, R.J., Karumanchi, S.A.2015. Pathogenesis of Preeclampsia.
Annu Rev Pathol Mech.

49
Lampiran 1. Alat dan Bahan yang digunakan
dalam penelitian
LAMPIRAN

1. Alat Laboratorium yang digunakan

Gambar 5. Spektrofotometer Gambar 6. Blue Tip

Gambar 7. Centrifuge Gambar 8. Yellow Tip

Gambar 9. Mikropipet Gambar 10. CupSampel

50
Gambar 11. Stopwatch Gambar 12. Sticker Kalibrasi Alat

Gambar 13. Tabung Vacumtainer Gambar 14. Micropore, Torniquete,


Tutup Merah Spuit, Alkohol Swab,Tabung
Vacumtainer Tutup Merah (Alat
Pengambilan Darah Vena)

Gambar 15. Hematology Analyzer Gamabar 16. Tabung Vacumtainer


Tutup Ungu/ Dengan Antikoalgulan
EDTA

51
Gambar 17. Stick Urin Gamabr 18. Pot Urin

52
2. Bahan Dan Reagen yang digunakan

Gambar 19. Reagen Ureum Gambar 20. Reagen RI, R2 dan


Standar Ureum

Gambar 21. Reagen Kreatinin Gambar 22. Reagen R1, R2 dan


Standar Kreatinin

Gambar 23. Serum Gambar 24. Darah EDTA

53
Gambar 25. Reagen Strip Gambar 26. Urin Sewaktu

Lampiran 2. Kuisoner /inform consent

54
3. Logbook Bimbingan

55
56
57
4. Informed Consent/ Surat Persetujuan

58
5. Kuesioner

59

Anda mungkin juga menyukai