Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Eka Gusriani. 203001090035

Hubungan Pengetahuan Pasien dan Peran Perawat Terhadap Kepatuhan Minum Obat
pada Pasien TB di RSU Royal Prima Jambi Tahun 2022
Berdasarkan data (WHO) pada tahun 2017, TB paru adalah penyebab kematian
kesembilan di seluruh dunia dan penyebab utama dari satu agen infeksius. Diperkirakan 10,4
juta orang jatuh sakit dengan TB paru pada tahun 2016 : 90% adalah orang dewasa, 65%
adalah laki-laki, 10% adalah orang yang hidup dengan HIV (74% di Afrika) dan 56 %
berada di negara-negara berkembang salah satunya negara Indonesia.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Jambi jumlah penderita penyakit
Tuberculosis (TB ) paru pada tahun 2019 berkisar 1.488 kasus, pada tahun 2020 berkisar
1.021 kasus, dan pada tahun 2021 menjadi 1.537 kasus yang terjadi di Kota Jambi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan pasien dan peran
perawat terhadap kepatuhan minum obat pada pasien tb di Rsu Royal Prima Jambi Tahun
2022. Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif dengan mengguanakan Cross
sectional.
Populasi dalam penelitian ini yaitu pasien yang melakukan pengobatan rawat jalan
maupun rawat inap di RSU Royal Prima Jambi dan sampel berjumlah 44 responden. Teknik
pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling. Penelitian ini akan dilakukan
pada tanggal 09 Februari 2023 s/d 15 Februari 2023 di RSU Royal Prima Jambi.
Hasl Penelitian menunjukkan tidak ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan
dan peran perawat terhadap kepatuhan minum obat anti tuberkulosis di RSU Royal Prima
Jambi. Dengan nilai p-value pengetahuan 0,074 > α 0,05 dan nilai p-value perzn perawat
0,074 > α 0,05.
Memberikan pelayanan yang optimal dan maximal dalam proses pengobatan pasien
Tuberculosis. Pihak Rumah Sakit diharapkan memberikan Edukasi tentang cara pencegahan
dan proses pengobatan.

Kata Kunci : Pengetahuan, Peran Perawat, Kepatuhan Minum Obat

Anda mungkin juga menyukai