Anda di halaman 1dari 7

Nama : Ayu Rohmanasari

No UK: 202000706575

KUMPULAN LEMBAR KERJA MENYUSUN PRAKTIK BAIK 3.1 PPG DALJAB


BAHASA INGGRIS KATEGORI 2
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

LK 3.1 Menyusun Best Practices

Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode Star (Situasi,
Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)
Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Siswa Dalam Pembelajaran

Lokasi SMK Negeri 1 Watulimo


Lingkup Pendidikan Sekolah Menengah Atas
Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan keterampilan berbicara siswa terkait materi
Self introduction and describing it self melalui media digital
dengan platform aplikasi Tiktok dengan metode Project
Based Learning
Penulis Ayu Rohmanasari S.Pd
Tanggal 8 Desember 2022
Situasi: Kondisi yang menjadi latar belakang masalah:
Kondisi yang menjadi latar
belakang masalah, mengapa Latar belakang permasalahan yang terjadi adalah karena
praktik ini penting untuk adanya anggapan siswa terhadap pembelajaran Bahasa
dibagikan, apa yang menjadi Inggris yang sulit dikuasai, khususnya pada keterampilan
peran dan tanggung jawab anda berbicara dan juga pembelajaran yang dilakukan selama ini
dalam praktik ini. belum variatif dan inovatif. Dengan adanya masalah
tersebut maka guru mencoba untuk mengunakan media
pembelajaran yaitu dengan bentuk digital melalui aplikasi
Tiktok dengan metode pembelajaran Project Based
learning, sehingga peserta didik diharapkan mampu untuk
mengexplorasi lebih maksimal keterampilan berbicaranya
terutama dalam mendeskripsikan dirinya dalam Bahasa
Inggris.

Mengapa Praktik ini penting untuk dibagikan?

Praktik ini penting untuk dibagikan karena dengan berbagi


pengalaman maka guru mampu untuk memperbaiki
kemampuan mengajarnya, serta dapat mengatasi
permasalahan yang terjadi di dalam kelas. Hal ini akan
memberikan dampak langsung pada hasil belajar siswa
khususnya dalam hal keterampilan berbicara dalam Bahasa
Inggris dan secara tidak langsung dapat memotivasi untuk
guru-guru lain untuk mengimplementasikan yang lebih baik
untuk peserta didiknya.

Apa yang menjadi peran dan tanggungjawab anda


dalam praktik ini?

Peran saya dalam praktik ini adalah sebagai guru yang


bertanggung jawab dalam merancang modul pembelajaran
berisikan: alur pembelajaran, bahan ajar, media ajar, LKPD
dan evaluasi, serta melaksakan pembelajaran sesuai dengan
perangkat ajar yang telah dibuat. Sebagai guru saya juga
bertanggung jawab membangun kemampuan pedagogik
untuk membantu peserta didik mampu mengatasi
permasalahan khususnya dalam pembelajaran Bahasa
Inggris yang dihadapi.

Tantangan : Setelah dilakukan identifikasi beberapa tantangan yang


Apa saja yang menjadi terjadi adalah:
tantangan untuk mencapai 1. Sarana dan prasarana kelas kurang memadai untuk
tujuan tersebut? Siapa saja yang melakukan kegiatan pembelajaran secara maksimal
terlibat, 2. Peserta didik kurang komunikatif didalam
berkolaborasi ketika belajar dalam kelompok
3. Time management rentan tidak terkontrol untuk
menyelesaikan semua sintak pembelajaran

Dari tantangan yang ada, dari sisi guru harus mampu


meningkatkan kompetensi baik dibidang pedagodik
maupun profesioal. Ke dua kemampuan tersebut diharapkan
dapat seimbang untuk mencapai tujuan pembelajaran yang
optimal.

Sedangkang dari sisi peserta didik, tantangannya adalah


terkait motivasi belajar dan semangat dalam mempelajari
sebuah materi pembelajaran Bahasa Inggris. Dari sisi sarana
dan prasarana untuk menunjang pembelajaran berbasis
TPACK masih belum memadai secara maksimal.

Pihak-pihak yang terlibat dalam tantangan ini adalah guru,


peserta didik dan kepala sekolah.

Aksi : Langkah-langkah yang dilakukan untuk menghadapi


Langkah-langkah apa yang tentangan tersebut adalah:
dilakukan untuk menghadapi 1. Melakukan koordinasi dengan pihak sekolah,
tantangan tersebut/ strategi apa melakukan kajian literature, merumuskan solusi,
yang digunakan/ bagaimana membuat perangkat pembelajaran dan
prosesnya, siapa saja yang mengagendakan rencana aksi
terlibat / Apa saja sumber daya 2. Mengetahui gaya belajar peserta didik dan membuat
atau materi yang diperlukan media pembelajaran yang kreatif dan inovatif sesuai
untuk melaksanakan strategi ini dengan tujuan pembelajran yang ingin dicapai

Strategi apa yang digunakan?


Model pembelajaran yang digunakan adalah Project Based
learning dengan metode using multimedia dan
menggunggah hasil karya mereka pada aplikasi tiktok.
Bagaimana prosesnya?

Kegiatan Awal:

Siswa diberikan pertanyaan pemantik terkait materi “Self


introduction” dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan
seputar sesuatu hal yang ada disekitar mereka, serta diikuti
dengan pemberian acuan acuan acuan pembelajaran

Kegiatan Inti (sintak 1): Menentukan pertanyaan atau


masalah utama

Siswa dihadapkan pada masalah dengan menonton video


dan menjawab pertanyaan terkait isi video, kemudian guru
menayangkan PPT yang berisi terkait materi self
introduction .
Kegiatan Inti (sintak 2): Merencanakan Proyek
Siswa dibagi dalam kelompok kerja dan dibagikan LKPD
(secara individu siswa menyusun teks perkenalan diri dalam
bahasa inggris sesuai langkah yang sudah dijelaskan guru)

Kegiatan Inti (sintak 3): Membuat jadwal penyelesaian


proyek

Siswa secara berkelompok menyusun jadwal untuk


pengambilan video / proyek mereka.

Kegiatan Inti (sintak 4): Memonitor kemajuan


penyelesaian proyek

Guru menanyakan sejauh mana proyek sudah dilaksanakan


dan memonitor perkembangan bahasa inggris siswa.

Kegiatan Inti (sintak 5): Mempresentasikan dan


menguji hasil proyek

Guru menayangkan video tiktok dari semua kelompok yang


sudah dibuat dan sudah mendapatkan masukan dari guru

Kegiatan Inti (sintak 6): Mengevaluasi dan refleksi


proses dan hasil proyek

Guru memberikan evaluasi dari hasil presentai dan siswa


menuliskan refleksi dari kegiatan yang telah dilakukan

Kegiatan Akhir: Penutup

Siswa memberikan sismpulan terhadap pembelajaran yang


dilaksanakan. Dan guru merikan feed back terhadap
pembelajaran hari tersebut.

Siapa saja yang terlibat?

Saya selaku guru, peserta didik dan teman sejawat yang


membantu proses pengambilan gambar pembelajaran ini,
serta kepala sekolah dan staffnya yang memberikan
dukungan penuh selama proses dari awal sampai akhir.

Refleksi Hasil dan dampak Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah
Bagaimana dampak dari aksi yang dilakukan?
dari Langkah-langkah yang
dilakukan? Apakah hasilnya Berdasarkan refleksi hasil dan dampak dari pembelajaran
efektif? Atau tidak efektif? yang sudah dilakukan adalah:
Mengapa? Bagaimana respon 1. Peserta didik aktif dalam mengikuti materi
orang lain terkait dengan strategi pembelajaran yang disajikan dalam bentuk video
yang dilakukan, Apa yang pembelajaran dan PPT. Serta dalam melakukan
menjadi faktor keberhasilan atau pembuatan proyek melalui metode using multimedia
ketidakberhasilan dari strategi menggunakan aplikasi tiktok setiap individu dalam
yang dilakukan? Apa kelompok terlibat aktif dan berkreasi sesuai dengan
pembelajaran dari keseluruhan ketrampilan mereka.
proses tersebut 2. Peserta didik mampu menggasah keterampilan
berbicara secara maksimal ketika membuat video
dan memperkenalkan diri mereka.
3. Guru tidak lagi hanya menggunakan metode
ceramah untuk menyampaikan materi pembelajaran.

Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi


yang dilakukan?

1. Respon dari teman sejawat: para rekan guru menilai


positif dan menyambut baik terhadap praktik
pembelajaran yang telah dilakukan karena secara
langsung ataupun tidak langsung hal ini
memberikan motivasi untuk mereka untuk
melakukan pembelajaran yang kreatif dan inovatif
untuk mencapai tujuan pembelajaran pembelajaran
dikelas masing-masing.
2. Respon dari kepala sekolah: Sebagai seorang
pimpinan, kepala sekolah memberikan respon
positif dan mendukung penuh semua proses praktik
pembelajaran dan awal sampai akhir untuk
menghasilkan sebuah inovasi dalam pembelajaran
dikelas.

Apa yang menjadi faktor keberhasilan atau


ketidakberhasilan dari strategi yang dilakukan?
Faktor keberhasilan pembelajaran ini ditentukan oleh
penguasaan guru terhadap model pembelajaran, media
pembelajaran, dan langkah-langkah pelaksanaan rencana
pembelajran yang telah dibuat. Selain itu juga didukung
oleh kerjasama yang baik yang ditunjukkan oleh peserta
didik dan semua pihak yang tekait dalam proses ini.

Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut?

Untuk meningkatkan kualitas pendidikan sebagai seorang


guru perlu berusaha untuk melakukan inovasi terhadap
pembelajaran agar menghasilkan pembelajaran yang kreatif
dan inovatif. Hal ini dapat dilakukan dangan cara
mengalisis permasalahan yang ada, mencari alternatif solusi
dan kemudian membuat perencanaan aksi pembelajaran
dengan baik dan matang untuk mencapai tujuan
pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai