Anda di halaman 1dari 80

PENELITIAN

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN


INTENSITAS NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF DI PMB
SUSI IRMA PASAR MINGGU KOTA BENGKULU

Oleh:

Ketua Penlitian : Karlina M.Keb

Anggota 1 : Ruri Maiseptya Sari, SST, M.Kes

Anggota 2 : Maria Virginia

PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
TRI MANDIRI SAKTI
BENGKULU
2021
HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul Penelitian : “Hubungan Dukungan Keluarga


Dengan Intensitas Nyeri Persalinan
Kala I di PMB Susi Irma Pasar
Minggu Kota Bengkulu”

2. Pelaksanaan Penelitian :
A. Ketua
a. Nama : Karlina M.Keb
b. Jenis Kelamin : Perempuan
c. Golongan, Pangkat dan : IIIa/Penata Muda Tingkat 1/0214049401
NIDN
d. Program Studi : Sarjana Terapan Kebidanan
B. Anggota 1 :
a. Nama : Ruri Maiseptya Sari SST.M,Kes
b. Jenis Kelamin : Perempuan
c. Golongan, Pangkat dan : IIIc/Penata Muda Tingkat 1/2013.
NIK 1470.42
d. Program Studi : Sarjana Terapan Kebidanan
C. Anggota 2 :
a. Nama : Maria Vitginia
b. Jenis Kelamin : Perempuan
c. Program Studi : Sarjana Terapan Kebidanan
3. Lokasi Penelitian : PMB Susi Irma
4. Lama Penelitian : 6 (enam) bulan
5. Biaya penelitian : Rp. 7.000.000,00
a. STIKES Tri Mandri Sakti : Rp. 7.000.000,00
b. Instansi lain : :-
c. Dosen : :-
Bengkulu, 28 Agustus 2021
Mengetahui, Ketua Peneliti

Ketua Prodi Sarjana Terapan Kebidanan

Mika Oktarina, SST, M.Kes Karlina , M.Keb


NIK. 2014.1470.55

Menyetujui,
Kepala LPPM

Nurul Khairani, STP, MKM


NIK. 2013.1470.44

ii
\
ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari hubungan dukungan keluarga


dengan intensitas nyeri persalinan kala I di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota
Bengkulu.
Penelitian ini menggunakan pendekatan Survey Analitik menggunakan
desain rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini seluruh ibu hamil
yang akan bersalin di bulan Juni sampai Juli sebanyak 60 ibu di PMB Susi Irma
Pasar Minggu Kota Bengkulu. Sampel diambil menggunakan accidental sampling
diperoleh sebanyak 52 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini
menggunakan data primer dan sekunde. Analissi yang dilakukan menggunakan
analisis univariat menggunakan uji Chi-Square (χ2) dan uji Contingency
Coefficient (C).
Hasil penelitian didapatkan: Dari 52 sampel terdapat 14 orang dengan
intensitas nyeri sedang dan 38 orang dengan intensitas nyeri ringan; terdapat 12
orang keluarga tidak mendukung dan 40 orang keluarga mendukung dan ada
hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan intensitas nyeri
persalinan kala I fase aktif, dengan kategori hubungan erat. Diharapkan pada PMS
“S” untuk dapat memberikan edukasi dan konseling pada keluarga ibu hamil saat
mengantar ibu melakukan kunjungan pemeriksaan kehamilan tentang pentingnya
melakukan pendampingan dan mendukung proses persalinan.

Kata Kunci: Dukungan Keluarga, Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Aktif

iii
ABSTRACT
.

This study aims to study the relationship between family support and the
intensity of labor pain in the first stage at PMB Susi Irma Pasar Minggu,
Bengkulu City.
This study uses an analytical survey approach using a cross sectional
design. The population in this study were all pregnant women who will give birth
in June to July as many as 60 mothers at PMB Susi Irma Pasar Minggu, Bengkulu
City. Samples were taken using accidental sampling obtained as many as 52
people. Data collection in this study used primary and secondary data. The
analysis was carried out using univariate analysis using the Chi-Square test (χ2)
and the Contingency Coefficient (C) test.
The results obtained: From 52 samples there were 14 people with
moderate pain intensity and 38 people with mild pain intensity; there are 12
unsupportive families and 40 supportive families and there is a significant
relationship between family support and the intensity of labor pain in the active
phase of the first stage, with a close relationship category. It is expected that PMS
"S" will be able to provide education and counseling to the families of pregnant
women when taking mothers to visit pregnancy check-ups about the importance
of mentoring and supporting the delivery process.

Keywords: Family Support, Intensity of Childbirth Pain in Active Stage I

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kehadirat Allah SWT yang telah


melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan Proposal penelitian ini yang berjudul “Hubungan Dukungan
Keluarga Dengan Intensitas Nyeri Persalinan Kala I di PMB Susi Irma
Pasar Minggu Kota Bengkulu” Dalam kesempatan yang baik ini,penulis
mengucapkan terimakasi kepada Stikes Tri Mandiri Sakti Bengkulu yang telah
memberikan hibah dana internal

Penulis menyadari dalam penulisan penelitian ini masih banyak kesalahan


dan banyak bantuan yang telah diberikan kepada penulis, untuk itu dengan rasa
tulus dan segala kerendahan hati, penulis menyampaikan rasa terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada :

1. Drs. H. S. Effendi, MS selaku Ketua STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu


yang telah memberikan dukungan dan bimbingannya.
2. Mika Oktarina, SST, M.Kes, selaku Ketua Jurusan Kebidanan dan
pendamping penelitian yang telah memberikan dukungan dan bantuannya
dalam penelitian ini.
3. Nurul Khairani, STP, MKM, selaku Ketua LPPM dan tim LPPM yang telah
memberikan dukungan dan bimbingannya.
4. Pmb Susi Irma yang telah memberikan izin dalam pelaksanaan penelitian
5. Responden penelitian yang telah bersedia dijadikan sampel penelitian
sehingga penelitian ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya.
6. Mahasiswa yang telah membantu dalam penelitian ini.
7. Seluruh Dosen dan staf STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu yang telah
memberikan dorongan semangat sehingga terselesainya penelitian ini
Bengkulu, 28 Agustus 2021

Penuli
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...............................................................................................i


PERSETUJUAN.......................................................................................................ii
PENGESAHAN........................................................................................................iii
ABSTRAK................................................................................................................iv
MOTTO DAN PERSEMBAHAN...........................................................................v
KATA PENGANTAR..............................................................................................vi
DAFTAR ISI.............................................................................................................vii
DAFTAR TABEL.....................................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR................................................................................................x
DAFTAR BAGAN....................................................................................................xi
DAFTAR LAMPIRAN............................................................................................xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang...............................................................................................1
B. Rumusan Masalah .........................................................................................4
C. Tujuan Penelitian ..........................................................................................5
1. Tujuan umum...........................................................................................5
2. Tujuan Khusus ........................................................................................5
D. Manfaat Penelitian.........................................................................................5
1. Bagi STIKES Tri Mandiri Sakti ............................................................5
2. Bagi Praktek Mandiri Bidan (PMB) .....................................................5
3. Bagi Peneliti Lain...................................................................................6

BAB II TINJAUAN TEORI

A. Kajian Teori...................................................................................................7
1. Kala I Persalinan......................................................................................7
a. Definisi ..............................................................................................7
b. Kala I (Kala Pembukaan) ..................................................................7
c. Perubahan Fisiologi Pada Kala I Menurut Tresnawati, (2016).........8
d. Etiologi ..............................................................................................9
e. Tahap Persalinan................................................................................10
f. Tanda-Tanda Persalinan.....................................................................11
g. Faktor Yang Mempengaruhi Persalinan.............................................12
2. Nyeri Persalinan.......................................................................................15
a. Definisi.............................................................................................15
b. Penyebab Nyeri.................................................................................15
c. Klasifikasi Nyeri...............................................................................17
d. Pengalaman Nyeri.............................................................................21
e. Pengukuran Intensitas Nyeri.............................................................22
f. Respon Terhadap Nyeri ...................................................................27
g. Strategi Penatalaksanaan Nyeri........................................................28

ii
3. Dukungan Keluarga.................................................................................30
a. Pengertian ........................................................................................30
b. Bentuk Dukungan Keluarga.............................................................32
c. Dukungan Keluarga dalam Kehamilan, Persalinan dan Nifas..........33
d. Manfaat Dukungan Keluarga............................................................34

4. Hubungan Dukungan Keluarga dengan Intensitas Nyeri Persalinan


kala I.........................................................................................................35

B. Kerangka Konsep...........................................................................................37
C. Definisi Operasional.......................................................................................37
D. Hipotesis.........................................................................................................38

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian........................................................................39


B. Desain Penelitian............................................................................................39
C. Populasi dan Sampel Penelitian.....................................................................39
D. Pengumpulan Data.........................................................................................40
E. Pengolahan Data.............................................................................................41
F. Analisa Data...................................................................................................42

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian..............................................................................................39
1. Gambaran Penelitian................................................................................39
2. Jalannya Penelitian...................................................................................39
3. Analisis Univariat.....................................................................................39
4. Analisis Bivariat.......................................................................................39
B. Pembahasan....................................................................................................39
1. Gambaran Intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi
Irma Pasar Minggu kota Bengkulu .........................................................
2. Gambaran Dukungan Keluarga di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota
Bengkulu .................................................................................................
3. Hubungan Dukungan Keluarga dengan Intensitas Nyeri Persalinan
Kala I Fase Aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu ......

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan....................................................................................................39
B. Saran...............................................................................................................40

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

iii
DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 1. Definisi Operasional....................................................................................38
Tabel 2. Distribusi Frekuensi Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif di
PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu .........................................................
Tabel 3. Distribusi Frekuensi Dukungan Keluarga di PMB Susi Irma Pasar
Minggu Kota Bengkulu .............................................................................................
Tabel 4. Hubungan Dukungan Keluarga dengan Intensitas Nyeri Persalinan Kala I
Fase Aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu...................................

iv
DAFTAR GAMBAR

Halaman
Gambar 1. Skala Nyeri Verbal...................................................................................23
Gambar 2. Skala Nyeri Numerik................................................................................23
Gambar 3. Skala Intensitas Nyeri Bourbanis.............................................................26

v
DAFTAR BAGAN

Halaman
Bagan 1. Kerangka Konsep .......................................................................................37

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Permohonan Menjadi Responden


Lampiran 2. Surat Persetujuan Menjadi Responden
Lampiran 3. Kuesioner
Lampiran 4. Tabel Format Pengumpulan Data
Lampiran 5. Lembar Observasi
Lampiran 6. Lembar Checklist Observasi
Lampiran 7 Berita Acara
Lampiran 8 Surat Penelitian
Lampiran 9 Master Tabel
Lampiran 10. Olahan data
Lampiran 11 Dokumentasi

vii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Angka Kematian Ibu (AKI) adalah salah satu indikator yang dapat

menggambarkan kesejahteraan masyarakat di suatu negara. Menurut data

World Health Organization (WHO) Rasio kematian ibu di negara berkembang

adalah 240 per 100.000 kelahiran dibandingkan 16 per 100.000 kelahiran

negara maju. Ada perbedaan besar antar negara, dengan beberapa negara

memiliki rasio kematian ibu melahirkan sangat tinggi yaitu 1000 atau lebih

per 100.000 kelahiran hidup (WHO, 2018).

Persalinan di Indonesia menunjukkan bahwa terdapat 83,67% ibu hamil

yang menjalani persalinan dengan ditolong oleh tenaga kesehatan dan

dilakukan di fasilitas pelayanan kesehatan di Indonesia. Namun demikian

masih terdapat 17 provinsi (50%) yang belum memenuhi target tersebut.

Terdapat kesenjangan yang cukup jauh antara provinsi tertinggi dan terendah

yaitu 114,42% (DKI Jakarta ) – 30,65% (Maluku) dengan standar deviasi

sebesar 16%, sedangkan di provinsi Bengkulu menjadi urutan ke-21 terendah

yaitu 81,79% (Kemenkes,2019).

Berdasarkan hasil Survei Penduduk Antar Sensus (SUPAS) 2015 AKI

kembali menunjukkan penurunan menjadi 305 kematian ibu per 100.000

kelahiran hidup Sedangkan target SDGs pada tahun 2030 mengurangi AKI

hingga di bawah 70 per 100.000 KH. (Kemenkes RI, 2019) Salah satu

penyebab AKI masih tinggi di Indonesia adalah kurangnya perhatian dari

8
keluarga khususnya peran serta suami dan keluarga dalam proses selama

kehamilan dan persalinan. Padahal peran suami sangat berperan untuk

membantu menenangkan kondisi fisik maupun psikis seorang istri. Akibat dari

kurangnya perhatian dan dukungan dari suami, membuat ibu merasa takut,

cemas dan khawatir dalam menghadapi persalinan.

Pengawasan proses persalinan terutama pada saat kala I sangat penting

dilakukan untuk menentukan proses persalinan bisa berjalan dengan normal

atau tidak. Nyeri pada persalinan terjadi pada semua ibu bersalin. Nyeri pada

proses ini perlu mendapatkan penanganan yang baik dan tidak menimbulkan

trauma dan komplikasi sehingga mengganggu persalinan. Berbagai metode

dalam penanganan nyeri dapat dilakukan dengan farmakologi dengan obat

analgetik maupun non farmakologi dengan menggunakan latihan atau terapi.

(Dewi,at all 2020)

Sebuah kajian penelitian menunjukkan bahwa para wanita yang

mendapat dukungan selama persalinan akan lebih sedikit memerlukan pereda

nyeri, mengalami lebih sedikit campur tangan medis dan melahirkan bayi-bayi

yang kuat. Bahkan penelitian mengenai arti penting pendampingan suami pun

telah dilakukan oleh peneliti dari Jerman. Hasil studi yang dilakukan oleh

Noack and Atai dengan judul ”Presence of the Husband in The Delivery

Room” kepada 650 pasangan ibu bersalin di Jerman dan hasilnya 90% ibu

ditemani oleh suaminya mengatakan lebih nyaman dan persalinan pun

berlangsung lancar (Dewi,et al 2020).

9
Selama ini, peran pendamping persalinan tidak terlalu dipedulikan baik

oleh tenaga kesehatan maupun keluarga. Bahkan di beberapa Rumah Sakit

tidak memperbolehkan adanya pendamping persalinan saat proses persalinan

berlangsung, jadi ibu bersalin hanya didampingi bidan atau tenaga kesehatan

saja. Padahal hal itu sangat mempengaruhi kenyamanan dari ibu bersalin itu

sendiri yang pada akhirnya akan mengurangi rasa sakit dalam persalinan

(Dewi,et al 2020).

Diharapkan dari dukungan suami yang diberikan akan menenangkan

emosi ibu sehingga proses persalinan akan dilewati dengan perasaan senang

dan terhindar dari depresi, dan akan memperkecil nyeri yang dirasakan ibu

saat bersalin. Hal ini diperkuat oleh pernyataan Puspitasari (2019) bahwa

dukungan yang baik akan membantu ibu menurunkan rasa nyeri yang diderita.

Dalam kondisi relaks, tubuh akan memproduksi hormon bahagia yang disebut

endorphin yang akan menekan hormon stressor sehingga rasa nyeri yang

dirasakan akan berkurang. Dukungan diberikan oleh suami akan membuat ibu

lebih nyaman dan lebih menikmati setiap perjalanan persalinan, semakin ibu

menikmati proses persalinan maka ibu akan merasa lebih relaks akibatnya ibu

tidak lagi terfokus pada rasa nyeri persalinan, sehingga nyeri persalinan tidak

lagi terasa.

Berdasarkan penelitian Anjani,Mardiana dan Nurrachma (2019),

mengatakan bahwa pendampingan suami yang diberikan pada ibu selama

proses persalinan dilakukan dengan baik dengan tindakan suami mendampingi

ibu secara langsung selama persalinan dengan bentuk komunikasi verbal dan

10
non verbal seperti memberi dorongan semangat dengan kata – kata yang

menentramkan hati, memijat bagian tubuh ibu yang sakit, memberikan

makanan dan minuman pada ibu saat tidak ada kontraksi, membantu

mengusap keringat memegang tangan ibu saat kontraksi dan meyakinkan

bahwa ibu bisa menjalani persalinan, serta membantu memimpin ibu agar

mengedan dengan benar sesuai petunjuk tenaga kesehatan. Dimana pada

penelitian ini fokus penilaian rasa nyeri ibu bersalin dimulai pada fase aktif.

Berdasarkan hasil survey awal yang dilakukan pada tanggal 12 April

2021 terdapat 124 ibu bersalin mulai dari 1 januari 2021- sekarang di BPM

Bidan Susi Pasar Minggu. Dari latar belakang di atas, penulis tertarik untuk

melakukan penelitian mengenai dukungan suami dan keluarga dengan

intensitas nyeri persalinan kala I. Hasil dari penelitian penulis kemudian

dituangkan dalam bentuk tulisan dengan judul “Hubungan Dukungan

Keluarga Dengan Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif di PMB Susi

Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka yang menjadi masalah

penelitian adalah apakah ada hubungan dukungan keluarga dengan intensitas

nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu?

11
C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan umum

Untuk mempelajari hubungan dukungan keluarga dengan intensitas

nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu.

2. Tujuan Khusus

1) Diketahui gambaran intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif di

PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu

2) Diketahui gambaran dukungan keluarga di PMB Susi Irma Pasar

Minggu Kota Bengkulu

3) Diketahui gambaran hubungan dukungan keluarga dengan intensitas

nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi STIKES Tri Mandiri Sakti

Hasil penelitian ini dapat memberikan informasi bagi mahasiswi

STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu Jurusan Kebidanan sebagai calon

bidan yang memegang peranan penting dalam memberikan asuhan

persalinan dengan meningkatkan dukungan pendampingan suami dan

keluarga dalam persalinan.

2. Bagi Praktek Mandiri Bidan (PMB)

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk peningkatan

pelayanan kebidanan dalam penanganan rasa nyeri persalinan secara non

12
farmakologis dengan melakukan upaya menurunkan rasa nyeri pada ibu

bersalin tanpa menggunakan alat.

3. Bagi peneliti lain

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi bagi

peneliti lain dan dapat dijadikan acuan untuk mengembangkan penelitian

ini lebih lanjut.

13
BAB II

TINJAUAN TEORI

A. KAJIAN TEORI

1. Kala I Persalinan

a. Definisi

Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi (janin atau uri)

yang telah cukup bulan atau hidup diluar kandungan melalui jalan lahir

dengan bantuan atau tanpa bantuan/kekuatan sendiri (Manuaba, 2016).

Persalinan normal adalah proses pengeluaran janin yang terjadi

pada kehamilan cukup bulan (37-42 minggu) lahir spontan dengan

presentasi belakang kepala yang berlangsung dalam 18-24 jam, tanpa

komplikasi baik pada ibu maupun pada janin (Arfian, 2018).

b. Kala I (Kala Pembukaan)

Proses pembukaan serviks dari pembukaan 1-10 cm di bagi menjadi 2

fase yaitu fase laten dan fase aktif, yaitu:

1) Fase Laten

a) Dimulai sejak awal kontraksi yang menyebabkan penipisan

dan pembukaan serviks secara bertahap.

b) Berlangsung hingga serviks membuka kurang dari 4cm.

c) Pada umumnya, fase laten berlangsung hampir atau hingga 8

jam

14
d) Kontraksi mulai teratur tetapi lamanya masih di antara 20-30

detik.

2) Fase Aktif

a) Frekuensi dan lama kontraksi uterus akan meningkat secara

bertahap (kontraksi dianggap adekuat/memadai jika terjadi 3

kali atau lebih dalam waktu 10 menit dan berlangsung selama

40 detik atau lebih).

b) Pembukaan 4 cm hingga mencapai pembukaan lengkap atau

10 cm, akan terjadi dengan kecepatan rata-rata 1 cm per jam

(nullipara atau primigravida) atau lebih dari 1 cm hingga 2 cm

(multipara).

c) Terjadinya penurunan bagian terbawah janin.

c. Perubahan Fisiologi Pada Kala I Menurut Tresnawati, (2016)

1) Tekanan darah

Tekanan darah meningkat selama terjadinya kontraksi (sistol

rata-rata naik) 10-20 mmHg, diastole naik 5-10 mmHg. Antara

kontraksi, tekanan darah kembali seperti saat sebelumnya

persalinan. Rasa sakit, takut, dan cemas juga akan meningkatkan

tekanan darah.

2) Metabolisme

Metabolisme karbohidrat aerob dan anaerob akan meningkat

secara berangsur-angsur disebabkan karena kecemasan dan

aktivitas otot skeletal, peningkatan suhu tubuh ditandai dengan

15
adanya peningkatan suhu tubuh, denyut nadi, curah jantung,

pernafasan dan kehilangan cairan. Suhu tubuh sedikit meningkat

selama persalinan. Selama dan setelah persalinan akan terjadi

peningkatan, jaga agar peningkatan suhu tidak lebih dari 0,5-1ºC.

3) Detak jantung

Berhubungan dengan peningkatan metabolism, detak

jantung akan meningkat secara dramatis selama kontraksi.

4) Pernafasan

Terjadi peningkatan laju pernafasan yang dianggap normal,

hiperventilasi yang lama dianggap tidak normal dan bisa

menyebabkan alkalosis.

d. Etiologi

Menurut Sulistyawati dan Nugraheni (2017), tanda-tanda yang

termasuk dalam persalinan, yaitu:

1) Terjadinya his persalinan

His persalinan mempunyai sifat :

a) Pinggang terasa sakit yang menjalar kedepan

b) Sifatnya teratur, interval makin pendek dan kekuatannya

semakin besar

c) Mempunyai pengaruh terhadap perubahan serviks

d) Makin beraktivitas kekuatan his makin bertambah.

2) Pengeluaran lendir dan darah

3) Pengeluaran cairan

16
Sebagai pasien mengeluarkan air ketuban akibat pecahnya selaput

ketuban.

Sedangkan menurut Sumarah (2018), sebab-sebab mulainya

persalinan antara lain:

1) Hormon Esterogen

Berfungsi untuk meningkatkan sensitivitas otot rahim dan

memudahkan penerimaan rangsangan dari luar seperti rangsangan

oksitosin, rangsangan prostaglandin dan rangsangan mekanis.

2) Hormon Progesteron

Berfungsi menurunkan sensitivitas otot rahim, menyulitkan

penerimaan rangsangan dari luar seperti oksitosin, rangsangan

prostaglandin, mekanis dan menyebabkan otot-otot rahim dan otot

polos relaksasi.

Pada kehamilan kedua hormone tersebut berada dalam keadaan

seimbang, sehingga kehamilan bisa dipertahankan. Perubahan

keseimbangan kedua hormone menyebabkan oksitosin yang

dikeluarkan oleh hipofise parsi posterior dapat menimbulkan

kontraksi dalam bentuk Braxton Hicks.

e. Tahap Persalinan

Tahap persalinan menurut Tresnawati (2016), tahap persalinan

terdiri atas Kala I (pembukaan). Kala I dimulai pembukaan 0 cm

sampai dengan pembukaan 10 cm (lengkap). Dalam kala I dibagi

menjadi 2 fase, yaitu:

17
1) Fase Laten: Berlangsung 8 jam. Pembukaan terjadi sangat lambat

sampai mencapai ukuran diameter 3 cm.

2) Fase Aktif : Berlangsung selama 7 jam, serviks membuka dari 4

cm sampai 10 cm, kontraksi lebih kuat dan sering, dibagi menjadi

3 fase:

a) Fase akselerasi : dalam 2 jam pembukaan 3 cm menjadi 4 cm.

b) Fase dilatasi maksimal : dalam waktu 2 jam pembukaan

berlangsung cepat, dari 4 cm menjadi 9 cm.

c) Fase deselerasi : pembukaan menjadi lambat kembali. Dalam

waktu 2 jam pembukaan 9 cm menjadi 10 cm (lengkap).

Fase-fase tersebut diatas dapat dijumpai pada pasien

primigravida dan multigravida, hanya pada pasien multigravida fase-

fase tersebut menjadi lebih pendek.

f. Tanda-Tanda Persalinan

Menurut Asri H (2017) persalinan dimulai bila sudah dalam

inpartu (saat uterus berkontraksi menyebabkan perubahan pada serviks

membuka dan menipis), berakhir dengan lahirnya plasenta secara

lengkap.

Tanda dan gejala menjelang persalinan antara lain: perubahan

serviks, persalinan palsu, ketuban pecah, blood show, lonjakan energy

dan gangguan pada saluran cerna. Mendekati persalinan serviks

melunak dan menipis serta sedikit dilatasi. Perubahan serviks akibat

peningkatan intensitas Braxton Hicks. Persalinan palsu terdiri dari

18
kontraksi uterus yang sangat nyeri, yang memberikan pengaruh

signifikan terhadap serviks akibat Braxton Hicks yang telah terjadi

sejak enam minggu persalinan.

Pada kondisi normal, ketuban pecah pada akhir kala I persalinan,

apabila terjadi sebelum persalinan disebut ketuban pecah dini (KPD).

Plak lendir disekresi serviks sebagai hasil poliferasi kelenjar lendir

serviks pada awal kehamilan. Plak ini menjadi sawar pelindung dan

menutup jalan lahir selama kehamilan. Pengeluaran plak inilah yang

dimaksud bloodyshow.

Bloody show paling sering terlihat sebagai rabas lendir

bercampur darah yang lengket dan harus dibedakan dengan cermat dari

perdarahan murni.

g. Faktor Yang Mempengaruhi Persalinan

Menurut Sondakh (2018), Persalinan dapat berjalan normal

(Eutocia) apabila ketiga faktor fisik 3P yaitu power, passage dan

passanger dapat bekerja sama dengan baik. Selain itu terdapat 2P yang

merupakan faktor lain yang secara tidak langsung dapat mempengaruhi

jalannya persalinan, terdiri atas psikologi dan penolong. Dengan

mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi persalinan:

1) Passage (Jalan Lahir)

Jalan lahir terbagi atas panggul ibu, yakni bagian tulang yang

padat, dasar panggul, vagina dan introitus. Janin harus berhasil

menyesuaikan dirinya terhadap janin yang relatif kaku, oleh karena

19
itu ukuran dan bentuk panggul harus ditentukan sebelum persalinan

dimulai.

Jalan lahir dibagi atas:

a) Bagian keras : tulang panggul

b) Bagian lunak : uterus, otot dasar panggul dan perineum.

2) Passenger (Janin dan plasenta)

Cara penumpang (Passenger) atau janin bergerak sepanjang

jalan lahir merupakan akibat inetraksi beberapa faktor, yaitu

ukuran kepala janin, presentasi, letak, sikap dan posisi janin.

Plasenta juga harus melalui jalan lahir sehingga dapat juga

dianggap sebagai penumpang yang menyertai janin. Namun

plasenta jarang menghambat proses persalinan pada kelahiran

normal.

3) Power (Tenaga/kekuatan)

Faktor kekuatan dalam persalinan dibagi atas dua, yaitu:

a) Kekuatan primer (kontraksi involunter)

Kontraksi dari segmen atas uterus yang menebal dan

dihantarkan ke uterus bawah dalam bentuk gelombang. Istilah

yang digunakan untuk menggambarkan kontraksi involunter ini

antara lain frekuensi, durasi, dan intensitas kontraksi. Kekuatan

primer ini mengakibatkan serviks menipis (effacement) dan

berdilatasi sehingga janin turun.

b) Kekuatan sekunder (kontraksi volunter)

20
Pada kekuatan ini, otot-otot diafragma dan abdomen ibu

berkontraksi dan mendorong keluar isi jalan lahir sehingga

menimbulkan tekanan intraabdomen. Tekanan ini menekan

uterus pada semua sisi dan menambah kekuatan dalam

mendorong keluar. Kekuatan sekunder tidak mempengaruhi

dilatasi serviks lengkap, kekuatan ini cukup penting untuk

mendorong keluar uterus dan vagina.

4) Positioning (Posisi Ibu)

Posisi ibu dapat mempengaruhi adaptasi anatomi dan

fisiologi persalinan. Perubahan posisi yang diberikan pada ibu

bertujuan untuk menghilangkan rasa letih, memberi rasa nyaman

dan memperbaiki sirkulasi. Posisi tegak (contoh : posisi berdiri,

berjalan, duduk dan jongkok) memberi sejumlah keuntungan dalam

bersalin.

5) Psikis (Psikologis)

Banyak wanita normal bisa merasakan kegembiraan saat

merasa kesakitan diawal menjelang kelahiran bayinya. Perasaan

berupa kelegaan hati seolah-olah pada saat itulah benar-benar

terjadi realitas “kewanitaan sejati”. Faktor psikologis meliputi hal-

hal sebagai berikut:

a) Melibatkan psikologis ibu dan persiapan intelektual

b) Pengalaman melahirkan bayi sebelumnya

c) Kebiasaan adat

21
d) Dukungan dari orang terdekat pada kehidupan ibu

2. Nyeri Persalinan

a. Definisi

Menurut Azis (2018), bahwa nyeri merupakan kondisi berupa

perasaan yang tidak menyenangkan, bersifat sangat subjektif.

Perasaan nyeri pada setiap orang berbeda dalam hal skala ataupun

tingkatannya, dan hanya orang tersebutlah yang dapat menjelaskan

atau mengevaluasi rasa nyeri yang dialaminya.

The International Association for the Study of pain

mendefinisikan nyeri sebagai “Suatu ketidaknyaman, bersifat

subjektif, sensori, dan pengalaman emosional yang dihubungkan

dengan aktual dan potensial untuk merusak jaringan atau

digambarkan suatu yang merugikan” (Monahan, 2017).

Nyeri persalinan adalah manifestasi dari adanya kontraksi

(pemendekan) otot rahim. Kontraksi inilah yang menimbulkan rasa

sakit pada pinggang, daerah perut dan menjalar ke arah paha.

Kontraksi ini menyebabkan adanya pembukaan mulut rahim

(serviks) dengan adanya pembukaan serviks ini maka akan tejadi

persalinan (Judha, 2017).

b. Penyebab Nyeri

Menurut Judha (2017), rasa nyeri persalinan muncul karena

Kontraksi otot rahim

22
Kontraksi rahim menyebabkan dilatasi dan penipisan serviks

serta iskemia rahim akibat kontraksi arteri myometrium. Karena

rahim merupakan organ internal maka nyeri yang timbul disebut

nyeri visceral. Nyeri visceral juga dapat dirasakan pada organ lain

yang bukan merupakan asalnya disebut nyeri alih (reffered pain).

Pada persalinan nyeri alih dapat dirasakan pada punggung bagian

bawah dan sacrum. Biasanya ibu hanya mengalami nyeri ini

selama kontraksi dan bebas dari rasa nyeri pada interval antar

kontraksi.

1) Regangan otot dasar panggul

Jenis nyeri ini timbul pada saat mendekati kala II, tidak

seperti nyeri visceral, nyeri ini terlokalisir di daerah vagina,

rectum, dan perineum sekitar anus. Nyeri klinis ini disebut

nyeri somatic dan disebabkan peregangan struktur jalan lahir

bagian bawah akibat penurunan bagian terbawah janin.

2) Episiotomy

Pada peristiwa episiotomy, nyeri dirasakan apabila ada

tindakan episiotomy, tindakan ini dilakukan seelum jalan lahir

mengalami laserasi maupun rupture pada jalan lahir.

3) Kondisi Psikologis

Nyeri dan rasa sakit yang berlebihan akan menimbulkan

rasa cemas, takut dan tegang memicu produksi hormone

23
prostaglandin sehingga timbul stress. Kondisi stress dapat

mempengaruhi kemampuan tubuh menahan rasa nyeri.

c. Klasifikasi Nyeri

Klasifikasi nyeri menurut Green (2017)

1) Klasifikasi menurut durasinya

a) Nyeri akut

Nyeri akut yang didefinisikan sebagai suatu nyeri

yang dapat di kenali penyebabnya, waktunya pendek,

dan diikuti oleh peningkatan tegangan otot, serta

kecemasan. Ketegangan otot dan kecemasan tersebut

dapat meningkatkan persepsi nyeri.

b) Nyeri kronis

Nyeri kronis didefinisikan sebagai suatu nyeri

yang tidak dapat dikenali dengan jelas penyebabnya.

Nyeri ini kerap kali berpengaruh pada gaya hidup klien.

Nyeri kronis biasanya terjadi pada rentang waktu 3-6

bulan.

2) Klasifikasi berdasarkan asal

a) Nyeri nosiseptif

Nyeri nosiseptif (nociceptive pain) merupakan

nyeri yang diakibatkan oleh aktivasi atau sensititasi

nosiseptor perifer yang merupakan reseptor khusus

yang mengantarkan stimulus noxious. Nyeri nosiseptif

24
perifer dapat terjadi karena adanya stimulus yang

mengenai kulit, tulang, sendi, otot, jaringan ikat dan

lain-lain. Hal ini dapat terjadi pada nyeri post operatif

dan nyeri kanker. Dilihat dari sifat nyerinya maka nyeri

nosiseptif merupakan nyeri akut. Nyeri akut merupakan

nyeri nosiseptif yang mengenai darerah perifer dan

letaknya lebih terlokalisasi.

b) Nyeri neuropatik

Nyeri neuropatik merupakan suatu hasil suatu

cidera atau abnormalitas yang didapat pada struktur

saraf perifer maupun sentral. Berbeda dengan nyeri

nosiseptif, nyeri neuropatik bertahan lama dan

merupakan proses input saraf sensorik yang abnormal

oleh system saraf perifer. Nyeri ini lebih sulit diobati.

Pasien akan mengalami nyeri seperti terbakar tingling,

shooting, shock like, hypergesia, atau allodinya. Nyeri

neuropatik dari sifat nyerinya merupakan nyeri kronis.

3) Klasifikasi berdasarkan lokasi

Klasifikasi nyeri menurut Prince dan Wilson (2015)

dalam buku Judha (2017) dibedakan berdasarkan lokasinya:

a) Superficial atau kutaneus

Nyeri superficial adalah nyeri yang disebabkan

stimulasi kulit. Karakteristik dari nyeri berlangsung

25
nyeri dan terlokalisasi. Nyeri biasanya terasa sebagai

sensasi yang tajam. Contohnya tertusuk jarum suntik

dan luka potong kecil atau laserasi.

b) Visceral dalam

Nyeri visceral adalah nyeri yang terjadi akibat

stimulasi organ organ internal. Karakteristik nyeri

bersifat difus dan dapat menyebar ke beberapa arah.

Durasinya bervariasi tetapi biasanya berlangsung lebih

lama daripada superficial. Pada nyeri ini juga

menimbulkan rasa tidak menyenangkan dan berkaitan

dengan mual dan gejala-gejala otonom. Nyeri dapat

terasa tajam, tumpul atau unik tergantung organ yang

terlibat. Contoh seperti pukul (crushing) seperti angina

pectoris dan sensasi terbakar seperti ulkus lambung.

c) Nyeri alih

Nyeri alih merupakan fenomena umum dalam

nyeri visceral karena banyak organ tidak memiliki

reseptor nyeri. Jalan masuk neuro sensori dari organ

yang terkena ke dalam segmen medulla spinalis sebagai

neuron dari tempat asal nyeri dirasakan, persepsi nyeri

pada daerah yang tidak terkena. Karakteristik nyeri

dapat terasa di bagian tubuh yang terpisah dalam

sumber. Agar dapat mengkondisikan dirinya untuk

26
mencapai suatu keadaan rileks. Pada saat seseorang

mengalami ketegangan dan kecemasan, saraf yang

berkerja adalah saraf simpatis (berperan dalam

meningkatkan denyut jantung).

Pada saat relaksasi, yang bekerja adalah system

saraf parasimpatis. Dengan demikian, relaksasi dapat

menekan rasa tegang dan rasa cemas dengan cara

resiprok (saling berbalasan) sehingga timbul counter

conditioning dan sangat penting, terutama dalam

memberikan informasi yang adekuat kepada nyeri dan

dapat terasa dengan berbagai karakteristik contoh nyeri

yang terjadi pada infark miokard yang menyebabkan

nyeri alih ke rahang, lengan kiri, batu empedu, yang

dapat mengalihkan nyeri ke selangkangan.

d) Radiasi

Nyeri radiasi merupakan sensasi nyeri yang

meluas dari tempat awal cidera kebagian tubuh yang

lain. Karakteristiknya nyeri terasa seakan menyebar

kebagian tubuh bawah. Nyeri dapat menjadi intermitten

atau konstan. Contoh nyeri punggung bagian bawah

akibat diskus intravertebral yang rupture disertai nyeri

yang meradiasi sepanjang tungkai dari iritasi saraf.

27
d. Pengalaman Nyeri

Terdapat 3 fase pengalaman nyeri. Fase tersebut antara

lain fase antipasti, fase sensasi dan fase akibat/aftermath.

1) Fase antipasti

Fase antipasti terjadi sebelum nyeri diterima. Fase ini

mungkin bukan merupakan fase yang paling penting karena

fase ini bisa mempengaruhi dua fase lain. Pada fase ini

memungkinkan seseorang belajar tentang nyeri dan upaya

untuk menghilangkan nyeri tersebut. Peran perawat dalam

fase ini adalah klien.

2) Fase sensasi

Fase sensasi terjadi pada saat nyeri terasa. Fase ini

terjadi ketika klien merasakan nyeri, karena nyeri itu

bersifat subjektif maka tiap orang dalam menyikapi nyeri

juga berbeda beda. Toleransi terhadap nyeri juga akan

berbeda antara satu orang dengan orang lain. Orang yang

mempunyai tingkat toleransi tinggi terhadap nyeri tidak

akan mengeluh nyeri dengan stimulasi kecil. Klien dengan

tingkat toleransi tinggi terhadap nyeri mampu menahan

nyeri tanpa bantuan. Sebaliknya, orang yang toleransi

terhadap nyeri rendah sudah mencari upaya mencegah

nyeri, sebelum nyeri datang.

28
3) Fase akibat

Fase akibat ini terjadi saat nyeri sudah berkurang atau

hilang. Pada masa ini klien masih membutuhkan control

dari perawat, karena nyeri bersifat krisis sehingga

dimungkinkan klien mengalami gejala sisa pasca nyeri.

Apabila klien mengalami episode nyeri berulang, respon

akibat (aftermath) dapat menjadi masalah kesehatan yang

berat. Perawat berperan dalam membantu memperoleh

control diri untuk meminimalkan rasa takut akan

kemungkinan nyeri berulang.

e. Pengukuran Intensitas Nyeri

Intensitas nyeri adalah gambaran tentang seberapa parah

nyeri dirasakan oleh individu. Pada deskripsi verbal tentang

nyeri, individu merupakan penilai terbaik dari nyeri yang

dialami dan dengan menggambarkan tingkatannya. Intesitas

nyeri diukur dengan menggunakan skala intensitas nyeri

deskriptif sederhana dari 0-10.

Menurut Smeltzer (2017) pengukuran nyeri adalah sebagai

berikut:

29
1) Skala Intensitas Pendeskripsi Verbal (Verbal Descriptor
Scale)

0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Tidak Nyeri ringan Nyeri sedang Nyeri berat Nyeri berat
10
nyeri terkontrol tidak terkontrol

Gambar 1. Skala Nyeri Verbal


VDS merupakan garis yang terdiri atas tiga sampai lima

kata pendeskripsian yang tersusun dengan jarak yang sama

disepanjang garis. Pendeskripsian ini direngking dari tidak

terasa nyeri sampai terasa nyeri (nyeri yang tidak tertahankan).

Pengukur menunjukkan pada pasien skala tersebut atau

memintanya untuk memilih intensitas nyeri yang dirasakannya.

2) Skala Intensitas Nyeri Numerik (Numerical Rating Scale)

0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Tidak Nyeri Nyeri
10
nyeri sedang berat

Gambar 2. Skala Nyeri Numerik


Skala penelitian numerik (Numerical Rating Scale) lebih

digunakan sebagai pengganti alat pendeskripsi kata. Dalam hal

ini, ibu bersalin menilai nyeri dengan skala 0-10. Skala paling

efektif digunakan saat mengkaji intensitas nyeri sebelum dan

sesuadah intervensi terapeutik, maka direkomendasikan

patokan 10 cm (Potter & Perry, 2016).

30
Keterangan:

Skala 0 : Tidak ada rasa nyeri/normal

Skala 1 : Nyeri hamper tidak terasa (sangat ringan)

seperti gigitan nyamuk

Skala 2 : Tidak menyenangkan (nyeri ringan) seperti

dicubit

Skala 3 : Bisa di toleransi (nyeri sangat terasa seperti

di tonjok bagian wajah atau disuntik

Skala 4 : Menyedihkan (kuat, nyeri yang dalam)

seperti sakit gigi dan nyeri disengat tawon

Skala 5 : Sangat menyedihkan (kuat, dalam, nyeri

yang menusuk seperti tekilir, keseleo)

Skala 6 : Intens (kuat, dalam, nyeri yang menusuk

begitu kuat sehingga tampaknya

mempengaruhi salah satu dari panca indera)

menyebabkan tidak fokus dan komunikasi

terganggu.

Skala 7 : sangat intens (kuat, dalam, nyeri yang

menusuk begitu kuat) dan merasakan rasa

nyeri yang sangat mendominasi indra si

penderita yang menyebabkan tidak bisa

berkomunikasi dengan baik dan tidak mampu

melakukan perawatan sendiri.

31
Skala 8 : Benar-benar mengerikan (nyeri yang begitu

kuat) sehingga menyebabkan si penderita

tidak dapat berpikir jernih dan sering

mengalami perubahan kepribadian yang parah

jika nyeri datang dan berlangsung lama.

Skala 9 : Menyiksa tak tertahankan (nyeri yang begitu

kuat sehingga si penderita tidak bisa

mentoleransinya dan ingin segera

menghilangkan nyerinya bagaimanapun

caranya tanpa peduli dengan efek sampingnya

atau resikonya.

Skala 10 : Sakit yang tidak terbayangkan, tidak dapat

diungkapkan (nyeri begitu kuat, tidak

sadarkan diri) biasanya pada skala ini si

penderita tidak lagi merasakan nyeri karena

sudah tidak sadarkan diri akibat rasa nyeri

yang sangat luar biasa seperti pada kasus

kecelakaan parah, multi fraktur)

Dari sepuluh skala diatas dapat dikelompokkan menjadi:

0 : Tidak nyeri

1-3: Nyeri Ringan : Nyeri masih dapat ditahan dan tidak

mengganggu pola aktivitas si penderita

32
4-6: Nyeri Sedang : Nyeri sedikit kuat sehingga dapat

mengganggu pola aktivitas si penderita

7-10 : Nyeri Berat: Nyeri yang sangat mengganggu dan tidak

dapat ditahan, meringis, menjerit bahkan berteriak dan tidak

dapat melakukan aktivitas sendirian.

3) Skala Intensitas Nyeri Bourbanis

Nyeri Berat
Nyeri Sedang Nyeri Berat
Tidak Nyeri Ringan Tidak
Terkontrol
nyeri Terkontrol

Gambar 3. Skala Intensitas Nyeri Bourbanis

Skala deskritif ini bermanfaat bukan saja dalam upaya

mengkaji tingkat keparahan nyeri, tetapi juga mengevaluasi

perubahan kondisi ibu bersalin. Bidan dapat menggunakan terapi

atau saat gejala menjadi lebih memburuk atau menilai apakah nyeri

mengalami penurunan atau peningkatan (Potter, 2016).

Keterangan:

0 : Tidak nyeri

1-3 : Nyeri Ringan: secara objektif pasien dapat berkomunikasi

dengan baik postur tubuh agak kaku, mengatupkan gigi

4-6 : Nyeri Sedang : pada keadaan ini pasien dapat

menunjukkan lokasi nyeri, gelisah, mengatupkan gigi

dengan keras, mengerutkan dahi, merintih, dapat

33
memegang daerah nyeri dan dapat mengikuti perintah

dengan baik.

7-9 : Nyeri Berat : pada keadaan ini ibu tidak dapat mengikuti

perintah dengan baik, tetapi masih merespon terhadap

tindakan yang dilakukan, dapat menunjukkan lokasi nyeri,

tidak dapat mendeskripsikannya, secara objektif pasien

menangis, keringat dingin, tekanan darah, nadi dan

pernafasan meningkat atau bahkan menurun.

10 : Nyeri Hebat : pasien sudah tidak mampu lagi

berkomunikasi, menjerit, meremas atau memukul sesuatu.

f. Respon Terhadap Nyeri

Respon perilaku terhadap nyeri dapat mencakup:

1) Pernyataan verbal (mengaduh, menangis, sesak nafas,

mendengkur)

2) Ekspresi wajah (meringis, menggeletukkan gigi, menggigit

bibir)

3) Gerakan tubuh (gelisah, imobilisasi, ketegangan otot,

peningkatan gerakan jari dan tangan)

4) Kontak dengan orang lain/interaksi sosial (menghindari,

percakapan, menghindari kontak sosial, penurunan rentang

perhatian, fokus pada aktivitas menghilangkan)

34
g. Strategi Penatalaksanaan Nyeri

Strategi ini dibagi menjadi dua, yaitu penatalaksaan nyeri

dengan pendekatan farmakologis dan nonfarmakolgis. Kedua

pendekatan ini di seleksi dan disesuaikan dengan kebutuhan

individu atau dapat juga digunakan secara bersama-sama.

1) Pendekatan farmakologis

Pendekatan ini merupakan tindakan yang dilakukan

melalui kolaborasi dengan dokter. Intervensi farmakologi

yang diberikan berupa pemberian obat analgetik. Mender

(2017)

2) Pendekatan nonfarmakologis

a) Posisition

Perubahan posisi klien dengan frekuensi yang

sering dapat membantu meningkatkan kenyamanan

yang disebabkan oleh adanya nyeri. Dengan

perubahan posisi tersebut akan merangsang peredaran

darah menjadi lancer. Hal ini produksi asam laktat

(perangsang serabut rasa nyeri) yang berlebihan

sebagai mekanisme anaerob karena keadaan yang

statis. Posisi, seperti berdiri, duduk, miring,

berjongkok, berjalan-jalan, berlutut/bersujud dan

berayun (Bassett Healthcare, 2018).

35
b) Massage

Massage yang lembut membantu otot untuk

rileks, juga membantu klien meringankan rasa nyeri

saat persalinan. Metode counter pressure dapat

diterapkan pada saat klien merasa nyeri pinggang

akibat adanya kontraksi saat akan melahirkan (Basset

Healthcare, 2018).

c) Aromatherapy

Bau bauan dapat memberikan rasa nyaman serta

relaksasi pada tubuh dan pikiran ibu, rasa nyeri dan

cemas akan tereduksi sehingga nyeri akan berkurang

(judha, 2017).

d) Teknik relaksasi

Relaksasi otot skeletal dipercaya dapat

menurunkan nyeri dengan merilekskan ketegangan

otot yang menunjang nyeri. Teknik relaksasi yang

sederhana terdiri atas nifas abdomen dengan frekuensi

lambat, berirama. Pasien dapat memejamkan matanya

dan bernafas dengan perlahan dan nyaman. Irama

yang konstan dapat diperlukan dengan menghitung

dalam hati dan lambat bersama setiap inhalasi (“hirup,

dua, tiga”) dan ekhal (“hembuskan, dua, tiga”).

36
e) Distraksi

Distraksi adalah menepatkan nyeri di bawah

ambang sadar atau memfokuskan perhatian pada

sesuatu yang lain selain cemas dan nyeri itu sendiri.

Distraksi yang dapat digunakan antara lain:

(1) Membaca buku

(2) Melihat gambar atau lukisan

(3) Menonton acara favorit ditelevisi

(4) Humor

(5) Mendorong untuk berkonsentrasi pada suatu yang

menari

3. Dukungan Keluarga

a) Pengertian

Dukungan merupakan suatu perilaku individu sebagai

upaya yang diberikan kepada orang lain, baik secara moril

maupun materil untuk memotivasi orang tersebut dalam

melaksanakan kegiatan (Prawiroharjo, 2016).

System dukungan atau support system merupakan suatu

hubungan sebagai wujud kepedulian dan perhatian dari

sekelompok orang yang mana dapat memberikan motivasi

kepada anggota yang lainnya agar bisa mengerjakan segala

sesuatu secara optimal (Andarmoyo, 2017).

37
Dukungan adalah informasi verbal atau non verbal, saran,

bantuan, yang nyata atau tingkah laku diberikan oleh orang-orang

yang akrab dengan subjek di dalam lingkungan sosialnya atau yang

berupa kehadiran dan hal-hal yang dapat memberikan keuntungan

emosional atau berpengaruh pada tingkah laku penerimanya atau

dukungan adalah keberadan, kesediaan, kepedulian dari orang

orang yang diandalkan, meghargai dan menyayangi kita (Fithriany,

(2017)).

Dukungan keluarga menurut Cahyanti (2020) adalah sikap,

tindakan penerimaan keluarga terhadap anggota keluarganya,

berupa dukungan informasional, dukungan penilaian, dukungan

instrumental dan dukungan emosional. Jadi dukungan keluarga

adalah suatu bentuk hubungan interpersonal yang meliputi sikap,

tindakan dan penerimaan terhadap anggota keluarga, sehingga

anggota keluarga merasa ada yang memperhatikan. Orang yang

berada dalam lingkungan sosial yang suportif umumnya memiliki

kondisi yang lebih baik dibandingkan rekannya yang tanpa

keuntungan ini, karena dukungan keluarga dianggap dapat

mengurangi atau menyangga efek kesehatan mental individu.

Dukungan keluarga adalah bantuan yang dapat diberikan

kepada anggota keluarga lain berupa barang, jasa, informasi dan

nasihat yang mampu membuat penerima dukungan akan merasa

disayang, dihargai, dan tenteram. Dukungan ini merupakan sikap,

38
tindakan dan penerimaan keluarga terhadap penderita yang sakit.

Anggota keluarga memandang bahwa orang yang bersifat

mendukung akan selalu siap memberi pertolongan dan bantuan

yang diperlukan. (Cahyanti, 2020)

Dukungan keluarga yang diterima salah satu anggota

keluarga dari anggota keluarga yang lainnya dalam rangka

menjalankan fungsi-fungsi yang terdapat dalam keluarga. Bentuk

dukungan keluarga terhadap anggota keluarga adalah secara moral

atau material. Adanya dukungan keluarga akan berdampak pada

peningkatan rasa percaya diri pada penderita dalam menghadapi

proses pengobatan penyakitnya (Cahyanti, 2020).

b) Bentuk Dukungan Keluarga

Menurut Wahyuningsih (2017) bentuk dukungan yang

dapat diberikan oleh suami yaitu meliputi:

1) Dukungan informasional, keluarga berfungsi sebagai

sebuah kolektor dan disseminator (penyebar) informasi

tentang dunia. Suami sebagai kepala keluarga dan keluarga

sebagai pendamping keluarga memberikan penjelasan

tentang pemberian saran, sugesti, informasi yang dapat

digunakan mengungkapkan suatu masalah. Manfaat dari

dukungan ini adalah dapat menekan munculnya suatu

stressor karena informasi yang diberikan dapat

menyumbangkan aksi sugesti yang khusus pada individu.

39
2) Dukungan penilaian, suami dan keluarga bertindak sebagai

sebuah bimbingan umpan balik. Suami dan keluarga

membimbing dan menengahi pemecahan masalah, sebagai

sumber dan validator identitas anggota suami diantaranya

memberikan support, penghargaaan dan perhatian.

3) Bentuk dukungan instrumental merupakan penyediaan

materi yang dapat memberikan pertolongan langsung

seperti pemberian uang, pemberian barang, makanan serta

pelayanan. Bentuk ini dapat mengurangi stress karena

individu dapat langsung memecahkan masalahnya yang

berhubungan dengan materi.

4) Dukungan emosional suami dan keluarga sebagai tempat

yang aman dan damai untuk istirahat dan pemulihan serta

membantu penguasaan terhadap emosi. Meliputi ungkapan

empati, kepedulian, dan perhatian terhadap anggota

keluarga suami terutama pada ibu hamil. Dukungan yang

diwujudkan dalam bentuk afeksi, adanya kepercayaan,

perhatian, mendengarkan dan didengarkan.

c) Dukungan Keluarga dalam Kehamilan, Persalinan dan Nifas

Kehadiran keluarga untuk memberikan dukungan adalah

hal yang sangat penting bagi istri selama menjalani proses

persalinan. Banyak bukti yang mengajikan bahwa keluarga

yang melibatkan diri pada masa kehamilan dan persalinan

40
membawa dampak positif yang berguna bagi dirinya, istri dan

perkembangan anaknya. Salah satu yang dapat mempengaruhi

psikis ibu adalah dukungan dari suami dan keluarga. Dukungan

berupa minimal sentuhan dan kata-kata pujian yang membuat

nyaman serta memberi penguatan pada saat proses menuju

persalinan berlangsung hasilnya akan mempengaruhi durasi

kelahiran (Dagun, 2016).

Menurut Umami (2017), dukungan ataupun peran

keluarga yang dapat dilakukan dari masa kehamilan sampai

dengan masa nifas diantaranya adalah menghantar istri

melakukan pemeriksaan kehamilan, memberikan makanan

bergizi kepada istri, mengajak istri berolahraga, membantu

pekerjaan rumah tangga, menyiapkan biaya persalinan,

mengingatkan pemberian ASI Ekslusif dan memberikan

dukungan moril.

d) Manfaat Dukungan Keluarga

Manfaat dukungan keluarga yang siap mental

mendampingi ibu selama proses persalinan persalinan dapat

memberikan manfaat antara lain:

1) Memberi rasa tenang dan penguat psikis pada ibu. Suami

dan keluarga adalah orang terdekat yang dapat memberikan

rasa aman dan tenang yang diharapkan ibu selama proses

persalinan. Ditengah kondisi yang tidak nyaman, istri

41
memerlukan pegangan, dukungan, dan semangat untuk

mengurangi kecemasan dan ketakutannya.

2) Selalu ada bila dibutuhkan dengan berada disamping ibu,

keluarga siap membantu apa saja yang dibutuhkan ibu.

Kedekatan emosi keluarga bertambah. Suami akan melihat

sendiri perjuangan hidup dan mati sang istri saat

melahirkan anak sehingga membuatnya semakin sayang

kepada istrinya.

3) Menumbuhkan naluri kebapakan

Suami akan lebih menghargai istri melihat pengorbanan

istri saat persalinan suami akan dapat lebih menghargai

istrinya dan menjaga perilakunya. Karena dia akan

mengingat bagaimana besarnya pengorbanan istrinya.

4. Hubungan Dukungan keluarga Dengan Intensitas Nyeri

Persalinan Kala I Fase Aktif

Menurut Cahyanti (2020) terdapat hubungan yang kuat antara

keluarga dan status kesehatan anggotanya dimana peran keluarga

sangat penting bagi setiap aspek perawatan kesehatan anggota

keluarga, mulai dari strategi-strategi hingga fase rehabilitasi.

Pernyataan ini berarti bahwa dukungan keluarga yang meliputi

sikap, tindakan dan penerimaan keluarga terhadap penderita sakit

merupakan salah satu peran dan fungsi keluarga yaitu memberikan

42
fungsi afektif untuk pemenuhan kebutuhan psikososial anggota

keluarganya dalam memberikan kasih sayang.

Sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Romadoni

(2016) bahwa terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan

tingkat ansietas pasien pre operasi mayor disebabkan bahwa

dukungan keluarga dari pihak keluarga sangat dibutuhkan terhadap

penderita sakit, anggota keluarga sangat penting, sehingga anggota

keluarga tersebut meras nyaman dan dicintai apabila dukungan

keluarga tersebut tidak adekuat maka merasa diasingkan atau tidak

dianggap oleh keluarga, sehingga seseorang akan mudah

mengalami ansietas dalam menjalani operasi.

Tugas Keluarga dalam Bidang Kesehatan Menurut Cahyanti

(2020) tugas kesehatan keluarga adalah sebagai berikut:

1. Mengenal masalah kesehatan.

2. Membuat keputusan tindakan kesehatan yang tepat.

3. Memberi perawatan pada anggota keluarga yang sakit.

4. Mempertahankan atau menciptakan suasana rumah yang sehat.

5. Mempertahankan hubungan dengan menggunakan fasilitas

kesehatan masyarakat.

Menurut Donsu (2017) tugas keluarga adalah:

1. Pemeliharaan fisik keluarga dan para anggotanya.

2. Pemeliharaan sumber-sumber daya yang ada dalam

keluarga.

43
3. Pembagian tugas masing-masing anggotanya sesuai dengan

kedudukannya masing-masing.

4. Sosialisasi antar anggota keluarga.

5. Pengaturan jumlah anggota keluarga.

6. Pemeliharaan ketertiban anggota keluarga.

7. Penempatan anggota-anggota keluarga dalam masyarakat

yang lebih luas.

8. Membangkitkan dorongan dan semangat para anggota

keluarga.

B. Kerangka Konsep

Variabel Independen Variabel Dependen

Dukungan keluarga dalam Intesitas nyeri persalinan


menghadapi persalinan kala I fase aktif

Bagan 1. Kerangka Konsep

44
C. Definisi Operasional
No. Variabel Definisi Alat Cara Ukur Hasil Ukur Skala
Operasional Ukur
1 Dependen Numeric 0: Nyeri Nominal
Tingkat Pengalaman Rating 1.Observasi Berat
nyeri sensorik yang Scale 2. Wawancara Skor 7-10
persalinan tidak (NRS) 1:.Nyeri
kala I fase menyenangkan Sedang
aktif dan emosional Skor 4-6
yang muncul 2: Nyeri
akibat Ringan
kerusakan Skor 1-3
jaringan

2 Independen Kuesioner Menyebarkan 0: Tidak Nominal


Dukungan Dukungan kuesioner Mendukung
keluarga yang diberikan Jika jawaban
dalam keluarga <nilai
menghadapi dalam median (<5)
persalinan persiapan 1:
persalinan Mendukung
meliputi Jika
dukungan jawaban ≥
informasi, nilai
penilaian,
median
instrumental
dan emosional (≥5)

Tabel 1. Definsi Operasional

D. Hipotesis

Ha : Ada hubungan dukungan keluarga dengan intensitas nyeri

persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu

45
BAB III

METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini telah dilakukan di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu pada Juni –Juli tahun 2021.

B. Desain Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah survey analitik dengan

menggunakan metode cross sectional yaitu suatu penelitian dimana variabel

sebab (bebas) dan variabel akibat (terikat) di observasi sekaligus pada waktu

yang bersamaan (Notoatmodjo, 2014)

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang akan

bersalin di bulan Juni – Juli sebanyak 60 ibu di PMB Susi Irma Pasar

Minggu Kota Bengkulu.

2. Sampel

Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah menggunakan

accidental sampling. Accidental sampling adalah teknik penentuan sampel

berdasarkan kebetulan, yaitu konsumen yang secara kebetulan/incidental

bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel, bila dipandang

orang yang kebetulan ditemui itu cocok sebagai sumber data.

46
D. Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah suatu proses pendekatan kepada subjek dan

proses pengumpulan data karakteristik subjek yang diperlukan dalam suatu

penelitian. Langkah-langkah dalam pengumpulan data bergantung pada

rancangan penelitian dan teknik isntrumen yang digunakan (Nursalam,

2017).Menurut Sugiarto (2017), jenis data dalam penelitian ini yaitu:

1. Data Primer

Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari responden yang

mengisi kuesioner yang berisi daftar pertanyaan yang telah diberikan

kepada responden. Lembar kuesioner berisi pertanyaan tentang dukungan

keluarga serta pengukuran nyeri persalinan kala I fase aktif diperoleh

melalui observasi.

2. Data Sekunder

Data sekunder yaitu data atau informasi yang bukan langsung dari

orang yang ditanyai dan yang bukan atau dianggap tidak mempunyai

wewenang dan tanggung jawab terhadap pemberian informasi atau data

tersebut (Notoatmodjo, 2018). Data sekunder diperoleh dari register data

penunjang atau pelengkap yang diambil langsung dari PMB Susi Pasar

Minggu Kota Bengkulu dan buku sumber serta internet yang berkaitan

dengan topik penelitian.

47
E. Pengolahan Data

1. Editing (Pemeriksaan)

Memeriksa kembali data yang diperoleh kemudian untuk

memudahkan pengecekkan kelengkapan data yang diperoleh untuk

mencapai tujuan penelitian dilakukan pengelompokkan dan penyusunan

data. Data dikelompokkan berdasarkan pertimbangan peneliti sendiri

dengan maksud untuk memudahkan pengolahan data.

2. Entry Data (Pemasukan Data)

Untuk mempermudah pengolahan, sebaiknya semua variabel diberi

code terutama data klasifikasi merupakan proses pemindahan data variabel

dukungan suami dan keluarga serta tingkat intesitas nyeri yang telah

dikumpulkan dari format bantu ke dalam computer.

3. Coding

Untuk mempermudah pengolahan, sebaiknya semua variabel diberi

code terutama data klasifikasi. Koding yang dilakukan pada penelitian

meliputi variabel dukungan suami dan keluarga. Kode 0: Tidak

Mendukung dan 1: Mendukung, sedangkan variabel nyeri saat persalinan

dengan dukungan suami dan keluarga Kode 1: Nyeri Ringan , kode 2:

Nyeri Sedang dan kode : 3.Nyeri Berat.

4. Tabulating

Mengaplikasikan data berdasarkan kelompok data yang telah

ditentukan ke dalam table. Pada penelitian ini tabulating yang dilakukan

terdiri dari variabel dukungan suami dan keluarga serta variabel intensitas

48
nyeri saat persalinan dengan dukungan suami dan keluarga yang telah

diberi kode disusun dan ditata untuk disajikan dalam bentuk tabel.

5. Processing

Memasukkan data yang diperoleh kedalam computer untuk

dilakukan langkah pengolahan data. Pada penelitian ini prossesing

dilakukan pada variabel dukungan suami dan keluarga serta variabel nyeri

saat persalinan dengan dukungan suami dan keluarga yang telah dijadikan

tabel kemudian diolah ke dalam komputer.

6. Cleaning

Data yang sudah dimasukkan dilakukan pengecekkan, pembersihan

jika ditemukan kesalahan pada entry data sehingga dapat diperbaiki. Pada

penelitian ini variabel di cleaning meliputi dukungan suami dan keluarga

serta intensitas nyeri saat persalinan dengan dukungan suami dan keluarga

yang sudah di entry, apakah masih ada kesalahan atau tidak sebelum di

analisis menggunakan program SPSS 16.

F. Analisa Data

1. Analisa Univariat

Analisa yang digunakan untuk melihat distribusi frekuensi dari

setiap variabel yang bertujuan untuk menggambarkan distribusi dari

frekuensi sebagai variabel yang di teliti.

2. Analisa Bivariat

Analisis yang digunakan untuk melihat hubungan variabel

independen dan variabel depeden dengan menggunakan analisis Chi-

49
Square. Untuk melihat keeratan hubungan digunakan uji statistic

Contingency Coefficient (C).

50
BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Tempat Penelitian

a. Gambaran Geografis

PMB “S” berada di wilayah kerja Puskesmas Penurunan kota

bengkulu, terletak di jalan Bangka RT.06 RW.02 Kelurahan Belakang

Pondok Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu, No. SIPB : 09 02 2

2 17- 1480311 dan No. STRB : 09 02 6 2 2 17-1480311. Luas wilayah

PMB “S” yaitu 20x15 M, Batas wilayah PMB “S” meliputi sebelah

Utara berbatasan dengan jalan, Selatan berbatasan dengan rumah

warga, sebelah Barat berbatasan dengan rumah warga dan sebelah

Timur rumah warga.

b. Gambaran Demografis

Dalam peningkatan mutu pelayanan promotif, preventif dan

kuratif, PMB “S” memiliki karyawan 2 orang dan 3 mahasiswa

magang, tetapi bila ada persalinan dan pasien yang banyak maka bidan

S meminta bantuan kepada bidan senior yang berjumlah 2 orang..

Kesemua karyawan dan mahasiswa magang di PMB “S’ merupakan

ujung tombak dalam memberikan pelayanan yang prima guna

meningkatkan mutu kesehatan dan kenyamanan pasien.

51
2. Jalannya Penelitian

Pelaksanaan penelitian tahap perringanan meliputi mengurus surat

izin dari institusi pendidikan STIKES TMS Bengkulu, kemudian

dilanjutkan ke Kantor Kesbangpol Kota Bengkulu, Dinas Kesehatan Kota

Bengkulu dan PBM “S” Kota Bengkulu untuk melakukan penelitian,

merumuskan masalah penelitian, kemudian menyiapkan instrument

penelitian berupa kuesioner.

Tahap selanjutnya melakukan pengumpulan data primer melalui

pembagian kuesioner kepada responden penelitian pada bulan Juni sampai

dengan Juli tahun 2021 di PBM “S” diperoleh sebanyak 52 sampel yang

diambil dengan teknik accidental sampling dengan kriteria seluruh ibu

berdamin di PBM “S” yaitu tanggal 19 Juni diperoleh 2 orang, tanggal 20

Juni diperoleh 1 orang, tanggal 21 Juni diperoleh 3 orang, tanggal 22 Juni

diperoleh 1 orang, tanggal 27 Juni diperoleh 1 orang, tanggal 28 Juni

diperoleh 1 orang, tanggal 29 Juni diperoleh 2 orang, tanggal 30 Juni

diperoleh 2 orang, tanggal 1 Juli diperoleh 3 orang, tanggal 3 Juli

diperoleh 2 orang, tanggal 5 Juli diperoleh 1 orang, tanggal 6 Juli

diperoleh 1 orang, tanggal 7 Juli diperoleh 2 orang, tanggal 8 Juli

diperoleh 4 orang, tanggal 9 Juli diperoleh 2 orang, tanggal 10 Juli

diperoleh 2 orang, tanggal 11 Juli diperoleh 3 orang, tanggal 12 Juli

diperoleh 3 orang, tanggal 13 Juli diperoleh 5 orang, tanggal 14 Juli

diperoleh 2 orang, tanggal 15 Juli diperoleh 3 orang, tanggal 18 Juli

52
diperoleh 1 orang, tanggal 19 Juli diperoleh 4 orang dan tanggal 20 Juli

diperoleh 1 orang.

Setelah data dikumpulkan peneliti melakukan pengolahan data

yang dimulai dari proses editing, coding, entry, cleaning data hingga

analisis data. Kemudian peneliti membuat hasil penelitian serta

pembahasan. Selama melakukan penelitian tidak ada hambatan yang

ditemui dan selama proses penelitian peneliti melakukan dengan mematuhi

protokol kesehatan covid-19 yaitu dengan mencuci tangan atau

menggunakan hand sanitaiser, memakai masker dan menjaga jarak.

3. Analisis Univariat

Analisis ini dilakukan untuk mendapatkan distribusi frekuensi

dukungan keluarga sebagai variabel independen dan intensitas nyeri

persalinan kala I fase aktif sebagai variabel dependen. Setelah penelitian

dilaksanankan maka diperoleh data sebagai berikut :

a. Gambaran Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif di PMB Susi

Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu

Tabel 2
Distribusi Frekuensi Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif di
PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu

Intensitas Nyeri Persalinan


Frekuensi Persentase (%)
Kala I Fase Aktif
Sedang 14 26.9
Ringan 38 73.1
Total 52 100,0

53
Berdasarkan Tabel 3 tampak dari 52 sampel terdapat 14 orang

dengan intensitas nyeri sedang dan 38 orang dengan intensitas nyeri

ringan.

b. Gambaran Dukungan Keluarga di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota


Bengkulu
Tabel 3
Distribusi Frekuensi Dukungan Keluarga di PMB Susi Irma Pasar
Minggu Kota Bengkulu

Dukungan Keluarga Frekuensi Persentase (%)


Tidak Mendukung 12 23.1
Mendukung 40 76.9
Total 52 100,0

Berdasarkan Tabel 4 tampak bahwa dari 52 sampel terdapat 12

orang keluarga tidak mendukung dan 40 orang keluarga mendukung.

4. Analisis Bivariat

Analisis bivariat dilakukan untuk mengetahui hubungan dukungan

keluarga dengan intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi

Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu dan keeratannya sebagai berikut:

Tabel 4
Hubungan Dukungan Keluarga dengan Intensitas Nyeri Persalinan Kala I
Fase Aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu
Kota Bengkulu

Dukungan Keluarga Intensitas nyeri p C


Sedang Ringan Total
f % f % f %
Tidak Mendukung 9 75 3 25 12 100,0 0,000 0,510
Mendukung 5 12,5 35 87,5 40 100,0
Total 14 26,9 38 73,1 52 100,0

Berdasarkan Tabel 5 tampak tabulasi silang antara dukungan

keluarga dengan intensitas nyeri petugas kesehahatan, ternyata dari 12

54
orang keluarga tisak mendukung terdapat 9 orang intensitas nyeri sedang

dan 3 orang intensitas nyeri ringan dan dari 40 orang keluarga mendukung

terdapat 5 orang intensitas nyeri sedang dan 35 orang intensitas nyeri

ringan.

Hasil uji statistik Fisher's Exact Test didapat nilai p-value =0,000

< α = 0,05 berarti signifikan, maka Ho ditolak Ha diterima. Jadi terdapat

hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan intensitas

nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu kota

Bengkulu.

Hasil uji Contingency Coefficient didapatkan nilai C = 0,510

dengan nilai p-value =0,001 < 0,05 berarti signifikan. Nilai C tersebut

dibandingkan dengan nilai Cmax= 0,707 (karena nilai terendah dari baris

atau kolom adalah 2). Karena nilai C tersebut berada pada interval 0,50-

0,707 artinya dekat dengan nilai Cmax= 0,707 maka diperoleh kategori

hubungan erat.

B. Pembahasan

1. Gambaran Intensitas Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif di PMB Susi

Irma Pasar Minggu kota Bengkulu

Hasil penelitian dari 52 sampel terdapat 14 orang dengan

intensitas nyeri sedang diketahui dari hasil rekap kuesioner diperoleh skor

nyeri pada responden berada pada rentang 4-6 yaitu 6 orang dengan skor

empat, 5 orang dengan skor lima dan 3 orang dengan skor enam.

Sedangkan 38 orang dengan intensitas nteri ringan diketahui dari hasil

55
rekap kuesioner diperoleh skor nyeri responden berada pada rentang 1-3

yaitu 23 orang dengan skor nyeri tiga, 10 orang dengan skor nyeri dua dan

5 orang dengan skor nyeri satu.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penapat Judha (2017), bahwa

nyeri persalinan adalah manifestasi dari adanya kontraksi (pemendekan)

otot rahim. Kontraksi inilah yang menimbulkan rasa sakit pada pinggang,

daerah perut dan menjalar ke arah paha. Kontraksi ini menyebabkan

adanya pembukaan mulut rahim (serviks) dengan adanya pembukaan

serviks ini maka akan tejadi persalinan.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Dewi (2020), bahwa

Nyeri pada persalinan terjadi pada semua ibu bersalin. Nyeri pada proses

ini perlu mendapatkan penanganan yang baik dan tidak menimbulkan

trauma dan komplikasi sehingga mengganggu persalinan. Berbagai

metode dalam penanganan nyeri dapat dilakukan dengan farmakologi

dengan obat analgetik maupun non farmakologi dengan menggunakan

latihan atau terapi.

2. Gambaran Dukungan Keluarga di PMB Susi Irma Pasar Minggu

Kota Bengkulu

Hasil penelitian dari 52 sampel terdapat 12 orang tidak mendapat

dukungan keluarga diketahui dari hasil rekap kuesioner diperoleh skor

terendahn pertama pada pertanyaan kelima yaitu “mengusap keringat

ibu”, kedua pada pertanyaan ketujuh yaitu “membimbing ibu jalan-jalan

56
(mobilisasi)” dan ketiga pada pertanyaan kedelapan yaitu “membantu dan

menganjurkan ibu agar beristirahat/rileks diantara waktu kontraksi”.

Hasil penelitian terdapat 40 orang mendapat dukungan keluarga

diketahui dari hasil rekap kuesioner diperoleh skor tertinggi pertama pada

pertanyaan kesatu yaitu “memberikan minum atau makan kepada ibu

selama proses bersalin”, kedua pada pertanyaan kedua yaitu “selalu

berada disamping ibu selama proses persalinan”, ketiga pada pertanyaan

keenam yaitu “memberikan semangat kepada ibu selama proses

persalinan” dan keempat pada pertanyaan ketiga yaitu “membantu

merubah atau mengatur posisi yang nyaman saat merasa sakit”.

Hasil penelitian ini sejalan dengan Fithriany (2017), bahwa

dukungan adalah informasi verbal atau non verbal, saran, bantuan, yang

nyata atau tingkah laku diberikan oleh orang-orang yang akrab dengan

subjek di dalam lingkungan sosialnya atau yang berupa kehadiran dan

hal-hal yang dapat memberikan keuntungan emosional atau berpengaruh

pada tingkah laku penerimanya atau dukungan adalah keberadan,

kesediaan, kepedulian dari orang orang yang diandalkan, meghargai dan

menyayangi kita.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Puspitasari (2019)

bahwa dukungan yang baik akan membantu ibu menurunkan rasa nyeri

yang diderita. Dukungan diberikan oleh suami akan membuat ibu lebih

nyaman dan lebih menikmati setiap perjalanan persalinan, semakin ibu

menikmati proses persalinan maka ibu akan merasa lebih relaks akibatnya

57
ibu tidak lagi terfokus pada rasa nyeri persalinan, sehingga nyeri

persalinan tidak lagi terasa.

3. Hubungan Dukungan Keluarga dengan Intensitas Nyeri Persalinan

Kala I Fase Aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu

Hasil penelitian dari 12 orang keluarga tidak mendukung terdapat 9

orang intensitas nyeri sedang karena kurangnya dukungan yang diberikan

oleh keluarga akan meningkatkan rasa kecemasan ibu bersalin sehingga

berdampak pada peningkatan intensitas nyeri persalinan yang dialaminya.

Hasil penelitian dari 12 orang keluarga tidak mendukung terdapat 3

orang intensitas nyeri ringan karena ibu bersalin telah melakukan

persalinan sebelumnya yaitu 2 orang ibu hamil mengatakan rutin

melakukan senam hamil setiap bulannya dan berjalan kurang lebih 30

menit setipa pagi hari dimulai dari TM II dan dan 1 orang ibu mengatakan

aktif melakukan senam hamil dan menerapkan teknik relaksasi napas

dalam selama proses persalinan berlangsung sehingga kondisi tersebut

menyebabkan intensitas nyeri yang dirasakan oleh ibu selama proses

persalinan menjadi ringan.

Hasil peneltiian dari 40 orang keluarga mendukung terdapat 5

orang intensitas nyeri sedang yaitu 2 orang mengatakan tidak pernah

melakukan senam hamil ataupun olah raga untuk ibu hamil selama proses

kehamilan berlangsung, 2 orang mengatakan pernah ikut senam hamil tapi

hanya beberapa kali saja dan tidak rutin setiap bulannya dan 1 orang

mengatakan bahwa tidak pernah ikut senam hamil dan pernah melakukan

58
jalan pagi namun hanya beberapa kali saja dan seluruh ibu hamil

mengatakan tidak mengetahui teknik relaksasi untuk meredakan nyeri saat

proses persalinan.

Hasil peneltiian dari 40 orang keluarga mendukung terdapat 35

orang intensitas nyeri ringan karena dukungan keluara yang diberikan

akan berdampak pada penurunan rasa kecemasan ibu bersalin dalam

proses persalinan sehingga dapat menurunkan intensitas nyeri yang

dirasakan selama proses persalinan berlangsung.

Hasil uji statistik Fisher's Exact Test didapat ada hubungan yang

signifikan antara dukungan keluarga dengan intensitas nyeri persalinan

kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu kota Bengkulu. Artinya

dukungan keluarga berdampak pada intensitas nyeri persalinan kala I fase

aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu.

Hasil penelitian ini sejalan dengan sejalan dengan penelitian yang

dilakukan oleh Romadoni (2016) bahwa terdapat hubungan antara

dukungan keluarga dengan tingkat ansietas pasien pre operasi mayor

disebabkan bahwa dukungan keluarga dari pihak keluarga sangat

dibutuhkan terhadap penderita sakit, anggota keluarga sangat penting,

sehingga anggota keluarga tersebut meras nyaman dan dicintai apabila

dukungan keluarga tersebut tidak adekuat maka merasa diasingkan atau

tidak dianggap oleh keluarga, sehingga seseorang akan mudah mengalami

ansietas dalam menjalani operasi.

59
Berdasarkan penelitian Anjani, Mardiana dan Nurrachma (2019),

mengatakan bahwa pendampingan suami yang diberikan pada ibu selama

proses persalinan dilakukan dengan baik dengan tindakan suami

mendampingi ibu secara langsung selama persalinan dengan bentuk

komunikasi verbal dan non verbal seperti memberi dorongan semangat

dengan kata – kata yang menentramkan hati, memijat bagian tubuh ibu

yang sakit, memberikan makanan dan minuman pada ibu saat tidak ada

kontraksi, membantu mengusap keringat memegang tangan ibu saat

kontraksi dan meyakinkan bahwa ibu bisa menjalani persalinan, serta

membantu memimpin ibu agar mengedan dengan benar sesuai petunjuk

tenaga kesehatan. Dimana pada penelitian ini fokus penilaian rasa nyeri

ibu bersalin dimulai pada fase aktif.

Hasil uji Contingency Coefficient didapat katagori hubungan erat.

Kategori hubungan erat menunjukkan bahwa dukungan keluarga

berhubungan secara dominan pada intensitas nyeri persalinan kala I fase

aktif, dengan kata lain jika keluarga tidak memberi dukungan pada ibu

bersalin akan berdampak pada nyeri sedang atau berat dibandingkan

dengan keluarga yang memberikan dukungan pada ibu bersalin.

Hasil penelitian ini Hasil penelitian ini sejalan Cahyanti (2020)

terdapat hubungan yang kuat antara keluarga dan status kesehatan

anggotanya dimana peran keluarga sangat penting bagi setiap aspek

perawatan kesehatan anggota keluarga, mulai dari strategi-strategi hingga

fase rehabilitasi. Pernyataan ini berarti bahwa dukungan keluarga yang

60
meliputi sikap, tindakan dan penerimaan keluarga terhadap penderita sakit

merupakan salah satu peran dan fungsi keluarga yaitu memberikan fungsi

afektif untuk pemenuhan kebutuhan psikososial anggota keluarganya

dalam memberikan kasih sayang.

61
62
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Bertidak teraturkan hasil penelitian yang telah dilakukan di PMB Susi

Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu, tentang hubungan dukungan keluarga

dengan intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif dianalisis dengan

menggunakan analisis univariat dan bivariat disimpulkan sebagai berikut :

1. Dari 52 sampel terdapat 14 orang (26,9%) dengan intensitas nyeri sedang

dan 38 orang (73,1%) dengan intensitas nyeri ringan.

2. Dari 52 sampel terdapat 12 orang (23,1%) keluarga tidak mendukung dan

40 orang (76,9%) keluarga mendukung.

3. Ada hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan intensitas

nyeri persalinan kala I fase aktif di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota

Bengkulu, dengan kategori hubungan erat.

B. Saran

1. Bagi PBM “S” kota Bengkulu

Diharapkan pada PMS “S” untuk dapat memberikan edukasi dan

konseling pada keluarga ibu hamil saat mengantar ibu melakukan

kunjungan pemeriksaan kehamilan tentang pentingnya melakukan

pendampingan dan mendukung proses persalinan agar keluarga memiliki

motivasi dan kesadaran tinggi untuk melakukan pendampingan dan

63
64

dukungan saat proses persalian ibu sehingga dapat menurunkan intensitas

nyeri persalinan yang dialami ibu bersalin.

2. STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu.

Hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan tambahan informasi bagi

mahatenaga kesehatan kebidanan agar dapat menambah dukungan

keluarga, menerapkan teori kedalam praktik kerja lapangan, serta dapat

berperan dalam kegiatan pengabdian masyarakat untuk meningkatkan

pengetahuan tentang dukunagan keluarga terhadap intensitas nyeri

persalinan.

3. Bagi Penelitian Lain.

Agar dapat mengembangkan penelitian ini untuk masa yang akan

datang dengan faktor lain yang lebih dominan yang dapat mempengaruhi

intensitas nyeri persalinan diantaranya adalah usia dan paritas ibu.


DAFTAR PUSTAKA

Andarmoyo, S. 2017. Kebutuhan Dasar manusia: Personal and Environment


Hygiene: Ponorogo: Akademi Keperawatan Universitas Muhamadiyah

Amir, A. & Abeiasa, M. S. Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Kecemasan


Ibu Hamil Menghadapi Proses Persalinan Di Wilayah Kerja Puskesmas
Sikapak Kec. Pariaman Utara Kota Pariaman Tahun 2018. Jurnal
Fakultas Kedokteran UNAND

Asri H. 2017. Asuhan Persalinan Normal. Yogyakarta: Nuha Medika

Dagun, M.S.2016. Psikologi Keluarga. Jakarta: Rineka Cipta

Defiany.2013. Pendamping Persalinan sebagai Pengurang Rasa Nyeri Saat


Bersalin di RS Margono Soekardjo Purwokerto. Jurnal Ilmiah Kebidanan,
Vol. 4 No. 1 edisi Desember 2013, hlm. 190-198

Dewi.P.I.S , Aryawan.K.Y , Ariana.P.A , et al (2020). INTENSITAS NYERI


PERSALINAN KALA I FASE LATEN PADA IBU INPARTU
MENGGUNAKAN BIRTH BALL EXERCISE. Jurnal Keperawatan
Silampari. Volume 3, Nomor 2, Juni 2020.
https://doi.org/10.31539/jks.v3i2.1050 diakses tanggal 1 mei 2021

Fithriany. 2017. Pengaruh Karakteristik Ibu dan Dukungan Suami Terhadap


Pemeriksaan kehamilan di Kecamatan Kuta Cot Gile Kabupaten Aceh
Besar. Thesis program studi S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat fakultas
Kesehatan Masyarakat. Universitas Sumatera Utara Medan

HASANAH , MAIRIDA. 2018. Pengaruh Pendampingan Suami Terhadap


Pengurangan Rasa Cemas Pada Proses Persalinan Ibu Primigravida
Kala I Di Klinik Pratama Jannah Medan Tembung Tahun 2018. Skripsi
Program Studi DIV Kebidanan Medan Politeknik Kesehatan Kementerian
Kesehatan Medan

Judha, dkk. 2016. Teori Pengukuran Nyeri dan Nyeri Persalinan. Yogyakarta:
Nuha Medika

Kemenkes RI, 2019. Profil Kesehatan Indonesia. Kementerian Kesehatan


Republik Indonesia

65
66

Manuaba,2016. Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana


Untuk Pendidikan Bidan, Jakarta: EGC

Ningsih, R. (2018). Pengaruh Pendampingan Terhadap Percepatan Kala I Fase


Aktif Pada Ibu Bersalin Di Rumah Sakit Umum Dewi Sartika Di Kota
Kendari Tahun 2018. Skripsi. Poltekkes Kemenkes Kendari

Notoatmodjo, Soekidjo. 2018. Metode Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka


Cipta

Nursalam. (2017). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan: Pendekatan Praktis.


(P. P. Lestari, Ed.) (4th ed.). Jakarta: Salemba Medika.

Prawirohardjo, S.2016. Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Sarwono


Prawirohardjo

Sondakh, J. 2018. Asuhan Kebidanan Persalinan & bayi Baru Lahir.


Jakarta:Erlangga

Sugiarto. (2017). Metodologi Penelitian Bisnis. Yogyakarta: ANDI.

Sulistyawati,dkk.2017.Asuhan Kebidanan Pada Ibu Bersalin. Jakarta : Salemba


Medika.

Sumarah, 2018. Perawatan Ibu Bersalin. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Bersalin.
Penerbit Fitramaya. Yogyakarta

Umami, R. (2017). Peran suami selama proses kehamilan sampai nifas istri. The
Indonesian Journal of Public Health, Vol. 3, No.101-107

Wahyuningsih, H. P. (2017). Etika profesi Kebidanan Sebuah Pengantar. Cetakan


Ketiga. Yogyakarta : Fitramaya

World health Organization (WHO). (2018). Maternal Mortality 201. Available at


www.who.inttps://apps.who.int/iris/bitstream/handle/10665/194254/97892
41565141_eng.pdf;jsessionid=3316A569F0BAF57E0EB599DCBEDDA2
A6?sequence=1
LAMPI
RAN
KUESIONER PENELITIAN

KUESIONER PENELITIAN HUBUNGAN KELUARGA DENGAN


INTENSITAS NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF
DI PMB SUSI IRMA PASAR MINGGU
KOTA BENGKULU

1. Identitas responden
No Responden :
Nama :
Umur :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Alamat :
2. Pendampingan Persalinan
Apakah anda mendampingi pada saat proses persalinan ibu berlangsung?
a. Mendampingi
b. Tidak Mendampingi
3. Dukungan Keluarga
Petunjuk : Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan memberi tanda cheklist
pada kolom jawaban yang telah disediakan sesuai dengan tindakan yang
saudara lakukan sebagai pendamping persalinan
No Peran Keluarga Dilakukan Tidak
dilakukan
1 Memberikan minum atau makan kepada ibu
selama proses bersalin
2 Selalu berada disamping ibu selama proses
persalinan
3 Membantu merubah atau mengatur posisi yang
nyaman saat merasa sakit
4 Memijat atau menggosok punggung ibu
5 Mengusap keringat ibu
6 Memberikan semangat kepada ibu selama
proses persalinan
7 Membimbing ibu jalan-jalan (mobilisasi)
8 Membantu dan menganjurkan ibu agar
beristirahat/rileks diantara waktu kontraksi
9 Mengelus perut ibu dengan lembut
10 Menentramkan dan membesarkan hati ibu
dengan memuji usaha yang dilakukannya
dalam proses bersalin
Sumber: Modifikasi Hasanah, M. 2018
LEMBAR OBSERVASI NYERI

Nama Responden :
Kode Responden :
Hari/Tanggal :

Skala Gejala
0 Tidak ada rasa nyeri/normal
1 Nyeri hampir tidak terasa (sangat ringan) seperti gigitan nyamuk
2 Tidak menyenangkan (nyeri ringan) seperti dicubit
3 Bisa di toleransi (nyeri sangat terasa seperti di tonjok bagian wajah
atau disuntik
4 Menyedihkan (kuat, nyeri yang dalam) seperti sakit gigi dan nyeri
disengat tawon
5 Sangat menyedihkan (kuat, dalam, nyeri yang menusuk seperti tekilir,
keseleo)
6 Intens (kuat, dalam, nyeri yang menusuk begitu kuat sehingga
tampaknya mempengaruhi salah satu dari panca indera) menyebabkan
tidak fokus dan komunikasi terganggu
7 sangat intens (kuat, dalam, nyeri yang menusuk begitu kuat) dan
merasakan rasa nyeri yang sangat mendominasi indra si penderita yang
menyebabkan tidak bisa berkomunikasi dengan baik dan tidak mampu
melakukan perawatan sendiri
8 Benar-benar mengerikan (nyeri yang begitu kuat) sehingga
menyebabkan si penderita tidak dapat berpikir jernih dan sering
mengalami perubahan kepribadian yang parah jika nyeri datang dan
berlangsung lama
9 Menyiksa tak tertahankan (nyeri yang begitu kuat sehingga si penderita
tidak bisa mentoleransinya dan ingin segera menghilangkan nyerinya
bagaimanapun caranya tanpa peduli dengan efek sampingnya atau
resikonya
10 Sakit yang tidak terbayangkan, tidak dapat diungkapkan (nyeri begitu
kuat, tidak sadarkan diri) biasanya pada skala ini si penderita tidak lagi
merasakan nyeri karena sudah tidak sadarkan diri akibat rasa nyeri
yang sangat luar biasa seperti pada kasus kecelakaan parah, multi
fraktur)
Hasil Analisis Data
Frequencies
Frequency Table
Intensitas Nyeri Persalinan

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid Sedang 14 26.9 26.9 26.9

Ringan 38 73.1 73.1 100.0

Total 52 100.0 100.0

Dukungan Keluarga

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid Tidak Mendukung 12 23.1 23.1 23.1

Mendukung 40 76.9 76.9 100.0

Total 52 100.0 100.0

Crosstabs
Dukungan Keluarga * Intensitas Nyeri Persalinan Crosstabulation

Intensitas Nyeri Persalinan

Sedang Ringan Total

Dukungan Keluarga Tidak Mendukung Count 9 3 12

Expected Count 3.2 8.8 12.0

% within Dukungan
75.0% 25.0% 100.0%
Keluarga

Mendukung Count 5 35 40

Expected Count 10.8 29.2 40.0

% within Dukungan
12.5% 87.5% 100.0%
Keluarga

Total Count 14 38 52

Expected Count 14.0 38.0 52.0


% within Dukungan
26.9% 73.1% 100.0%
Keluarga

Chi-Square Tests

Asymp. Sig. (2- Exact Sig. (2- Exact Sig. (1-


Value df sided) sided) sided)

Pearson Chi-Square 18.327a 1 .000

Continuity Correctionb 15.288 1 .000

Likelihood Ratio 16.942 1 .000

Fisher's Exact Test .000 .000

Linear-by-Linear Association 17.975 1 .000

N of Valid Casesb 52

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 3,23.

b. Computed only for a 2x2 table

Symmetric Measures

Value Approx. Sig.

Nominal by Nominal Contingency Coefficient .510 .000

N of Valid Cases 52
LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (LPPM)SEKOLAH
TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES)

TRI MANDIRI SAKTI

Jln. Hibrida Raya No. 3 Telp. (0736) 25091 Fax. (0736) 23703 Bengkulu 38229

SURAT TUGAS

Nomor : /K.PM/LPPM-STIKES TMS/VI/2021

Kepala Lembaga Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Sekolah Tinggi


Ilmu Kesehatan (STIKES) Tri Mandiri Sakti Bengkulu menugaskan kepada nama
yang tersebut di bawah ini :
Ketua : Karlina M.Keb

Anggota : 1. Ruri Maiseptya Sari SST,M.Kes

: 2. MariaVirginia

Agar dapat melaksanakan Kegiatan Penelitian Hibah Dana Internal dengan


Judu “Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Intensitas Nyeri
Persalinan Kala I di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota Bengkulu”

Demikianlah surat tugas ini disampaikan kepada yang


bersangkutan, untuk dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Bengkulu, 23 Juni 2021


Kepala LPPM

Nurul Khairani, STP, MKM

NIK. 2013.1470.44

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (LPPM)SEKOLAH


TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKES)

TRI MANDIRI SAKTI

Jln. Hibrida Raya No. 3 Telp. (0736) 25091 Fax. (0736) 23703 Bengkulu 38229

SURAT KETERANGAN

Nomor : /K.PM/LPPM-STIKES TMS/I/2021

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Nurul Khairani, STP, MKM

NIK : 2013.1470.44
Jabatan : Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
(LPPM) STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu

dengan ini menerangkan bahwa :

Ketua : Karlina M.Keb

Anggota : 1. Ruri Maiseptya Sari SST,M.Kes

: 2. MariaVirginia

Agar dapat melaksanakan Kegiatan Penelitian Hibah Dana Internal dengan


Judu “Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Intensitas Nyeri
Persalinan Kala I di PMB Susi Irma Pasar Minggu Kota
Bengkulu”Demikianlah surat tugas ini disampaikan kepada yang
bersangkutan, untuk dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Bengkulu, 02 Agustus 2021

Kepala LPPM

Nurul Khairani, STP, MKM

NIK. 2013.1470.4

DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai