Anda di halaman 1dari 49

LAPORAN KULIAH KERJA LAPANGAN (KKL)

PT YAKULT INDONESIA PERSADA, PT TERMINAL PETIKEMAS SURABAYA,


BADAN PENDAPATAN DAERAH PROVINSI JAWA TIMUR

Untuk Memenuhi Persyaratan Lulus Mata Kuliah “Kuliah Kerja Lapangan”

Kelompok : 4 (Empat)

Anggota Kelompok :
1. Della Septianingrum 202111234
2. Puji Lestari 202111251
3. Fadlil Akbar Firmansyah 202111259
4. Ira Mujiaroh 202111272
5. Mila Andini Pramudhita 202111277

Nama DPL :
Hutomo Rusdianto, S.E., M.B.A., A.W.M., Q.W.M.

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MURIA KUDUS
TAHUN 2023
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN AKHIR PELAKSANAAN KKL

Disusun Oleh :

1. Della Septianingrum 202111234


2. Puji Lestari 202111251
3. Fadlil Akbar Firmansyah 202111259
4. Ira Mujiaroh 202111272
5. Mila Andini Pramudhita 202111277

Kudus, 18 September 2023

Ketua Sekertaris

IRA MUJIAROH MILA ANDINI PRAMUDHITA


NIM. 202111272 NIM. 202111277

Mengetahui,
Dosen Pembimbing Lapangan

HUTOMO RUSDIANTO, S.E., M.B.A., A.W.M., CBV


NIDN. 0619108502

i
Kata Pengantar

Puja dan Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan
karuania-Nya kita dapat menyelesaikan Laporan Kuliah Kerja Lapangan ini yang dilaksanakan
di PT Yakult Indonesia Persada berada di Ngoro, Jarang Sari, Kecamatan Mojokerto Jawa
Timur, PT Terminal Peti Kemas Surabaya berada di Jl. Tanjung Mutiara No. 1, Kecamatan
Krembangan, Surabaya Jawa Timur dan Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur.

Dalam menyelesaikan Kuliah Kerja Lapangan ini kami banyak mendapat bantuan, bimbingan
dan dorongan dari berbagai pihak. Untuk itu pada kesempatan kali ini perkenankan kami
mengucapkan terima kasih yang setulus – tulusnya kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si. selaku Rektor Universitas Muria Kudus.
2. Ibu Dr. Kertati Sumerkar, S.E., M.M. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Muria Kudus.
3. Bapak Hutomo Rusdianto, S.E., M.B.A., A.W.M., Q.W.M. selaku dosen Pembimbing
Kuliah Kerja Lapangan Universitas Muria Kudus.
4. Seluruh pihak yang telah membantu jalannya kegiatan Kuliah Kerja Lapangan ini yang
tidak dapat penulis sebutkan satu – persatu.

Kudus, 18 September 2023

Kelompok 4

ii
Daftar isi
Lembar Pengesahan ................................................................................................................... i
Kata Pengantar ....................................................................................................................... ii
Daftar Isi .................................................................................................................................iii
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................ 1
A. Latar Belakang .............................................................................................................. 1
B. Tujuan ........................................................................................................................... 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................. 3
A. Pengertian Manajemen .................................................................................................. 3
B. Manajemen Sumber Daya Manusia .............................................................................. 3
C. Manajemen Pemasaran ................................................................................................. 4
D. Manajemen Keuangan .................................................................................................. 4
E. Manajemen Operasional ............................................................................................... 5
BAB III GAMBARAN UMUM PT YAKULT INDONESIA PERSADA ........................... 6
A. Berdasarkan Tempat Kajian .......................................................................................... 6
B. Profil ............................................................................................................................. 6
C. Visi dan Misi ................................................................................................................. 7
BAB IV PEMBAHASAN ....................................................................................................... 8
A. Manajemen Sumber Daya Manusia .............................................................................. 8
B. Manajemen Pemasaran ............................................................................................... 10
C. Manajemen Keuangan ................................................................................................ 13
D. Manajemen Operasional ............................................................................................. 15
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................... 18
A. Latar Belakang ............................................................................................................ 18
B. Tujuan ......................................................................................................................... 18
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................................... 19
BAB III GAMBARAN UMUM PT PETIKEMAS SURABAYA ...................................... 20
A. Profil ........................................................................................................................... 20
B. Sejarah Singkat ........................................................................................................... 20
C. Visi, Misi dan Motto ................................................................................................... 20
BAB IV PEMBAHASAN ..................................................................................................... 23
A. Manajemen Sumber Daya Manusia ............................................................................ 23
B. Manajemen Pemasaran ............................................................................................... 25
C. Manajemen Keuangan ................................................................................................ 25
iii
D. Manajemen Operasional ............................................................................................. 26
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................... 28
A. Latar Belakang ............................................................................................................ 28
B. Tujuan ......................................................................................................................... 29
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................................... 30
A. Definisi Manajemen .................................................................................................... 30
B. Manajemen Sumber Daya Manusia ............................................................................ 31
C. Manajemen Pemasaran ............................................................................................... 32
D. Manajemen Keuangan ................................................................................................ 33
E. Manajemen Operasional ............................................................................................. 33
BAB III GAMBARAN UMUM BADAN PENDAPATAN DAERAH JAWA TIMUR .... 35
A. Sejarah Singkat ........................................................................................................... 35
B. Visi dan Misi ............................................................................................................... 35
C. Dokumentasi ............................................................................................................... 35
BAB IV PEMBAHASAN ..................................................................................................... 38
A. Analisis Manajemen Sumber Daya Manusia .............................................................. 38
B. Analisis Manajemen Pemasaran ................................................................................. 39
C. Analisis Manajemen Keuangan .................................................................................. 39
D. Analisis Manajemen Opersional ................................................................................. 40
BAB V PENUTUP ................................................................................................................. 41
A. Kesimpulan ................................................................................................................. 41
B. Saran ........................................................................................................................... 42
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 43
DOKUMENTASI KELOMPOK ......................................................................................... 44

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Mahasiswa sebagai agen of change memiliki peran penting dalam proses
pembangunan suatu bangsa, dimana mahasiswa dapat melakukan perubahan-perubahan
yang dianggap perlu untuk mencapai kemajuan. Perubahan tersebut dapat terjadi dalam
bidang ekonomi, sosial, budaya serta politik. Terkait hal tersebut, mahasiswa
diharapkan memiliki kemampuan nyata yang dapat diterapkan dalam dunia bisnis,
politik ataupun di lingkungan masyarakat. Dalam dunia pendidikan, belajar tidak cukup
hanya dalam bangku kuliah saja untuk membekali mahasiswa agar dapat memiliki
kemampuan yang memadai. Oleh sebab itu perlu adanya kunjungan secara nyata ke
suatu perusahaan guna mendapat ilmu dari narasumber dan pengalaman yang aplikatif.
Salah satu dari bentuk pendidikan yang aplikatif yaitu KKL (Kuliah Kerja Lapangan).
Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan suatu bentuk kegiatan yang memberikan
pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk terjun langsung dalam dunia kerja yang
mungkin tidak ditemukan di kampus, sekaligus sebagai proses pembelajaran
mahasiswa yang sedang membangun dan mengetahui keberhasilan dan permasalahan
yang di hadapi. KKL dilaksanakan oleh perguruan tinggi dalam upaya meningkatkan
misi dan bobot pendidikan bagi mahasiswa dan untuk mendapat nilai tambah yang lebih
besar pada pendidikan tinggi. Dengan adanya kuliah kerja lapangan, mahasiswa
diharapkan mendapat pengalaman dalam mengenal dunia kerja, dan memahami
lingkungan kerja yang baik. Hal ini tentunya membantu mahasiswa untuk mendapatkan
gambaran mengenai cara kerja yang baik dan disiplin, sehingga kelak mahasiswa dapat
menjadi pekerja yang handal dalam bidangnya, dan mampu untuk menembus ketatnya
persaingan di dunia kerja.
Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan salah satu agenda rutin Universitas
Muria Kudus yang dilaksanakan setiap tahunnya bagi mahasiswa tingkat semester V
dan tentunya setiap mahasiswa diwajibkan untuk melaksanakan serta membuat laporan
Kuliah Kerja Lapangan. Selain pengalaman yang didapat sangat bermanfaat bagi para
mahasiswa, Kuliah Kerja Lapangan sendiri mejadi tolak ukur bagi Universitas Muria
Kudus dalam melihat etos kerja yang dimiliki oleh setiap mahasiswa. Sesuai dengan
tujuan Universitas Muria Kudus, yang mempersiapkan tenaga ahli dan terampil yang

1
diharapkan dapat terjun langsung ke dunia indusri kerja, maka dipandang sangat
perlunya untuk melaksanakan Kuliah Kerja Lapangan. Dalam kegiatan Kuliah Kerja
Lapangan (KKL) salah satu tujuan perusahaan yaitu PT Yakult Indonesia Persada.
Kunjungan ini dimaksudkan agar mahasiswa mendapatkan ilmu dan wawasan yang
lebih luas baik dari segi teknis maupun non-teknis, dari proses awal produksi sampai
distribusi.
Yakult Indonesia dengan nama perusahaan PT Yakult Indonesia Persada
merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang produsen minuman
probiotik. Perusahaan ini didirikan sejak tahun 1990 di Indonesia sebagai pemegang
lisensi dari Yakult Honsha Co., Ltd., Jepang bersama dengan perusahaan Yakult yang
tersebar di seluruh dunia.
Untuk lokasi tepatnya PT Yakult Indonesia Persada yaitu berada di Ngoro
Industrial Park, Mojokerto, Jawa Timur. Dalam proses distribusi suatu produk
kebanyakan perusahaan menggunakan pihak ketiga untuk mendistribusikan produknya,
biasanya menggunakan perusahaan rekanan yang bergerak di bidang jasa angkutan atau
ekspedisi untuk menangani urusan distribusi. Ada juga perusahaan yang mengambil
alih secara langsung untuk urusan distribusinya, bahkan sampai ke tangan terakhir
konsumen demi menjaga kualitas produk, agar produk yang digunakan konsumen tetap
terjaga kualitasnya.

B. Tujuan
Berdasarkan latar belakang masalah diatas maka tujuan kegiatan KKL yang dilakukan
di PT Yakult Indonesia Persada diantaranya sebagai berikut :
a. Mahasiswa mampu memahami bagaimana manajemen sumber daya manusia yang
diterapkan di dalam PT Yakult Indonesia Persada.
b. Mahasiswa mampu memahami bagaimana manajemen pemasaran yang diterapkan
di dalam PT Yakult Indonesia Persada.
c. Mahasiswa mampu memahami bagaimana manajemen keuangan yang diterapkan
di dalam PT Yakult Indonesia Persada.
d. Mahasiswa mampu memahami bagaimana operasional yang diterapkan di dalam
PT Yakult Indonesia Persada.

2
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Manajemen
Secara etimologis, konsep manajemen adalah seni implementasi dan
pengorganisasian. Manajemen juga dianggap sebagai ilmu yang mengajarkan proses
pencapaian tujuan dalam suatu organisasi, hasil usaha bersama dengan beberapa orang
dalam organisasi, oleh karena itu beberapa orang yang disebut manajer merumuskan
dan melaksanakan langkah-langkah manajemen.
Proses tersebut terdiri dari kegiatan – kegiatan manajemen yaitu perencanaan,
pengarahan, pengorganisasian dan pengawasan. Perencanaan memiliki arti bahwa para
manajer memikirkan kegiatan-kegiatan mereka sebelum melaksanakannya. Segala
kegiatan didasarkan pada metode, rencana atau logika, tidak hanya sekedar dasar
dugaan atau firasat. Pada dasarnya, manajemen mengacu pada mendefinisikan,
menjelaskan, dan mencapai tujuan organisasi melalui rencana implementasi, organisasi,
fungsi personel individu atau kepegawaian, arahan dan kepemimpinan dan supervisi
atau controlling. Namun sumber daya organisasi lainnya juga harus diperhatikan agar
pekerjaan bisa dilakukan secara maksimal.
B. Manajemen Sumber Daya Manusia
Manajemen sumber daya manusia (MSDM) merupakan ilmu yang berperan
penting dalam mengatur dan mengelola sumber daya manusia untuk berinerja secara
baik dalam pencapaian tujuan yang diharapkan. Fokus utama dalam MSDM adalah
manusia, sehingga setiap aktifitas individu maupun kelompok diharapkan dapat
menerapkan ilmu MSDM.
Manajemen sumber daya manusia pada kenyataanya lebih mengutamakan pada
usaha bagaimana mengelola manusia. Keberhasilan pengelola organisasi sangat
ditentukan oleh kegiatan pendayagunaan sumber daya manusia. Daro definisi dan
pengertian mengenai manajemen sumber daya manusia merupakan bagian yang
berhubungan dengan keputusan organisasi yang mengatur, mengarahkan,
mengendalikan hubungan peranan tenaga kerja agar efektif dan efisien dalam
membantu terwujudnya tujuan perusahaan.
Tujuan umum manajemen sumber daya manusia adalah mengoptimalkan produktivitas
semua pekerja dalam sebuah organisasi. Dalam hal ini, produktivitas diartikan sebagai

3
hasil produksi (output) sebuah perusahaan (barang atau jasa) terhadap masuknya
(manusia, midal, bahan – bahan, energi).

C. Manajemen Pemasaran
Manajemen pemasaran merupakan salah Stu kegiatan pokok dalam perusahaan
karena dengan adanya manajemen pemasaran keberlangsugngan perusahaan akan
terjaga, perusahaan juga bisa mengembangkan perusahaanya ke arah yang lebih maju.
Menurut Kotler dan Keller (2009:05) manajemen pemasaran adalah sebagai seni dan
ilmu memilih pasar sasarn dan meraih, mempertahankan, serta menumbuhkan
pelanggan dengan menciptakan, mengantarkan, mengomunikasikan nilai pelanggan
yang unggul.
Dapat disimpulkan bahwa pemasaran adalah suatu proses atau aktivitas yang
dilakukan oleh suatu perusahaan atau organisasi mulai dari perencanaan sampai dengan
penyaluran produk untuk menciptakan nilai pelanggan dan hubungan yang kuat dengan
pelanggannya. Hal tersebut dilakukan dalam upaya perusahaan mencapai tujuannya.

D. Manajemen Keuangan
Manajemenn keuangan adalah keseluruhan aktivitas perusahaan yang
berhubungan dengan usaha mendapatkan dana yang diperlukan dengan biaya yang
minimal dan syarat-syarat yang paling menguntungkan beserta usaha untuk
menggunakan dana tersebut se-efisien mungkin.
Manajemen keuangan berhubungan dengan tiga aktivitas yaitu aktivitas
penggunaan dana, aktivitas perolehan dana dan aktivitas pengelolaan aktiva. Keputusan
yang diambil oleh manajer keuangan meliputi keputusan investasi, keputusan
pendanaan, dan keputusan mengenai dividen.
Manajemen keuangan menyangkut kegiatan perencanaan, analisis, dan
pengendaliaan yang dilakukan oleh manajer keuangan. Untuk mempertahankan
keberlangsungan oprasional perusahaan banyak keputusan keuangan yang perlu
diambil oleh manajer keuangan. Keputusan keuangan dapat diambil dengan benar
apabila hal tersebut sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai perusahaan. Secara
umum tujuan manajemen keuangan dalam jangka pendek adalah menghasilkan Laba
yang optimal.

4
E. Manajemen Operasional
Produksi adalah proses penciptaan barang dan jasa. Manajemen operasi adalah
serangkaian aktivitas yang menghasilkan nilai dalam bentuk barang dan jasa dengan
mengubah input menjadi output. Kegiatan yang menghasilkan barang dan jasa
berlangsung di semua organisasi, baik perusahaan manufaktur maupun jasa.
Secara umum, kegiatan operasi merupakan suatu kegiatan yang berhubungan
dengan penciptaan atau pembuatan barang, jasa, atau kombinasinya melalui proses
transformasi dari masukan sumber daya produksi menjadi keluaran yang diinginkan.
Tujuan utama dari manajemen operasional adalah untuk mengatur penggunaan
resources dan faktor-faktor produksi yang masih ada, baik yang berupa bahan, tenaga
kerja, mesin-mesin dan perlengkapan, dengan tepat sehingga proses produksi dapat
berjalan semakin efektif dan efisien.

5
BAB III

GAMBARAN UMUM PT YAKULT INDONESIA PERSADA

A. Bersadarkan Tempat Kunjungan


Pada tahun 1930, seorang dokter dan peneliti mikologi lulusan Kyoto Imperial
University Jepang, Dr. Minoru Shirota, berhasil me-nemukan bakteri asam laktat yang
bermanfaat Lactobacillus casei Shirota strain adalah jenis bakteri yang ditemukan dan
diketahui man-faatnya untuk menekan pertumbuhan bakteri merugikan yang terdapat
dalam usus manusia. Melihat potensi bakteri tersebut. Dr. Minoru Shirota menaruh
perhatian yang besar kepada masyarakat. Hasil dari dedikasinya yang tinggi untuk terus
membantu menjaga kesehatan masyarakat, pada tahun 1935 Dr. Minoru Shirota
menciptakan minuman prebiotik dengan bakteri Lactobacillus Casei Shirota strain yang
pada masa itu dijual murah kepada masyarakat jepang. Minuman tersebut dikenal
dengan nama yakult, minuman pelopor prebiotik.
Penelitian akan bakteri bermanfaat ini terus dikembangkan. Oleh karenanya
pada tahun 1976 didirikan Pusat Penelitian Mikrobiologi Yakult (Yakult Central
Institute for Microbiological Research) di Tokyo, Jepang untuk melakukan beragam
penelitian guna mengembangkan produk-produk yang dihasilkan dengan menggunakan
bakteri bermanfaat.
Pemasaran Yakult di Indonesia dimulai dengan didirikannya perusahaan PT
Yakult Indonesia Persada pada tanggal 2 Februari 1990 yang merupakan usaha
patungan dengan status Penanaman Modal Asing (PMA) antara PT Perkasa Simpati
Persada dan Yakult Housha Co.Ltd. (Jepang).
Terdapat dua pabrik penghasil produk yakult yang beroperasi di Indonesia Pabrik
pertama berada di Kawasan Industri Indolakto Desa Pesawahan, Cicurug Sukabumi,
Jawa Barat Pabrik dan pabrik kedua berada di Kawasan Ngoro Industri Persada Blok
CC-1. Mojokerto, Jawa Timur.

B. Profil Perusahaan
Nama Perusahaan : PT Yakult Indonesia Persada
Alamat Perusahaan : Ngoro, Ngoro Industri, Lolawang, Jarang SariKecamatan
Ngoro, Kabupaten Mojokerjo, Jawa Timur 61385
Jenis Perusahaan : Manufaktur
Bidang Perusahaan : Produsen Minuman Probiotik

6
Produk : Susu Kultur (Minuman Susu Fermentasi)
Merek Produk : Yakult
Negara Asal : Jepang
Produsen : Yakult Honsa
Distributor : Yakult Honsa
Pemegang Saham : Yakult Honsa., Co. Ltd
Didirikan : 1990
Beroprasi : 2014

C. Visi, Misi dan Tujuan PT Yakult Indonesia Persada


a. Visi
Mengeksplorasi kemungkinan pemanfaatn bakteri berguna untuk meningkatkan
kesehatan manusia.
b. Misi
Sebagai pelopor prebiotik minuman Yakult yang sehat membantu dalam menjaga
usus.
c. Tujuan
1. Meraih profit dan benefit perusahaan dengan menjadi pelopor probiotik
minuman sehat untuk keluarga dengan mengoptimumkan untuk pemeliharaan
usus, melalui tenaga kerja dan karyawan yang memiliki komitmen terhadap
perussahaan dan lingkungan.
2. Memberikan komitmen kepada konsumen untuk tetap mempertahkan misi
tersebut dengan mengintegrasi semua aspek perusahaan.

D. Dokumentasi

7
BAB IV
PEMBAHASAN

A. Manajemen Sumber Daya Manusia


Sumber daya manusia yang bergabung dengan PT Yakult Indonesia Persada
adalah para tenaga profesional yang memiliki kompetensi khusus di bidang minuman
sehat keluarga serta menghasilkan produk dalam volume tinggi tetapi variasi rendah.
Pengembangan SDM mengacu kepada manajemen SDM berbasis kompetensi yang
mengintegrasikan semua kebijakan dibidang karir, pelatihan, rekruitmen, penilaian
prestasi kerja dan lain sebagainya.
Pada saat ini, PT Yakult Indonesia Persada memiliki kurang lebih 300 orang
pekerja. Meskipun proses pembuatan yakult menggunakan mesin yang canggih tetapi
perlu menggunakan tenaga kerja manusia untuk mengontrol mesin-mesin yang sedang
dalam proses produksi produk serta untuk memeriksa kualitas yakult yang sudah jadi.
Selain itu, yakult juga menggunakan tenaga pekerja untuk menyalurkan yakult dari
pabrik ke distributor agar dapat sampai ke tangan masyarakat. Contohnya dengan
sistem direct sales dan yakult lady. Jika tidak ada mereka mana mungkin yakult dapat
sampai di tempat distributor atau tangan masyarakat. Dan untuk perencanaan produksi,
pengendalian produksi, pengendalian mutu dan pemeliharaan mesin dan peralatannya
juga membutuhkan tenaga kerja manusia.
a. Perencanaan SDM
Sumber daya manusia perusahaan telah merencanakan berbagai strategi SDM untuk
mendukung stategi pelopor probiotik minuman sehat keluarga. Misalnya, dengan
memberikan pelayanan melalui web, selain itu mengirimkan tenaga peneliti
perusahaan dari Indonesia untuk melakukan Study di Jepang yang erat kaitannya
dengan teknologi yang dikembangkan di perusahaa yakult yang ada di Jepang.
Dalam memformulasikan strategi SDM mereka, manajer SDM harus memikirkan
tiga tantangan mendasar yaitu :
1. Seperti pada PT Yakult, mendukung produktivitas dan upaya peningkatan
kinerja perusahaan. Dengan globalisasi ekonomi dunia, kompetisi telah
meningkatkan dengan sangat cepat dan itu membutuhkan peningkatan kinerja
organisasi secara terus – menerus.
2. Karyawan memainkan peranan yang semakin luas dalam usaha perbaikan
kinerja pengusaha karena itu semua elemen yang berhubungan dengan

8
organisasi kinerja tinggi seperti produksi berbasiskan teknologi dan tim
berbasiskan teknologi butuh komitmen dan kompetensi karyawan tingkat
tinggi. Sehingga fokus perhatian SDM adalah pada mendorong kemampuan
kompetitif dengan mengelola kinerja karyawan, secara umum dengan
membangun organisasi kinerja tinggi dan terukur.
3. Dibebankannya pernana yang sangat penting dalam pengelolaan kinerja,
sehingga SDM harus terlibat lebih jauh dalam mendesain tidak hanya
melaksanakan rencana stratejik perusahaan. Sehingga dalam menformulasikan
strategi, manajemen puncak butuh masukan dari para manajer yang
bertanggung jawab memperkerjakan, memberi pelatihan pada karyawan.
b. Rekrutmen SDM
PT Yakult Indonesia Persada melakukan rekrutmen karyawan menggunakan tenaga
kerja dari wilayah sekitar pabrik sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan
terhadap penduduk di lokasi perusahaan khusunya daerah Mojokerto sebagai
tempat pabrikasi yang menerapkan otonomi daerah.
c. Seleksi Tenaga Kerja
Proses penyeleksian awal yang dilakukan oleh PT Yakult Indonesia Persada adalah
dengan cara mengecek persyaratan yang sesuai kualifikasi atau job description yang
dibutuhkan oleh perusahaan dan dikirim oleh calon karyawan di email perusahaan.
Setelah dilakukan penyeleksian awal, para calon karyawan yang sesuai dengan
kriteria akan dihubungi oleh pihak perusahaan secara lanjut.
d. Orientasi dan Penempatan SDM
PT Yakult Indonesia Persada melaksanakan masa orientasi dengan cara melakukan
standar kriteria bagi para pelamar. Dengan adanya standar tersebut bertujuan untuk
memberitahukan pada calon karyawan jobdesk apa yang dibutuhkan perusahaan.
Masa orientasi dilakukan melakukan pengenalan aktifitas awal mengenai pekerjaan
karyawan di tempat kerja, kemudian karyawan tersebut mengikuti masa aktifitas
pekerjaan. Apabila dari jobtest tersebut karyawan baru melakukan pekerjaan
dengan baik dan memenuhi persyaratan jobtest maka akan diangkat menjadi
pegawai tetap.
e. Pelatihan dan Pengembangan SDM
Salah satu cara untuk mendorong kualitas kewaspadaan dari PT Yakult Indonesia
Persada yaitu selalu memberikan pelatihan kepada karyawannya dalam hal

9
peningkatan hardskill dan softskill tentang penguasaan secara teknis terhadap
peralatan dan mesin–mesin yang digunakan untuk melakukan produksi yakult.
Selain itu, inti dari rencana strategi PT Yakult Indonesia Persada adalah selalu
menjadi yang dinamakan rencana strategi sebagai pelopor probiotik minuman sehat
keluarga. Dengan menggunakan sistem direct sales melalui armada yakult dan
yakult lady yang bertugas mengantarkan yakult ketangan konsumen.
Sumber daya manusia perusahaan telah merencanakan berbagai strategi SDM untuk
mendukung strategi pelopor probiotik minuman sehat keluarga. Misalnya, dengan
memberikan pelayanan melalui web, selain itu mengirimkan tenaga peneliti
perusahaan dari Indonesia untuk melakukab study di Jepang. Erat kaitannya dengan
teknologi yang dikembangkan di perusahaan Yakult yang ada di Jepang.
f. Kompensasi
PT Yakult Indonesia Persada juga memberikan Reward kepada karyawannya
sebagai salah satu cara untuk memotivasi karyawan agar meningkatkan kinerja,
serta terdapat kompensasi bagi karyawan dan memberikan reward berupa liburan
ke Jepang untuk sebagai bentuk penghormatan dan hadiah kepada karyawan yang
berprestasi; dan menambah atau menghilangkan produk dan jalur produk.

B. Manajemen Pemasaran
a. Saluran Distribusi
PT Yakult Indonesia Persada menggunakan dua sistem pemasaran yang dilakukan
guna menarik konsumen yaitu :
1) Direct Sales
Merupakan pendistribusian yang dilakukan menggunakan mobil backkap untuk
didistribusikan ke toko – toko tradisional dan toko-toko modern yaitu ke toko-
toko, supermarket, koperasi, kantin dan lain-lain. Untuk menjamin ketersediaan
Yakult di supermarket, minimarket, toko, kantin, dan gerai lainnya, staff
penjualan Yakult sendiri mengantarkan Yakult dengan menggunakan kendaraan
berpendingin ke seluruh wilayah yang tersebar di Pulau Jawa, Madura, Bali,
Nusa Tenggara Barat, Sumatera, Batam, Bangka, Kalimantan, dan Sulawesi.
Selain itu staff penjualan Yakult juga memberikan penjelasan mengenai manfaat
Yakult kepada pelanggan melalui kegiatan sampling di beberapa supermarket
besar serta penempatan sales promotion mereka di supermarket untuk
memberikan penjelasan kepada pelanggan. Sampai Mei 2007, PT Yakult
10
Indonesia Persada mempunyai 37 cabang atau TKU (Tempat Kegiatan Usaha)
yang melayani outlet-outlet yang tersebar di Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan,
dan Sulawesi.
2) Yakult Lady
Adalah pendistribusian yang dilakukan ibu – ibu yang telah di didik mengenai
produk yakult untuk menyebarluaskan informasi ke konsumen dengan
menggunakan sepeda motor maupun sepeda. Melalui sistem ini Yakult
didistribusikan oleh ibu-ibu rumah tangga kepada masyarakat di lingkungan
tempat tinggal mereka. Pendistribusian ini ditujukan untuk peminum langsung
maupun toko tradisional agar dapat mengirimkan produk Yakult dengan kualitas
terbaik dimanapun dan kapanpun, diciptakan sistem pengiriman melalui Yakult
Lady yang mengantarkan Yakult langsung ke tangan pelanggan walau hanya 1
botol. Selain mengantarkan Yakult, para Yakult Lady juga melakukan
komunikasi dan memberikan informasi kesehatan kepada pelanggan sehingga
Yakult Lady disebut pula sebagai “Pusat Informasi Berjalan”. Sistem Yakult
Lady ini tersebar di Pulau Jawa, Madura, Bali, Lombok, Sumatera, Batam,
Bangka, Kalimantan, dan Sulawesi. Saat ini PT Yakult Indonesia Persada
memiliki kurang lebih sebanyak 1.100 Yakult Lady yang tersebar di 93 center-
center di seluruh Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Serang, Cilegon,
Bandung, Purwakarta, Cirebon. Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Bali,
dan Palembang (Maulidia, 2017)
b. STP Yakult
1. Segmenting Yakult
a) Segmentasi Geografis
Produk Yakult lebih bagus di pasarkan pada daerah kota besar atau kota
industri daripada di daerah pedesaan, karena di daerah kota banyak
pencemaran zat-zat kimia pada makanan, oleh karena itu Yakult cocok untuk
menetralisir racun yang ada di tubuh. Selain itu, konsumen di daerah kota
ingin mendapatkan produk yang enak, mudah di dapat dan menyehatkan,
serta konsumen di daerah desa lebih cenderung kepada obat-obatan yang
menggunakan bahan-bahan rempah atau obat tradisional.
b) Segmentasi Demografis
Produk Yakult merupakan salah satu produk yang cocok dikonsumsi oleh
semua kalangan mulai dari anak-anak, remaja, hingga lansia serta cocok
11
untuk jenis kelamin laki-laki maupun perempuan. Karena Yakult memiliki
banyak manfaat diantaranya yaitu dapat mencegah gangguan pencernaan,
mengurangi racun dalam usus, meningkatkan daya tahan tubuh.
c) Segmentasi Perilaku dan Sikap
Produk Yakult dapat disegmentasikan menjadi penggunaan produk kelas
bawah (jarang mengonsumsi), menengah (sering mengonsumsi), dan kelas
atas (sering dan teratur mengonsumsi).
d) Segmentasi Psikografis
Produk yakult lebih efektif dikonsumsi karena kemasannya yang terbuat
dari botol plastik yang ringan, aman, mudah di daur ulang. Dengan begitu
konsumen lebih suka mengkonsumsi Yakult karena harga relatif terjangkau,
kemasannya menarik dan mencukupi kebutuhan, serta Yalult dapat dibawa
kemana saja karena kemasannya yang efektif, dan dapat kapan saja
dikonsumsi.
2. Targeting
Target pemasaran produk yakult adalah untuk seluruh wilayah Indonesia dengan
daerah distribusi yang tersebar di Pulau Jawa, Madura, Bali, Lombok,
Sumatera, Batam, Bangka, Kalimantan dan Sulawesi. Produk Yakult juga
menargetkan pasarnya pada semua kalangan, semua usia, dan semua jenis
kelamin karena Yakult merupakan minuman yang menyehatkan untuk tubuh.
3. Positioning
Positioning adalah suatu strategi yang digunakan untuk memperkenalkan
produknya kepada konsumen agar menciptakan kesan-kesan tertentu di benak
konsumen. Yakult bisa dibilang sebagai pemimpin pasar di tingkat nasional.
Artinya, perusahaan Yakult telah diakui oleh industri yang bersangkutan sebagai
pemimpin hal ini dapat dilihat dari penguasaan pasar Yakult yang memposisikan
produknya sebagai minuman kesehatan terutama untuk kesehatan usus.
Salah satu strategi pemasaran yakult dalam memposisikan yaitu dengan
menciptakan motto “Cintai ususmu, minum Yakult setiap hari”. Dengan
demikian konsumen akan berfikir bahwa untuk menjaga kesehatan usus, mereka
harus mengonsumsi Yakult setiap hari.

12
C. Manajemen Keuangan
Dalam sebuah perusahaan tentunya perusahaan tersebut sangat membutuhkan
modal untuk menjalankan suatu produktivitas, modal sendiri adalah segala nilai sesuatu
aktiva yang dimiliki oleh perusahaan dan yang digunakan untuk mengahasilkan
pendapatan modal sendiri meliputi dalam artian uang dalam bentuk modal/barang,
menekankan pada kekuasaan menggunakanya. Modal sendiri terbagi dalam beberapa
jenis, dalam hal ini PT Yakult dapat didefinisikan sebagai modal kerja dengan sejumlah
dana yang dibutuhkan perusahaan untuk membiayai kegiatan operasional setiap
harinya. Sedangkan sumber modal PT Yakult Indonesia Persada 100% dari Yakult
Honsha Co. Ltd dan menjadi penanam modal asing murni (tidak patungan) sumber
modal dalam PT Yakult internal, sedangkan mungkin sumber modal eksternal berasal
dari bank atau pinjaman dan pasar modal atau supplier.

a. Gross Profit Margins


Gross Profit Margin adalah presentase dari laba kotor (sales/cost of goods sold)
dibandingkan dengan penjualan (sales) dapat dirumuskan sebagai berikut :
Laba Kotor
Gross Profit Margin = x 100
Pejualan

Gross Profit Margin PT Yakult tahun 2015 s ebesar 55%. Hal ini berarti setiap Rp.
100,- penjualan menghasilkan laba kotor sebesar Rp.55. Hal ini menunjukkan
bahwa harga pokok penjualan relatif lebih rendah dibandingkan dengan penjualan.
Dengan demikian kinerja PT Yakult pada tahun 2016 menunjukkan hasil yang baik
yang menguntungkan. Gross Profit Margin PT. Yakult tahun 201 I sebesar 56%. Hal

13
ini berarti setiap Rp. 100,- penjualan menghasilkan laba kotor sebesar Rp. s6. Hal
ini menunjukkan bahwa harga pokok penualan relatif lebih rendah dibandingkan
dengan penjualan. Dengan demikian kinerja perusahaan pada tahun 2016
menunjukkan hasil yang baik yang menguntungkan. Di tahun 2017 gross profit
margin sebesar 57%. Hal ini berarti setiap Rp. 100,- penjualan menghasilkan laba
kotor sebesar Rp. 57. Hal ini menunjukkan bahwa harga pokok penjualan relatif
lebih rendah dibandingkan dengan sales. Dengan demikian kinerja perusahaan ada
tahun 2012 menunjukkan hasil yang baik yang menguntungkan. Dapat disimpulkan
gross profit margin PT. Yakult dari tahun 2015 hingga tahun 2017 terus mengalami
kenaikan. Hal ini menunjkan bahwa perusahaan telah mampu menghasilkan
penjualan yang lebih tinggi dari harga pokok yang dikeluarkan. Perushaan telah
menunjukan hasil yang baik dan laba kotor perusahaan terus meningkat, Berarti
perusahaan telah mampu menutup biaya tetap yang dikeluarkan oleh perusahaan.
Kinerja perusahaan jika dilihat dari laba kotor sudah dikatakan sangat baik karena
perusalhaan mampu menutup biaya dan menghasilkan laba kotor yang cukup tinggi.
b. Operating Profit Margin
Merupakan laba operasi yang dihasilkan oleh perusahaan dengan mengabaikan
kewajiban finansial bungan serta kewajiban kepada pemerintah berupa pembayaran
pajak. Hal tersebut dapat dirumuskan sebagai berikut :

Operating Profit Margin (OPM) PT Yakult Yakult tahun 2015 sebesar 12%. Hal ini
berarti setiap Rp. 100,- penjualan menghasilkan laba usaha sebesar Rp. 12. Dengan
demikian kinerja PT. Yakult pada tahun 2015 menunjukkan hasil yang cukup baik.
PT Yakult tahun 2016 sebesar 13%. Hal ini berarti setiap Rp. 100,- penjualan
menghasilkan laba usaha sebesar Rp. 13. Dengan demikian kinerja perusahaan pada
tahun 2016 menunjukkan hasil yang baik dan menguntungkan, Di tahun 2017 PT.
Yakult sebesar 13%. Hal ini berarti setiap Rp. 100,- penjualan menghasilkan laba
usaha sebesar Rp. I3. Dengan demikian kinerja PT, Yakult pada tahun 2017

14
menunjukkan hasil yang baik dan menguntungkan. Dari Data diatas dapat diliat
bahwa tahun 201s operating profit margin PT. Yakult sebesar 12% naik ditahun
2016 sebesar 13%, Pada tahun 2017 OPM tidak mengalami kenaikan atau
penurunan dari tahun sebelumnya yaitu tetap sebesar 13%. Hal ini karena adanya
penurunan laba yang disebabkun oleh penjualan di tahun 2017 mengalami
penurunan namun tidak signifikan Dapat disimpulkan Kinerja perusahaan dilihat
dari operating profit margin tidak terlalu baik karena terjadinya penurunan
penjualan yang mengakibatkan laba perusahaan menurun meskipun tidak
signifikan.

D. Manajemen Operasional
a. Perencanaan Agregat dan Material Requirement Planning
Perencanaan agrerat adalah perencanaan kapasitas jumlah dan waktu produksi
dalam jangka menengah yaitu dua sampai dua belas bulan.
1) Input Perencanaan Agrerat PT Yakult Indonesia Persada
Sumber daya manusia yang dikelola PT Yakult merupakan tenaga kerja yang
diperoleh dari proses rekuitmen dengan syarat tertentu sesuai dengan bagian.
Penerimaam tenaga kerja melaluo tahap reikruitmen kemudian dilakukan
training selama tiga bulan untuk menjadi tenaga kerja tetap. Tenaga kerja yang
memiliki usia di atas 56 tahun akan dipensiunkan dengan mendapat dana
pensiun sesuai kebijakan pemerintah.
Sedangkan fasilitas pabrik PT Yakult memiliki sistem sendiri untuk
menjalankan sebuah mesin yaitu dengan memanfaatkan sebuah perangkat yang
dapat mengakses mesin agar mesin tersebut dapat bekerja dengan baik dan
teratur.
Perangkat tersebut adalah Programmble Logic Controller.
a) Peramalan permintaan, peramalan permintaan dengan melakukan survey
langsung kepada pasar oleh bagian penjualan untuk mengetahui berapa
jumlah permintaan yang akan terjadi. Produksi dilakukan sesuai dengan
permintaan. Produk dipasarkan menggunakan penjualan langsung dan
yakult lady.
b) Kebijakan, sistem kerja yang dilakukan menggunakan shift kerja dengan
dua shif masing – masing memiliki delapan jam kerja. Gaji yang diberikan
untuk karyawan bagian produksi mengikuti UMR.
15
c) Biaya – biaya, biaya muncul dari kegiatan produksi, operasi, distribusi, dan
seluruh kegiatan dalam menciptakan produk hingga sampai ke tangan
pengguna akhir.
2) Output perencanaan agrerat
a) Biaya total perencanaan
b) Tingkat perencanaan yang diperkirakan. Kegiatan produksi dilakukan
sesuai dengan peramalan penjualan yang dilakukan.
b. Strategi Perencanaan Agregat
PT Yakult menggunakan kombinasi strategi pilihan kapasitas dan campuran. Ketika
permintaan terhadap yakult meningkat biasanya terjadi pada musim kemarau dan
hari raya lebaran maka PT Yakult meningkatkan produksinya. Ketika permintaan
sedang turun maka PT Yakult mengurangi tingkat produksinya. Setiap produk
yakult hanya memiliki waktu 40 hari untuk dapat dikonsumsi. Apabila suatu produk
telah mendekati waktu kadaluarsa maka produk akan di oper ke pasar lain yang
memiliki jumlah permintaan yang lebih besar.
c. Pengendalian Produksi dan Mutu
Perusahaan yakult mempunyai beberapa ttipe persediaan yaitu produk jadi,
persediaan produk dalam proses, dan persediaan bahan habis pakai. PT Yakult
menggunakan sistem dalam menjalankan operasi perusahaannya, hal tersebut
bertujuan agar perusahaan dapat mencapai tingkat laba yang diinginkan. Sedangkan
tujuan dari sistem persediaan bahan baku adalah agar proses penyediaan bahan baku
berjalan lancer. Penerapan sistem persediaan bahan baku membuat perusahaan
mendapatkan manfaat yang besar yaitu adanya keteraturan penyediaan bahan baku
sehingga tanggung jawab lebih terkontrol.
Pengendalian mutu merupakan pengawasan terhadap kualitas yang dilakukan pada
setiap tahap proses pembuatan produk, mulai dari tahap bahan baku yang datang
sampai dengan produk jadi yang siap untuk dikonsumsi. Pengawasan mutu PT
Yakult dibagi menjadi tiga bagian yaitu :
1) Pengawasan mutu bahan baku
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk mengidentifikasi barang atau bahan baku
yang masuk apakah sesuai dengan spec yang distandarkan. Karena terkadang
bahan baku yang masuk jumlahnya banyak maka yang dapat dilakukan
pemeriksaan adalah dengan sampling. Sampling dilakukan dengan tingkat
kepercayaan tergantung pada keadaan bahan baku.
16
2) Pengawasan Mutu selama proses produksi
Pengawasan mutu selama proses produksi dilakukan oleh Quality Control
Process yaitu melakukan system pengendalian mutu proses produksi secara
harian dan melakukan analisa organoleptik, bahan baku, bahan dalam proses
dan barang jadi pada proses produksi serta melaksanakan pengendalian mutu
harian. Pengawasan mutu selama proses dimaksudkan untuk mengawasi dan
mengendalikan system pengendalian mutu terhadap proses produksi sehingga
dihasilkan produk yang berkualitas dan memenuhi standar mutu.
3) Pengawasan Mutu Barang Jadi
Pengemasan mutu barang jadi atau akhir dilakukan oleh Quality Control
Finished good, yaitu melaksanakan system pengendalian mutu produk akhir dan
memonitoring penyimpanan barang jadi di gudang dan melakukan pemeriksaan
kualitas organoleptik selama disimpan.
d. Pemeliharaan Mesin dan Peralatan
PT Yakult Indonesia Persada menggunakan banyak mesin yang kompleks dalam
proses pembuatannya sehingga membutuhkan dana investasi yang besar maupun
biaya operasional. Untuk itu strategi dan kebijakan pemeliharaan diperlukan agar
semua peralatan yang beroperasi di dalam sistem tidak mengalami kegagalan dalam
pengoperasiannya. Upaya pengoptimalan pemeliharaan telah sering dilakukan
bertujuan untuk menjaga keandalan dan ketersediaan sistem. Oleh karena itu teknik
pemeliharaan pada PT Yakult lebih banyak dikonsentrasikan pada pemeliharaan
pencegahan untuk menghindari kerusakan yang lebih serius.
Pada PT Yakult itu sendiri memiliki system sendiri untuk menjalankan sebuah
mesin yaitu dengan memanfaatkan sebuah perangkat yang dapat mengakses mesin
agar mesin tersebut dapat bekerja dengan baik dan teratur. Perangkat itu adalah
Programmable Logic Controller. Selain itu, PT Yakult telah menjadwalkan
perbaikan setiap mesin pada saat awal pembeliannya, yaitu sekitar enam bulan
sekali dan juga adanya perencanaan pergantian mesin secara berkala.

17
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) merupakan perusahaan yang bergerak
di bidang penyediaan fasilitas terminal petikemas untuk perdagangan domestik maupun
internasional dan merupakan terminal berstandar kelas dunia di Indonesia serta sebagai
pintu gerbang ke kawasan Indonesia bagian timur, dengan motto perusahaan Reliable
Terminal with Service Excellence, kepuasan pelanggan menjadi prioritas utama TPS.
PT. Terminal Petikemas Surabaya melayani transaksi operasional 24 jam setiap harinya
sehingga jika terjadi downtime yang menyebabkan ketidaksediaan transaksi merupakan
hal yang tidak dapat di toleransi oleh pihak manajemen selain menyebabkan kerugian
transaksi juga berdampak pada loyalitas serta image perusahaan pada pelanggan.
PT Terminal Petikemas Surabaya menyediakan jasa transportasi pengiriman
barang secara efisien dan tepat waktu. Saat ini TPS mengantongi ISO 9001 (standar
mutu), ISO 14001 (standar lingkungan), OHSAS 18001 (standar keselamatan dan
kesehatan kerja), ISPS Code (standar keamanan kapal dan fasilitas pelabuhan). TPS
juga merupakan satu-satunya terminal di Indonesia dan satu-satunya operator terminal
di Indonesia yang memiliki sertifikat C-TPAT dan ISO 2800:2007 (sistem manajemen
keamanan untuk rantai pasok).
Untuk dapat memberikan pelayanan terbaik maka PT TPS berusaha melakukan
perencanaan kegiatan operasional yang terstuktur mulai dari manajemen sumber daya
manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan dan manajemen operasional.
B. Tujuan
1. Untuk mengetahui keadaan manajemen sumber daya manusia, manajemen
pemasaran, manajemen keuangan dan manajemen operasional yang ada di dalam
PT Terminal Petikemas Surabaya.
2. Untuk dapat menganalisis kondisi manajemen sumber daya manusia, manajemen
pemasaran, manajemen keuangan dan manajemen opersional yang ada di dalam PT
Terminal Petikemas Surabaya.

18
BAB III

TINJAUAN PUSTAKA

Pelabuhan (Port) adalah daerah daerah perairan yang terlindung terhadap gelombang,
yang dilengkapi dengan fasilitas terminal laut meliputi dermaga di mana kapal dapat bertambat
untuk bongkar muat barang, kran-kran untuk bongkar muat barang, gudang laut (transito) dan
tempat-tempat penyimpanan di mana kapal membongkar muatannya dan gudang-gudang
dimana barang-barang dapat disimpan dalam waktu yang lebih lama selama menunggu
pengiriman ke daerah tujuan atau pengapalan. Terminal ini dilengkapi dengan jalan kereta api,
jalan raya atau saluran pelayanan darat. (Triatmodjo, 1996).

Menurut Keputusan Direksi PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia III Nomor:


KEP.15/PJ.5.03/P.III-2000 tanggal 31 Mei 2000, pelabuhan adalah tempat yang terdiri dari
daratan dan perairan disekitarnya dengan batas-batas tertentu sebagai tempat kegiatan
pemerintahan dan kegiatan ekonomi yang dipergunakan sehingga tempat kapal bersandar,
berlabuh, naik turun penumpang dan/atau bongkar muat barang yang dilengkapi dengan
fasilitas keselamatan pelayaran dan kegiatan penunjang pelabuhan serta sebagai tempat
perpindahan intra dan antar moda transportasi.

Terminal adalah suatu tempat untuk menampung kegiatan yang berhubungan dengan
transportasi. Istilah yang berhubungan dengan terminal peti kemas sebagai berikut :

1. Twenty Feet Equivalent Unit (TEU) Adalah standar ukuran peti kemas 20 feet
dengan kapasitas isi antara 15-20 ton. (Amir, 1997)
2. Container Yard Tempat yang ditunjuk oleh pengangkut dan atau pejabat
pemerintah untuk menyimpan peti kemas. (Subandi, 1996)
3. Container Freight Station (CFS) Tempat dengan sarana pergudangan di mana
pengepakan barang ke dalam container (Stuffing) dan pembongkaran barang
dari container (Stripping) dilakukan. (Subandi, 1996) (Triatmodjo, 1996)

19
BAB III

GAMBARAN UMUM PT TERMINAL PETI KEMAS

A. Profil PT Terminal Peti Kemas


Nama perusahaan : PT Terminal Peti Kemas Surabaya
Alamat : Jl. Tanjung Mutiara No. 1 Surabaya 60177 Jawa Timur
Costumer Service : 031-3202020
Humas : 031-3283269
Penyedian Layanan : Jasa dan Rantai Logistik, khususnya petikemas ekspor
dan import di Indonesia.
B. Sejarah Singkat
PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) adalah perusahaan yang bergerak di
bidang penyediaan fasilitas terminal petikemas untuk perdagangan domestik maupun
internasional bagi pelaku usaha di wilayah Indonesia Timur. TPS juga menyediakan
jasa transportasi pengiriman barang secara efisien dan tepat waktu. Saat ini TPS
mengantongi ISO 9001 (Standar Mutu), ISO 14001 (Standar Lingkungan), OHSAS
18001 (Standar Keselamatan dan kesehatan kerja) dan ISPS Code (Standar Keamanan
kapal dan fasilitas pelabuhan). TPS juga merupakan satu – satunya terminal di
Indonesia dan satu -satunya operator terminal di Indonesia yang memiliki sertifikat C-
TPAT dan iso 28000:2007 (sistem manajemen keamanan dan neormatika untuk rantai
pasokan).

C. Visi dan Misi, Motto


PT Terminal Petikemas Surabaya memiliki visi dan misi PT Terminal Peti Kemas
Surabaya :

Visi :
PT Terminal Petikemas Surabaya, sebagai sebuah terminal berstandar kelas dunia di
Indonesia, berkomitmen untuk mempertahankan posisi TPS yang unik dan menonjol
yaitu sebagai Pintu Gerbang ke Kawasan Indonesia Bagian Timur, untuk memastikan
bahwa perusahaan mampu menyediakan layanan bermutu yang dibutuhkan untuk
mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia dan menyediakan layanan terbaik bagi
para pelanggan. Dengan motto perusahaan yaitu realible terminal with service

20
excellence (terminal terpercaya dengan layanan sempurna), kepuasan pelanggan
menjadi prioritas utama TPS.
Untuk mencapai tujuan tersebut, perusahaan berupaya untuk :
1. Menyediakan dan memastikan bahwa layanan yang diberikan kepada para
pelanggan yaitu memuat dan membongkar petikemas tepat waktu dan terjadwal.
2. Menyediakan layanan ekstra kepada para pelanggan apabila petikemas mereka
membutuhkan tempat lebih banyak atau peralatan tambahan lainnya, seperti reefer
plug yang digunakan untuk mempertahankan suhu dingin petikemas.
3. Menyediakan fasilitas tambahan lain pada saat pembongkaran atau pemuatan
petikemas seperti penyediaan air bersih atau bahan bakar.
4. Mengutamakan kepuasan para pelanggan dengan menyedikan layanan bagi mereka
dengan sepenuh hati.

Misi :

Misi PT Terminal Petikemas Surabaya adalah menjadi suatu perusahaan yang terus
maju, tanggap, dapat dipercaya, yang menyediakan fasilitas terminal petikemas yang
dapat memenuhi semua permintaan baik untuk perdagangan domestik maupun
internasional bagi seluruh masyarakat perdagangan di kawasan Indonesia bagian timur.
Untuk mencapai sasaran tersebut, perusahaan berupaya untuk :

1. Menyediakan jasa layanan transportasi kepada pelanggan yang dapat menjamin


pengiriman barang yang aman, efisien dan tepat waktu.
2. Menjamin terpeliharanya lingkungan kerja yang aman dan bersahabat dengan
lingkungan.
3. Mengembangkan potensi para karyawan secara optimal.
4. Ikut meningkatkan kegiatan perdagangan guna menjamin tercapainya sukses bisnis
serta mengupayakan tibgkat pengembalian investasi yang wajar kepada para
pemegang saham.
5. Berupaya menghalangkan dukungan dari masyarakat luas dalam menjalankan
perannya sebagai perusahaan milik masyarakat.

Motto :

Reliable Terminal with Service Excellence, Sebagai sebuah terminal petikemas yang
berhubungan dengan pembeli baik dalam atau luar negeri, maka perusahaan harus

21
menjadi yang dapat diandalkan dan terpercaya. Oleh karena itu, untuk menjadi terminal
petikemas yang dapat diandalkan, perusahaan harus didukung oleh layanan yang
sempurna. TPS mendorong para pegawai dan para rekanan bisnis untuk meraih
kesempurnaan layanan terhadap para pelanggan.

RELIABLE terdiri atas :

R : Responsive, TPS harus tanggap terhadap keluh kesah pelanggan.

E : Empathy, TPS harus berempati terhadap masalah pelanggan.

L : Learning, TPS menerima pengalaman sebagai sarana pembelajaran dalam proses


masa depan yang lebih baik.

I : Innovation, layanan TPS didukung oleh peralatan dan sistem komputer terkini.

A : Ability, layanan TPS didukung oleh orang-orang yang ahli di bidangnya.

B : benefit, para pelanggan menikmati keuntungan dari layanan TPS.

L : Leading, TPS memimpin di garis depan dalam mutu layanan.

E : Effective and Efficient, TPS melaksanakan strategi tepat guna dalam menghadapi
persaingan bisnis.

D. Dokumentasi

22
BAB IV

PEMBAHASAN

A. Manajemen SDM
PT Terminal Petikemas Surabaya sangat mengutamakan pada bidang sumber
daya manusia dikarenakan pelayanan Perusahaan merupakan dibidang jasa. Dimana
Perusahaan sendiri beroperasi dan berkontibusi kerja dalam zona kerja yang berbahaya.
Pada sumber daya manusia pada PT Terminal Petikemas sangat difokuskan mengingat
resiko tingkat tinggi pekerjaan. Mengingat Kasus kecelakaan yang terjadi di industri
bongkar muat barang tergolong cukup tinggi. Pada kecelakaan kerja dapat berdampak
pada tingkat kerugian Perusahaan. Pada proses pekerja melalui seleksi dimana bukan
sembarang orang yang dapat masuk dalam lokasi pekerjaan. Pada karyawan bidang
operasional harus melalui berbagai tes untuk dapat bekerja dalam Perusahaan.
Perusahaan juga menetapkan zona zero untuk resiko pekerjaan guna meminimalisir
kecelakaan pekerja.
Perusahaan menetapkan standar keselamatan kerja sesuai dengan peraturan perundang
– undangan yang berlaku dengan memperhatikan hal – hal sebagai berikut :
1. Menyediakan dan menjamin ketersediaan perlengkapan keselamatan kerja yang
dibutuhkan sesuai dengan standar keselamatan kerja yang dipersyaratkan oleh
peraturan perundang – undangan.
2. Melakukan penyesuaian dan perbaikan yang terus menerus terhada perkembangan
teknologi keselamatan kerja.
3. Mengutamakan tindakan yang bersifat promotif dan preventif untuk mengantisipasi
situasi keadaan darurat.
4. Melakukan inspeksi, pemeriksaan dan evaluasi secara berkala terhadap semua
sarana termasuk persyaratan sumber daya manusia, peralatan dan sistem proteksi
pada gedung/bangunan untuk mencegah dan meminimalisir potensi bahaya
keselamatan kerja.
5. Melaksanakan program pelatihan dan keahlian yang di perlakukan dalam
melaksanakan tugas yang dilakukan.
6. Melakukan pelatihan dan keahlian yang diperlukan dalam melaksanakan tugas yang
dilakukan.

23
7. Melakukan evaluasi terhadap penerapan sistem manajemen keselamatan dan
kesehatan kerja (SMK3) dan meningkatkan kompetensi yang diperlukan pegawai
termasuk mitra kerja.

Kesehatan kerja perusahaan menetapkan peran aktif dari setiap pegawai perusahaan
dalam upaya menjaga kesehatan pegawai perusahaan dan kesehatan lingkungan kerja
dengan cara :

1. Melakukan upaya preventif dan promosi kesehatan kerja berupa pemberian


informasi kesehatan, kegiatan olahraga, peningkatan gizi kerja, screening
kesehatan, sosialisasi dan penerapan budaya hidup bersih dan sehat di lingkungan
kerja.
2. Menyediakan fasilitas kesehatan bagi pegawai.
3. Melakukan medical check-up kepada pegawai secara berkala sesuai dengan resiko
pekerjaan.
4. Mengindentifikasi risiko timbulnya penyakit akibat kerja dan melakukan upaya –
upaya pencegahan.
5. Melakukan pemantauan dan pengukuran kesehatan lingkungan kerja yang
berdampak pada kesehatan pekerja.

Jika karyawan memiliki keresahan terkait masalah ketenagakerjaan dapat mengikuti


tata cara berikut sebagaimana tertuang dalam Perjanjian Kerja Bersama (PKB) PT
Pelabuhan Indonesia (Persero) dengan Serikat Pekerja Pelabuhan II (SPPI II) Periode
2019-2020:

a. Pekerja menyampaikan kepada atasan langsung di unit kerjanya untuk didiskusikan


untuk mencapai kesepahaman atau penyelesaian yang adil dan memuaskan kedua
belah pihak.
b. Apabila tidak dicapai kesepahaman atau penyelesaian yang memuaskan maka
pekerja dapat meneruskan kepada pejabat berwenang yang lebih tinggi dengan
diketahui oleh atasan langsung.
c. Apabila cara sebagaimana huruf a dan b tidak dicapai kesepahaman ayau
mendapatkan penyelesaian yang memuaskan, maka pekerja dapat meneruskan
kepada Pengurus Cabang Serikat Pekerja setempat untuk diselesaikan dalam forum
komunikasi tingkat cabang setempat.

24
d. Jika cara sebagaimana dimaksud butir c juga tidak tercapai kesepahaman dan atau
permasalahannya merupakan wewenang pengusaha, maka dapat diteruskan kepada
lembaga bipartit tingkat pusat.
e. Dalam hal ini tercapainya kesepahaman atau penyelesaian yang memuaskan setelah
ditempuh tahapan sebagaimana huruf a,b,c dan d maka penyelesaiannya dapat
diteruskan kepada Lembaga Tripartit sebelum ditempuh prosedure penyelesaian
perselihan sesuai ketentuan dan peraturan perundang – undangan yang berlaku.

B. Manajemen Pemasaran
Manajemen Pemasaran pada Petikemas Surabaya memanfaatkan strategi lokasi
karena secara langsung berhubungan dengan jalan Raya Tol Surabaya dan jalur Kereta
Api. Karena lokasi inilah, TPS disebut sebagai, Pintu Gerbang ke Kawasan Indonesia
Bagian Timur. Secara geografis, TPS berlokasi di bagian barat Pelabuhan Tanjung
Perak dengan koordinat 7;12;S, 112;40E, di bagian ujung alur pelayaran di antara pulau
Jawa dan pulau Madura sepanjang 25 mil. Lebar minimum alur adalah 80 meter,
kedalaman minimum pada saat air surut adalah 9.5 meter. Alur pelayaran tersebut
ditandai dengan jelas, dan disediakan layanan kepanduan selama 24 jam nonstop.
Secara umum, sesuai dengan budaya perusahaan (PASTI) pelanggan merupakan
pilihan prioritas utama maka perlu sikap proaktif untuk memahami kebutuhan dan
kepuasan pelanggan secara inovatif, membangun hubungan yang harmonis dan
konsisten memberikan pelayanan yang terbaik dan berkualitas, strategi pemasaran
Perusahaan difokuskan untuk melakukan penataan data pelanggan melalui program
Customer Data Management. Upaya ini bertujuan untuk mendukung rencana
Perusahaan dalam menerapkan Customer Relationship Management (CRM) di mana
akan sangat bermanfaat bagi Perusahaan untuk memahami kebutuhan para pelanggan.
Di sisi lain, strategi tersebut juga diharapkan akan meningkatkan respon Perusahaan
terhadap kebutuhan pelanggan. Untuk mempertahankan tingkat customer retention
yang tinggi, Perusahaan juga secara rutin melakukan kegiatan survei kepuasan,
ketidakpuasan dan loyalitas pelanggan.
C. Manajemen Keuangan
Pihak perusahaan menetapkan manajemen keuangan dengan memanfaatkab it
gitungan Excel dan juga melakukan pembukuan keuangan dengan membuat annual
report setiap tahunnya seperti gambar dibawah merupakan alur posisi keuangan
tahunan PT Terminal Petikemas.
25
Berikut merupakan bentuk laporan posisi keuangan PT Peti Kemas Surabaya dari tahun
2018 – 2022

D. Manajemen Operasional
TPS atau perusahaan dapat dikelola dengan baik, sehingga berhasil melalui
beratnya tantangan di sepanjang 2022 dengan mencapai yang mengesankan pada
berbagai aspek, terutama aspek operasional dan keuangan, dimana IPC TPK memcatat
peningkatan pendapat operasional sebesar 11,27% (yoy), laba tahun berjalan
meningkatkan sebesar 33,98% (yoy), dan total laba rugi komperhensif tahun berjalan
sebesar 46,61% (yoy). Pada manajemen operasional terminal menetapkan New TOS
System yang diterapkan sejak tahun 2013 mengantikan siste TOPS telah beroperasi
sejak tahun 1999. Aplikasi sistem yang baru ini juga dipasok oleh realtimes Bussines
Solutions dari Sydney, Australia. Perangkat lunak terpadu ini digunakan untuk
melayani kegiatan operasional dan billing (nota rampung).
New TOS System terdiri dari TOS (Terminal Operating System) untuk kegiatan
operasional dan C-TOS yang merupakan aplikasi untuk billing (nota rampung) yang

26
digunakan untuk mengatur seluruh pergerakan petikemas. Fungsi dari kedua aplikasi
tersebut terus dikembangkan sehingga pengguna jasa PT. Terminal Petikemas Surabaya
bisa memonitor pergerakan petikemasnya secara online dan real time.
Dengan penambahan fasilitas WEBACCESS dan CLIQUE 247 yang terdapat
di website resmi PT. Terminal Petikemas Surabaya, para pengguna jasa bisa melakukan
transaksi dan cetak dokumen secara online. New TOS System menyediakan kondisi
aktual dari kegiatan operasional serta menyediakan Pertukaran Data Elektronik secara
modern.
Pada manajemen operasional Petikemas Surabaya menggunakan jam operasi
kerja 24 jam. Menggunakan fasilitas modern, pada bagian operasional Terminal Service
Agreement merupakan dokumen kontrak dari PT Terminal Petikemas Surabaya kepada
Perusahaan Pelayaran sebagai komitmen dan standar layanan bongkar muat di dermaga
PT Terminal Petikemas Surabaya.

27
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dengan semakin berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama di
era globalisasi dan persaingan dunia yang sangat ketat saat ini, maka setiap generasi
baru harus mampu menyesuaikan dan mengembangkan diri terhadap lingkungan yang
akan dihadapinya dengan cara membekali diri dengan pendidikan.
Oleh karena itu, tingginya tingkat persaingan di dunia kerja dan era globalisasi
pada saat ini secara tidak langsung menuntut setiap perguruan tinggi untuk selalu
mengikuti perkembangan pendidikan yang secara dinamis yang selalu mengalami
perubahan serta mempersiapkan para mahasiswa dan mahasiswinya. Perubahan
permintaan pasar tenaga kerja yang terus mengalami peningkatan baik dari segi kualitas
maupun keahlian (skill) membuat perguruan tinggi berlomba-lomba meningkatkan
kualitas mutu pendidikan hingga SDM yang akan dihasilkannya.
Universitas Muria Kudus salah satunya adalah Fakultas Ekonomi yang
memiliki peran penting untuk menghasilkan serta mempersiapkan lulusan
mahasiswanya dengan bekal teori, pola pikir, hingga praktik yang dapat memungkinkan
agar mahasiswanya kelak dapat bersaing di era globaliasasi masa kini dan turut
memiliki andil besar di suatu instansi perusahaan atau bahkan memberikan peluang
kerja yang bermanfaat bagi masyarakat hingga dapat berkontribusi dalam kemajuan
negara.
Salah satu upaya yang dilakukan Universitas Muria Kudus adalah dengan
meningkatkan mutu pendidikan melalui pemberian mata kuliah yang relevan dengan
kondisi yang dibutuhkan di pasar, yaitu dengan diberikannya mata kuliah Kuliah Kerja
Lapangan ( KKL). Kegiatan Kuliah Kerja Lapangan adalah salah satu bagian dari
kurikulum perkuliahan program S-1 Fakultas Ekonomi.
Melalui kegiatan dan pelaksanaan kuliah kerja lapangan, mahasiswa diberikan
kesempatan untuk dapat merasakan dunia kerja secara langsung serta dapat menerapkan
teori yang telah dipelajari semasa bangku perkuliahan. Kegiatan kuliah kerja lapangan
juga merupakan sarana pembekalan serta ladang pembelajaran dan pengalaman bagi
para mahasiswa bagaimana kondisi nyata mengenai dunia kerja sebelum nantinya
terjun langsung dan merasakan persaingan pada dunia kerja yang sesungguhnya.

28
Oleh karena itu, Universitas Muria Kudus telah menetapkan mata kuliah KKL ( Kuliah
Kerja Lapangan ) agar para mahasiswa memperoleh ilmu pengetahuan yang tidak
diberikan oleh kampus. Kerja praktik merupakan suatu kegiatan pembinaan yang
bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam melaksanakan Tridharma
Perguruan Tinggi. Proses pembelajaran tidak hanya didapatkan dalam perkuliahan di
dalam kelas saat di kampus. Kerja praktik merupakan suatu kegiatan penerapan ilmu
yang diperoleh mahasiswa dibangku perkuliahan pada suatu lapangan pekerjaan
dengan tujuan untuk melatih mahasiswa agar mengenal situasi dunia kerja sekaligus
untuk meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri.
Praktik Kerja Lapangan ini bertujuan untuk menfokuskan dan menjelaskan
bagian dari kegiatan-kegiatan yang dilakukan di tempat mahasiswa melakukan Kuliah
Kerja Lapangan. Mahasiswa melakukan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Kantor
Badan Pendapatan Daerah ( BAPENDA ) di kota Surabaya Jawa Timur. Dalam
melaksanakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Kantor BAPENDA kota Surabaya,
mahasiswa tetap berorientasi pada iklim kerja dalam memahami disiplin kerja di Kantor
BAPENDA kota Surabaya, sehingga selain kecakapan kerja yang diperoleh seperti
struktur organisasi, bidang-bidang kerja, hubungan sosial, dan batasan-batasan kerja.
B. Tujuan
1. Mahasiswa dapat mengintegrasikan dan mengimplmentasikan ilmu yang telah
dikuasainya ke dalam praktik kuliah kerja lapangan.
2. Mahasiswa dapat mengembangkan pemahaman mengenai objek instutusi
pemerintah atau perusahaan.
3. Mahasiswa dapat mengetahui secara langsung kondisi pada objek yang dikunjungi,
masalah dan permasalahan yang dialami institusi tersebut.
4. Mempelajari bidang managemen dalam dunia kerja yang sesungguhnya terutama di
kantor Bapenda Jawa Timur.
5. Menumbuhkan kemampuan berinteraksi dalam dunia kerja, mengenai melatih
kemampuan mahasiswa untuk menjadi pribadi yang mandiri, mampu bersikap dan
dapat memecahkan masalah sendiri dalam dunia kerja.

29
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Definisi Management
Managemen menurut Terry dalam bukunya Muhammad Kristiawan
mengatakan bahwa manajemen adalah kemampuan mengarahkan dan mencapai hasil
yang diinginkan dengan tujuan dari usaha-usaha manusia dan sumber lainnya.
Menurut Harsy dan Blanchard dalam bukunya Muhammad Kristiawan mengatakan
bahwa manajemen adalah proses bekerja sama antara individu dan kelompok serta
sumber daya lainyan dalam mencapai tujuan organisasi adalah sebagai aktivitas
manajerial. Manajemen dalam artian sempit sebagai penyusunan dan pencatatan data
dan informasi secara sistematis dengan tujuan supaya dapat menyediakan keterangan
serta memudahkan memperolehnya kembali secara keseluruhan dalam hubungan satu
sama lainnya.
Meskipun para ahli berbeda pendapat tentang pengertian manajemen tetapi
secara umum dapat disimpulkan bahwa manajemen merupkan suatu proses
mendayagunakan orang dan sumber lainnya untuk mencapai tujuan organisasi secara
efektif dan efisien.
1. Unsur – Unsur Manajemen
a. Men yaitu tenaga kerja manusia, baik tenaga kerja pemimpin maupun tenaga
kerja operasional/pelaksana
b. Money yaitu uang yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan yang diinginkan.
c. Methods yaitu cara-cara yang dipergunakan dalam usaha mencapai tujuan.
d. Materials yaitu bahan-bahan yang diperlukan untuk mencapai tujuan.
e. Machines yaitu mesin-mesin / alat-alat yang diperlukan atau dipergunakan
untuk mencapai tujuan.
f. Market yaitu pasar untuk menjual barang dan jasa-jasa yang dihasilkan.
2. Fungsi Manajemen
a. Planing (P) : Apa yang harus dikerjakan? Kapan? Di mana dan Bagaimana?
b. Organizing (O) : Dengan kewenangan seberapa banyak? dan dengan sarana
serta lingkungan kerja yang bagaimana ?
c. Actuating ( A) : Membuat para pekerja ingin melaksanakan tugas yang telah di
tetapkan dengan suka rela dan kerja sama yang baik.

30
d. Controling (C) : Pengamatan agar tugas - tugas yang telah di rencanakan di
laksanakan dengan tepat sesuai dengan rencana dan bila terdapat penyimpangan
diadakan tindakan-tindakan perbaikan.

B. Manajemen SDM
Manajemen Sumber Daya Manusia merupakan suatu perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan terhadap pengadaan, pengembangan,
pemberian balas jasa, pengintegrasian, pemeliharaan, dan pemisahan tenaga kerja
dalam rangka mencapai tujuan organisasi, A.A Anwar Prabu Mangkunegara (2017:2)
Manajemen Sumber daya manusia (MSDM) merupakan suatu proses pemanfaatan
SDM secara efektif dan efisien melalui kegiatan perencanaan, penggerakan, dan
pengendalian semua nilai yang menjadi kekuatan manusia untuk mencapai tujuan,
Sedarmayanti (2017:3)
Hasibuan (2014:21-23) menjelaskan bahwa fungsi MSDM terdiri dari :
1. Perencanaan adalah merencanakan tenaga kerja secara efektif serta efisien agar
sesuai dengan kebutuhan perusahaan dalam membantu terwujudnya tujuan.
2. Pengorganisasian adalah kegiatan untuk mengorganisasi semua karyawan dengan
menetapkan pembagian kerja, hubungan kerja, delegasi wewenang, integrasi, dan
koordinasi dalam bagan organisasi.
3. Pengarahan adalah kegiatan mengarahkan semua karyawan, agar mau bekerja sama
dan bekerja efektif serta efisien dalam membatu tercapainya tujuan perusahaan,
karyawan, dan masyarakat.
4. Pengendalian adalah kegiatan mengendalikan semua karyawan, agar menaati
peraturan-peraturan perusahaan dan bekerja sesuai dengan rencana.
5. Pengadaan adalah proses penarikan, seleksi, penempatan, orientasi, dan induksi
untuk mendapatkan karyawan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
6. Pengembangan Pengembangan adalah proses peningkatan keterampilan teknis,
teoritis, konseptual, dan moral karyawan melalui pendidikan dan pelatihan.
7. Kompensasi adalah pemberian balas jasa langsung dan tidak langsung, uang atau
barang kepada karyawan sebagai imbalan jasa yang diberikan kepada perusahaan.
8. Pengintegrasian adalah kegiatan untuk mempersatukan kepentingan perusahaan
dan kebutuhan karyawan, agar tercipta kerja sama yang serasi dan saling
menguntungkan.

31
9. Pemeliharaan adalah kegiatan untuk memelihara atau meningkatkan kondisi fisik,
mental, dan loyalitas karyawan, agar mereka tetap mau bekerja sama sampai
pensiun.
10. Kedisiplinan merupakan fungsi MSDM yang terpenting dan kunci terwujudnya
tujuan karena tanpa disiplin yang baik sulit terwujud tujuan yang maksimal.
11. Pemberhentian adalah putusnya hubungan kerja seseorang dari suatu perusahaan,
karena disebabkan keinginan karyawan, keinginan perusahaan, kontrak kerja
berakhir pensiun dan sebab-sebab lainnya.

C. Manajemen Pemasaran
Pengertian Manajemen Pemasaran menurut Sofjan Assauri (2013:12), adalah
“Manajemen pemasaran merupakan kegiatan penganalisisan, perencanaan,
pelaksanaan, dan pengendalian program-program yang dibuat untuk membentuk,
membangun, dan memelihara keuntungan dari pertukaran melalui sasaran pasar guna
mencapai tujuan organisasi (perusahaan) dalam jangka panjang”.
Menurut Kotler (2012) ada tiga elemen dalam strategi pemasaran yaitu segmenting,
targeting, dan positioning.
1. Segmentasi pasar (segmenting) Segmentasi pasar sebagai tindakan untuk membagi
sebuah pasar keseluruhan suatu produk atau jasa yang bersifat heterogen ke dalam
beberapa segmen, dimana masing- masing segmennya cenderung bersifat homogen
dalam segala aspek dan dapat dipilih sebagai target pasar untuk dicapai perusahaan
dengan strategi pemasarannya. Segmentasi yang berhasil memiliki arti memuaskan
kebutuhan pelanggan yang sudah ada dan pelanggan potensial dalam pasar yang
ditetapkan denganjelas. Ini melibatkan pemahaman atas sikap pelanggan, dan
preferensi pelanggan, dan juga manfaat- manfaat yang dicari. Definisi pasar sasaran
dan permintaannya merupakanlangkah pertama yang penting dalam proses
segmentasi.
2. Target pasar (targeting) Targeting merupakan tindakan menilai ketertarikan dan
minat dari beragam segmen pasar, kemudian menentukan segmen pasar yang akan
di jadikan sebagai target pasar. Target pasar dipahami sebagai kelompok yang
dipilih oleh suatu bisnis untuk dijadikan sebagai calon pelanggan dengan
melakukan penargetan dansegmentasi.
3. Positioning Positioning adalah tindakan merancang produk dan bauran pemasaran
sehingga tercipta kesan tertentu di dalam ingatan konsumen.Kesan tersebut adalah
32
persepsi positif konsumen terhadap perusahaan atau produk sehingga konsumen
akan mengerti dan menghargai apa yang dilakukan perusahaan untuk membedakan
diri dengan pesaing. Perusahaan harus dapat mengidentifikasi posisi pesaing lalu
memutuskan untuk mengambil posisi yang setara atau mencari kesempatan dalam
pasar dengan menggunakan strategi yang telah dibuat sebelumnnya.

D. Managemen Keuangan
Menurut Brigham dalam Kasmir : 2016, Manajemen Keuangan adalah seni (art)
dan ilmu (science), untuk me-manage uang, yang meliputi, proses , institusi/lembaga,
pasar dan instrumen yang terlibat dengan masalah transfer uang di antara individu,
bisnis dan pemerintah.
Menurut James C. Van Horne dalam Kasmir : 2016 Manajemen keuangan
adalah segala aktifitas yang berhubungan dengan perolehan, pendanaan, dan
pengelolaan aktiva dengan beberapa tujuan menyeluruh.
Berdasarkan pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa manajemen keuangan
adalah segala aktivitas perusahaan yang berhubungan dengan bagaimana memperoleh
dana, menggunakan dana, dan megelola aset dalam suatu organisasi perusahaan untuk
menciptakan dan mempertahankannilai perusahaan.
Salah satu tujuan manajemen keuangan adalah pendekatan likuiditas dan
profitabilitas sebagai berikut :
1. Menjaga likuiditas dan profitabilitas
2. Likuiditas berarti manajer keuangan menjaga agar selalu tersedia uang kas untuk
memenuhi kewajibanfinansialnya dengan segera.
3. Profitabilitas berarti manajer keuangan berusaha agar memperoleh laba perusahaan,
terutama untuk jangka panjang.

E. Managemen Operasional
Menurut Jay Heizer dan Barry Render (2005) pengertian manajemen oprasional
adalah serangkaian kegiatan yang menghasilkan nilai dalam bentuk barang dan jasa
dengan mengubah input menjadi output.
Menurut William J. Stevenson (2009), pengertian manajemen operasional
adalah sistem manajemen atau serangkaian proses dalam pembuatan produk atau
penyediaan jasa.

33
Menurut Pangestu Subagyo (2000), pengertian manajemen operasional adalah
penerapan ilmu manajemen untuk mengatur seluruh kegiatan produksi atau operasional
agar dapat dilakukan secara efisien.
Menurut Russel dan Taylor (2000), menyamakan makna operasional dengan
proses pengubahan (transformation process) dan diartikan sebagai fungsi atau sistem
yang melakukan kegiatan proses pengolahan masukan menjadi keluaran dengan nilai
tambah yang lebih besar.
Menurut Rinaldi (2015), ada beberapa aspek yang saling berhubungan erat
dalam ruang lingkup manajemen operasional, antara lain:
1. Aspek Struktural, merupakan aspek mengenai pengaturan komponen yang
membangun suatu sistem manajemen operasional yang saling berinteraksi antara
satu sama lainnya.
2. Aspek Fungsional, yaitu aspek yang berkaitan dengan manajerial dan
pengorganisasian seluruh komponen struktural maupun interaksinya mulai dari
perencanaan, penerapan, pengendalian maupun perbaikan agar diperoleh kinerja
optimal.
3. Aspek Lingkungan, system dalam manajemen operasional yang berupa pentingnya
memperhatikan perkembangan dan kecenderungan yang berhubungan erat dengan
lingkungan.

Fungsi sistem manajemen operasional didalam organisasi bisnis merupakan


kegiatan yang memproduksi barang dan jasa didalam menghasilkan produk. Sistem
operasional itu sendiri merupakan bagian dari sistem di dalam organisasi yang
memproduksi barang secara fisik.

34
BAB III
GAMBARAN UMUM
A. Sejarah Singkat
Pemerintahan Daerah Jawa Timur dalam pelaksanaan penghimpunan Pajak
Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana ditetapkannya Undang-Undang Nomor 32
Tahun 1956 tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan Daerah dan Undang-Undang
Darurat Nomor 11 selanjutnya membentuk Urusan Pajak pada Bagian Penghasilan
Daerah Sekretariat Daerah Tingkat I Jawa Timur dengan Surat Keputusan Gubernur
Kepala Daerah Tingkat I Jawa Timur tanggal 28 November 1960 Nomor : P/361/A/Drh,
embrio ini kemudian berkembang dan ditingkatkan statusnya menjadi Dinas Pajak
Daerah Jawa Timur yang berkedudukan di Jalan Karet No. 90 Surabaya.
Tahun 1962 merupakan tonggak awal kegiatan Dinas Pajak Daerah Jawa Timur
berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor : Des/451/G/28/Drh
tanggal 28 Maret 1962, namun berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur
Nomor : Des/1205/G/110/Drh tanggal 26 September 1962 pembentukan Dinas Pajak
Daerah Jawa Timur baru dinyatakan berlaku pada tanggal 1 Oktober 1962, tanggal
pemberlakuan inilah yang digunakan untuk memperingati Hari Jadi bagi Dinas Pajak
Daerah Jawa Timur.
Proses perubahan lembaga Dinas Pendapatan menyangkut perubahan
paradigma yang sangat mendasar dalam menghadapi tantangan, lebih menajamkan
tatapan ke masa depan terhadap keberadaan dan peranan Dinas Pendapatan Provinsi
Jawa Timur agar lebih responsif dalam menyikapi permasalahan dan mampu
memberikan kepastian penerimaan pendapatan asli daerah untuk penyelenggaraan
urusan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan di Jawa Timur.
Proses transformasi berikutnya terjadi karena perubahan kewenangan yang
diamanatkan Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Daerah, melalui Undang-Undang
Nomor 23 Tahun 2014 dimana bidang keuangan merupakan bagian dari unsur
penunjang urusan pemerintahan, sehingga bentuk organisasinya berubah menjadi
Badan. Berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 18 Tahun 2016 yang ditindaklanjuti
dengan diundangkannya Peraturan Daerah Provinsi Jawa Timur Nomor 11 Tahun 2016
tentang Perangkat Daerah, maka terhitung sejak januari 2017, Dinas Pendapatan
Daerah Provinsi Jawa Timur berubah menjadi Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa
Timur atau BAPENDA Jawa Timur.

35
B. Visi dan Misi
1. Visi
Terwujudnya Masyarakat jawa timur yang adil, Sejahtera, unggul dan berakhlak
dengan tata kelola pemerintahanyang partisipatoris inklusif melalui kerja bersama
dan semangat gotong royong.
2. Misi
a. Mewujudkan Keseimbangan Pembangunan Ekonomi, Baik antar Kelompok, antar
Sektor dan Keterhubungan Wilayah.
b. Terciptanya Kesejahteraan yang Berkeadilan Sosial, Pemenuhan Kebutuhan Dasar
Terutama Kesehatan dan Pendidikan, Penyediaan Lapangan Kerja dengan
Memperhatikan Kelompok Rentan.
c. Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih, Inovatif, Terbuka, Partisipatoris
Memperkuat Demokrasi Kewargaan untuk Menghadirkan Ruang Sosial yang
menghargai prinsip Kebhinekaan.
d. Melaksanakan Pembangunan Berdasarkan Semangat Gotong Royong. Berwawasan
Lingkungan untuk Menjamin Keselarasan Ruang Ekologi, Ruang Sosial, Ruang
Ekonomi dan Ruang Budaya.
3. Tujuan dan Sasaran
1. Tujuan
Meningkatkan transparasi, akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan daerah,
Kualitas pengelolaan keuangan pemerintah Provinsi Jawa timur dan
Kabupaten/Kota di Jawa Timur.
2. Sasaran
a. MeningkatkanPendaptan Asli Daerah (PAD)
b. Meningkatkan kualitas pelayan Publik

36
C. Dokumentasi

37
BAB III

PEMBAHASAN

A. Analisis Manajemen Sumber Daya Manusia


Badan Pendapatan Daerah Kota Surabaya terdiri dari 1 (satu) Sekretaris dengan 1 (satu)
Sub Bagian, 3 (tiga) Bidang dan Unit Pelaksana Teknis Badan(UPTB).
1. Sekretariat
Mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Badan di bidang kesekretariatan yang
meliputi menyusun dan melaksanakan rencana program dan petunjuk teknis,
melaksanakan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga dan instansi lain,
melaksanakan pengawasan dan pengendalian, melaksanakan evaluasi dan pelapora dan
melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Badansesuai dengantugas
dan fungsinya.
2. Bidang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan
Bangunan (BBPHTB
Mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Badan di bidang Pajak Bumi dan
Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) yang
meliputi menyusun dan melaksanakan rencana program dan petunjuk teknis,
melaksanakan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga dan instansi lain,
melaksanakan pengawasan dan pengendalian pada pelayanan Pajak Bumi dan
Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB),
melaksanakan evaluasi dan pelaporan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea
Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), dan melaksanakan tugas-tugas lain
yang diberikan oleh Kepala Badan sesuai dengan tugas danfungsinya.
3. Bidang Pajak Hotel, Restoran, Pajak Penerangan Jalan (PPJ), Pajak Parkir, Pajak
Reklame, Pajak Hiburan dan Pajak Air Tanah
Mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Badan di bidang Pajak Hotel,
Restoran, Pajak Penerangan Jalan (PPJ), Pajak Parkir, Pajak Reklame, Pajak Hiburan
dan dan Pajak Air Tanah yang meliputi menyusun dan melaksanakan rencana program
dan petunjuk teknis, melaksanakan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga dan
instansi lain, melaksanakan pengawasan dan pengendalian Pajak Hotel, Restoran, Pajak
Penerangan Jalan (PPJ), Pajak Parkir, Pajak Reklame, Pajak Hiburan dan Pajak Air
Tanah, melaksanakan evaluasi dan pelaporan Pajak Hotel, Restoran, Pajak Penerangan

38
Jalan (PPJ), Parkir, Pajak Reklame, Hiburan dan Air Tanah, dan melaksanakan tugas-
tugas lainyang diberikan oleh Kepala Badan sesuai dengan tugas dan fungsinya.
4. Unit Pelaksana Teknis Badan (UPTB)
Tugas UPTB adalah melaksanakan kegiatan teknis operasional dan/atau kegiatan teknis
penunjang tertentu di bidang pemungutan dan pelayanan Pajak Daerah.
Untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi Badan Pendapatan Daerah didukung
personil yang terdiri 521 PNS, 356 Non PNS dari 165 PNS terdiri dari 5 orang PNS
termasuk golongan IV, 106 orang golonganIII, dan golongan II sebanyak 54 orang.

B. Analisis Manajemen Pemasaran


Indikator kinerja adalah sesuatu yang dijadikan alat ukur kinerja atau hasil yang dicapai
atau merupakan ukuran kinerja yang digunakan untuk mengetahui perkembangan upaya
dalam mencapai hasil yang dinginkan Perangkat Daerah sebagai komitmen untuk
mendukung pencapaian Tujuan dan Sasaran pada misi ke-empat Kepala Daerah dan Wakil
Kepala Daerah pada RPJMD. Tujuan Badan Pendapatan Daerah pada RPJMD Kota
Surabaya Tahun 2021-2016, yaitu Meningkatnya Kemandirian Keuangan Daerah diukur
dengan menggunakan indikator Persentase kontribusi Pendapatan terhadap APBD. Sasaran
untuk mendukung tercapainya tujuan ini adalah dengan Mengoptimalkan Pendapatan
Daerah dan Meningkatkan Akuntabilitas Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah pada
Badan Pendapatan Daerah.

C. Analisis Manajemen Keuangan


Fungsi pemerintahan daerah dapat terlaksana dengan maksimal apabila diikuti oleh
pemberian sumber sumber penerimaan yang cukup kepada suatu daerah. Keuangan daerah
merupakan semua hak dan kewajiban daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan
daerah yang dinilai dengan uang termasuk di dalamnya segala bentuk kekayaan yang
berhubungan dengan hak dan kewajiban daerah. Keuangan daerah juga merupakan
komponen paling penting dalam perencanaan pembangunan daerah karena memberikan
gambaran kemampuan daerah dalam mendanai rencana pembangunan dan kesadaran untuk
secara efektif memberikan perhatian kepada isu dan permasalahan strategis di daerah secara
tepat.
Berdasarkan data Bapenda Surabaya beberapa pungutan sektor pajak mencapai target
100 persen bahkan lebih, diantaranya pajak hotel mencapai 100,63 persen. Lalu pendapatan

39
denda pajak daerah capaian realisasinya hingga 241 persen. Namun masih banyak sektor
yang belum mencapai target 100 persen.
Sektor Pajak Bumi dan Bangunan ( PBB ) tetap menjadi penyumbang PAD tertinggi
sebesar Rp. 254 Miliar disusul kemudian Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (
BPHTB ) sebesar Rp. 181 Miliar, Pajak restoran Rp. 142 Miliar danPajak
peneranganjalansebesar Rp. 112 Miliar.

D. Analisis Manajemen Operasional


Bidang Perencanaan danPengendalian Operasional Bapenda mempunyai rincian tugas:
1. Melaksanakan sebagian tugas pokok dan fungsi Badan di Bidang Perencanaan dan
Pengendalian Operasional yang meliputi perencanaan pendapatan, pengendalian dan
pelaporan serta hukum dan penyuluhan perundangundangan.
2. Pelaksanaan pemungutan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama
Kendaraan Bermotor (BBNKB) pada Kantor Bersama Samsat
3. Pelaksanaan kegiatan teknis operasional pemungutanPendapatan Asli Daerah
Pelayanan Masyarakat Jatim diajak turut serta berpartisipasi dalam membiayai
pembangunan Jatim dengan berbagai kemudahan pelayanan pembayaran pajak yang
disediakan oleh Bapenda Jatim. Mulai dari masyarakat yang milenial, modern, hingga
pelayanan yang berada di pelosok Jatim, semuanya dijangkau oleh layanan Bapenda Jatim.
Bapenda Jatim juga terus melakukan inovasi pelayanan, mulai dari pembayaran secara
konvensional hingga kini sudah memasuki marketplace.
Pembayaran pajak kendaraan bermotor tak perlu lagi harus ke Samsat, karena banyak
sarana pembayaran yang dekat dengan wajib pajak, termasuk yang berada di luar Jatim.
Cukup membayar di gerai Indomaret terdekat. Dengan beragam inovasi yang CETTAR (
Cepat, Efektif & Efisien, Tanggap, Transparan, Akuntabel dan Responsif ), tingkat
kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor terus meningkat
sehingga target penerimaan pajak daerah bisa tercapai. Hingga kini tersedia beragam
layanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

40
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dari penjelasan diatas dari masing – masing perusahaan sudah menerapkan
manajemen pada setiap perusahaan. PT Yakult Indonesia Persada merupakan satu dari
banyak perusahaan yang bergerak di bidang penjualan minuman susu fermentasi,
yangdibuat dengan cara memfermentasi susu bubuk skim yang mengandung bakteri
asam laktat hidup Lactobacillus casei Shirota strain. Produk Yakult merupakan produk
minuman kesehatan yang di produksi oleh PT Yakult Indonesia Persada.
Dalam menjalankan produktivitas perusahaan, PT Yakult Indonesia Persada
menerapkan berbagai manajemen untuk menunjang keberhasilan produktivitas,
berbagai macam manajemen yang diterapkan diantaranya yaitu manajemen sumber
daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, serta manajemen
operasional. Berbagai manajemen tersebut diterapkan selain untuk menunjang
produktivitas yaitu agar tujuan yang telah ditetapkan dapat tercapai secara maksimal.
PT Terminal Petikemas Surabaya adalah perusahaan yang bergerak di bidang
penyediaan fasilitas terminal petikemas untuk perdagangan domestik maupun
internasional bagi pelaku usaha di wilayah Indonesia Timur. PT Terminal Petikemas
Surabaya merupakan anak dibawah naungan PELINDO, berlokasi di Surabaya Jawa
Timur. Saat ini TPS mengantongi ISO 9001 (standar mutu), ISO 14001 (standar
lingkungan), OHSAS 18001 (standar keselamatan dan kesehatan kerja), dan ISPS Code
(standar keamanan kapal dan fasilitas pelabuhan).
Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur merupakan badan pemerintahan
yang dibentuk untuk urusan pajak pada bagian Penghasilan Daerah Sekertariat Daerah
untuk menghimpun pajak daerah dan restribusi sesuai dengan undang – undang.
Dengan melalui beberapa proses transformasi maka Berdasarkan Peraturan Pemerintah
No. 18 Tahun 2016 yang ditindaklanjuti dengan diundangkannya Peraturan Daerah
Provinsi Jawa Timur Nomor 11 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah, maka terhitung
sejak januari 2017, Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur berubah menjadi
Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur atau BAPENDA Jawa Timur.
Penerapan manajemen pada BAPENDA yaitu pada manajemen SDM terdiri dari 1
(satu) Sekretaris dengan 1 (satu) Sub Bagian, 3 (tiga) Bidang dan Unit Pelaksana Teknis
Badan(UPTB) dengan tugas masing – masing. Sedangkan pada penerapan manajemen

41
pemasaran pada BAPENDA yaitu dengan menjadikan alat ukur kinerja dan atau hasil
yang dicapai atau merupakan ukuran kinerja yang digunakan untuk mengetahui
perkembangan upaya dalam mencapai hasil yang dinginkan Perangkat Daerah sebagai
komitmen untuk mendukung pencapaian Tujuan dan Sasaran pada misi ke-empat
Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah pada RPJMD. Pada manajemen keuangan
yaitu dengan melakukan perencanaan pembangunan berasal dari biaya pajak.
Manajemen operasional yaitu dengan memberikan kemudahan pelayanan pembayaran
melalui marketplace.
B. Saran
Agar proses produksi suatu perusahaan berjalan dengan lancar dan keuntungan
yang di dapat juga maksimal serta dapat tercapai sesuai dengan tujuan, maka
diharapkan PT Yakult Indonesia Persada agar lebih memperhatikan aspek-aspek
pendukung produktivitasnya serta mengoptimalkan berbagai manajemen agar kinerja
perusahaan dapat berjalan lebih optimal.
Setelah melakukan kunjungan pada PT Petikemas Surabaya kelompok kami
sangat terpukau dengan kinerja operasional perusahaan yang menjunjung tinggi tingkat
keselamatan perkerja. PT Petikemas juga telah berkembang menjadi salah satu
perusahaan terbesar di Indonesia. Kami berharap perusahaan terus berkembang pesat
hingga menjadi salah satu perusahaan terbesar di Dunia. Selalu berinovasi berkreasi
juga tetap memegang mengkedepankan zona safety pekerja.
Pada kantor Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur telah memberikan
inovasi operasional yang dapat memudahkan masyarakat dalam pembayaran pajak dan
juga pelayanan. Dengan hal tersebut kami berharap agar pelayanan terus tetap
berkembang mengikuti perkembangan agar dapat membantu memudahkan masyarakat
dalam melakukan pembayaran pajak.

42
Daftar Pustaka

Fadhli, K. & Khusnul, M. (2012). MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA


(PRODUKTIVITAS KERJA). Guepedia
Rachmad, Y.E., dkk. (2022). MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA. Jambi. Sonpedia.
Mulia, R.A. (2021). Manajemen Sumber Daya Manusia Teori dan Aplikasi Dalam Peningkatan
Kinerja. Purbalingga. Eureka Media Askara
Hasan, J., dkk. (2021). MANAJEMEN KEUANGAN DAN MEKANISME CORPORATE
GOVERNANCE. Sumatera Barat. Azka Pustaka
YAKULT, K. P., & ARIYANTI, M. ANALISIS BAURAN PEMASARAN TERHADAP
KEPUTUSAN PEMBELIAN YAKULT.
Griffin, J. (2009). Customer Loyalty: How to Learn it, How to Keep it. Jakarta: Erlangga
Gurning et al. (2007). Manajemen Bisnis Pelabuhan. Surabaya: PT Andhika
Prasetya Ekawahana
Dr. Andi Yusniar Mendo, S.E., M.M., Dr. Idris Yanto Niode, M.M., Dr. Umin Kango, M.Si. (
2002 ) Pengantar Managemen & Bisnis. Lombok. Yayasan Hamjah Diha
Jourdan Septiansyah, S.T., M.M., Nurlita Dewi, S.E., Alfian Rendra, S.E., Rah Aditiyo, S.H.,
Adi Yuwana, S.T. ( 2023 ) Artha Praja Majalah Bapenda Provinsi Jatim Surabaya.
Bapenda Jatimss
Admin Bapenda. ( 2023 ). Profil Baprnda Jatim Surabaya. Bapenda Jatim

43
DOKUMENTASI KELOMPOK 4

44

Anda mungkin juga menyukai