Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN HASIL OBSERVASI

Pembelajaran Bahasa Inggris Anak Usia 5-6 Tahun Di SD IT


ROBBANI

Dosen Pengampu :
Prof. Soni Mirizon, M.A., Ed.D.

Taruni Suningsih, M.pd

Disusun Oleh : Kelompok 5


1. Dea Okta Vinasari 06141282328030
2. Amelia Putri Utami 06141282328014
3. Intan Permata Sari Isro’i 06141282328024
4. Itmamiya Hikmatu Rahmah 06141282328027
5. Lili Apriani 06141282328026
6. Debi Aprilia 06141382328035

PENDIDIKAN ANAK USIA DINI


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNVERSITAS SRIWIJAYA
TAHUN 2023
KATA PENGANTAR

Assalāmu ʿalaikum Waraḥmatullāhi Wabarakātuh

Segala puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan
karunia-Nya. Kami dapat menyelesaikan tugas Laporan Observasi mata kuliah “Bahasa Inggris
Anak Usia Dini” tepat waktu. Tidak lupa shalawat serta salam tercurah kepada Rasulullah
SAW yang syafa’atnya kita nantikan kelak.

Adapun tujuan dari laporan observasi ini adalah untuk memenuhi tugas yang diberikan
oleh dosen mata kuliah Bahasa Inggris Anak Usia Dini yang dosen pengampu nya adalah
Bapak Prof. Soni Mirizon, M.A., Ed.D. dan ibu Taruni Suningsih, M.pd laporan yang berjudul
“Peran Teori Sosial Dan Emosional Terhadap Perkembangan Anak” dapat diselesaikan karena
bantuan banyak pihak, kami juga berharap agar pembaca dan pendengar mendapatkan
pelajaran dan ilmu setelah membaca laporan ini.

Penyusun menyadari laporan ini masih memerlukan penyempurnaan, terutama pada


bagian isi. Kami menerima segala bentuk kritik dan saran pembaca demi penyempurnaan
laporan. Apabila terdapat banyak kesalahan pada laporan ini kami memohon maaf. Demikian
yang dapat kami sampaikan. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Indralaya, 25 September 2023

Penyusun

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................ 2


DAFTAR ISI .............................................................................................................................. 3
BAB I ......................................................................................................................................... 4
PENDAHULUAN ..................................................................................................................... 4
A. Latar Belakang ................................................................................................................ 4
B. Tujuan Observasi ............................................................................................................ 4
C. Manfaat Observasi .......................................................................................................... 4
D. Sasaran Observasi ........................................................................................................... 4
E. Lokasi Observasi ............................................................................................................. 4
F. Waktu Pelaksanaan Observasi ........................................................................................ 5
G. Metode Observasi ........................................................................................................... 5
BAB II........................................................................................................................................ 6
HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................................................................. 6
A. Hasil Observasi ............................................................................................................... 6
B. Pembahasan..................................................................................................................... 6
BAB III ...................................................................................................................................... 8
PENUTUP.................................................................................................................................. 8
A. Kesimpulan ..................................................................................................................... 8
B. Saran ............................................................................................................................... 8

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pembelajaran bahasa Inggris untuk anak usia dini di sekolah dasar menjadi semakin penting
dalam menghadapi era globalisasi saat ini. Bahasa Inggris adalah bahasa internasional yang
memegang peranan kunci dalam komunikasi dan akses ke berbagai sumber pengetahuan. Oleh
karena itu, pengamatan terhadap pembelajaran bahasa Inggris pada anak usia dini menjadi
relevan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah dasar.
Pembelajaran bahasa Inggris pada anak usia dini memiliki karakteristik tersendiri. Proses
pembelajaran harus disesuaikan dengan perkembangan fisik dan psikologis anak, serta harus
menciptakan lingkungan yang mendukung pengembangan kemampuan berbahasa. Observasi
ini dilakukan untuk mendapatkan pemahaman mendalam tentang bagaimana pembelajaran
bahasa Inggris untuk anak usia dini di sekolah dasar berlangsung dan untuk memberikan
rekomendasi yang dapat meningkatkan efektivitas pembelajaran ini.

B. Tujuan Observasi
Berdasarkan latar belakang di atas maka tujuan laporan observasi ini adalah
mengidentifikasi potensi peningkatan dalam pendekatan pengajaran, memastikan anak-anak
menerima dasar yang kuat dalam bahasa Inggris, dan memahami sejauh mana program
pembelajaran saat ini memenuhi kebutuhan mereka dalam mengembangkan kemampuan
berbahasa Inggris sejak dini.

C. Manfaat Observasi
Guru dapat menggunakan hasil observasi ini untuk menyesuaikan pengajaran mereka agar
lebih sesuai dengan tingkat pemahaman dan perkembangan siswa. Dengan memahami
efektivitas pengajaran, sekolah dapat berusaha untuk meningkatkan kemampuan bahasa
Inggris anak-anak usia dini, yang dapat memiliki manfaat jangka panjang dalam perkembangan
akademik mereka. Data dari laporan observasi ini juga dapat berkontribusi pada penelitian
pendidikan lebih lanjut dalam bidang pengajaran bahasa Inggris untuk anak usia dini.

D. Sasaran Observasi
Sasaran observasi nya adalah Siswa didik yang ada di kelas satu SD IT ROBBANI.

E. Lokasi Observasi
Berlokasikan di SD IT ROBBANI, Jl. Sarjana No.Blok A, Timbangan, Kecamatan
Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

4
F. Waktu Pelaksanaan Observasi
Waktu pelaksanaan observsi mulai dari jam 10:00 – 11:30 wib, setelah jam istirahat. Pada
hari Kamis, 21 September 2023.

G. Metode Observasi
Metode observasi yang digunakan kali ini yaitu dengan pengamatan secara langsung kegiatan
belajar mengajar di SD IT ROBBANI . Observasi kali ini dilakukan oleh satu orang guru dalam
proses pembelajaran di kelas tersebut yang terdiri dari 17 siswa siswi peserta didik. Dengan
materi pembelajaran mengenal nama warna dalam bahasa inggris yang diajarkan oleh
Bunda Nia di kelas 1B.

5
BAB II

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Observasi

Observasi Data Kemampuan Siswa


Sangat Paham Kurang Tidak
Paham Paham Paham
Speaking Anak-anak menyebutkan nama-nama 40% 30% 20% 10%
warna
Reading Anak-anak membaca nama warna 20% 40% 20% 20%

Writing Anak-anak menulis dan 50% 20% 15% 15%


mencocokologikan nama-nama warna

Listening Anak-anak mendengarkan penjelasan 60% 20% !0% !0%


guru tentang nama-nama warna

B. Pembahasan
Observasi dimulai pada jam 10:00- 11:30 dengan materi ajar nama nama warna dalam bahasa
inggris. Adapun kegiatan yang dilakukan selama proses pembelajaran dibagi menjadi tiga
kegiatan yaitu:
1. Kegiatan awal
Pada saat guru sudah ada di dalam ruangan kelas untuk memulai pembelajaran, terlebih
dahulu peserta didik menyiapkan, memberi salam kepada guru dan berdo’a bersama-sama.
Kemudian guru menanyakan kabar siswa dengan melakukan ice breaking dan mempersilahkan
siswa mempersiapkan buku dan alat tulisnya masing-masing, setelah itu guru
menginformasikan kepada siswa tentang topik dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai dari
kegatan pembelajaran. setelah itu guru menanyakan kesiapan siswa dalam menerima
pembelajaran, setelah semua siswa telah siap untu belajar maka gurupun mulai masuk kegiatan
inti.
2. Kegiatan inti
Dalam kegiatan pembelajaran guru menggunakan metode pembelajaran ceramah,
pemberian tugas dan tanya jawab. Langkah pertama guru memberikan penjelasan kepada siswa
tentang materi “nama-nama warna dalam bahasa inggris” dengan singkat dan dengan
menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh siswa. Dalam penjelasan yang disampaikan,
guru mengaitkannya dengan kehidupan sehari-hari yang dekat dengan lingkungan siswa dan
mencontohkannya dari benda yang ada di lingkungan sekitar.

6
Sesekali guru bertanya kepada siswa mengenari materi yang diajarkan dan memberikan
pujian kepada siswa ketika siswa berhasil menjawab pertanyaan yang diajukan oleh guru. Dan
guru juga memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya ketika masih ada yang kurang
dipahami.
Setelah guru memeberikan penjelasan dan setelah proses tanya jawab guru memberikan
tugas kepada siswa dengan menuliskan pertanyaannya di kertas yang telah dibagikan dan
mengistruksikan siswa untuk mengerjakannya dalam waktu 30 menit. setelah siswa
mengerjakan tugasnya guru menyuruh semua siswa untuk mengumpulkan tugasnya untuk
diperiksa. Setelah guru memeriksa pekerjaan siswa guru membagikannya kembali kepada
masing-masing siswa.
3. Kegiatan akhir (penutup)
Pada kegiatan penutup guru dan siswa menyimpulkan materi pelajaran. Sebelum
mengakhiri pembelajaran para peneliti mengajak anak anak melakukan ice breaking. Setelah
melakukan ice breaking guru mengingatkan siswa untuk mengulang materi yang telah
dipelajari dan membaca materi yang akan dipelajari pada pertemuan selanjutnya. kemudian
pembelajaran di akhiri dengan mengucapkan hamdalah. Sebelum meniggalkan kelas anak anak
menyalimi guru dan para peneliti.

7
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dengan mendorong pendekatan yang berorientasi pada bermain dan berpartisipasi dalam
pengajaran bahasa Inggris.ada upaya positif dalam mengajarkan bahasa Inggris kepada anak
usia dini di sekolah dasar ini, meskipun ada ruang untuk perbaikan. Dengan melanjutkan upaya
ini dan menerapkan rekomendasi yang diajukan, pengajaran bahasa Inggris untuk anak usia
dini di sekolah ini dapat terus berkembang dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris
siswa-siswa mereka.Beberapa siswa mungkin memiliki tingkat pemahaman yang berbeda, dan
perlu upaya lebih untuk memenuhi kebutuhan individu mereka.
Selain itu, sumber daya tambahan dapat membantu meningkatkan pengajaran bahasa
Inggris.menunjukkan antusiasme dalam mengikuti aktivitas-aktivitas yang diberikan oleh guru.
Hal ini menggambarkan potensi yang besar untuk pengembangan kemampuan bahasa Inggris
mereka.Berbagai metode pengajaran digunakan, termasuk permainan, lagu, dan aktivitas
interaktif lainnya. Ini adalah pendekatan yang positif untuk mengajar bahasa Inggris pada usia
dini, karena mereka memungkinkan siswa untuk belajar secara menyenangkan dan
berpartisipasi aktif.

B. Saran
Adapun saran untuk peneliti yaitu dalam melakukan observasi sebaiknya dilakukan dengan
teliti dan apa adanya. dan bagi para guru serta peneliti sendiri sebagai calon guru harus mampu
menguasai empat kompetensi yaitu pedagogik, sosial, profesional dan kepribadian sehingga
sebagai seorang guru yang baik tidak hanya mampu mengajar dengan baik akan tetapi yang
lebih penting mampu mendidik untuk membentuk generasi yang bermartabat, berakhlak mulia,
bermoral, dan berkepribadian yang baik untuk memajukan bangsa kita tercinta.

Anda mungkin juga menyukai