Anda di halaman 1dari 3

Nama : zulfa asyahidah

Kelas : IV KMI 1

NIM : 2230022440

Matkul : Sejarah peradaban islam

1. Sebelum islam dtang bisa disebut zaman jahiliyah karena akhlak atau perilaku bangsa arab dan
sekitarnya mereka penuh dengan kesombongan, kemarahan, dan ketidaktahuan . juga berkaitan
dengan kepercayaan sesat , peribadatan yang salah,kekuasaan yang sewenang wenang dan
ketidakadilan hukum. Kondisi ini menimbulkan rasa takut,khawatir dan kekacauan yang tidak
kunjung berakhir.bahkan para wanita seperti barang bergerak dapat diperjual belikan ,mengubur
bayi perempuan hidup hidup juga menjadi kebiasaan mereka. Perbudakan adalah hal sangat
wajar. Dengan kondisi tersebut merka yg bergelimang harta sedangkan yg miskin semakin
kekurangan. Masyarakat kaya dapat mengeksploitas yang miskin.

2. Najasy ,heraklius, kisra

Bahwa islam mendakwahkan dengan cara lemah lembut tidak secara kasar atau langsung
diperangi juga tidak dengan paksaan , isi surat beliau yang pertama tentunya memuji alloh dan
akan mendakwahkan dulu mengajak menyeru kepada alloh swt untuk menyembahnya, dan
menyebutkan bahwa nabi muhammad adalah utusan alloh.dengan pengiriman surat ini
menunjukkan bahwa islam diturunkan pada seluruh umat manusia .karenanya kewajiban para
nabi untuk menyeru atau mendakwahkan islam kepada seluruh umat.penolakan sebagian raja
disebakan salah satunya adalah cinta akan kekuasaanyabukn karena tidak diterima dengan islam
itu sendiri .Setidaknya, surat-surat yang dikirimkan tersebut berhasil memantik pikiran orang-
orang kafir dan membuat mereka mengenal Nabi ‫ ﷺ‬dan Islam. sebagian penguasa yang
menyatakan keislamannya diperintahkan Nabi ‫ﷺ‬untuk tetap berada di wilayahnya. Ini
menunjukkan bahwa Nabi ‫ ﷺ‬mempunyai strategi dan taktik yang bagus dan sangat pandai dalam
mengatur banyak urusan.

3. Dr bani khazraj : as’ad bin zurarah, auf bin harits,muadz bin al harits, dzakwan bin abdul qasy,rafi
bin malik, ubadah bin samit, abi abdurrahman,abbas bin ubadah bin nadhlah,uqbah bin amir al
juhani,qutbah bin amir
Dr bani aus: Abu al-Haitsam bin Tayyihan 'Uwaym bin Sa'idah
Pengaruh dari adanya baitul aqobah 1 dan 2 yaitu melandasi adanya daulah islamiyah
dimandinah, Kaum Anshar akhirnya benar – benar menyadari dan memahami bahwa mereka
perlu siap untuk melindungi Rasulullah SAW dan akan berhadapan pada permusuhan dengan
kaum Yahudi dan kaum musyrikin yang menjadi musuh Muhammad SAW. Dampak kesepakatan
Aqabah 2 bisa diartikan sebagai jihad walaupun tidak disebutkan secara jelas
didalamnya.Peristiwa bai'at yang dirahasiakan ini menunjukkan perlunya kehati – hatian dalam
menghadapi banyak perkara terutama jika berkaitan dengan mempertahankan dakwah agama
Islam.Agama Islam memiliki pengaruh besar dan berjaya di Madinah sehingga orang – orang
yang pernah menyembunyikan diri sebagai seorang muslim bisa dengan bebas
menampakkannya di Madinah.Bai'at dalam perjanjian Aqabah 2 melandasi berdirinya Daulah
Islamiyah di Madinah. Selanjutnya Madinah menjadi pusat penyebaran agama Islam ke seluruh
dunia. Ketahui juga mengenai sejarah perjanjian Hudaibiyah , sejarah hari asyura , sejarah
perang uhud dan sejarah peristiwa karbala .

4. Panitia (lajnah) penyusunan mushaf al-Quran yang kedua dipimpin oleh Zaid Ibn Tsabit,
melakukan pengecekan ulang yakni meneliti kembali mushaf al-Quran yang disimpan di rumah
Hafshah dan membandingkannya dengan mushaf-mushaf lain. Saat itu, ada empat mushaf al-
Quran174 catatan pribadi. 1) Mushaf Ali (ditulis oleh Ali Ibn Abi Thalib), terdiri dari 111
surat dengan surat pertama al-Baqarah dan surat terakhir al-Maw’idzatain.2) Mushaf Ubay
(ditulis oleh Ubay Ibn Ka’ab), terdiri dari 105surat dengan surat pertama al-Fatihah dan surat
terakhir an-Nas. 3) Mushaf Ibn Mas’ud (ditulis oleh Ibn Mas’ud) terdiri dari 108 surat dengan
surat pertama al-Baqarah dan surat terakhir al-Ikhlas 4) Mushaf Ibn Abbas (ditulis oleh Ibn
Abbas) terdiri dari 114 surat dengan surat pertama “Iqra’ dan surat terakhir an-Nas. Selanjutnya,
Zaid Ibn Tsabit menyalin mushaf al-Quran dari rumah Hafshah dan menyeragamkan qira’at
(bacaannya) dalam dialek Quraisy. Zaid Ibn Tsabit membuat enam mushaf al-Quran atas perintah
khalifah Usman Ibn Affan. Mushaf- mushaf al-Quran itu dikirim ke Mekah, Madinah,
Bashrah, Kufah, dan Syria. Satunya lagi disimpan khalifah Usman Ibn Affan sebagai mushaf al-
Imam. Sementara itu, mushaf-mushaf selain yang disusun oleh panitia pimpinan Zaid Ibn Tsabit,
diperintahkan untuk dibakar. Dan sampai sekarang disebut qur’an usmani.

5. Islam adalah agama rahmatal lilaalamiin, berdakwah dengan lemah lembut juga menyertainya
dengan contoh yang sering dilaksanakan dalam kehidupan.ajaran islam sederhana dan mudah
dimengerti islam juga memuliakan wanita tidak seperti waktu islam belum lahir,islam tidak
mengenal kasta ketika manusia bersujud pada alloh semuanya sama dimata alloh, baik raja
gurbernur dan lainnya hanya iman dan ketakwaan yang membedakannya ,islam semua
kehidupan dari bangun tidur sampai akan tidur lagi semua sdh diatur dalam 1kitab yaitu al quran

6. Lembaga permusyawaratan yang disebut dengan al muhajirun al awaa’ill, kutab dan masjid
sebagai lembaga pendidikan,lembaga keadilan ,baitul mal,

Keadilan hukum pada masa khulafaur rasyidin sama seperti apa yang ada didalam al qur an jadi
apabila seorang berbuat salah akan diadili sebagai mana mestinya yg telah dijelaskan dalam al
quran, tidak memandang kasta atau kekuasaan. Juga untuk fakir miskin merka mendapatkan
jatah dr lembaga baitul mal Dari berbagai uraian di atas, dapat
disimpulkan bahwa pengelolaan Baitul Maal pada masa Khalifah Abu Bakar yang semula
berfungsi hanya untuk menyalurkan harta saja, tetapi di tahun kedua kepemimpinannya
berfungsi pula sebagai tempat untukmenyimpan berbagai kekayaan yang dimiliki oleh negara.
Baitul maal digunakan untuk membiayai kepentingan negara dan kesejahteraan rakyatnya. Pada
saat Umar bin Khatab menjadi khalifah mengantikan Abu Bakar pasca wafatnya beliau, kekayaan
atau kas yang dimiliki oleh negara di baitul maal meningkat sangat singnifikan, karena banyak
mendapatkan aliran dana dari negara-negara yang ditaklukkannya seperti Kisra dan
Qaishar. Pada Masa Khalifah Usman bin Affan, kekayaan negara makin melimpah lagi
jika dibandingkan dengan dua Khalifah sebelumnya. Dimana daerah yang ditaklukkan
lebih banyak lagi sehingga pemasukkan kas negara semakin banyak lagi, sehingga negara
semakin kuat dan sejahtera, bahkan baitul maal saat pemerintahannya mampu membiayai
angkatan laut yang menguasai laut Mediterania. Khalifah Ali bin Abi Thalib
menganggarkan dana yang digunakan untuk membantu kaum Muslimin yang sedang
membutuhkan bantuan, bahkan dirinya tidak mau mengambil uang dari baitul maal saat terjadi
perselisihan antara dirinya dan para kaum muawiyah

Anda mungkin juga menyukai