Anda di halaman 1dari 16

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KUALITAS

HIDUP LANJUT USIA PADA PENDERITA HIPERTENSI


DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAITURRAHMAN
BANDA ACEH

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk


melaksanakan tugas akhir

Oleh:

ANNISSA
1912101010127

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN


FAKULTAS KEPERAWATAN
UNIVERSITAS SYIAH KUALA
BANDA ACEH
2023
CamScanner
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,
RISET DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS SYIAH KUALA
FAKULTAS KEPERAWATAN
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN

SKRIPSI
16 Januari 2023
xv + VI BAB + 55 halaman + 12 tabel + 1 skema + 13 Lampiran

ANNISSA
1912101010127

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KUALITAS HIDUP


LANJUT USIA PADA PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS BAITURRAHMAN KOTA BANDA ACEH

ABSTRAK

Hipertensi merupakan penyakit yang rentan dialami oleh kelompok lansia. Lansia dengan
hipertensi dan tidak mendapatkan perawatan yang memadai serta pengobatan yang tepat
maka akan berdampak buruk pada kualitas hidupnya. Keluarga merupakan support system
utama bagi lansia dalam menjaga kesehatannya. Peran keluarga dalam perawatan lansia
adalah menjaga atau merawat lansia, memberikan motivasi serta memfasilitasi kebutuhan
spiritual lansia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga
dengan kualitas hidup lanjut usia pada penderita hipertensi di wilayah kerja puskesmas
Baiturrahman Kota Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan
cross sectional study. Populasi penelitian ini adalah lansia yang berada di wilayah kerja
Puskesmas Baiturrahman yang berjumlah 1526 orang lansia. Sampel dalam penelitian ini
berjumlah 317 lansia yang mengalami hipertensi dan tinggal bersama keluarganya di
wilayah kerja Puskesmas Baiturrahman. Pengambilan data dilakukan dengan metode Non
probability sampling jenis purposive sampling. Instrumen pengumpulan data dalam bentuk
kuesioner dukungan keluarga dan kualitas hidup. Uji statistik yang digunakan adalah chi
square. Hasil penelitian menunjukkan Sebagian besar lansia mendapatkan dukungan
keluarga yang baik yaitu sebanyak 262 responden (82,6%) dan sebagian besar lansia
memiliki kualitas hidup yang baik yaitu sebanyak 268 responden (84,5%). Terdapat
hubungan dukungan keluarga dengan kualitas hidup lansia hipertensi (p = 0,000).
Diharapkan kepada pihak puskesmas agar memberikan informasi kepada keluarga untuk
dapat meningkatkan dukungan yang diberikan kepada lansia seperti dukungan emosional,
dukungan informasi, dukungan instrumental serta dukungan penghargaan untuk
meningkatkan kualitas hidup yang baik bagi lansia hipertensi.

Kata kunci : Dukungan Keluarga, Kualitas Hidup, Lansia, Hipertensi


Daftar Bacaan : 16 buku+29 jurnal artikel (2011-2022)

vi
MINISTRY OF EDUCATION, CULTURE,
RESEARCH, AND TECHNOLOGY
UNIVERSITAS SYIAH KUALA
FACULTY OF NURSING
STUDY PROGRAM OF NURSING

UNDERGRADUATE RESEARCH
January 16, 2023

xv + VI Chapter + 55 pages + 12 tables + 1 schematic + 13 Appendices

ANNISSA
1912101010127

THE CORRELATION BETWEEN FAMILY SUPPORT AND QUALITY OF


ELDERLY HYPERTENSION PATIENTS AMONG PUSKESMAS
BAITURRAHMAN, BANDA ACEH MUNICIPALITY

ABSTRACT

Hypertension is a disease that is susceptible to be experienced by the elderly group. Elderly


with hypertension and do not get adequate care and appropriate treatment will have a
negative impact on their quality of life. The family is the main support system for the
elderly in maintaining their health. The role of the family in caring for the elderly is to look
after or care for the elderly, provide motivation and facilitate the spiritual needs of the
elderly. This study aims to determine the relationship between family support and quality
of life for elderly people with hypertension in the working area of Baiturrahman Public
Health Center, Banda Aceh City. This type of research is quantitative with a cross sectional
study approach. The sample in this study were the elderly who were in the working area of
Puskesmas Baiturrahman, totaling 1526 elderly people. Data collection was carried out
using a purposive sampling non-probability sampling method. The instruments used in data
collection were family support and quality of life questionnaires. The statistical test used is
chi square. The results showed that most of the elderly received good family support, i.e
262 respondents (82.6%) and most of the elderly had a good quality of life, i.e 268
respondents (84.5%). The meaning that there was a correlation between family support and
the quality of life of elderly hypertensives with the value (0,000). It is recommended that
this research can be a reference for puskesmas to provide counseling and socialization to
families to increase awareness especially family support such as emotional, informational,
instrumental, and reward for improving quality of elderly families about the quality of life
of elderly hypertensives.

Keywords : Family Support, Quality of Life, Elderly, Hypertension


References : 16 textbooks+29 journals articles (2011-2022)

vii
DAFTAR ISI
Halaman
LEMBAR JUDUL ........................................................................................... i
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS .......................................... ii
PERNYATAAN PERSETUJUAN............................................................... iii
LEMBAR PENGESAHAN .......................................................................... iv
PERSEMBAHAN............................................................................................v
ABSTRAK ..................................................................................................... vi
ABSTRACT .................................................................................................. vii
KATA PENGANTAR ................................................................................. viii
DAFTAR ISI .................................................................................................. xi
DAFTAR TABEL ....................................................................................... xiii
DAFTAR SKEMA ...................................................................................... xiv
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................xv

BAB I PENDAHULUAN ...........................................................................1


A. Latar Belakang ............................................................................1
B. Rumusan Masalah ........................................................................7
C. Tujuan Penelitian .........................................................................7
D. Manfaat Penelitian .......................................................................7

BAB II TINJAUAN KEPUSTAKAAN ......................................................9


A. Konsep Lansia..............................................................................9
B. Konsep Hipertensi pada Lansia .................................................12
C. Dukungan Keluarga ...................................................................16
D. Konsep Kualitas Hidup ..............................................................17
E. Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kualitas Hidup Lansia
Hipertensi ...................................................................................20

BAB III KERANGKA KONSEP PENELITIAN .....................................24


A. Kerangka Konsep .......................................................................24
B. Hipotesa Penelitian ....................................................................25
C. Definisi Operasional ..................................................................25

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN..................................................29


A. Jenis dan Desain Penelitian........................................................29
B. Populasi dan Sampel Penelitian .................................................29
C. Tempat dan Waktu Penelitian ....................................................31
D. Alat Pengumpulan Data .............................................................31
E. Uji Instrumen .............................................................................32
F. Teknik Pengumpulan Data.........................................................33
G. Etika Penelitian ..........................................................................35
H. Pengolahan Data ........................................................................37
I. Analisa Data ...............................................................................38

xi
BAB V HASIL & PEMBAHASAN ..........................................................41
A. Hasil Penelitian ..........................................................................41
B. Pembahasan ...............................................................................48
C. Keterbatasan Penelitian .............................................................49

BAB VI PENUTUP ................................................................................54


A. Kesimpulan ...............................................................................55
B. Saran ..........................................................................................54

DAFTAR PUSTAKA
BIODATA PENULIS
LAMPIRAN

xii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Lansia merupakan populasi yang terus mengalami peningkatan setiap

tahunnya. Menurut World Health Organization (WHO) populasi orang berusia

diatas 60 tahun berjumlah 900 juta dan akan bertambah lebih dari 2 kali lipat

dari 12% menjadi 22% atau sekitar 2 miliar pada tahun 2050. Berdasarkan data

dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2021. Jumlah lansia di Indonesia

mencapai 29,3 juta jiwa, setara dengan 10,82% dari total penduduk Indonesia.

Jumlah penduduk provinsi Aceh pada tahun 2021 tercatat sebesar 5,33 juta jiwa

dan 4,8% diantaranya atau sekitar 255,81 ribu adalah penduduk berusia tua

(>60 tahun) (Kemenkes, 2021).

Dengan bertambahnya umur, fungsi fisiologis mengalami penurunan

akibat proses degeneratif (penuaan) sehingga penyakit tidak menular banyak

muncul pada usia lanjut. Berdasarkan laporan rumah sakit melalui Sistem

Informasi Rumah Sakit (SIRS), 10 peringkat terbesar penyakit pada kelompok

lansia yang paling tinggi adalah hipertensi (P2PTM, 2019). Berdasarkan

pendapat dari berbagai ahli penelitian disepakati bahwa hipertensi merupakan

penyebab kematian terbesar di dunia, hingga tahun 2020 WHO memperkirakan

setidaknya 1,3 miliar penduduk di seluruh dunia menderita hipertensi (WHO,

2019)

1
2

Hipertensi menjadi penyebab kematian kedua setelah stroke, prevalensi

hipertensi secara global sebesar 22% dari total penduduk dunia, kejadian

hipertensi tertinggi berada di benua Afrika 27% dan terendah di benua Amerika

18% sedangkan di Asia Tenggara berada di posisi ke-3 tertinggi dengan

prevalensi kejadian hipertensi sebesar 25% adapun data hipertensi yang

dikeluarkan oleh menunjukkan bahwa sekitar 26,4% penduduk dunia

mengalami hipertensi dengan perbandingan 26,6% pria dan 26,1% Wanita.

Sebanyak kurang lebih 60% penderita hipertensi berada di negara berkembang

termasuk Indonesia (WHO, 2018). Menurut Riset Kesehatan Dasar tahun 2018

(Riskesdas, 2018) adapun jumlah lansia di Indonesia yang mengalami

hipertensi berdasarkan kelompok umur yaitu 55,2% pada usia 55-64 tahun,

63,2% pada usia 65-74 tahun dan 69,5% pada usia 75+ tahun.

Prevalensi hipertensi berdasarkan provinsi di Indonesia tertinggi

terdapat di Provinsi Aceh dimana kasus hipertensi mencapai 9,7% kasus

(Riskesdas, 2018). Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh tahun

2021 (Dinkes Aceh, 2021), kejadian hipertensi merupakan kasus penyakit tidak

menular tertinggi hingga mencapai angka 13.077 jiwa penderita dengan total

wanita 7.562 orang dan pria 5.515 orang. Hingga tahun 2021 angka tertinggi

kunjungan hipertensi terdapat di Puskesmas Baiturrahman, dengan jumlah total

penderita 6.277 jiwa. Berdasarkan data awal yang didapatkan dari Puskesmas

Baiturrahman terdapat 10 desa di Kecamatan Baiturrahman dengan persentase

penderita hipertensi tertinggi ada di Desa Ateuk Munjeng berjumlah 9,30 %

jiwa penderita. Data terus mengalami peningkatan hingga bulan Juli tahun
3

2022 kasus jumlah penderita hipertensi keseluruhan 9.182 jiwa dan

diperkirakan akan terus meningkat.

Menurut American Heart Association (AHA) hipertensi ialah silent

killer dimana gejalanya sangat bermacam-macam pada setiap individu dan

hampir sama dengan penyakit lain. Gejala tersebut adalah sakit kepala atau rasa

berat ditengkuk. Vertigo, jantung berdebar-debar, mudah lelah, penglihatan

kabur, telinga berdenging atau tinnitus dan mimisan (Kemenkes, 2018).

Lansia yang mengalami hipertensi secara terus menerus dan tidak

mendapatkan pengobatan serta pengontrolan secara tepat akan menyebabkan

jantung bekerja dengan keras yang kemudian berakibat terjadinya kerusakan

pada pembuluh darah jantung, otak dan mata. Adanya kerusakan jantung akan

menimbulkan berbagai gejala seperti sakit kepala, nyeri dada, serta kesemutan

pada bagian kaki dan tangan sehingga menyebabkan kualitas hidup lansia

menurun (Chin et al., 2014).

Kualitas hidup lansia berhubungan dengan kesehatan, dimana suatu

kepuasan atau kebahagiaan individu sepanjang hidupnya mempengaruhi

dirinya atau dipengaruhi oleh kesehatannya. Keluarga merupakan sistem

pendukung yang utama bagi lansia dalam mempertahankan kesehatannya.

Dukungan yang diberikan keluarga merupakan unsur terpenting dalam

membantu individu menyelesaikan masalah. Dukungan keluarga juga akan

menambah rasa percaya diri dan motivasi untuk menghadapi masalah dan

meningkatkan kepuasan hidup (Ningrum et al., 2017).

Secara umum, lansia dengan hipertensi menunjukkan kualitas hidup


4

yang lebih buruk daripada orang dewasa yang lebih tua tanpa hipertensi.

Terutama, mereka yang tinggal di masyarakat berpenghasilan rendah memiliki

akses yang tidak setara terhadap perawatan dan obat-obatan dan memperoleh

kualitas sistem kesehatan yang kurang komprehensif, yang menunjukkan

kualitas hidup yang memburuk (Zhang et al., 2021).

Sebuah studi di Taiwan utara menggambarkan bahwa fungsi keluarga

yang baik berkorelasi dengan pengurangan gejala penyakit dan kualitas hidup

yang lebih baik. Fungsi keluarga sangat erat kaitannya dengan kualitas hidup

lansia. Bagi kebanyakan orang dewasa Cina yang lebih tua, keluarga adalah

sumber utama dukungan sosial, yang merupakan penentu protektif kesehatan.

Keluarga fungsional memainkan peran penting dalam kinerja pasien dengan

perencanaan rutin harian, seperti perencanaan makan, pemantauan tekanan

darah, dan kepatuhan pengobatan. Sejumlah besar literatur telah melaporkan

bahwa fungsi keluarga memiliki korelasi positif dengan kualitas hidup pasien

usia lanjut (Zhang et al., 2021).

Studi penelitian oleh Gertrudis et al., 2021 di Banjarmasin, banyak

lansia yang masih takut untuk mengecek dan kontrol ulang rutin pengukuran

tekanan darah. Hal ini karena kurangnya penyampaian informasi, pengetahuan,

dan petunjuk yang benar tentang hipertensi. Sebuah keluarga memiliki

beberapa bentuk dukungan, yaitu dukungan informasi, dukungan penilaian,

dukungan instrumental dan dukungan emosional pasien dalam mengontrol

penyakitnya. Menurut Tutpai et al., 2021 keluarga merupakan support system

utama bagi lansia dalam menjaga kesehatannya. Peran keluarga dalam


5

perawatan lansia adalah menjaga atau merawat lansia, mempertahankan dan

meningkatkan status mental, mengantisipasi perubahan sosial ekonomi dan

memberikan motivasi serta memfasilitasi kebutuhan spiritual lansia.

Hasil penelitian yang dilakukan oleh Radiani, (2018) hasil uji statistik

yang telah dilakukan menunjukkan ada beberapa responden yang mendapatkan

dukungan keluarga baik tetapi memiliki kualitas hidup buruk. Berdasarkan

hasil pengambilan data pada saat penelitian, ada faktor lain yang menyebabkan

kualitas hidup tidak baik, yaitu penyakit kronis yang dialami responden berupa

diabetes mellitus, keganasan, dan penyakit kardiovaskular. Hal ini sejalan

dengan penelitian yang dilakukan oleh Yenny (2006) bahwa keberadaan

penyakit kronis identik dengan penurunan kualitas hidup. Radiani, (2018) juga

mengungkapkan bahwa dukungan dari keluarga berkaitan erat dengan

kepatuhan pasien terhadap pengobatan, sehingga akan mempengaruhi kualitas

hidupnya.

Studi penelitian dengan wawancara kepada pasien hipertensi

mengungkapkan bahwa 6 orang menyatakan tidak dapat mengelola sendiri

hipertensinya dengan baik karena kurangnya dukungan keluarga seperti tidak

memberikan hipertensi diet, saat mau cek tekanan darah tidak ada anggota

keluarga yang mengantar ke puskesmas atau klinik, keluarga tidak

mengingatkan untuk minum obat anti hipertensi. Penderita hipertensi

mengeluh bahwa ketika penyakitnya kambuh lagi, mereka menderita

kelemahan fisik, pusing atau sakit kepala dan gangguan psikologis (cenderung

marah secara emosional), kelelahan sehingga mempengaruhi kualitas hidup


6

mereka. Hal ini juga sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Nurchayati

(2019).

Penelitian sebelumnya Saragih, (2016) menanyakan terkait dukungan

keluarga yang diberikan, lansia mengatakan bahwa keluarganya jarang

memperhatikan keadaan mereka, keluarga cenderung sibuk dengan urusan

mereka masing- masing. Keluarga sangat jarang berbincang atau menanyakan

keadaan lansia. Selain itu, keluarga juga tidak mendampingi lansia ketika

datang memeriksakan diri ke puskesmas maupun klinik di wilayah tersebut.

Hasil penelitian yang meneliti terkait dukungan keluarga dengan

perilaku lansia dalam mengendalikan hipertensi mengatakan bahwa ada

hubungan antara dukungan keluarga dengan perilaku lansia dalam

mengendalikan hipertensi. Bentuk dukungan yang diberikan berupa dukungan

emosional, informasional, instrumental, dan dukungan penghargaan.

Dukungan keluarga dapat meningkatkan motivasi lansia untuk menjaga

perilaku hidup sehat dalam mengendalikan hipertensi (Ishak et al., 2018).

Oleh karena itu, dukungan keluarga sangat penting bagi seorang

individu karena dari dukungan keluarga lah seorang individu akan memperoleh

motivasi untuk lebih percaya diri dan semangat lagi untuk menyelesaikan

masalah terutama masalah kesehatan yang di alami. Lansia dengan penyakit

hipertensi sangat membutuhkan peran dan dukungan dalam hal ini pemberian

dukungan yang diberikan oleh keluarga sehingga lansia yang mengalami

masalah fisik dapat meningkatkan kualitas hidupnya. (Zhang et al., 2021).


7

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian peneliti, maka dapat dirumuskan masalah penelitian

ini adalah hubungan antara dukungan keluarga dengan kualitas hidup lansia

penderita hipertensi.

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Untuk mengidentifikasi hubungan dukungan keluarga dengan

kualitas hidup lanjut usia pada penderita hipertensi di wilayah kerja

puskesmas Baiturrahman Banda Aceh.

2. Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui hubungan dukungan emosional dengan kualitas hidup

lanjut usia pada penderita hipertensi.

b. Untuk mengetahui hubungan dukungan informasi dengan kualitas hidup

lanjut usia pada penderita hipertensi.

c. Untuk mengetahui hubungan dukungan instrumental dengan kualitas

hidup lanjut usia pada penderita hipertensi

d. Untuk mengetahui hubungan dukungan penghargaan dengan kualitas

hidup lanjut usia pada penderita hipertensi.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Bagi Peneliti

Penelitian ini sebagai sarana untuk menambah pengetahuan dan

wawasan peneliti terkait kualitas hidup lansia yang mengalami hipertensi.


8

2. Manfaat bagi lansia:

Dengan adanya penelitian ini, diharapkan lansia yang mengalami

hipertensi mendapatkan dukungan dari keluarga sehingga lansia akan

termotivasi untuk merubah perilaku untuk menjalani gaya hidup sehat

secara optimal sehingga dapat meningkatkan status kesehatan dan kualitas

hidupnya.

3. Manfaat bagi keluarga

Dengan adanya penelitian ini, diharapkan keluarga dapat

mengetahui perannya dalam peningkatan kualitas hidup yang memengaruhi

kualitas hidup lanjut usia.

4. Penelitian Keperawatan

Dengan adanya penelitian ini, diharapkan dapat memberi

sumbangan pemikiran dan informasi dalam mengembangkan program

pembelajaran keperawatan komunitas dan gerontik.


BAB VI

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil data penelitian yang telah diperoleh dari 317 lansia di

wilayah kerja Puskesmas Baiturrahman adalah sebagai berikut :

1. Mayoritas lansia memiliki dukungan keluarga yang baik.

2. Kualitas hidup lansia di kecamatan Baiturrahman dapat disimpulkan

mayoritas responden dalam kategori baik.

3. Terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan keluarga dengan

kualitas hidup lanjut usia khusunya pada penderita hipertensi dengan nilai

p-value (0,000).

B. Saran

1. Tenaga kesehatan puskesmas

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi tolak ukur bagi puskesmas

dalam meningkatkan langkah yang akan diambil kedepannya, seperti

pemberian penyuluhan terhadap keluarga agar membersamai lansia dalam

menjalankan perawatan hipertensi agar dapat berpengaruh baik bagi kualitas

hidup lansia.

2. Bagi institusi Pendidikan

Diharapkan dengan adanya penelitian ini mampu menjadikan acuan

dan referensi untuk penelitian selanjutnya dan sebagai informasi tambahan

bagi kalangan mahasiswa maupun dosen dalam memecahkan masalah

terkait dukungan keluarga dengan kualitas hidup lansia khususnya pada

54
55

penderita hipertensi. Selain itu, penelitian ini dapat menjadi sarana

pembelajaran dan ilmu pengetahuan dalam studi kepustakaan yang dapat

dimanfaatkan dengan baik.

3. Bagi peneliti selanjutnya

Peneliti selanjutnya disarankan untuk melakukan pemeriksaan

tekanan darah tiap responden agar data yang didapatkan lebih akurat.

Anda mungkin juga menyukai