Anda di halaman 1dari 4

MODUL

PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

“PEMBUATAN VIRGIN COCONUT OIL(VCO) DENGAN METODE SEDERHANA”

KELAS/FASE : X/E

PENYUSUN :
MARIA EWINDA TIJA,S.Pd
YOHANA TOWAK,S.Pd
FRANSISKUS SAFERIUS MAJU,S.Pd
USMAN RADIASIN JABHA,S.Pd

SMA NEGERI 3 AESESA


MODUL
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

TEMA : REKAYASA TEKNOLOGI


TOPIK : PEMBUATAN MINYAK KELAPA MURNI (VIRGIN COCONUT
OIL/VCO)
ALOKASI WAKTU :
TARGET PESERTA DIDIK : 29 PESERTA
A. DASAR TEORI
Virgin Coconout Oil atau lebih dikenal dengan VCO merupakan minyak yang
dihasilkan dari pemurnian santan kelapa dengan metode tertentu untuk memisahkan
unsur-unsur kimiawi secara bertahap (Silaban, 2014). Komponen utama VCO adalah
asam lemak jenuh sekitar 90% dan asam lemak tak jenuh sekitar 10%. Asam lemak
jenuh VCO didominasi oleh asam laurat. VCO mengandung ±53% asam laurat dan
sekitar 7% asam kaprilat.
Pada dasarnya VCO bersifat bening disebabkan hasil pemisahan unsur kimiawi
yang bertahap dengan pengolahan yang benar, VCO tidak berasa dan berbau jika
pengolahannya benar. Dengan kandungan asam laurat yang tinggi menjadikan VCO
sebuah produk yang mampu difungsikan untuk banyak keperluan medis dan kecantikan
(Suaniti, 2014).
Beberapa manfaat VCO sebagai berikut:
1. Meningkatkan kesehatan kulit
Minyak ini sangat baik untuk bahan pembuatan sabun pembersih wajah dan
badan, pelembap, dan tabir surya. Minyak kelapa merupakan solusi perawatan
kulit yang sempurna karena bersifat antioksidan, antimikroba, anti-inflamasi,
dan mampu menyembuhkan luka.
2. Mencegah Penyakit Jantung dan Tekanan Darah Tinggi
Virgin coconut oil kaya akan asam laurat yang bermanfaat membantu menjaga
kesehatan jantung dengan tidak hanya dapat meningkatkan kolesterol baik
(HDL) di dalam tubuh, tetapi juga membantu mengurangi kolesterol jahat
(LDL). Oleh karenanya, mengganti minyak biasa dengan minyak ini pada
masakan dapat membantu menjaga kadar trigliserida yang sehat, asalkan
diiringi dengan diet sehat dan rutin berolahraga..
3. Melancarkan Pencernaan
Manfaat virgin coconut oil atau minyak kelapa yakni membantu pencernaan
dalam menyerap komponen makanan penting yang larut dalam lemak seperti
vitamin dan magnesium sekaligus dapat menghilangkan bakteri beracun yang
memperburuk pencernaan dan penyebab radang lambung. Proses pembuatan
VCO dapat dilakukan dalam berbagai metode, diantaranya metode pemanasan,
tanpa pemanasan, pancingan, dan menggunakan pengadukan atau dengan
pemutaran berkecepatan tertentu (sentrifuge). Metode pembuatan yang paling
sederhana yaitu metode pembuatan VCO tanpa pemanasan.

B. TUJUAN, ALUR DAN TARGET PENCAPAIAN PROYEK


Projek Pengolahan minyak kelapa murni (Virgin Coconut Oil) ini disusun dengan
tujuan memperkuat Profil Pelajar Pancasila melalui pemahaman nilai kreativitas
rekayasa teknologi pada produk lokal.
Projek ini dimulai dengan kegiatan mencari data terkait potensi daerah yang
perlu dikembangkan. Peserta didik kemudian diajak untuk lebih mengenal
potensi daerah dan sekitarnya dan diharapkan mampu memanfaatkan potensi
yang ada sehingga dapat dikembangkan dan memghasilkan produk yang
memiliki nilai jual.
Peserta didik a k a n b e r k o l a b o r a s i d e n g a n g u r u , t e m a n d a n k e l u a r g a
u n t u k m e m b u a t s e b u a h m i n y a k o l a h a n d a r i b u a h kelapa. Dimulai dari
memilih buah kelapa hingga menjual minyak kelapa murni tersebut. Target
pencapaian proyek ini adalah peserta didik dapat menghasilkan minyak
kelapa murni yang sesuai dengan standar dan dapat dipasarkan kepada
masyarakat sekitar, dan mampu mengembangkan dimensi-dimensi dalam
profil pelajar Pancasila yakni Gotong royong, Bernalar kritis dan kreatif.

C. ALAT DAN BAHAN


Baskom Besar 3 buah Pembungkus kepala
Toples plastic besar 2 buah Parut Kelapa/Penggiling kelapa
Saringan besar 2 buah Kain penutup
Selang kecil 1 buah Sutel pengaduk
Pengaduk 1 buah Kertas Saring + Air Galon
Kain Sarbet besar 3 buah Kapas
Botol kemasan Vit C1000/org 2 Kelapa
buah
Sarung tangan Corong
Label 60 buah Labu Erlenmeyer dan gelas ukur

D. LANGKAH KERJA
1. Kupas kulit kelapa lalu belah dan besihkan kelapa
2. Cuci kelapa hingga bersih lalu diparut/digiling
3. Setelah digiling, masukan air secukupnya ke dalam kelapa giling
lalu diperas santannya.
4. Saring santan ± 2x agar besih dari sisa ampasnya.
5. Masukan santan yang sudah disaring ke dalam toples plastic
bening, untuk diendapkan.
6. Tutup toples dengan kain, lalu biarkan selama ± 3 jam.
7. Setelah 3 jam, pisahkan air dan santan murninya dengan
menggunakan selang.
8. Santan murni dipindahkan ke toples dan diaduk-aduk ± selama 30
menit tanpa henti.
9. Setelah di aduk, pindahkan ke toples baru yang bersih dan diamkan
selama ± 24 jam.
10. Setelah 24 jam, pisahkan antara blondo dan vco secara perlahan dan
hati-hati.
11. Saring minyaknya dengan menggunakan kertas saring dan atau
kapas.
12. Masukan hasil vco ke dalam kemasan yang disediakan.
13. Beri label pada kemasan
14. Vco yang dihasilkan siap dipasarkan.

E. FORMAT LAPORAN

COVER

KATA PENGANTAR

BAB I : PENDAHULUAN
1.1 : LATAR BELAKANG
1.2 : TUJUAN
1.3 : MANFAAT
BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
BAB III : METODE
3.1 : ALAT DAN BAHAN
3.2 : LANGKAH KERJA
BAB IV : PEMBAHASAN
BAB V : KESIMPULAN
DAFTAR PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai