Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN GARUT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS CISURUPAN
Jalan Raya Cisurupan No 27 Garut,Telp (0262)281001
E.mail : Blud.pkmcisurupan@gmail.com

KERANGKA ACUAN

PENYULUHAN

I. PENDAHULUAN

Pembangunan kesehatan bertujuan meningkatkan kesadaran,


kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar
dapat mewujudkan derajat kesehatan yang optimal. Derajat
kesehatan merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh
pada kualitas sumber daya manusia. Sumber daya manusia yang
sehat akan lebih produktif dan meningkatkan daya saing manusia.
Derajat kesehatan dipengaruhi oleh 4(empat) factor, yaitu
keturunan, pelayanan kesehatan, perilaku, dan lingkungan.
Lingkungan mempunyai andil yang paling besar jika dibandingkan
dengan 3(tiga) factor yang lain. Kondisi atau kualitas lingkungan
mempengaruhi munculnya penyakit berbasis lingkungan seperti
Demam Berdarah Dengue atau biasa kita kenal dengan istilah DBD.

II. LATAR BELAKANG


Demam Berdarah Dengue adalah penyakit dengan gejala demam,
munculnya ruam pada kulit, pusing, dan nyeri sendi. Demam
Berdarah Dengue yang tidak segera mendapat pertolongan dapat
mengakibatkan kematian. DBD bersifat menular, sehingga perlu
pengendalian segera atau akan menjadi wabah. Demam Berdarah
Dengue atau DBD disebabkan oleh virus dengue dengan bantuan
vector yaitu nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Ada atau
tidaknya nyamuk di lingkungan yang menyebabkan penyakit DBD ini
dipengaruhi oleh kondisi lingkungan. Nyamuk jenis ini akan suka
berkembang biak di tempat yang banyak genangan air. Sehingga
upaya penyehatan lingkungan melalui program penyuluhan DBD ini
sangat diperlukan untuk pengendalian penyakit DBD.
III. TUJUAN
A. Umum
Memutuskan mata rantai penularan penyakit Demam Berdarah
Dengue (DBD).
B. Khusus
Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang upaya
pencegahan penyakit DBD yang ditularkan melalui Nyamuk Aedes
aegypti.

IV. KEGIATAN
1. Rincian kegiatan
a. Menentukan jadwal kegiatan
b. Menyiapkan surat tugas pelaksanaan
c. Menginformasikan kegiatan ke perangkat desa atau yang
mewakili sesuai dengan daerah yang akan dilakukan
penyuluhan tentang penyakit DBD
d. Mempersiapkan peralatan penunjang pelaksanaan kegiatan,
berupa:
a) Leaflet untuk bahan penyuluhan
b) Peralatan tulis
c) Daftar hadir
d) Kamera
Adapun kegiatan pelaksanaan di lapangan adalah sebagai
berikut:
a) Meminta ijin ke perangkat desa atau yang mewakili untuk
melakukan penyuluhan tentang penyakit DBD
b) Penyuluhan ke masyarakat tentang penyakit DB

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


a. Melihat penentuan tanggal kegiatan dengan kondisi dilapangan
b. Persiapan peralatan penunjang pelaksanaan kegiatan
c. Turun ke lapangan sesuai tanggal yang ditentukan
d. Penyuluhan ke masyarakat tentang penyakit DBD
e. Menyelesaikan surat tugas dengan mengisi pelaporan

VI. SASARAN
Semua desa di wilayah kerja Puskesmas Cisurupan
VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
No Kegiatan TAHUN

Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des
1. Penyuluhan √ √ √ √

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN DAN PELAPORAN


Evaluasi dilakukan oleh Penanggungjawab Program dan
Penanggungjawab UKM terhadap ketepatan pelaksanaan kegiatan.
Hasil evaluasi disusun pada tiap akhir kegiatan dan dilaporkan
setelah pelaksanaan kegiatan kepada Kepala Puskesmas.

IX. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


 Hasil kegiatan pengendalian dan pemberantasan DBD dicatat
dalam buku register kasus DBD dan direkap dalam buku bantu
rekap kasus DBD.
 Petugas harus membuat laporan kepada Penanggungjawab UKM
dan Kepala Puskesmas setelah pelaksanaan kegiatan. Petugas
harus melakukan evaluasi keseluruhan kegiatan pada setiap
tahapan kegiatan dan melaporkannya setelah pelaksanaan
kegiatan

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Cisurupan Programer DBD,

Hj Vinta Vini Dyah Permanasari Evi Rahmawati S.Kep, Ners


NIP. 19681022 200701 2 007 NIP. 19780213 200701 2 005

Anda mungkin juga menyukai