Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH ILMU BAHAN TEKNIK

PENGUJIAN KEKERASAN BRINELL

Dosen Pengampu
RICKO YUDHANTA, M.Sc

Disusun Oleh :

TARUNA MUDA MUHAMMAD SYAFRI FADHILLA


2206034

PRODI D-IV TEKNOLOGI REKAYASA OTOMOTIF


POLITEKNIK TRANSPORTASI DARAT INDONESIA – STTD
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kepada Allah SWT, karena berkatnya lah saya bisa menyelesaikan
karya tulis tentang pembahasan Pengujian kekerasan Brinell
Tidak lupa saya mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah membantu saya dalam
menyelesaikan karya tulis ini, sehingga karya tulis ini bisa selesai dan dijadikan sebagai referensi
pengajaran Ilmu Bahan Teknik untuk kita semua.
Walaupun makalah ini jauh dari kesempurnaan maka dari itu saya berharap kepada bapak dosen
untuk memberikan kritik dan saran untuk menyempurnakan karya tulis tentang pembahasan logam ini.
Sebagai penulis saya berharap karya tulis ini dapat bermanfaat bagi kita semua, atas perhatian dari
semua pihak, akhir kata saya ucapkan Terimakasih.

Bekasi, 3 November 2022


Penulis,

MUHAMMAD SYAFRI FADHILLA


BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Setiap material pasti memiliki nilai kekerasan yang berbeda, secara definisi kekerasan adalah
bentuk ketahanan specimen material terhadap deformasi plastis yang ditimbulkan akibat adanya
pengaruh seperti tekanan dan goresan sehingga menghasilkan lekukan pada permukaan material
tersebut. Dalam mengukur nilai kekerasan material atau benda maka harus dilakukan pengujian
terlebih dahulu, pengujian ini disebut uji kekerasan menggunakan mesin uji hardness tester . Ada 4
metode uji kekerasan yaitu Brinell, rockwell, Vickers dan micro hardness. Khusus pada makalah
ini penulis akan membahas tentang uji kekerasan Brinell.
1.2 Tujuan Penulisan

Tujuan dari pembuatan makalah ini yaitu :


- Menjelaskan Defenisi Uji Kekerasan Brinell
- Menjelaskan Rumus Uji Kekerasan Brinell
- Menjelaskan Kelebihan Dan Kekurangan Uji Kekerasan Brinell
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Menjelaskan Defenisi Uji Kekerasan Brinell


Uji kekerasan Brinell (Brinell hardness test) adalah sebuah pengujian kekerasan terhadap suatu
bahan: Dalam tes ini, sebuah bola baja berdiameter tertentu diletakkan di atas bahan yang sedang
diuji, lalu dikenakan suatu beban. Hasil dari pengujian ini adalah bilangan kekerasan Brinell, yang
tergantung besarnya jejak yang terbentuk pada bahan itu.

2.2 Rumus Uji Kekerasan Brinell

2𝑃
BHN =
𝜋𝐷[(𝐷−√(𝐷2 −𝑑2

P = Beban yang diberikan (KP atau Kgf).

D = Diameter indentor yang digunakan.

d = Diameter bekas lekukan.


2.3 Kekurangan dan Kelebihan Uji Brinell
Kelebihan Uji Kekerasan Brinell

 Permukaan material tidak perlu halus untuk diuji


 Bisa digunakan untuk uji material yang bersifat tidak homogen
 Ukuran jejak yang dihasilkan relatif besar sehingga mudah diukur

Kekurangan Uji Kekerasan Brinell

 Waktu proses pengujian relative lama


 Pengujian ini tidak bisa diterapkan untuk material tipis
 Dibutuhkan ketelitian dalam mengukur jejak yang dihasilkan oleh indentor
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Kesimpulan yang didapat dari makalah ini yaitu bahwasannya pengujian kekerasan Brinell
adalah sebuah pengujian kekerasan terhadap suatu bahan: Dalam tes ini, sebuah bola baja berdiameter
tertentu diletakkan di atas bahan yang sedang diuji, lalu dikenakan suatu beban dan memeiliki beberapa
kelebihan dan kekurangan
3.2 Saran
Penulis berharap agar tulisan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca termasuk kepada penulis
sendiri dan disarankan kepada pembaca agar dapat memahami apa yang disampaikan.
DAFTAR PUSTAKA

No Publisher (2018, Juli 6). Metode Uji Kekerasan Brinell ( Brinell Hardness Test). Diakses pada
tanggal 3 November 2022 melalui
https://testingindonesia.com/metode-uji-kekerasan-brinell-brinell-hardness-test-164

Anda mungkin juga menyukai