Anda di halaman 1dari 17

MAKALAH

PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK

DISUSUN
KELOMPOK 1

AUDRYNA UVICA VIVIANTI


NIM : 21145018
CHAIRUNNISA AMALIA ISMAIL
NIM : 21145005

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI TERNATE


FAKULATAS TARIYAH DAN ILMU KEGURUAN
PROGRAM STUDI BIMBINGAN DAN KONSELING PENDIDIKAN ISLAM
TAHUN 2023
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur kami panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
rahmat dan hidayahnya kami dapat menyusun sebuah makalah yang membahas tentang
“PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK ” meskipun bentuknya sangat jauh dari
kesempurnaan, selanjutnya salawat dan salam kami kirimkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW
sebagaimana beliau telah mengangkat derajat manusia dari alam kegelapan menuju alam yang terang
benderang.
Dalam penulisan makalah, kami memberikan sejumlah materi yang terkait dengan materi
yang disusun secara langkah demi langkah, agar mudah dan cepat dipahami oleh pembaca.
Dan kami juga ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen yang membimbing
mata kuliah Bimbingan dan Konseling atas bimbingannya pada semester ini meskipun baru memasuki
awal perkuliahan. Kami juga mengharapkan agar makalah ini dapat dijadikan pedoman apabila,
pembaca melakukan hal yang berkaitan dengan makalah ini, karena apalah gunanya kami membuat
makalah ini apabila tidak dimanfaatkan dengan baik.
Sebagai manusia biasa tentu kami tidak dapat langsung menyempurnakan makalah ini dengan
baik, oleh karena itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun dari dosen
pembimbing mau pun pembaca.

Ternate, 20 September 2023


Penyusun
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
BAB II : PEMBAHASAN
A. Pertumbuhan Dan Perkembangan Anak
B. Prinsip Tumbuh-Kembang Pada Anak-Anak
C. Tahap Pertumbuhan Dan Perkembangan Masa Kanak-Kanak
1. Neonatus (Lahir-4 Minggu)
2. Todler (1-3 Tahun)
3. Pra-sekolah (3-5 Tahun)
4. Pra-sekolah (3-5 Tahun)
5. Usia Sekolah (5-12 Tahun)
6. Remaja (12-18 Tahun)
D. Karakteristik Dan Program Kegiatan Pengembangan Motorik Anak
1. Karakteristik Perkembangan Gerak Anak
2. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak
BAB III : PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Saran
DAFTAR PUSTAKA
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belangkang
Pertumbuhan adalah proses peningkatan yang terjadi pada diri seseorang secara kuantitatif
atau peningkatan dalam hal ukuran, sedangkan perkembangan adalah suatu proses perubahan
pada kapasitas fungsional atau kemampuan kerja organ-organ tubuh kearah keadaan yang
semakin terorganisasi dan terspesialisasi.
1. Aspek Fisik:
- Pertumbuhan fisik bayi dimulai sejak dalam kandungan dan berlanjut setelah kelahiran.
Pada awal kehidupan, bayi akan mengalami pertumbuhan yang pesat, terutama dalam hal
berat badan, panjang tubuh, dan perkembangan organ-organ dalamnya
- Proses pertumbuhan ini dipengaruhi oleh faktor genetik, nutrisi yang diterima dari ibu
selama kehamilan dan melalui ASI (Air Susu Ibu), serta faktor lingkungan yang memainkan
peran penting dalam kesehatan fisik bayi
2. Aspek Kognitif:
- Perkembangan kognitif mengacu pada perkembangan kemampuan berpikir, memahami,
dan mengolah informasi. Ini dimulai sejak bayi lahir dan terus berkembang seiring
berjalannya waktu.
- Proses perkembangan kognitif bayi ditandai oleh pencapaian berbagai tonggak seperti
pengenalan wajah dan suara, kemampuan mengikuti objek dengan mata, dan kemampuan
berbicara yang berkembang seiring berjalannya waktu.
3. Aspek Emosional:
- Perkembangan emosional mencakup kemampuan bayi untuk mengidentifikasi,
mengekspresikan, dan mengatur emosi mereka. Ini juga dimulai sejak bayi lahir
- Bayi mengembangkan ikatan emosional dengan orangtua atau penjaga mereka, dan ini
membentuk dasar bagi perkembangan emosional yang sehat. Pengalaman emosional yang
positif dan dukungan emosional dari orangtua sangat penting dalam perkembangan ini.
4. Aspek Sosial:
- Perkembangan sosial bayi melibatkan interaksi mereka dengan orang lain dan
lingkungan sekitar. Ini mencakup kemampuan berkomunikasi, berinteraksi dengan teman
sebaya, dan memahami norma sosial
- Orangtua dan penjaga memiliki peran penting dalam membantu bayi mengembangkan
keterampilan sosial mereka melalui permainan, interaksi, dan pemodelan perilaku sosial yang
positif
5. Faktor-faktor Eksternal:
- Selain faktor-faktor internal seperti genetik, nutrisi, dan perkembangan otak, faktor
eksternal seperti lingkungan keluarga, budaya, dan lingkungan fisik juga memiliki pengaruh
besar dalam pertumbuhan dan perkembangan bayi sampai kanak-kanak.
Penting untuk diingat bahwa setiap anak berkembang dengan cara yang unik, dan tidak
ada standar pasti untuk perkembangan yang normal. Namun, pemantauan perkembangan anak
oleh tenaga medis dan mendukung lingkungan yang positif dan merangsang di rumah dapat
membantu memastikan perkembangan yang sehat dan optimal bagi setiap anak. Dalam
perkembangan anak, setiap tahap adalah dasar bagi tahap berikutnya, sehingga pemahaman
yang baik tentang latar belakang pertumbuhan dan perkembangan bayi sampai kanak-kanak
penting bagi semua orangtua dan penjaga anak.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana Pertumbuhan Dan Perkembangan Anak ?
2. Apa Saja Prinsip Tumbuh-Kembang Pada Anak-Anak ?
3. Apa Saja Tahap Pertumbuhan Dan Perkembangan Masa Kanak-Kanak ?
4. Bagaimana Karakteristik Dan Program Kegiatan Pengembangan Motorik Anak ?

BAB II
PEMBAHASAN

A. PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN


Tumbuh-kembang merupakan proses yang dinamik sepanjang kehidupan manusia. Perubahan
yang terjadi pada satu fase menjadi dasar perkembangan pada fase berikutnya. Pertumbuhan dan
perkembangan yang paling mencolok terjadi pada masa kanak- kanak dan remaja.
Tumbuh diuraikan sebagai peningkatan dalam ukuran, seperti tinggi dan berat badan atau tiap
bagian tubuh. Pertumbuhan dapat diukur secara kuantitatif dengan menggunakan satuan kilogram
atau sentimeter. Pertumbuhan mulai terjadi sejak fase konsepsi, yaitu sejak pertemuan antara sel
telur dan sperma. Pertumbuhan individu sangat bergantung pada sifat genetik yang diturunkan.
Kendati potensi untuk tumbuh bergantung pada sifat dan pola tumbuh-kembang, juga dipengaruhi
oleh lingkungan, khususnya pengaruh perhatian dan kasih sayang yang membantu meningkatkan
kesehatan. Malnutrisi (kekurangan gizi) atau penganiayaan fisik atau emosional, sangat
memengaruhi pertumbuhan seseorang.
Kembang adalah peningkatan fungsi dan keterampilan yang bersifat kompleks. Perubahan
yang terjadi bersifat kualitatif, yaitu berupa perubahan psikososial, kognitif, atau fungsi moral.
Misalnya, perubahan minat sosial anak dari keluarga ke dunia di luar lingkungan keluarga, pada
dasarnya mencerminkan suatu perkembangan. Perkembangan lebih sulit diukur daripada
mengukur pertumbuhan karena lebih kompleks dan abstrak. Maturasi juga sering digunakan untuk
menguraikan perubahan kualitatif, walaupun maturasi dan pertumbuhan tidak sama, karena
maturasi menggambarkan perbedaan atau peningkatan kompleksitas kemampuan yang bertambah
sesuai dengan usia, sedangkan perkembangan menunjukkan perubahan bertahap dari kemampuan
seseorang.
B. PRINSIP TUMBUH-KEMBANG
Menurut Mott (1990), ada beberapa prinsip tumbuh-kembang yang berguna sebagai landasan
dalam menafsirkan perubahan yang terjadi sejak lahir hingga lanjut usia (lansia).
Prinsip tumbuh-kembang yang perlu dipahami agar dapat menjalankan perannya dengan baik
terutama bagi anak dan remaja yang menjadi fokus dalam buku ini adalah sebagai berikut.
 Pertama, Tumbuh-kembang terjadi secara teratur dan berurutan.
Proses maturasi dapat diramalkan dan mengikuti urutan perubahan yang universal.
Pertumbuhan yang sangat pesat terjadi selama satu tahun pertama, kemudian menjadi lebih
lambat selama pertengahan dan akhir masa kanak-kanak, gigi menjadi ompong pada
pertengahan masa kanak-kanak, dan karakteristik seks sekunder berkembang lebih pesat pada
awal masa remaja. Walaupun mulainya lama dan pengaruh setiap fase berbeda bagi setiap
anak, tetapi urutan perkembangan pada dasarnya sama pada semua anak.
 Kedua, Tumbuh-kembang dipengaruhi oleh lingkungan sosio-ekonomi.
Keluarga, teman sebaya, dan masyarakat menciptakan suasana sosial dan emosional
bagi anak. Struktur keluarga dan masyarakat berbeda pada satu tempat dan tempat lain.
Begitu pula adat istiadat, peraturan, institusi, ekonomi, nilai, harapan, dan sumber. Perilaku
yang dipelajari oleh anak berbeda karena perbedaan norma sosial dari satu tempat ke tempat
lain.
 Ketiga, Kecepatan tumbuh-kembang spesifik.
Walaupun tumbuh- kembang berlangsung secara berkesinambungan, tetapi tidak
terjadi secara bersamaan. Tiap sistem tubuh mempunyai ketentuan waktu untuk penambahan
ukuran, berat, dan fungsi maturitas. Misalnya, sistem saraf dan kardiovaskular berkembang
lebih awal daripada sistem reproduktif atau kekebalan tubuh. Begitu pula perubahan pada
penampilan, perilaku, dan keterampilan tidak sama pada setiap individu. Oleh karena
kecepatan tumbuh-kembang tiap individu bersifat unik, kita perlu memerhatikan perilakunya
secara menyeluruh dan tidak hanya terpusat pada satu aspek perkembangan atau pada
keterampilan spesifik saja.
 Keempat, Tumbuh-kembang terjadi dengan arah sefalokaudal dan proksimodistal.
Daerah kepala berkembang lebih dahulu daripada bagian torso, kemudian diikuti
perkembangan pada tungkai dan kaki. Sejak lahir kepala bayi tampak besar, yaitu seperempat
dari panjang tubuh bayi. Gerakan terkendali dimulai dari daerah pusat tubuh hingga gerakan
terkendali yang jauh dari sumbu tubuh. Bayi dapat berguling lebih dahulu daripada
keterampilan memegang sesuatu dengan jarinya.
 Kelima, Tumbuh-kembang makin dapat dibedakan.
Dalam semua aspek perkembangan, kemajuan bergerak dan respons yang bersifat
umum mengarah pada respons yang lebih spesifik. Respons dini bayi terhadap stimulus
melibatkan kegiatan seluruh tubuh. Bayi yang baru lahir menangis dengan menggerakkan
seluruh bagian tubuhnya. Anak yang lebih tua menangis hanya dengan mata dan wajahnya.
 Keenam, Tumbuh-kembang makin terintegrasi dan berkesinambungan.
Perilaku berkembang dari yang sederhana ke perilaku yang lebih kompleks sesuai
dengan keterampilan baru dan terpadu dengan keterampilan yang dipelajari sebelumnya untuk
mencapai tugas yang lebih sulit. Prinsip ini menekankan pada gambaran perkembangan
menyeluruh sebagai suatu proses yang kompleks, multidimensional, dan berlangsung secara
berkesinambungan.
Untuk memahami tumbuh-kembang pada manusia yang meliputi aspek fisik,
psikososial, dan moral spiritual perlu dipelajari tentang tahap tumbuh-kembang.

C. TAHAP PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN MASA KANAK-KANAK

Individu digolongkan dengan berbagai cara menurut usianya. Cara paling umum yang
digunakan adalah perkiraan dari usia tahun kalender (usia kronologis), usia anatomik, usia
fisiologik, dan usia psikologik. Umur anatomik biasanya dikaitkan dengan pertumbuhan
tulang-tulang kerangka. Umur fisiologik atau faali berkaitan dengan pubertas atau masa akil
baliq atau masa dewasa.
Klasifikasi terakhir adalah umur mental atau kejiwaan ini dapat diketahui dengan
melalui tes-tes untuk mengukur derajat kemampuan individu dalam menyesuaikan diri
terhadap lingkungan dan kemampuan untuk memecahkan masalah-masalah tertentu.
Tumbuh-kembang pada manusia yang terjadi sepanjang kehidupan terdiri atas
beberapa tahap yang berkesinambungan yang mencakup masa neonatus, bayi, todler,
prasekolah, sekolah, remaja, dewasa muda, tengah baya, dan dewasa tua atau lansia. Tahap
tumbuh-kembang berikut ini akan ditinjau dari aspek tumbuh-kembang fisik dan
perkembangan psikososial. Aspek perkembangan psikososial meliputi perkembangan
emosional dan sosial, kognitif, serta moral.
1. Neonatus (Lahir-4 Minggu)
Tumbuh-kembang fisik neonatus ditandai dengan menangis, bernapas dengan cepat
dan tidak teratur, nadi cepat, tonus otot kuat, bereaksi terhadap stimulasi, dan warna kulit
merah muda. Kepala tampak besar dibandingkan dengan badan, wajah bulat dengan
tumpukan lemak pada pipi dan rahang bawah, dan dada berbentuk silinder dengan kaki
yang tampak pendek jika diperhatikan dalam proporsi tubuh secara keseluruhan. Selama
empat minggu pertama kehidupan, berat badan neonatus bertambah 0,5-0,7 kg dengan
panjang badan bertambah lebih kurang 2,5 cm dari ukuran ketika baru lahir.
Walaupun pada dasarnya perkembangan psikososial neonatus bersifat unik, tetapi
secara umum ditandai dengan ketergantungan pemenuhan kebutuhan yang sangat tinggi
terhadap kasih sayang, kehangatan, kebersihan, makan minum, dan perlindungan.
Neonatus bergantung pada orang lain bukan saja untuk memenuhi kebutuhannya, tetapi
juga bergantung pada orang lain untuk menafsirkan kebutuhannya. Neonatus juga
membangkitkan perilaku kasih sayang orang tua sehingga terjalin hubungan saling
membutuhkan. Rasa keterikatan emosional dipengaruhi oleh kondisi kesehatan neonatus
dan orang tua, kemampuan sensorimotorik dan respons, harapan sosial budaya, harapan
orang tua, keadaan ekonomi, dan kemampuan serta kesediaan orang tua untuk
menentukan kebutuhan dan isyarat yang diekspresikan oleh neonatus. Isyarat yang
dikirimkan neonatus merangsang respons yang sesuai dari orang lain. Perkembangan
kognitif neonatus pada dasarnya masih bersifat sensorimotorik, yaitu gerakan seperti
mengisap dan memegang sesuatu.
2. Bayi (1-12 Bulan)
Tumbuh-kembang tercepat terjadi pada masa bayi yang terlihat melalui peningkatan
kendali motorik yang mengikuti prinsip tumbuh-kembang, yaitu pola sefalokaudal dan
proksimodistal. Bayi dapat mengendalikan kepalanya pada usia 3 bulan, mengendalikan
torso usia 6 bulan, pengendalian terhadap tungkai pada usia 9 bulan. Koordinasi mata-
tangan sehingga bayi dapat mengambil dan memegang sesuatu pada usia 6 bulan. Begitu
juga pada usia yang sama sudah dapat berguling yang selanjutnya secara bertahap belajar
berjalan pada usia sekitar 12 bulan.
Perkembangan psikososial pada bayi melibatkan semua aspek utama perkembangan
yang penting untuk proses maturasi pada tahap yang lebih lanjut, yaitu perkembangan
emosi, kognitif, dan moral. Perkembangan emosional merupakan kelanjutan pembinaan
rasa percaya versus rasa tidak percaya yang telah dimulai sejak masa neonatus.
Penyelesaian tahap ini sangat menentukan bagaimana individu menyelesaikan tahap
tumbuh-kembang selanjutnya. Pada tahun pertama kehidupannya, bayi bergantung pada
orang tua dalam pemenuhan kebutuhan fisiologis maupun psikologisnya. Pemenuhan
terhadap kebutuhan tersebut diperlukan bayi untuk mengembangkan perasaan percaya
melalui sikap orang tua yang,
1. Secara konsisten berespons terhadap kebutuhan bayi;
2. Membuat lingkungan yang aman melalui rutinitas;
3. Peka terhadap kebutuhan bayi dan pemenuhan kebutuhan secara terampil dan
sesegera mungkin.
Pada usia 7 hingga 9 bulan, bayi mulai menyadari bahwa dirinya merupakan bagian
terpisah dari orang tuanya. Bayi akan menangis jika dipisahkan dari orang tua atau
pengasuhnya. Harga diri terbentuk melalui kegiatan fisik dan reaksi orang lain terhadap
bayi.
3. Todler (1-3 Tahun)
Pada masa ini, anak mulai mengembangkan kemandiriannya dengan lebih
memahirkan keterampilan yang telah dipelajarinya ketika masih bayi, seperti berjalan,
berbicara, dan menyuap makanan sendiri. Keseimbangan tubuh sudah lebih berkembang
terutama dalam berjalan yang sangat diperlukan untuk menguatkan rasa otonomi untuk
mengendalikan kemauannya sendiri. Tumbuh- kembang yang paling nyata pada tahap ini
adalah kemampuan untuk mengeksplor dan memanipulasi lingkungan tanpa bergantung
pada orang lain. Tampak saling keterkaitan antara perkembangan dan pertumbuhan fisik
dengan psikososial.
Tubuh anak tampak berbeda dibandingkan waktu bayi. Bayi mempunyai torso tubuh
yang lebih panjang daripada anggota tubuh, sedangkan todler mempunyai tungkai yang
lebih panjang. Berat badan biasanya naik secara perlahan. Todler juga belajar
mengendalikan defekasi dan berkemih menjelang usia tiga tahun.
sangat penting memberi kesempatan kepada mereka untuk mengembangkan
keterampilan motorik seperti mencoba untuk minum dari gelas atau menggunakan sendok
untuk makan yang diperlukan untuk mendukung kemandirian anak.
Perkembangan aspek sosial dan emosional ditekankan pada pengembangan pola
otonomi versus malu dan ragu-ragu. Todler meniru perilaku orang dewasa yang menjadi
contoh perannya. Sebagai orang tua, kita harus cukup fleksibel dan rasa percaya diri
untuk memberi kebebasan dalam batasan yang aman bagi anak untuk mengeksplor dan
mengujicobakan perilaku yang diperlukan untuk meningkatkan kemandirian anak. Todler
juga belajar menoleransi frustrasi sampai batas tertentu, dan biasanya masih mengalami
kesulitan untuk menentukan pilihan kegiatan. Mereka uga sudah dapat mengidentifikasi
dirinya sebagai anak laki atau wanita dan meniru perilaku orang tua sejenis.
Perkembangan kognitif ditunjukkan melalui rasa ingin tahu tentang diri mereka
sendiri. Kebiasaan dan rutinitas menimbulkan rasa aman bagi anak, kemampuan
berbahasa juga menjadi lebih baik dan mulai mengerti konsep waktu dan berespons jika
disuruh menunggu. Anak mulai mengerti baik dan buruk dan mencoba untuk mematuhi
orang tua untuk mendapatkan persetujuan dan menghindari hukuman.
4. Pra-sekolah (3-5 Tahun)
Anak prasekolah telah menguasai keterampilan motorik kasar dan halus, serta sudah
mengembangkan kemampuan berkomunikasi baik secara verbal maupun nonverbal.
Selama tahap ini, anak terus menghaluskan keterampilannya dan belajar keterampilan lain
dalam persiapannya agar dapat meluaskan dunianya ke lingkungan tetangga dan sekolah.
Anak pra-sekolah memfokuskan pengembangan kemampuan motorik halus melalui
gerakan, seperti menggunakan pensil dan menggambar. Bermain bersama teman sebaya
merupakan media pengembangan keterampilan fisik dan sosial yang paling baik bagi
anak pra-sekolah.
Menurut teori Erikson, pada tahap pra-sekolah, anak mengembangkan inisiatif versus
rasa bersalah setelah berhasil menanamkan rasa percaya dan otonomi yang berkembang
pada tahap sebelumnya. Inisiatif dapat berkembang jika anak merasa aman psikososial
melalui interaksi yang sesuai dengan orang tuanya. Karena rasa ingin tahu yang besar,
anak cenderung bertanya mengapa dan merasa lebih yakin akan kemampuannya
menoleransi perpisahan dengan orang tuanya. Anak lebih mampu bersosialisasi dan lebih
stabil mood-nya. Pada masa ini, anak tidak mampu membedakan antara kenyataan
dengan fantasi dalam semua situasi. Hal ini sangat penting diketahui karena jika anak
berperilaku tidak baik, orang tua perlu menekankan pada anak bahwa perilaku mereka
yang tidak disukai bukan dirinya. Jika tidak, anak akan mempersepsikan bahwa karena
mereka melakukan sesuatu yang tidak baik, diri mereka juga berarti tidak baik. Permainan
yang memfasilitasi interaksi sangat penting untuk mengembangkan kemampuan bermain
bersama, rasa toleransi, dan menanamkan sifat-sifat baik.
Kemampuan kognitif terlihat melalui pemikiran magis dan cara berpikir yang
konkret. Anak pra-sekolah masih terbatas kemampuan menentukan ukuran, bentuk,
volume, usia, dan waktu. Mereka biasanya mengulangi perilaku yang memuaskan dirinya
dan orang yang berarti bagi dirinya, serta sudah tidak terlalu bergantung pada orang tua
untuk membatasi perilakunya.
5. Usia Sekolah (5-12 Tahun)
Anak usia sekolah sudah mengembangkan kekuatan internal dan tingkat kematangan
yang memungkinkan mereka untuk bergaul di luar rumah. Tugas perkembangan utama
pada tahap ini adalah menanamkan interaksi yang sesuai dengan teman sebaya dan orang
lain, meningkatkan keterampilan intelektual khususnya di sekolah, meningkatkan
keterampilan motorik halus, dan ekspansi keterampilan motorik kasar. Pertumbuhan fisik
dengan pesat mulai melambat pada usia 10 hingga 12 tahun. Bentuk wajah berubah
karena tulang wajah tumbuh lebih cepat daripada tulang sepala. Anak usia sekolah
menjadi lebih kurus, kakinya lebih panjang, koordinasi neuromotorik lebih berkembang.
Gigi tetap mulai tumbuh. Keterampilan bersepeda, memainkan alat musik,
menggambar/melukis, serta keterampilan lain yang diperlukan untuk kegiatan kelompok
serta kegiatan hidup sehari-hari sudah berkembang.
Untuk perkembangan emosional dan sosial, anak usia sekolah perlu diberikan
kesempatan untuk belajar menerapkan peraturan dalam berinteraksi dengan orang lain di
luar keluarga. Anak juga mengamati bahwa tidak semua keluarga berinteraksi dengan
cara atau sikap yang sama bahwa tiap keluarga mempunyai perbedaan norma tentang
perilaku yang diterima atau tidak diterima. Oleh karena itu, perlu bagi anak untuk
mengembangkan kesadaran dan penghargaan terhadap perbedaan tiap keluarga sehingga
dapat berhubungan dengan orang lain secara efektif. Menurut Erikson, rugas
perkembangan pada tahap ini adalah mengembangkan pola industri (produktif) versus
inferioritas (rendah diri). Orang tua perlu mendukung dan menjadi contoh peran bagi
anak untuk merangsang anak agar produktif. Perkembangan seksual dan citra diri tidak
hanya berhubungan dengan aspek fisiologis, tetapi juga perasaan kompeten, penerimaan,
dan penghargaan. Perasaan berhasil melakukan sesuatu menjadi sangat penting dalam
proses tumbuh-kembang anak usia sekolah. Mereka juga telah memahami konsep gender
bahwa anak laki akan menjadi bapak dan anak wanita akan menjadi ibu kalau sudah
dewasa.
Perkembangan kognitif terjadi cukup pesat pada masa ini, yaitu menerapkan
keterampilan merasionalisasikan pemahaman tentang ide atau konsep. Mereka dapat
menghubungkan antara konsep waktu dan ruang, mampu mengingat, serta keterampilan
mengumpulkan benda yang sejenis. Anak usia sekolah juga telah belajar pentingnya
memerhatikan norma di rumah, sekolah, agama, dan menghargai tokoh otoriter, seperti
orang tua atau guru.
6. Remaja (12-18 Tahun)
Pertumbuhan fisik terjadi dalam waktu yang sangat singkat, yaitu dalam 18 hingga 36
bulan dan selesai selama masa pubertas. Remaja putri tingginya bertambah 5 cm sampai
20 cm dan berat bertambah 7 kg hingga 25 kg yang dialami 2 tahun lebih awal daripada
remaja putra. Pengaruh hormonal pada pertumbuhan dan perubahan fisik remaja sangat
nyata terutama pada fungsi seksual atau karakteristik seks sekunder. Pertumbuhan
reproduktif berakhir pada usia 17 tahun.
Kelompok sebaya memberi pengaruh utama dalam kehidupan remaja. Remaja
menjadi lebih mandiri dan sering kali merasa bingung dengan perilaku orang tuanya.
Tugas psikososial pada masa ini adalah mengembangkan identitas kelompok dan rasa
identitas pribadi dan menjalin hubungan personal yang akrab, baik dengan teman pria
maupun teman wanita yang disebut oleh Erikson sebagai identitas versus kerancuan
identitas. Biasanya remaja dipenuhi oleh pertanyaan tentang arti kehidupan dan masa
depan. Proses pengembangan identitas diri merupakan fenomena yang kompleks yang
mencerminkan keturunan, nilai keluarga, pengalaman kehidupan masa lalu, keyakinan,
dan harapan untuk masa depan, serta persepsi mereka tentang tuntutan dan harapan orang
yang berarti dalam kehidupannya.
Memberi kesempatan untuk berperilaku seperti orang dewasa, antara lain, mengasuh,
berpacaran, atau meninggalkan rumah untuk sekolah di luar kota memungkinkan remaja
untuk menelaah tanggung jawab dan peran orang dewasa. Pengarahan orang tua dalam
menentukan alternatif dan membuat keputusan yang logis dalam menyelesaikan masalah,
sangat penting bagi remaja. Orang tua perlu memahami konflik yang pada umumnya
dialami remaja, yaitu konflik antara keinginan untuk menunjukkan identitas dirinya
melalui kemandirian dengan perasaan masih bergantung pada orang tua. Dalam hal ini,
komunikasi yang terbuka antara remaja dan orang tua menjadi sangat penting.
Dalam perkembangan kognitifnya, remaja mampu berpikir rentang cara mengubah
masa depan dan mampu mengantisipasi konsekuensi dari tiap perilaku mereka, serta
dapat melihat hubungan abstrak antara diri mereka dan lingkungannya. Dari segi moral,
remaja biasanya mulai menentang nilai-nilai tradisional dan mencoba mengkajinya secara
logis.
D. KARAKTERISTIK DAN PROGRAM KEGIATAN PENGEMBANGAN MOTORIK
ANAK
Perkembangan gerak anak baik motorik halus maupun kasar berdasarkan kronologis usia 0-5
tahun menurut Walkey (1996) dapat dikembangkan dalam kegiatan program pengembanga,
sebagai berikut :
1. Karakteristik Perkembangan Gerak Anak Umur 0-1 Tahun
a. Bermain-main dengan tangan.
b. Mengamati permeinan yang ada dalam genggaman.
c. Mencoba meraih suatu barang
d. Melempar dan mengambil barang yang sudah dilemparkan sambil diamati yang
terjadi.
e. Menahan barang yang dipegangnya
f. Memegang benda kecil dengan telunjuk dan ibu jari.
g. Menunjuk titik tertentu, misalnya mata boneka.
h. Membuka lembaran buku atau majalah.
i. Mengangkat kaki dan memainkan jari tangan di depan mata.
j. Mengangkat kepala ketika ditengkurapkan
k. Duduk dengan bantuan dan kepala tegak.
l. Mengangkat dada pada saat tengkurap dengan tertumpu pada tangan.
m. Mencoba merangkak
n. Duduk tanpa ditopang
o. Mencoba berdiri sendiri dengan berpegangan.
p. Berjalan jika dipegangi atau berpegangan.

2. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak 0-1 Tahun


a. Meletakkan bola berwarna mencolok atau benda yang berbunyi, seperti mainan
kerincingan atau boneka kecil berjarak kurang lebih satu meter di depan anak
diharapkan anak mengambilnya, melemparnya, menahannya, menunjuk titik yang
menjadi perhatiannya.
b. Menggantungkan benda yang menarik perhatiannya, seperti mainan kerincingan di
atas dengan jarak hamper terjangkau dengan jangkauan tangan anak, diharapkan anak
akan mencoba mengjangkau baik dengan tangan ataupun kaki, tetapi karena tidak
terjangkau anak memainkan jari tangan dan kaki di depan mata
c. Anak ditengkurapkan, diharapkan anak mengangkat kepala dan dada dengan
bertumpu pada tangan.
d. Membantu anak duduk, diharapkan anak mengangkat kepalanya.
e. Meletakkan benda yang menarik perhatiannya kurang lebih satu meter di depannya,
diharapkan anak merangkak mencapai benda tersebut.
f. Membantu anak duduk pada tempat yang aman dan tidak ada sandarannya,
diharapkan anak dapat duduk tanpa ditopang.
g. Membantu anak berdiri di dekat tempat yang ada pegangannya, diharapkan anak
dapat berdiri dengan berpegangan
h. Dimasukkan anak ke dalam mainan yang beroda dan ada tempat pegangan,
diharapkan anak dapat berjalan dengan berpegangan pada tempat pegangan tangan
i. Mainan yang menarik perhatian anak di letekkan di atas kepalanya, diharapkan anak
dapat menolehkan matanya ke kiri dank e kanan.

3. Karakteristik Perkembangan Gerak Anau Usia > 1-2 Tahun


a. Meletakkan tutup gelas di atas gelas
b. Mencoret-coret
c. Menyusun balok dua sampai tiga balok.
d. Mencoba makan sendiri dengan sendok atau membuka buku.
e. Senang mendengarkan musik dan mengikuti irama
f. Latihan berjalan tanpa dipegang
g. Berjalan mantap
h. Berjalan mundur satu sampai tiga langkah
i. Berlari tanpa jatuh
j. Naik turun tangga dengan berpeganga
k. Memanjat kursi orang dewasa, merangkak naik tangga
l. Mulai meloncat dan melompat walaupun sederhana.

4. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak Usia > 1-2 Tahun


a. Meletakkan tutup gelas dan gelas di depan anak, diharapkan anak meletakkan gelas di
atas gelas
b. Memberikan spidol warna dan kertas, diharapkan anak mengambil spidol dan
mencoret-coret kertas terebut,
c. Memberikan balok berwarna, diharapkan anak menyusun balok tersebut sebanyak 2-3
balok.
d. Meletakkan makanan dengan sendok di depan anak, diharapkan anak mengambil
makanan dengan sendok dan memasukkan ke dalam mulut.
e. Meletakkan buku gambar menarik bagi anak, diharapkan anak membuka-buka buku
tersebut.
f. Menyiapkan suara-suara yang beriram teratur (musik) atau memasang tape recorder,
diharakan anak menggerakkan anggota tubuhnya mengikuti irama
g. Membimbing anak untuk berjalan mundur, diharapkan anak tergerak untuk berjalan
mundur
h. Anak dilombakan untuk meraih benda sejarak 2 meter di depannya, diharapkan anak
memperpedek waktu dengan berlari.
i. Meletakkan benda-benda yang menarik perhatiannya di tangga ketiga dengan lebih
rendah dari ukuran kakinya, diharapkan anak naik dua tangga dan meraih benda
tersebut, kemudian turun kembali dengan membawa benda tersebut
j. Meletakkan benda yang menarik perhatiannya pada anak tangga ketiga dengan
ketinggian sama dengan ukuran panjang kakinya dan diharapkan anak naik dua
tangga tangga dengan merangkak dan meraih benda tersebut, kemudian turun kembali
sambil membawa benda itu
k. Meletakkan benda yang menarik perhatiannya di atas kursi orang dewassa,
diharapkan anak naik merangkak dan meraih benda tersebut, kemudian turun kembali
sambil membawa benda tersebut.

5. Karakteristik Perkembangan Gerak Anak Usia > 2-3 Tahun


a. Meronce/merangkai manic-manik.
b. Mengaduk air di dalam gelas dengan sendok.
c. Membuka tutup botol yang berulir (membuka dengan memutar tutup botol).
d. Menggambar garis lurus
e. Menyusun balok tiga sampai lima balok
f. Berjalan lurus
g. Berjalan mundur
h. Naik turun tangga
i. Memanjat
j. Melompat dengan dua kaki sekaligus
k. Belajar meniti.

6. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak Usia > 2-3 Tahu


a. Meletakkan manic-manik dan benang di depan anak, diharapkan anak
merangkaikannya menjadi satu untaian manic-manik.
b. Meletakkan air di dalam gelas berikut sendoknya di depan anak, diharapkan anak
mengaduknya
c. Menyediakan sebuah botol bekas obat dari plastik dan tutupnya yang berulir,
diharapkan anak dapat membuka tutup botol.
d. Menyediakan kertas yang sudah di tandai dengan titik-titik pensil, atau spidol warna,
diharapkan anak dapat menghubungkan antara satu titik dengan titik yang lain dalam
bentuk garis lurus
e. Memberikan beberapa balok berwarna, diharapkan anak menyusun balok tersebut
sebanyak 3-5 warna
f. Sambil mengikuti lagu, anak diharapkan berjalan beberapa langkah dan berjalan
mundur beberapa langkah dan naik turun tangga sesuai petunjuk lisan
g. Naik turun tangga dengan berpegangan
h. Memanjat tali yang menggantung dengan simpul-simpul berupa tangga.
i. Di atas bak/hamparan pasir anak melompat-lompat dengan dua kaki sekaligus

7. Karakteristik Perkembangan Gerak Anak Usia >3-4 Tahun


a. Meremas kertas
b. Memakai dan membuka pakaian sendiri
c. Menggambar garis lingkaran dan garis silang (garis tegak dan datar)
d. Menyusun menara empat sampai tujuh balok
e. Mengeksperikan tari dengan irama sederhana
f. Melempar bola
g. Berjalan dengan baik (keseimbangan tubuh makin baik)
h. Berlari dengan baik (keseimbangan tubuh makin baik)
i. Naik turun tangga tanpa berpegangan
j. Berlari di tempat
k. Melompat dengan satu kaki bergantian
l. Merayap dan merangkak lurus ke depan
m. Senam mengikuti contoh

8. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak Usia >3-4 Tahun


a. Disediakan kertas bekas dan tempat sampah, diharapkan anak akan meremas-remas
kertas dan membuangnya ke tempat sampah
b. Disediakan beberapa pakaia dan sepatu, diharapkan anak mencoba pakaian dan
sepatu dan melepaskannya sendiri tanpa bantuan
c. Disediakan kertas yang bergambar titik-titik berupa lingkaran dan garis disilang dan
pensil, diharapkan anak dapat mnghubungkan garis-garis tersebut sehingga
membentuk garis berupa lingkaran dan silang
d. Disediakan balok kayu berbagai ukuran yang jumlahnya tujuh buah, diharapkan anka
menyusun menara dengan menyusun balok sebanyak 4-7 balok
e. Diperdengarakan suara (tepuk tangan atau musik), di harapkan anak akan melakukan
gerak tari yang sederhana (tepuk tangan, mengangkat tangan, merentangkan tangan,
dsb) mengikuti irama musik
f. Disediakan beberapa bola yang daya pantulnya rendah dan keanjang atau kotsk
sebagai sasaran, diharapkan anak akan melempar bola kesasaran secara berulang
g. Dibuat garis pada lantai (lurus dan berbelok-belok), atau balok titian yang lurus.
Anak ditugaskan untuk melewati garis atau balok titia secara berulang
h. Disediakan area bermain yang luasnya minimal 7 m dan diperkenalkan permainan
yang merangsang anak untuk berlari-larian di area tersebut
i. Disediakan tali karet kurang lebih 3 meter, diharapkan anak akan memainkan lombat
tali beregu (minimal 3 orang anak)
j. Anak di ajak meniki dan menuruni tangga yang tinggi anak tangganya 10-20 cm,
diharapkan anak akan menaiki dan menuruni tangga tanpa berpegangan dengan kaki
kiri dan kanan secra bergantian
k. Dibuat beberapa rintangan dari tali yang tinggi 20cm ppada suatu area dan
diharapkan anak akan melompati tali dengan sati kaki bergantian
l. Disedikan lorong yang panjangnya kurang lebih 4 m dan tingginya hanya bisa
dimasuki dengan cara merangkak atau merayap. Diharapkan anak akan merayap atau
merangkak melalu lorong secara berulang-ulang
m. Guru atau orang tua memperagakan bebera gerakkan senam, diharapkan anak akan
menirukan gerakan tersebut

9. Karakteristik Perkembangan Gerak Anak Usia >4-5 Tahun


a. Menempel
b. Mecoblos kertas dengan pensil atau sepidol
c. Mengerjakan puzzle
d. Makin terampil menggunakan jari tangan (mewarnai dengan rapi)
e. Mengancingkan kancing baju
f. Menggambar dengan gerakan naik turun bersambung (seperti gunung atau bukit)
g. Menarik garis lurus, lengkung dan miring
h. Mengekspresikan gerakan dengan irama bervariasi
i. Melempar dan menangkap bola
j. Melipat kertas
k. Berjalan di atas papan titian (keseimbangan tubuh)
l. Berjalan dengan berbagai variasi (maju mundur di atas satu garis)
m. Memanjat dengan bergelantungan (berayun)
n. Melompat barit atau guling
o. Senam dengan gerakan kreativitas sendiri.

10. Program Kegiatan Pengembangan Gerak Anak Usia Prasekolah > 4-5 Tahun
a. Disediakan beberapa pola gambar dan kertas yang dipotong kecil-kecil, diharapkan
anak akan menempelkan potongan-potongan kertas tersebut mengikuti pola.
b. Disediakan puzzle (potongan gambar), diharapkan anak akan menyusun potongan
tersebut menjadi gambar yang utuh.
c. Menyediakan jarum tangan, benang dan kain. Diharapkan anak akan menjahitkan
kain secara sederhana.
d. Disediakan pensil berwarna, kertas yang sudah diberi gambar, diharapkan anak akan
mewarnai gambar itu dengan rapi
e. Disediakan kertas berwarna
f. Anak disuruh membuka kancing baju dan mengancingkan kembali hingga semua
kancing baju menjadi rapi
g. Anak dibawa ke sebuah lapangan yang memiliki gundukan tanah menyerupai bukit.
Anak diharapkan akan menaiki dan menuruninya secara berkesinambungan
h. Disediakan kertas yang terdiri dari titik-titik, diharapkan anak akan menarik garis
secara lurus, melengkung dan miring
i. Membunyikan musik atau irama baik yang berasal dari tape recorder atau alat
sederhana lainnya, diharapkan anak mengekspresikan gerakan mengikuti irama
tersebut
j. Anak berdiri sambil memegang bola, bola dilemparkan ke atas dan anak itu
berusahah menangkap kembali bola tersebut
k. Dibuatkan sebuah garis diatas tanah atau lantai berukuran lebar 20cm dan panjang
4meter, diharapkan anak akan berjalan maju dan mundur di atas garis itu. Atau dapat
juga dibuat dalam bentuk papan titian
l. Disediakan tambang berukuran 2m, menggantung pada sebuah penyangga,
diharapkan anak memanjat dan bergelantung beberapa saat pada tali tersebut
m. Membuat dua garis yang lebarnya 50cm ibarat sebuat parit, diharapkan anak melintas
sebuah garis itu dengan cara melompatnya
n. Membunyikan musik atau tape recorder, anak tanpa harus meniru gerakan orang lain
dapat berkreasi dengan menggerakkan sendiri.

PENUTUP

A. Kesimpulan
Pertumbuhan adalah proses peningkatan yang terjadi pada diri seseorang secara kuantitatif
atau peningkatan dalam hal ukuran, sedangkan perkembangan adalah suatu proses perubahan pada
kapasitas fungsional atau kemampuan kerja organ-organ tubuh kearah keadaan yang semakin
terorganisasi dan terspesialisasi.
Sebagai guru, penting mengetahui ciri-ciri khusus anak asuhnya sehingga tepat dalam
memberikan latihan pun harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan dari anak-anak.
B. Saran
Sebaiknya kita tidak memaksakan keinginan kita terhadap anak, tidak memaksakan anak. Kita
harus memperhatikan usia, kebutuhan dan kemampuan anak dalam memberikan suatu pelatihan.
Untuk itu kita harus memiliki pengetahuan berupa mengetahui karakteristik perkembangan anak, ciri-
ciri anak, kebutuhan anak serta menjaga faktor-faktor yang dapat menghambat pertumbuhan dan
perkembangan anak.
DAFTAR PUSTAKA

Mustofa, Bisri, 2022, Tumbuh Kembang Anak dan Remaja, Penyuluh Sosial pada Dinas Sosial
Kabupaten Kulon Progo
Mustofa, Bisri, 2015, Psikologi Pendidikan, Parama Ilmu, Yogyakarta
Sartain, A.Q., 2014, Psychology: Understanding Human Behavior, McGraw-Hill Book Company, Inc
Sujiono, Bambang. dkk. 2007. Metode Pengembangan Fisik. Jakarta: Universitas Terbuka.
.

Anda mungkin juga menyukai