Anda di halaman 1dari 2

Bahaya Tidur Setelah Subuh dari segi medis

Tidur adalah aktivitas manusia yang penting untuk Kesehatan fisik dan mental. Waktu tidur seseorang
berbeda setiap individu tergantung pada usai,gaya hidup, dan kondisi kesehatannya. Namun dalam
kondisi normal manusia tidur antara tujuh hingga sembilan jam setiap harinya.
Tanda seseorang sudah benar pola tidurnya dilihat dari saat tubuh mulai mengantuk dan dapat tertidur
dalam 15-20 menit setelah berbaring di tempat tidurnya dan saat terbangun badan terasa segar dan
bertenaga.
Tidur di pagi hari karena begandang sudah pasti membuat wakt tidur seseorang berkurang. Dalam
Agama Islam tidur di pagi hari lebih tepatnya setelah sholat subuh sangat dilarang.
Berikut beberapa hal bahaya tidur setelah subuh bagi Kesehatan :
1. Diabetes
Menurut penelitian , kurang tidur di malam hari dapat meningkatakan resiko seseorang
terserang diabetes. Begitupun sebaliknya jika terlalu banyak tidur juga tidak bagus. Hal ini
meningkatakan resiko terjadinya kadar gula darah akan cenderung meningkat pada seseorang
yang pola tidurnya bermasalah.

2. Obesitas
Kerika pola tidur seseorang bermaslah bisa membuat berat badan meningkat, menurut studi
orang yang kurang 7 jam tidurnya setiap malamya memiliki resiko obesitas yang lebih tinggi,
dibandingkan dengan orang yang tidurnya 7-8 jam dalam sehari. Hal ini dikarenakan kurang
tidur maupun kelebihan tidur membuat nafsu makan cenderung lebih meningkat.

3. Penyakit jantung dan pembuluh darah


Seringnya tidur di pagi hari karena kurang tidur dimalam hari dapat meningkatkan resiko
penyakit jantung dan pembulu darah, seperti serangan janrung dan stroke, kurang tidur saat
malam hari dakan meningkatkan takanan darah dan peradangan dalam tubuh.

4. Mudah lupa (pikun)


Pola tidur orang yang tidak cukup bisa membuat orang menjadi lebih pelupa. Karena saat
tertidur sel-sel didalam tubuh akan beristirahat dan memperbaiki jaringan-jaringan tubuh,
termasuk juga otak. Ketika seseorang kurang tidur dimalam hari, jaringan otak juga
kekurangan oksigen dan energi sehingga menjadi lebih pelupa.
Nah, itu 4 diantaranya bahaya tidur di pagi hari sangat buruk bagi Kesehatan, mari kita pebaiki pola
tidur kita dan yang masih kurang bagus pola tidurnya, cobalah untuk mengubahnya secara perlahan
agar kondisi badan kita sehat selalu
Refrensi :
https://www.alodokter.com/ini-bahaya-tidur-pagi-yang-bisa-sebabkan-gangguan-medis
https://www.idntimes.com/life/inspiration/nur-kholid/alasan-islam-melarang-tidur-setelah-subuh-
c1c2/6

Anda mungkin juga menyukai