Anda di halaman 1dari 2

TUGAS PARTISIPASI TUTORIAL KE-5

NAMA : SALMIA R
NIM : 859550023
MATA KULIAH : PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SD

RENCANA PEMBELAJARAN
Mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Sekolah Pendidikan : Sekolah Dasar
Kelas / Semester : 3/II
Waktu : 1 kali pertemuan (2 x 35 Menit)
Kompetensi Dasar : Membacakan Dongeng
Hasil Belajar : Siswa dapat membacakan dongeng dengan penghayatan dan ekspresi
Yang sesuai
Indikator hasil belajar : 1. Siswa dapat membacakan dongeng dengan lafal dan intonasi yang
wajar serta ekspresi yang tepat
2. menjelaskan isi dongeng
Langkah Pembelajaran:
a. Apersepsi
Anak-anak siapa yang pernah mendengarkan dongeng atau cerita melalui tayangan
televisi atau youtube? Bagaimana Abrisam? Ya, jadi dongeng atau cerita itu memang
bisa kita dengar melalui tayangan televisi maupun youtube. Kalau dulu dongeng itu
kebanyakan didengar melalui radio. Namun seiring perkembangan zaman dan
kecanggihan digital maka sekarang lebih bagus lagi karena kita bukan hanya mendengar
namun bisa juga melihat tayangannya atau gambarnya langsung melalui televisi maupun
youtube sehingga kita lebih mudah mengikuti alur cerita dari dongeng tersebut. Baiklah
anak-anak pagi ini kita akan belajar membacakan penggalan dari sebuah dongeng yang
mungkin sudah kalian kenal, yaitu cerita dongeng “Persahabatan Tikus Dan Singa”.
b. Bagian Inti
1) Guru membagikan buku/kertas fotokopian dongeng Persahabatan Tikus Dan Singa
2) Salah seorang dari siswa diminta untuk membacakan materi bacaan tersebut.
3) Guru memperhatikan intonasi dan ekspresi siswa tersebut, jika kurang tepat maka
guru akan memberikan contoh bagaimana seharusnya cara membacanya.
4) Guru menunjuk siswa lain untuk melanjutkan membaca, begitu seterusnya sampai
bahan bacaan selesai
5) Untuk mengecek pemahaman siswa terhadap isi bacaan, maka siswa diminta untuk
menjawab soal-soal yang berhubungan dengan dongeng tersebut. Namun
sebelumnya siswa diminta untuk menyimak dengan baik isi dari bacaan tersebut
ketika dibacakan.
c. Sumber belajar : Buku Paket
d. Penilaian:
Proses : dilakukan selama pembelajaran berlangsung untuk menilai lafal dan intonasi
serta ekspresi yang tepat.
Hasil : dilakukan dengan menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan isi bacaan.

Anda mungkin juga menyukai