Anda di halaman 1dari 3

Rencana kerja perusahaan/usaha", yg terdiri dari :

1. Latar belakang

2. Visi, misi dan tujuan

3. Rencana jangka pendek

4. Rencana jangka panjang

5. SDM

6. Rencana keuangan

Latar Belakang
Penyusunan rencana merupakan suatu kegiatan yang penting dalam perusahaan.
Rencana dapat dijadikan pedoman untuk melakukan aktivitas usaha/bisnis guna
mencapai tujuan. Rencana merupakan alat yang efektif bagi perusahaan untuk
melakukan pengendalian atas aktivitas perusahaan. Penentuan tujuan
merupakan langkah awal dalam suatu perencanaan yang dilakukan oleh
manajemen bisnis. Dengan perencanaan yang baik agar dapat mengantisipasi
kemungkinan akan timbulnya masalah yang dapat mengakibatkan penggunaan
sumber daya kurang efektif dan efisien yang akhirnya dapat berujung pada
kerugian perusahaan.
Visi dan Misi Perusahaan
Visi : Menjadi perusahaan yang terdepan dengan kinerja terbaik dalam industri
bahan bangunan di Indonesia

Misi :

1. Memastikan resiko/bahaya dalam setiap kegiatan operasional dan bisnis


2. Bermitra/berteman dengan para pelanggan untuk mewujudkan solusi-
solusi berbeda dan inovatif.
3. Mengembangkan Sumber Daya Manusia yang berkinerja tinggi melalui
lingkungan kerja yang beragam dan melibatkan setiap individu
didalamnya.
4. Meningkatkan individu yang bekerja sebagai penggerak suatu organisasi/
perusahaan sebagai aset yang harus dilatih dan dikembangkan
kemampuannya.

TUJUAN
1. Meningkatkan usaha yang sudah ada dengan beberapa produk baru.
2. Menambah modal yang sudah ada dengan asumsi bertambah modal
bertambah juga pendapatan dengan produk baru.
3. Hasil yang bertambah dapat Memberikan nilai tambah bagi karyawan dan
pemilik.

Rencana jangka pendek


meningkatkan perkembangan kualitas kinerja menjadi pusat bisnis dan melayani
berbagai keperluan partner serta pelanggan agar memberikan kritik dan saran
dan tetap terjalin komunikasi yang baik serta menciptakan keamanandan
kenyaman pelanggan serta partner kerja .
Rencana jangka Panjang
bisnis-bisnis besar yang memiliki area lahan dan partner relatif luas akan
dikembangkan sebagai tujuan bagi kenyamanan pelanggan luar agar terbuka
menjadi ladang usaha yang lebih luas dan terpadu dengan konsep yang
menitikberatkan keterkaitan antara konsumsi publik dengan fungsi kawasan
luas.
RENCANA KEUANGAN

1. Mengelola dan mengoptimalkan sumber daya keuangan secara bijaksana,


efisien dan memberi nilai tambah untuk mendukung usaha dan rencana
kerja pada perusahaan.
2. Mengoptimalkan pengelolaan keuangan perusahaan secara efektif serta
dapat dipertanggung jawabkan.
3. Memastikan dan mengendalikan kesehatan Perusahaan sesuai standar
akuntansi dan keuangan .
4. mengoptimalkan dan mengembangkan teknologi informasi untuk
mendukung bisnis Perusahaan.
5. Setiap unit kerja harus mempertanggungjawabkan pengelolaan keuangan
kepada pimpinan Perusahaan.

SDM

1. Mengelola dan mengembangkan keterampilan untuk mendukung strategi bisnis


dan perasional perusahaan.
2. Mengelola dan mengembangkan keahlian serta kreativitas untuk mendukung
strategi bisnis dan operasional perusahaan dengan produktifitas tinggi.

Anda mungkin juga menyukai