Anda di halaman 1dari 2

KEGIATAN BELAJAR 1

Rasional Pembelajaran yang Berpusat Pada Anak


Anak memahami apa yang ada di sekeliling mereka dengan menggabungkan pengalaman-
pengalaman baru dengan apa yang telah mereka pahami sebelumnya sering pula mereka
menginterpretasikan sendiri apa yang mereka lihat.
Anak pada hakikatnya memiliki potensi untuk aktif dan berkembang. pembelajar yang berpusat
pada anak banyak diwarnai paham konstruktivis yang dimotori piaget dan vigotsky.Paham ini
menekankan bahwa anak itu bersifat aktif dan memiliki kemampuan untuk membangun
pengetahuannya sendiri.

A. Pendekatan yang Melandasi Pembelajaran yang Berpusat Pada Anak


1. Pendekatan perkembangan
pendekatan perkembangan mendasari pembelajaran yang berpusat pada anak.pendekatan
didasarkan pada teori Jean Piaget, Eric Ericson dan vigotski yang memandang anak sebagai
organisme biologis
2. pendekatan belajar aktif
Belajar aktif bagi anak merupakan proses yang kompleks yang melibatkan aktivitas mental dan
fisik. Anak pada dasarnya memiliki kemampuan dalam membangun dan mengkreasi
pengetahuannya sendiri.Pengalaman anak pada hakikatnya lebih banyak diperoleh melalui
bermain,melakukan percobaan dengan objek-objek nyata dan melalui pengalaman-pengalaman
konkrit dibandingkan dengan cara diajar oleh guru.

B. Karakteristik pembelajaran yang berpusat pada anak


1.prakarsa kegiatan tumbuh dari anak
salah satu karakteristik pembelajaran yang berpusat pada anak adalah prakarsa kegiatan
tumbuh dari minat dan keinginan anak sendiri. contoh cara berhitung seorang anak memilih
puzzle yang terdiri dari 4 potongan sementara anak lain memilih puzzle yang 25 potong.
2. Anak memilih bahan-bahan dan memutuskan apa yang akan dikerjakan
Salah satu ciri pembelajaran yang berpusat pada anak menyediakan kesempatan pada anak
untuk membuat pilihan anak-anak sering menggunakan bahan-bahan tersebut tidak sesuai
dengan fungsi dan tujuannya akan tetapi mereka memanipulasi bahan-bahan menemukan
sesuai dengan minatnya
3. Anak-anak mengekspresikan bahan-bahan secara aktif dengan Seluruh indranya
pembelajaran yang berpusat pada anak akan melibatkan seluruh Indra anak ketika anak belajar
tentang suatu objek, melakukan percobaan ia akan melihat,mendengarkan,merasa,dan lain-
lain.ketika anak mengeksplorasi suatu objek mereka akan menemukan atribut-atribut dari
objek tersebut.
4.Anak menemukan sebab akibat melalui pengalaman langsung dengan Objek
anak akan tertarik melakukan percobaan dengan objek-objek ketika mereka akrab dengan
objek-objek di sekitarnya.
5. Anak mentransformasi dan menggabungkan bahan-bahan
bermain pasir merupakan salah satu kegiatan di mana anak memanipulasi mentransformasi
dan menggabungkan bahan-bahan. dengan pasir anak bisa membuat berbagai bentuk yang
diinginkan mencampur menggabungkan dengan bahan-bahan lain.
6. Anak menggunakan otot kasarnya
Dalam pembelajaran yang berpusat pada anak anak Aktif belajar dengan menggunakan seluruh
tubuhnya anak-anak akan sangat antusias untuk menggunakan seluruh kekuatan
7. Anak menceritakan pengalamannya
Dalam pembelajaran yang berpusat pada anak,yang berkaitan dengan bahasa, anak harus
didorong untuk menceritakan apa yang mereka lihat atau apa yang mereka lakukan.

Anda mungkin juga menyukai