Anda di halaman 1dari 2

Resume jawaban

Judul makalah : psikologi pendidikan dasar pembelajaran

Matkul : psikologi pendidikan

Dosen : Ibu Wailatur Rofiqoh M.A

1. Nama : Surya Hartati


Nim : 2027101040067
Kelompok : 6 (enam)
Pertanyaan : Bagaimana kesiapan seorang guru dalam menghadapi penguasaan materi
pelajaran,jelaskan !
Jawaban : Sebagai seorang guru sebelum mulai pelajaran tentu kita harus mempersiapakan materi
secara matang dan terkonsep,agar materi yang disampaikan kepada siswa sesuai dengan
apa yang kita inginkan.ada beberapa cara untuk mempersiapkan diri sebelum memulai
pembelajaran seperti :
a. Merencanakan dan mempersiapkan materi dengan matang ( membuat RPP)
b. Mempelajari materi secara menyeluruh ( membaca dari berbagai sumber untuk
memperluas pengetahuan )
c. Membuat catatan singkat tengtang poin-poin penting yang akan disampaikan
kepada siswa
d. Latihan dalam mengaplikasikan materi(mempelajari berbagai pertanyaan yang
mungkin akan ditanyakan oleh siswa)
e. Bertukar pengalaman dengan guru yang lain
f. Gunakan berbagai strategi pembelajaran yang sesuai dengan gaya belajar siswa
g. Jaga komunikasi dan hubungan yang baik dengan siswa
h. Selalu mengevaluasi dan memperbaiki diri dalam hal mengajar

2. Nama : Yuniana
Nim : 2027101040068
Kelompok : 2 (dua)
Pertanyaan : Jelaskan bagaimana usaha mendewasakan manusia melalui pelajaran ,berikan contohnya !
jawaban : a. Mendewasakan guru yang berperan sebagai fasilitator(memperluas pengetahuan
),agar dapat memotivasi peserta didik untuk terlibat langsung dalam
penyelenggaraan pendidikan.
b. Guru harus mampu mengembangkan potensi diri peserta didik melalui
pembelajaran yang kreatif dan kontekstual
c. Menghargai beragamnya potensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta didik.
d. Membangun proses pembelajaran yang berpusat pada peserta didik dengan sifat
pembelajaran yang kontekstual
Contoh : peserta didik diminta secara mendiri untuk aktif melakukan pembelajaran
sehingga mampu mempertanggungjawabkan setiap materi yang di persentasikan. Ini
menunjukkan adanya pendewasaan dalam berfikir dan bersikap dan siswa lebih diberi
kebebasan untuk mengeksplorasi kemampuan yang dimilikinya.

3. Nama : Atina
Nim : 2027101040064
Kelompok : 5 (lima)
Pertanyaan : Berikan contoh tindakan yang dilakukan dalam menyelami dunia anak sehingga tidak ada
jurang pemisah antara guru dan siswa
jawaban : Guru harus mampu menjalin komunikasi yang baik dengan siswa seperti :
a. Tidak membanding-bandingkan siswa satu dengan yang lain
b. Memperlihatkan keperdulaiannya kepada siswa
c. Membiarkan siswa mencoba mengeluarkan pendapatnya selagi itu masih dalam
konteks pembelajaran yang berlangsung.

4. Nama : Erniwati
Nim : 2027101040049
Kelompok : 3 (tiga)
Pertanyaan : Apa definisi singkat psikologi pendidikan dasar mengajar yang mudah difahami ?
jawaban : psikologi pendidikan adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari
tingkah laku manusia yang berlangsung dalam proses belajar- mengajar.

5. Nama : Inaya Awalia


Nim : 2027101040009
Kelompok : 6 (enam)
Pertanyaan : Tolong paparkan/jelaskan factor intern dan ekstern !
jawaban : 1. Factor intern adalah faktor yang berasal dari individu itu sendiri tanpa dipengaruhi
oleh orang disekitarnya. Contonya : seseorang itu mempunyai cita-cita menjadi
guru,maka itu juga akan mempengaruhinya kesiapannya menjadi seorang guru.
2. Factor ekstern adalah factor yang berasal dari luar individu tersebut,bisa dari
lingkungan keluarga,masyarakat dan lainnya. Contohnya : salah satu anggota
keluarganya ada yang menjadi guru sehingga memotivasi dirinya untuk menjadi
guru juga.

Anda mungkin juga menyukai