Anda di halaman 1dari 69

PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KULIAH C SITI

MUNJIYAH UNIVERSITAS AISYIYAH YOGYAKARTA


Pengamatan Pekerjaan Struktur Kolom dan Balok

LAPORAN KERJA PRAKTIK

NAZAR
5140811134

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA

YOGYAKARTA
2019
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KERJA PRAKTIK

PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KULIAH C SITI


MUNJIYAH UNIVERSITAS AISYIYAH YOGYAKARTA
Pengamatan Pekerjaan Struktur Kolom dan Balok

Disusun Oleh:

NAZAR
5140811134

Nama Tanda
Jabatan Tanggal
tangan

Adwitya Bhaskara, S.T., M.T. Pembimbing ………… ………

Rika Nuraini, S.T.,M.Eng. Penguji ………… ………

Yogyakarta, ………………..………..
Ketua Program Studi Teknik Sipil
Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Teknologi Yogyakarta.

Adwiyah Asyifa, S.T., M.Eng


NIK.110116081
PERYATAAN KEASLIAN PENULISAN

Yang bertanda tangan dibawah ini, saya:

Nama : Nazar
NIM : 5140811134
Program Studi : Teknik Sipil
Fakultas : Sains dan Teknologi

Menyatakan bahwa laporan kerja praktik dengan judul: “Proyek Pembangunan


Gedung kuliah C Siti Munjiyah Universitas Aisyiyah Yogyakarta Pengamatan
Pekerjaan Struktur Kolom dan Balok” ini adalah hasil karya saya sendiri, tidak
mengandung plagiat dan semua sumber baik yang dikutip maupun dirujuk telah
saya nyatakan dengan mengikuti tata cara dan etika penulisan karya ilmiah yang
benar.
Segala sesuatu yang berkaitan dengan pelanggaran seperti yang dinyatakan diatas,
sepenuhnya menjadi tanggup jawab penulis.

Yogyakarta, Mei 2019


Penulis,

Nazar
Nim. 5140811134

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa atas segala rahmad dan karunia-Nya
yang senantiasa melimpahkan kepada penyusun, sehingga dapat melaksanakan
Kerja Praktik dengan baik dan menyusun laporan sampai selesai. Laporan Kerja
Praktik merupakan salah satu syarat dalam menempuh jenjang sarjana Strata 1 di
Universitas Teknologi Yogyakarta.

Kerja praktik sagatlah penting bagi mahasiswa, khususnya mahasiswa Teknik


Sipil agar dapat belajar secara langsung dilapangan tentang proses pelaksanaan
konstruksi suatu bangunan, manajemen pekerjaan, dan pemecahan masalah yang
timbul dilapangan. Dengan pengalaman selama melakukan Kerja Praktik,
diharapkan saat lulus nantinya mahasiswa mempunyai bekal dan pengalaman,
sehingga lebih siap saat terjun kedunia kerja.

Selama Penyusun melaksanakan kerja praktik dan memulai penyusunan laporan


kerja praktik, penyusun tidak serta merta melaluinya sendiri, melainkan
mendapatkan bimbingan, dorongan, dan bantuan yang sangat berarti dari berbagai
pihak, baik secara langsung maupun tidak langsung. Pada kesempatan ini penyusun
ingin menyampaikan rasa terimakasih kepada:

1. Bapak Dr. Bambang Moertono Setiawan, MM.,Akt.,CA, Selaku Rektor


Universitas Teknologi Yogyakarta.
2. Bapak Suhirman, S.Kom.,M.Kom.,Ph.D, Selaku Dekan Fakultas Sains dan
Teknologi Universitas Teknologi Yogyakarta.
3. Ibu Adwiyah Asyifa, S.T.,M.Eng., Selaku Ketua Program Studi Teknik sipil.
4. Bapak Ir. Dibyo Susilo, M.M.,M.T., Selaku Dosen Wali Program Studi Teknik
Sipil.
5. Bapak Adwitya Bhaskara, S.T.,M.T., Selaku Dosen Pembimbing Kerja
Praktik.
6. Bapak Suhardi Selaku Pembimbing di Proyek.

iv
7. Ayah dan Ibu tercinta yang tak kenal lelah memberikan dukungan finansial,
spiritual dan moral.
8. Rekan-rekan Teknik Sipil Universitas Teknologi Yogyakarta, dan Proyek
Pembangunan Gedung Kuliah C Siti Munjiyah Universitas Aisyiyah
Yogyakarta
9. Teman-teman yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang telah memberi
dukungan, serta semangat kepada saya dalam menyelesaikan laporan kerja
praktik ini.
Semoga laporan Kerja Praktik ini dapat memberikan manfaat yang berguna bagi
kemajuan kampus tercinta, penyusun, dan seluruh pihak yang berkepentingan.

Yogyakarta, ………………….2019

Nazar
5140811134

v
DAFTAR ISI

Halaman Judul ...................................................................................................i


Halaman Pengesahan .........................................................................................ii
Halaman Pernyataan Keaslian Penulisan...........................................................iii
Kata Pengantar ...................................................................................................iv
Daftar Isi ............................................................................................................vi
Daftar Gambar....................................................................................................ix
Daftar Tabel .......................................................................................................x
Datar Lampiran ..................................................................................................xi

BAB 1 PENDAHULUAN ................................................................................1


1.1 Latar Belakang .................................................................................1
1.2 Tujuan ..............................................................................................2
1.2.1 Tujuan Proyek.........................................................................2
1.2.2 Tujuan Kerja Praktek ..............................................................2
1.3 Ruang Lingkup.................................................................................2
1.3.1 Ruang Lingkup Pekerjaan.......................................................2
1.3.2 Ruang Lingkup Kerja Praktik .................................................2
1.4 Gambaran Umum Proyek.................................................................3
1.5 Lokasi Proyek...................................................................................3
1.6 Data Proyek ......................................................................................4
1.6.1 Data Umum Proyek ................................................................4
1.6.2 Data Teknis Proyek.................................................................5
1.7 Metode Pengumpulan Data ..............................................................5
1.7.1 Data Primer .............................................................................5
1.7.2 Data Sekunder.........................................................................6

BAB 2 DASAR-DASAR PERENCANAAN ...................................................7


2.1 Dasar-Dasar Perencanaan.................................................................7
2.1.1 Dasar Perencanaan..................................................................7
2.1.2 Perencanaan Struktur Bangunan.............................................10
2.2 Data Dasar Perencanaan...................................................................13

BAB 3 MANAJEMEN PROYEK ....................................................................16


3.1 Tinjauan Umum................................................................................16
3.2 Unsur Pokok Pelaksanaan Proyek....................................................18
3.2.1 Pemberi Tugas (Owner)..........................................................18
3.2.2 Struktur Organisasi .................................................................19
3.2.3 Konsultan ................................................................................20
3.2.4 Konsultan Perencana ..............................................................21
3.2.5 Konsultan Konstruksi/Pengawas ............................................22
3.2.6 Kontraktor Pelaksana..............................................................23

vi
3.2.7 Sub Kontraktor........................................................................30
3.3 Jenis Tenaga Kerja ...........................................................................30
3.3.1 Mandor....................................................................................31
3.3.2 Tukang ....................................................................................31

BAB 4 BAHAN DAN ALAT ............................................................................33


4.1 Tinjauan Umum................................................................................33
4.2 Alat Kerja .........................................................................................34
4.2.1 Waterpass................................................................................34
4.2.2 Gerobak Dorong (Wheelbarrow)............................................34
4.2.3 Alat Pembengkok Baja Tulangan (Bar Bender) .....................35
4.2.4 Alat Pemotong Baja Tulangan (Bar Cutter) ...........................35
4.2.5 Gerinda Potong .......................................................................36
4.2.6 Perancah..................................................................................36
4.2.7 Concrete Mixer Truck.............................................................37
4.2.8 Concrete vibrator....................................................................37
4.2.9 Concrete bucket ......................................................................38
4.2.10 Concrete Pump .....................................................................39
4.3 Bahan................................................................................................39
4.3.1 Semen .....................................................................................40
4.3.2 Agregat Halus .........................................................................41
4.3.3 Agregat Kasar .........................................................................42
4.3.4 Air ...........................................................................................43
4.3.5 Baja Tulangan Beton ..............................................................44
4.3.6 Kayu........................................................................................45
4.3.7 Ready Mix ...............................................................................46

BAB 5 PELAKSANAAN PEKERJAAN.........................................................47


5.1 Tinjauan Umum................................................................................47
5.2 Proses Pelaksanaan ..........................................................................47
5.2.1 Pekerjaan Kolom ....................................................................47
a. Penentuan As Kolom .........................................................48
b. Pemasangan Tulangan Kolom ...........................................49
c. Pemasangan Bekisting........................................................50
d. Pengecoran Kolom.............................................................51
e. Pembongkaran Bekisting dan Perawatan Kolom...............52
5.2.2 Pekerjaan Balok ......................................................................52
a. Pemasangan Perancah ........................................................52
b. Pemasangan bekisting Balok..............................................53
c. Pemasangan Tulangan Balok .............................................54
d. Pengecoran Kolom.............................................................55
e. Pelepasan Bekisting dan Perawatan Balok ........................56
5.3 Analisis dan Pembahasan Masalah Proyek ......................................56
5.3.1 Permasalahan yang Dihadapi Proyek .....................................56
a. Masalah Cuaca ...................................................................57
b. Masalah Beton Keropos .....................................................57

vii
c. Masalah keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) ..............58
5.3.2 Salusi Masalah yang Dihadapi Proyek ...................................58
a. Cuaca..................................................................................58
b. Beton yang Keropos...........................................................58
c. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) ............................59

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................60


6.1 Kesimpulan.......................................................................................60
6.2 Saran.................................................................................................61

Daftar Pustaka .....................................................................................................62

viii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1. Lokasi Proyek.................................................................................3


Gambar 2.1. Kondisi Geografis Proyek ..............................................................13
Gambar 3.1. Struktur Organisasi Proyek ............................................................17
Gambar 3.2. Struktur Organisasi Konsultan .......................................................20
Gambar 3.3. Struktur Organisasi Konsultan Perencana......................................21
Gambar 3.4. Struktur Organisasi Pengawas........................................................22
Gambar 3.5. Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana .....................................23
Gambar 4.1. Waterpass .......................................................................................34
Gambar 4.3. Bar Bender .....................................................................................35
Gambar 4.4. Bar Cutter.......................................................................................35
Gambar 4.5. Gerinda Potong...............................................................................36
Gambar 4.6. Scaffolding......................................................................................36
Gambar 4.7. Concrete Mixer Truck ....................................................................37
Gambar 4.8. Concrete Vibrator ..........................................................................38
Gambar 4.9. Concrete Bucket .............................................................................38
Gambar 4.10. Concrete Pump.............................................................................39
Gambar 4.11. Semen Holcim ..............................................................................41
Gambar 4.12. Agregat Halus (Pasir) ...................................................................42
Gambar 4.13. Agregat Kasar (Kerikir) ...............................................................43
Gambar 4.14. Baja Tulangan Polos ....................................................................44
Gambar 4.15. Baja Tulangan Deform .................................................................45
Gambar 4.16. Multiplek 12 mm ..........................................................................45
Gambar 4.17. Multiplek Untuk Bekisting............................................................46
Gambar 4.18. Ready Mix.....................................................................................46
Gambar 5.1 Pengecekan Level Marking Kolom .................................................48
Gambar 5.2 Detail Penulangan Kolom (K1).......................................................49
Gambar 5.3 Pemasangan Tulangan Kolom.........................................................50
Gambar 5.4 Pemasagan Bekisting Kolom...........................................................51
Gambar 5.5 Pengecoran kolom dengan Bucket...................................................52
Gambar 5.6 Pemasangan Perancah (Scaffolding) ...............................................53
Gambar 5.7 Pemasangan Bekisting Balok ..........................................................53
Gambar 5.8 Detai Penulangan Balok (B2)..........................................................54
Gambar 5.9 Pemasangan Tulanagan Balok ........................................................55
Gambar 5.10 Proses Pengecoran Balok ..............................................................56
Gambar 5.10 Beton Keropos...............................................................................57

ix
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Data Umum Proyek.............................................................................4

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Diterima Kerja Praktik ..........................................................L-1


Lampiran 2. Surat Selesai Kerja Praktik .............................................................L-2
Lampiran 3. RKS Stuktur....................................................................................L-3
Lampiran 4. Time Schedule.................................................................................L-4
Lampiran 5. Gambar Shop Drawing ...................................................................L-6

xi
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Kebutuhan untuk membentuk mahasiswa yang utuh dan siap pakai berujung pada
dilakukannya, suatu pengamatan terhadap dunia kerja nyata dalam bidang yang
sesuai dengan disiplin ilmu yang dipelajari oleh mahasiswa. Dalam bangku
perkuliahan, mahasiswa hanya dibekali teori-teori ilmu teknik sipil dan melihat
gambaran umum saja tanpa melihat aplikasinya di lapangan.
Melalui program pendidikan dengan konsep kesetaraan dan kesepadaan (Link
and Match) antara perguruan tinggi dan industri bertujuan untuk menghasilkan
Sumber Daya Manusia (SDM) yang professional. Salah satu modal terpenting
dalam dunia pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan industri yaitu, melalui
Kerja Praktek. Hal ini, bagi mahasiswa merupakan bentuk aktualisasi dan usaha
pengenalan dunia industri, sekaligus mempeluas wawasan kerja pada
instansi/perusahaan yang bersangkutan.
Pada dunia kerja nyata inilah terdapat banyak permasalahan-permasalahan
yang muncul dan tentu hal ini merupakan suatu ilmu baru yang tidak didapat
selama berada dibangku perkuliah. Untuk lebih mengetahui keadaan dilapangan,
mahasiswa perlu diberi kesempatan untuk mengamati dan mempelajari secara
visual proses konstruksi dilapangan. Pembangunan Gedung Perkuliahan C Siti
Munjiyah Universitas Aisyiyah Yogyakarta UNISA adalah salah satu proyek yang
sedang berlangsung selama durasi mata kuliah Kerja Praktek ini berjalan.
Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dari perguruan tinggi.
UNISA senantiasa melakukan pengembangan dalam berbagai program baik
pengembangan kurikulum maupun pengembangan fasilitas belajar. Oleh karena
itu UNISA merencanakan pembangunan 1 unit gedung 8 lantai sebagai
pendukung sarana pembelajaran, dalam pelaksanaannya UNISA membentuk
panitia pembangunan untuk membangun gedung barunya. Sisi menarik inilah
yang membuat peserta kerja praktek memilih Pembangunan Gedung Perkuliahan
C Siti Munjiyah UNISA, sebagai tinjauan kerja praktek.

1
1.2 TUJUAN
1.2.1 Tujuan Proyek
Pembangunan gedung perkulihan C Siti Munjiyah UNISA ini bertujuan agar
dapat difungsikan sebagai sarana yang berkaitan dalam proses belajar-mengajar
seperti ruang perkuliahan, ruang dosen, aula, dan perpustakaan. Pembangunan
gedung ini dirarapkan dapat meningkatkan sarana dan prasarana bagi Mahasiswa,
sekaligus menciptakan proses belajar-mengajar yang aman dan nyaman.

1.2.2 Tujuan Kerja Praktik


Tujuan dari pengamatan pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah
Universitas Aisyiyah Yogyakarta UNISA ini adalah untuk mengetahui dan
memahami:
1) Tentang mengamati metode pelaksanaan pekerjaan kolom dan balok
2) Permasalahan dan solusi selama pengamatan di proyek

1.3 RUANG LINGKUP


Universitas Aisyiyah Yogyakarta UNISA membentuk suatu panitia dalam rangka
membangun gedung perkulihan barunya. Gedung perkuliahan baru ini diberi
nama Siti Munjiyah.
1.3.1 Lingkup Pekerjaan
Pekerjaan pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA antara lain:
a. pekerjaan persiapan
b. pekerjaan pondasi,
c. pekejaan sloof, dan pile cap
d. pekerjaan kolom-balok
e. pekerjaan tangga
f. pekerjaan plat lantai dan plat atap serta
g. pekerjaan lainnya hingga tahap finishing
.
1.3.2 Lingkup Kerja Praktik
Tujuan dari kerja praktik ini adalah untuk merealisasikan kurikulum jurusan
Teknik Sipil Universitas Teknologi Yogyakarta agar dapat mengetahui,

2
memahami, dan dapat mempelajari perrmasalahan dibidang teknik sipil pada
konsentrasi bangunan gedung. Lingkup pengamatan pada Kerja Praktik ini adalah
pekerjaan Struktur kolom dan Struktur balok.

1.4 GAMBARAN UMUM PROYEK


Gambaran umum pada pembangunan gedung perkulihan C Siti Munjiyah UNISA
ini adalah sebagai berikut:
a) Lokasi proyek Pembangunan Gedung Perkuliahan C Siti Munjiyah
UNISA di jalan Ringroad Barat N0. 63, Mladi Nogotirto, Gamping,
Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
b) Pembangunan Gedung Perkuliahan C Siti Munjiyah UNISA dibangun
dengan konstruksi 8 lantai dan 1 lantai basement.
c) Pembangunan Gedung Perkuliahan C Siti Munjiyah UNISA akan
digunakan untuk kegiatan mahasiswa dalam belajar, yang berisi sarana
dan prasarana untuk mendukung proses pembelajaran.
d) Pembangunan Gedung Perkuliahan C Siti Munjiyah UNISA dilengkapi
dengan ruang perkulihan, ruang diskusi, perpustakaan, dan fasilitas
lainnya.

1.5 LOKASI PROYEK


Pekerjaan pembangunan Gedung kuliah C Siti Munjiah Universitas Aisyiyah
Yogyakarta , Jl. Ringroad Barat km No.63, Mlangi Nogotirto, Gamping. Lokasi
proyek dapat dilihat pada Gambar 1.1

Gambar 1.1 Lokasi Proyek


Sumber: Google Earth (12 Februari 2019 pada pukul 01.12 WIB)

3
1.6 DATA PROYEK
Data proyek yang menjadi acuan pada pembangunan gedung ini terdiri dari dua,
yaitu data umum dan data teknis. Data umum dan teknis proyek yang dimaksud
adalah sebagai berikut:

1.6.1 Data Umum Proyek


Data umum merupakan data yang memberikan informasi umum dari suatu
proyek yang mencakup nama proyek, lokasi proyek, nama konsultan dan
kontraktor, nilai kontrak fisik, masa pelaksanaan, dan masa pemeliharaan. Data
umum proyek dapat dilihat pada tabel 1.1 dibawah ini.

No Data Proyek keterangan


Nama Proyek Pembangunan Gedung Kuliah C Siti Munjiyah
1
UNISA
Lokasi Proyek Jl. Ringroad Barat N0. 63, Mladi Nogotirto
2 Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa
Yogyakarta.
3 Arsitektur Perencana Tim Perencana UNISA
4 Perencana Struktur Tim Perencana UNISA
5 Kotraktor Pelaksana PT. MENTARI PRIMA NIAGA
5 Nominal Anggaran Rp.60.904.898.291,00
7 Sumber Dana Universitas Aisyiyah Yogyakarta
8 Tahun Anggaran 2018-2019
9 Waktu Pelaksana 10 juni 2018 – 15 April 2019
10 Jenis Waktu Pelaksanaan 415 Hari Kalender (sesuai kontrak kerja)
11 Jenis pekerjaan Struktur, mekanikal, elektrikal, dan arsitektur.
Kualitas pekerjaan:
12
 Fungsi Sebagai tempat pendidikan
13 Jenis Struktur Struktur beton bertulang
Material Struktur:
14  Beton Mutu beton Bore pile f’c = 25 Mpa
Mutu beton Struktur f’c = 30 Mpa

4
No Data Proyek keterangan
 Tulangan Baja deform fy = 400 Mpa
Baja polos fy = 240 Mpa
Tabel 1.1 Data Umum Proyek

a. Waktu Pelaksanaan Proyek


Waktu yang direncanakan oleh panitia pembangunan gedung baru UNISA
Yogyakarta adalah 415 hari (kalender kerja), terhitung dari tanggal 10 Juni 2018 –
15 April 2019. Jika tidak ada kendala yang berarti, pembangunan gedung baru
UNISA Yogyakarta akan selesai pada waktu yang telah direncanakan. Gedung
baru UNISA nantinya akan digunasakan sebagai tempat untuk belajar-mengajar.

1.6.2 Data Teknis Proyek


Data teknis proyek merupakan data-data yang berisi karakteristik dari proyek
tersebut. Adapun data teknis proyek Pembangunan Gedung Kuliah C Siti
Munjiyah UNISA antara lain:

a. Luas bangunan : ± 1,562.67 m2


b. Jumlah lantai : 8 lantai

1.7 METODE PENGUMPULAN DATA


Metode pengumpulan data penting untuk menunjang kesempurnaan hasil
pengamatan di proyek. Dalam menyusun laporan ini, diperoleh data dengan dua
macam metode pengumpulan data yaitu Data Primer dan Data Sekunder.

1.7.1 Data Primer


Data primer diperoleh dari hasil pengamatan langsung selama pelaksanaan
kerja praktek, dalam laporan ini diperoleh data diperoleh langsung dilapangan
baik secara visual maupun dengan perantara informan yang mencakup kegiatan
sebagai berikut.
1. Pengamatan kondisi area pembangunan.
2. Pengamatan peralatan dan cara kerja dari obyek yang akan diamati.

5
3. Pengamatan dan pemahaman gambar, ketentuan–ketentuan mengenai
Struktur kolom dan balok.
4. Dokumentasi pengamatan berupa poto
5. Melakukan wawancara dengan pelaksana dilapangan.

1.7.2 Data Sekunder


Data Sekunder digunakan untuk menunjang dan melengkapi data primer yang
sudah ada. Data sekunder berbentuk tulisan (huruf maupun angka) yang diperoleh
dari tahap perencanaan awal proyek tersebut. Data ini diperoleh dari Kontraktor
pelaksanan maupun Konsultan perencana dan Pengawas antara lain:
1. Gambar-gambar yang berasal dari kontraktor pelaksana proyek pembangunan
gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA
2. Persaratan umum Bahan Bangunan di Indonesia ( PBUI-1982)
3. SNI 1726-2012, tentang tata cara pelaksanaan Ketahanan Gempa untuk
Struktur Bangunan dan Non Gedung.
4. SNI 03-2847-2013, tentang persyaratan Beton struktur untuk Bangunan
Gedung

6
BAB 2
DASAR–DASAR PERENCANAAN

2.1 Dasar-Dasar Perencanaan


Konstruksi suatu bangunan adalah suatu kesatuan dan rangkaian dari beberapa
elemen yang direncanakan agar mampu menerima beban dari luar maupun berat
sendiri tanpa mengalami perubahan bentuk yang melampaui batas persyaratan.
Pada perencanaan suatu konstruksi bangunan gedung diperlukan beberapa
landasan teori berupa analisa struktur, ilmu tentang kekutan bahan serta hal lain
yang berpedoman pada peraturan-peraturan yang berlaku di indonesia.
Ilmu teoritis diatas tidaklah cukup karena analisa secara teoritis tersebut hanya
berlaku pada kondisi struktur ideal sedangkan gaya-gaya yang dihitung hanya
merupakan pendekatan dari keadaan yang sebenarnya atau yang diharapkan
terjadi.Perencanaan merupakan bagian yang terpenting dari pembangunan suatu
gedung atau bangunan lainnya. Perencanaan suatu konstruksi harus memenuhi
berbagai syarat konstruksi yang telah ditentukan, yaitu kuat, kaku, dan dapat
dilaksanakan dengan biaya yang ekonomis tapi tidak mengurangi mutu bangunan
tersebut. Sehingga dapat digunakan sesuai dengan fungsi utama yang diinginkan
oleh perencana.

2.1.1 Dasar Perencanaan


Pada penyelesaian perhitungan bangunan Gedung ini perencana berpedoman pada
peraturan-peraturan yang berlaku di indonesia diantaranya:
1. Tata-cara perhitungan truktur baja untuk bangunan (SNI 03-1729-2002)
Pedoman ini memuat mengenai persyaratan-persyaratan umum serta ketentuan
teknis perencanaan dan pelaksanaan struktur baja.
2. Tata-cara pembebanan (SNI 03-1727-2013)
Standar ini memuat ketentuan beban minimum untuk merancang bangunan
gedung dan struktur lain. Beban dan kombinasai pembebanan yang sesuai, telah
dikembangkan dan harus digunakan bersama, baik untuk perancangan dengan
metode kekuatan ataupun perancangan dengan metode tegangan izin. Untuk

7
kuat rancang dan batas tegangan izin, spesifikasi perancangan bahan bangunan
konvensional yang digunakan pada bangunan gedung dan modifikasinya yang
dimuat dalam standar. ini menjadi pedoman dalam merancang bangunan.
3. Peraturan Pembebanan Indonesia untuk Gedung (PPIUG 1983)
Peraturan ini juga digunakan untuk menentukan beban yang diijinkan sesuai
dengan perancangan, serta menjelaskan ketetapan mengenai beban-beban yang
harus diperhitungkan dalam perencanaan suatu bangunan.
4. Persyaratan beton struktural untuk bangunan Gedung (SNI-2847-2013)
Standar ini memberikan persyaratan minimum untuk desain dan konstruksi
komponen struktur beton semua struktur yang dibangun menurut persyaratan
peraturan bangunan gedung secara umum yang diadopsi secara legal dimana
Standar ini merupakan bagiannya. Standar ini menentukan standar minimum
yang dapat diterima untuk bahan, desain, dan praktek konstruksi. Standar ini
juga memuat evaluasi kekuatan struktur beton yang sudah dibangun.
5. Standar perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan Gedung
(SNI-1726-2012)
Standar tata cara perencaan ketahanan gemba untuk struktur bangunan gedung
ini memberikan persyaratan minimum perencanaan ketahanan gempa untuk
struktur bangunan gedung dan non gedung. Standar ini merupakan revisi dari
SNI 03-1726-2002, dengan ditetapkannya SNI 1726:2012 ini, maka standar ini
membatalkan dan menggantikan SNI 03-1726-2002. Perubahan mendasar
dalam standar ini adalah ruang lingkup yang diatur, standar ini diperluas dan
penggunaan peta-peta gempa yang baru.
6. Aspek Mutu
The adoption of a quality management system is a srategic decision for an
organization that can help to improve its overall performace and provide a
sound basis for sustainable development initiatives. (ISO 9001:2015)
Penerapan sistem manajemen mutu adalah sustu keputusan stategi bagi suatu
organisasi yang adapat membantu organisasi untuk meningkatkan kinerja secara
keseruruhan dan meyediakan dasar yang kuat untuk inisiatif pembangunan
berkelanjutan. Manfaat potensial suatu organisasi yang mengiplementasikan sistem
manajemen kualitas berdasarkan standar internasional adalah kemampuan untuk

8
menyediakan produk dan jasa, memfasilitasi peluang untuk meningkatkan
kepuasan pelanggan, menangani risiko dan peluang. (ISO 9001:2015)
7. Aspek Lingkungan
Standar nasional ini menetapkan persyaratan suatu system manajemen
lingkungan yang memmungkinkan suatu organisasi untuk mengembangkan dan
melaksanakan kebijakan dan tujuan yang memperhatikan persyaratan hokum dan
informasi tentamg aspek lingkungan yang penting. Standar ini telah disusun agar
dapat ditetapkan pada semua jenis ukuran organisasi dan juga dengan kondisi
geografis, budaya dan social yang beragam. Keberhasilan sistem tersebut
tergangtung pada komitmen semua tingkatan dan fungsi, terutama manajemen
puncak. Sistem seperti ini memungkinkan organisasi untuk mengembangkan
kebijakan lingkungan, menetapkan tujuan dan proses untuk mencapai komimen
kebijakan tersebut, mengambil tindakan yang diperlukan untuk meningkatkan
kinerjanya dan menunjukan kesesuaian sistem tersebut terhadap persyratan standar
ini. Maksud utama standar ini adalah untuk mendukung perlindungan dan
mencengah pencemaran yang seimbang dengan keperluan sosial-ekonomi. (SNI
19-14001-2005 Tentang Sistem Manajemen Lingkungan-Persyaratan dan panduan
Penggunaan)
8. Aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja
OHSAS 18001 is an international strandar for imlementing the Occupationaql
safety and health management sytem in the workplace / company. Many
organization in various countries have adopted OHSAS 18001 to encourage the
Application of occupational safety and health by implementing procedures that
requir organization to consistently indentify and control hazard risks to safety and
health in the workplace and improve the performance and image of the company.
(OHSAS 18001:2007)
OHSAS 18001 adalah suatu standar internasional untuk menerapkan sistem
Manajeman Keselamatan dan Kesehatan Kerja ditempat kerja/perusahaan. Banyak
organisasi diberbagai negara telah mengadopsi OHSAS 18001 untuk mendorong
penerapan keselamatan dan kesehatan kerja dengan melaksanakan prosedur yang
mengharuskan organisasi secara konsinten mengidentifikasi dan mengendalikan

9
resiko bahaya terhadap keselamatan dan kesehatan ditempat kerjaserta
memperbaiki kinerja dan citra perusahaan.(OHSAS 18001:2007)

2.1.2 Perencanaan Struktur Bangunan


Perencanaan struktur bertujuan untuk menghasilakan suatu struktur yang stabil,
kuat, awet dan memenuhi tujuan-tujuan seperti ekonomis dan kemudahan
pelaksanaan. Suatu struktur disebut stabil bila ia tidak mudah terguling, miring atau
tergeser selama umur bangunan yang direncanakan ( Asroni,2018).
Ada dua struktur bangunan pendukung, yaitu:
1. Struktur bangunan atas
Sanggup mewujudkan perencanaan arsitektur dan harus sanggup menjamin segi
keamanan dan kenyamanan sesuai SNI 1726-2018. Untuk itu bahan yang
digunakan untuk bangunan dengan kriteria perancangan antara lain:
a. Tahan api
Ciri kontrunksi dari sebuah bangunan tahan api yakni mampu bertahan suhu
tinggi dimana temperatur suhunya bisa lebih dari 1000 derajat celcius. Oleh
karena itu kebutuhan bahan-bahan terbaik seperti bata dan batu yang tahan api
selalu diperuntukan pada konstruksi yang sering terpapar suhu tinggi bahkan
sempat mengalami perubahan suhu secara mendadak.
b. Kuat dan kokoh.
Struktur gedung harus direncanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,
dimaksudkan agar bangunan tersebut kuat dan kokoh jika terjadi bencana
secara mendadak. bangunan kuat dan kokok sangat diperlukan oleh Negara
Indonesia, mengingat sering terjadinya bencana.
c. Ekonomis
Setiap konstruksi yang dibangun harus semurah mungkin serta disesuaikan
dengan biaya yang ada tanpa mengurangi mutu dan kekuatan bangunan. Jika
suatu bangunan ekonomis, maka bisa digunakan untuk keperluan yang lain
saat terjadi sesuatu.
d. Aman dan nyaman
Setiap bangunan yang dibangun harus memperhatikan dan memperhitungkan
aspek-aspek keamanan serta kenyamanan bagi pengguna agar tercipta rasa

10
aman dan nyaman. Suatu struktur yang dibangun ketika digunakan harus
memiliki rasa aman dan nyaman bagi penghuninya.
Struktur atas suatu gedung adalah seluruh bagian struktur gedung yang berada
diatas muka tanah. Struktur atas ini terdiri atas kolom, pelat, balok, dinding geser
dan tangga, yang masing-masing mempunyai peran yang sangat penting.
a. Kolom
Kolom merupakan suatu elemen struktur tekan yang mempunyai fungsi sebagai
penerus beban seluruh bangunan ke fondasi. Bila diumpamakan, kolom itu seperti
rangka tubuh manusia yang memastikan sebuah bangunan berdiri. Kolom termasuk
struktur utama untuk meneruskan berat bangunan dan beban lain seperti beban
hidup (manusia dan barang-barang), serta beban hembusan angin. Parameter
perancangan struktur kolom yang dipakai dalam pembangunan Gedung Kuliah C
Siti Munjiyah UNISA yaitu:
1. Peraturan Pembebanan Indonesia untuk Gedung 1987
2. Desain Spectra Indonesia tahun 2011
3. SNI 03-2847-2013, Persyaratan Beton Struktur untuk Bangunan Gedung
b. Balok
Balok merupakan salah satu pekerjaan beton bertulang. Balok merupakan
bagian struktur yang digunakan sebagai dudukan lantai dan pengikat kolom lantai
atas. Fungsinya adalah sebagai rangka penguat horizontal. Parameter perancangan
struktur balok yang dipakai dalam pembangunan Gedung Kuliah C Siti Munjiyah
UNISA yaitu:
1. Peraturan Pembebanan Indonesia untuk Gedung 1987.
2. Desain Spektra Indonesia Tahun 2011.
3. SNI 03-2847-2013, Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung.

2. Struktur bangunan bawah


Struktur bangunan bawah adalah sistem pendukung bangunan yang menerima
beban struktur atas untuk meneruskan ke tanah di bawahnya sesuai (SNI
1726-2018). Bagian bangunan yang terletak dibagian bawah permukaan tanah
mempunyai fungsi sebagai pemikul beban dari bangunan lain diatasnya. Pondasi
harus diperhitungkan untuk dapat memjamin kestabilan bangunan terhadap beratya

11
sendiri, beban-beban bangunan ( berat sendiri bangunan), gaya-gaya luar seperti:
tekanan angin, gempa bumi, dan lain-lain. Disamping itu, tidak boleh terjadi
penurunan level melebihi batas yang diijinkan. Perencanan struktur bangunan
bawah meliputi perencanaan pondasi, sloof, dan soldier pille.
a. Pondasi
Pondasi adalah suatu bagian dari konstruksi bangunan yang berfungsi untuk
menempatkan bangunan dan meneruskan beban yang disalurkan dari struktur atas
ke tanah dasar pondasi yang cukup kuat menahannya tanpa terjadinya differential
settlement pada sistem strukturnya. Untuk memilih tipe pondasi yang memadai,
perlu diperhatikan apakah pondasi itu cocok untuk berbagai keadaan dilapangan
dan apakah pondasi itu memungkinkan untuk diselesaikan secara ekonomis sesuai
dengan jadwal kerjanya. Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti
Munjiyah UNISA pondasi yang digunakan adalah bore pile
b. Sloof
Sloof adalah struktur bangunan yang terletak di atas pondasi bangunan. Sloof
berfungsi mendistribusikan beban dari bangunan atas ke pondasi, sehingga beban
yang tersalurkan setiap titik di pondasi tersebar merata. Selain itu sloof juga
berfungsi sebagai pengunci dinding dan kolom agar tidak roboh apabila terjadi
pergerakan tanah.
c. Soldier pile
Soldier pile adalah pondasi yang berfungsi sebagai penahan tanah dan
menahandesakan air tanah yang biasa digunakan pada saat pembangunan
basement. Pada proyek ini soldier pile digunakan sebagai perkuatan tanah agar
bangunan yang berada di samping proyek tidak amblas. Pekerjaan ini dilakukan
sebelum pekerjaan galian.

2.2 Data Dasar perencanaan


Untuk membuat perencanaan struktur gedung diperlukan data-data sebagai bahan
acuan dasar perencaan. Data itu antara lain: data tanah, lokasi proyek, masyarakar,
kondisi geografis dll. Data-data tersebut diperoleh dari lokasi rencana
pembangunan maupun dari hasil survey yang dapat langsung dipergunakan sebagai

12
acuran dalam perencanaan proyek. Data lapangan proyek pembangunan gedung
kuliah C Siti Munjiyah UNISA antara lain:
1. Kondisi Geografis

`
Gambar 2.1 Kondisi Geografis Proyek
(Sumber: Google Earth,2019)

Proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA berada di


kabupaten sleman. Secara Geografis Kabupaten Sleman terletak diantara 110° 33′
00″ dan 110° 13′ 00″ Bujur Timur, 7° 34′ 51″ dan 7° 47′ 30″ Lintang Selatan.
Kabupaten Sleman keadaan tanahnya dibagian selatan relatif datar kecuali daerah
perbukitan dibagian tenggara Kecamatan Prambanan dan sebagian di Kecamatan
Gamping. Makin ke utara relatif miring dan dibagian utara sekitar Lereng Merapi
relatif terjal serta terdapat sekitar 100 sumber mata air. Hampir setengah dari luas
wilayah merupakan tanah pertanian yang subur dengan didukung irigasi teknis
dibagian barat dan selatan. Proyek pembangunan gedung Kuliah C Siti Munjiyah
UNISA berada diantara wilayah pertanian dan pemukiman warga, berbatasan
langsung dengan kos-kosan tempat dimana mahasiswa tinggal disana juga terdapat
beberapa tempat usaha masyarakat. Data mengenai kondisi Geografis seperti ini
tentu sangat diperlukan sebagai data dasar perencanaan proyek.

13
2. Data Tanah
Penyelidikan tanah bertujuan untuk memperoleh data-data tanah yang
diperlukan untuk perencanaan fondasi. Fondasi merupakan bangunan yang berada
didalam tanah sering disebut sub structure, sehingga penyelidikan tanah sangat
penting dilakukan. Tujuan lain dari penyelidikan tanah adalah untuk menentukan
kapasitas daya dukung tanah, menentukan tipe dan kedalaman fondasi, mengetahui
kedalaman muka air tanah, memprediksi besarnya penurunan yang terjadi, dan lain
sebagainya. Tergantung pada konstruksi yang akan dibangun pada tanah tersebut.
Penyelidikan tanah pada Proyek Pembangunan Gedung Kuliah C Siti Moendjiah
dengan pengujian sondir (Cone Peneration Test) dan uji SPT. Pekerjaan
penyelidikan tanah di lapangan serta analisis hasil uji telah dilaksanakan mulai
tanggal 19 April 2016 hingga tanggal 29 April 2017

3. Masyarakat
Masyarakat adalah suatu kelompok manusia yang hidup secara bersama-sama di
suatu wilayah dan membentuk sebuah sistem, baik semi terbuka maupun semi
tertutup, dimana interaksi yang terjadi di dalamnya adalah antara individu-individu
yang ada di kelompok tersebut. Pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah
Yogyakarta UNISA tentu akan mempunyai dampat bagi masyarakat sekitar baik
secara langsung maupun tidak. Pihak perencana harus mengkaji lebih dalam
terkait dampat sosial serta lingkungan disekitar proyek pembangunan agar tidak
terjadinya konflik sosial. dilain sisi dengan direncanakan pembangunan gedung
baru UNISA ini, akan membatu meningkat perekonomian masyarakat sekitar.

14
BAB 3
MANAJEMEN PROYEK

3.1 Tinjaun Umum


Organisasi proyek secara umum dapat diartikan dua orang atau lebih yang
melaksanakan suatu ruang lingkup pekerjaan secara bersama-sama dengan
kemampuan dan keahlianya masing-masing untuk mencapai suatu tujuan sesuai
yang direncanakan. Dengan adanya organisasi kerja yang baik diharapkan akan
memberikan hasil yang lebih efisien, tepat waktu dan berkualitas tinggi. Suatu
proyek konstruksi yaitu proyek fisik yang dicapai dengan kegiatan konstruksi
merupakan suatu sistem. Sedangkan sistem itu sendiri merupakan perangkat atau
kelompok yang menyangkut beberapa unsur yang saling berinteraksi untuk
mencapai tujuan bersama.
Proyek konstruksi yang mempunyai tujuan menghasilkan suatu bangunan fisik
yang memenuhi dan persyaratan melalui suatu ruang lingkup pekerjaan tertentu
yang dilakukan beberapa orang atau beberapa kelompok orang. Untuk proyek-
proyek besar yang harus dilaksanakan oleh beberapa kontraktor, maka pemilik
proyek dapat memberikan kepercayaan yang penuh pada suatu badan yang
disebut manajemen konstruksi (MK) yang bertindak dan atas nama pemilik sebagai
manajer.
Manajemen konstruksi adalah proses manajemen secara sistematis pada
suatu proyek dengan menggunakan sumber daya secara efektif dan efiesien agar
tujuan proyek tercapai secara optimal. Agar tercipta suatu kondisi yang baik maka
harus diciptakan hubungan kerja antara masing–masing unsur dalam organisasi
proyek. Hubungan kerja yang dimaksud adalah pembagian kerja atau tugas dan
tanggung jawab yang jelas sehingga apabila ada suatu masalah maka akan mudah
untuk diselesaikan.

16
STRUKTUR ORGANISASI PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KULIAH C SITI MUNJIYAH

Gambar 3.1 Stuktur Organisani Proyek

17
3.2 Unsur Pokok Pelaksanaan Pembangunan
Proyek konstruksi dimulai sejak timbulnya prakarsa dari pemilik/pemberi tugas
untuk membangun, dalam proses selanjutnya akan melibatkan dan sekaligus
dipengaruhi perilaku berbagai unsur. Setiap unsur mempunyai tugas dan
wewenang yang berbeda–beda yang dikoordinasi melalui system manajemen
proyek konstruksi.
Pada umumnya suatu pembangunan gedung terdapat beberapa unsur pengelola
proyek yang terlibat, Unsur-unsur pengelola pada proyek pembangunan proyek
pembangunan Gedung Kuliah C Siti Munjiyah UNISA antara lain:
a. Pemberi tugas (owner)
b. Panitia pembangunan
c. Konsultan perencana
d. Konsultan konstruksi/pengawas
e. Kontraktor
f. Sub kontraktor
Pada pelaksanaan proyek pembangunan Gedung Kuliah C Siti Munjiyah
diperlukan struktur organisasi proyek, untuk mendapatkan suatu rentetan atau
lanjutan pekerjaan yang dilaksanakan sebagai bagian dari manajemen projek. Tugas
dan wewenang setiap unsur yang terlibat dalam pembangunan Gedung Kuliah C
Siti Munjiyah UNISA dijelasakan secara terperinci sebagai berikut:

3.2.1 Pemberi tugas (Owner)


Pemilik proyek atau owner adalah seseorang atau instansi yang memiliki proyek
atau pekerjaan dan memberikanya kepada pihak lain yang mampu
melaksanakannya sesuai dengan perjanjian kontrak kerja. Untuk merealisasikan
proyek, owner mempunyai kewajiban pokok yaitu menyediakan dana untuk
membiayai proyek (Soegeng Djojowirono, 2005). Dalam proyek ini yang menjadi
pemberi tugas adalah Universitas Aisyiyah Yogyakarta. Tugas pemilik proyek atau
onwner antara lain:
a. Menyediakan biaya perencanaan dan pelaksanaan pekerjaan proyek
b. Mengadakan kegiatan administrasi proyek.

18
c. Memberikan tugas kepada kontraktor untuk melaksanakan pekerjaan
proyek.
d. Meminta pertanggung jawaban kepada konsultan pengawas atau manajemen
konstruksi (MK).
e. Menerima proyek yang sudah selesai dikerjakan oleh kontraktor

3.2.2 Struktur Organisasi


Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian serta
posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan dalam menjalankan kegiatan
operasional untuk mencapai tujuan yang di harapakan dan di inginkan. Struktur
Organisasi menggambarkan dengan jelas pemisahan kegiatan pekerjaan antara yang
satu dengan yang lain dan bagaimana hubungan aktivitas dan fungsi dibatasi.
Dalam struktur organisasi yang baik harus menjelaskan hubungan wewenang..
Untuk susunan organisasi proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah
UNISA dapat dilihat pada gambar 3.1. Struktur organisasi proyek pembangunan
gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA antara lain:
a. Penanggung jawab BPH
Bertanggung jawab mengerahkan segala langkah untuk pembangunan dan
menjadi pengambil keputusan mengenai dinamika pembangunan proyek.
Dalam hal ini yang bertindak sebagai penanggung jawab BPH adalah Dra. Siti
Noordjannah Dj, MM.,M.Si
b. Panitia pembangunan
Panitia pembangunan bertanggung jawab melaksanakan tugas yang diberikan
oleh penanggung jawab BPH, dalam rangka pelaksanaan proyek. Dalam hal ini,
panitia pembangunan terdiri dari:
1. Ketua panitia : Supi Rumiati Zamroni
2. Wakil ketua : Dr. kasiyano, M.Hum
3. Anggota : Rektor / WR II
c. Bendahara proyek
Bendahara adalah orang yang bertanggung jawab kepada panitia pembangunan
atas pegaturan keuangan dalam pembiayaan pembangunan sesuai dengan

19
peraturan yang berlaku dan berkoordinasi dengan panitia pelaksana. Dalam hal
ini yang bertindak sebagai bendahara proyek adalah Puji Rahayu, SE.
d. Koordinator panitia pelaksana
Koordinator Panitia Pelaksana adalah seseorang yang bertugas menyambung
informasi dari jabatan yang ada di atasnya dan sampingnya ke jabatan yang ada
di bawahnya agar informasi yang diterima tidak terjadi kesalah pahaman.
Dalam hal ini yang bertindak sebagai koordinator panitia pelaksana adalah
Surya Budi Lesmana, S.T.,M.T.

3.2.3 Konsultan

Gambar 3.2 Struktur Organisasi Konsultan

Konsultan adalah seorang tenaga profesional yang menyediakan jasa kepenasihatan


(consultancy service) dalam bidang keahlian tertentu, misalnya akuntansi, teknik,
pajak, lingkungan, biologi, hukum, dan lain-lain. Perbedaan antara seorang
konsultan dengan ahli biasa adalah sang konsultan bukan merupakan pegawai
perusahaan sah penggunalayan (client), melainkan seseorang yang menjalankan
usahanya sendiri atau bekerja di sebuah perusahaan kepenasihatan, serta berurusan
dengan berbagai penggunalayan dalam satu waktu. Pada proyek pembangunan
gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA Konsultan bertugas sebagai orang yang
membantu panitia pembangunan untuk memberikan solusi terhadap permasalahan
yang ada. Dalam hal ini yang yang bertindak sebagai konsultan adalah Ir. H.
Ismudiyanto, Ms., IAI.

20
3.2.4 Konsultan Perencana

Penanggung Jawab BPH


Dra. Siti Noordjannah DJ, MM. M.Si

Panitia Pembangunan
Konsultan 1. Ketua : Supi Rumiati Zamroni
Ir.H. Ismudiyanto, MS., IAI 2. Wakil ketua : Dr. Kasiyanto, M.Hum
3. Anggota : Rektor / WR II

Konsultan
Pengawas Koordinator Panitia Pelaksana
1. Bambang Budiyanto
Drs.HM. Jamin, ST.,MT Surya Budi Lesmana, S.T.,M.T
2. Arwan Suryanto, ST.M.Sc.,IAI

Gambar 3.3 Struktur Organisasi Konsultan Perencana

Tugas Konsultan perencana adalah pihak yang ditunjuk oleh pemberi tugas
untuk melaksanakan pekerjaan perencanaan, perencana dapat berupa perorangan
atau badan usaha baik swasta maupun pemerintah. Konsultan perencana bertugas
merencanakan struktur, mekanikal elektrikal, arsitektur, lanscape, rencana
anggaran biaya (RAB) serta dokumen-dokumen pelengkap lainnya. Dalam hal ini
yang bertindak sebagai konsultan perencana adalah Bangbang Budianto dan
Arwan Suryanto, S.T.,M.Sc.IAI
Tugas konsultan perencana dalam pelaksanaan proyek konstruksi antara lain:
a. Mengadakan penyesuaian keadaan lapangan dengan keinginan pemilik
bangunan.
b. Membuat gambar kerja pelaksanaan.
c. Membuat Rencana Kerja dan syarat-syarat pelaksanaan bangunan (RKS)
sebagai pedoman pelasanaan.
d. Membuat rencana anggaran biaya bangunan
e. Memproyeksikan keinginan-keiginan atau ide-ide pemilik ke dalam desain
bangunan
f. Melakukan perubahan desain bila terjadi penyimpangan pelaksanaan
pekerjaan dilapangan yang tidak memungkinkan sehingga dapat terwujud.

21
3.2.5 Konsultan Konstruksi/Pengawas

Penanggung Jawab BPH


Dra. Siti Noordjannah DJ, MM. M.Si

Panitia Pembangunan
Konsultan 4. Ketua : Supi Rumiati Zamroni
Ir.H. Ismudiyanto, MS., IAI 5. Wakil ketua : Dr. Kasiyanto, M.Hum
6. Anggota : Rektor / WR II

Konsultan
Pengawas Koordinator Panitia Pelaksana
3. Bambang Budiyanto
Drs.HM. Jamin, ST.,MT Surya Budi Lesmana, S.T.,M.T
4. Arwan Suryanto, ST.M.Sc.,IAI

Gambar 3.4 Struktur Organisasi Pengawas

Konsultan konstruksi adalah merupakan pihak yang ditunjuk oleh pemilik


proyek (owner) untuk melaksanakan pekerjaan pengawasan dan mengendalikan
jalannya pelaksanaan pembangunan dan memberikan laporan kemajuan pekerjaan
kepada pemberi tugas (Djojowirono, 2005). Konsultan pengawas merupakan
merupakan pihak yang di tunjuk pemilik proyek untuk mewakili dalam memimpin,
mengkoordinasi, mengawasi, mengevalusai, dan melaporkan proyek kepada
pemberi tugas. Dalam hal ini yang bertindak sebagai sebagai konsultan pengawas
adalah Drs. HM. Jamin, S.T.,M.T.
Tugas dan tanggung jawab Konsultan Konstruksi antara lain:
a. Memberi petunjuk dan mengarahkan kontraktor sehubungan dengan
pelaksanaan pekerjaan.
b. Meninjau dan menguji semua data perhitungan teknis dan desain.
c. Meneliti dan menguji kebenaran serta kelengkapan dokumen kontrak dan
melaksanakannya.
d. Menguji program mobilisasi kontraktor seperti kedatangan alat, ketetapan,
waktu dan lain-lain.
e. Menguji progress schedule dan finansial budgeting beserta realisasinya.
f. Mengadakan pengawasan dan pengendalian terhadap kontraktor tentang
pelaksanaan pekerjaan di lapangan.

22
g. Mengadakan pengawasan kualitas dan kuantitas pekerjaan di lapangan.
h. Melaksanakan dan menyajikan pengumpulan data, pencatatan, pembukuan,
pelaporan dan evaluasi pelaksanaan pekerjaan.
i. Memeriksa kebenaran tagihan-tagian dari kontraktor.
j. Mengurus perijinan yang di perlukan untuk kelancaran pekerjaan di lapangan
k. Mengetahui dan memahami isi dari dokumen kontrak sebagai pedoman
kerja di lapangan.
l. Membuat laporan-laporan kegiatan pekerjaan di lapangan.
m. Menyiapkan dan menghitung kemungkinan adanya pekerjaan tambahan dan
pekerjaan kurang.
n. Membuat gambar revisi.

3.2.6 Kontraktor Pelaksana

Gambar 3.5 Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana

Kontraktor Pelaksana adalah badan hukum atau perorangan yang ditunjuk untuk
melaksanakan pekerjaan proyek sesuai dengan keahliannya atau dalam definisi lain
menyebutkan bahwa pihak yang penawarannya telah diterima dan telah diberi surat
penunjukan serta telah menandatangani surat perjanjian pemborongan kerja
dengan pemberi tugas sehubungan dengan pekerjaan proyek. Peraturan dan
persetujuan tentang hak dan kewajiban masing-masing pihak diatur dalam
dokumen kontrak.

23
Kontraktor bertanggung jawab secara langsung pada pemilik proyek (owner)
dan dalam melaksanakan pekerjaannya diawasi oleh tim pengawas dan dapat
berkonsultasi secara langsung dengan tim pengawas terhadap masalah yang terjadi
dalam pelaksanaan. Perubahan desain harus segera dikonsultasikan sebelum
pekerjaan dilaksanakan.
Tugas dan tanggung jawab kontraktor pelaksana, antara lain:
a. Melaksanakan pekerjaan konstruksi sesuai dengan peraturan dan spesifikasi
yang telah direncanakan dan ditetapkan didalam kontrak perjanjian
pemborongan.
b. Memberikan laporan kemajuan proyek (progress) yang meliputi laporan
harian, mingguan, serta bulanan kepada pemilik proyek yang memuat antara
lain:
1. Pelaksanaan pekerjaan
2. Prestasi kerja tercapai
3. Jumlah tenaga kerja yang digunakan
4. Jumlah bahan yang masuk
5. Keadaan cuaca dan lain-lain.
c. Menyediakan tenaga kerja, bahan material, tempat kerja, peralatan, dan alat
pendukung lain yang digunakan mengacu pada spesifikasi dan gambar yang
telah ditentukan dengan memperhatikan waktu, biaya, kualitas dan keamanan
pekerjaan.
d. Bertanggung jawab sepenuhnya atas kegiatan konstruksi dan metode
pelaksanaan pekerjaan di lapangan.
e. Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan jadwal (time schedule) yang telah
disepakati.
f. Melindungi semua perlengkapan, bahan, dan pekerjaan terhadap kehilangan
dan kerusakan sampai pada penyerahan pekerjaan.
g. Kontraktor mempunyai hak untuk meminta kepada pemilik proyek
sehubungan dengan pengunduran waktu penyelesaian pembangunan dengan
memberikan alasan yang logis dan sesuai dengan kenyataan di lapangan yang
memerlukan tambahan waktu.

24
h. Mengganti semua ganti rugi yang diakibatkan oleh kecelakaan sewaktu
pelaksanaan pekerjaan, serta wajib menyediakan perlengkapan pertolongan
pertama pada kecelakaan.
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA yang
bertindak sebagai kontraktor adalah PT. MENTARI PRIMA NIAGA.
Susunan organisasi kontraktor pelaksanan dapat dilihat pada gambar 3.2.
Struktur organisasi kontraktor proyek pembangunan gedung kuliah C Siti
Munjiyah UNISA yaitu:

a. Koordinator proyek / Site Manager


Koordinator proyek adalah seseorang yang bertugas untuk membuat rancangan
jalannya suatu pekerjaan beserta perhitungannya, pembuatan time schedule dan
memonitor progress pelaksanaan, pengendalian mutu, waktu, biaya, dan
kuantitas pekerjaan.
Tugas dan wewenag site manager antara lain:
1. Memahami gambar dan spesifikasi teknis sebagai pedoman dalam
melaksanakan pekerjaan dilapangan
2. Bersama dengan bagian engineering menyusun kembali metode
pelaksanaan konstruksi dan jadwal pelaksanaan pekerjaan.
3. Memimpin dan mengendalikan pelaksanaan pekerjaan dilapangan sesuai
dengan persyaratan waktu, mutu dan biaya yang telah ditetapkan.
4. Membuat program kerja mingguan dan mengadakan pengarahan kegiatan
harian kepada pelaksana pekerjaan.
5. Mengadakan evaluasi dan membuat laporan hasil pelaksanaan pekerjaan di
lapangan.
6. Membuat program penyesuaian dan tindakan turun tangan, apabila terjadi
keterlambatan dan penyimpangan pekeerjaan di lapangan.
7. Bersama dengan bagian teknik melakukan pemerikasaan dan proses berita
acara kemajuan pekerjaan di lapangan.
8. Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan program kerja mingguan, Metode
kerja, gambar kerja dan spesifikasi teknik.

25
9. Menyiapkan tenaga kerja mengatur jadwal kerja dan pelaksanaan tenaga
proyek.
10. Mengupanyakan efisiensi dan efektifitas pemakaian bahan, tenaga dan alat
di lapangan
11. Membuat laporan harian tentang pelaksanaan dan mengukur hasil pekerjaan
di lapangan
12. Mengadakan pemeriksaan dan mengukur hasil pekerjaan dilapangan.
13. Membuat laporan harian tentang pelaksaan pekerjaan, agar selalu sesuai
dengan metode konstruksi dan instruksi kerja yang telah ditetapkan.
b. Supporting staf
Supporting staf adalah seseorang yang membantu Site maneger dalam segala
kegiatan administrasi dan mendukung operasional untuk sebuah tim dalam
devisi tertentu. Dalam hal ini yang bertindak sebagai supporting staf adalah
Nochyza Husnul K, S.T
c. Pelaksana Struktur
Pelaksana struktur adalah seseorang yang bertugas melaksanakan pekerjaan
kontruksi sesuai dengan peraturan dan spesifikasi yang telah di rencanakan dan
di tetapkan dalam dokumen kontrak dan bertanggung jawab kepada site
manager. Dalam hal ini yang bertindak sebagai pelaksanan struktur adalah
Suhardi. Tugas dan tanggung jawab pelaksana struktur antara lain:
1. Memahami gambar desain dan spesifikasi teknis sebagai pedoman dalam
melaksanakan pekerjaan dilapangan.
2. Menyusun metode pelaksanaan konstruksi dan jadwal pelaksanaan
pekerjaan
3. Melasksanakan pekerjaan sesuain dengan program kerja, metode kerja,
gambar kerja dan spesifikasi pekerjaan
4. Mengadakan pemeriksaan dan pengukuran hasil kerja dilapangan
5. Menyusun perubahan rencana pelaksanaan di karenakan kondisi
pelaksanaan yang tidak memungkinkan untuk melaksanakan pekerjaan
yang sesuai dengan rencana.

26
6. Mengontrol setiap kebutuhan proyek untuk dilaporkan kepada manajer
proyek.
d. Pelaksana Arsitektur
Pelaksana arsitektur adalah seseorang yang bertugas melaksakan pekerjaan
Arsitektural sesuai dengan spesifikasi dan gambar kerja yang telah ditetapkan,
bertanggung jawab kepada site manager. Dalam hal ini yang bertindak sebagai
pelaksanan Arsitektur adalah M. Wildan Al Amin, S.T. Tugas dan tanggung
pelaksana arsitektur antara lain:
1. Memeriksa data dan gambar kerja, dan membuat resume
2. Mengendalikan seluruh pekerjaan Arsitektur
3. Melakukan pendalaman pengetahuan seni dan arsitektural terkait tiap-tiap
item pekerjaan Arsitektur.
4. Membuat dan menjalankan batasan anggaran pada pekerjaan arsitektur
5. Membuat persiapan pekerjaan arsitektur
6. Membuat laporan harian dan mingguan terkait pekerjaan arsitektur
7. Berkoordinasi dengan divisi lainnya terkait lintas pekerjaan, sehingga
meminimalisir pekerjaan ganda
8. Berkoordinasi dengan petugas logistic, dalam penentuan material, peralatan
yang digunakan agar sesuai dengan spesifikasi teknis.
e. Pelaksana MEP
Pelaksana mekanikal, elektrikal, dan plumbing (MEP) adalah seseorang yang
bertugas melaksanakan pekerjaan mekanikal, elektrikal, dan plumbing
bangunan gedung bertingkat sesuai dengan spesifikasi dan gambar kerja yang
telah dirancang atau ditetapkan serta bertanggung jawab kepada site manager.
Dalam hal ini pelaksanaan MEP adalah Suharjono. Tugas dan tanggung jawab
pelaksana MEP antara lain:
1. Mempelajari dokumen teknis kontrak pelaksanaan proyek sesuai bidangnya
2. Mempelajari gambar kerja (shop drawing)
3. Melakukan pekerjaan persiapan dan pelaksanaan pekerjaan
4. Mengawasi, memantau dan mengevaluasi pelaksanaan pekerjaan sub
kontraktor

27
5. Koordinasi dengan bidang terkait ( struktur dan arsitektur )
6. Mengendalikan pelaksanaan pekerjaan dilapangan agar berjalan efisien dan
efektif.
7. Memeriksa hasil pelaksanaan pekerjaan pada bidangnya sesuai shop
drawing spesifikasi teknis yang dipersyaratkan dan manajemen mutu yang
diharapkan
8. Mengukur hasil pekerjaan dilapangan meliputi kualitas, kuantitas dan waktu
testing
9. Membuat laporan pelaksanaan pekerjaan secara berkala
10. Menyiapkan bahan pedoman operasi dan pemeliharaan berikut pelatihannya
f. Logistik
Logistik proyek bangunan adalah suatu bagian profesi yang ada dalam
rangkaian struktur organisasi proyek dengan tugas mendatangkan,
penyimpanan dan penyaluran material atau alat proyek kebagian pelaksana
lapangan serta bertanggung jawab kepada site manager. Dalam hal ini
yang bertindak sebagai logistik adalah Toto Yuniarto B.A. Tugas logistik
proyek pembangunan antara lain:
1. Mencari dan mensurvei data jumlah material beserta harga bahan dari
beberapa supplier
2. Melakukan pembelian barang atau alat ke supplier atau toko bahan
bangunan.
3. Menyediakan dan mengatur tempat penyimpanan material yang
sudah didatangkan ke area proyek sehingga dapat tertata rapi dan terkontrol
dengan baik jumlah pendatangan dan pemakaianya.
4. Membuat label keterangan pada barang yang disimpan agar terhindar
dari kesalahan penggunaan karena tertukar dengan barang lain.
5. Melakukan pencatatan keluar masuknya barang serta bertanggung jawab
atas pendatangan dan ketersediaan material yang dibutuhkan dalam
pelaksanaan pembangunan agar tidak terjadinya KKN barang dalam proyek
tersebut.

28
6. Mengelola persediaan barang dalam jumlah yang cukup pada waktu
material tersebut diperlukan dengan biaya termurah serta memenuhi
persyaratan mutu spesifikasi bahan dalam kontrak konstuksi.
7. Membuat dan menyusun laporan material sesuai dengan format yang sudah
menjadi standar perusahaan kontraktor.
8. Membuat berita acara mengenai penerimaan atau penolakan material
setelah melalui kontrol kualitas bahan oleh quality control.
9. Menyusun macam-macam laporan logistik yang diminta oleh perusahaan.
10. Berkoordinasi dengan pelaksana lapangan dan bagian teknik proyek
mengenai jumlah dan time schedule pendatangan bahan yang dibutuhkan
pada masing-masing waktu pelaksanaan pembangunan.
g. Administrasi
Sebuah proyek konstruksi akan berjalan dengan baik jika didukung oleh
seorang administrasi dan keuangan proyek dengan berbagai macam tugasnya.
Administrasi bertanggung jawab atas semua kegiatan administrasi, secara
intern maupun ekstern (pembuatan semua bentuk laporan) yang dibutuhkan
selama pelaksanaan pekerjaan berlangsung, dari awal pelaksanaan sampai
dengan akhir pelaksanaan pekerjaan dan bertanggung jawab kepada site
manager. Dalam hal ini yang bertindak sebagai administrasi adalah Purnawati
Lestari. Tugas dan kewajiban administrasi antara lain:
1. Bertanggung jawab atas penyelenggaraan administrasi di lapangan.
2. Membuat laporan keuangan mengenai seluruh pengeluaran proyek.
3. Membuat secara rinci pembukuan keuangan proyek.
4. Memeriksa pembukuan arsip–arsip selama proyek berlangsung.
h. Gudang
Gudang adalah ruang atau tempat penyimpanan berbagai macam barang serta
peralatan yang digunakan untuk pelaksanaan pembangunan gedung, penjagan
gudang bertanggung jawab langsung kepada site manager. Dalam hal ini yang
bertugas digudang adalah wadib hantanto. Tugas dan tanggung jawab penjaga
gudang antara lain:
1. Mengawasi dan mengontrol operasional gudang

29
2. Mengawasi dan mengontrol semua barang dan peralatan yang masuk dan
keluar sesuai dengan SOP
3. Melakukan pengecekan pada barang yang diterima sesuai SOP
4. Membuat perencanaan , pengawasan, dan laporan pergudangan
5. Memastikan ketersediaan barang sesuai dengan kebutuhan
6. Memastikan aktifitas keluar masuk barang berjalan lancer
7. Melaporkan semua traksaksi keluar masuk barang dari dan ke gudang
i. Drafter
Drafter bertugas membuat gambar pra rencana bangunan, gambar
perencanaan bangunan yang diserahkan kepada owner/pemberi tugas untuk
dijadikan pedoman dalam menghitung rencana anggaran biaya bangunan serta
pelaksanaan pembangunan dan bertanggung jawab kepada site manager.
Dalam hal ini yang bertindak sebagai drafter adalah Sudarno. Tugas dan
kewajiban Drafter antara lain:
1. Membuat gambar-gambar kerja yang diperlukan dalam proyek
2. Bertanggung jawab atas data-data pengukuran dilapangan.
3. Melakuakan pengukuran sebelum dan sesudah pelaksanaan proyek.

3.2.7 Sub Kontraktor


Sub kontraktor adalah pihak yang ditunjuk oleh kontraktor utama dan disetujui
oleh pemberi tugas. Sub-sub kontraktor bertugas menangani sub-sub pekerjaan
tertentu yang sesuai dengan bidangnya. Dalam pelaksanaan pekerjaan, Sub
Kontraktor bertanggung jawab langsung kepada kontraktor utama. Sub kontraktor
harus berkonsultasi dengan kontraktor utama mengenai rencana kerja dan hasil
pekerjaan sehingga kontraktor utama dapat mengatur rencana dan metode
pelaksanaan keseluruhan.

3.3 Jenis Tenaga kerja


Tenaga kerja sangat berperan penting dalam pelaksanaan suatu proyek. Tanpa
tenaga kerja suatu proyek tersebut tidak akan terlaksana. Pengguna tenaga kerja
tergantung pada pekerjaan yang ada. Pada pekerjaan dilapangan tersedia tenaga

30
kerja untuk pekerjaan besi, kayu dan batu yang masing-masing terdapat mandor,
tukang dan kenek (helper). Di Indonesia standarisasi kemampuan pekerja belum
ada sehingga kemampuan pekerja dilihat dari pengamatan presensi tenaga kerja
dan opname setiap dua minggu. Dari opname tersebut dapat diketahui volume
pekerjaan yang telah dilaksanakan dan untuk selanjutnya dapat ditentukan jumlah
tenaga kerja.

3.3.1 Mandor
Mandor adalah orang yang memimpin dan mengatur kegiatan para tukang atau
pekerja pada pelaksanaan pekerjaan konstruksi.
a. Mandor Struktur: Memberi instruksi dan mengkoordinasi tukang dalam
proses pekerjaan struktur.
b. Mandor Pondasi: Memberi instruksi dan mengkoordinasi tukang dalam proses
pembuatan pondasi (Pondasi yang digunakan adalah pondasi bore pile).
c. Mandor Alat Berat: Memberi instruksi dan mengkoordinasi tukang serta
operator alat berat dalam proses pengerjaan pondasi bore pile dan pekerjaan
urugan tanah.

3.3.2 Tukang
Tukang adalah orang yang bekerja dibawah kepemimpinan mandor dengan
kemampuan tertentu. Pengadaan tukang biasanya dilakukan langsung oleh
mandor, begitu juga pengaturan dan penggajian tukang. Untuk keperluan
penggajian tukang, jenis tukang digolongkan berdasarkan tingkat kemampuan dan
pengalaman yang dimilikinya:

a. Tukang Terampil
Tukang terampil adalah tukang yang mempunya keahlian diatas rata-rata
tukang biasa, mempunyai pengalaman lebih, mampu memahami gambar kerja
dengan baik dan mampu memberi arahan kepada tukang lainnya.

31
b. Helper
Helper adalah orang yang membantu pekerjaan tukang agar lebih mudah dan
dapat menjadi pengganti tukang sementara. Jumlah tukang yang dibutuhkan
dapat berubah–ubah sesuai dengan progress pekerjaan.

32
BAB 4
BAHAN DAN ALAT

4.1 Tinjauan Umum


Dalam suatu proses pekerjaan konstruksi diperlukan alat–alat kerja yang dapat
membantu proses pekerjaan. Alat kerja tersebut dapat berupa alat sederhana
maupun alat–alat berat. Maksud dari penggunaan alat kerja adalah sebagai solusi
dari kemampuan manusia (pekerja) yang terbatas, sehingga diharapkan dapat
membantu terselesaikan pekerjaan yang cepat dan efisien.
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA
menggunakan berbagai macam alat kerja, secara umum dapat dibagi menjadi dua
jenis yaitu:
1. Alat kerja manual, alat kerja yang menggunakan tenaga fisik manusia
untuk membantu pekerjaan.
2. Alat kerja mekanik, alat kerja yang memakai tenaga mesin dan
didukung oleh keterampilan dan tenaga dari manusia dalam penggunaan
alat tersebut.
Pemilihan jenis peralatan yang akan digunakan dalam suatu pekerjaan
merupakan faktor penting yang mempengaruhi proses penyelesaian
suatu pekerjaan secara cepat dan tepat. Faktor-faktor yang mempengaruhi
pemilihan jenis dan jumlah alat kerja antara lain:
a. Situasi dilapangan
b. Biaya, waktu, dan pekerja yang tersedia
c. Kemampuan dan kapasitas alat,
d. Kemampuan dan ketrampilan pekerjaan
e. Luas, tinggi, dan volume pekerjaan
f. Macam dan jenis pekerjaan di lapangan

33
4.2 Alat Kerja
Alat kerja adalah benda atau perkakas yang digunakan untuk mempermuda
pekerjaan manusia, sehingga dapat mengehat tenaga dan waktu pengerjaan.
Adapun Alat–alat kerja atau perkakas yang digunakan dalam melaksakan
pekerjaan kolom dan balok pada pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah
UNISA antara lain:

4.2.1 Waterpass
Waterpass adalah alat ukur optik yang digunakan untuk pengaturan arah
horizontal, jarak optik dan beda tinggi. Pada pengamatan kolom dan balok.
Waterpass, digunakan sebagai dasr penentuan titik As kolom dan elevasi tiapa
muka lantai balok. Pemakaian alat ini juga harus mengetahui bagaimana cara
mengamati benang atas, benang bawah, benang tengan pada pembacaan rambu.
Waterpass dapat dilihat pada Gambar 4.1.

Gambar 4.1 Waterpass


(https://www.google.com, 2019)

4.2.2 Gerobak Dorong (wheelbarrow)


Gerobak sorong digunakan untuk mengangkut material yang dibutuhkan proyek.
Pada proyek pembangunan gedung Kuliah C Siti Munjiyah UNISA gerobak
sorong digunakan untuk mengangkut semen, bata, agregat. Alat ini terdiri dari
bak utama, gagang penahan, standar, dan roda. Gerobak dorong ini mempunyai
kapasitas angkut 130 kg dan volume bak ± 0,2 m3. Jenis gerobak sorong yang
digunakan pada pembangunan gedung Kuliah C Siti Munjiyah UNISA adalah
jenis gerobak sorong artco.

34
4.2.3 Alat Pembengkong Baja Tulangan (Bar bender)
Bar Bender adalah alat yang digunakan untuk membengkokan baja tulangan
dalam berbagai macam sudut sesuai dengan perencanaan. Bar bender yang
digunakan pada proyek pembangunan gedung Kuliah C Siti Munjiyah UNISA
adalah Bar bender mekanis atau dengan dilakukan oleh mesin yang digerakkan
diesel. Bar Bender dapat dilihat pada Gambar 4.3

Gambar 4.3 Bar Bender


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.2.4 Alat Pemotong Baja Tulangan (Bar Cutter)


Bar cutter yaitu alat pemotong baja tulangan sesuai ukuran yang diinginkan.
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA ini
digunakan bar cutter listrik. Keuntungan dari bar cutter listrik dibandingkan
bar cutter manual adalah bar cutter listrik dapat memotong besi tulangan
dengan diameter besar dan dengan mutu baja cukup tinggi, disamping itu
juga dapat mempersingkat waktu pengerjaan. Bar cutter dapat dilihat pada
Gambar 4.4.

Gambar 4.4 Bar Cutter


(Dukumentasi Pribadi, 2019)

35
4.2.5 Gerinda potong
Gerinda potong digunakan untuk memotong besi tulangan yang akan dirangkai.
Penggunan gerinda ini biasanya dilakukan jika ada pemotongan besi dengan
volume sedikit tanpa menggunakan bar cutter. Gerinda potong dapat dilihat
pada Gambar 4.5

Gambar 4.5 Gerinda Potong


(https://www.google.com, 2019)

4.2.6 Perancah (scaffolding)


Perancah (scaffolding) adalah suatu struktur sementara yang digunakan
untuk menyangga manusia dan material dalam konstruksi atau perbaikan gedung.
dan bangunan-bangunan besar lainnya. Fungsi scaffolding adalah sebagai struktur
sementara untuk menahan beton yang belum mampu memikul beratnya sendiri
(Pada pelaksanaan pengecoran). Scaffolding dapat dilihat pada Gambar 4.6.

Gambar 4.6 Scaffolding


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

36
4.2.7 Concrete Mixer Truk
Concrete mixer truck adalah suatu kendaraan truk khusus yang dilengkapi
dengan molen yang fungsinya mengaduk/mencampur campuran beton ready mix.
Concrete mixer truck digunakan untuk mengangkut adukan beton ready mix dari
tempat pencampuran beton ke lokasi proyek. Selama pengangkutan, mixer terus
berputar dengan kecepatan 8-12 putaran per menit agar beton tetap homogen dan
beton tidak mengeras. Kapasitas angkut molen yang digunakan adalah 6 m3.
Sewaktu mengeluarkan adukan beton/ready mix, molen berputar kearah yang
berlawanan dengan arah semula. Ready mix beton pada proyek pembangunan
gedung Kuliah C Siti Munjiyah UNISA. Concrete mixer truck dapat dilihat pada
Gambar 4.7.

Gambar 4.7 Concrete Mixer Truck


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.2.8 Concrete Vibrator


Concrete vibrator adalah alat yang berfungsi untuk menggetarkan beton pada
saat pengecoran agar beton dapat mengisi seluruh ruangan dan tidak terdapat
rongga-rongga udara diantara beton yang dapat membuat beton keropos.
Concrete vibrator digerakkan oleh mesin listrik dan mempunyai lengan
sepanjang beberapa meter untuk dapat menggetarkan beton di tempat yang agak
jauh. Alat ini digunakan sebagai pemadat pada saat pengecoran yang sedang
berlangsung, baik pada kolom, pelat lantai maupun balok dengan cara
menggetarkannya. Hal ini untuk menghindari adanya gelembung-gelembung
udara yang terjadi pada saat pengecoran yang dapat menyebabkan pengeroposan

37
pada beton sehingga mengurangi kekuatan struktur beton itu sendiri. Terutama
untuk volume pengecoran yang besar, alat ini sangat penting. Penggunaannya
tidak boleh miring dan terlalu lama pada satu tempat saja serta tidak boleh
mengenai tulangan yang akan menyebabkan bergesernya letak tulangan. Alat
concrete vibrator dapat dilihat pada Gambar 4.8.

Gambar 4.8 Concrete Vibrator


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.2.9 Concrete Bucket


Concrete bucket adalah alat yang digunakan untuk membantu pengecoran pada
sebuah kolom. Dengan menggunakan concrete bucket merupakan cara yang baik
dan cepat dalam melakukan pengecoran pada kolom, dengan dibantu tower crane
sebagai pemindah lokasi bucket. Concrete bucket dapat dilihat pada Gambar 4.9.

Gambar 4.9 Concrete Bucket


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

38
4.2.10 Concrete Pump
Concrete pump truck adalah truk yang dilengkapi dengan pompa dan lengan
(boom) untuk memompa campuran beton ready mix ke tempat-tempat yang sulit
dijangkau. Untuk pengecoran lantai yang lebih tinggi dari panjang
lengan concrete pump truck dapat dilakukan dengan cara disambung dengan pipa
secara vertikal sehingga mencapai ketinggian yang diinginkan. Pemompaan
merupakan cara yang fleksibel pada lokasi yang sulit untuk memindahkan
campuran beton ke sembarang tempat pada bidang pengecoran. Resiko segregasi
sangat kecil dan merupakan cara yang paling cepat dibandingkan dengan
pembawaan material beton dengan cara lainnya. Dalam penggunaan alat ini perlu
diperhatikan nilai slump dari campuran beton yang akan dipompa. Jika nilai
slump terlalu kecil maka kerja pompa akan menjadi berat. Pada proyek
pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA, concrete pump digunakan
untuk lantai yang tinggi yang sulit dijangkau oleh tenaga manusia concrete pump.
Concrete pump dapat dilihat pada Gambar 4.10.

Gambar 4.10 Concrete Pump


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3 Bahan Bangunan


Suatu proyek konstruksi harus menggunakan bahan bangunan yang sesuai dengan
persyaratan dan berkualitas yang telah ditentukan dalam Peraturan Umum Bahan
Bangunan Indonesia (PUBI). Karena kualitas dari bahan bangunan sangat

39
menentukan mutu konstruksi dan biaya pembangunan. Selain mutu/kualitas bahan
bangunan yang menjadi tinjauan utama, jadwal pengiriman dari tempat pembelian
bahan bangunan merupakan hal yang harus diperhatikan, untuk menghindari
terjadinya penimbunan bahan yang tidak diperlukan pada saat itu. Untuk
tercapainya konstruksi bangunan yang sangat baik, maka bahan bangunan yang
digunakan dalam pekerjaan harus memenuhi syarat–syarat dan peraturan–
peraturan yang tercantum dalam RKS. Selain pengawasan terhadap mutu bahan,
perlu juga diperhitungkan penempatan, penyimpanan, dan penyediaan bahan yang
cukup agar menghindari terjadinya penurunan mutu bahan karena disimpan terlalu
lama. Adapun bahan bangunan yang digunakan dalam proyek ini adalah sebagai
berikut:

4.3.1 Semen
Semen portland komposit (Portland Composite Cement) adalah suatu bahan
pengikat hidrolis yang digunakan untuk mengikat bahan material menjadi satu
kesatuan yang kuat. Bahan pengikat hidrolis adalah bahan yang mengeras bila
dicampur air. Portland Composite Cement (PCC) digunakan sebagai bahan
campuran utama pembuatan adukan beton (Mortar).
Portland Composite Cement (PCC) yang digunakan harus memenuhi standar
mutu atau kualitas yang disyaratkan. Bahan yang dipilih harus sesuai dengan
jenis atau merek yang disetujui oleh direksi dan ditentukan oleh perencana.
Semen yang telah mengeras sebagian/seluruhnya tidak dibenarkan lagi digunakan
karena telah dianggap rusak. Penyimpanan semen harus diusahakan agar bebas
dari kelembaban, dengan lantai terangkat dari tanah dan ditumpuk sesuai dengan
syarat penumpukan semen. Syarat penumpukan semen adalah:
a. Ditumpuk diatas lantai panggung kayu dengan tinggi minimal 30 cm dari
atas tanah
b. Tinggi penumpukan maksimal 15 kantong semen.
c. Semen yang kantongnya pecah tidak boleh dipakai dan harus disingkirkan
keluar dari proyek.

40
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA dipakai
porland composite cement dari holcim. Semen ini dapat dilihat pada gambar 4.11.

Gambar 4.11 Semen Holcim


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3.2 Agregat Halus (Pasir)


Agregat merupakan material granular, misalnya pasir, krikil, batu pecah dan kerak
tungku pijar yang dipakai bersama-sama dengan suatu media pengikat untuk
membentuk suatu beton atau adukan semen hidrolik (SNI 03–2847–2002, Tata
Cara Perencanaan Struktur Beton Untuk Bangunan Gedung). Agregat halus adalah
butiran halus yang memiliki kehalusan 2mm–5mm atau yang melalui ayakan no.
4 (diameter 4,76 mm) dan tertinggal diatas ayakan no. 200 (diameter 75 mikron).
Persyaratan agregat halus secara umum menurut SNI 03-6821-2002 adalah
sebagai berikut:
a. Agregat halus terdiri dari butir-butir tajam dan keras.
b. Butir-butir halus bersifat kekal, artinya tidak pecah atau hancur oleh
pengaruh cuaca. Sifat kekal agregat halus dapat di uji dengan larutan jenuh
garam. Jika dipakai natrium sulfat maksimum bagian yang hancur adalah
10% berat. Sedangkan jika dipakai magnesium sulfat.
c. Agregat halus tidak boleh mengandung lumpur lebih dari 5% (terhadap
berat kering), jika kadar lumpur melampaui 5% maka pasir harus di cuci.

41
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA, pasir yang
digunakan adalah pasir lokal dari merapi. Agregat halus dapat dilihat pada
Gambar 4.12.

Gambar 4.12 Agregat Halus (Pasir)


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3.3 Agregat Kasar (Kerikir)


Agregat Kasar adalah kerikil sebagai hasil desintegrasi alami dari bantuan atau
berupabatu pecah yang diperoleh dari industri pemecah batu dan mempunyai
ukuran butir ntara 5-40 mm. Agregat Kasar, adalah agregat dengan ukuran butiran
butiran lebih lebih besar besar dari dari saringan saringan No.88 (2,36 mm).
Berdasarkan ASTM C33 Agregat kasar terdiri dari kerikil atau batu pecah dengan
partikel butir lebih besar dari 5 mm atau antara 9,5 mm dan 37,5 mm. Kerikil
dalam penggunaannya harus memenuhi syarat- syarat sebagai berikut:
a. Butir-butir keras yang tidak berpori serta bersifat kekal yang artinya tidak
pecah karena pengaruh cuaca seperti sinar matahari dan hujan.
b. Tidak boleh mengandung lumpur lebih dari 1%, apabila melebihi maka
harus dicuci lebih dahulu sebelum menggunakannya.
c. Agregat kasar yang berbutir pipih hanya dapat digunakan apabila jumlahnya
tidak melebihi 20% dari berat keseluruhan.

42
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA, kerikil
yang digunakan adalah kerikil lokal dari merapi. Agregat kasar dapat dilihat
pada Gambar 4.13.

Gambar 4.13 Agregat Kasar (Kerikir)


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3.4 Air
Air digunakan sebagai bahan campuran adukan beton, untuk pemadatan tanah
dan untuk merawat beton yang telah selesai dicor agar tidak mengering terlalu
cepat yaitu dengan cara menyirami permukaan. Dalam adukan beton, air
berpengaruh pada keadaan sebagai berikut:
a. Pembentukan pasta semen, yang berpengaruh pada sifat adukan beton yang
dapat dikerjakan, kekuatan susut, dan keawetan beton.
b. Kelangsungan reaksi dengan semen sehingga dihasilkan kekerasan dan
kekuatan selang beberapa waktu.
c. Perawatan keras adukan beton guna menjamin pengerasan yang sempurna.
Air yang digunakan harus air tawar yang bersih dan tidak boleh
mengandung minyak, asam, alkali, dan bahan-bahan organis atau bahan lain yang
dapat merusak beton (PBBI 1971, 28). Apabila dipandang perlu, perencana dapat
minta kepada kontraktor supaya air yang dipakai diperiksa di laboratorium dan
diawasi oleh pihak pengawas. Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti
Munjiyah air berasal dari sumur pada poyek tesebut.

43
4.3.5 Baja Tulangan Beton
Baja merupakan bahan yang digunakan dalam tulangan konstruksi beton
bertulang, fungsinya adalah untuk menahan gaya tarik yang ada pada beton
tersebut karena pada umumnya beton hanya baik dalam menahan gaya tekan
misalnya seperti pada kolom. Perletakannya pun harus sesuai dengan daerah yang
mempunyai gaya tarik. Baja beton yang digunakan harus memenuhi syarat
sebagai berikut:
a. Baja tulangan beton tidak boleh mengandung serpihan, lipatan, retakan,
cema (luka pd besi beton yang terjadi karena proses cenai) yang dalam dan
hanya diperkenankan berkarat ringan pada permukaan.
b. Baja tulangan harus memenuhi persyaratan yang ada pada Standar Industri
Indonesia (SII 0318-80), PUBI 1982, PBI 1971, dan SNI 2052-2014
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiya UNISA, tulangan yang
digunakan sebagai bahan konstruksi adalah baja tulangan polos dan baja tulangan
deform. Baja tulangan polos 8 mm dan 10 mm dengan kuat tarik 240 MPa
sedangkan baja tulangan deform dengan diameter 10 mm, 16 mm, 19 mm, 22 mm
dan 25 mm, dengan kuat tarik 400 MPa. Baja tulangan polos dapat dilihat di
Gambar 4.14, dan baja tulangan deform dapat dilihat pada Gambar 4.15

Gambar 4.14 Baja Tulangan Polos


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

44
Gambar 4.15 Baja Tulangan Deform
(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3.6 Kayu
Pengertian kayu di sini adalah balok-balok kayu atau papan. Kayu yang dipakai
harus lurus, bebas dari cacat (retak-retak, terpuntir, adanya mata kayu). Kayu yang
digunakan harus kering sehingga pada waktu digunakan tidak terjadi penyusutan.
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah, kayu yang digunakan
untuk bekisting adalah kayu olahan atau multiplek dengan ketebalan 12 mm.
Semua kayu yang dipasang adalah kayu yang disetujui oleh pengawas lapangan.
Kayu / multiplek dapat dilihat pada Gambar 4.16 dan Gambar 4.17

Gambar 4.16 Multiplek 12 mm


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

45
Gambar 4.17 Multiplek Untuk Bekisting
(Dokumentasi Pribadi, 2019)

4.3.7 Ready Mix


Pengecoran struktur seperti pengecoran kolom dan balok menggunakan ready
mix. Ready mix merupakan beton siap pakai yang telah diolah dan dipesan sesuai
kebutuhan. Ready Mix beton dapat dilihat pada Gambar 4.18

Gambar 4.18 Ready Mix


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

46
BAB 5
PELAKSANAAN PEKERJAAN

5.1 Tinjauan Umum


Pada dasarnya pekerjaan proyek dilakukan atas dasar Rencana Kerja dan Syarat–
syarat (RKS) yang telah ditetapkan dan disetujui pada waktu penanda tanganan
naskah kontrak kerja. Oleh karena itu pekerjaan harus terawasi berdasarkan atas
kontrak serta metode pelaksanaan yang telah disetujui sebelumnya oleh
owner. Pemahaman yang benar dari pelaksana maupun unsur– unsur pendukung
juga harus dituntut agar pelaksanaan proyek dapat berjalan lancer sesuai time
schedule yang ditentukan. Lancarnya pekerjaan akan membawa dampak baik bagi
semua pihak yang berkepentingan atas proyek tersebut. Mutu, kualitas, ketepatan
waktu dan biaya pelaksanaan bergantung pada hal–hal sebagai berikut:
1. Kemampuan seta disiplin kerja yang tinggi dari tenaga kerja
2. Peralatan yang memadai serta berkualitas
3. Material yang berkualitas
4. Rencana kerja yang baik
Pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA digunakan
struktur beton bertulang dengan proses pelaksanaan pengecoran yang dikerjakan
dilokasi proyek dan langsung dituang kedalam bekisting yang sudah dibuat.
Pekerjaan struktur yang diamati oleh penyusun yaitu:
1. Pekerjaan kolom meliputi setting out, pembesian, pasangan bekisting,
pengecoran, dan perawatan.
2. Pekerjaan balok meliputi setting out, pembesian, pemasangan bekisting,
pengecoran, dan perawatan

5.2 Proses Pelaksanaan


5.2.1 Pekerjaan kolom
Kolom adalah batang tekan vertikal dari rangka struktur yang memikul yang
memikul beban dari balok kemudian meneruskannya ke pondasi. Pekerjaan kolom

47
melibatkan beberapa kegiatan antara lain: penentuan as kolom, pembuatan
bekisting kolom, pemasangan bekisting kolom, pembuatan tualangan kolom,
pengecoran kolom, dan pembongkaran bekisting kolom.
Metode pelaksanaan pekerjaan kolom adalah sebagai berikut:
a. Penentuan As Kolom (Pemberian Marking)
Titik-titik аѕ kolom diperoleh dari hasil pekerjaan tim survei yang melakukan
pengukuran dan pematokan, yaitu mаrkіnɡ berupa titik-titik atau garis yang
digunakan sebagai dasar penentuan letak bekisting dan tulangan kolom.
Penentuan аѕ kolom dilakukan dengan menggunakan alat theodolite, yaitu dengan
menentukan letak as awal dan kemudian dibuat as-as yang lain dengan mengikuti
jarak yang telah disyaratkan dalam perencanaan awal. Posisi аѕ kolom arah
vertikal ditentukan berdasarkan аѕ kolom pada lantai sebelumnya. Proses
pemindahan titik аѕ (axis) kolom dari lantai bawah ke lantai atas berikutnya
dengan pembuatan lubang-lubang pada pelat lantai. Posisi аѕ kolom harus sentris
kedudukannya terhadap аѕ pada lantai sebelumnya, untuk itu dilakukan juga
pengecekan dengan menggunakan benang dan unting-unting. Pengecekan аѕ
kolom dilakukan dengan menempatkan alat theodolite pada mаrkіnɡ tersebut dan
kemudian mengecek kelurusan mаrkіnɡ kolom. Penentuan titik as kolom pada
proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA dapat dilihat pada
Gambar 5.1.

Gambar 5.1 Pengecekan Level Marking Kolom


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

48
b. Pemasangan Tulangan kolom
Pemasangan tulangan kolom lantai enam pada proyek pembangunan
gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA dilakukan dengan membuat pembesian
atau perakitan tulangan kolom precast yang dikerjakan dilantai dasar bangunan.
Perakitan tulangan kolom dilakukan dengan membaca gambar kerja yang telah
dirancang sebelumnya. Sebelum merakit tulangan kolom, diawali dengan
pemotongan serta pembengkokan besi tulangan yang dilakukan dilokasi proyek.
Tulangan dan sengkang yang telah dibentuk kemudian dirakit, setelah selesai
dirakit tulangan precast kemudian diangkut dengan mengunakan tower crane
kelokasi yang akan dipasang. Pada saat pemasangan serta penyambungan harus
dilakukan dengan benar, karena struktur itu diibaratkan seperti rantai yang
mengikat satu sama lain. Salah satu contoh detail kolom (K1) dapat dilihat pada
Gambar 5.2. Kolom pada proyek pembangunan gedung Kuliah C siti Munjiyah
UNISA ini banyak tipe dan jenisnya.

Gambar 5.2 Detail Penulangan Kolom (K1)


(Gambar Rencana)

Penjelasan pada gambar detail penulangan kolom di atas adalah baja yang
digunakan untuk tulangan utama menggunakan baja ulir dengan jumlah 20 batang,
diameter 19 mm, untuk sengkang menggunakan baja tulangan ulir diameter 10
mm dengan jarak antar sengkang pada tumpuan 100 mm dan jarak sengkang pada

49
lapangan 150 mm. Tulangan kolom pada proyek pembangunan gedung kuliah C
Siti Munjiyah UNISA ini dapat dilihat pada Gambar 5.3.

Gambar 5.3 Pemasangan Tulangan Kolom


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

c. Pemasangan Bekisting
Pemasangan bekisting dilakukan setelah pekerjaan pemasangan tulangan
selesai. Bekisting harus dirancang sekuat mungkin karena ditakutkan pada saat
pengecoran bekisting bila tidak dirancang dengan kuat maka akan bergeser dan
tidak sejajar dengan kolom yang lain serta dapat menjadikan kolom tidak sesuai
dimensi yang direncanakan. Sebelum dipasang bekisting, pada sisi dalam yang
berhubungan langsung dengan kolom terlebih dahulu diolesi dengan oli, agar
nantinya pada saat pelepasan bekisting mudah dilakukan dan kolom tidak rusak
oleh lekatan antara bekisting dengan beton. Tahapan pekerjaan pemasangan
bekisting kolom meliputi:
1. Pemasangan kaki kolom untuk menetukan selimut beton kolom, pemasangan
kaki kolom menggunakan plat besi sebagai pengikatnya.
2. Memasang bekisting pada kolom
3. Mengunci bekisting dengan penyangga.
Pemasangan bekisting kolom pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti
Munjiyah UNISA dapat dilihat pada Gambar 5.3.

50
Gambar 5.4 Pemasagan Bekisting Kolom
(Dokumen Pribadi, 2019)

d. Pengecoran Kolom
Pekerjaan pengecoran kolom dilakukan setelah pekerjaan bekisting telah
selesai dikerjakan. Pengecoran kolom menggunkan beton ready mix dengan mutu
K-300. Pengecoran kolom dilakukan melalui ujung atas kolom dan pengecoran
tidak boleh berhenti pada tengah-tengah kolom, karena nantinya akan berakibat
fatal untuk struktu tersebut. Batas pengecoran harus dihentikan pada jarak ¼ dari
bentang dari tumpuan ujung pertemuan antara kolom dengan balok. Tahapan
pekerjaan pengecoran kolom meliputi:
1. Memastikan semua tulangan dan bekisting telah dicek dengan baik.
2. Melakukan pengujian test slump dan kuat tekan beton memalui silinder yang
telah dibuat, pengujian test slump bertujuan untuk mengetahui nilai kelecakan
sutau beton segar.
3. Setelah melakukan test slump beton dan memenuhi persyaratan, maka
beton dituangkan ke dalam concrete bucket, kemudian concrete bucket
tersebut dibawa menuju ke lokasi pengecoran.
4. Menuangkan beton segar kedalam area siap cor.
5. Beton yang telah di tuangkan kemudian dipadatkan dengan mesin vibrator.
Pengecoran kolom pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah ini
dapat dilihat pada Gambar 5.5

51
Gambar 5.5 Pengecoran kolom dengan Bucket
(Dokumentasi Pribadi, 2019)

e. Pembongkaran Bekisting dan Perawatan Kolom


Proses pembongkaran bekisting dan kepala kolom setelah beton dianggap
mengeras. Pembongkaran bekisting kolom dilakukan setelah ada persetujuan dari
pengawas, dengan tenaga orang. Pembongkaran bekisting kolom dilakukan
setelah pengecoran berumur 12 jam (paling lambat setelah umur beton 24 jam).
Pada saat pembongkaran bekisting selesai, maka langsung dilakukan perawatan
beton, yaitu dengan menggunakan curing compound, caranya yaitu membasahi
permukaan kolom dengan menggunakan roll secara merata (naik turun). Proses ini
dilakukan sebanyak 4 kali. Bahan material sisa pembongkaran bekisting bisa
dipindahkan menggunakan mobile crane yang sudah disiapkan.

5.2.2 Pekerjaan Balok


Balok adalah bagian struktur sebuah bangunan yang dirancang untuk menerima
dan mentranfer beban menuju elemen-elemen kolom. Selain itu kolom juga
berfungsi sebagai pengikat kolom-kolom, apabila terjadi pergerakan kolom-kolom
tersebut tetap bersatu mempertahankan bentuk dan posisinya.
Metode pelaksanaan pekerjaan balok adalah sebagai berikut:

a. Pemasangan perancah
Perancah atau yang biasa disebut scaffolding adalah suatu struktur
sementara yang digunakan untuk menyangga manusia dan material dalam

52
konstruksi atau perbaikan gedung dan bangunan-bangunan. Perancah dipasang
dimana bekisting balok akan dibuat sesuai denah balok pada gambar kerja.
Elevasi balok dipasang sesuai dengan elevasi kepala kolom. Pekerjaan
pemasangan perancah dapat dilihat pada gambar 5.6

Gambar 5.6 Pemasangan Perancah (scaffolding)


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

b. Pemasangan bekisting balok


Bekisting balok dipasang diatas scaffolding, terdiri dari papan plywood
phenlofilm tebal 9 mm. bekisting harus dibuat dan dipasang sesuai dengan
bentuk, ukuran dan posisi seperti yang disyaratkan pada gambar kerja.
Sambungan bekisting harus baik sehingga tidak rusak/bocor pada saat pekerjaan
penecoran dilakukan dan juga tidak merusak beton. Pekerjaan bekisting dapat
dilihat pada gambar 5.7

Gambar 5.7 Pemasangan Bekisting Balok


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

53
c. Pemasangan Tulangan Balok
Tulangan utama dan sengkang balok dipasang diatas bekisting, tulangan harus
dipasang sedemikian rupa sehingga tidak berubah kedudukannya. Untuk itu pada
pertemuan tulangan harus diikat menggunakan kawat bendrat dengan kuat.
Bagian tulangan/sengkang yang berimpit dengan bidang permukaan bekisting
tidak boleh menempel, agar selimut beton memiliki ketebalan yang sama, untuk
itu diberi ganjal beton dengan tebal 50 mm berdasarkan selimut beton rencana.
Salah satu contoh detai penulangan balok dapat dilihat pada Gambar 5.8

Gambar 5.8 Detai Penulangan Balok (B2)


(Gambar Rencana)

Penjelasan gambar detai tulangan balok yang dipakai ulir yaitu tulangan atas
tumpuan 13 batang dengan diameter 22 mm, pada tulangan utama atas lapangan
sebayak 4 batang diameter 22 mm. untuk tulangan utama bawah pada tumpuan
sebanyak 6 batang dengan diameter 22 mm, pada tulangan utama bawah
lapangan sebanyak 9 batang dengan diameter 22 mm. serta untuk tulnagn
pinggang digunakan ulir sebanyak 4 batang dengan diameter 10 mm. Pelaksanaan
penulangan balok dilakukan sebagai berikut:
1. Tulangan atas di pasang dengan menjangkarkan ujungnya pada tulangan
kolom. Sedangkan sengkang dimasukkan ke dalam tulangan balok satu per
satu dan diukur jarak tiap sengkang

54
2. Pemasangan tulangan sengkang yang diatur jaraknya dimana jarak pada
tumpuan lebih rapat dibandingkan jarak pada lapangan, sengkang kemudian
diikat dengan kawat Kendra. Pekerjaan pembesian balok dapat dilihat pada
gambar 5.9.

Gambar 5.9 Pemasangan Tulanagan Balok


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

d. Pengecoran
Pengecoran balok menggunakan beton ready mix dengan mutu beton K-300
yang dipompa melalui truk pemompa beton. Pengecoran balok dimulai dengan
pengisian beton segar yang berasal dari truk mixer, kemudian di tuangkan
kedalam concrete pump kemudian dipompakan kelokasi pengecoran lalu
dituangkan kedalam papan bekisting. Selanjutnya beton tersebut dipadatkan
menggunakan vibrator bertujuan untuk mengurangi rongga udara yang berada di
dalam beton karena akan menurunkan atau mengurangi kekuatan beton. Pada
sambungan antara beton lama dengan beton diberi calbond agar dapat menyatu
dengan baik. Pekerjaan pengecoran pada proyek pembangunan gedung kuliah C
Siti Munjiyah ini dapat dilihat pada gambar 5.10.

55
Gambar 5.10 Proses Pengecoran Balok
(Dokumentasi Pribadi, 2019)

e. Pelepasan Bekisting dan Perawatan Balok


Pelepasan bekisting balok dan plat lantai dapat dilakukan ±7 hari jika diatasnya
tidak terdapat pekerjaan yang menumpuk pada struktur balok dan plat lantai
tersebut. Apabila diatasnya terdapat pekerjaan lagi misalnya pekerjaan lantai
berikutnya maka pelepasan seluruh bekisting dilakukan setelah 21 hari. Pelepasan
dimulai dengan mengerdurkan susunan scaffolding penyangga bekisting balok.
Kemudia dilanjutkan dengan pelepasan balok kaso dan diakhiri dengan pelepasan
sisa-sisa multiplek yang masih menempel. Pelepasan tersebut biasanya
menggunakan alat linggis untuk memudahkan pekerjaan. Pada saat pembongkaran
bekisting selesai, Maka langsung dilakukan perawatan beton (curing), yaitu
dengan menggunakan curing compound, caranya dengan dengan membasahi
permukaan kolom dengan mengunkan roll secara merata (naik turun). Proses ini
dilakukan sebanyak 4 kali.

5.3 Analisi dan Pembahasan Masalah Proyek


5.3.1 Permasalahan yang dihadapi proyek
Dalam sebuah kegiatan konstruksi pasti dihadapkan pada berbagai permasalahan
dan seringkali tidak luput dari persolan tersebut. Banyak faktor yang
menyebabkan permasalahan itu terjadi dalam suatu proses konstruksi.

56
Permasalahan dapat menggangu kelancaran pekerjaan, sehingga dibutuhkan
pengalaman dan pemahaman masalah dalam mengatasi berbagai masalah yang
mungkin dapat terjadi. Berikut ini akan dijabarkan beberapa permasalahan yang
terjadi pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah UNISA yaitu:
a. Masalah Cuaca
Cuaca yang buruk dapat mengakibatkan terhambatnya kemajuan suatu proses
pekerjaan pada proyek, contoknya seperti hujan. Air hujan dapat menyebabkan
terjadinya genangan sehingga dapat menghambat proses pekerjaan pengecoran.
Hujan yang turun pada saat proses pengecoran dapat menyebabkan kualitas beton
berkurang, sehingga dapat mempengaruhi kualitas pekerjaan. Faktor cuaca seperti
hujan, juga dapat menyebabkan berhentinya suatu proses pekerjaan dengan alasan
keamanan sehingga dapat menghambat jalanya proyek.

b. Masalah Beton yang Keropos


Beton yang keropos pada proyek pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiyah
UNISA ditemukan pada beberapa kolom dan balok. Terjadinya beton yang
keropos dikarenakan tidak maksimalnya pemakaian alat vibrator saat pengecoran
dilaksanakan. Beton yang keropos juga dapat terjadi karena bekisting kurang
bersih, pengaplikasian pelumas pada bekisting yang tidak merata ataupun kondisi
bekisting yang sudah tidak layak pakai serta pemasangan bekisting yang kurang
maksimal. Beton yang keropos dapat dilihat pada Gambar 5.10.

Gambar 5.10 Beton Keropos


(Dokumentasi Pribadi, 2019)

57
c. Masalah Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
Pelaksanaan prosedur K3 pada poyek pembangunan gedung kuliah C Siti
Munjiyah UNISA ini diatur dengan berbagai aturan yang berlaku serta
memberikan batasan-batasan dalam pekerjaan kontruksi agar pekerjaan kontruksi
berjalan dengan baik tanpa menimbulakan bahaya. Namun dilapangan penulis
mendapatkan penerapan K3 yang belum maksimal contohnya seperti para pekerja
masih banyak yang belum mengunakan helm proyek, rompi safety, serta sepatu
pelindung saat bekerja. Prosedur k3 pada proyek kontruksi ini harus diterapkan
secara maksimal dalam semua pekerjaan kontruksi agar para pekerja dapat
terjamin keamanan serta keselamatan secara baik.

5.3.2 Solusi Masalah yang Dihadapi Proyek


Setiap permasalahan yang terjadi diproyek konstruksi harus dipecahkan dan dicari
solusi terbaik. Dalam hal ini ada beberapa alternatif yang dapat dilakukan oleh
pihak kontraktor, solusi atas masalah atau persoalan yang dihadapi proyek
pembangunan gedung kuliah C Siti Munjiah UNISA yaitu:
a. Cuaca
Untuk mengatasi jam kerja yang berhenti karena hujan yang turun, kontraktor
dapat memberlakukan kerja lembur untuk mengganti waktu yang hilang
merupakan salah satu solusinya. Mengunakan bahan campuran untuk
mempercepat proses pengerasan adukan beton, hal ini sangat berguna jika sedang
melakukan pengecoran struktur kolom, balok dan plat lantai. Saat hujan turun
kontraktor juga harus menyediakan jas hujan bagi pekerja agar tidak basah kuyuh
saat bekerja.

b. Beton Yang Keropos


Solusi dari masalah ini adalah Pada saat pengecoran dilaksanakan penggunaan ala
vibrator dimaksimalkan, pembersihan bekisting yang maksimal, pengaplikasian
pelumas secara secara merata serta bekisting yang tidak layak pakai harus diganti
dengan yang baru. Penyelesain masalah ini yaitu dengan melakukan grouting pada
beton yang keropos dengan menggunakan conbextra GP.

58
c. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
Perlu adanya kesadaran diri dalam bekerja tentang pentingnya keselamatan kerja
dalam setiap pekerjaan yang dilakukan. Manajemen K3 harus aktif dalam
mengawasi tenaga kerja agar selalu mengunakan alat pelindung kerja sesuai
undang-undang yang berlaku. Pengawas K3 juga harus aktif dalam
mensosialisasi terkait pentingnya penggunaan alat pelindung saat bekerja agar
para pekerja mempunyai pengetahuan terkait pentingnya keselamatan dan
kesehatan saat bekerja.

59

Anda mungkin juga menyukai