Anda di halaman 1dari 70

PENGARUH LITERASI EKONOMI TERHADAP PERILAKU

KONSUMTIF PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI


PENDIDIKAN EKONOMI

MAKALAH

Disusun Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Seminar Pendidikan
Ekonomi
Dosen pengampu: Prof. Dr. H. Dadang Dahlan, M. Pd

Disusun oleh:

Isna Herliani Nugraha


NIM: 2100116

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI


FAKULTAS PENDIDIKAN EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2021
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI………………………………………………………………….. i
BAB I PENDAHULUAN.……………………………………………….. 1
1.1. Latar Belakang………………….……………………….. 1
1.2. Rumusan Masalah.………………………………………. 5
1.3. Tujuan Penelitian………………………………………… 5
BAB II ANALISIS JURNAL.…………………………………………….. 6
BAB III KERANGKA TEORITIS DAN HIPOTESIS..………………..…. 46
3.1. Kerangka Teoritis………………………………………... 46
3.1.1. Literasi Ekonomi…………………………………. 46
3.1.2. Perilaku Konsumtif……………………………….. 47
3.1.3. Teori Perilaku Terencana…………………………. 49
3.2. Hipotesis…………………………………………………. 50
BAB IV PEMBAHASAN………………………………………………….. 51
4.1. Analisis Jurnal mengenai Pengaruh Literasi Ekonomi
terhadap Perilaku Konsumtif pada Mahasiswa Program
Studi Pendidikan Ekonomi………………………………. 51
4.2. Pengaruh Literasi Ekonomi terhadap Perilaku Konsumtif
pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi…... 60
4.3. Faktor-Faktor lain yang Dapat Mempengaruhi Perilaku
Konsumtif pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan
Ekonomi…………………………………………………. 62
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.………………………………….. 64
A. Kesimpulan.…………………………………………………... 64
B. Saran.………………………………………………………..... 65
DAFTAR PUSTAKA.………………………………………………………... 66

i
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Seiring dengan berkembangnya zaman, berbagai sektor dalam
kehidupan pun ikut berubah, mengikuti kemajuan yang ditawarkan dari tahun
ke tahun. Contohnya seperti dalam bidang perekonomian, teknologi,
pendidikan, kesehatan, maupun industri. Perubahan tersebut terjadi secara
signifikan dalam era globalisasi ini, membuat pekerjaan manusia menjadi
lebih mudah daripada biasanya. Contoh mudahnya adalah dengan adanya
internet yang selanjutnya berkembang menjadi aplikasi belanja online,
masyarakat tidak perlu lagi repot-repot keluar rumah untuk mencari barang-
barang yang ia ingin gunakan. Cukup dengan menggunakan aplikasi belanja
online tersebut, segala kebutuhan bisa dibeli tanpa harus repot-repot
meninggalkan rumah. Salah satu contoh dari aplikasi belanja online ini
merupakan salah satu contoh dari dampak kemajuan teknologi di bidang
perekonomian. Kegiatan perekonomian khususnya dalam kegiatan
memproduksi, mendistribusi, sampai kepada mengkonsumsi. Manusia
sebagai makhluk sosial yang tidak luput untuk memenuhi kebutuhannya
membuat manusia mau tidak mau harus berurusan dengan kegiatan ekonomi
ini, khususnya kegiatan mengkonsumsi.
Konsumsi merupakan bentuk dari suatu kebutuhan. Jika dilakukan
secara terus menerus, kegiatan konsumsi dapat membentuk perilaku
konsumtif. Perilaku konsumtif ini memiliki pengertian segala bentuk
keinginan untuk memenuhi kebutuhannya secara terus-menerus, biasanya
dilakukan dengan berlebihan (Soebiyakto, 1998). Sementara menurut KBBI
(Kamus Besar Bahasa Indonesia), konsumtif merupakan kata sifat yang
berartikan mengonsumsi, tidak menghasilkan sendiri, dan hanya memakai.
Secara garis besar, perilaku konsumtif ini merupakan suatu perilaku atau gaya
hidup seseorang yang suka menghabiskan uang tanpa berpikir terlebih
dahulu/berpikir panjang. Dari pengertian tersebut, dapat ditarik kesimpulan
bahwa perilaku konsumtif ini mengarahkan seseorang menjadi memboros

1
atau menghambur-hamburkan uangnya. Karena perilaku membeli sesuatu itu
didasarkan atas rasa keinginan, bukan kebutuhan.
Berkat globalisasi ini pula, saat ini Indonesia memiliki banyak sekali
kebutuhan yang perlu dipenuhi. Mulai dari barang primer seperti makanan,
pakaian, dan rumah; sekunder seperti kendaraan, alat hiburan, perlengkapan
rumah; sampai ke kebutuhan teresier seperti perhiasan mewah. Dampak dari
fenomena ini membuat masyarakat Indonesia dihadapkan pada perilaku
konsumtif, di mana masyarakat sudah tidak memprioritaskan barang
kebutuhan terlebih dahulu.

Jumlah bukan makanan/Total non-food Rata-rata


Pengeluaran per Kapita Sebulan Kota+Desa Menurut
Kelompok Komoditas dan Daerah Tempat Tinggal (Rp)
Rp800.000

Rp600.000

Rp400.000
Rp 592.690 Rp 622.449 Rp 641.744
Rp 567.818
Rp 485.619 Rp 508.541
Rp200.000

Rp0
2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber: Badan Pusat Statistik (BPS)


Peristiwa tersebut didukung oleh data dari BPS (Badan Pusat
Statistik) mengenai pengeluaran perkapita menurut kelompok komoditas
bukan makanan, yang selalu naik angkanya dari tahun ke tahun. Dari data
tersebut, dapat diketahui bahwa mayoritas warga Indonesia memiliki
kecenderungan dalam berperilaku konsumtif. Faktor yang dapat
mempengaruhi perilaku ini biasanya adalah perkembangan zaman itu sendiri,
prestise, trend, maupun gengsi.
Remaja yang berada pada rentan usia muda dan dewasa ini merupakan
generasi yang paling berpengaruh terhadap perkembangan zaman, prestise,
trend, maupun gengsi tersebut. Piaget dalam Nasution memaparkan bahwa
secara psikologis, masa remaja merupakan usia di mana seseorang akan
berintegrasi dengan masyarakat dewasa. Pada masa remaja, seseorang akan
menganggap dirinya dalam tingkat orang dewasa, terutama dalam masalah
hak, integrasi, maupun perubahan intelektual yang mencolok sekalipun.

2
Menurut Hurlock (1990), mahasiswa sebagai peserta didik di perguruan
tinggi masuk ke dalam kategori remaja akhir, yaitu dalam usia 18-21 tahun.
Sejalan dengan hal itu, maka mahasiswa sudah dituntut untuk mulai belajar
masuk ke dalam lingkungan yang lebih luas lagi untuk mempersiapkan
dirinya, yaitu lingkungan masyarakat, dalam menjalani peran-peran orang
dewasa.
Mengetahui dampak dari perilaku konsumtif yang sebelumnya
dibahas, dan mengaitkan mahasiswa sebagai sasaran empuk sebagai
pemangku perilaku tersebut, maka sektor pendidikan memiliki peran yang
sangat sentral dalam meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas.
Melalui pendidikan, seseorang akan diajarkan cara mengambil keputusan
dengan baik, membedakan mana yang baik dan yang buruk, hingga dapat
mengubah hidup seseorang menjadi lebih baik. Mahasiswa merupakan
peserta didik yang paling berpengaruh dalam pendidikan. Itulah sebabnya
mereka memiliki tanggung jawab dalam perubahan tingkah laku (Agent of
Change), dan akan menjadi panutan bagi masyarakat. Karena seseorang
dikatakan belajar apabila terjadi perubahan tingkah laku pada dirinya, sebagai
hasil dari interaksi dengan lingkungan (Slameto, 2010).
Menurut Kotler, suatu perilaku konsumen itu salah satunya
dipengaruhi oleh proses belajar. Suatu individu akan mendapat ilmu
pengetahuan, yang nantinya akan berguna dalam proses pengambilan
keputusan dalam berkonsumsi. Proses inilah yang akan mengendalikan
perilaku konsumen suatu individu. Ilmu pengetahuan yang sangat penting
dalam mempengaruhi proses tersebut adalah literasi ekonomi. Menurut
National Center on Education and the Economy atau NCEE (dalam Firawaty
dan Hasibuan, 2018, hlm. 23), “Literasi ekonomi merupakan suatu kondisi
yang menggambarkan seseorang yang bisa memahami permasalahan
perekonomian dasar dengan baik”. Seseorang yang paham akan permasalahan
dasar ekonomi ini nantinya akan mampu melakukan kegiatan ekonomi
dengan baik. Literasi ekonomi adalah proses belajar konsumen secara
kognitif di mana literasi sendiri merupakan pengetahuan atau pemahaman

3
konsumen tentang konsep dasar ekonomi. Konsumen yang memiliki literasi
ekonomi yang rendah cenderung memiliki perilaku konsumtif.
Penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Bagus Shandy
Narmaditya, Sheerad Sahid, dan Muhammad Hussin, yang dipublikasikan
pada Januari 2023 menunjukkan bahwa pendidikan ekonomi keluarga
memiliki dampak langsung pada perilaku ekonomi siswa. Hasil penelitian
oleh Yuriza Maulidina dan Tri Kurniawati (2022) juga menyatakan bahwa
literasi ekonomi dapat mempengaruhi penurunan perilaku konsumtif pada
mahasiswa Fakultas Ekonomi UNP. Sejalan dengan penelitian tersebut, di
tahun 2019 juga Siti Nurjanah, Saparudin Mukhtar, Elsi Ulfatmi, dan Nining
Triningsih dengan penelitiannya menyatakan bahwa literasi ekonomi turut
menyumbangkan manfaat yaitu dalam menurunkan perilaku konsumtif
Mahasiswa prodi Pendidikan Bisnis Fakultas Ekonomi Universitas Negeri
Medan tahun pembelajaran 2018/2019. Namun meski banyak penelitian yang
menyatakan demikian, ada beberapa penelitian yang menunjukan hasil bahwa
literasi ekonomi ini tidak memiliki pengaruh apa-apa dalam menaikkan
maupun menurunkan perilaku konsumtif. Contohnya adalah penelitian oleh
Riski Puryasari di tahun 2019, yang menyatakan bahwa tidak terdapat
pengaruh literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif mahasiswi Program
Studi Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Tulungagung. Penelitian yang
dilakukan oleh Febriana Hidayanti, Naelati Tubastuvi, Wida Purwidianti,
Hermin Endratno pada tahun 2023 juga menghasilkan temuan bahwa literasi
keuangan tidak mempengaruhi perilaku konsumtif Mahasiswa FEB
Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Universitas Jenderal Soedirman,
dan Universitas Islam Negeri KH.
Mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi tentu memiliki kefamiliaran
yang sangat tinggi akan ilmu ekonomi itu sendiri. Mulai dari konsep dasar
ekonomi, teori-teori dalam ekonomi, permasalahan ekonomi, hingga berbagai
kebijakannya. Maka kata “perilaku konsumtif” akan sangat tidak tidak asing
di telinga mereka. Sebagai mahasiswa yang memfokuskan studinya dalam
literasi ekonomi, maka seharusnya mahasiswa tersebut sudah mampu
mengambil keputusan yang tepat, terutama dalam berkonsumsi.

4
Berdasarkan uraian latar belakang yang dipaparkan di atas, serta data
juga berbagai hasil penelitian terdahulu, peneliti tertarik untuk melakukan
penelitian tentang bagaimana pengaruh dari literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa, terutama mahasiswa di Program Studi
Pendidikan Ekonomi. Oleh sebab itu, peneliti pun mengambil judul
“Pengaruh Literasi Ekonomi terhadap Perilaku Konsumtif pada
Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi”.

1.2. Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang penelitian, makalah ini memiliki rumusan
masalah yaitu bagaimanakah pengaruh literasi ekonomi terhadap perilaku
konsumtif pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi?

1.3. Tujuan Penelitian


Berangkat dari rumusan masalah, makalah ini memiliki tujuan untuk
mengidentifikasi bagaimana pengaruh literasi ekonomi terhadap perilaku
konsumtif pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi.

5
BAB II
ANALISIS JURNAL

1. Penelitian Riski Puryasari (2019)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup
terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa
Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Tulungagung
2 Penulis : Riski Puryasari
3 Nama Jurnal : UTILITY: Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Ekonomi
4 Vol, Halaman dan : Volume 3, halaman 1-14, tahun 2019
Tahun Jurnal
5 Alamat web publikasi : http://journal.stkipnurulhuda.ac.id/index.php/utility
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Mahasiswa mengalami tantangan finansial selama
Penelitian masa kuliah, mengelola keuangan sendiri tanpa
pengawasan orang tua. Masalah umum meliputi
perilaku konsumtif, kurangnya fokus pada
kebutuhan esensial, dan ketergantungan pada
orang tua atau pendapatan yang terbatas. Meskipun
memiliki pendidikan, diharapkan mahasiswa dapat
mengendalikan perilaku konsumtif dengan bantuan
pemahaman ekonomi. Namun, godaan tren gaya
hidup seringkali membuat mereka melakukan
pembelian yang tidak rasional. Dengan latar
belakang sosial yang beragam, pembelajaran ilmu
ekonomi diharapkan dapat membantu mahasiswa
mengatasi perilaku konsumtif yang dapat
berdampak negatif pada masa depan, termasuk
kesulitan menabung dan ketidakpedulian terhadap
kebutuhan mendatang. Penelitian berikutnya akan

6
mengeksplorasi dampak literasi ekonomi dan gaya
hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswi
Program Studi Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung, dengan harapan memberikan
wawasan lebih mendalam tentang faktor-faktor
yang memengaruhi keputusan konsumsi mahasiswi
perempuan di bidang tersebut.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswi Program Studi
Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung?
2) Apakah pengaruh gaya hidup terhadap perilaku
konsumtif mahasiswi Program Studi
Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung?
3) Apakah Pengaruh literasi ekonomi dan gaya
hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswi
pendidikan ekonomi STKIP STKIP PGRI
Tulungagung?
3 Teori utama dan : Teori:
Jurnal yang Hilgard (2001): Setelah belajar tentang ilmu
digunakan ekonomi mahasiswa tidak hanya mengerti tentang
arti dan makna ekonomi melainkan terbentuk sikap
dan nilai sebagai manusia yang rasional yang
awalnya pemahaman dari laboratorium (sekolah)
dan di aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari
Jurnal:
1) Margaretha F, Pambudhi RA. Tingkat Literasi
Keuangan Pada Mahasiswa S-1 Fakultas
Ekonomi. J Manaj Dan Kewirausahaan.
2015;17(1):76-85. doi:10.9744/jmk.17.1.76
2) Kanserina D. Pengaruh Literasi Ekonomi dan

7
Gaya Hidup Terhadap Perilaku Konsumtif
Mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi
UNDIKSHA 2015. J Jur Pendidik Ekon.
2015;5(1).
3) Saputri HM, Siswandari, Muchsini B. Jurnal
“Tata Arta” UNS. Pengaruh Financ Lit
Terhadap Perilaku Konsumtif Siswa SMA
Muhammadiyah Progr Khusus Kottabarat
Surakarta. 2017;3(2):85-94.
4) Widayati I. Faktor-Faktor Yang
Mempengaruhi Literasi Finansial Mahasiswa
Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas
Brawijaya. J Akunt dan Pendidikan,.
2017;1(1):89-99. doi:10.25273/jap.v1i1.527
5) Angra Melina, Wulandari S. Pengaruh Literasi
Ekonomi Dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswi Ekonomi STKIP YPM
Bangko. Sci Journals Econ Educ.
2018;2(April):141-152.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi ekonomi dan gaya hidup
penelitian Subjek: Mahasiswa Pendidikan Ekonomi STKIP
PGRI Tulungagung
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan : Populasi: 132 orang.
sampel Sampel: 87 mahasiswi
d) Analisis data : Regresi linier berganda
5 Hasil Penelitian : (1)Tidak terdapat pengaruh literasi ekonomi
(Temuan) terhadap perilaku konsumtif mahasiswi Program
Studi Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung. (2) Terdapat pengaruh gaya hidup
terhadap perilaku konsumtif mahasiswi Program

8
Studi Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung. (3) Perilaku konsumtif mahasiswi
dipengaruhi oleh gaya hidup dan literasi ekonomi.
Akan tetapi untuk literasi ekonomi secara parsial
tidak dapat mempengaruhi perilaku konsumtif
mahasiswi Program Studi Pendidikan Ekonomi
STKIP PGRI Tulungagung.

2. Penelitian Yuriza Maulidina dan Tri Kurniawati (2022)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : The Effect of E-Money, Economic Literacy
and Parents’ Income on Consumptive
Behavior
2 Penulis : Yuriza Maulidina, Tri Kurniawati
3 Nama Jurnal : Economic Education Analysis Journal
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 11, halaman 191-200, tahun 2022
Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/eeaj
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang Penelitian : Kehidupan manusia sangat terkait dengan
konsumsi, yang dapat mendukung
perekonomian negara jika diatur dengan
baik. Namun, konsumsi berlebihan dapat
menyebabkan perilaku konsumtif, terutama
pada kelompok usia remaja akhir dan
dewasa awal di masyarakat perkotaan.
Literasi ekonomi dan penggunaan e-money
diidentifikasi sebagai faktor-faktor yang
berkontribusi pada perilaku konsumtif.
Literasi ekonomi memberikan pengetahuan
dasar ekonomi untuk keputusan keuangan

9
yang bijak, sementara e-money
memengaruhi pola konsumsi mahasiswa.
Selain itu, pendapatan orang tua dan status
sosial ekonomi keluarga juga turut berperan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis
pengaruh bersama e-money, literasi
ekonomi, dan pendapatan orang tua terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa Fakultas
Ekonomi. Dengan mahasiswa sering
memiliki pengeluaran bulanan yang
signifikan, penelitian ini dapat memberikan
pemahaman lebih mendalam tentang
dampak faktor-faktor ini pada perilaku
konsumsi mereka.
2 Rumusan Masalah : Bagaimanakah pengaruh literasi ekonomi
dan pendapatan orang tua terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Padang?
3 Teori utama dan Jurnal yang : Teori:
digunakan 1) Romadloniyah & Setiaji (2020):
Konsumsi berlebihan bisa menjadi
masalah jika manusia mendahulukan
keinginannya dibandingkan kebutuhan
sendiri.
2) Ulayya & Mujiasih (2020): pelaku utama
perilaku konsumtif perilaku adalah
kelompok usia remaja akhir dan dewasa
awal.
3) Dikria & Mintarti (2016): Usia membuat
remaja berusaha mengikuti berbagai hal
atribut kontemporer.
Jurnal:

10
1) Adiyanti, A. I., & Pudjihardjo, M.
(2014). Pengaruh pendapatan, manfaat,
kemudahan penggunaan, daya tarik
promosi, dan kepercayaan terhadap
minat menggunakan layanan e-money.
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB, 3(1).
2) Astuti, R. P. F. (2016). Pengaruh status
sosial ekonomi orang tua, literasi
ekonomi dan life style terhadap perilaku
konsumsi mahasiswa jurusan pendidikan
ekonomi IKIP PGRI Bojonegoro. Jurnal
Pendidikan Edutama, 3(2), 49–58.
3) Budiwati, N., Geminastiti, K.,
Nuriansyah, F., & Nurhayati, D.
Economic Literacy and Economic
Decisions. Jurnal Pendidikan Ilmu
Sosial, 29(1), 85-96.
4) Dikria, O., & Mintarti, S. U. (2016).
Pengaruh Literasi Keuangan Dan
Pengendalian Diri Terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswa Jurusan Ekonomi
Pembangunan Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Malang Angkatan
2013. Jurnal Pendidikan Ekonomi, 9(2),
128– 139.
5) Fauziah, N., & Nurhasanah, N. (2020).
The Effect Of The Perception Of
Electronic Money On Consumptive
Behavior Of STEI SEBI Students.
Jurnal Ekonomi Dan Perbankan
Syariah, 8(1), 63–84.
4 Metode Penelitian

11
a) Objek dan subjek : Objek: E-money, literasi ekonomi dan
penelitian pendapatan orang tua
Subjek: Mahasiswa Fakultas Ekonomi UNP
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Teknik pengambilan sampel pada penelitian
ini adalah purposive sampling dengan
jumlah sampel sebanyak 133 responden.
d) Analisis data : Regresi linear berganda
5 Hasil Penelitian (Temuan) : (1) E-money, literasi ekonomi, dan
pendapatan orang tua berpengaruh
signifikan terhadap perilaku konsumtif
pelajar tersebut. (2) Tingginya penggunaan
uang elektronik menyebabkan meningkatnya
perilaku konsumtif, sedangkan literasi
ekonomi mempunyai efek sebaliknya yaitu
menurunkan perilaku konsumtif. (3)
Pendapatan orang tua yang lebih tinggi
berhubungan dengan peningkatan perilaku
konsumtif, dan pendapatan orang tua yang
lebih rendah berhubungan dengan
penurunan perilaku konsumtif di kalangan
pelajar.

3. Penelitian Ahmad Bachtiar Firdaus dan Luthfiya Fathi Pusposari


(2022)
Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : The Influence of Economic Literacy and
Lifestyle on the Consumptive Behavior of
Students
2 Penulis : Ahmad Bachtiar Firdaus dan Luthfiya Fathi
Pusposari
3 Nama Jurnal : J-PIPS (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan

12
Sosial)
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 8, halaman 172-182, tahun 2022
Jurnal
5 Alamat web publikasi : http://ejournal.uin-malang.ac.id/index.php/jpips
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Dalam globalisasi ekonomi, literasi ekonomi
Penelitian dan gaya hidup memengaruhi perilaku
konsumtif, terutama di kalangan mahasiswa.
Literasi ekonomi, pengetahuan tentang konsep
dasar ekonomi, dianggap kunci untuk
mengelola keuangan dan membuat keputusan
konsumsi, meskipun temuan penelitian
sebelumnya bervariasi. Gaya hidup,
mencerminkan aktivitas, minat, dan pandangan
terhadap diri dan lingkungan, juga berperan
dalam membentuk perilaku konsumsi.
Perubahan zaman, termasuk teknologi dan tren
konsumsi, dapat memengaruhi evolusi gaya
hidup. Penelitian di UIN Malang bertujuan
untuk menganalisis dampak literasi ekonomi
dan gaya hidup pada perilaku konsumsi
mahasiswa PIPS, dengan tujuan memahami
kontribusi dan evaluasi dampak literasi
ekonomi pada perilaku konsumsi mereka.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa PIPS UIN
Maulana Malik Ibrahim Malang?
2) Apakah pengaruh gaya hidup terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa PIPS UIN
Maulana Malik Ibrahim Malang?
3) Bagaimanakah pengaruh literasi ekonomi

13
dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa PIPS UIN Maulana Malik
Ibrahim Malang?
3 Teori utama dan Jurnal : Teori:
yang digunakan 1) Rahmatika & Kusmaryani (2020): Perilaku
konsumtif adalah proses pembelian manusia
dengan konsumsi yang tidak terbatas.
2) Hierofani (2020): Pelajar dengan
lingkungan sosialita akan memiliki tingkat
konsumsi yang tinggi.
3) Khaidarsyah & Haruna (2021): G aya hidup
adalah cara pelajar menghabiskan waktu
berdasarkan apa yang dianggap penting dan
mereka peduli terhadap diri sendiri dan
lingkungannya
Jurnal:
1) Anggraini, R. T., & Santhoso, F. H. (2019).
Hubungan antara Gaya Hidup Hedonis
dengan Perilaku Konsumtif pada Remaja.
Gadjah Mada Journal of Psychology
(GamaJoP), 3(3), 131.
https://doi.org/10.22146/gamajop.44104
2) Dewi, M. H. H. (2019). Analisa Dampak
Globalisasi Terhadap Perdagangan
Internasional. Jurnal Ekonomia, 9(1), 49.
3) Dikria, O., & Mintarti, sri umi. (2016).
Citation: Dikria,Okky & Sri Umi Mintarti
W (2016) Pengaruh Literasi Keuangan Dan
Pengendalian Diri Terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswa Jurusan Ekonomi
Pembangunan Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Malang Angkatan. The

14
Effect of Financial Literacy and Self-
Control On, 09(2), 128–139.
https://doi.org/10.17977/UM014v09i22016p
128
4) Enrico, A., Aron, R., & Oktavia, W. (2013).
The Factors that Influenced Consumptive
Behavior: A Survey of University Students
in Jakarta. SSRN Electronic Journal, 4(1),
1–6. https://doi.org/10.2139/ssrn.2357953
5) Jappelli, T. (2010). Economic literacy: An
international comparison. Economic
Journal, 120(548), 429–451.
https://doi.org/10.1111/j.1468-
0297.2010.02397.x
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup
penelitian Subjek: Mahasiswa IPS UIN Malang angkatan
2019
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populas: 108 siswa
Sampel: 85 siswa
d) Analisis data : Regresi linear berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Literasi ekonomi berpengaruh negatif
(Temuan) signifikan terhadap perilaku konsumen (2)
Gaya hidup berpengaruh positif signifikan
terhadap perilaku konsumtif (3) Literasi
ekonomi dan gaya hidup berpengaruh positif
terhadap perilaku konsumtif.

4. Penelitian Ivo Selvia Agusti dan Nining Dewanti Gultom (2022)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Pengaruh Literasi Ekonomi Dan Modernitas

15
terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa
2 Penulis : Ivo Selvia Agusti dan Nining Dewanti Gultom
3 Nama Jurnal : Jurnal Niagawan
4 Vol, Halaman dan : Volume 8, halaman 102-107, tahun 2019
Tahun Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/niagaw
(unduh) an/article/view/14258
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Penelitian Risnawati et al. (2018) menunjukkan
Penelitian bahwa pembentukan perilaku konsumsi yang
rasional melibatkan potensi kognitif, efektif, dan
psikomotor, dipengaruhi oleh interaksi dengan
lingkungan sosial sepanjang hidup. Mahasiswa,
sebagai bagian dari masyarakat, juga terlibat
dalam perilaku konsumtif, sedangkan Angra et al.
(2018) menyoroti kurangnya fokus mahasiswa
pada kebutuhan di kampus yang seharusnya
tempat memperoleh ilmu.
Observasi pra-penelitian terhadap 35 mahasiswa
Pendidikan Bisnis Fakultas Ekonomi Universitas
Negeri Medan angkatan 2017 menunjukkan
perilaku konsumtif tinggi, terutama pada pilihan
"Selalu" (40%) dan "Sering" (30%), menunjukkan
kecenderungan terhadap tren dan gengsi. Nur dan
Syamsudin (2018) menekankan peran literasi
ekonomi dalam merubah perilaku menjadi lebih
cerdas, dengan ilmu ekonomi mikro dan makro
sebagai alat. Meskipun mahasiswa menunjukkan
tingkat modernitas tinggi (72% memilih "Ya"),
seharusnya berdampak pada perilaku konsumtif
yang rendah. Namun, pada kenyataannya,
mahasiswa mengabaikan pengetahuan dasar

16
ekonomi saat berkonsumsi barang atau jasa.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswaprodi
Pendidikan Bisnis Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Medan Tahun
Pembelajaran 2018/2019?
2) Apakah pengaruh modernitas terhadap
perilaku konsumtif mahasiswaprodi
Pendidikan Bisnis Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Medan pembelajaran
2018/2019?
3 Teori utama dan Jurnal : Teori:
yang digunakan 1) Nur dan Syamsudin (2018): Literasi ekonomi
merupakan alat yang berguna untuk merubah
perilaku dari tidak cerdas menjadi cerdas,
ilmu ekonomi terbagi dalam dua bagian besar
yang kelak akan menurunkan ilmuilmu
ekonomi teori dan terapan, yaitu ilmu
ekonomi mikro dan ilmu ekonomi makro.
2) Astuti dan Dewi (2017): perilaku konsumtif
adalah kegiatan yang tidak didasarkan pada
kebutuhan tetapi pada keinginan dan kepuasan
semata.
3) Rosida (2018): modernitas berakar pada
rasionalitas yang tinggi, sebab masyarakat
lebih memikirkan objekjektif, afektif dan
efisiensi dalam kegiatan-kegiatannya.
Jurnal:
1) Angra,Saftia & Wulandari. (2018).”Pengaruh
Literasi Ekonomi Dan Gaya Hidup Terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswi Pendidikan
Ekonomi STKIP YPM Bangko”. Volume 2,

17
Nomor 1, April 2018 ISSN : 2597-8853 141
2) Kanserina, Dias. (2015). “Pengaruh Literasi
Ekonomi Dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswa Jurusan Pendidikan
Ekonomi Undiksha 2015”. Vol: 5 Nomor: 1
Tahun: 2015
3) Kadeni & Srijani, Ninik. (2018). “Pengaruh
Media Sosial Dan Teman Sebaya Terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa”. Equilibrium,
Volume 6, Nomor 1, Januari 2018
4) Kusniawati & Kusniawan.(2016).” Pengaruh
Status Sosial Ekonomi Orang Tua Dan
Literasi Ekonomi Terhadap Perilaku
Konsumsi Siswa Kelas X IPS Di SMA Negeri
2 Tuban”. Volume 4 No 3 Edisi Yudisium
2016
5) Maharani, Rosida .(2018). “Pengaruh
Modernitas Dan Literasi Ekonomi Terhadap
Perilaku Konsumsi Siswa Kelas XI IIS Di
Sma Negeri 1 Talun”. Volume 6 Nomor 3
Tahun 2018 : 222 – 229.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi ekonomi dan modernitas
penelitian Subjek: Mahasiswa prodi Pendidikan Bisnis
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri
MedanTahun Pembelajaran 2018/2019
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan : Jumlah populasi dan sampel adalah 90 orang
sampel
d) Analisis data : Regresi linear berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Literasi ekonomi berpengaruh negatif (tidak
(Temuan) positif) dan signifikan terhadap perilaku

18
konsumtif mahasiswa prodi Pendidikan Bisnis
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan
Tahun Pembelajaran 2018/2019 (2) Modernitas
berpengaruh negatif (tidak positif) dan signifikan
terhadap perilaku konsumtif mahasiswaprodi
Pendidikan Bisnis Fakultas Ekonomi Universitas
Negeri. (3) Hasil dari pengujian secara simultan
(Uji F) bahwa literasi ekonomi dan modernitas
memiliki pengaruh negatif dan signifikan
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa prodi
Pendidikan Bisnis angkatan 2017 Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Medan Tahun
Pembelajaran 2018/2019. (4) Hasil uji koefisien
determinasi (R2) diperoleh bahwa persentase
sumbangan variabel indevenden yaitu literasi
ekonomi dan modernitasterhadap perilaku
konsumtif mahasiswa sebesar 13,9% sedangkan
sisanya 86,1% dipengaruhi oleh faktor lain dan
faktor-faktor lain diluar penelitian ini.

5. Penelitian Siti Nurjanah, Saparudin Mukhtar, Elsi Ulfatmi, Nining


Triningsih (2019)
Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Pengaruh Literasi Ekonomi dan Self Control
terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Jakarta
2 Penulis : Siti Nurjanah, Saparudin Mukhtar, Elsi Ulfatmi,
Nining Triningsih
3 Nama Jurnal : Jurnal Parameter
4 Vol, Halaman dan : Volume 31, halaman 124-133, tahun 2019
Tahun Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://journal.unj.ac.id/unj/index.php/parameter/art

19
(unduh) icle/view/12856
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Tingkat konsumsi masyarakat di sisi makro
Penelitian dianggap positif untuk pertumbuhan ekonomi,
tetapi di sisi mikro, konsumsi tinggi dapat menjadi
permasalahan. Perilaku konsumtif, dipengaruhi
oleh kemajuan teknologi dan pola konsumsi di kota
besar, terutama pada mahasiswa yang rentan
terhadap pengaruh iklan dan teman. Pemahaman
ilmu ekonomi dianggap kunci untuk membuat
keputusan konsumsi yang bijaksana. Literasi
ekonomi, menurut Sina (2012), dapat mengubah
perilaku konsumtif menjadi lebih cerdas.
Mahasiswa yang memahami ilmu ekonomi mampu
menetapkan prioritas dalam memenuhi kebutuhan
dan menghindari pemborosan.
Selain literasi ekonomi, kontrol diri juga berperan
dalam mengendalikan perilaku konsumtif. Chaplin
(2006) menyatakan bahwa kontrol diri melibatkan
kemampuan untuk menekan impuls. Mahasiswa di
Universitas Negeri Jakarta, terutama yang
terpengaruh kemajuan teknologi, cenderung
menggunakan smartphone canggih dan
menghabiskan waktu di cafe dan mall, yang dapat
memengaruhi perilaku konsumtif mereka.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Jakarta?
2) Apakah pengaruh self control terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Jakarta?
3 Teori utama dan : Teori:

20
Jurnal yang 1) Lubis (2002): Perilaku konsumtif adalah
digunakan perilaku yang tidak lagi berdasarkan pada
pertimbangan yang rasional, melainkan karena
adanya keinginan yang sudah mencapai taraf
yang sudah tidak rasional lagi.
2) Menurut Wulandari (2012): Literasi ekonomi
adalah keterampilan hidup (life skill) yang
harus dimiliki oleh siapa saja untuk membuat
keputusan ekonomi yang tepat.
3) Lazarus (1976): Kontrol diri menggambarkan
keputusan individu melalui pertimbangan
kognitif untuk mengontrol perilaku guna
meningkatkan hasil dan tujuan tertentu,
sebagaimana yang diinginkan.
Jurnal:
1) Kanserina, D. (2015). Pengaruh Literasi
Ekonomi Dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswa Jurusan Pendidikan
Ekonomi Undiksha 2015. (1), 1–11
2) Pandey, Chancala & Bhattacharya. (2012).
Economic Literacy of Senior Secondary School
Teacher: A Field Study. Jurnal of All India
Association for Education Research. Volume
24 No. 1
3) St.Sunarto, Nurita Dewi dan Rusdarti. (2017).
Pengaruh Lingkungan Keluarga, Teman
Sebaya, Pengendalian Diri dan Literasi
Keuangan terhadap Perilaku Konsumtif
Mahasiswa. Journal of Economic Education.
Vol.6 No.1. 29-35
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi Ekonomi dan Self Control

21
penelitian Subjek: Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas
Negeri Jakarta
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan : Populasi penelitian adalah seluruh mahasiswa
sampel fakultas ekonomi UNJ dengan sampel penelitian
sejumlah 98 mahasiswa.
d) Analisis data : Regresi linear berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara
(Temuan) literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa. (2) Terdapat pengaruh positif dan
signifikan antara variabel self control terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa. (3) Literasi
Ekonomi dan Self Control memiliki sumbangsih
langsung dan signifikan terhadap Perilaku
Konsumtif yaitu sebesar 0,245 sedangkan sisanya
0,229 dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak
diteliti. Dengan demikian, terdapat pengaruh positif
dan simultan (serentak) antara literasi ekonomi dan
self control terhadap perilaku konsumtif. Artinya
semakin tinggi tingkat literasi ekonomi mahasiswa
dan self control dapat mengurangi perilaku
konsumtif.

6. Penelitian Remond Joey Paywala, Sunaryanto, dan Sugeng Hadi


Utomo (2022)
Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Literasi Ekonomi, Rasionalitas Ekonomi, dan
Kelompok Teman Sebaya terhadap Perilaku
Konsumtif
2 Penulis : Remond Joey Paywala, Sunaryanto, dan Sugeng
Hadi Utomo
3 Nama Jurnal : Jambura Economic Education Journal

22
4 Vol, Halaman dan : Volume 4, halaman 16-22, tahun 2022
Tahun Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/jej/index
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Literasi ekonomi memiliki peran krusial dalam
Penelitian membentuk perilaku ekonomi individu,
terutama bagi mereka dengan literasi ekonomi
rendah yang cenderung beraktivitas ekonomi
secara tidak rasional. Peran kelompok teman
sebaya, terutama dalam gaya hidup, memainkan
peran penting dalam pembentukan perilaku
konsumtif remaja. Perilaku konsumtif yang
tidak rasional, terutama di kalangan generasi
muda seperti mahasiswa, menjadi perhatian
serius bagi orang tua dan pendidik. Studi
perilaku konsumtif membentuk dasar bagi studi
ilmu ekonomi, terutama perilaku konsumen,
dengan penekanan pada aspek psikologis
individu. Peningkatan literasi ekonomi dan
pengambilan keputusan ekonomi yang lebih
baik diharapkan dapat mengatasi masalah
perilaku konsumtif yang tidak rasional.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa Pendidikan
Ekonomi Universitas Negeri Malang?
2) Apakah pengaruh rasionalitas ekonomi
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa
Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri
Malang?
3) 2) Apakah pengaruh kelompok teman
sebaya terhadap perilaku konsumtif

23
mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas
Negeri Malang?
3 Teori utama dan Jurnal : Teori:
yang digunakan 1) Teori Perilaku Konsumtif oleh (Kotler,
2010) menyebutkan bahwa perilaku
konsumtif dipengaruhi oleh tiga faktor, yaitu
faktor sosial, terdiri dari: kelompok acuan,
keluarga, dan status sosial ekonomi, faktor
pribadi, terdiri dari: usia, tahapan dalam
siklus hidup, konsep diri dan kepribadian,
dan faktor psikologis, terdiri dari: motivasi,
persepsi, literasi, keyakinan dan sikap.
2) Daroin (2013): Literasi ekonomi merupakan
salah satu kondisi yang dapat
menggambarkan seorang bisa menguasai
permasalahan perekonomian dengan baik
yang berhubungan dengan kehidupan setiap
hari dalam penuhi tiap kebutuhan hidupnya.
3) Turner et al. (2018): Konsep rasionalitas
yang digunakan oleh para individu adalah
fitur sentral, yang mendefinisikan ekonomi
saat ini.
4) Susanti (2016): Dalam suatu kelompok
teman sebaya, setiap orang merasa bahwa
mereka serupa satu sama lain, seperti usia,
kebutuhan, dan tujuan yang dapat
meningkatkan kelompok tersebut.
Jurnal:
1) Banerjee, S. (2016). Moderating effect of
peer group environment on consumer
predisposition towards premium promotions:
A study on young urban consumers in India.

24
IIMB Management Review, 28(4), 225–234.
https://doi.org/10.1016/j.iimb.2016.10.002
2) Bonatti, P. A. (2019). Rational closure for
all description logics. Artificial Intelligence,
274, 197–223.
https://doi.org/10.1016/j.artint.2019.04.001
3) Daroin, A. (2013). Analisis Sosiologis
Perilaku Konsumtif Mahasiswa (Studi pada
Mahasiswa FISIP Universitas Lampung).
Journal Sosiologi.
4) Kanserina, D. (2015). Pengaruh Literasi
Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap
Peerilaku Konsumtif Mahasiswa Jurusan
Pendidikan Ekonomi UNDIKSHA. Jurnal
Undhiksa.
5) Li, Y., Tang, Z., Liu, C., & Kilic, A. (2017).
Estimation and investigation of consumptive
water use in residential area—Case cities in
Nebraska, U.S.A. Sustainable Cities and
Society, 35(January), 637–644.
https://doi.org/10.1016/j.scs.2017.09.012
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi Ekonomi, Rasionalitas
penelitian Ekonomi, dan Kelompok Teman Sebaya
Subjek: Mahasiswa pendidikan ekonomi
Universitas Negeri Malang
b) Metode penelitian : Metode deskriptif kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: 275 mahasiswa Pendidikan Ekonomi
Universitas Negeri Malang.
Sampel: 163 mahasiswa
d) Analisis data : Regresi linear berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Literasi ekonomi berpengaruh signifikan

25
(Temuan) terhadap perilaku konsumtif mahasiswa
Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri
Malang. (2) Rasionalitas ekonomi berpengaruh
secara signifikan terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa. (3) Kelompok teman sebaya
berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa.

7. Penelitian Risnawati, Sri Umi Mintarti W, Cipto Wardoyo (2018)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Pengaruh Pendidikan Ekonomi Keluarga, Gaya
Hidup, Modernitas Individu, dan Literasi Ekonomi
terhadap Perilaku Konsumtif Siswa
2 Penulis : Risnawati, Sri Umi Mintarti W, Cipto Wardoyo
3 Nama Jurnal : Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan
Pengembangan
4 Vol, Halaman dan : Volume 3, halaman 430-436, tahun 2018
Tahun Jurnal
5 Alamat web : http://journal.um.ac.id/index.php/jptpp/
publikasi (unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Dalam era globalisasi, pelaku ekonomi tidak hanya
Penelitian memenuhi kebutuhan hidup, tetapi juga mengikuti
tuntutan gaya hidup yang memengaruhi perilaku
konsumtif. Pembentukan perilaku konsumsi yang
rasional dipengaruhi oleh faktor kognitif, emosional,
dan perilaku, sepanjang hidup individu. Pentingnya
pembentukan perilaku konsumtif yang cerdas
ditekankan melalui keluarga, lingkungan
masyarakat, dan pendidikan ekonomi, baik dalam
setting informal maupun formal. Modernitas
individu tergantung pada keterbukaan terhadap

26
inovasi dan pandangan konstruktif. Pendidikan
memainkan peran kunci dalam membentuk perilaku
ekonomi yang rasional. Peran keluarga dan
pendidikan ekonomi keluarga berkontribusi pada
literasi ekonomi individu, yang menjadi alat penting
untuk membuat keputusan pribadi dan sosial terkait
masalah ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk
mengkaji pengaruh pendidikan ekonomi keluarga,
gaya hidup, modernitas individu, dan literasi
ekonomi terhadap perilaku konsumtif siswa SMA
dan MA di Kota Batu.
2 Rumusan Masalah : Bagaimanakah pengaruh pendidikan ekonomi
keluarga, gaya hidup, modernitas individu, dan
literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif siswa
SMA dan MA di wilayah Kota Batu?
3 Teori utama dan : Teori:
Jurnal yang 1) Nugroho (2003): gaya hidup adalah pola hidup
digunakan yang berhubungan dengan keputusan.
2) Peter dan Olson (2013): Proses pembentukan
perilaku konsumsi yang rasional dalam diri
seseorang merupakan fungsi dari seluruh potensi
(kognisi, efeksi, dan psikomotor) dalam konteks
interaksi dengan lingkungan sosial (dalam
keluarga, sekolah, dan masyarakat) berlangsung
sepanjang hayat.
3) Vernon S. Gerlach & Donal P. Ely (2013):
Pendidikan suatu proses yang mengakibatkan
terjadinya perubahan-perubahan dalam
bertingkah laku
Jurnal:
1) Singh, S. K. (2012). Effect of Parental
Edeucation on the Moderity of College Students

27
of Ranchi Town. International Journal of
Scientific and Research Publications, 2(5), 1—3.
http://www.ijsrp.org/research_paper_may2012/ij
srp-may-2012-18.pdf.
2) Sina, P. G. (2012). Analisis Literasi Ekonomi.
Jurnal Economia, 8(2), 1315—143. DOI
10.21831/economia.v8i2.1223.
3) Walstad, W., & Rebeck, K. (2008). The Test of
Understanding of College Economics. American
Economic Review, 98(2), 547—551. DOI:
10.1257/aer.98.2.547.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Pendidikan ekonomi keluarga, gaya hidup,
penelitian modernitas individu, dan literasi ekonomi
Subjek: siswa SMA dan MA di wilayah Kota Batu
b) Metode penelitian : Metode deskriptif kuantitatif
c) Populasi dan : Populasi: 418 siswa
sampel Sampel: 104 siswa yang menyebar dalam tiga
sekolah SMA dan MA di wilayah kota Batu.
d) Analisis data : SEM (Structural Equation Modelling)
5 Hasil Penelitian : Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan
(Temuan) ekonomi keluarga berpengaruh signifikan terhadap
perilaku konsumtif, sementara gaya hidup,
modernitas individu, dan literasi ekonomi tidak
memiliki pengaruh signifikan. Pendidikan ekonomi
keluarga dan gaya hidup berpengaruh positif, tetapi
tidak signifikan terhadap literasi ekonomi siswa.
Sebaliknya, modernitas individu memiliki pengaruh
positif dan signifikan terhadap literasi ekonomi
siswa. Pendidikan ekonomi keluarga, gaya hidup,
dan modernitas individu tidak memiliki pengaruh
signifikan terhadap perilaku konsumtif melalui

28
literasi ekonomi siswa.

8. Penelitian Febriana Hidayanti, Naelati Tubastuvi, Wida Purwidianti,


Hermin Endratno (2023)
Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : The Influence Of Financial Literacy,
Lifestyle, Self-Control, and Peer Conformity
on Student’s Consumptive Behavior
2 Penulis : Febriana Hidayanti, Naelati Tubastuvi, Wida
Purwidianti, Hermin Endratno
3 Nama Jurnal : International Journal of Economics,
Business and Accounting Research
(IJEBAR)
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 7, halaman 1-14, tahun 2023
Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://jurnal.stie-
(unduh) aas.ac.id/index.php/IJEBAR
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang Penelitian : Perubahan gaya hidup menuju pola hidup
mewah, terutama di kalangan remaja akhir,
menciptakan perilaku konsumtif dengan
pembelian berlebihan yang didorong oleh
keinginan daripada kebutuhan rasional.
Literasi keuangan, gaya hidup, pengendalian
diri, dan konformitas teman sebaya menjadi
faktor yang mempengaruhi perilaku ini.
Meskipun literasi keuangan bertujuan untuk
mendorong pengelolaan keuangan yang
bijaksana, pelajar masih menghadapi
masalah keuangan karena pengelolaan uang
yang buruk. Pengaruh konformitas teman
sebaya terhadap perilaku konsumtif berbeda-

29
beda antar penelitian. Penelitian ini mencoba
mengisi kesenjangan literatur dengan
menyelidiki dampak bersamaan literasi
keuangan, gaya hidup, pengendalian diri,
dan konformitas teman sebaya terhadap
perilaku konsumtif di kalangan mahasiswa
manajemen keuangan, dengan harapan
temuan ini dapat membantu meningkatkan
literasi keuangan, pilihan gaya hidup, dan
pengendalian diri siswa dalam kehidupan
sehari-hari.
2 Rumusan Masalah : Bagaimanakah pengaruh literasi keuangan,
gaya hidup, pengendalian diri, dan
konformitas teman terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa
3 Teori utama dan Jurnal yang : Teori:
digunakan Teori Perilaku Berencana: Perilaku individu
dihasilkan dari munculnya niat atau
kecenderungan individu untuk melakukan
suatu perilaku dengan menggunakan yang
tersedia informasi dan mempertimbangkan
konsekuensi tindakannya sebelum
mengambil keputusan apakah akan
melakukannya mengikuti suatu perilaku atau
tidak.
Jurnal:
1) Adiputra, I. G., Suprastha, N., & Tania,
L. (2021). The Influence Of Financial
Knowledge, Financial Attitude Dan
Locus Of Control On Financial Behavior
Of E-Wallet Users In Jakarta. Journal of
Contemporary Issues in Business and

30
Government, 27(1), 3318–3332.
2) Alamanda, Y. (2018). Pengaruh Harga
Diri dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif. Psikoborneo: Jurnal Ilmiah
Psikologi, 6(2), 273–279.
3) Arum, D., & Khoirunnisa, Ri. N. (2021).
Hubungan Antara Kontrol Diri Dengan
Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswi
Psikologi Pengguna E-Commerce
Shopee. Character : Jurnal Penelitian
Psikologi, 8(9), 92–102.
4) Azizatunnisa, A., & Herdiana, I. (2020).
Self-Control and Consumptive Behavior
Of Adolescents In An Islamic Boarding
School. Journal Of Archaeology Of
Egypt/Egyptology, 17(3), 1779–1786.
5) Dzakiyyah, A., Saptono, A., & Pratama,
A. (2022). the Effect of Financial
Literacy and Self- Control on the
Consumptive Behavior of State Senior
High School Students in East Jakarta.
Transekonomika: Akuntansi, Bisnis Dan
Keuangan, 2(6), 71–82.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi keuangan, gaya hidup,
penelitian pengendalian diri, dan konformitas teman
Subjek: Mahasiswa FEB Universitas
Muhammadiyah Purwokerto, Universitas
Jenderal Soedirman, dan Universitas Islam
Negeri KH
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: 4.341 siswa

31
Sampel: 100 siswa
d) Analisis data : Regresi linier berganda
5 Hasil Penelitian (Temuan) : Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan
bahwa literasi keuangan dan pengendalian
diri tidak memengaruhi perilaku konsumtif
siswa, sementara gaya hidup dan
konformitas teman sebaya memiliki
pengaruh positif dan signifikan terhadap
perilaku konsumtif. Untuk mengurangi
perilaku konsumtif, disarankan agar siswa
mampu menghindari gaya hidup hedonistik
yang dipengaruhi oleh teman sebayanya,
seperti pembelian barang hanya untuk
eksibisi dan pengakuan di kalangan teman.
Siswa juga diingatkan untuk melakukan
pertimbangan sebelum berbelanja,
membedakan kebutuhan dan keinginan, serta
memahami manfaat dan kegunaan barang
sebelum memutuskan untuk membelinya.

9. Penelitian Febriana Sa’idah dan Dhiah Fitrayati (2022)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Analisis Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya
Hidup Hedonis Terhadap Perilaku Konsumtif
Mahasiswa di Era Pandemi Covid-19
2 Penulis : Febriana Sa’idah, Dhiah Fitrayati
3 Nama Jurnal : Jurnal Paedagogy: Jurnal Penelitian dan
Pengembangan Pendidikan
4 Vol, Halaman dan : Volume 9, halaman 467-475, tahun 2022
Tahun Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://e-journal.undikma.ac.id/index.php/
(unduh) pedagogy/index

32
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Dalam konteks pandemi Covid-19, terjadi
Penelitian perubahan signifikan dalam kegiatan konsumsi
masyarakat, dengan lonjakan aktivitas belanja
online mencapai 42%. Perkembangan internet,
media sosial, dan pasar online turut berperan
dalam perubahan perilaku konsumsi, termasuk di
kalangan mahasiswa, yang cenderung
menunjukkan perilaku konsumtif dengan
mengutamakan keinginan daripada kebutuhan.
Faktor-faktor seperti literasi ekonomi, gaya hidup,
dan pengaruh lingkungan sosial memengaruhi
perilaku konsumtif. Oleh karena itu, peningkatan
literasi ekonomi dan kesadaran akan gaya hidup
sederhana menjadi kunci dalam mengurangi
perilaku konsumtif, tidak hanya pada aspek
ekonomi individu, tetapi juga pada kesejahteraan
psikologis dan integrasi sosial mahasiswa di
masyarakat.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa di era pandemi
covid-19?
2) Apakah pengaruh gaya hidup hedonis
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa di era
pandemi covid-19?
3) Apakah pengaruh literasi ekonomi dan gaya
hidup hedonis terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa di era pandemi covid-19?
3 Teori utama dan Jurnal : Teori:
yang digunakan 1) Teori Perilaku Konsumtif: Tiga faktor yang
mempengaruhi perilaku konsumtif, yaitu
faktor psikologis, pribadi dan sosial.

33
2) Yuniarti (2015): Perilaku konsumtif yaitu
suatu tindakan konsumsi yang sangat
berlebihan dengan mengutamakan keinginan
daripada kebutuhan.
3) Sina (2012): Literasi ekonomi merupakan
sarana untuk mengubah perilaku individu agar
kompeten dalam mengelola penghasilan untuk
investasi, berjaga-jaga untuk memenuhi
kebutuhan dimasa mendatang dan sehari-hari.
4) Lukitasari & Muis (2016): Gaya hidup
hedonisme dapat diartikan sebagai pandangan
hidup yang mengutamakan kesenangan,
mengejar materi duniawi, serta menggunakan
uang untuk membeli barang mewah hanya
sekedar untuk ajang pamer dan prestise yang
dimiliki.
Jurnal:
1) Alamanda, Y. (2018). Pengaruh Harga Diri
dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif. Psikoborneo: Jurnal Ilmiah
Psikologi, 6(2), 273–279.
2) Anggraini, R. T., & Santhoso, F. H. (2019).
Hubungan antara Gaya Hidup Hedonis dengan
Perilaku Konsumtif pada Remaja. Gadjah
Mada Journal of Psychology (GamaJoP), 3(3),
131. https://doi.org/10.22146/gamajop.44104
3) Astuti, E. D. (2013). Consumptive behavior in
buying goods from housewives in Samarinda
City. EJournal Psikologi, 1(2), 148–156.
http://ejournal.psikologi.fisipunmul.ac.id/site/
wp-content/uploads/2013/09/Jurnal (09-06-
13-04-35-44).pdf

34
4) Astuti, R. F. (2016). Pengaruh Status Sosial
Ekonomi Orang Tua, Literasi Ekonomi dan
Life Style Terhadap Perilaku Konsumsi
Mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi IKIP
PGRI Bojonegoro. Jurnal Edutama, 3.
5) Aviani, E., & Hardinto, P. (2019). The effect
of medernity, economic literacy, and social
environment on comsumption ehavior of
senior high school. Classroom Action
Research Journal, 3.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi ekonomi dan gaya hidup hedonis
penelitian Subjek: Mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi
Universitas Negeri Surabaya angkatan 2018
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: 63 orang.
Sampel: 63 orang (sampling jenuh)
d) Analisis data : Regresi linier berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Literasi ekonomi memiliki pengaruh yang
(Temuan) negatif dan signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi
Universitas Negeri Surabaya angkatan 2018. (2)
Gaya hidup hedonis berpengaruh positif secara
parsial terhadap perilaku konsumtif. (3) Literasi
ekonomi dan gaya hidup hedonis berpengaruh
secara simultan terhadap perilaku konsumtif.

10. Penelitian Bayu Surindra (2022)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : The Influence of Economic Literacy and
Digital Literacy on Consumptive Behaviour
of Students

35
2 Penulis : Bayu Surindra
3 Nama Jurnal : International Journal Of Humanities
Education And Social Sciences (IJHESS)
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 1, halaman 696 - 703, tahun 2022
Jurnal
5 Alamat web publikasi : https://ijhess.com/index.php/ijhess/
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang Penelitian : Secara keseluruhan, dalam era globalisasi,
media digital, terutama literasi digital,
memiliki peran penting dalam akses
informasi dan berita. Literasi digital
mempermudah generasi milenial, terutama
dalam aktivitas belanja digital yang
meningkat selama pandemi COVID-19.
Literasi ekonomi dianggap sebagai
pengetahuan yang dapat meningkatkan
kecerdasan pengambilan keputusan
ekonomi, membentuk kebiasaan bijaksana
dalam mengelola keuangan, dan memenuhi
kebutuhan dengan baik. Perilaku konsumtif
mahasiswa, yang cenderung membeli tanpa
pertimbangan rasional, dipengaruhi oleh
faktor budaya, sosial, dan psikologis.
Pandemi COVID-19 menuntut peningkatan
kesadaran dan kepatuhan terhadap protokol
kesehatan, meskipun pemerintah telah
menerapkan kebijakan seperti lockdown dan
PPKM. Tetapi, tingkat kesadaran masyarakat
perlu terus ditingkatkan untuk mengatasi
pandemi ini.
2 Rumusan Masalah : 1) Seberapa baik tingkat pemahaman

36
mahasiswa terkait literasi ekonomi dan
literasi digital yang diperoleh selama ini
di perkuliahan?
2) Bagaimanakah pengaruh literasi
ekonomi dan literasi digital terhadap
perilaku konsumtif mahasiswa?
3 Teori utama dan Jurnal yang : Teori:
digunakan 1) Rozaini& Ginting (2019): Literasi
merupakan suatu kemampuan yang
dimiliki oleh seseorang khususnya dalam
membaca dan menulis, serta
mendengarkan sesuatu dalam
kehidupannya yang kemudian mampu
memberikan masukan dari apa yang
dibacanya.
2) Setyaningsih, et. Al (2019): Literasi
digital merupakan kemampuan yang
dimiliki seseorang khususnya dalam
pemanfaatan teknologi informasi dan
komunikasi dalam mengakses,
menganalisis dan membangun
pengetahuan baru, serta berkomunikasi
dengan orang lain agar mampu
berpartisipasi secara efektif dengan
masyarakat.
3) Melina & Wulandari (2018): Perilaku
konsumtif merupakan suatu perilaku
yang dilakukan seseorang dimana
perilaku yang ditunjukkan tidak didasari
oleh pertimbangan rasional dan
mempunyai keinginan yang tinggi
terhadap kepemilikan barang yang

37
dianggap mahal yang hanya didasari oleh
keinginan untuk memenuhi
kesenangannya.
Jurnal:
1) Agusti, I. S. (2019). PENGARUH
LITERASI EKONOMI DAN
MODERNITAS TERHADAP
PERILAKU KONSUMTIF
MAHASISWA. NIAGAWAN, 8(2),
102–107.
https://doi.org/10.24114/niaga.v8i2.1425
8
2) Asari, A., Kurniawan, T., Ansor, S., &
Putra, A. B. N. R. (2019).
KOMPETENSI LITERASI DIGITAL
BAGI GURU DAN PELAJAR DI
LINGKUNGAN SEKOLAH
KABUPATEN MALANG.
BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian
Perpustakaan Dan Informasi, 3(2), 98–
104.
3) Fariana, R. E., Surindra, B., & Arifin, Z.
(2021). The Influence of Financial
Literacy, Lifestyle and Self-Control on
the Consumption Behavior of Economic
Education Student. International Journal
of Research and Review, 8(8), 496–503.
https://doi.org/10.52403/ijrr.20210867
4) Jannah, R. (2019). Pengaruh Literasi
Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa Jurusan
Pendidikan Ekonomi UNESA. JURNAL

38
PENDIDIKAN EKONOMI,
MANAJEMEN DAN KEUANGAN,
3(2), 117–124.
5) Mediawati, E. (2010). PENGARUH
MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA
DAN KOMPETENSI DOSEN
TERHADAP PRESTASI BELAJAR.
Dinamika Pendidikan, 5(2), 134–146.
https://doi.org/10.15294/dp.v5i2.4922
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi ekonomi dan literasi digital
penelitian Subjek: Mahasiswa Universitas PGRI
Nusantara Kediri
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: Mahasiswa Program Studi
Pendidikan Ekonomi Universitas Nusantara
PGRI Kediri.
Sampel: 36 mahasiswa
d) Analisis data : Regresi linier berganda
5 Hasil Penelitian (Temuan) : (1) Jawaban angket yang diisi siswa
menunjukkan adanya keberagaman, hal ini
kemungkinan disebabkan oleh perbedaan
umur dan perbedaan jenjang/semester
masing-masing siswa, sehingga timbullah
perilaku konsumtif setiap individu juga
menunjukkan perbedaan. (2) Literasi
ekonomi berpengaruh terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa. Selanjutnya literasi
digital tidak berpengaruh signifikan terhadap
perilaku konsumtif siswa. (3) Adanya
pengaruh yang signifikan antara variabel
literasi ekonomi dan literasi digital terhadap

39
perilaku konsumtif mahasiswa.

11. Penelitian Angra Melina, M.Pd.E dan Saftia Wulandari (2018)


Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup
terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswi
Pendidikan Ekonomi STKIP YPM Bangko
2 Penulis : Angra Melina, M.Pd.E, Saftia Wulandari
3 Nama Jurnal : Scientific Journals of Economic Education
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 2, halaman 141-152, tahun 2018
Jurnal
5 Alamat web publikasi : http://sjee.unbari.ac.id/index.php/ojssjee/article/
(unduh) view/29
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang : Mahasiswi diidentifikasi mengalami kesulitan
Penelitian dalam alokasi pengeluaran, dengan
kecenderungan perilaku konsumtif yang
berlebihan terutama terkait gaya hidup dan tren
pakaian. Gaya hidup dan tuntutan tren di
kalangan mahasiswi, khususnya Program Studi
Ekonomi, tampak menjadi pemicu perilaku
konsumtif yang tidak rasional.
Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi
pengaruh literasi ekonomi dan gaya hidup
terhadap perilaku konsumtif mahasiswi, dengan
harapan memberikan wawasan mendalam
tentang dinamika faktor-faktor tersebut dalam
membentuk pola perilaku konsumtif. Dengan
demikian, penelitian ini dapat menjadi dasar
untuk mengembangkan strategi pendidikan
ekonomi yang lebih efektif, sehingga
mahasiswi dapat terlibat dalam pengambilan

40
keputusan ekonomi yang lebih cerdas dan
rasional.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh literasi ekonomi terhadap
perilaku konsumtif?
2) Apakah pengaruh gaya hidup terhadap
perilaku konsumtif?
3) Apakah pengaruh literasi ekonomi dan gaya
hidup terhadap perilaku konsumtif
mahasiswi pendidikan ekonomi STKIP
YPM Bangko?
3 Teori utama dan Jurnal : Teori:
yang digunakan Menurut Rangkuti (2017): Gaya hidup adalah
pola hidup seseorang didunia yang
diekspresikan dalam aktivitas dalam aktivitas,
minat, dan opininya.
Jurnal:
Kanserina, D. 2015. Pengaruh Literasi
Ekonomi Dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku
Konsumtif, Jurnal Ekonomi UPG. 5 (1), hal : 1-
10.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Literasi ekonomi dan gaya hidup
penelitian Subjek: Mahasiswa Pendidikan Ekonomi
STKIP PGRI Tulungagung
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: 108 orang
Sampel: 85 orang
d) Analisis data : Regresi linier berganda
5 Hasil Penelitian : (1) Literasi ekonomi memiliki pengaruh yang
(Temuan) signifikan terhadap perilaku konsumtif pada
Mahasiswi pendidikan ekonomi STKIP YPM
Bangko. (2) Gaya hidup memiliki pengaruh

41
yang signifikan terhadap perilaku konsumtif
pada Mahasiswa pendidikan ekonomi STKIP
YPM Bangko. (3) Literasi ekonomi dan gaya
hidup memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswi
pendidikan ekonomi STKIP YPM Bangko baik
secara langsung maupun tidak langsung.

12. Penelitian Bagus Shandy Narmaditya, Sheerad Sahid, dan


Muhammad Hussin (2023)
Profil Jurnal
1 Judul Penelitian : How does Family Economic Education
Foster Students’ Economic Behavior? The
Mediating Role of Economic and
Entrepreneurial Literacy
2 Penulis : Bagus Shandy Narmaditya, Sheerad Sahid,
Muhammad Hussin
3 Nama Jurnal : Heliyon
4 Vol, Halaman dan Tahun : Volume 9, halaman 1-12, tahun 2023
Jurnal
5 Alamat web publikasi : www.cell.com/heliyon
(unduh)
Analisis Isi Jurnal
1 Latar Belakang Penelitian : Pentingnya literasi ekonomi dan
kewirausahaan dalam membimbing
individu, terutama pelajar, dalam membuat
keputusan ekonomi semakin nyata seiring
dengan kemajuan teknologi dan ekonomi
digital. Studi-studi menunjukkan bahwa
penguasaan konsep dasar ilmu ekonomi
dapat memperbaiki keputusan konsumtif dan
produktif. Peran keluarga sebagai agen

42
pendidikan terdepan juga sangat ditekankan
dalam membentuk literasi peserta didik,
memengaruhi perilaku konsumtif dan
produktif melalui interaksi sehari-hari dan
pendidikan keluarga. Keterkaitan antara
literasi ekonomi, literasi kewirausahaan, dan
pendidikan ekonomi keluarga menjadi fokus
penelitian ini, dengan harapan memberikan
wawasan kepada pembuat kebijakan dan
perguruan tinggi untuk membentuk model
pendidikan alternatif guna mencapai
kesejahteraan ekonomi di Indonesia yang
memiliki populasi besar dan keragaman
budaya.
2 Rumusan Masalah : 1) Apakah pengaruh pendidikan ekonomi
keluarga terhadap perilaku ekonomi
siswa?
2) Bagaimanakah peran literasi ekonomi
dan kewirausahaan terhadap perilaku
ekonomi siswa?
3 Teori utama dan Jurnal yang : Teori:
digunakan Teori perilaku ekonomi: Perilaku ilmu
ekonomi yang didasarkan pada anggapan
rasionalitas yang terbatas, bukan rasionalitas
universal yang tidak terbatas dari para
pelaku ekonomi itu membentuk dasar teori
ekonomi neoklasik
Jurnal:
1) S. Suratno, B.S. Narmaditya, A.
Wibowo, Family economic education,
peer groups and students’
entrepreneurial intention: the mediating

43
role of economic literacy, Heliyon 7 (4)
(2021), e06692.
2) M.R.H. Polas, V. Raju, Technology and
entrepreneurial marketing decisions
during COVID-19, Global J. Flex. Syst.
Manag. 22 (2) (2021) 95–112.
3) R. Efendi, S. Indartono, S. Sukidjo, The
mediation of economic literacy on the
effect of self-control on impulsive
buying behaviour moderated by peers,
Int. J. Econ. Financ. Issues 9 (3) (2019)
98–104.
4) N.F.M. Nizam, W.S. Lai, N. Sulaiman,
Economic literacy among students in
Malaysia, Geografia 16 (3) (2020) 45–
57.
5) S. Nurjanah, R.Z. Ilma, S. Suparno,
Effect of economic literacy and
conformity on student consumptive
behaviour, Dinamika Pendidikan 13 (2)
(2018) 198–207.
4 Metode Penelitian
a) Objek dan subjek : Objek: Pendidikan ekonomi keluarga
penelitian Subjek: Mahasiswa di Indonesia
b) Metode penelitian : Metode kuantitatif
c) Populasi dan sampel : Populasi: Mahasiswa di Indonesia
Sampel: 546 mahasiswi
d) Analisis data : Covariance-based structural equation
modeling (CB-SEM)
5 Hasil Penelitian (Temuan) : Temuan penelitian menunjukkan bahwa
pendidikan ekonomi keluarga tidak hanya
memiliki dampak langsung positif pada

44
perilaku ekonomi siswa, tetapi juga
berkontribusi positif terhadap peningkatan
literasi ekonomi dan literasi kewirausahaan
mahasiswa di Indonesia. Secara
keseluruhan, literasi ekonomi dan
kewirausahaan memainkan peran sebagai
mediator parsial antara pendidikan ekonomi
keluarga dan perilaku ekonomi mahasiswa,
menegaskan pentingnya faktor-faktor
tersebut dalam membentuk keputusan
ekonomi yang lebih baik di kalangan
mahasiswa.

45
BAB III
KERANGKA TEORITIS

3.1. Kerangka Teoritis


3.1.1. Literasi Ekonomi
Literasi sendiri merupakan sebuah kemampuan dalam membaca
dan menulis (Harvey J. Graff, 2006). Di mana membaca merupakan
proses menerjemahkan lambang-lambang Bahasa sampai kepada
diproses menjadi suatu pengertian, sementara menulis merupakan
pengungkapan pemikiran dengan mengukirkan lambang-lambang
bahasa sampai membentuk suatu pengertian. Menurut Elizabeth
Sulzby pada tahun 1986, literasi adalah suatu kemampuan dalam
berbahasa, yang dimiliki oleh seseorang dalam berkomunikasi
“membaca, berbicara, menyimak dan menulis” menggunakan cara
yang berbeda-beda, sesuai dengan tujuannya.
Berangkat dari pengertian literasi, literasi ekonomi kemudian
diartikan sebagai suatu pengetahuan mengenai konsep dasar mengenai
teori ekonomi. Pengetahuan mengenai literasi ekonomi perlulah
dipahami oleh semua orang, sebagai masyarakat di suatu negara,
sebagai persiapan untuk mengantisipasi terhadap keadaan yang sering
mengalami perubahan. Menurut NCEE (dalam Firawaty dan Hasibuan
2018, hlm. 23), “Literasi ekonomi adalah suatu kondisi yang
menggambarkan seseorang yang mampu memahami masalah ekonomi
dasar dengan baik, sehingga dapat melakukan kegiatan ekonomi
dengan baik”. “Literasi ekonomi dapat dijelaskan sebagai pemahaman
tentang keputusan yang bijaksana tentang alokasi sumber daya”
(Ferdian, Ellyawati, & Riyadi, 2022, hlm. 41).
Literasi ekonomi yang diterapkan pada perilaku ekonomi seseorang
dalam pandangan ilmu ekonomi termasuk perilaku ekonomi dalam
kegiatan utamanya adalah kegiatan mengonsumsi. Seorang konsumen
pada prinsipnya akan selalu melakukan tindakan konsumsi secara
rasional. Hal tersebut terjadi karena manusia adalah makhluk ekonomi

46
yang rasional atau homoeconomicus, sesuai dengan asumsi klasik.
Pada prinsipnya, literasi ekonomi adalah suatu alat untuk mencapai
suatu tujuan. Sayangnya pada kenyataannya, tidak semua orang
memiliki pemahaman literasi ekonomi yang tinggi. Hal ini merupakan
salah satu faktor yang menurunkan tingkat kesejahteraan hidup dalam
masyarakat. Berdasarkan beberapa pengertian dan pendapat mengenai
literasi ekonomi yang telah dijelaskan, maka bisa disimpulkan bahwa
literasi ekonomi mampu membuat seseorang menjadi lebih cerdas
dalam mengatur sumber daya ekonominya, demi mencapai
kesejahteraan hidup melalui pengaplikasian konsep ekonomi tersebut.
3.1.2. Perilaku Konsumtif
Perilaku konsumtif merupakan suatu proses berperilaku seseorang
secara langsung tanda adanya suatu pertimbangan yang masuk akal
dan dalam pemenuhan kebutuhan yang tidak didasari oleh
pertimbangan yang masuk akal. Perilaku konsumtif sebagai suatu
kecenderungan dalam mengkonsumsi barang maupun jasa secara
berlebihan tanpa berbagai pertimbangan, di mana seseorang tersebut
hanya melihat dari sudut pandang kesenangan dan mementingkan
prioritas daripada kebutuhannya (Fryzia, 2004). Sementara itu menurut
KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), kata konsumtif merupakan
suatu kata sifat yang berarti mengonsumsi, hanya memakai, dan tidak
menghasilkan sendiri. Secara garis besar, perilaku konsumtif ini
merupakan suatu perilaku atau suatu gaya hidup seseorang yang suka
menghabiskan uangnya tanpa berpikir panjang terlebih dahulu. Jika hal
ini terus dibiarkan begitu saja, maka perilaku konsumtif bisa
memunculkan masalah yang serius, seperti masalah finansial, stress,
mengancam sumber daya alam, dsb.
Konsumerisme ini secara teoritik pada mulanya dianggap sebagai
suatu aksi dalam memberikan perlindungan pada konsumen. Akan
tetapi pada kenyataannya, konsumerisme lebih banyak bersangkutan
dengan aksioma positivistik dan materialistik. Oleh sebab itu, teori
perilaku konsumtif ini lebih dipandang sebagai aspek fenomenologis

47
yang mengarah pada pemborosan di tengah-tengah kemajuan
transformasi teknologi. Melalui perilaku konsumtif, konsumsi terhadap
suatu barang maupun jasa akan dilakukan secara berlebihan, terus
menerus, tanpa mempertimbangkan nilai gunanya. Sejalan dengan hal
tersebut, Ancok (2015) menjelaskan bahwa perilaku konsumtif
digambarkan ketika seseorang tidak lagi membeli barang yang benar-
benar ia membutuhkan. Seseorang tersebut membeli barang semata-
mata hanya untuk mencoba produk, padahal sebenarnya ia tidak
memerlukan produk tersebut.
Menurut Mia Estetika (2017, hlm. 9-10), faktor-faktor yang
menyebabkan perilaku konsumtif terbagi atas:
a. Faktor Internal
1) Konsep diri, yaitu dalam membeli barang
disesuaikan dengan penilaian diri sendiri.
2) Gaya hidup, yaitu dalam membeli barang selalu
mengikuti perkembangan zaman.
b. Faktor eksternal yang menyebabkan perilaku konsumtif
adalah kelompok referensi.
Sementara menurut Sumartono (2018), faktor internal dari
pendorong perilaku konsumtif terdiri dari motivasi, harga diri,
pengamatan dan proses belajar, konsep diri dan kepribadian, serta gaya
hidup. Sementara faktor eksternal terdiri atas kebudayaan, kelas sosial,
kelompok referensi, keluarga dan demografi. Berdasarkan beberapa
pendapat tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa pendorong
terjadinya perilaku konsumtif adalah ketidakmampuan dari seseorang
dalam mengelola hasrat dan godaannya dalam berbelanja, serta peran
lingkungan dalam membentuk pribadi seseorang.
Menurut Wahyudi (dalam Hidayah, 2015, hlm. 3) dampak negatif
perilaku konsumtif yaitu:
1) Sifat boros, yang hanya menghambur hamburkan uang dalam
arti hanya menuruti nafsu belanja dan keinginan semata.
2) Kesenjangan atau ketimpangan sosial, artinya di kalangan
masyarakat terdapat kecemburuan, rasa iri, dan tidak suka di
dalam lingkungannya dia berada.
3) Tindakan kejahatan, artinya seseorang menghalalkan berbagai
cara untuk mendapatkan barang yang diinginkannya.

48
4) Akan memunculkan orang-orang yang tidak produktif, dalam
arti tidak dapat menghasilkan uang melainkan hanya memakai
dan membelanjakan.
Perilaku konsumtif tidak hanya menimbulkan dampak negatif,
selanjutnya Wahyudi (dalam Hidayah, 2015, hlm. 3) juga menjelaskan
bahwa perilaku konsumtif dapat memiliki dampak positif, diantaranya:
1) Membuka lapangan pekerjaan, karena dengan banyaknya
permintaan maka membutuhkan tenaga kerja yang banyak juga.
2) Meningkatnya motivasi konsumen untuk berusaha menambah
penghasilannya.
3) Kebutuhan manusia dapat terpenuhi.
4) Para distributor atau penjual mendapatkan keuntungan yang
semakin banyak.
Dari uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwa perilaku
konsumtif memiliki dampak negatif yang dapat merugikan seseorang
seperti pemborosan, ketimpangan sosial dan maraknya terjadi
kejahatan. Namun tidak hanya itu, perilaku konsumtif juga memiliki
dampak positif untuk orang lain seperti dapat membuka lapangan
pekerjaan. Jadi dalam melakukan kegiatan konsumsi sebaiknya
mengutamakan terlebih dahulu kebutuhan daripada keinginan.
3.1.3. Teori Perilaku Terencana
Teori perilaku terencana atau theory of planned behaviour
menyatakan bahwa perilaku seorang individu dihasilkan dari
munculnya niat atau kecenderungan individu untuk melakukan suatu
perilaku dengan menggunakan yang informasi tersedia dan
mempertimbangkan konsekuensi tindakannya sebelum mengambil
keputusan apakah akan melakukannya mengikuti suatu perilaku
tersebut atau tidak. Dengan kata lain, perilaku adalah sesuatu yang
telah direncanakan (Ajzen, 1991). Teori ini dikembangkan oleh Ajzen
sebagai konstruk yang melengkapi theory of reasoned action atau teori
tindakan beralasan. Ajzen (1991) menyatakan dalam penelitiannya
bahwa perilaku ditentukan oleh unsur sikap dan keyakinan tentang
suatu perilaku, norma subjektif yang bersumber dari tekanan sosial dan
norma lokal berkaitan dengan sesuatu atau perilaku, dan persepsi
individu tentang mudah atau sulitnya membawa keluar suatu perilaku.

49
3.2. Hipotesis Penelitian
H0: Tidak terdapat pengaruh antara literasi ekonomi terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa program studi pendidikan Ekonomi.
H1: Terdapat pengaruh antara literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa program studi pendidikan Ekonomi.

50
BAB IV
PEMBAHASAN

4.1. Analisis Jurnal mengenai Pengaruh Literasi Ekonomi terhadap Perilaku


Konsumtif pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari literasi ekonomi
terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa program studi Pendidikan
Ekonomi. Berdasarkan jurnal-jurnal yang telah dianalisis sebelumnya,
diketahui bahwa dari 12 jurnal, terdapat 9 jurnal yang menghasilkan temuan
bahwa literasi ekonomi memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif.
Jurnal-jurnal tersebut adalah sebagai berikut:
1. Penelitian Yuriza Maulidina dan Tri Kurniawati (2022), yang berjudul
“The Effect of E-Money, Economic Literacy and Parents’ Income on
Consumptive Behavior”
E-money, literasi ekonomi, dan pendapatan orang tua secara umum
memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perilaku konsumtif siswa
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. Literasi ekonomi
berdampak negatif dan berpengaruh signifikan terhadap perilaku
konsumtif dari mahasiswa Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri
Padang. Itu artinya, jika tingkat literasi ekonomi tinggi maka perilaku
konsumtif para pelajar Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang
akan turun, begitu juga sebaliknya. Jika tingkat melek ekonomi rendah,
maka siswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang akan
cenderung berperilaku konsumtif. Dalam penelitiannya, hasil
penelitian menyatakan bahwa literasi ekonomi pada mahasiswa
Fakultas Ekonomi UNP dapat dikatakan cukup rendah. Mengingat
bahwa literasi ekonomi ini memiliki peranan yang penting untuk
menghindari perilaku konsumtif, maka peneliti memberi saran untuk
peningkatan literasi ekonomi pada para mahasiswa Fakultas Ekonomi
UNP.

51
2. Penelitian Ahmad Bachtiar Firdaus dan Luthfiya Fathi Pusposari
(2022), yang berjudul “The Influence of Economic Literacy and
Lifestyle on the Consumptive Behavior of Students”
Penelitian ini menghasilkan temuan bahwa literasi ekonomi
berpengaruh negatif signifikan terhadap perilaku konsumtif
(berlawanan arah) mahasiswa PIPS UIN Maulana Malik Ibrahim
Malang. Temuannya menyatakan bahwa terdapat pengaruh negatif
yang signifikan (berlawanan arah) literasi ekonomi terhadap perilaku
konsumtif Mahasiswa PIPS UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Jadi
semakin tinggi literasi ekonomi maka semakin rendah pula perilaku
konsumtif siswa dan sebaliknya. Sementara itu secara simultan, literasi
ekonomi dan gaya hidup berpengaruh terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa PIPS UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Hasil uji F
berarti terdapat pengaruh secara simultan literasi ekonomi dan gaya
hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa PIPS UIN Maulana
Malik Ibrahim Malang.
3. Penelitian Ivo Selvia Agusti dan Nining Dewanti Gultom (2022), yang
berjudul “Pengaruh Literasi Ekonomi dan Modernitas terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa”
Hasil penelitian ini sejalan dengan pendapat Rosida Maharani
(2018) bahwa modernitas dan literasi ekonomi merupakan dua hal
yang sama-sama mengedepankan pemikiran rasionalitas, sehingga
ketika siswa mempunyai modernitas dan literasi ekonomi yang baik,
seharusnya dapat membantu siswa mempertimbangkan dan
membandingkan berbagai hal dari barang yang dibutuhkan atau
diinginkan melalui teknologi yang ada dan berdasar pada pemahaman
ekonomi yang siswa miliki sehingga siswa dalam berperilaku dapat
secara rasional. Salah satu dasar perilaku konsumtif itu terjadi karena
modernitas itu sendiri. Bahwa pribadi yang terdidik dari sejak kecil
untuk bersikap konsumtif maka akan menjadi pribadi-pribadi yang
konsumtif, akan menjadi sikap dan pandangan hidup seseorang. Selain
itu lingkungan masyarakat juga menjadi jalan untuk mendukung

52
terjadinya perilaku konsumtif dimana masyarakat terbuka dengan
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi terkhusus pada
masyarakat kota yang menjadi pusat perdagangan, perekonomian dan
pemerintahan yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang lebih
baik. Kegiatan konsumtif dalam masyarakat modern adalah merupakan
sebuah kewajaran.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah secara parsial, variabel dari
literasi ekonomi berpengaruh negatif (tidak positif) dan signifikan
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa prodi Pendidikan Bisnis
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan tahun pembelajaran
2018/2019. Sementara secara simultan, literasi ekonomi dan
modernitas memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa prodi Pendidikan Bisnis angkatan 2017 Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Medan Tahun Pembelajaran 2018/2019.
4. Penelitian Siti Nurjanah, dkk. (2019), yang berjudul “Pengaruh Literasi
Ekonomi dan Self Control terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta”
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial, literasi
ekonomi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta.
Penelitian ini juga semakin memperkuat teori-teori sebelumnya yang
menyatakan bahwa pengaruh antara literasi ekonomi dengan perilaku
konsumtif mahasiswa. Seperti yang yang dinyatakan oleh Budiwaty
(2014), bahwa rendahnya tingkat literasi ekonomi seseorang akan
berdampak pada sikap konsumtif para konsumen. Seseorang yang
memiliki literasi yang rendah cenderung lebih mengutamakan
keinginannya dibandingkan kebutuhannya karena bertindak tidak
berfikir secara rasional. Pengaruh yang negatif dan signifikan antara
literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif mahasiswa Fakultas
Ekonomi UNJ ini memiliki arti bahwa semakin rendah tingkat
pengetahuan dan pemahaman siswa mengenai literasi ekonomi akan

53
semakin tinggi tingkat perilaku konsumtif mahasiswa, begitupun
sebaliknya.
5. Penelitian Remond Joey Paywala, Sunaryanto, dan Sugeng Hadi
Utomo (2022), yang berjudul “Literasi Ekonomi, Rasionalitas
Ekonomi, dan Kelompok Teman Sebaya terhadap Perilaku Konsumtif”
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa literasi ekonomi
berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku konsumtif mahasiswa
Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Malang. Fakta ini
menunjukkan bahwa semakin baik literasi ekonomi mahasiswa maka
akan semakin baik juga perilaku konsumtif dari mahasiswa Pendidikan
Ekonomi Universitas Negeri Malang. Literasi ekonomi menjadi salah
satu hal dasar yang mempengaruhi perilaku konsumtif mahasiswa,
dimana perilaku tersebut didasari atas literasi ekonominya. Hasil dalam
penelitian ini juga sejalan dengan beberapa penelitian terdahulu yang
juga menyatakan bahwa literasi ekonomi berpengaruh signifikan
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa (Nur Solihat & Arnasik,
2018). Hal ini juga sejalan dengan teori yang dikemukakan oleh Kotler
yang menyatakan bahwa perilaku konsumtif dipengaruhi oleh faktor
psikologis yang dalam hal ini berupa literasi ekonomi mahasiswa.
6. Penelitian Febriana Sa’idah dan Dhiah Fitrayati (2022), yang berjudul
“Analisis Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup Hedonis
Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa di Era Pandemi Covid-19”
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa literasi ekonomi
berpengaruh secara negatif terhadap perilaku konsumtif pada
mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Surabaya
angkatan 2018. Dengan kata lain semakin baik literasi ekonomi
seseorang maka semakin bijak dalam berkonsumsi. Ilmu Ekonomi
merupakan studi tentang penentuan pilihan penggunaan sumberdaya
yang langka (Case et al., 2014; Mankiw, 2012). Salah satu alasan
mempelajari ilmu ekonomi menurut (Case et al., 2014) adalah agar
dapat menjadi pemilih yang kompeten, artinya ketika melakukan

54
konsumsi akan dipertimbangkan dengan matang sesuai dengan
kebutuhan.
Mahasiswa S1 Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Surabaya
telah menempuh mata kuliah Teori Ekonomi Mikro dan Teori
Ekonomi Makro, artinya mereka telah memiliki bekal yang cukup
terkait dengan literasi ekonomi dan telah memberikan dampak yang
positif dalam perilaku konsumsinya. Dalam hal ini mahasiswa menjadi
lebih cermat dalam mengonsumsi dengan menerapkan konsep ekonomi
yang dipelajari di kampus, sehingga tidak menjurus pada perilaku
konsumtif, dikarenakan perilaku konsumtif dapat berkurang apabila
tingkat literasi ekonomi yang dimiliki mahasiswa semakin tinggi pula.
Marganingsih & Pelipa (2019) juga menemukan hasil serupa, yang
menunjukkan ketika mahasiswa menerapkan pemahaman literasi
ekonomi yang baik dalam keseharian maka secara harfiah perilaku
konsumtif mengalami penurunan. Begitu juga sebaliknya, rendahnya
literasi ekonomi menjadikan perilaku konsumtif mahasiswa semakin
tinggi.
7. Penelitian Bayu Surindra (2022), yang berjudul “The Influence of
Economic Literacy and Digital Literacy on Consumptive Behaviour of
Students”
Jawaban angket yang diisi siswa menunjukkan adanya
keberagaman, hal ini kemungkinan disebabkan oleh perbedaan umur
dan perbedaan jenjang/semester masing-masing siswa, sehingga
timbullah perilaku konsumtif. setiap individu juga menunjukkan
perbedaan. Secara parsial, penelitian ini menghasilkan bahwa literasi
ekonomi berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi Universitas
PGRI Nusantara Kediri. Selain itu secara simultan, literasi ekonomi
dan literasi digital berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa.

55
8. Penelitian Angra Melina dan Saftia Wulandari (2018), yang berjudul
“Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap Perilaku
Konsumtif Mahasiswi Pendidikan Ekonomi STKIP YPM Bangko”
Deskripsi atas pengaruh literasi ekonomi dan gaya hidup terhadap
perilaku konsumtif Mahasiswi Pendidikan Ekonomi STKIP YPM
Bangko memiliki tingkat pencapaian yang berbeda-beda dari masing-
masing Mahasiswi. Secara parsial, literasi ekonomi memiliki pengaruh
terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. Sementara secara simultan,
literasi ekonomi dan gaya hidup masing-masing berpengaruh
signifikan terhadap perilaku konsumtif Mahasiswi Pendidikan
Ekonomi STKIP YPM Bangko. Hal tersebut memiliki arti bahwa jika
Mahasiswi menerapkan teori ekonomi dalam kehidupan sehari-hari
maka akan meminimalisir pola perilaku konsumtif dalam berkonsumsi.
Sehingga tinggi rendahnya perilaku konsumtif mahasiswi tergantung
kualitas mahasiswi dalam menerapkan teori-teori ekonomi dalam
kehidupan sehari-hari. Tinggi rendahnya perilaku konsumtif ini juga
dipengaruhi oleh banyak hal. Seperti yang diungkapkan oleh Rangkuti,
(2017) bahwa faktor budaya meliputi budaya, sub budaya, kelas sosial,
faktor sosial meliputi kelompok acuan, keluarga, peran dan status,
faktor pribadi meliputi usia dan daur siklus hidup, pekerjaan dan
lingkungan ekonomi, gaya hidup, kepribadian dan konsep diri, dan
faktor psikologis meliputi motivasi, persepsi, pembelajaran, keyakinan
dan sikap. Dengan meningkatkan literasi ekonomi mahasiswi
diharapkan dapat meminimalisir pola perilaku konsumtif mahasiswi
pendidikan ekonomi STKIP YPM Bangko.
9. Penelitian Bagus Shandy Narmaditya, Sheerad Sahid, dan Muhammad
Hussin (2023), yang berjudul “How does Family Economic Education
Foster Students’ Economic Behavior? The Mediating Role of
Economic and Entrepreneurial Literacy”
Temuan penelitian menunjukkan bahwa pendidikan ekonomi
keluarga tidak hanya memiliki dampak langsung positif pada perilaku
ekonomi siswa, tetapi juga berkontribusi positif terhadap peningkatan

56
literasi ekonomi dan literasi kewirausahaan mahasiswa di Indonesia.
Secara keseluruhan, literasi ekonomi dan kewirausahaan memainkan
peran sebagai mediator parsial antara pendidikan ekonomi keluarga
dan perilaku ekonomi mahasiswa, menegaskan pentingnya faktor-
faktor tersebut dalam membentuk keputusan ekonomi yang lebih baik
di kalangan mahasiswa.
Melalui pendidikan ekonomi keluarga yang intens, memungkinkan
siswa menjadi lebih produktif dan efisien dalam menggunakan uang
dan sumber daya lainnya. Temuan tersebut juga melaporkan bahwa
literasi ekonomi dapat mempengaruhi perilaku ekonomi pelajar
Indonesia. Alasan dasar untuk mendukung temuan ini adalah bahwa
literasi ekonomi dapat memberikan pengetahuan dan membantu
seseorang dalam mengambil keputusan ekonomi secara efisien dan
efisien percaya diri dan meningkatkan kompetensi ekonomi.
Berdasarkan temuan-temuan penelitian tersebut, sudah dapat dipastikan
bahwa literasi ekonomi memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif.
Sesuai dengan pemikiran Sumartono (2018), bahwa salah satu faktor internal
dari pendorong terjadinya perilaku konsumtif adalah proses belajar. Faktor
pendorong ini bila kita analisis lebih lanjut maka akan bisa menjadi faktor
penghambat juga. Karena bila suatu individu diperbaiki proses belajarnya,
maka sifat konsumtif pada individu tersebut pun akan terpengaruh. Dalam
proses belajar tersebut, dapatlah dikaitkan dengan literasi ekonomi.
Dari 12 jurnal yang dianalisis, memang 9 jurnalnya menghasilkan temuan
bahwa literasi ekonomi memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif.
Namun 3 sisanya ternyata menghasilkan temuan penelitian bahwa literasi
ekonomi tidak memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif. Jurnal-jurnal
tersebut di antaranya:
1. Penelitian Riski Puryasari (2019), yang berjudul “Pengaruh Literasi
Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa
Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Tulungagung”
Secara parsial, penelitian ini menghasilkan temuan bahwa literasi
ekonomi tidak berpengaruh terhadap perilaku konsumtif mahasiswi

57
Program Studi Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Tulungagung.
Berdasarkan hasil angket penelitian, ditemukan beberapa hal seperti:
cara mahasiswi mengatur keuangan selama ini adalah dengan berusaha
tidak membeli hal yang sekiranya tidak perlu; mahasiswi berusaha
hidup sehemat mungkin kebanyakan menjawab tetap tidak sebagian
menjawab kadang bias; Mahasiswi memahami keterbatasan produk
dalam pasar dan memberi contoh seperti sumber daya yang tidak dapat
diperbaharui. Secara keseluruhan hasil dari angket penelitian
menunjukkan bahwa mahasiswi Program Studi Pendidikan Ekonomi
STKIP PGRI Tulungagung sebenarnya sudah mengetahui dan
menerapkan fungsi dari uang sebagai salah satu alat terpenting dalam
ekonomi, namun belum menerapkan ilmu literasi ekonomi secara
lanjut.
Hasil dari penelitian ini disadari oleh peneliti bahwa adanya
keterbatasan penelitian seperti: Responden penelitian ini adalah
mahasiswi prodi Ekonomi di STKIP PGRI Tulungagung sehingga
hasil-hasil penelitian ini belum tentu dapat digeneralisir untuk kasus di
luar Prodi Ekonomi STKIP PGRI Tulungagung yang memiliki
karakteristik berbeda. Respon yang relatif masih sedikit dari responden
hal ini ditandai dengan adanya beberapa responden yang tidak
langsung mengisi kuesioner pada saat dibagikan dan disamping itu
banyak responden yang tidak menjawab pertanyaan terbuka yang ada
pada kuesioner. Adapun dari tidak adanya pengaruh dari variabel
literasi ekonomi terhadap perilaku ekonomi dipercayai oleh peneliti
bahwa terdapat faktor-faktor lain yang mampu mempengaruhi
kesadaran konsumsi mahasiswi diluar literasi ekonomi.
2. Penelitian Risnawati, Sri Umi Mintarti W, & Cipto Wardoyo (2018),
yang berjudul “Pengaruh Pendidikan Ekonomi Keluarga, Gaya Hidup,
Modernitas Individu, dan Literasi Ekonomi terhadap Perilaku
Konsumtif Siswa”
Hasil Temuan pada penelitian yang dilakukan pada siswa di SMA
dan MA Negeri di Kota Batu dapat disimpulkan bahwa sebagian besar

58
literasi ekonomi siswa cukup tinggi, sedangkan untuk perilaku
konsumtif dengan kategori sedang sebesar 57,69%. Oleh karena itu,
berdasarkan analisis data maka diperoleh kesimpulan bahwa tidak ada
pengaruh langsung literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif.
Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas siswa kategori
sedang dalam berperilaku konsumsi, dikarenakan nilai literasi ekonomi
juga sedang. Oleh karena itu, sebaiknya guru tidak hanya memberikan
teori kepada siswa, namun juga memberikan contoh-contoh pada
kehidupan nyata agar siswa mampu berperilaku konsumsi yang
rasional dalam kehidupan sehari-hari. Sementara itu, untuk orang tua
disarankan agar selalu memberikan keteladanan, pembiasaan-
pembiasaan, arahan, dan dorongan kepada anak agar berperilaku
rasional dalam berkonsumsi.
3. Penelitian Febriana Hidayanti, Naelati Tubastuvi, Wida Purwidianti,
dan Hermin Endratno (2023), yang berjudul “The Influence Of
Financial Literacy, Lifestyle, Self-Control, and Peer Conformity on
Student’s Consumptive Behavior”
Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa literasi keuangan
tidak berpengaruh terhadap perilaku konsumtif Kesimpulan yang
diambil adalah siswa dengan literasi keuangan yang baik masih belum
bisa mengendalikan perilaku konsumtifnya. Keadaan ini disebabkan
gencarnya iklan yang menyebabkannya siswa menjadi tidak bijaksana
dengan uangnya. Dari penelitian tersebut, maka perilaku konsumtif
terbentuk karena mendapat dorongan kuat dari faktor eksternal suatu
individu.
Berdasarkan temuan-temuan dari hasil penelitian di atas, dapat
disimpulkan bahwa tidak selamanya literasi ekonomi dapat mempengaruhi
perilaku konsumtif seseorang. Hal ini dapat terjadi ketika faktor pendorong
dari timbulnya sifat konsumtif itu lebih kuat daripada faktor penghambatnya,
yaitu literasi ekonomi ini. Faktor pendorong tersebut sesuai hasil penelitian di
atas dapat datang dari luar/eksternal seperti iklan, dan lingkungan. Sementara
faktor pendorong dari dalam/internal dapat datang dari diri sendiri. Selain itu

59
literasi ekonomi dapat tidak memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif
bisa dikarenakan ada faktor penghambat lain terhadap perilaku konsumtif itu
sendiri, sehingga membuat literasi ekonomi ini tidak memiliki pengaruh
terhadap perilaku konsumtif. Contohnya adalah faktor dari keluarga dan
kesadaran pada diri sendiri. Namun dari hasil penelitian ini tak luput juga
disebabkan karena adanya keterbatasan penelitian itu sendiri.

4.2. Pengaruh Literasi Ekonomi terhadap Perilaku Konsumtif pada


Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi
Menurut NCEE (dalam Firawaty dan Hasibuan 2018, hlm. 23), “Literasi
ekonomi adalah suatu kondisi yang menggambarkan seseorang yang mampu
memahami masalah ekonomi dasar dengan baik, sehingga dapat melakukan
kegiatan ekonomi dengan baik”. Dilihat dari pengertian tersebut, maka
seorang individu yang memahami mengenai literasi ekonomi maka
kedepannya akan mampu memahami masalah ekonomi dasar dengan baik,
sehingga dapat melakukan kegiatan ekonomi dengan baik. Karena menurut
Ferdian, Ellyawati, dan Riyadi, (2022, hlm. 41), melalui pemahaman terhadap
literasi ekonomi, maka seseorang akan mampu mengambil keputusan yang
bijaksana tentang alokasi sumber daya.
Hal tersebut berhubungan lurus dengan hasil penelitian oleh Bayu
Surindra (2022) dalam penelitiannya yang berjudul “The Influence of
Economic Literacy and Digital Literacy on Consumptive Behaviour of
Students”. Di mana hasil dari angket yang ia sebar menyatakan bahwa para
mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi Universitas PGRI Nusantara
Kediri setuju akan literasi ekonomi yang dapat mempengaruhi sikap
konsumtif pada dirinya masing-masing. Penelitian Ahmad Bachtiar Firdaus
dan Luthfiya Fathi Pusposari (2022), yang yang menggunakan metode
kuesioner juga menunjukkan hasil penelitian bahwa literasi ekonomi
memiliki pengaruh terhadap perilaku konsumtif mahasiswa PIPS UIN
Maulana Malik Ibrahim Malang.
Hasil linear yang dapat dikaitkan langsung dari rumusan masalah
penelitian ini, mengenai bagaimana pengaruh literasi ekonomi terhadap

60
perilaku konsumtif pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi?,
terhadap jurnal yang dianalisis selain pada hasil penelitian Bayu Surindra
(2022), adalah pada penelitian oleh Angra Melina dan Saftia Wulandari
(2018), yang berjudul “Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswi Pendidikan Ekonomi STKIP YPM Bangko”.
Penelitian tersebut menggunakan metode survey dan menghasilkan temuan
bahwa literasi ekonomi memang memiliki pengaruh terhadap mahasiswi
pendidikan ekonomi di STKIP YPM Bangko. Hal tersebut memiliki arti
bahwa jika Mahasiswi menerapkan teori ekonomi dalam kehidupan sehari-
hari maka akan meminimalisir pola perilaku konsumtif dalam berkonsumsi.
Sehingga tinggi rendahnya perilaku konsumtif mahasiswi tergantung kualitas
mahasiswi dalam menerapkan teori-teori ekonomi dalam kehidupan sehari-
hari.
Selain dapat langsung dikaitkan dengan kedua penelitian di atas, rumusan
masalah ini juga dapat dikaitkan langsung dengan Penelitian Remond Joey
Paywala, Sunaryanto, dan Sugeng Hadi Utomo pada tahun 2022 dalam
penelitiannya yang berjudul “Literasi Ekonomi, Rasionalitas Ekonomi, dan
Kelompok Teman Sebaya terhadap Perilaku Konsumtif” yang menggunakan
angket dalam teknik pengumpulan datanya. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa literasi ekonomi berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Malang. Fakta
ini menunjukkan bahwa semakin baik literasi ekonomi mahasiswa maka akan
semakin baik juga perilaku konsumtif dari mahasiswa Pendidikan Ekonomi
Universitas Negeri Malang.
Dari hasil penelitian jurnal yang telah dianalisis, yang memiliki hasil
temuan bahwa literasi ekonomi memiliki pengaruh terhadap perilaku
konsumtif, maka hasil tersebut sudah sejalan dengan Teori Perilaku
Terencana (Theory of Planned Behavior) oleh Azen (1991) yang menyatakan
bahwa perilaku ditentukan oleh unsur sikap dan keyakinan tentang suatu
perilaku, norma subjektif yang bersumber dari tekanan sosial dan norma lokal
berkaitan dengan sesuatu atau perilaku, dan persepsi individu tentang mudah
atau sulitnya membawa keluar suatu perilaku. Dari teori tersebut, maka

61
sejalan juga dengan pemikiran Kotler yang menyatakan bahwa salah satu
faktor yang dapat mempengaruhi perilaku konsumen adalah proses
belajarnya. Melalui ilmu pengetahuan yang didapat selama proses
pembelajaran, konsumen akan dapat menerapkan ilmu tersebut ke dalam
proses pengambilan keputusan saat berkonsumsi. Konsumsi merupakan salah
satu kegiatan ekonomi yang sangat umum dilakukan. Maka, melalui literasi
ekonomi, para konsumen akan mampu mengambil keputusan berkonsumsi
dengan bijak.

4.3. Faktor-Faktor lain yang Dapat Mempengaruhi Perilaku Konsumtif pada


Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi
Menurut Sumartono (2018), faktor internal dari pendorong perilaku
konsumtif terdiri dari motivasi, harga diri, pengamatan dan proses belajar,
konsep diri dan kepribadian, serta gaya hidup. Sementara faktor eksternal
terdiri atas kebudayaan, kelas sosial, kelompok referensi, keluarga dan
demografi. Menurut Mia Estetika (2017, hlm. 9-10), faktor-faktor yang
menyebabkan perilaku konsumtif terbagi atas:
a. Faktor Internal
1) Konsep diri, yaitu dalam membeli barang disesuaikan dengan
penilaian diri sendiri.
2) Gaya hidup, yaitu dalam membeli barang selalu mengikuti
perkembangan zaman.
b. Faktor eksternal yang menyebabkan perilaku konsumtif adalah
kelompok referensi.
Dari pernyataan tersebut, maka perilaku konsumtif pada mahasiswa
program studi Pendidikan Ekonomi tidaklah hanya dipengaruhi oleh literasi
ekonomi saja. Faktor-faktor seperti lingkungan hidup, gaya hidup, teman
sebaya, konsep diri, motivasi, kepribadian, dan lain sebagainya, juga ikut
mempengaruhi terjadinya maupun menghambat terjadinya perilaku
konsumtif. Seperti pada penelitian yang dilakukan oleh Riski Puryasari
(2019), pada penelitiannya yang berjudul “Pengaruh Literasi Ekonomi dan
Gaya Hidup terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa Pendidikan Ekonomi
STKIP PGRI Tulungagung”. Hasil dari penelitian tersebut menyatakan bahwa
literasi ekonomi secara parsial tidak memiliki pengaruh terhadap perilaku
konsumtif karena perilaku konsumtif pada diri mahasiswi pendidikan

62
ekonomi STKIP PGRI Tulungagung lebih dipengaruhi oleh faktor lain dalam
melakukan sikap konsumtifnya. Meski keterbatasan penelitian yang juga
mempengaruhi hasil dari penelitian ini, bukan berarti tidak memungkinkan
juga jika literasi ekonomi tidak memiliki pengaruh terhadap literasi ekonomi.
Faktor yang paling mempengaruhi mengapa literasi ekonomi dapat tidak
berpengaruh terhadap perilaku konsumtif adalah konsep diri atau kesadaran
diri dari masing-masing individunya itu sendiri. Karena seperti hasil dari
penelitian Febriana Hidayanti, Naelati Tubastuvi, Wida Purwidianti, Hermin
Endratno (2023), dalam penelitiannya yang berjudul “The Influence Of
Financial Literacy, Lifestyle, Self-Control, and Peer Conformity on Student’s
Consumptive Behavior”, menyatakan bahwa literasi ekonomi tidak
berpengaruh terhadap perilaku konsumtif karena ada faktor luar seperti iklan
suatu produk yang lebih menarik, dan ada juga keinginan yang tinggi dari
seseorang dalam membeli produk tersebut tanpa alasan yang berbobot.
Sejalan dengan hasil penelitian Riski Puryasari (2019) yang dari angket
penelitiannya menjelaskan bahwa mahasiswi Pendidikan Ekonomi STKIP
PGRI Tulungagung melakukan perilaku konsumtif berdasarkan keinginan-
keinginan tertentu, atau adanya bias dalam penerapan perilaku konsumtif
dalam kehidupannya. Melalui konsep diri atau kesadaran diri ini, maka
tidaklah sejalan dengan teori Kotler yang menyatakan bahwa salah satu
faktor yang dapat mempengaruhi perilaku konsumen adalah proses
belajarnya.

63
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan
Berdasarkan kajian pustaka juga hasil analisis jurnal, dapat ditarik
kesimpulan bahwa literasi ekonomi memiliki pengaruh terhadap perilaku
konsumtif mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi. Seorang individu
yang memahami mengenai literasi ekonomi maka kedepannya akan mampu
memahami masalah ekonomi dasar dengan baik, sehingga dapat melakukan
kegiatan ekonomi dengan baik. Hal tersebut berhubungan lurus dengan hasil
penelitian oleh Bayu Surindra pada tahun 2022, di mana hasil dari angket
penelitiannya menyatakan bahwa para mahasiswa program studi Pendidikan
Ekonomi Universitas PGRI Nusantara Kediri setuju akan literasi ekonomi
yang dapat mempengaruhi sikap konsumtif pada dirinya masing-masing. Hasil
tersebut juga sejalan dengan 8 penelitian lainnya yang telah dianalisis
sebelumnya. Hal tersebut sesuai dengan pemikiran Kotler yang menyatakan
bahwa salah satu faktor yang dapat mempengaruhi perilaku konsumen adalah
proses belajarnya. Dari pernyataan ini, maka dapat disimpulkan bahwa H0
tidak diterima atau ditolak, dan H1 diterima atau tidak ditolak. Artinya,
terdapat pengaruh antara literasi ekonomi terhadap perilaku konsumtif
mahasiswa program studi pendidikan Ekonomi.
Meskipun perilaku konsumtif sendiri dapat dipengaruhi oleh faktor-faktor
lain, literasi ekonomi tetap memegang peranan penting dalam mempengaruhi
perilaku konsumtif pada mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi,
berdasarkan hasil analisis jurnal dan juga kajian pustaka. Faktor-faktor seperti
lingkungan hidup, gaya hidup, teman sebaya, konsep diri, motivasi,
kepribadian, dan lain sebagainya, juga ikut mempengaruhi terjadinya maupun
menghambat terjadinya perilaku konsumtif. Faktor yang paling mempengaruhi
mengapa literasi ekonomi dapat tidak berpengaruh terhadap perilaku
konsumtif adalah konsep diri atau kesadaran diri dari masing-masing
individunya itu sendiri. Melalui konsep diri atau kesadaran diri ini, maka
tidaklah sejalan dengan teori Kotler yang menyatakan bahwa salah satu faktor
yang dapat mempengaruhi perilaku konsumen adalah proses belajarnya.

64
5.2. Saran
1. Bagi peneliti selanjutnya, penambahan variabel dalam meneliti faktor apa
saja yang dapat mempengaruhi perilaku konsumtif, mengetahui banyaknya
faktor yang dapat mempengaruhi perilaku konsumtif, perlulah dilakukan.
Pembahasan lebih mendalam juga disarankan, agar fungsi dari faktor-
faktor tersebut dapat diketahui pengaruhnya dalam mempengaruhi perilaku
konsumtif. Perluasan penelitian juga perlu dilakukan, mengingat topik
mengenai perilaku konsumtif ini penting adanya, dan melihat saran-saran
dari penelitian lain yang telah dianalisis, yang juga menyempitkan subjek,
agar memperluas subjek penelitian. Hal tersebut agar hasil penelitian
memiliki validitas tinggi dan dapat dipertanggungjawabkan kekuatannya.
2. Bagi dosen, guru, maupun lembaga pendidikan, mengetahui bahwa
dampak yang diberikan dari literasi ekonomi ini sangat penting baik untuk
mempengaruhi perilaku konsumtif itu sendiri maupun untuk menjadi
pengetahuan dasar bagi seseorang, maka pembekalan literasi ekonomi di
seluruh kalangan masyarakat harus lebih ditingkatkan lagi. Penerapan dari
literasi ekonomi juga perlu diberdayakan, agar ilmu dari literasi ekonomi
dapat berfungsi dengan efektif.
3. Bagi mahasiswa, peserta didik, maupun masyarakat umum, perlulah
mengetahui apa saja manfaat yang diberikan oleh literasi ekonomi
terhadap kehidupan, apalagi dalam sektor ekonomi, khususnya dalam
perilaku konsumtif. Selain pendalaman konsep, penerapan ilmu dari
literasi ekonomi ini juga diharapkan dapat membuat keputusan dalam
berkonsumsi menjadi lebih bijak lagi. Pengetahuan mengenai literasi
ekonomi merupakan pengetahuan mendasar bagi suatu individu yang tak
luput dari perilaku ekonomi.

65
DAFTAR PUSTAKA

Abdillah, F. (2022). Memahami Pengertian Literasi, Tujuan, Jenis & Contohnya.


Diakses dari: https://www.ruangguru.com/blog/pengertian-literasi
Agusti, I. S. & Gultom, N. D. (2019). Pengaruh Literasi Ekonomi Dan Modernitas
Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa. Jurnal Niagawan, 8(2), 102-
107. doi: https://doi.org/10.24114/niaga.v8i2.14258
Badan Pusat Statistik. (2022). Rata-rata Pengeluaran per Kapita Sebulan
Menurut Kelompok Komoditas dan Daerah Tempat Tinggal (rupiah),
2022. Diakses dari:
https://www.bps.go.id/indikator/indikator/view_data_pub/0000/api_pub/U
2ZHQmZIWVpXeWRDL2s2enowQjU3QT09/da_13/1
BFI Finance. (2023a). Konsumtif Adalah: Pengertian, Faktor Penyebab, Tips
Menghindarinya. Diakses dari: https://www.bfi.co.id/id/blog/konsumtif-
adalah-pengertian-faktor-dan-hal-
lainnya#:~:text=Menurut%20KBBI%20(Kamus%20Besar%20Bahasa,men
ghabiskan%20uangnya%20tanpa%20pikir%20panjang.
BFI Finance. (2023b). Konsumtif Adalah: Pengertian, Faktor Penyebab, Tips
Menghindarinya. Diakses dari: https://www.bfi.co.id/id/blog/konsumtif-
adalah-pengertian-faktor-dan-hal-lainnya
Estetika, M. 2017. Analisis FaktorFaktor yang Mepengaruhi Perilaku Konsumtif
Siswa Perempuan Kelas XII IPS. (Skripsi). Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan, Universitas Tanjungpura, Pontianak.
Ferdian, P. N., Ellyawati, N., & Riyadi, R. (2022). Literasi Ekonomi Mahasiswa
Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman. Educational Studies:
Conference Series, 2(1), 40-45. doi:
https://doi.org/10.30872/escs.v2i1.1188
Firawaty & Hasibuan. (2018). Pengaruh Literasi Ekonomi dan Kelompok teman
sebaya terhadap Perilaku Pembelian Impulsif Untuk produk Fashion pada
Mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2015 di Fakultas Ekonomi
Universitas Negeri Medan. Jurnal Ekonomi Pendidikan, 6(7), 21-27.

66
Firdaus, A. B. (2021). Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa PIPS UIN Mulana Malik Ibrahim Malang.
(Skripsi). Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri
Maulana Malik Ibrahim, Malang.
Firdaus, A. B. & Pusposari, L. F. (2022). The Influence of Economic Literacy and
Lifestyle on the Consumptive Behavior of Students. J-PIPS (Jurnal
Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial), 8(2), 172-182. doi:
https://doi.org/10.18860/jpips.v8i2.15260
Hidayah, R. W. (2015). Perilaku Konsumtif dalam Membeli Produk Fashion pada
Mahasiswa Putri di Surakarta. Surakarta: Universitas Muhammadiyah
Surakarta.
Hidayanti, F., dkk. (2023). The Influence of Financial Literacy, Lifestyle, Self-
Control, and Peer Conformity on Student’s Consumptive Behavior.
International Journal of Economics, Business and Accounting Research
(IJEBAR), 7(1), 1-14.
Maulidina, Y. & Kurniawati, Tri. (2022). The Effect of E-Money, Economic
Literacy and Parents’ Income on Consumptive Behavior. Economic
Education Analysis Journal, 11(2), 191-200. doi:
https://doi.org/10.15294/eeaj.v11i2.54254
Melina, A. & Wulandari, S. (2018). Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup
terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswi Pendidikan Ekonomi STKIP
YPM Bangko. Scientific Journals of Economic Education, 2(1), 141-152.
doi: http://dx.doi.org/10.33087/sjee.v2i1.29
Mujahidah, A. N. (2020). Analisis Perilaku Konsumtif dan Penanganannya (Studi
Kasus pada Satu Peserta Didik di SMK Negeri 8 Makassar). (Thesis).
Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar, Makassar.
Muqarrabin, A.M. (2017). Teori Yang Biasa Digunakan Untuk Mengukur
Perilaku Konsumen – Theory of Planned Behaviour. Diakses dari:
https://bbs.binus.ac.id/gbm/2017/07/07/teori-yang-biasa-digunakan-untuk-
mengukur-perilaku-konsumen-theory-of-planned-behaviour/
Narmaditya, B. S., Sahid, S., & Hussin, M. (2023). How does Family Economic
Education Foster Students’ Economic Behavior? The Mediating Role of

67
Economic and Entrepreneurial Literacy. Heliyon, 9(5), 1-12.doi:
https://doi.org/10.1016/j.heliyon.2023.e15608
Nurjanah, S., dkk. (2019). Pengaruh Literasi Ekonomi dan Self Control terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri
Jakarta. Jurnal Parameter, 31(2), 124-133. doi:
https://doi.org/10.21009/parameter.312.05
Paywala, R. J., Sunaryanto, & Utomo, S. H. (2022). Literasi Ekonomi,
Rasionalitas Ekonomi, dan Kelompok Teman Sebaya terhadap Perilaku
Konsumtif. Jambura Economic Education Journal, 4(1), 16-22. doi:
https://doi.org/10.37479/jeej.v4i1.11684
Puryasari, R. (2019). Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya Hidup terhadap
Perilaku Konsumtif Mahasiswa Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI
Tulungagung. UTILITY: Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Ekonomi, 3(1), 1-
14. doi: https://doi.org/10.30599/utility.v3i1.520
Risnawati, Mintarti, S. U. & Wardoyo, C. (2018). Pengaruh Pendidikan Ekonomi
Keluarga, Gaya Hidup, Modernitas Individu, dan Literasi Ekonomi
terhadap Perilaku Konsumtif Siswa. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian,
dan Pengembangan, 3(4), 430—436.
Sa’idah, F. & Fitrayati, D. (2022). Analisis Pengaruh Literasi Ekonomi dan Gaya
Hidup Hedonis Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa di Era Pandemi
Covid-19. Jurnal Paedagogy: Jurnal Penelitian dan Pengembangan
Pendidikan, 9(3), 467-475. doi: https://doi.org/10.33394/jp.v9i3.5288
Sevima, F. (2020). Pengertian Literasi Menurut Para Ahli, Tujuan, Manfaat,
Jenis dan Prinsip. Diakses dari: https://sevima.com/pengertian-literasi-
menurut-para-ahli-tujuan-manfaat-jenis-dan-prinsip/
Surindra, B. (2022). The Influence of Economic Literacy and Digital Literacy on
Consumptive Behaviour of Students. International Journal Of Humanities
Education And Social Sciences (IJHESS), 1(5), 696 – 703. doi:
https://doi.org/10.55227/ijhess.v1i5.143

68

Anda mungkin juga menyukai