Anda di halaman 1dari 4

Nama :MohammadFadiel Asshidiq

Prodi :PGMI

Fakultas :FTIK

Kota Asal:Cilacap

PERAN MAHASISWA DALAM MENJAGA PERSATUAN DAN KESATUAN BANGSA


INDONESIA MELALUI PENGAMALAN PANCASILA

Mahasiswa merupakan bahan berharga yang di miliki oleh suatu bangsa di sebuah
negara.Mahasiswa merupakan pemuda generasi penerus yang senantiasa di didik dan dilatih
dengan pengajaran formal di sebuuah lembaga pendidikan.maka dari itu keberadaan mahasiswa
sangat di hargai dan di hormati sebagai generasi yang di harapkan dapat memajukan dan
mencapai cita-cita yang di harapkan Negara tersebut.Penanaman sikap moral dan persatuan
sangat penting di lakukan dalam kehidupan mahasiswa untuk mencapai suatu tujuan yng di
harapkan.Seperti yang kita tau dalam suatu Negara,apalagi di Indonesia yang merupakan
Negara yang majemuk akan kebudayaannya.

Seiring perkembangan zaman,nila-nilai luhur yang terkandung dalam pancasila semakin


memudar.Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang lahir karena kemajemukan dan perbedaan
yang di persatukan oleh kesadaran bersama untuk hidup sebagai bangsa yang merdeka dan
berdaulat.

Belajar dari sejarah,bangsaIndonesia lahir dari berbagai macam perbedaan


suku,budaya,ras,agama,adat istiadat,dan ,masih banyak lagi,Perbedaan tersebut bukan menjadi
masalah besar ataupun pemutus tali persatuan sesama bangsa Indonesia,melainkan hal tersebut
menjadi kekayaan bagi bangsa Indonesia.

Pembuatan essay ini adalah untuk memberikan pengertian kepada mahasiswa agar senatiasa
menjaga keutuhan dan perstuan Negara.Hal ini dapat dimulai dengan menjaga persatuan melalui
interaksi antar mahaasiswa satu dengan yang lain.Dengan adanya interaksi dari mahasiswa,dapat
menciptakan komunikaasi untuk menyatukan pikiran,gagasan,serta ide yang dimiliki untuk
memajukan Negara ini.

Persatuan berasal dari kata”satu” yang berarti utuh atau tidak terpecah belah.Persatuan dan
kesatuan bangsa Indonesia yang kita rasakan saat ini,terjadi dalam proses yang selalu
berubahdan berkembang secara aktif serta berlangsung lama,karena persatuan dan kesatuan
bangsa terbentuk dari proses yang tumbuh dari unsur-unsur seni budaya masyarakat Indonesia
sendiri,yang di tempa dalam jamgkauan waktu yang lama sekali.

Mahasiswa merupakan suatu elemen masyarakat yang unik.Jumlahnya tidak banyak,namun


sejarah menunjukan bahwa perkembangan bangsa ini tidak lepas dari peran
mahasiswa.Walaupun jaman terus bergerak dan berubah,namun tetap ada yang tidak berubah
dari mahasiswa,yaitu semangat.Semangat-semangat yang berkobar terpatri dalam diri
mahasiswa,semangat yang mendasari perbuatan untuk melakukan perubahan-perubahan atas
keadaan yang di anggapnya tidak adil.Mahasiswa tahu,ia harus berbuat sesuatu untuk
masyarakat,bangsa,dan nrgaranya.Demikianlah perjuangan mahasiswa dalam memerangi ketidak
adilan.

Indonesia adalah Negara yang berpedoman pada pancasila.Pancasila merupakan suatu yang
perlu d lestarikan,Pada kehidupan sehari-hari,kita sebagai generasi penerus bangsa per;lu
sesekali memaknai akan arti pentingnya pancasila dalam kehidupan ini,Nilai-nilai yang
terkandung didalamnya dapat kita terapkan di dunia nyata yang masih membutuhkan sentuhan
tangan kita.

Tentunya pancasila penting untuk menjadikan kita sebagai bangsa yang berdedikasi tinggi
dengan adanya nilai dan moral yang sesuai dengan pancasila.Kelima sila yang terkandung di
dalamnya mempunyai makna yang dalam apabila kita berupaya untuk mencermati secara
mendalam.

Disamping itu,kita perlu melatih diri agar tetap bisa mempraktekan nilai-nilai yang
terkandung tersebut.Hal tersebut akan menjadi pondasi dalam bersikap dan berbuat.Agar
terciptanya persatuan dan kesatuan bangsa,meningkatkan kesejahteraan hidup melindungi
segenap bangsa Indonesia dan turut serta berperan aktif dalam pergaulan dunia.Sebagai
mahasiswa kita perlu menerapkan nilai-nilai pancasila salah satunya persatuan yang tertuang
dalam pancasila sila ke-3.

Sila ketiga Pancasila berbunyi”Persatuan Indonesia”merupakan sila yang bunyinya paling


pendek diantara keempat sila yang lain.Namun sila ini memiliki pengaruh yang cukup besar
dalam sejarah bangsa Indonesia.Karensa itu Sila Persatuan Indonesia merupakan pedoman dan
kunci keberlangsungan bangsa Indonesia yang terdiri dari bebagai macam suku,agama dan ras
serta kebudayaan ini,terutama dalam mendongkrak semangat generasi pemuda Indonesia untuk
mempertahankan keutuhan bangsanya.

Makna dari sila”Persatuan Indonesia”adalah bahwa sifat dan keadaan Negara Indonesia
harus sesuai dengan hakikat satu.Sifat dan keadaan Negara Indonesia yang sesuai dengan hakikat
satu berarti mutlak tidak dapat dibagi,sehingga bangsa dan Negara Indonesia yang menempati
suatu wilayah tertentu merupakan suatu Negara yang berdiri sendiri memiliki sifat dan
keadaannya sendiri yang terpisah dari Negara lain di dunia ini.Sehingga Negara Indonesia
memiliki suatu kesatuan dan tidak terbagi-bagi.

Anehnya,kini para pelajar sudah tidak mengenal lagi arti dari Pancasila yang
sesungguhnya.Efek global yang semakin hari semakin merajalela,mengakibatkan karakter
Pancasila pada diri para pelajar khususnya mahasiswa semakin memudar.Dengan adanya seperti
ini,perlu di adakan pendidikan berkarakter untuk para pelajar khususnya mahasiswa.

Pendidikan berkarakter ini sangat di butuhkan untuk para pelajar khususnya mahasiswa dan
generasi muda.Merekalah penerus bangsa Indonesia.Menanamkan jiwa dan karakter pancasila
akan menjadi bahan dalam pengamalan nilai-nilai Pancasila nantinya.

Maka dari itu mahasiswa harus turut berpastisipasi dalam mengsukseskan program
pendidikan berkarakter pancasila ini,yang nantinya akan mewujudkan dan menjaga persatuan
dan kesatuan bangsa Indonesia,agar para generasi penerus dapat mengerti nilai-nilai Pancasila
yang sebenarnya dan dapat di amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Anda mungkin juga menyukai