Anda di halaman 1dari 82

PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK)

“Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk


Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran Matematika
SMKN 3 Linggabuana Purwakarta”

Kelas : X TKRO
Semester : Ganjil
Tahun Pelajaran : 2021/2022
Mata Pelajaran : Matematika

Pengajar : Dewi Surtika, S.Pd.

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT


DINAS PENDIDIKAN
CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV
SMK NEGERI 3 LINGGABUANA PURWAKARTA
2022
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT atas nikmat yang
telah diberikan kepada saya sehingga saya dapat menyelesaikan Penelitian Tindakan Kelas
“Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran
Matematika SMKN 3 Linggabuana Purwakarta” Laporan Penelitian Tindakan kelas ini
dibuat sebagai bahan bacaan atau referensi penelitian lanjutan.
Dengan telah selesainya laporan Penelitian Tindakan Kelas ini, saya ucapkan terimakasih
kepada kepala sekolah sebagai pimpinan sekolah di SMKN 3 Linggabuana Purwakarta, saya
ucapkan terimakasih kepada kepala perpustakaan karena telah bersedia menerima hasil
Penelitian ini dan disimpan di perpustakaan SMKN 3 Linggabuana Purwakarta.
Semoga dengan dibuatnya laporan Penelitian Tindakan Kelas ini dapat menjadi bahan
perbaikan dalam proses pembelajaran.

Purwakarta, 01 Maret 2022

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................... i

DAFTAR ISI .............................................................................................................. ii

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang Massalah ............................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .......................................................................................... 6

1.3 Batasan Masalah ............................................................................................ 6

1.4 Tujuan Penelitian ........................................................................................... 6

1.5 Manfaat Penelitian ......................................................................................... 6

BAB II KAJIAN PUSTAKA & HIPOTESIS TINDAKAN ................................... 7

2.1 Belajar dan Pembelajaran .............................................................................. 7

2.2 Motivasi Belajar ............................................................................................. 8

2.2.1 Pengertian Motivasi Belajar ................................................................ 8

2.2.2 Ciri – ciri Motivasi Belajar yang Tinggi .............................................. 9

2.2.3 Faktor – faktor yang Mempengaruhi Motivasi Belajar ....................... 12

2.2.4 Cara Menumbuhkan Motivasi Belajar ................................................. 14

2.3 Model Pembelajaran ...................................................................................... 16

2.3.1 Pengertian Model Problem Based Learning........................................ 17

2.3.2 Karakteristik Mode Problem Based Learning ..................................... 18

2.3.3 Langkah – Langkah Model Problem Based Learning ......................... 20

2.3.4 Kelebihan Model Pembelajaran Problem Based Learning.................. 23

2.3.5 Kelemahan Model Pembelajaran Problem Based Learning ................ 25

2.4 Pemahaman Konsep ....................................................................................... 26

2.4.1 Pengertian Pemahaman Konsep .......................................................... 26

2.4.2 Konsep Matematika .................................................................................

ii
2.4.3 Pemahaman Konsep Matematika ............................................................
2.5 Hipotesis Tindakan ...................................................................................... 37

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ............................................................... 38

3.1 Metode Penelitian ........................................................................................ 38

3.2 Subjek Penelitian ......................................................................................... 39

3.3 Instrumen Penelitian .................................................................................... 39

3.4 Prosedur Penelitian ...................................................................................... 39

3.4.1 Perencanaan Tindakan ....................................................................... 39

3.4.2 Pelaksanaan Tindakan ....................................................................... 40

3.4.3 Teknik Pengumpulan Data ................................................................ 40

3.4.4 Langkah – Langkah Penelitian .......................................................... 41

3.4.5 Teknik Pengolahan Data .................................................................... 43

3.4.5.1 Data Kuantitatif ..................................................................... 43

3.4.5.2 Data Kualitatif ....................................................................... 45

BAB IV HASIL PENELITIAN & PEMBAHASAN .............................................. 47

4.1 Deskripsi dan Hasil Penelitian .................................................................. 47


4.1.1 Identifikasi Masalah ........................................................................ 47
4.1.2 Penyususnan Komponen Pembelajaran .......................................... 47
4.1.3 Tindakan Pelaksanaan Siklus I ....................................................... 48
4.1.4 Tindakan Pelaksanaan Siklus II ...................................................... 52
4.2 Analisis Data ............................................................................................. 56
4.2.1 Pemahaman Konsep ........................................................................ 56
4.2.2 Ketuntasan Belajar Siswa................................................................ 59
4.3 Pembahasan Hasil Penelitian .................................................................... 60
BAB V SIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 62
5.1 Simpulan ................................................................................................... 62
5.2 Saran .......................................................................................................... 62
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 63
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Tabel Indikator Keberhasilan Pembelajaran................................................ 26

Tabel 3.1 Tabel Holistic Scoring Rubrics .................................................................... 43

Tabel 3.2 Tabel Kriteria Menentukan Tingkat Pemahaman Konsep Siswa ................ 44

Tabel 4.1 Tabel Ketercapaian dan Ketuntasan Pemahaman Konsep Siklus I ............. 50

Tabel 4.2 Tabel Refleksi Tindakan Pembelajaran Siklus 1 ......................................... 52

Tabel 4.3 Tabel Ketercapaian dan Ketuntasan Pemahaman Konsep Siklus II ............ 54

Tabel 4.4 Tabel Refleksi Tindakan Pembelajaran Siklus II ........................................ 56

Tabel 4.5 Tabel Pemahaman Konsep Siswa Siklus I .................................................. 56

Tabel 4.6 Tabel Pemahaman Konsep Siswa Siklus II ................................................. 57

Tabel 4.7 Tabel Ketuntasan Belajar Siswa .................................................................. 59


Gambar 3.1 Alur Penelitian Tindakan Kelas .............................................................. 38

Gambar 4.1 Diagram Perkembangan Pemahaman Konsep Siswa.............................. 58

Gambar 4.2 Diagram Perkembangan Ketuntasan Belajar Siswa ................................ 60


1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Matematika merupakan mata pelajaran yang sangat penting dalam


kehidupan, karena belajar matematika merupakan proses mengkonstruksi
konsep-konsep dan prinsip-prinsip yang saling berkaitan satu sama lain.
Matematika bukanlah pelajaran hafalan, untuk menguasai beberapa konsep
matematika tidak cukup dengan menghafal rumus-rumus dan contoh soal.
Banyak siswa yang membuang waktunya hanya untuk menghafal rumus tanpa
mengetahui proses untuk mendapatkan rumus tersebut dan tidak mengerti
maksudnya. Padahal pemahaman konsep adalah pokok penting untuk mencapai
pembelajaran matematika yang bermakna. Oleh karena itu, siswa harus
menguasai kemampuan mendasar yaitu kemampuan memahami konsep. Semakin
tinggi pemahaman konsep siswa tentang materi yang dipelajari, maka semakin
tinggi pula tingkat keberhasilan pembelajaran.
Memahami konsep merupakan kemampuan siswa dalam melakukan
prosedur (algoritma) secara luwes, akurat, efisien dan tepat (Jihad dan Haris,
2010: 149). Fokus pada hakikat pembelajaran matematika adalah pemahaman
konsep. Jika siswa akan mempelajari konsep yang baru, maka siswa harus
menguasai konsep yang mendasari konsep tersebut. Hal tersebut dikarenakan
konsep-konsep dalam matematika tersusun secara sistematis, hirarkis, dan logis
mulai dari sederhana sampai kompleks.
Pemahaman konsep matematika merupakan landasan yang sangat
penting dalam mempelajari matematika. Karena dengan penguasaan konsep
yang baik, siswa memiliki bekal dasar yang baik pula untuk menyelesaikan
masalah yang berkaitan dengan matematika. Hal ini sesuai dengan visi dan
tujuan pembelajaran matematika. Visi pembelajaran matematika diantaranya
terbagi menjadi dua, yaitu visi untuk masa kini dan visi untuk masa depan. Visi
pembelajaran matematika untuk saat ini diantaranya adalah siswa memiliki
pemahaman konsep matematika dan dapat menerapkannya dalam kehidupan

1
2

sehari-hari, sedangkan visi pembelajaran matematika untuk masa depan adalah


siswa mampu penalaran induktif, logis, kritis, sistematik, cermat, mampu
menyusun model matematika, analogi, generalisasi serta memiliki rasa percaya
diri, rasa keindahan, sikap terbuka, menghargai keindahan matematika, rasa
ingin tahu dan senang belajar matematika.
Pemahaman konsep matematika termasuk dalam ranah kognitif dalam
pembelajaran matematika karena menggali tingkat intelektual siswa dalam
penyerapan materi di kelasnya. Sedangkan ranah afektif dalam kompetensi
mata pelajaran matematika diantaranya adalah memiliki sikap menghargai
kegunaan matematika dalam kehidupan, yaitu memiliki rasa ingin tahu,
perhatian, dan minat dalam mempelajari matematika, serta sikap ulet dan
percaya diri dalam pemecahan masalah. Hal ini sejalan dengan pendapat
Syaban (dalam Suhendar, 2016: 2) bahwa dalam pembelajaran matematika
perlu dikembangkan diantaranya sikap kritis, cermat, objektif, terbuka,
menghargai keindahan matematika, rasa ingin tahu, dan senang belajar
matematika.
Pemahaman konsep matematika dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor
eksternal. Faktor internal adalah faktor yang terdapat di dalam diri siswa itu
sendiri. Ruseffendi (2006: 8) menyatakan terdapat 5 (lima) faktor yang hampir
sepenuhnya tergantung pada siswa yang dapat mempengaruhi keberhasilannya
dalam belajar yaitu kecerdasan anak, kesiapan anak, bakat anak, kemauan
belajar anak dan minat anak. Faktor intenal ini merupakan gambaran dari
konsep diri dan disposisi siswa. Faktor eksternal adalah faktor yang terdapat di
luar diri siswa yang bersangkutan, seperti keadaan lingkungan rumah, sekolah,
guru, masyarakat, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan semua
lingkungan tersebut (Hakim, 2000: 61).
Pemahaman konsep matematika dipengaruhi oleh beberapa faktor,
yaitu faktor guru, lingkungan sekolah, lingkungan tempat tinggal, cara belajar
siswa, fasilitas belajar yang digunakan, faktor internal siswa, dan lain
sebagainya. Akan tetapi, seorang siswa yang telah menyadari tugasnya sebagai
seorang pembelajar seharusnya dapat menggunakan faktor-faktor yang ada
3

untuk memaksimalkan hasil belajarnya. Dalam kurikulum 2006, terdapat lima


kompetensi yang ingin dicapai melalui mata pelajaran matematika, yaitu empat
aspek dalam ranah kognitif dan satu aspek ranah afektif. Tetapi dalam
pembelajaran di sekolah, aspek afektif kurang mendapat perhatian. Padahal
aspek kognitif maupun afektif sama-sama penting untuk mendukung
keberhasilan siswa. Aspek afektif dalam kompetensi mata pelajaran
matematika itu adalah memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam
kehidupan, yaitu memiliki rasa ingin tahu, perhatian, dan minat dalam
mempelajari matematika, serta sikap ulet dan percaya diri dalam pemecahan
masalah. Hal ini sejalan dengan pendapat Syaban (2010) bahwa dalam
pembelajaran matematika perlu dikembangkan diantaranya sikap kritis, cermat,
objektif, terbuka, menghargai keindahan matematika, rasa ingin tahu, dan
senang belajar matematika.
Faktor yang mempengaruhi pemahaman konsep siswa, yaitu faktor
internal dan faktor eksternal. Faktor internal adalah faktor yang terdapat di
dalam diri siswa itu sendiri, seperti kesehatan jasmani dan rohani, kecerdasan
(intelegensi), daya ingat, gaya kognitif, minat, dan bakat. Faktor eksternal
adalah faktor yang terdapat di luar diri siswa yang bersangkutan, seperti
keadaan lingkungan rumah, sekolah, guru, masyarakat, dan segala sesuatu yang
berhubungan dengan semua lingkungan tersebut (Hakim, 2000: 61). Dari
faktor-faktor di atas yang menarik minat penulis untuk meneliti lebih lanjut
mengenai faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal yang akan diteliti
yaitu gaya kognitif, dan faktor eksternalnya yaitu perhatian orang tua.
Pemahaman konsep matematika ini dikategorikan masuk dalam ranah
kognitif. Ranah yang menggali tingkat intelektual siswa dalam penyerapan
belajar di kelasnya. Dalam penyerapan belajar siswa juga perlu mengiktu
pembelajaran dengan baik.
Pembelajaran dapat berlangsung dengan baik apabila guru mampu
menyesuaikan diri dan siswa memili motivasi belajar yang tinggi. Sebagaimana
yang sudah diketahui pada beberapa teori pembelajaran bahwa pembelajaran akan
efektif jika dalam penyampaian materinya menggunakan model- model pembelajaran
4

agar semua kegiatan pembelajaran terfokus dan terpusat pada peserta didik sehingga
mereka menyadari bahwa merekalah yang menjadi subjek pembelajaran bukan lagi
objek pembelajaran. Dengan membangun peserta didik menjadi subjek pembelajaran
berarti seorang guru sedang membangun motivasi peserta didik secara tidak langsung
karena seorang guru sedang melakukan hal-hal sebagai berikut terhadap peserta didik :

1. Menyadarkan kedudukan pada awal belajar, proses, dan hasil akhir


2. Menginformasikan tentang kekuatan usaha belajar yang
dibandingkan dengan teman sebaya;
3. Mengarahkan kegiatan belajar;
4. Membesarkan semangat belajar; dan
5. Menyadarkan tentang adanya perjalanan belajar dan kemudian
bekerja.

Motivasi belajar bagi peserta didik sendiri penting diketahui oleh guru maupun
orang tua. Dengan memahami motivasi tiap siswa, guru bisa membangkitkan,
meningkatkan, dan memelihara semangat siswa untuk belajar sampai berhasil.
Adapun motivasi sebetulnya didefinisikan sebagai faktor mental seseorang untuk
berubah melakukan sesuatu dalam meraih motif atau tujuan yang diinginkan atau
dicitakan. Motivasi dapat dibedakan menjadi motivasi intrinsik atau dari dalam diri
dan ekstrinsik yang berada di luar siswa. Menurut Winkel (dalam Aina Mulyana,
2018) mengartikan motivasi belajar adalah segala usaha di dalam diri sendiri yang
menimbulkan kegiatan belajar, dan menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar
serta memberi arah pada kegiatan-kegiatan belajar sehingga tujuan yang
dikehendaki tercapai.
Berhasil atau tidaknya pencapaian tujuan pendidikan banyak bergantung
kepada bagaimana proses belajar yang dialami oleh siswa sebagai peserta didik.
Proses belajar yang efisien mengandung arti bahwa belajar itu memperoleh hasil
yang sebaik-baiknya sesuai dengan tujuan yang diharapkan. Hasil belajar siswa
merupakan salah satu bukti berhasilnya proses pendidikan.
Banyak upaya yang telah dilakukan pemerintah dalam rangka meningkatkan
mutu pendidikan di Indonesia, salah satunya adalah dengan memperbaiki
5

kedudukandan fungsi guru dalam proses belajar mengajar disekolah. Pada proses
pembelajaran saat ini, aktivitas guru masih jauh dominan dari pada aktivitas
siswanya dan cenderung teacher center. Salah satunya terjadi pada pembelajaran
Fisika.
Dominasi dalam proses pembelajaran menyebabkan kecenderungan siswa
bersifat pasif, sehingga mereka lebih banyak menunggu sajian dari guru dari pada
mencari dan menemukan sendiri pengetahuan yang mereka butuhkan. Kondisi
seperti ini dialami pula oleh siswa di kelas X TKRO SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta.
Matematika seringkali dianggap sebagai mata pelajaran yang sulit dikuasai
dan dipahami, yang berpengaruh pada hasil pencapaian nilai siswa yang kurang
dari KKM hal inipun disebabkan karena rendahnya motivasi siswa tersebut dalam
belajar. Untuk mengatasi persoalan ini, perlu adanya tindakan dalam pembelajaran
agar tercipta suasana belajar kondusif, sehingga suasana interaksi dalam kelas
baik antara guru dengan siswa, maupun siswa dengan siswa dapat tumbuh dan
berkembang. Dengan demikian, diperlukan suatu model pembelajaran yang dapat
membuat suasana belajar yang aktif dan efektif, menyenangakan, dan penuh
makna. Salah satu alternatif model pembelajaran yang dapat di implementasikan
adalah model pembelajaran Problem Based Learning.
Dalam penelitian sebelumnya telah memberikan bukti yang meyakinkan
mengenai keefektifan model pembelajaran PBL untuk meingkatkan hasil belajar
dan motivasi belajar. Penelitian oleh wibawa (2015) menunjukkan bahwa model
pembelajaran PBL dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar peserta didik
pada mata pelajaran menggambar teknik mesin di SMK piri Sleman. Penelitian
oleh Nafiah (2014) menunjukkan bahwa model pembelajaran PBL dapat
meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan hasil belajar peserta didik pada
materi perbaikan dan seting ulang PC di SMK islam Terpadu Smart Informatika
Surakarta Tahun Pelajaran 2013/2014. Dengan demikian, peneliti tertarik untuk
melakukan penelitian dengan judul “Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran
Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman
Konsep Siswa pada mata pelajaran Matematika SMKN 3 Linggabuana
6

Purwakarta”.
1.2 Rumusan Masalah
1. Bagaimana peningkatan motivasi dan pemahaman konsep siswa
setelah menggunakan model pembelajaran PBL?
2. Bagaimana hasil belajar siswa setelah menggunakan model
pembelajaran PBL?
1.3 Batasan Masalah
1. Penelitian dilakukan terhadap kelas X TKRO SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta tahun ajaran 2021/2022
2. Penelitian di fokuskan mengukur motivasi, pemahaman konsep dan
hasil belajar siswa.
3. Penelitian ini dilakukan pada pokok bahasan Barisan dan Deret
1.4 Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan yang ingin
dicapai dalam penelitian ini adalah untuk:
1. Mengetahui peningkatan motivasi dan pemahaman konsep siswa
dengan menggunkan model pembelajaran Problem Based Learning.
2. Mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan model
pembelajaran Problem Based Learning
1.5 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat pada:

1. Siswa, sehingga dapat termotivasi dalam belajar matematika dan

meningkatkan pemahaman konsep siswa terhadao matematika.

2. Guru, sehingga dapat melakukan inovasi pembelajaran di kelas

khususnya dalam pembelajaran matematika, dan

3. Sekolah, sebagai bahan untuk menentukan kebijakan dalam upaya

meningkatkan hasil belajar siswa.


7

BAB II
KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS TINDAKAN

2.1 Belajar dan Pembelajaran

Salah satu kegiatan yang tak terpisahkan dalam kehidupan

manusia adalah proses belajar. Dengan belajar manusia dapat

mengembangkan potensi-potensi yang dimilikinya. Menurut Hamalik

(Herni, 2008: 10) “belajar diartikan suatu proses perubahan tingkah laku

melalui interaksi antara individu dan lingkungannya”. Sejalan dengan itu

menurut Usman dan Setiawati (Tedjaningrum, 2011:11) mengartikan

belajar adalah suatu proses yang ditandai dengan adanya suatu perubahan

pada diri seseorang yang terbentuk akibat adanya interaksi antara

individu dengan individu dan individu dengan lingkungan sehingga

mereka lebih mampu berinteraksi dengan lingkungannya. Perubahan

tingkah laku tersebut dapat ditunjukkan dalam berbagai bentuk seperti

perubahan pengetahuan, pemahaman, sikap, tingkah laku, keterampilan

yang bersifat menetap/konstan, kecakapan, kemampuan daya reaksi, daya

penerimaan, dan aspek yang ada pada individu karena suatu pengalaman

belajar.

Dalam Undang-Undang Sisdiknas (2003:3) diterangkan bahwa

“pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan

sumber belajar pada suatu lingkungan belajar”.

Berdasarkan uraian di atas dapat dikatakan bahwa belajar dan

pembelajaran merupakan proses interaksi dua arah, mengajar dilakukan

7
8

oleh guru sebagai pendidik, sedangkan belajar dilakukan oleh siswa

sebagai peserta didik.

2.2 Motivasi Belajar

2.2.1 Pengertian Motivasi Belajar

Motivasi berasal dari bahasa Latin, movere yang berarti bergerak

atau bahasa Inggrisnya to move. Motif diartikan sebagai kekuatan yang

terdapat alam diri organisme yang mendorong untuk berbuat (driving

force). Motif tidak berdiri sendiri, tetapi saling berkaitan dengan faktor

lain, baik faktor eksternal, maupun faktor internal. Hal-hal yang

mempengaruhi motif disebut motivasi.

Secara etimologi motifasi artinya dorongan, kehendak, alasan atau

kemauan. Motivasi adalah tenaga-tenaga (forcer) yang

membangkitkandan mengarahkan kelakuan individu. Motifasi tidak dapat

diamati secara langsung akan tetapi dapat diinteprestasikan dalam

tingkah lakunya, berupa rangsangan, dorongan atau pembangkit tenaga

munculnya suatu tingkah laku yang tertentu. Dalam motivasi terkandung

adanya keinginan yang mengaktifkan, menggerakkan, menyalurkan dan

mengarahkan sikap danperilaku individu belajar (Koeswara,1989 dalam

Dimyati dan Mudjiono 2009:80). Belajar adalah usaha yang dilakukan

dengan sengaja yang dapat menimbulkan tingkah laku (baik actual/nyata

maupun potensil/tidak tampak)dimana perubahan yangdihasilkan tersebut

bersifat positif dan berlaku dalam waktu yang relatif lama. Belajar dalam

arti luas dapat diartikan sebagai suatu proses yang memungkinkan


9

timbulnya atau berubahnya suatu tingkah laku sebagai hasil dari

terbentuknya respon utama, dengan sarat bahwa perubahan atau

munculnya tingkah laku baru itu bukan disebabkan oleh adanya

kematangan atau oleh adanya perubahan sementara oleh suatu hal

(Nasution, dkk:1992: 3).

Belajar adalah proses yag dilakukan oleh manusia untuk

mendapatkan aneka ragam kompetensi,skill,dan sikap (Bell Gredler

1986:1 dalam Udin.S.Wiranataputra 2007:1.5) Hal tersebut diperoleh

secara bertahap dan berkelanjutan mulai dari masa bayi sampai masa tua

melalui rangkaian proses belajar sepanjang hayat. Hakikat motivasi

belajar adalah dorongan internal dan eksternal pada peserta didik-peserta

didik yang sedang belajar untuk mengadakan perubahan tingkah laku,

pada umumnnya dengan beberapa indikator atau unsur yang mendukung.

Motivasi belajar adalah segala sesuatu yang dapat memotivasi

peserta didik atau individu untuk belajar. Dapat disimpulkan dari

pengertian-pengertian di atas bahwa motivasi belajar merupakan “suatu

dorongan yang mampu menggerakan atau mengarahkan

perubahantingkah laku peserta didik yang dapat memotivasi

kegiatan belajar peserta didik dalam mencapai tujuan belajar”.

2.2.2 Ciri – ciri Motivasi Belajar yang Tinggi

Sardiman A.M (2011: 83) mengemukakan ciri-ciri motivasi yang

ada pada siswa di antaranya adalah:

a. Tekun menghadapi tugas (dapat bekerja terus-menerus dalam waktu yang


10

lama, tidak pernah berhenti sebelum selesai).

b. Ulet menghadapi kesulitan (tidak lekas putus asa) tidak

memerlukan dorongan dari luar untuk berprestasi sebaik

mungkin (tidak cepat puas dengan prestasi yang telah

dicapainya).

c. Lebih senang bekerja mandiri.

d. Cepat bosan pada tugas yang rutin (hal-hal yang bersifat

mekanis, berulang- ulangbegitu saja, sehingga kurang efektif.

e. Tidak mudah melepaskan hal yang diyakini itu.

f. Senang mencari dan memecahkan masalah soal-soal.

g. Memiliki harapan dan cita-cita

h. Memiliki hal-hal yang menarik dalam belajar

i. Memiliki lingkungan belajar yang kondusif

Apabila seseorang memiliki ciri-ciri seperti di atas, berarti seseorang itu

memiliki motivasi belajar yang cukup tinggi. Ciri-ciri motivasi belajar seperti di

atas akan sangat penting dalam menunjang proses pembelajaran. Ciri-ciri motivasi

belajar di atas yang akan digunakan dalam menyusun kisi-kisi instrumen angket

untuk mengungkap salah satu variabel bebas dalam penelitian ini yaitu

motivasibelajar.

Hamzah B. Uno (2011: 23)menyebutkan indikator motivasi belajar yang

berbeda,dapat diklasifikasikan sebagai berikut :


11

a. Adanya hasrat dan keinginan berhasil

b. Adanya dorongan dan kebutuhan dalam belajar

c. Adanya harapan atau cita-cita masa depan

d. Adanya penghargaan dalam belajar

e. Adanya kegiatan yang menarik dalam belajar

f. Adanya lingkungan belajar yang kondusif, sehingga

memungkinkan seorang siswa dapat belajar dengan baik.

Motivasi belajar yang tinggi dapat menggiatkan aktivitas belajar siswa.

Motivasi tinggi dapat ditemukan dalam sifat perilaku siswa seperti yang

dikemukakan Sugihartono dkk (2007: 78) antara lain “pertama, adanya kualitas

keterlibatan siswa dalam belajar yang sangattinggi, kedua, adanya perasaan dan

keterlibatan afektif siswa yang tinggi dalam belajar, dan ketiga, adanya upaya

siswa untuk senantiasa memelihara atau menjaga agar senantiasa memiliki

motivasi belajar tinggi”.

Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan ciri-ciri motivasi belajar

yang tinggi timbul dapat dilihat dari ketekunan dalam dirinya dalam mengerjakan

tugas, tidak putus asa jika menghadapi kesulitan, tertarik terhadap bermacam

masalah dan memecahkannya, senang bekerja mandiri, bosan terhadap tugas rutin,

dapatmempertahankan pendapat,dan tidak mudah melepaskan hal yang

diyakini.Ciri-ciri motivasi belajar dapat diukur dari tekad yang kuat dalam diri

siswa untuk belajar, berhasil, dan meraih cita-cita masa depan. Motivasi belajar

juga dapat didorong dengan adanya penghargaan, motivasi belajar tinggi,

melibatkan diri aktif dalam kegiatan belajar, dan memiliki keterlibatan afektif
12

yang kegiatan yang menarik, dan lingkungan yang kondusif dalam belajar.

Seorang siswa yang senantiasa memiliki tinggi dalam belajar juga dapat dikatakan

siswa memiliki motivasi belajar yang tinggi.

2.2.3 Faktor – faktor yang Mempengaruhi Motivasi Belajar

Dalam aktifitas belajar, seorang individu membutuhkan suatu dorongan atau

motivasi sehingga sesuatu yang diinginkan dapat tercapai, dalam hal ini ada

beberapa faktor yang mempengaruhi belajar. Terkait dengan hal yang tersebut di

atas, maka (Dimyanti dan Mudjiono 2009:97) mengemukakan bahwa faktor-

faktor yang mempengaruhi motivasi belajar antara lain:

1. Cita-cita / aspirasi

Cita-cita merupakan satu kata tertanam dalam jiwa seorang

individu. Cita- cita merupakan angan-angan yang ada di imajinasi seorang

individu, dimana cita-cita tersebut dapat dicapai akan memberikan suatu

kemungkinan tersendiri pada individu tersebut. Adanya cita-cita juga

diiringi oleh perkembangan dan pertumbuhan keperibadian individu yang

akan menimbulkan motivasi yang besar untuk meraih cita-cita atau kegiatan

yang diinginkan.

2. Kemampuan siswa

Kemampuan dan kecakapan setiap individu akan memperkuat

adanya motivasi. kemampuan yang dimaksud adalah kemampuan membaca,

memahami sehingga dorongan yang ada pada diri individu akan makin

tinggi.
13

3. Kondisi siswa dan lingkungan

Kondisi siwa adalah kondisi rohani dan jasmani. Apabila kondisi

stabil dan sehat maka motivasi siswa akan bertambah dan prestasinya akan

meningkat. Begitu juga dengan kondisi lingkungan siswa (keluarga dan

masyarakat) mendukung, maka motivasi pasti ada dan tidak akan

menghilang.

4. Unsur dinamis dan pengajaran

Dinamis artinya seorang individu dapat menyesuaikan diri dengan

lingkungan sekitar, tempat dimana seorang individu akan memperoleh

pengalaman.

5. Upaya guru dalam pengajaran siswa

Guru adalah seorang sosok yang dikagumi dan insan yangt

mempunyai peranan penting dalam dunia pendidikan. Seorang guru dituntut

untuk profesional dan memiliki keterampilan. Dalam suatu kegiatan atau

pekerjaan yang dilakukan tidak terlepas adanya fungsi dan kegunaan.

Motivasi dalam belajar yang merupakan suatu dorongan memiliki fungsi,

yang dikemukakan oleh seorang ahli yaitu:

a. Mendorong manusia untuk berbuat atau bertindak. Motif untuk

berfungsi sebagai penggerak atau sebagai motor penggerak

melepaskan energi.

b. Menentukan arah perbuatan yaitu petunjuk suatu tujuan yang

hendak dicapai.
14

2.2.4 Cara Menumbuhkan Motivasi Belajar

Sardiman A.M (2011: 92-95) mengungkapkan ada

beberapa bentuk dan cara untukmenumbuhkan motivasi dalam

kegiatan belajar di sekolah, yaitu:

1. Memberi Angka

Angka ini berkaitan denga nilai yang diberikan guru dari

kegiatan belajarnya.Siswa tentunya sangat terpikat dengan

nilai-nilai ulangan atau raport yang tinggi. Nilai- nilai yang

baik itu akan menjadikan motivasi yang kuat bagi para siswa

untuk melakukan kegiatan belajar.

2. Hadiah

Hadiah juga dapat dikatakan sebagai motivasi bagi para

siswa.Baik hadiah tersebut berasal dari sekolah kepada siswa

yang berprestasi, maupun dari orang tua atau keluarga.

3. Saingan/ Kompetisi

Saingan atau kompetisi dapat digunakan sebagai alat motivasi

untuk mendorong belajar siswa.Baik persaingan individu

maupun persaingan kelompok dapat meningkatkan prestasi

belajar siswa. Misalnya persaingan antara teman sebangku,

jika si A mendapat nilai lebih baik dari pada si B, biasanya si

B akan terdorong untukdapat mengungguli si A.


15

4. Ego-involvement

Bekerjakeras dengan mempertaruhkan harga diri merupakan

salah satu bentukmotivasi. Seseorang akan berusaha keras

untuk mencapai prestasi yang baik dengan menjaga harga

dirinya. Para siswa akan belajar dengan keras untuk menjaga

harga dirinya.

5. Memberi Ulangan

Para siswa akan giat belajar jika mengetahui aka nada ulangan.

Oleh karena itu, ulangan merupakan salah satu motivasi siswa

untuk belajar. Jadi, guru harus terbuka memberitahukan

kepada siswanya jika akan mengadakan ulangan.

6. Mengetahui Hasil

Semakin mengetahui grafik hasi belajar, maka ada motivasi

pada diri siswa untuk terus belajar, dengan suatu harapan

hasilnya terus meningkat.

7. Pujian

Dengan pujian yang tepat akan memupuk suasana

menyenangkan dan mempertinggi semangat belajar serta

sekaligus akan membangkitkan harga diri.

8. Hukuman

Hukuman sebagai reinforcement negative tetapi kalau

diberikan secara tepat dan bijak akan dapat menjadi alat

motivasi. Jadi guru harus mampu menerapkan prinsipprinsip


16

pemberian hukumansecara tepat.

9. Hasrat untuk Belajar

Hasrat untuk belajar berarti pada diri siswa memang ada unsure

kesengajaan dan maksud belajar, sehingga hasil belajar yang

disertai tujuan belajar pasti hasilnya akan lebih baik.

10. Minat

Proses belajar akan berjalan lancar kalau disertai dengan minat

terhadap pelajarantersebut.

11. Tujuan yang Diakui

Rumusan tujuan yang diakui dan diterima baik oleh siswa,

akan menjadi motivasi yang penting. Sebab dengan memahami

tujuan yang harus dicapai, akan diarasa sangat berguna dan

menguntungkan, sehingga akan timbul motivasi untuk terus

belajar.

2.3 Model Pembelajaran

Pengertian model pembelajaran dalam Kamus Besar Bahasa

Indonesia adalah pola (contoh, acuan, ragam, dan sebagainya) dari

sesuatu yang akan dibuat atau dihasilkan. Dalam penerapannya model

pembelajaran harus disesuaikan dengan kebutuhan siswa karena masing-

masing model pembelajaran mempunyai tujuan, prinsip, dan tekanan

yang berbeda-beda.
17

Menurut Dahlan (Azmi, 2011 : 20) model mengajar dapat

diartikan suatu rencana atau pola yang digunakan dalam menyusun

kurikulum, mengatur materi pelajaran, dan memberi petunjuk kepada

pengajar di depan kelas. Sedangkan pembelajaran menurut Gagne (Azmi

2011 : 20) bahwa dalam proses pembelajaran siswa berada dalam posisi

proses mental yang aktif, dan guru berfungsi mengondisikan terjadinya

pembelajaran. Model pembelajaran juga merupakan salah satu cara untuk

membantu guru bagaimana cara membelajarkan siswa dengan berbagai

variasinya sehingga terhindar dari rasa bosan dan tercipta suasana belajar

yang nyaman dan menyenangkan. Salah satu model pembelajaran

tersebut adalah model pembelajaran Problem Based Learning.

2.3.1 Pengertian Model Problem Based Learning

Menurut Duch (1995) dalam Aris Shoimin (2014:130)


mengemukakan bahwa pengertian dari model Problem Based Learning
adalah Problem Based Learning (PBL) atau pembelajaran berbasis
masalah adalah model pengajaran yang bercirikan adanya permasalahan
nyata sebagai konteks untuk para peserta didik belajar berfikir kritis dan
keterampilan memecahkan masalah serta memperoleh pengetahuan.
Sedangkan menurut Kamdi (2007:77) berpendapat bahwa: Model
Problem Based Learning diartikan sebagai sebuah model pembelajaran
yang didalamnya melibatkan siswa untuk berusaha memecahkan masalah
dengan melalui beberapa tahap metode ilmiah sehingga siswa diharapkan
mampu mempelajari pengetahuan yang berkaitan dengan masalah
tersebut dan sekaligus siswa diharapkan akan memilki keterampilan
dalam memecahkan masalah. Dari beberapa definisi di atas, maka dapat
disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning
18

menjadi sebuah pendekatan pembelajaran yang berusaha menerapkan


masalah yang terjadi dalam dunia nyata sebagai sebuah konteks bagi para
siswa dalam berlatih bagaimana cara berfikir kritis dan mendapatkan
keterampilan dalam pemecahan masalah, serta tak terlupakan untuk
mendapatkan pengetahuan sekaligus konsep yang penting dari materi ajar
yang dibicarakan.

2.3.2 Karakteristik Model Problem Based Learning

Berdasarkan teori yang dikembangkan Barrow, Min Liu (2005) dalam

Aris Shoimin (2014:130) menjelaskan karakteristik dari PBM, yaitu:

a. Learning is student-centered

Proses pembelajaran dalam PBL lebih menitikberatkan kepada

siswa sebagai orang belajar. Oleh karena itu, PBL didukung juga

oleh teori konstruktivisme dimana siswa didorong untuk dapat

mengembangkan pengetahuannya sendiri.

b. Autenthic problems from the organizing focus for learning

Masalah yang disajikan kepada siswa adalah masalah yang autentik

sehingga siswa mampu dengan mudah memahami masalah tersebut

serta dapat menerapkannya dalam kehidupan profesionalnya nanti.

c. New information is acquired through self-directed learning

Dalam proses pemecahan masalah mungkin saja belum mengetahui

dan memahami semua pengetahuan prasayaratnya sehingga siswa

berusaha untuk mencari sendiri melalui sumbernya, baik dari buku

atau informasi lainnya.


19

d. Learning occurs in small group

Agar terjadi interaksi ilmiah dan tukar pemikiran dalam usaha

mengembangkan pengetahuan secara kolaboratif, PBM

dilaksanakan dalam kelompok kecil. Kelompok yang dibuat

menuntut pembagian tugas yang jelas dan penerapan tujuan yang

jelas.

e. Teachers act as facilitators

Pada pelaksanaan PBM, guru hanya berperan sebagai fasilitator.

Meskipun begitu guru harus selalu memantau perkembangan

aktivitas siswa dan mendorong mereke agar mencapai target yang

hendak dicapai. Sedangkan ciri dari model problem Based

learningmengemukakan bahwa secara umum dapat dikenali dengan

adanya enam ciri yang dimilikinya, adapun keenam ciri tersebut

adalah:

a. Kegiatan belajar mengajar dengan model Problem Based

Learning dimulai dengan pemberian sebuah masalah.

b. Masalah yang disajikan berkaitan dengan kehidupan

nyata para siswa.

c. Mengorganisasikan pembahasan seputar disiplin ilmu.

d. Siswa diberikan tanggungjawab yang maksimal dalam

membentuk maupun menjalankan proses belajar secara

langsung.

e. Siswa dibentuk menjadi beberapa kelompok kecil.


20

f. Siswa dituntut untuk mendemonstrasikan produk atau

kinerja yang telah mereka pelajari.

Berdasarkan uraian di atas, disimpulkan bahwa

pembelajaran dengan model Problem Based Learning dimulai oleh

adanya masalah yang dalam hal ini dapat dimunculkan oleh siswa

ataupun guru, kemudian siswa memperdalam pengetahuannya

tentang apa yang mereka telah ketahui dan dan apa yang perlu

mereka ketahui untuk memecahkan masalah tersebut. Siswa dapat

memilih masalah yang dianggap menarik untuk dipecahkan

sehingga mereka terdorong untuk berperan aktif dalam belajar

2.3.3 Langkah – Langkah Model Problem Based Learning

Aris Shoimin (2014:131) mengemukakan bahwa langkah-langkah

dalam model pembelajaran Problem Based Learning adalah sebagai

berikut:

a. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran.

Menjelaskan logistik yang dibutuhkan. Memotivasi

siswa terlibat dalam aktivitas pemecahan masalah yang

dipilih.

b. Guru membantu siswa mendefinisikan dan

mengorganisasikan tugas belajar yang berhubungan

dengan masalah tersebut (menetapkan topik, tugas,

jadwal, dll).
21

c. Guru mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang

sesuai, eksperimen untuk mendapatkan penjelasan dan pemecahan

masalah, pengumpulan data, hipotesis, dan pemecahan masalah.

d. Guru membantu siswa dalam merencanakan serta menyiapkan karya

yang sesuai seperti laporan dan membantu mereka berbagai tugas

dengan temannya.

e. Guru membantu siswa untuk melakukan refleksi atau evaluasi

terhadap penyelidikan mereka dan proses-proses yang mereka

gunakan.

Sedangkan langkah-langkah dalam model pembelajaran Problem Based

learning menyatakan bahwa langkahlangkah pembelajarannya

adalah :

1. Orientasi siswa kepada masalah


Kegiatan yang pertama dilakukan dalam model ini adalah
dijelaskannya tujuan pembelajaran yang ingin dicapai oleh guru,
selanjutnya disampaikannya terkait logistik yang dibutuhkan,
diajukannya suatu masalah yang harus dipecahkan siswa,
memotivasi para siswa agar dapat terlibat secara langsung untuk
melakukan aktivitas pemecahan masalah yang menjadi pilihannya.
22

2. Mengorganisasikan siswa untuk belajar

Guru dapat melakukan perannya untuk membantu siswa dalam

mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang terkait

dengan masalah yang disajikan.

3. Membimbing penyelidikan individual maupun kelompok

Guru melakukan usaha untuk mendorong siswa dalam

mengumpulkan informasi yang relevan, mendorong siswa untuk

melakukan eksperimen, dan untuk mendapat pencerahan dalam

pemecahan masalah.

4. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya

Guru membantu para siswa-siswinya dalam melakukan perencanaan

dan penyiapan karya yang sesuai misalnya laporan, video atau

model, serta guru membantu para siswa untuk berbagi tugas antar

anggota dalam kelompoknya.

5. Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah

Guru membantu para siswa dalam melakukan refleksi atau evaluasi

terhadap penyelidikan mereka dalam setiap proses yang mereka

gunakan.

Dari beberapa pendapat di atas mengenai langkah-langkah dalam

model pembelajaran Problem Based Learning dapat diambil kesimpulan bahwa

langkah-langkah dalam model PBL ini dimulai dengan menyiapkan logistic yang

dibutuhkan lalu penyajian topik atau masalah, dilanjutkan dengan siswa

melakukan diskusi dalam kelompok kecil, mencari solusi dari permasalahan. Dari
23

berbagai sumber secara mandiri atau kelompok, menyampaikan solusi dari

permasalahan dalam kelompok berupa hasil karya dalam bentuk laporan, dan

kemudian melakukan evaluasi terhadap proses apa saja yang mereka gunakan.

2.3.4 Kelebihan Model Pembelajaran Problem Based Learning

Aris Shoimin (2014:132) berpendapat bahwa kelebihan model Problem


Based Learning diantaranya:

a. Siswa didorong untuk memiliki kemampuan memecahkan masalah dalam

situasi nyata.

b. Siswa memiliki kemampuan membangun pengetahuannya sendiri melalui

aktivitas belajar.

c. Pembelajaran berfokus pada masalah sehingga materi yang tidak ada

hubungannya tidak perlu dipelajari oleh siswa. Hal ini mengurangi beban

siswa dengan menghafal atau menyimpan informasi.

d. Terjadi aktivitas ilmiah pada siswa melalui kerja kelompok.

e. Siswa terbiasa menggunakan sumber-sumber pengetahuan, baik dari

perpustakaan, internet, wawancara, dan observasi.

f. Siswa memiliki kemampuan menilai kemajuan belajarnya sendiri.

g. Siswa memiliki kemampuan untuk melakukan komunikasi ilmiah dalam

kegiatan diskusi atau presentasi hasil pekerjaan mereka.

h. Kesulitan belajar siswa secara individual dapat diatasi melalui kerja

kelompok dalam bentuk peer teaching.


24

i. Sedangkan menurut Suyanti (2010) kelebihan dalam penerapan model

Problem Based Learning diantaranya adalah:

a. PBL dirancang utamanya untuk membantu pelajar dalam

membangun kemampuan berfikir kritis, pemecahan masalah, dan

intelektual mereka, dan mengembangkan kemampuan mereka

untuk menyelesaikan dengan pengetahuan baru.

b. Membuat mereka menjadi pebelajar yang mandiri dan bebas.

c. Pemecahan masalah merupakan teknik yang cukup bagus untuk

memahami isi pelajaran, dapat meningkatkan aktivitas

pembelajaran siswa.

d. Dapat memberikan kesempatan pada siswa untuk

mengaplikasikan pengetahuan yang mereka miliki dalam dunia

nyata.

e. Membantu siswa mengembangkan pengetahuan barunya dan

bertanggung jawab dalam pembelajaran yang mereka lakukan,

juga dapat mendorong untuk melakukan evaluasi sendiri baik

terhadap hasil maupun proses belajarnya.

f. Melalui PBL bisa memperlihatkan kepada siswa bahwa setiap

mata pelajaran pada dasarnya merupakan cara berfikir, dan

sesuatu yang harus dimengerti siswa, bukan hanya sekedar belajar

dari guru atau dari buku-buku.

g. Dapat mengembangkan minat siswa untuk terus-menerus belajar

sekalipun belajar pada pendidikan formal berakhir.


25

Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa kelebihan

dengan menggunakannya model pembelajaran Problem Based

Learning yaitu:

a. Melatih siswa memiliki kemampuan berfikir kritis, kemampuan

memecahkan masalah, dan membangun pengetahuannya sendiri.

b. Terjadinya peningkatan dalam aktivitas ilmiah siswa.

c. Mendorong siswa melakukan evaluasi atau menilai kemajuan

belajarnya sendiri.

d. Siswa terbiasa belajar melalui berbagai sumber-sumber pengetahuan

yang relevan.

e. Siswa lebih mudah memahami suatu konsep jika

saling mendiskusikan masalah yang dihadapi dengan temannya.

2.3.5 Kelemahan Model Pembelajaran Problem Based Learning

Aris Shoimin (2014:132) berpendapat bahwa selain

memiliki kelebihan model Problem Based Learning juga memilki

kelemahan, diantaranya sebagai berikut:

a. PBM tidak dapat diterapkan untuk setiap materi pelajaran, ada bagian

guru berperan aktif dalam menyajikan materi. PBM lebih cocok untuk

pembelajaran yang menuntut kemampuan tertentu yang kaitannya

dengan pemecahan masalah.

b. Dalam suatu kelas yang memiliki tingkat keragaman siswa yang tinggi
26

akan terjadi kesulitan dalam pembagian tugas.

Sedangkan menurut Suyanti (2010) kelemahan dalam penerapan model

Problem Based Learning diantaranya adalah:

a. Manakala siswa tidak memilki minat atau tidak mempunyai


kepercayaan bahwa masalah yang dipelajari sulit untuk dipecahkan,
maka mereka akan merasa enggan untuk mencoba.
b. Keberhasilan strategi pembelajaran melalui Problem Based learning
membutuhkan cukup waktu untuk persiapan.

c. Tanpa pemahaman mengapa mereka berusaha untuk memecahkan


masalah yang sedang dipelajari, maka mereka tidak akan belajar apa
yang mereka ingin pelajari.
Kesimpulan yang dapat diambil dari beberapa pendapat di
atas adalah model Problem Based Learning ini memerlukan waktu
yang tidak sedikit, Pembelajaran dengan model ini membutuhkan
minat dari siswa untuk memecahkan masalah, jika siswa tidak
memiliki minat tersebut maka siswa cenderung bersikap enggan
untuk mencoba, dan model pembelajaran ini cocok untuk
pembelajaran yang menuntut kemampuan pemecahan masalah.
2.4 Pemahaman Konsep

2.4.1 Pengertian Pemahaman Konsep

Matematika merupakan ilmu pengetahuan mengenai

struktur yang terorganisasi secara sistematis dalam rangkaian

urutan yang logis. Maksudnya konsep-konsep dalam matematika

tersusun secara hierarkis, terstruktur, logis, dan sistematis mulai

dari konsep yang paling sederhana sampai konsep yang paling

kompleks. Matematika timbul karena pikiran – pikiran manusia

yang berhubungan dengan ide, proses dan penalaran.


27

Ruseffendi (2006: 261) mengungkapkan “Matematika

adalah ilmu tentang struktur yang terorganisasikan”. Sedangkan

Johnson dan Rising dalam Suherman (2003:17) mengemukakan

“Matematika adalah pola berpikir, pola mengorganisasikan,

pembuktian yang logik, matematika adalah bahasa yang

menggunakan istilah yang di definisikan dengan cermat, jelas,

dan akurat, representasinya dengan simbol dan padat, lebih

berupa bahasa simbol mengenai ide daripada bunyi”.

Berdasarkan Permen No.23 tahun 2006, terdapat lima

kompetensi yang ingin dicapai melalui mata pelajaran

matematika, yaitu empat aspek dalam ranah kognitif dan satu

aspek ranah afektif. Aspek – aspek tersebut diantaranya adalah :

a. Memahami konsep matematika, menjelaskan keterkaitan

antar konsep dan mengaplikasikan konsep atau algoritma

secara luwes, akurat, efisien, dan tepat dalam pemecahan

masalah

b. Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan

manipulasi matematika dalam membuat generalisasi,

menyusun bukti atau menjelaskan gagasan dan pernyataan

matematika

c. Memecahkan masalah yang meliputi kemampuan

memahami masalah, merancang model matematika,


28

menyesuaikan model dan menafsirkan solusi yang

diperoleh

d. Mengkomunikasikan gagasan dengan symbol, tabel,

diagram, atau media lain untuk memperjelas keadaan atau

masalah

e. Memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam

kehidupan, yaitu memiliki rasa ingin tahu, perhatian dan

minat dalam mempelajari matematika, serta sikap ulet dan

percaya diri dalam pemecahan masalah.

Ruseffendi (2006: 206) mengungkapkan, terdapat tiga

tujuan yang ingin dicapai pada pembelajaran matematika,

diantaranya adalah :

1. Pengetahuan

 Siswa memiliki pengetahuan matematika yang baik

untuk menghadapi studi lebih lanjut, maupun untuk

pemakaian praktis dalam mata pelajaran lain, dalam

kehidupan sehai – hari;

 Siswa memahami hubungan bagian – bagian

matematika (interkorelasi).

2. Keterampilan

 Siswa memiliki keterampilan menyelesaikan soal –

soal matematika, baik yang berhubungan dengan


29

kehidupan sehari – hari, bidang studi lain, maupun

matematika itu sendiri;

 Siswa terampil menggunakan pengetahuan

matematika guna menunjang mata pelajaran lain;

 Siswa memiliki kemampun membuat analisa,

sintesa, dan membuat kesimpulan;

 Siswa memiliki keterampilan menggunakan alat –

alat ukur, alat – alat hitung dan tabel – tabel.

3. Nilai / Sikap

 Siswa memahami pentingnya tabel – tabel, alat ukur

dan alat komputasi;

 Siswa memiliki sikap dan kebiasaan berfikir logis,

kritis, sistematik, bekerja cermat, tekun dan

bertanggungjawab;

 Siswa menghargai dan meresapi keindahan konsep –

konsep struktur – truktur dan pola – pola

matematika.

Suparman (2006: 1) mengemukakan matematika pada

dasarnya adalah pengetahuan yang disusun secara konsisten dan

berdasarkan logika deduktif. Mempelajari matematika berarti

berlatih mengatur dan mengarahkan jalan pemikiran seseorang

pada alur pemikiran yang logis, ”Matematika adalah ibu dari

segala ilmu, jika seseorang menguasai matematika, berarti sudah


30

menguasai separuh ilmu lainnya.”

Matematika memang bertalian erat dengan kehidupan

sehari-hari, misalnya tentang simbol kuantitas/banyaknya suatu

objek, pola-pola/bentuk benda, sistem siklus keteraturan suatu

pola kehidupan dan lain-lain. Masalah membandingkan dua

buah objek yang menghasilkan nilai sama, tidak sama, lebih

besar atau lebih kecil merupakan contoh pola hubungan

matematika yang lahir karena adanya realita praktis dalam

kehidupan sehari-hari. Hubungan itu lalu diolah menjadi sebuah

persamaan atau pertidaksamaan matematika.

Matematika yang merupakan kumpulan dari simbol-

simbol yang saling berkaitan diperlukan sebagai bahasa untuk

ilmu lain yang melambangkan serangkaian makna yang ingin

disampaikan. Seperti diketahui bahasa verbal mampu

mengemukakan pernyataan yang bersifat kualitatif. Berbeda

halnya dengan matematika sebagai bahasa numerik, matematika

berfungsi melakukan pengukuran secara kuantitatif. Misalnya :

jika seseorang berkata, saya mempunyai pulpen yang sangat

banyak. Dalam kalimat ini tidak jelas diketahui akan banyak

yang dimaksud. Lain halnya dengan pernyataan yang

menggunakan model matematika seperti: pulpen saya berjumlah

50. Pada kalimat ini mudah dimengerti sampai berapa

banyakkah pulpen yang dimaksud. Inilah yang dimaksud dengan


31

sifat kuantitatif dari matematika meningkatkan daya kontrol

ilmu, sehingga dapat memberi jawaban yang lebih eksak dan

pemecahan masalah yang lebih tepat dan cermat.

Dalam kaitannya dengan matematika sebagai ilmu

deduktif, maka mencari kebenaran dalam matematika tidak

seperti pada ilmu alam dimana kebenaran diperoleh secara

induktif berdasarkan fakta empiris. Maksudnya kebenaran suatu

dalil diperoleh melalui observasi, dites, dan dicocokkan dengan

keadaan dunia nyata, kemudian digeneralisasikan. Dalam

matematika cara mencari kebenaran harus didasarkan atas

penalaran logis, karena tidak semua dalil dalam matematika

mempunyai fakta empiris, hanya berupa ide, gagasan atau

konsep. Bila dalil terbukti rasional/logis, barulah dalil dan sifat

tersebut menjadi aturan yang berlaku umum (digeneralisasikan).

Sebagai gambaran misalnya segitiga-segitiga dengan sudutnya.

Bila diamati ketiga buah sudutnya membentuk sudut lurus.

Dalam matematika setelah itu harus dibuktikan generalisasinya

secara logika deduktif, yaitu berdasarkan fakta-fakta

sebelumnya yang sudah diketahui kebenarannya. Fakta-fakta

tersebut diterapkan untuk menghasilkan kebenaran baru.

Berdasarkan pemaparan di atas, dapat disimpulkan bahwa

yang dimaksud dengan matematika adalah ilmu yang

mempelajari tentang cara penalaran logis yang memiliki nilai


32

praktis, disiplin dan budaya dengan objek berupa ide/konsep

abstrak yang tersusun secara hirarkis yang diwujudkan dalam

bentuk simbol-simbol serta penalarannya bersifat deduktif.

2.4.2 Konsep Matematika

Matematika merupakan salah satu ilmu dasar yang

mempunyai peranan yang cukup besar baik dalam kehidupan

sehari-hari maupun dalam pengembangan ilmu dan teknologi.

Sebagaimana yang dikemukakan oleh Kesumawati (2008: 229)

menyatakan bahwa pembelajaran matematika sangat

diperlukan karena terkait dengan penanaman konsep pada siswa.

Siswa itu nantinya ikut andil dalam pengembangan matematika

lebih lanjut ataupun dalam mengaplikasikan matematika dalam

kehidupan sehari-hari.

Konsep menurut Oemar Hamalik (2008: 162) adalah

suatu kelas atau kategori stimuli yang memiliki ciri-ciri

umum. Jadi pemahaman konsep adalah menguasai sesuatu

dengan pikiran yang mengandung kelas atau kategori stimuli

yang memiliki ciri-ciri umum.

Santrock (2009: 3) mengemukakan konsep adalah kategori

yang mengelompokkan objek, kejadian, dan karakteristik

berdasarkan bentuk-bentuk yang sama. Konsep dapat membantu

proses mengingat menjadi lebih efisien, konsep juga membantu

siswa dalam menyederhanakan serta merangkum informasi.


33

Suherman, dkk (2003: 33) mengemukakan konsep dalam

matematika menurut Gagne adalah “ide abstrak yang

memungkinkan kita dapat mengelompokkan objek kedalam

contoh dan non contoh”. Pada pembelajaran matematika, setiap

konsep diharapkan dapat dipahami oleh siswa, sebab konsep

tidak dapat dipisahkan dari pembelajaran matematika, karena

tanpa adanya pemahaman konsep, belajar matematika tidak akan

menjadi bermakna.

Dalam kapasitasnya sebagai matematika terapan, ada

beberapa nilai yang terkandung dalam matematika seperti nilai

praktis, nilai disiplin dan nilai budaya. Nilai praktis adalah

konsep matematika yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari

seperti membilang, menambah, mengali, dan lain-lain. Nilai

disiplin dalam matematika dapat mengembangkan kemampuan

berfikir dan nalar. Nilai disiplin ini dapat ditunjukkan dalam

ciri-ciri sebagai berikut : kesederhanaan, sifat ekonomis,

keaslian/originalitas (jujur), dan pemeriksaaan/ pengujian

(teliti). Nilai budaya dalam matematika memberikan andil yang

besar dalam mempelajari alam semesta yang selanjutnya akan

meningkatkan peradaban manusia. Nilai-nilai budaya yang

terkandung dalam matematika, yaitu: pengembangan daya

konsentrasi, sifat ekonomis, kemampuan mengeluarkan

pendapat, percaya pada diri sendiri dan hasrat untuk


34

menemukan.

Berdasarkan pengertian konsep diatas, penulis

menyimpulkan konsep matematika adalah suatu cara yang

sistematis dalam memahami dan mengemukakan tentang sesuatu

yang diperolehnya berdasarkan proses berfikir dan bernalar.

2.4.3 Pemahaman Konsep Matematika

Pemahaman konsep merupakan suatu aspek yang sangat

penting dalam pembelajaran, karena dengan memahami konsep

siswa dapat mengembangkan kemampuannya dalam setiap

materi pelajaran. Pemahaman konsep terdiri dari dua kata yaitu

pemahaman dan konsep.

Menurut Sardiman (2010: 43), pemahaman

(Understanding) dapat diartikan menguasai sesuatu dengan

pikiran. Pemahaman merupakan perangkat standar program

pendidikan yang merefleksikan kompetensi sehingga dapat

mengantarkan siswa untuk menjadi kompeten dalam berbagai

ilmu pengetahuan.

Suherman (2003: 224) mengemukakan pemahaman

merupakan salah satu dalam taksonomi Bloom, menurut Bloom

di dalam pemahaman siswa diharapkan mampu memahami ide-

ide matematika bila siswa dapat menggunakan beberapa kaidah

yang relevan tanpa perlu menghubungkannya dengan ide-ide

lain dengan segala implikasinya. Maksudnya, siswa dituntut


35

untuk memahami atau mengerti apa yang diajarkan, mengetahui

apa yang sedang dikomunikasikan dan dapat memanfaatkan

isinya tanpa keharusan menghubungkannya dengan hal-hal lain.

Hudojo (2005: 107) menyatakan bahwa belajar

matematika itu memerlukan pemahaman konsep-konsep;

konsep-konsep ini akan melahirkan teorema atau rumus;

konsep-konsep maupun teorema-teorema itu dapat diaplikasikan

kesituasi lain yang memerlukan keterampilan. Ini berarti bahwa

pengetahuan matematika yang dimiliki siswa sebelumnya

menjadi dasar pemahaman untuk mempelajari materi

selanjutnya.

Suherman, dkk (2003: 33) mengemukakan konsep dalam

matematika menurut Gagne adalah “ide abstrak yang

memungkinkan kita dapat mengelompokkan objek kedalam

contoh dan non contoh”.

Menurut Kilpatrick dan Findell (2001: 13) Pemahaman

matematis adalah suatu kemampuan siswa yang dapat mengerti

materi matematika yang telah disampaikan oleh guru dan

mampu memahami ide-ide matematika bila mereka dapat

menggunakan beberapa kaidah yang relevan.

Menurut Anderson (dalam Mutohar, 2016), siswa

dikatakan memiliki kemampuan pemahaman matematis jika

siswa tersebut mampu mengkonstruksi makna dari pesan-pesan


36

yang timbul dalam pengajaran seperti komunikasi lisan, tulis,

dan grafik. Siswa dikatakan memahami suatu konsep matematis,

antara lain ketika membangun hubungan antara pengetahuan

baru yang diperoleh dan pengetahuan sebelumnya. Pemahaman

terhadap suatu masalah merupakan bagian dari pemecahan

masalah.

Skemp dalam (Surati, 2011: 20) pemahaman konsep

dibedakan menjadi dua jenis yaitu: pemahaman instrumental dan

pemahaman relasional. Pemahaman instrumental diartikan

sebagai pemahaman atas konsep yang saling terpisah dan hanya

hafal rumus dalam perhitungan sederhana. Siswa hanya mampu

menggunakan konsep dan dalam hal ini siswa hanya memahami

urutan pengerjaan atau algoritma saja. Sebaliknya pada

pemahaman relasional termuat suatu skema atau struktur yang

dapat digunakan pada penyelesaian masalah yang lebih luas dan

sifat pemakaiannya lebih bermakna.

Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa

pemahaman konsep matematika adalah kemampuan siswa dalam

menemukan, menjelaskan, menerjemahkan, menafsirkan, dan

menyimpulkan suatu konsep matematis berdasarkan

pembentukan sendiri, bukan hanya sekedar menghafal.

Kilpatrick dan Findell (Mustika, 2011: 13) mengemukakan

indikator yang menunjukkan pemahaman konsep yaitu:


37

1. Kemampuan menyatakan ulang secara verbal konsep yang

telah dipelajari,

2. Kemampuan mengkasifikasikan obyek-obyek berdasarkan

dipenuhi atau tidaknya persyaratan yang membentuk

konsep tersebut (sesuai sifat-sifatnya),

3. Kemampuan menerapkan konsep secara algoritma,

4. Kemampuan memberikan contoh dari konsep yang telah

dipelajari

5. Kemampuan menyajikan konsep dalam berbagai bentuk

representasi matematika,

6. Kemampuan mengaitkan berbagai konsep (internal dan

eksternal matematika)

7. Kemampuan mengembangkan syarat perlu atau syarat

cukup suatu konsep.

2.5 Hipotesis Tindakan

Melihat pada rumusan masalah dalam penelitian ini juga

bersandarkan pada kajian teori, maka hipotesis tindakan dalam penelitian

ini adaah sebagai berikut.

1. Hasil belajar siswa meningkat setelah pembelajaran dengan


menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning
2. Model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan
pemahaman konsep siswa dalam belajar matematika .
3. Model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan
motivasi siswa dalam belajar.
38

BAB III
METODOLOGI

PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode

penelitian tindakan kelas (Classroom Action Reseach) atau lebih

dikenal dengan PTK. Metode ini dilakukan dengan tujuan untuk

memecahkan permasalahan nyata yang terjadi di kelas dalam rangka

meningkatkan mutu pembelajaran.

Ada beberapa ahli yang mengemukakan model PTK dengan

bagan yang berbeda, namun secara garis besar terdapat empat

kegiatan pokok yang lazim dilalui, yaitu perencanaan (planning),

tindakan (acting), dilanjutkan dengan observasi (observing) dari

tindakan yang telah dilakukan, kemudian refleksi (reflecting). Model

PTK yang digunakan dapat dilihat pada diagram berikut:

Gambar 3.1 Alur Penelitian Tidakan Kelas

38
39

3.2 Subjek Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMKN 3 Linggabuana

Purwakarta dengan subjek penelitian adalah siswa kelas X TKRO

tahun ajaran 2021/2022 yang terdiri dari 36 siswa.

3.3 Instrumen Penelitian

Sesuai dengan data yang dibutuhkan, maka jenis instrument

yang akan digunakan dalam penelitian ini tes dan non tes. Tes yang

digunakan adalah tes formatif dalam bentuk uraian yang diberikan

pada setiap akhir siklus yang bertujuan untuk menganalisis hasil

belajar siswa dan merefleksi pembelajaran yang dilaksanakan guna

perbaikan siklus selanjutnya. Sedangkan non tes berbentuk jurnal

harian siswa dan angket. Dalam jurnal harian tersebut, siswa diminta

untuk memberikan komentar terhadap pembelajaran yang

dilaksanakan. Tujuan pemberian jurnal adalah untuk mengetahui

pendapat siswa terhadap model pembelajaran Problem Based

Learning, sebagai informasi untuk melakukan Tindakan selanjutnya.

Angket mengenai motivasi belajar diberikan untuk mengetahui

seberapa besar motivasi yang dimiliki peserta didik dalam proses

pembelajaran berlangsung.

3.4 Prosedur Penelitian

3.4.1 Perencanaan Tindakan

a. Mengidentifikasi permasalahan yang terjadi di kelas kemudian

merencanakan penelitian yang akan dilaksanakan yakni


40

menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning.

b. Merancang dan menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran


(RPP).

c. Merancang dan menyusun instrumen penelitian baik tes (tes

pemahaman konsep) maupun non-tes (jurnal harian siswa).

d. Merancang angket motivasi belajar siswa

3.4.2 Pelaksanaan Tindakan

a. Pembelajaran dengan model pembelajaran Problem

Based Learning dilaksanakan pada setiap siklus

penelitian dengan bahan ajar yang digunakan yaitu

buku teks dan lembar kerja siswa (LKS).

b. Pemberian tes pemahaman konsep matematika dilakukan setiap


akhir siklus.

c. Pengisian jurnal pembelajaran oleh siswa.

d. Pengisian angket motivasi belajar siswa

3.4.3 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini akan

menggunakan teknik penyebaran instrumen yang dipakai untuk

memperoleh informasi yang berkenaan dengan “Efektivitas

Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning

(PBL) untuk Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep

Siswa pada mata pelajaran Matematika SMKN 3 Linggabuana


41

Purwakarta”. Penelitian ini menggunakan dua cara pengumpulan

data, yaitu:

a. Tes yang dilakukan setiap akhir pembelajaran, untuk melihat

ketuntasan belajar siswa sekaligus untuk melihat hasil belajar

siswa.

b. Jurnal siswa untuk mendapatkan bahan refleksi pada

pembelajaran berikutnya.

c. Angket motivasi belajar siswa

3.4.4 Langkah-Langkah Penelitian

Dalam penelitian ini langkah-langkah

yang ditempuh dalam pengumpulan data secara garis

besar dilakukan sebagai berikut:

1. Identifikasi masalah

2. Perencanaan atau persiapan tindakan.


42

a. Pembuatan rencana pembelajaran.

b. Pembuatan perangkat tes.

c. Pembuatan lembar kerja siswa (LKS).

d. Pembuatan pedoman observasi untuk guru.

3. Pelaksanaan Tindakan

a. Melaksanakan pembelajaran dengan model pembelajaran Problem

Based Learning

b. Mengobservasi aktivitas guru selama berlangsungnya proses

pembelajaran.

c. Melakukan tes formatif setelah pembelajaran setiap kali pertemuan.

4. Evaluasi

a. Pelaksanaan tes

b. Observasi guru

5. Analisis dan Refleksi

Merefleksi adalah proses berpikir untuk melihat kembali hasil belajar

siswa yang telah dilakukan serta menentukan solusi berdasarkan hasil observasi

dan temuan di kelas pada saat pembelajaran berlangsung. Berdasarkan kajian

ini disusun rancangan baru untuk diterapkan pada proses pembelajaran

berikutnya di kelas dan oleh guru yang sama. Adapun langkah-langkah dalam

refleksi dalam tindakan meliputi:

a. Mengidentifikasi permasalahan yang muncul selama tindakan pembelajaran

berlangsung.

b. Menganalisis dan merinci tindakan pembelajaran yang telah dilaksanakan dan

efektivitas pembelajaran berdasarkan kendala-kendala yang dihadapi


43

c. Menentukan tindakan selanjutnya berdasarkan hasil analisis refleksi yang

dilakukan secara kolaborasi dengan teman sejawat.

3.4.5 Teknik Pengolahan Data

Setelah data diperoleh, maka selanjutnya dilakukan seleksi data

kemudian diolah dan dianalisis. Data yang dipeoleh, dikategorikan ke dalam

dua kategori, yaitu data kuantitatif dan data kualitatif.

3.4.5.1 Data kuatitatif

Data kuantitatif diperoleh dari hasil tes formatif, data yang diperoleh

kemuadian dilakukan analisis. Data dari hasil tes yang berbentuk uraian

dianalisis menggunakan pedoman Hollistic Scoring Rubrics yang diadaptasi

dari Rina (2008: 32), penskoran dapat dilihat pada tabel 3.1 sebagai berikut:

Tabel 3.1
Tabel Hollistic Scoring Rubrics

Skor 0 Skor 1 Skor 2 Skor 3 Skor 4

Jawaban salah jawaban samar- jawaban jawaban Jawaban


dan tidak samar dan sebagian hampir lengkap lengkap dan
cukup detail prosedural lengkap dan dan benar benar
benar

Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa setiap tes formatif dapat

dilihat dari nilai tes formatif dan rata-rata hasil tes formatif. Data dari hasil

pengolahan dari tes formatif kemudian dilihat gain setiap siklus. Hake (1999)

membuat formula untuk menjelaskan gain yang dinormalisasi (Normalized

Gain, disingkat NG). Gain yang dinormalisasi adalah proporsi gain aktual

dengan gain maksimal yang telah dicapai. Rumusnya adalah:


44

NG =

0,30 ≤ NG < 0,70 : Sedang

NG ≥ 0,70 : Tinggi

Selanjutnya peneliti menganalisis hasil belajar siswa dengan

cara membuat persentase setiap skor total yang diperoleh siswa

dengan menggunakan rumus (Suhartini, 2011: 25) adalah sebagai

berikut :

X 100 %

Untuk mengetahui kategori hasil belajar siswa diklasifikasian

dengan menggunakan kriteria yang dikemukakan oleh Suherman dan

Kusumah (Suhartini, 2011: 30) yang tercantum dalam tabel 2.3

berikut ini.

Tabel 3.2
Kriteria untuk Menentukan Tingkat Pemahaman Konsep Siswa
Persentase Skor Total Siswa Kategori Siswa

90 % ≤ A ≤ 100 % Sangat Baik


75 % ≤ B < 90 % Baik
55 % ≤ C < 75 % Sedang, Cukup
40 % ≤ D < 55 % Kurang
0 % ≤ E < 40 % Buruk

Untuk mengetahui peningkatan ketuntasan belajar secara klasikal

setiap tes siklus, dilakukan pengolahan yaitu sebagai berikut:

Persentase ketuntasan

belajar secara klasikal mempunyai daya serap ≥ 6,5, n : jumlah


siswa.

Menurut ketentuan Depdiknas menurut (Suhartini, 2011 : 31)

disebutkan bahwa suatu kelas disebut tuntas belajarnya jika 85%

siswa di kelas tersebut mencapai daya serap paling sedikit 65%.


45

Untuk mengetahui nilai rata-rata (mean) setiap siklus dilakukan

pengolahan data sebagai berikut:

3.4.5.2 Data Kualitatif (Pemahaman Konsep)

Kriteria pemahaman konsep pada penelitian ini mengacu pada keefektifan

model pembelajaran, pembelajaran dianggap efektif jika proses pembelajaran sudah

tuntas secara klasikal, jika 85% dari seluruh jumlah siswa mempunyai tingkat tingkat

penguasaan atau daya serap ≥ 85%, ketercapaian tujuan pembelajaran dapat dilihat

dari pemahaman konsep siswa yang diperoleh dari setiap siklus dengan

mengkategorikan setiap persentase skor total siswa dan pembelajaran dapat dikatakan

efektif, jika siswa memberikan Respons positif terhadap model pembelajaran Problem

Based Learning, respon siswa dapat dilihat melalui hasil jurnal siswa. Menurut Slavin

(Guntur, 2004 : 28) suatu pembelajaran dikatakan efektif apabila dari segi kualitas

pembelajaran, siswa dapat mempelajari suatu materi dengan mudah dan semakin kecil

tingkat kesalahan dalam proses pembelajaran, maka pembelajaran akan semakin

efektif, sejauh mana guru menyesuaikan tingkat kesiapan siswa dengan materi yang

baru yang akan diberikan. Artinya, materi pembelajaran tidak terlalu mudah dan tidak

terlalu sulit bagi siswa, serta seberapa kuat guru dan pembelajarannya memotivasi

siswa untuk mengerjakan tugas-tugas belajar dan mengikuti pembelajaran dengan

baik. Semakin besar motivasi yang diberikan guru atau pembelajarannya, maka

semakin besar pula tingkat keaktifan siswa, dan semakin besar keaktifan siswa dalam

pembelajaran maka pembelajaran akan lebih efektif. Seberapa lama waktu yang
46
dihabiskan siswa dalam mempelajari suatu materi dikelas, artinya pembelajaran

akan efektif, jika waktu pembelajaran yang dihabiskan sesuai dengan waktu yang

ditentukan.
47

BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi dan Hasil Penelitian

4.1.1 Identifikasi Masalah

Berdasarkan hasil identifikasi permasalahan di lapangan, peneliti

menyimpulkan bahwa pembelajaran yang dilakukan kurang memberikan

kesempatan kepada siswa untuk berkomunikasi, baik antara siswa dengan siswa,

maupun siswa dengan guru. Selain itu juga, terdapat beberapa penemuan yang

diperoleh peneliti yaitu sebagai berikut:

a. Siswa cenderung pasif dalam belajar.

b. Siswa terbiasa dengan pembelajaran yang berpusat pada guru.

c. Siswa kurang termotivasi untuk belajar Matematika .

d. Siswa merasa belajar Matematika kurang menarik.

e. Kemampuan siswa untuk mengungkapkan ide-idenya masih rendah.

f. Hasil akhir nilai Matematika siswa masih rendah dan belum tuntas.

4.1.2 Penyusunan Komponen Pembelajaran

Dari hasil identifikasi yang telah dilakukan, selanjutnya peneliti

menyiapkan komponen-komponen pembelajaran yang diharapkan dapat

memberikan kemudahan bagi guru dan siswa dalam proses pembelajaran di

kelas. Komponen pembelajaran tersebut mencakup satuan pembelajaran,

rencana pembelajaran, dan alat evaluasi (tes siklus).

Penyusunan bahan ajar dalam penelitian ini disesuaikan dengan model

pembelajaran Problem Based Learning yang bertujuan untuk meningkatkan

motivasi dan hasil belajar siswa. Selain penyusunan bahan ajar, disusun pula alat

evaluasi untuk mengukur hasil belajar. Untuk mengetahui hasil belajar

siswa,dilakukan penskoran pada tiap butir soal dengan berpatokan pada sistem

Hollistic Scoring Rubrics.


47
48

Selain tes hasil belajar, disusun pula alat evaluasi berupa jurnal

pembelajaran untuk mengetahui pendapat siswa terhadap model pembelajaran

Problem Based Learning, lembar observasi bertujuan untuk mendapatkan bahan

refleksi untuk pembelajaran berikutnya. Angket motivasi belajar siswa diberikan

untuk menlihat seberapa besar motivasi belajar siswa dalam proses pembelajaran

fisika. Hasil evaluasi dari alat-alat evaluasi tersebut diharapkan dapat menjadi data

yang melengkapi hasil tes untuk mengukur pemahaman konsep siswa.

4.1.3 Tindakan Pelaksanaan Siklus I

Kegiatan pembelajaran siklus I terdiri dari dua pertemuan dengan alokasi

waktu setiap pertemuan adalah 3 jam pelajaran (3 x 45 menit).

a. Pertemuan Ke 1

Sebelum pembelajaran dimulai terlebih dahulu guru meminta siswa

berdo’a dan mengondisikan siswa untuk siap menerima materi yang akan

disampaikan. Guru memberikan apersepsi yang bertujuan memotivasi serta

mengaitkannya dengan hal-hal yang membuat siswa lebih berminat untuk

materi Barisan dan Deret. Selain itu guru memberikan pertanyaan terhadap

siswa untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa.

Pada kegiatan inti guru bertindak sebagai fasilitator. Guru memimpin

siswa untuk membentuk kelompok yang terdiri atas 4 orang per kelompok.

Kemudian setiap kelompok mendisksusikan bahan pembelajaran yang telah

disediakan di lembar kerja siswa dan memanfaatkan buku teks sebagai sumber

belajar. Pada saat siswa berdiskusi guru dapat memberikan arahan, masukan,

dan mengamati jalannya diskusi


49

Tahap selanjutnya siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya

yang diwakili oleh 1 orang anggota kelompok. Guru mengkonfirmasi dan

mengevaluasi hasil presentasi siswa guna untuk meluruskan konsep bila ada

kesalahan dalam pemahaman. Di akhir pembelajaran guru menyimpulkan

materi yang telah disampaikan dan guru memberi pekerjaan rumah (PR).

Berdasarkan deskripsi pelaksanaan pembelajaran pertemuan I, peneliti

bersama observer mengidentifikasi masalah-masalah yang terjadi selama proses

pembelajaran untuk dijadikan bahan perbaikan.

b. Permasalahan yang banyak terjadi pada saat pertemuan I adalah diskusi

kelompok belum sesuai dengan yang diharapkan. Banyak siswa dalam kelompok

yang kurang berinteraksi, cenderung pasif dan acuh, dan beberapa siswa terlihat

terlalu dominan. Saat presentasi oleh suatu kelompok, beberapa siswa masih

tidak menyimak dan enggan menanggapi.

c. Pertemuan Ke 2

Materi pada pertemuan kedua ini adalah melanjutkan materi pertemuan

sebelumnya. Sebelum pembelajaran dimulai terlebih dahulu guru meminta siswa

berdo’a. Pada saat apersepsi guru menanyakan pekerjaan rumah yang diberikan

pada pertemuan sebelumnya. Guru menyampaikan keterkaitan materi yang akan

dipelajari dengan materi sebelumnya sebagai motivasi. Pemberian motivasi juga

dilakukan melalui pembahasan pekerjaan rumah dengan cara meminta beberapa

siswa untuk mengerjakan hasil pekerjaan rumah di depan kelas, yang kemudian

hasilnya dikonfirmasi oleh guru.

Secara garis besar kegiatan siswa pada pertemuan II sama dengan pertemuan I.

Dimana siswa mendiskusikan materi diskusi dari lembar kerja siswa dan

mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas.


50

Pada pertemuan ini, interaksi antarsiswa sudah lebih baik. Dominasi dari

beberapa siswa sudah mulai berkurang. Secara umum siswa sudah mulai

memahami konsep Barisan.

Tes siklus I

Tes siklus I dilaksanakan dan diikuti oleh seluruh siswa yang hadir,

yaitu 32 orang. Soal yang diberikan sebanyak 3 butir soal yang bertujuan untuk

melihat hasil belajar.

Tabel 4.1
Ketercapaian dan Ketuntasan Pemahaman Konsep Siklus I

Nomor Soal dan Bobot


Subjek 1 2 3 Jumlah Daya Ketuntasan
25 45 30 Serap
(%)
S1 20 20 30 70 70% tuntas
S2 15 25 30 70 70% tuntas
S3 15 15 25 55 55% tidak tuntas
S4 15 15 25 55 55% tidak tuntas
S5 15 5 20 40 40% tidak tuntas
S6 25 15 30 70 70% tuntas
S7 15 10 25 50 50% tidak tuntas
S8 15 25 30 70 70% tuntas
S9 25 30 30 85 85% tuntas
S10 15 10 25 50 50% tidak tuntas
S11 25 20 30 75 75% tuntas
S12 20 20 30 70 70% tuntas
S13 25 20 30 75 75% tuntas
S14 15 20 20 55 55% tidak tuntas
S15 10 20 25 55 55% tidak tuntas
S16 25 15 30 70 70% tuntas
S17 25 20 30 75 75% tuntas
S18 15 10 25 50 50% tidak tuntas
S19 15 10 30 55 55% tidak tuntas
S20 15 10 25 50 50% tidak tuntas
S21 25 30 30 85 85% tuntas
S22 25 15 30 70 70% tuntas
S23 15 15 20 50 50% tidak tuntas
S24 20 25 30 75 75% tuntas
51

Nomor Soal dan Bobot


Subjek 1 2 3 Jumlah Daya Ketuntasan
25 45 30 Serap
(%)
S25 25 45 30 100 100% tuntas
S26 25 10 30 65 65% tidak
tuntas
S27 15 25 25 65 65% tidak
tuntas
S28 20 30 25 75 75% tuntas
S29 25 20 30 75 75% tuntas
S30 15 25 25 65 65% tidak
tuntas
S31 20 25 30 75 75% tuntas
S32 20 30 25 75 75% tuntas
S33 20 30 25 75 75% tuntas
S34 20 30 25 75 75% tuntas
S35 20 30 25 75 75% tuntas
S36 20 30 25 75 75% tuntas

Pada tes siklus I ini diperoleh:

 Nilai tertinggi 100

 Nilai terendah 45

 Nilai rata-rata 65,5

 Banyak siswa yang tuntas belajar 22 orang

 Banyak siswa yang tidak tuntas belajar 14 orang

 Ketuntasan belajar kelas 61,11 %

Ketuntasan belajar kelas dikatakan tercapai apabila mencapai nilai

ketuntasan 85%. Hasil dari ketuntasan belajar kelas di siklus I baru mencapai

61,1% sehingga perlu dilanjutkan pada siklus II.

Berdasarkan deskripsi pelaksanaan pembelajaran tindakan siklus I,

penelitian dan observasi mengidentifikasi permasalahan yang ditemukan untuk

dijadikan refleksi dalam merencanakan tindakan pembelajaran berikutnya yaitu

siklus ke-II. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini :
52
Tabel 4.2
Refleksi Tindakan Pembelajaran Siklus I

Permasalahan Saran Perbaikan


1. Waktu diskusi siswa sedikit 1. Mengalokasikan waktu dengan tepat
2. Siswa masih kurang aktif 2. Guru harus lebih sering memberikan
3. Siswa kurang percaya diri dalam motivasi pada siswa agar siswa
mengerjakan lembar kerja siswa lebih percaya diri, aktif, berani,
LKS dalam mengemukakan pendapat,
4. Hasil Belajar dan kerja sama antar komunikatif dan bisa bekerja sama.
siswa kurang. 3. Guru harus lebih dekat dengan siswa.
5. Siswa masih malu-malu untuk
menjelasakan dengan kata-kata dan
bahasa sendiri serta takut dalam
mengemukakan pendapat.

4.1.4 Tindakan Pelaksanaan Siklus II

Kegiatan pembelajaran siklus II terdiri dari dua pertemuan dengan alokasi

waktu setiap pertemuan adalah 3 jam pelajaran (3 x 45 menit).

a. Pertemuan Ke 3

Pada awal pembelajaran guru mengecek kehadiran siswa dan meminta

siswa berdoa terlebih dahulu, dilanjutkan dengan menyiapkan alat yang akan

digunakan untuk mempelajari materi selanjutnya. Guru memberikan petunjuk

berkenaan dengan penggunaan alat.

Pada saat apersepsi berlangsung respons siswa baik, hal ini terlihat dari

siswa banyak yang menjawab meskipun beberapa orang masih kurang tepat

dalam menjawab pertanyaan yang diberikan. Diskusi berlangsung lancar,

walaupun beberapa siswa masih kesulitan dalam memahami materi yang tertera

di buku teks dan buku panduan praktikum. Guru berkeliling mengamati diskusi

yang dilakukan siswa dan sesekali memberikan bimbingan kepada kelompok

yang yang mengalami kesulitan.


53
Hasil diskusi dipresentasikan di depan kelas. Guru memberikan

tanggapan dan meluruskan apabila masih ada pemahaman yang keliru.

Berdasarkan deskripsi pelaksanaan pembelajaran pertemuan 3, peneliti

bersama observer mengidentifikasi masalah-masalah yang terjadi selama proses

pembelajaran untuk dijadikan bahan perbaikan.

Respons dan aktivitas diskusi kelompok pada pertemuan ini lebih baik

dibandingkan sebelumnya. Meski masih ada beberapa siswa yang kurang

percaya diri saat presentasi dan hanya sedikit siswa yang menanggapi hasil

diskusi kelompok lain.

b. Pertemuan Ke 4

Pada pertemuan keempat, guru terlebih dulu mengecek kesiapan siswa

untuk melanjutkan materi pembelajaran dan memberikan motivasi kepada

siswa.

Siswa melanjutkan membaca dan menelaah materi pembelajaran di buku

teks dan mendiskusikan permasalahan yang tercantum di lembar kerja siswa.

Setelah diskusi, perwakilan beberapa kelompok diminta untuk

mempresentasikan hasil diskusi. Guru kemudian mengonfirmasi, menanggapi,

dan meluruskan konsep apabila masih ada kekeliruan dalam memahami materi.

Selama proses pembelajaran pertemuan ke empat berlangsung, antusias

siswa meningkat pada saat apersepsi dan diskusi berlangsung. Hal ini terlihat

banyaknya siswa yang sebelumnya pasif menjadi aktif. Beberapa siswa yang

pasif perlu diberikan stimulus terlebih dulu, dengan cara meminta mereka

menjadi leader kelompoknya. Upaya ini cukup berhasil. Meskipun kekurangan

masih ada terutama dalam hal pemahaman konsep secara mandiri dan masih

malu menanggapi hasil diskusi

Pada pembelajaran ini, siswa terlihat tertarik serta sebagian siswa

merespons baik untuk mengikuti kegiatan pembelajaran. Hal ini dikarenakan


54

siswa memahami prosedur pembelajaran yang dilakukan dan mulai terbiasa

dengan model pembelajaran Problem Based Learning. Diskusi kelompok dan

diskusi kelas yang dilakukan semakin hidup serta hampir kepada apa yang di

harapkan.

Tes siklus II

Tes siklus II diikuti oleh seluruh siswa yang hadir, yaitu 32 orang. Soal

yang diberikan sebanyak 2 butir soal yang masing-masing soal mewakili

indikator kemampuan hasil belajar yang akan diukur.

Tabel 4.3
Ketercapaian dan Ketuntasan Pemahaman Konsep Siklus II

Nomor Soal dan Bobot


Subjek 1 2 3 4 Jumlah Daya Ketuntasan
Serap (%)
25 25 25 25
S1 20 20 25 10 75 75% tuntas
S2 20 20 25 20 85 85% tuntas
S3 20 20 25 15 80 80% tuntas
S4 10 15 25 15 70 70% tuntas
S5 10 10 20 10 50 50% tidak tuntas
S6 20 25 25 15 85 85% tuntas
S7 20 15 25 10 70 70% tuntas
S8 20 15 25 10 70 70% tuntas
S9 20 20 25 15 80 80% tuntas
S10 15 20 25 5 65 65% tidak tuntas
S11 10 25 25 5 65 65% tidak tuntas
S12 25 25 25 5 80 80% tuntas
S13 20 20 25 10 75 75% tuntas
S14 20 20 25 15 80 80% tuntas
S15 10 25 25 20 80 80% tuntas
S16 20 25 25 15 85 85% tuntas
S17 20 20 25 20 85 85% tuntas
S18 20 20 25 10 75 75% tuntas
S19 20 20 25 10 75 75% tuntas
S20 15 25 25 10 75 75% tuntas
S21 10 20 25 15 70 70% tuntas
S22 20 20 25 10 75 75% tuntas
S23 15 20 25 10 70 70% tuntas
55

Nomor Soal dan Bobot


Subjek 1 2 3 4 Jumlah Daya Ketuntasan
Serap (%)
25 25 25 25
S24 10 15 25 15 65 65% tidak tuntas
S25 20 25 25 20 90 90% tuntas
S26 10 20 25 15 70 70% tuntas
S27 10 15 25 15 65 65% tidak tuntas
S28 10 20 25 15 70 70% tuntas
S29 15 20 25 10 70 70% tuntas
S30 20 20 25 10 75 75% tuntas
S31 20 25 25 10 80 80% tuntas
S32 20 20 25 15 80 80% tuntas
S33 10 20 25 15 70 70% tidak tuntas
S34 20 25 25 15 85 85% tuntas
S35 20 20 25 20 85 85% tuntas
S36 20 20 25 10 75 75% tuntas

Pada Tes Siklus II ini diperoleh:

 Nilai tertinggi 90

 Nilai terendah 55

 Nilai rata-rata 75

 Banyak siswa yang tuntas belajar 31 orang

 Banyak siswa yang tidak tuntas belajar 5 orang

 Ketuntasan belajar kelas 81,1 %

Ketuntasan belajar siklus II mencapai 87,5% yang artinya ketuntasan

belajar kelas telah tercapai. Terlihat dari data hasil siklus II, bahwa terjadi

peningkatan ketuntasan belajar dari siklus I ke siklus II. Persentase ketuntasan

belajar siswa meningkat sebesar 20%. Karena pada siklus II ini terjadi

peningkatan yang sangat signifikan dan kelas tersebut sudah mencapai

ketuntasan belajar, maka penelitian dihentikan sampai siklus II.


56
Berdasarkan hasil diskusi dengan pengamat, peneliti sudah mengadakan

perbaikan setiap siklusnya. Perbaikan untuk peneliti selanjutnya adalah

penekanan kepada siswa untuk memberi motivasi agar siswa tidak merasa takut

untuk salah dan malu pada saat menyelesaikan soal dan mengungkapkan

pendapat. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.4
Refleksi Tindakan Pembelajaran Siklus II

Permasalahan Saran Perbaikan


Masih beberapa orang siswa yang merasa Untuk pembelajaran selanjutnya
takut salah dan enggan untuk sebaiknya guru harus lebih sering
mengungkapkan pendapat pada saat memberi motivasi terhadap siswa.
diskusi.

4.2 Analisis Data

4.2.1 Hasil Belajar

Tes dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar

yang hendak diukur, yaitu;

a. Kognitif

Dari skor yang diperoleh siswa pada tes siklus, peneliti dapat mengelompokkan

hasil belajar siswa. Tingkat hasil belajar siswa pada siklus I dapat dilihat pada tabel

berikut.

Tabel 4.5
Hasil Pemahaman Konsep Siswa Siklus I

Jumlah
Kemampuan siswa Persentase
siswa
Sangat baik 1 2,78%
Baik 9 25%
Cukup/Sedang 16 44,44%
Kurang 10 27,78%
Buruk 0 0,00%
57
Berdasarkan tabel 4.5 diperoleh bahwa tingkat hasil belajar siswa pada siklus I

dapat diinterpretasikan sebagai berikut:

a. Seorang siswa dari 36 orang (2,78%) memiliki kemampuan sangat baik.

b. Sebagian kecil (25%) siswa memiliki kemampuan baik.

c. Sebagian besar (44,44%) siswa memiliki kemampuan cukup dan kurang

(2,78%)

d. Tidak ada (0,00%) siswa yang memiliki kemampuan buruk.

Hal ini sangat mendukung kesimpulan dari hasil kegiatan observasi awal yang

dilakukan bahwa hasil belajar siswa masih kurang dan perlu untuk dilakukan

peningkatannya. Tingkat hasil belajar siswa pada siklus II dapat dilihat pada tabel

berikut.

Tabel 4.6
Haisl Pemahaman Konsep Siswa Siklus II

Jumlah
Kemampuan siswa Persentase
siswa
Sangat baik 8 22,22%
Baik 17 47,22%
Cukup/Sedang 10 27,78 %
Kurang 1 2,78%
Buruk 0 0,00%

Berdasarkan tabel 4.6 diperoleh bahwa tingkat hasil belajar siswa pada siklus II

dapat diinterpretasikan sebagai berikut:

a. Satu orang siswa (2,78 %) memiliki kemampuan sangat baik.

b. Lebih dari setengah jumlah siswa (47,22 %) siswa memiliki kemampuan baik.

c. Sebagian kecil siswa (27,78 %) dari jumlah siswa memiliki kemampuan cukup.

d. Hanya satu orang (2,78%) siswa yang memiliki kemampuan kurang dan tidak

ada siswa yang memiliki kemampuan buruk.


58

60
50

40

30
20

10 3.12
0

Tes pada

Sangat Baik Baik Cukup Kurang

Gambar 4.1
Diagram Perkembangan Pemahaman Konsep Siswa

Berdasarkan gambar tersebut, dapat dibuat penjelasan seperti berikut:

a. Siswa yang kemampuannya kurang dari siklus I (27,78%) ke siklus II (2,78%)

berkurang sebesar 25%. Artinya, terjadi peningkatan kemampuan siswa, yang

semula kurang menjadi cukup atau baik.

b. Siswa yang kemampuannya cukup mengalami sedikit penurunan dari siklus I

(44,44 %) ke siklus II (27,78%) sebesar 16,66 %. Penurunan jumlah siswa

dengan kemampuan cukup pada siklus II bukan berarti tidak terjadi penurunan

kemampuan, tetapi diakibatkan adanya peningkatan kemampuan siswa dari

cukup menjadi baik.

c. Siswa yang kemampuannya baik mengalami peningkatan, yaitu dari siklus I

(25 %) ke siklus II (47,22%) sebesar 22,22 % Artinya bahwa pemahaman

konsep siswa meningkat.


59

4.2.2 Ketuntasan Belajar Siswa

Untuk menentukan ketuntasan belajar siswa digunakan kriteria minimal 70%

sedangkan untuk suatu kelas dikatakan tuntas dalam penelitian ini, jika 85% dari siswa

di kelas tersebut telah mencapai ketuntasan belajar.

Berdasarkan nilai yang diperoleh siswa pada setiap tes siklus, maka dapat

ditentukan ketuntasan belajar siswa dan ketuntasan belajar kelas. Ketuntasan belajar

siswa pada setiap siklus dalam penelitian ini dapat dilihat dalam tabel berikut ini.

Tabel 4.7
Ketuntasan Belajar Siswa

Ketuntasa Jumlah Siswa Persenatase


n Siklus I Siklus II Siklus I Siklus II
Belajar
Tuntas 22 31 61,11% 86,11%
Tidak tuntas 14 5 38,89% 38,89%

Berdasarkan tabel tersebut, ketuntasan belajar siswa pada penelitian ini dapat

diinterpretasikan sebagai berikut:

a. Pada siklus I, baru sebagian siswa (61.11%) yang belajar tuntas. Sisanya

(77,77%) tidak tuntas.

b. Pada siklus II, sebagian besar (38,89%) siswa tuntas belajar dan sebagian

kecil (22,22%) siswa tidak tuntas belajar.

Perkembangan ketuntasan belajar siswa pada penelitian ini dapat dilihat dalam

diagram batang berikut ini.


60

87.50%

80.00%
53.12%
60.00% 46.88%

40.00%
12.50%
20.00%

0.00%
Siklus I

Tuntas

Gambar 4.2
Diagram Perkembangan Ketuntasan
Belajar Siswa

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian

Berdasarkan analisis terhadap data dalam penelitian ini, berikut

dijelaskan serta diuraikan dengan beberapa hal yang berkaitan dengan

implementasi model pembelajaran Problem Based Learning untuk

meningkatkan hasil belajar siswa.Berdasarkan analisis data pada tes siklus

terlihat bahwa hasil belajar mengalami peningkatan dari tes siklus I sampai

siklus II. Secara umum, hasil belajar meningkat dengan mengimplementasikan

model pembelajaran Problem Based Learning. Peningkatan ini terjadi karena

pelaksanaan pembelajaran siklus II lebih baik jika dibandingkan dengan

siklus I. Selain itu, sesuai dengan karakteristik model pembelajaran Problem

Based Learning yang merangsang siswa untuk melakukan interaksi baik antar

siswa dengan siswa maupun siswa dengan guru, mengembangkan pola pikir
61

siswa dan mendorong siswa untuk aktif dalam belajar.

Pada siklus I tidak terlaksana secara optimal karena siswa belum

terbiasa dengan model pembelajaran yang diterapkan. Selain itu, diskusi

kelompok dan diskusi kelas yang dilakukan belum optimal. Sedangkan pada

siklus II, siswa terbiasa dengan pembelajaran yang dilakukan. Pembelajaran

terlaksana secara optimal karena siswa lebih aktif dalam diskusi kelompok

dan diskusi kelas. Berdasarkan hasil analisis data dapat diketahui bahwa

ketuntasan belajar siswa yang di capai meningkat dari setiap siklusnya. Dari

36 siswa yang mengikuti tes 31 orang siswa (86,11%) yang tuntas belajar dan

5 orang siswa (13,89%) tidak tuntas. Bedasarkan kriteria ketuntasan belajar

secara klasikal, maka siswa dikatakan tuntas belajar (85%).


62

BAB V
PENUTUP

5.1 Simpulan

Dari penelitian yang telah penulis lakukan, dapat

disimpulkan beberapa hal berikut ini :

a. Hasil belajar siswa meningkat setelah mendapatkan

pembelajaran Matematika dengan menggunakan model

pembelajaran Problem Based Learning. Hal ini terlihat dari

peningkatan persentase pemahahaman konsep siswa pada

setiap siklusnya, peningkatan persentase hasil belajar siswa

berdasarkan indikator dan dari rata-rata.

b. Ketuntasan belajar siswa meningkat setelah menggunakan

model pembelajaran Problem Based Learning. Hal ini

terlihat dari ketuntasan belajar siswa meningkat setiap

siklusnya.

5.2 Saran

Sebagaimana telah disimpulkan di atas, secara umum

penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning dapat

efektif terhadap pemahaman konsep siswa, penulis menyarankan

beberapa hal yaitu:

a. Model pembelajaran Problem Based Learning dapat

menjadi salah satu alternatif Pembelajaran Matematika .


63

b. Pembelajaran Matematika menggunakan model

pembelajaran Problem Based Learning memerlukan

waktu yang lama dalam proses pembelajarannya

sehingga diperlukan perencanaan dan persiapan yang

matang sebelum diterapkan di kelas agar proses

pembelajaran dapat berjalan sesuai dengan tujuan

pembelajaran yang hendak dicapai.

c. Untuk peneliti selanjutnya disarankan untuk melakukan

penelitian terhadap kompetensi yang lainnya.


64

DAFTAR PUSTAKA

Gulo, W. 2002. Strategi Belajar-Mengajar. Jakarta: Grasindo. Hudojo. 2003. Bimbingan


danKoseling Yogjakarta: Mitra Pustaka.
https://fatkhan.web.id/pengertian-dan-langkah-langkah-model-problem-based- learning/
pengertian dan Langkah – Langkah model pembelajaran Problem Based
Learning di akses pada tanggal 06 Juli 2020
http://repository.unpas.ac.id/12678/5/16.%20BAB%20II.pdfKajian teori mengenai Model
Pembelajaran Problem Based Learning di akses pada tanggal 06 Juli 2020
Hake, Richard R. (1999). Analyzing Change/Gain Scores. [Online]. Tersedia:
http://www.physics.indiana.edu/-sdi/AnalyzingChange-Gain.pdf diakses pada
tanggal 20 Juni 2020
Kesuma, Ameliasari T. (2013). Menyusun PTK Itu Gampang. Jakarta: Esensi
Nesa, N. M. (2012). Implementasi Model Pembelajaran Learning Cycle 7e Dalam
Meningkatkan Kemampuan Penalaran Induktif Matematis Siswa SMP. Skripsi
UPI Bandung: Tidak diterbitkan
Nugroho, Aris Prasetyo, dkk. (2016). Buku Guru Fisika Peminatan Matematika dan Ilmu-
Ilmu Alam SMA/MA Kelas X. Surakarta: Mediatama
Rasyid, H. Mansur. (2007). Penilaian Hasil Belajar. Bandung: CV Wacana Prima
Riduwan. (2010). Belajar Mudah Penelitian Untuk Guru, Karyawan dan Peneliti
Pemula. Bandung: Alfabeta.
Rina, D. K. (2008). Pengaruh Penggunaan Strategi Think Talk Write terhadap
Kemampuan Komunikasi Matematis. Skripsi. Skripsi UNINUS Bandung: Tidak
diterbitkan
Ruseffendi, E. T. (2006). Pengantar Kepada Membantu Guru Mengembangkan
Kompetensinya dalam Pengajaran Matematika untuk Meningkatkan CBSA.
Perkembangan Kompetensi Guru. Bandung: Tarsito.
Ruswani. (2013). Penerapan Pendekatan Ketrampilan Proses Untuk Mencapai
Ketuntasan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPA Kelas V di SDN 3 Hariang.
Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Dinas Pendidikan Provinsi Banten. No.
38/Oktober-Desember, 66-82
Sinaga, B., dkk. (2014). Matematika Untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas X Semester I.
Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud.

Sardiman, AM. Interaksi dan motivasi Belajar Mengajar. Depok: Raja Grapindo
Persada. Riadi, Muchlisin. 2013. motivasi belajar
Sudjana, N. (2009). Penillaian Hasil Proses Belajar Mengajar . Bandung: Rosdakarya.
Suyadi. (2010). Panduan Penelitian Tindakan Kelas. Jogjakarta: Diva Press
Suharsimi Arikunto. (2012). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Suherman, Erman, dkk. (2003). Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer.
Bandung: JICA IMSTEP.
Sukardi, M. (2013). Metode Penelitian Pendidikan Tindakan Kelas. Implementasi dan
Pengembangannya. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Sukidin, & Basrowi. (2002). Manajemen Penelitan Tindakan Kelas. Jakarta: Insan
Cendikia.
Sumadi Suryabrata. (2006). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Sumanto. (2014). Statistika Deskriptif. Jakarta: CAPS. Tedjaningrum, D. (2011).
Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Learning
Cycle Dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa
SMP. Skripsi UPI Bandung: Tidak diterbitkan
65

SURAT KETERANGAN PERPUSTAKAAN


Nomor : 423.4 / 0941 /SMKN3-KCDWil.IV

Yang bertanda tangan dibawah ini Kepala Perpustakaan SMKN 3 Linggabuana


Purwakarta, menerangkan bahwa :
Menerangkan Bahwa :

Judul PTK : Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran


Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep
Siswa pada mata pelajaran Matematika SMKN 3
Linggabuana Purwakarta
Penulis : Dewi Surtika, S.Pd.
NIP :-
Jabatan : Guru Matematika

PTK tersebut benar- benar disimpan di perpustakaan SMKN 3 Linggabuana


Purwakarta Kabupaten Purwakarta sebagai bahan bacaan referensi penelitian
lanjutan.
Demikian surat keterangan ini dibuat untuk dapat digunakan sebagaimana
mestinya.

Purwakarta, 30 Juni 2022


Kepala Perpustakaan
Kepala SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf Nani Rhamdani Azahra, S.Pd.


NIP 19650620 198931015 NIP 19880418 201101 2 001
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Dewi Surtika, S.Pd


NUPTK : 2554767668130143
Jabatan : Guru Matematika

Menyatakan bahwa Penelitian Kelas ini asli. Semua yang dikutip sudah dinyatakan
sumbernya dalam daftar Pustaka. Penelitian kelas ini tidak pernah diajukan untuk
memperoleh derajat kesarjanaan atau diploma pada institusi tertentu.

Penulis,

Dewi Surtika, S.Pd.


SURAT PERMOHONAN IZIN MELAKUKAN PENELITIAN

Kepada Yth :
Bapak Kepala SMKN 3 Linggabuana Purwakarta
Di
Tempat

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama : Dewi Surtika
NUPTK : 2554767668130143
Jabatan : Guru Matematika
Dengan ini saya mengajukan surat permohonan izin melakukan penelitian di SMK Negeri
3 Linggabuana Purwakarta yang berjudul “Efektivitas Penggunaan Model
Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran
Matematika SMKN 3 Linggabuana Purwakarta”.
Sehubungan dengan hal tersebut sudi kiranya Bapak Kepala SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta mengizinkan saya melakukan penelitian serta menerbitkan surat izin
melakukan penelitian.
Demikian surat ini dibuat dengan sebenar-benarnya, atas perhatiannya saya ucapkan
terimakasih.

Purwakarta, 18 Maret 2022


Saya

Dewi Surtika, S.Pd.


NUPTK. 2554767668130143
Lampiran 1
BERITA ACARA PELAKSANAN SEMINAR LAPORAN HASIL PENELITIAN
Pada hari ini : Senin, 14 Maret 2022
Pukul : 08.00 WIB
Bertempat di : Kelas X TKRO 1
Pada Sekolah : SMKN 3 Linggabuana Purwakarta
Dengan Alamat : Kp. Karangsari RT. 07 RW.02 Kab. Purwakarta

Dengan Judul : Efektivitas Penggunaan Model Pembelajaran Problem


Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa
pada mata pelajaran Matematika SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta
Hasil Karya : Dewi Surtika
NUPTK : 2554767668130143
Jabatan : Guru Matematika
Tempat Tugas : SMKN 3 Linggabuana Purwakarta
Alamat Rumah : Perum Pondok Jaya Indah Blok D 9 No. 6 RT. 061 RW
013 Kel. Munjuljaya, Kec./ Kab. Purwakarta
E-mail : dsurtika.89@gmail.com
Susunan Acara Seminar :
1. Pembukaan
2. Sambutan Kepala Sekolah
3. Pemaparan Singkat Hasil Laporan Penelitian oleh Penyaji/Penulis Laporan,
4. Tanggapan, pertanyaan, kritik/saran, masukan dari peserta seminar dan tanggapan
dari penyaji
5. Penutup
Jumlah peserta yang hadir : 12 orang ( Daftar Terlampir )
Adapun Notulen Jalannya Acara Semiar, Print Out, serta foto kegiatan seminar
sebagaimana terlampir dalam berita acara ini.
Demiikian berita acara ini dibuat dengan sebenar-benarnya, untuk dapat dipergunakan
sebagaimana mestinya.

Purwakarta, 18 Mei 2022


Panitia Seminar
Ketua Sekretaris,

Arbana, SST. Asri Helida Primanti, M.Pd.


NIP 197902232008011004 NIP 198601112022212025
Mengetahui,
Kepala SMKN 3 Linggabuana Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP 19650620 1989031015
SURAT KETERANGAN

Yang bertanda tangan dibawah ini Panitia Seminar Hasil Penelitian Tindakan Kelas,
Menerangkan Bahwa :

Nama : Dewi Surtika


NUPTK : 2554767668130143
Jabatan : Guru Matematika

Telah melaksanakan Penelititan dengan judul “Efektivitas Penggunaan Model


Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran
Matematika SMKN 3 Linggabuana Purwakarta ”. Hasil penelitian tersebut telah
diseminarkan pada tanggal di SMKN 3 Linggabuana Purwakarta yang diikuti
oleh peserta sebanyak orang dan yang bersangkutan telah melakukan perbaikan hasil
seminar.
Demikian surat keterangan ini dibuat untuk dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Purwakarta, 18 Mei 2022


Panitia Seminar
Ketua Sekretaris,

Arbana, SST. Asri Helida Primanti, M.Pd.


NIP 197902232008011004 NIP 198601112022212025
Mengetahui,
Kepala SMKN 3 Linggabuana Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP 19650620 1989031015
Lampiran 5
SUSUNAN PANITIA SEMINAR HASIL PENELITIAN

1. Penanggung Jawab : Drs. Dadang Muhamad Yusuf


2. Ketua : Arbana, SST.
3. Sekretaris : Asri Helida Primanti, M.Pd.
4. Bendahara : Iya Patmala, S.Kom
5. Koordinator Akademik : Neneng Siti Aisah, S.Pd.

Mengetahui,
Kepala SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP 19650620 1989031015
SURAT IZIN PENELITIAN
Nomor : 423.4 / 0930 /SMKN3-KCDWil.IV

Yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama : Drs. Dadang Muhamad Yusuf
NIP : 19650620 1989031015
Jabatan : Kepala Sekolah

Memberikan izin kepada :


Penulis : Dewi Surtika, S.Pd.
NIP :-
Jabatan : Guru Matematika

Untuk melakukan Penelitian Tindakan Kelas yang berjudul “Efektivitas Penggunaan


Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran
Matematika SMKN 3 Linggabuana Purwakarta ”.

Demikian surat ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Purwakarta,
Kepala SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP. 19650620 1989031015
SURAT KETERANGAN TELAH MELAKUKAN PENELITIAN
NoNomor : 423.4 / 0935 /SMKN3-KCDWil.IV

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP : 19650620 1989031015
Jabatan : Kepala Sekolah

Menerangkan bahwa :

Penulis : Dewi Surtika, S.Pd


NIP :-
Jabatan : Guru Matematika

Telah melakukan Penelitian Tindakan Kelas yang berjudul “Efektivitas Penggunaan


Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk
Meningkatkan Motivasi dan Pemahaman Konsep Siswa pada mata pelajaran
Matematika SMKN 3 Linggabuana Purwakarta ””.

Demikian surat ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Purwakarta,
Kepala SMKN 3 Linggabuana
Purwakarta

Drs. Dadang Muhamad Yusuf


NIP. 19650620 1989031015
FOTO KEGIATAN SEMINAR PTK

Anda mungkin juga menyukai