Anda di halaman 1dari 2

Bab ll

KAJIAN TEORI

A. Pengertian manajemen

Pengertian manajemen adalah suatu proses merencanakan, mengelola, mengatur, serta


mengontrol berbagai sumber daya, termasuk manusia, keuangan, dan material, untuk mencapai
tujuan organisasi.

Manajemen juga meliputi kegiatan koordinasi dan pengawasan untuk memastikan hal-hal
yang telah dilakukan dapat terlaksana secara efektif dan efisien.

Secara umum, aktivitas manajemen tidak hanya sekedar merencanakan dan mengelola saja,
namun juga melibatkan aktivitas lainnya seperti mengambil keputusan, menentukan tujuan,
mengalokasi sumber daya, berkomunikasi dengan stakeholder, serta memonitor progress.

Karena lingkup kerjanya yang cukup umum namun luas, para manajer dapat bekerja di
berbagai bidang dalam organisasi, seperti keuangan, pemasaran, operasional, hingga sumber daya
manusia.

B. Fungsi manajemen

Fungsi manajemen sendiri adalah elemen-elemen dasar yang akan selalu ada dan
melekat di dalam proses manajemen yang akan dijadikan acuan oleh manajer dalam
melaksanakan kegiatan untuk mencapai tujuan.

Fungsi manajemen pertama kali diperkenalkan oleh seorang industrialis Perancis


bernama Henry Fayol pada awal abad ke-20.[12] Ketika itu, ia menyebutkan lima fungsi
manajemen, yaitu merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, mengawasi, dan membuat
keputusan.

• merencanakan : memikirkan apa yang akan dikerjakan dengan sumber yang dimiliki.
Perencanaan dilakukan untuk menentukan tujuan perusahaan secara keseluruhan dan cara
terbaik untuk memenuhi tujuan itu. Manajer mengevaluasi berbagai rencana alternatif sebelum
mengambil tindakan dan kemudian melihat apakah rencana yang dipilih cocok dan dapat
digunakan untuk memenuhi tujuan perusahaan. Perencanaan merupakan proses terpenting dari
semua fungsi manajemen karena tanpa perencanaan, fungsi-fungsi lainnya tak dapat berjalan.

•Mengorganisasikan : dilakukan dengan tujuan membagi suatu kegiatan besar menjadi


kegiatan-kegiatan yang lebih kecil. Pengorganisasian mempermudah manajer dalam melakukan
pengawasan dan menentukan orang yang dibutuhkan untuk melaksanakan tugas yang telah
dibagi-bagi tersebut. Pengorganisasian dapat dilakukan dengan cara menentukan tugas apa yang
harus dikerjakan, siapa yang harus mengerjakannya, bagaimana tugas-tugas tersebut
dikelompokkan, siapa yang bertanggung jawab atas tugas tersebut, dan pada tingkatan mana
keputusan harus diambil.

•mengarahkan : adalah fungsi manajemen yang melibatkan bekerja dengan orang lain.
Ketika manajer memberi motivasi kepada bawahan, membantu menyelesaikan konfilk kelompok
kerja, mempengaruhi individu atau team saat mereka berkerja, memilih saluran komunikasi yang
paling efektif, atau berurusan dengan cara apa pun dengan masalah perilaku karyawan, mereka
sedang memimpin.

•mengawasi : fungsi manajemen yang melibatkan pemantauan, perbandingan, dan


koreksi kinerja kerja yang dilakukan agar kegiatan dapat sesuai dengan standar yang telah
direncanakan sehingga dapat mencapai tujuan yang diinginkan.

•membuat keputusan : proses rangkaian kegiatan menganalisis berbagai fakta, informasi,


data dan teori/pendapat yang akhirnya sampai pada satu kesimpulan yang dinilai paling baik dan
tepat.

c. Latar belakang perusahaan

PT. JADI ABADI CORAK BISCUIT FACTORY INDONESIA merupakan salah satu bagian dari
Khong Guan Group yang bergerak di bidang consumer goods, dengan produk-produk yang tidak
asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Sejak tahun 1977, kami mengembangkan produk biskuit
terbaik dan tetap menjadi pilihan utama di hati masyarakat hingga saat ini.Terdapat beberapa
jenis biskuit yang kami produksi, di antaranya Assorted Biscuits, Crackers, Pie, Wafers,
Sandwiches dan sebagainya. Kami mengolah produk dari bahan baku hingga menjadi barang jadi
dengan dukungan mesin-mesin teknologi tinggi dan sistem manajemen pergudangan yang baik
sehingga kualitas dan cita rasa tetap terjaga. Oleh karenanya, PT. JADI ABADI CORAK BISCUIT
FACTORY INDONESIA saat ini telah meraih sertifikat Halal, ISO 22000, ISO 9001, HACCP serta SNI
Biskuit.Produk-produk biskuit yang diproduksi tidak hanya digemari oleh masyarakat lokal,
namun juga banyak diminati oleh konsumen di negara-negara lain. Ekspor telah dilakukan ke
beberapa negara, seperti Singapura, Vietnam, Myanmar, Hong Kong, Taiwan, Timor Leste,
Amerika hingga Afrika.

Anda mungkin juga menyukai