Anda di halaman 1dari 3

BAB 2

TINJAUAN DAN GAMBARAN UMUM

2.1. Gambaran Umum Perusahaan.

A. Sejarah Berdirinya RM Foodie Jember

Rumah Makan Foodie Jember merupakan rumah makan yang bergerak di bidang
jasa penyediaan kebutuhan pangan, menyediakan dan menawarkan jasa pemenuhan
kebutuhan pangan serta pelayanan yang menyertai kepada para konsumen. RM Foodie
Jember menyediakan berbagai menu makanan yang lengkap mulai dari makanan
pembuka, menu utama, makanan penutup, dan banyak pilihan minuman. Rumah Makan
ini memiliki konsep seperti rumah makan tradisional dengan konsep seperti berada di
daerah pedesaan dengan kenyamanan tempat makan yang sangat memanjakan
pengunjung dalam menyantap semua hidangan. Rumah makan ini mulai dibangun pada
tahun 2010. Jadi diharapkan rumah makan ini dapat dijangkau oleh semua kalangan
masyarakat.Ketika pertama beroperasi, RM Foodie Jember masih layaknya rumah
makan sederhana yang memiliki satu ruangan utama dan 9 buah meja. Namun semakin
banyaknya konsumen yang tertarik untuk mengunjungi, membuat rumah makan ini
mampu melakukan pembangunan untuk perluasan bisnisnya. Sekarang ini, terdapat 14
buah meja dan terdapat display kain – kain tenun asli Sumba serta barang – barang unik
khas suku sumba yang dijadikan asesoris oleh rumah makan ini sehingga memberikan
suasana nyaman. Ruangannya didesain dengan sangat nyaman dengan konsep tradisional.
Rumah makan ini dirasa tepat untuk dijadikan usaha karena lokasinya mudah dijangkau,
dekat dengan kota dan terletak dipinggir jalan raya utama yang ramai lalu lalang
kendaraan. Rumah makan ini memiliki target pasar seluruh masyarakat Sumba pada
umumnya.
B. Lokasi RM Foodie Jember
RM Foodie Jember mempunyai lokasi usaha yang strategis, yaitu terletak di Jalan
Bhayangkara KM 02 Waikabubak, Sumba Barat NTT. Lokasi RM Foodie Jember
berjarak kurang lebih 1 km dari pusat Kabupaten Sumba Barat.

C. Visi dan Misi Perusahaan


 Visi Perusahaan
Visi dari RM Foodie Jember Kudus adalah “Menjadikan RM Foodie Jember
sebagai rumah makan yang menyajikan makanan yang berkualitas dengan
pelayanan yang ramah dan bersahabat dalam rangka memenuhi selera dan
kepuasan pelanggan”.
 Misi Perusahaan
Adapun misi dari RM Foodie Jember adalah:
 Memberikan pelayanan yang berdedikasi dan professional.
 Mengembangkan inovasi menu masakan yang menyesuaikan selera
masyarakat sekitar.
 Mengembangkan hubungan yang saling menguntungkan dengan mitra
usaha dan para pemasok.
2.2. Struktur Organisasi.

MANAGER

ADMIN

Head Bar Head Chef

Waiter & Waitress Expediter/Sous Chef

KETERANGAN :

 Manager adalah pemilik warung sekaligus yang mengatur arah warung dan
menciptakan konsep jual yang diterapkan pada warung.
 Admin adalah yang mengatur segala pemasukan dan pengeluaran warung
setiap hari dan berada dibawah manager. Admin juga bertugas membuat
laporan keuangan setiap hari.
 Head Bar adalah orang yang brtangung jawab atas apapun yang terjadi pada
Bar dan pelayanan konsumen di warung.
 Waiter & waitress adalah pelayan tamu.
 Head chef adalah orang yang bertanggung jawab atas apa yang trjadi pada
dapur dan kualitas produk makanan yang disajjikan di warung.
 Expediter/Sous Chef adalah asisten atau pembantu chef di dapur.

Anda mungkin juga menyukai