Anda di halaman 1dari 23

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
KURIKULUM 2013

Disusun oleh:
Nama : Salsabila Marretta
NIM : 2020143276
Guru Pamong : Purnawati, S.Pd

SD NEGERI 43 PALEMBANG
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : SD Negeri 43 Palembang


Kelas/Semester : III (Tiga)/Ganjil
Tema : 1 (Pertumbuhan dan Perkembangan Makhluk Hidup)
Subtema : 4 (Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan)
Pembelajaran ke :1
Alokasi Waktu : 4 x 30 menit
Hari/Tanggal Pelaksanaan : Kamis, 10 Agustus 2023

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli, percaya diri, dalam berinteraksi
dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya, serta cinta tanah air.
3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif pada tingkat
dasar dengan cara mengamati, menanya, dan mencoba berdasarkan rasa ingin tahu
tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, serta benda-benda yang
dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain.
4. Menunjukkan keterampilan berpikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis, dan kritis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan tindakan
yang mencerminkan perilaku anak sesuai dengan tahap perkembangannya.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Muatan : Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.4 lMencermati kosakata dalam teks 3.4.1 kMemahami jenis tumbuhan yang
tentang konsep ciri-ciri, kebutuhan berkembangbiak secara alami.
(makanan dan tempat hidup), 3.4.2 kMenunjukkan jenis tumbuhan yang
pertumbuhan, dan perkembangan berkembangbiak secara alami.
makhluk hidup yang ada di
lingkungan setempat yang disajikan
dalam bentuk lisan, tulis, visual,
dan/atau eksplorasi lingkungan.
4.4 lMenyajikan laporan tentang konsep 4.4.1 Membuat laporan tentang
ciri-ciri, kebutuhan (makanan dan perkembangbiakan pada tumbuhan.
tempat hidup), pertumbuhan, dan 4.4.2 kMenjelaskan hasil laporan tentang
perkembangan makhluk hidup yang perkembangbiakan pada tumbuhan.
ada di lingkungan setempat secara
tertulis menggunakan kosakata baku
dalam kalimat efektif.

Muatan : Matematika
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3. 1 lMenjelaskan sifat-sifat operasi hitung 3.1.1 kMenentukan hasil pembagian
pada bilangan cacah. bilangan cacah tanpa sisa.
4.1 kMenyelesaikan masalah yang 4.1.1 kMemecahkan masalah sehari – hari
melibatkan penggunaan sifat-sifat dengan melibatkan penggunaan
operasi hitung pada bilangan cacah. operasi hitung pembagian.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan membaca teks bacaan, siswa diharapkan mampu memahami jenis tumbuhan
yang berkembangbiak secara alami dengan baik.
2. Setelah memahami, siswa dapat menunjukkan jenis tumbuhan yang berkembangbiak
secara alami dengan tepat.
3. Dengan mendengarkan dam memahami penjelasan guru, siswa diharapkan dapat
membuat laporan tentang perkembangbiakan pada tumbuhan dengan baik.
4. Setelah membuat laporan, siswa diharapkan mampu menjelaskan hasil laporan tentang
perkembangbiakan pada tumbuhan dengan percaya diri.
5. Setelah mengamati dan memahami penjelasan guru, siswa mampu dapat menentukan
hasil pembagian bilangan cacah tanpa sisa dengan tepat.
6. Setelah siswa mendengarkan penjelasan guru, siswa diharapkan dapat memecahkan
masalah sehari – hari dengan melibatkan penggunaan operasi hitung pembagian.

D. Karakter Siswa Yang Diharapkan


1. Religius
2. Nasionalis
3. Mandiri
4. Gotong Royong
5. Integritas

E. Materi Pembelajaran
1. Perkembangbiakan Tumbuhan Secara Alami.
2. Operasi Hitung Pembagian.

F. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


Pendekatan Pembelajaran : Saintifik (Mengamati, Menanya, Menjawab, Menalar,
Mengkomunikasikan, dan Menyimpulkan)
Model Pembelajaran : Cooperative Learning.
Metode Pembelajaran : Ceramah, Tanya jawab, Diskusi, dan Penugasan.

G. Kegiatan Pembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahulua 1. Guru memberi salam, menyapa dan menanyakan kabar 15 Menit
n kepada siswa lalu mengajak siswa untuk menyiapkan
buku tulis, buku siswa, dan peralatan tulis lainnya.
2. Guru mengajak peserta didik untuk berdoa sebelum
pembelajaran dimulai yang dipimpin oleh salah satu
siswa. (Religius)
3. Untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan
nasionalisme pada diri siswa, guru mengajak siswa
bersama – sama menyanyikan salah satu lagu wajib
nasional yaitu lagu “Garuda Pancasila”. (Nasionalis)
4. Guru mengajak siswa untuk melakukan tepuk
Penguatan Pendidikan Karakter (PPK).
5. Guru mengecek kehadiran siswa.
6. Guru menanyakan kembali materi yang sudah dipelajari
pada pertemuan sebelumnya. (Apersepsi dan Tanya
Jawab)
7. Lalu, guru meminta siswa untuk menyebutkan jenis
tumbuhan yang sering mereka jumpai dalam kehidupan
sehari – hari. (Mengkomunikasikan)
8. Kemudian guru menyampaikan tema, subtema, dan
pembelajaran, serta tujuan pembelajaran pada hari ini.
Inti 1. Guru meminta siswa untuk membaca teks tentang 90 Menit
“Pertumbuhan Tanaman” yang terdapat di buku tema
halaman 144. (Mengkomunikasikan)
2. Siswa mengamati gambar yang ada pada media
pembelajaran yang sudah dibuat. (Mengamati)
3. Kemudian, guru mempersilahkan siswa untuk
memberikan jawaban setelah mengamati media yang
sudah dibawa oleh guru. (Menjawab)
4. Setelah itu, guru menjelaskan materi yang akan dibahas
pada pembelajaran hari ini yaitu “Perkembangbiakan
Tanaman”.
5. Guru melakukan tanya jawab dengan siswa tentang
proses perkembangbiakan tanaman yang disebutkan
oleh siswa.
6. Guru menanyakan kepada siswa apakah sudah paham
dan mengerti materi yang sudah dijelaskan oleh guru.
(Bertanya)
7. Guru meminta siswa untuk menunjukkan daun kering
yang sudah dibawa oleh masing – masing siswa.
8. Guru menjelaskan mengenai operasi hitung tentang
pembagian dengan menggunakan daun kering yang
sudah sudah dibawa oleh setiap siswa.
9. Guru menanyakan kepada siswa apakah sudah paham
dan mengerti tentang operasi hitung pembagian yang
sudah dijelaskan oleh guru. (Bertanya)
10. Setelah semua siswa paham dengan materi yang sudah
dipelajari, guru akan membentuk kelompok yang terdiri
dari 5 orang siswa.
11. Guru menjelaskan langkah – langkah yang harus
dilakukan pada saat diskusi bersama teman
sekelompoknya.
12. Selanjutnya, guru membagikan lembar evaluasi peserta
didik yang harus mereka kerjakan secara berkelompok.
13. Setelah siswa selesai mengerjakan lembar evaluasi
peserta didik, siswa akan bermain game yang bernama
“Snowball” atau “Bola Salju”. Cara bermainnya, guru
akan menghidupkan musik, kemudian guru
melemparkan bola ke salah satu kelompok, lalu
kelompok yang mendapatkan bola bebas melemparkan
bola ke semua kelompok yang ada didalam kelas, ketika
musik yang dihidupkan berhenti dan bola berada
didalah satu kelompok, maka salah satu siswa yang
terdapat dalam kelompok itu maju kedepan untuk
menjelaskan laporan hasil yang telah mereka
diskusikan.
Penutup 1. Guru melakukan refleksi dengan siswa mengenai 15 Menit
kegiatan pembelajaran hari ini dengan menanyakan:
Apa kegiatan yang paling disukai pada saat
pembelajaran berlangsung?
Bagaimana perasaan peserta didik selama pembelajaran
berlangsung? (Mengkomunikasikan)
2. Guru dan siswa bersama – sama menyimpulkan
pembelajaran pada hari ini. (Menyimpulkan)
3. Guru memberikan evaluasi kepada siswa tentang materi
yang sudah dipelajari pada hari ini.
4. Siswa dan guru menyanyikan lagu daerah bersama-
Sama yaitu “Ampar – Ampar Pisang”.
5. Guru memberikan informasi kepada siswa tentang
materi pembelajaran selanjutnya yaitu
“Perkembangbiakan Tumbuhan Dengan Biji”
6. Kelas ditutup dengan salam dan doa bersama – sama
yang dipimpin oleh satu satu siswa.
H. Penilaian
1. Penilaian Sikap
2. Penilaian Pengetahuan
3. Penialaian Keterampilan

I. Media/Alat dan Sumber Belajar


Media /Alat : Microsoft Power Point (Gambar Animasi), Speaker, dan Bola
Sumber Belajar : a. Buku Guru SD/MI Kelas III, Tema 1 Pertumbuhan dan
Perkembangan Makhluk Hidup, Pelajaran 1. Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013 (Revisi 2018). Jakarta:
kementerian pendidikan dan kebudayaan RI.
b. Buku siswa SD/MI Kelas III, Tema 1 Pertumbuhan dan
Perkembangan Makhluk Hidup, Pelajaran 1. Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013 (Revisi 2018). Jakarta:
kementerian pendidikan kebudayaan RI.

Refleksi Guru

Mengetahui, Palembang, 10 Agustus 2023


Plt. Kepala SDN 43 Palembang Guru Kelas III.a

Hj. Ade Silvia Utari, S.Pd.,M.Pd Yulia Wijaya, S.Pd.I


NIP. 198108242010012013
Lampiran I
Materi Pembelajaran

Perkembangbiakan pada tanaman adalah proses reproduksi tanaman untuk


menghasilkan tanaman yang baru. Tumbuhan berkembang biak dengan cara yang berbeda-
beda. Ada tanaman yang mengalami perkembangbiakan secara alami dan juga secara buatan.
Perkembangbiakan secara alami adalah perkembangbiakan pada tumbuhan yang terjadi
dengan sendirinya. Ada beberapa cara perkembangbiakan secara alami yaitu, tunas, biji, dan
umbi – umbian. Perkembangbiakan dari biji adalah kelompok tumbuhan yang memliki biji
sebagai bagian yang berasal dari bakal biji. Contoh tanaman yang berkembangbiak dengan
menggunakan biji yaitu mangga, rambutan, jagung, kacang tanah, timun, papaya dan lain
sebagainya. Perkembangbiakan tanaman dengan menggunakan tunas adalah tumbuhan muda
yang baru timbul atau tumbuh. Tanaman yang berkembangbiak dengan menggunakan tunas
yaitu pisang, bambu, sukun, cocor bebek dan lain sebagainya. Perkembangbiakan tanaman
umbi adalah tumbuhan yang berkembangbiak dengan melalui akar tinggal, umbi lapis dan
batang tanaman. Tanaman yang berkembangbiak dengan menggunakan umbi – umbian yaitu
singkong, ubi jalar, wortel, kentang dan lain sebagainya.
Perkembangbiakan secara buatan adalah proses perkembangbiakan pada tumbuhan
yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan sehari – hari. Ada beberapa cara
perkembangbiakan secara buatan yaitu, cangkok dan stek. Perkembangbiakan melalui
mencangkok adalah Perkembangbiakan dilakukan dengan mengupas kulit batang dan
membungkusnya dengan tanah agar tumbuh akar di bagian tersebut. Contohnya, mangga,
jambu air, jeruk, sawo, dan lainnya. Perkembangbiakan melalui stek adalah
Perkembangbiakannya dilakukan dengan memotong bagian tumbuhan kemudian ditanam ke
tanah. Contohnya, kaktus, cocor bebek, lidah mertua dan lainnya.
Daun merupakan salah satu bagian tumbuhan. Daun setiap tanaman memiliki bentuk
dan ukuran yang berbeda – beda. Daun yang sangat indah sapat dimanfaat untuk membuat
karya kerajinan mozaik. Udin dan kawan-kawan akan membuat mozaik menggunakan daun
kering. Guru memiliki 12 lembar daun kering yang akan dibagikan kepada dua kelompok
dengan jumlah sama banyak. Berapa banyak daun kering yang diterima setiap kelompok?
Tahapan Penyelesaian:
1. Pindahkan 2 lembar daun kering. Letakkan masing – masing daun pada dua tempat yang
sudah disiapkan.
Kejadian diatas ditulis dalam kalimat matematika sebagai berikut.
12 – 2 = 10
Tersisa ada 10 lembar daun kering.
2. Pindahkan 2 lembar daun kering. Letakkan masing – masing daun pada dua tempat yang
sudah disiapkan.

Kejadian diatas ditulis: 10 – 2 = 8


Tersisa ada 8 lembar daun kering.
3. Lakukan terus sampai daun didalam toples habis.
4. Ada 6 lembar daun kering di masing – masing tempat.

Kejadian seperti dalam gambar diatas dituliskan sebagai berikut:


12 – 2 – 2 – 2 – 2 – 2 – 2 = 0
Pengurangan berulang sampai tidak ada daun yang tersisa disebut juga dengan istilah
pembagian. Maka, proses di atas dapat ditulis dalam bentuk pembagian sebagai berikut.
12 : 2 = 6
Untuk bilangan yang lebih besar, pembagian dilakukan seperti berikut ini!
Misalnya, 52 : 2 =
Pertama bagi puluhan dengan 2. Jadi 5 puluhan : 2 = 2
puluhan sisa 1 puluhan.

Pindahkan satu puluhan dan gabung ke satuan yang


diperoleh:
10 + 2 satuan = 12 satuan

Kemudian bagi satuan dengan 2, maka diperoleh:


12 : 2 = 6 satuan

Jadi, hasil dari 52 : 2 = 26


Lampiran II
Instrumen Penilaian
1. Penilaian Sikap
Aspek Perilaku Yang Dinilai
No Nama Percaya diri Teliti Displin
K C B SB K C B SB K C B SB
1 Adelia Zahra
2 Dinda Kirana
3 Faiz Ibnu Hibban
4 Fri Cillia Khairunnisa
5 M. Aidil Akbar
6 M. Fikri Bahtiar
7 M. Abwabar
8 M. Kamaludin
9 M. Ricko Saputra
10 M. Maulana
11 M. Riski Yuliansyah
12 Nagitasari
13 Nilamsari
14 Raden Haninda Aulia
15 Raisyha Al-Fira
16 R.M Abdullah Al-Fatih
17 Virgo Verdinan
Keterangan:
K: Kurang C: Cukup B: Baik SB: Sangat Baik
Catatan:
1. Aspek perilaku dinilai dengan kriteria:
100 = Sangat Baik 75 = Baik 50 = Cukup 25 = Kurang
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai dikalikan jumlah kriteria = 100 x 3 = 300
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap yang dinilai = 300 : 3 = 100
4. Kode nilai / predikat :
75,01 – 100,00 = Sangat Baik (SB)
50,01 – 75,00 = Baik (B)
25,01 – 50,00 = Cukup (C)
00,00 – 25,00 = Kurang (K)
2. Penilaian Pengetahuan
Instrumen Penilaian Membuat Laporan Tentang Perkembangbiakan Tanaman
Indikator Penilaian Ada dan Benar Tidak Ada
Menempelkan daun kering 30 0
Memberikan keterangan nama tanaman 35 0
Memberikan keterangan cara 35 0
perkembangbiakan tanaman
Jumlah Skor 100

Pedoman Penskoran
Skor Maksimal : 100
Skor Perolehan
Nilai = × 100
Skor Maksimal
Instrumen Penilaian Operasi Hitung Pembagian
No. Indikator Soal Jawaban Skor
1. 3.1.1 kMenentukan Sebuah perkebunan 50
hasil pembagian memberikan 126 bibit
bilangan cacah pohon mangga untuk
tanpa sisa. Udin dan 5 orang
temannya. Pemilik
perkebunan ingin
memberikan bibit
kepada 6 anak sama
banyak. Berapa bibit
pohon yang diterima
oleh setiap anak?
2. 4.1.1 kMemecahkan Siti membagi 153 biji 50
masalah sehari – salak kepada tiga orang
hari dengan temannya. Setiap anak
melibatkan mendapat biji salak
penggunaan sama banyak. Berapa
operasi hitung banyak biji yang
pembagian. diterima setiap anak?

Jumlah 100
Pedoman Penskoran
Skor Maksimal : 100
Skor Perolehan
Nilai = × 100
Skor Maksimal
3. Penilaian Keterampilan
Rubrik Penilaian Keterampilan
Skor
Apek/ Kriteria
4 3 2 1
Kelengkapan Semua Ada satu Ada lebih dari Belum ada
Keterangan keterangan keterangan satu keterangan keterangan
pada tabel yang tidak yang tidak yang dituliskan
khusus dibuat dituliskan dituliskan
dengan baik
Kemampuan Menggunakan Ada satu kata Ada lebih dari Seluruh
menggunakan bahasa yang tidak dua kata yang keterangan
bahasa baku Indonesai yang menggunakan tidak tidak
baik dan baku bahasa menggunakan mengguankan
Indonesia yang bahasa bahasa
baik dan baku. Indonesia yang Indonesaia
baik dan baku. yang baik dan
baku.
Kelancaran Siswa lancar Siswa lancar Siswa sering Siswa tersendat
Berbicara sejak awal sejak awal tersendat pada – sendat pada
sampai akhir sampai akhir saat berbicara saat berbicara
dengan tempo dengan tempo dengan tempo dan tempo yang
yang tepat. yang kurang yang kurang tidak tepat.
tepat. tepat.
Pedoman Penskoran
Total Nilai Siswa
Nilai = × 100
12
LEMBAR EVALUASI PESERTA DIDIK
Nama Kelompok :
1.
2.
3. Nilai :
4.
5.
6.
Kelas :

1. Buatlah laporan tentang perkembangbiakan tanaman dengan menempelkan daun di kotak


yang telah disediakan serta berikan keterangan nama tanaman dan cara berkembangbiak
tanaman tersebut !
No Jenis Daun Keterangan
.
1.
2.

3.
KUNCI JAWABAN
LEMBAR EVALUASI PESERTA DIDIK

1. Buatlah laporan tentang perkembangbiakan tanaman dengan menempelkan daun di kotak


yang telah disediakan serta berikan keterangan nama tanaman dan cara berkembangbiak
tanaman tersebut !
No. Jenis Daun Keterangan
1. Nama Tanaman:
Daun Pisang
Berkembangbiak Dengan
Cara:
Bertunas

2. Nama Tanaman:
Daun Jambu Biji
Berkembangbiak Dengan
Cara:
Penyerbukan

3. Nama Tanaman:
Daun Mangga
Berkembangbiak Dengan
Cara:
Biji
LEMBAR EVALUASI PESERTA DIDIK
Nama Kelompok :
1.
2.
3. Nilai :
4.
5.
6.
Kelas :

1. Sebuah perkebunan memberikan 126 bibit pohon mangga untuk Udin dan 5 orang
temannya. Pemilik perkebunan ingin memberikan bibit kepada 6 anak sama banyak.
Berapa bibit pohon yang diterima oleh setiap anak?
126 : 6 =

2. Siti membagi 153 biji salak kepada tiga orang temannya. Setiap anak mendapat biji salak
sama banyak. Berapa banyak biji yang diterima setiap anak?

153 : 3 =
KUNCI JAWABAN
LEMBAR EVALUASI PESERTA DIDIK

1. Sebuah perkebunan memberikan 126 bibit pohon mangga untuk Udin dan 5 orang
temannya. Pemilik perkebunan ingin memberikan bibit kepada 6 anak sama banyak.
Berapa bibit pohon yang diterima oleh setiap anak?

126 : 6 =

2. Siti membagi 153 biji salak kepada tiga orang temannya. Setiap anak mendapat biji salak
sama banyak. Berapa banyak biji yang diterima setiap anak?

153 : 3 =
Lampiran III
Media Pembelajaran

Anda mungkin juga menyukai