Anda di halaman 1dari 6

LK-1.

Format Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran

Pada tugas ini Anda diminta untuk menuliskan Laporan Hasil Analisis Penilaian
Pembelajaran pada salah satu kegiatan inovasi pembelajaran yang dilakukan. Silakan ikuti
langkah berikut ini untuk membantu Anda dalam menuliskan Laporan Hasil Analisis
Penilaian Pembelajaran (LK-2).
1. Pilihlah salah satu pembelajaran yang merupakan rencana aksi yang telah dirancang
pada langkah 7 MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Diharapkan pembelajaran
yang dipilih adalah pembelajaran yang direkam.
2. Bandingkan hasil penilaian pembelajaran (proses dan/atau hasil) siswa/i dengan
capaian pembelajaran yang Anda pilih.
3. Lakukan analisis terhadap penilaian yang telah dilaksanakan. Untuk analisis penilaian,
kaitkan hal-hal yang berjalan dengan baik dan hal-hal yang masih menjadi hambatan
saat kegiatan penilaian berlangsung dengan teori yang dipelajari saat MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.
4. Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran pada PPL PPG Daljab diserahkan
sebanyak 1x untuk siklus 1 dan 1x untuk siklus 2.

Nama Mapel Informatika

Tempat Pelaksanaan SMK Negeri 1 Waingapu


Waktu Pelaksanaan Sabtu, 20 Januari 2024
Nama Mahasiswa Yonathan Jefferson Djara, S.Kom
Nama Guru Pamong I Gede Sastra Kurniawan, S.Kom
Prof.Dr.Ir.Dewa Gede Hendra Divayana, S.Kom, M.Kom,
Nama Dosen
IPM., ASEAN.Eng
I. Deskripsi Kegiatan Penilaian
(Kegiatan apakah yang Anda lakukan untuk menilai proses dan/atau hasil pembelajaran
siswa/i Anda saat inovasi pembelajaran berlangsung? Penilaian dapat berupa assessment
for learning, assessment as learning, atau assessment of learning)
Pada pelaksanaan kegiatan praktek pembelajaran inovatif, penilaian yang dilakukan
menggunakan assessment for learning dan assessment of learning atau penilaian pada
awal kegiatan dan akhir kegiatan pembelajaran yang meliputi aspek penilaian sikap,
penilaian keterampilan dan penilaian pengetahuan. Dengan teknis kegiatan sebagai
berikut :
A. Assessmen for learning
1. Penilaian sikap : menggunakan rublik dalam bentuk lembar observasi yang
dilakukaan selama kegiatan pembelajaran berlangsung
2. Penilaian keterampilan : menggunakan rubrik dalam bentuk lembar observasi
pada kegiatan diskusi pemecahan masalah dan presentasi yang dilaksanakan
saat kegiatan pembelajaran berlangsung.
B. Assessmen of learning
1. Penilaian pengetahuan : menggunakan tes online dalam bentuk soal pilihan
ganda yang dilaksanakan setelah kegiatan pembelajaran menggunakan Google
Formulir
II. Hasil dan Manfaat Penilaian
(Bagaimana hasil yang diperoleh dari kegiatan penilaian yang Anda lakukan? Apakah ada
manfaat yang dirasakan siswa/i untuk meningkatkan kemampuan sikap, pengetahuan
dan/atau keterampilan terhadap topik yang diajarkan? Apakah hasil penilaian
menggambarkan pencapaian tujuan pembelajaran yang Anda tetapkan? Kaitkan penjelasan
Anda dengan materi yang dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran)
Berdasarkan proses penilaian yang dilakukan, diperoleh data-data hasil penilaian
sebagai berikut :
1. Aspek Sikap
Tabel 1. Hasil Penilaian Sikap
Aspek Yang Dinilai
Nama Bernalar Gotong Nilai
Mandiri
kritis royong
Agnesia Kaita Hiliwulu 3 2 2 77.8
Alan Takandjanji 3 2 2 77.8
Alfonsius Toba Halang 3 2 2 77.8
Carolin Vebran Agus 3 3 2 88.9
Chintya Anisa Raga 3 3 2 88.9
Dantiani Ana Djawa 3 2 2 77.8
Dino Delaptu 3 2 2 77.8
Donny W. A De Fretes 3 3 2 88.9
Elsiana H. Ata Ambu 3 2 2 77.8
Esto Tamu Ama 3 2 2 77.8
Jenisa Nday 3 2 2 77.8
Kartika Dwi Kornelis 3 3 2 88.9
Marcia Clarissa Erwinto 3 2 2 77.8
Marsanda Lidja 3 2 2 77.8
Marselina Mamo Kari 3 2 2 77.8
Onike Kornelis 3 3 2 88.9
Putri A. Silvia Rede Huru 3 3 2 88.9
Rara Rofitasari 3 3 2 88.9
Reviolla Tashya Dido 3 3 2 88.9
Sri Intan Langu Malit 3 2 2 77.8
2. Aspek Keterampilan
Tabel 2. Hasil Penilaian Diskusi
Menghargai Cara
Tanggung pendapat menyanggah /
N Jawab dalam yang menanggapi Jmlh
Nama Siswa Nilai
o kelompok disampaikan pendapat Skor
kelompok lain kelompok lain
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 Agnesia Kaita Hiliwulu
2 Alan Takandjanji
3 Alfonsius Toba Halang
4 Carolin Vebran Agus
5 Chintya Anisa Raga
6 Dantiani Ana Djawa
7 Dino Delaptu
8 Donny W. A De Fretes
9 Elsiana H. Ata Ambu
10 Esto Tamu Ama
11 Jenisa Nday
12 Kartika Dwi Kornelis
13 Marcia C. Erwinto
14 Marsanda Lidja
15 Marselina Mamo Kari
16 Onike Kornelis
17 Putri A. S. Rede Huru
18 Rara Rofitasari
19 Reviolla Tashya Dido
20 Sri Intan Langu Malit

Tabel 3. Hasil Penilaian Presentasi


Aspek Yang Dinilai
Nama Proses Aktif Dalam Penggunaan Nilai
Presentasi Presentasi Bahasa
Kelompok 1 3 2 3 94
Kelompok 2 3 3 3 100
Kelompok 3 3 3 3 100
Kelompok 4 3 3 3 100
Kelompok 5 2 3 3 94
3. Aspek Pengetahuan
Data nilai pengetahuan yang diperoleh yaitu sebagai berikut:
Tabel 4. Hasil Pre Tes dan Post Tes
Nilai Rata-rata
Pre-Tes Post-Tes
40 85

Tabel 5. Analisis Hasil Post Tes (Formatif)


Hasil Nilai
KKTP
<KKTP KKTP> Rata-Rata Terbesar Terkecil
70 25% 75% 85 100 40

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa data test formatif yang dilakukan menunjukan
siswa yang mencapai KKTP sebanyak 75% dan yang belum mencapai KKTP sebanyak
25%. Dengan analisis hasil pretest dan posttest menunjukan terdapat peningkatan hasil
pembelajaran rata-rata nilai siswa dari 40 menjadi 85.

Pelaksanaan pembelajaran menggunakan Model Problem Based Learning (PBL) dapat


memberikan manfaat dalam mendorong siswa memperoleh dan menggali informasi yang
dapat membantu untuk mengembangkan kemampuan berfikir, pemecahan masalah dan
keterampilan intelektual. Adapun rincian manfaat yang dapat diperoleh diantaranya :
Meningkatkan pemahaman materi :
a. Melalui penilaian hasil pembelajaran dapat mengetahui sejauh mana siswa
mampu menganalisis prinsip dasar Berpikir Kritis.
b. Meningkatkan kemampuan analisis : kegiatan analisis dalam tugas pemecahan
masalah “Topologi Jaringan” dapat membantu siswa mengembangkan
kemampuan dalam menganalisis masalah dan pencarian solusi.
c. Mengembangkan keterampilan berbicara : melalui diskusi dan presentasi siswa
dapat meningkatkan keterampilan berbicara dan berkomunikasi sebagai
kompetensi penting.
d. Meningkatkan kemampuan kolaborasi: melalui diskusi mendorong siswa untuk
bekerja dalam kelompok dan kolaborasi untuk memecahkan masalah. Hasil
penilaian ini dapat mencerminkan sejauh mana siswa dapat berkontribusi dalam
kelompok, berbagi ide, dan memecahkan masalah bersama-sama, yang
merupakan keterampilan berharga dalam pembelajaran kolaboratif.
e. Mengembangkan berfikir kritis: siswa dapat belajar tentang pentingnya berfikir
kritis terhadap penyelesaian masalah. Hal Ini dicerminkan melalui keterampilan
dalam memecahkan masalah “Topologi Jaringan”.
f. Hasil penilaian dapat digunakan untuk memberikan umpan balik yang
konstruktif baik kepada siswa maupun guru, sehingga dapat mengevaluasi
efektivitas pembelajran dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Sehingga
dari hasil dan analisis yang diperoleh tersebut, menunjukan bahwa sebagian
besar siswa telah mampu mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan
dengan 75% siswa telah mencapai KKTP dan keterlibatan seluruh siswa dalam
proses pembelajaran

III. Tantangan Kegiatan Penilaian


(Apakah yang menjadi tantangan Anda saat kegiatan penilaian berlangsung? Apakah hasil
penilaian menggambarkan penilaian yang komprehensif? Mengapa dan kaitkan alasan Anda
dengan materi dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Tantangan yang dihadapi dalam proses pelaksanaan penilaian yang dilakukan
diantaranta :
1. Subjektifitas Penilaian : penilaian yang dilakukan dalam proses diskusi dan
presentasi dapat bersifat subjektif. Hal ini dapat menjadi tantangan untuk
memastikan penilaian yang konsisten dan adil.
2. Kemampuan siswa : tidak semua siswa memiliki tingkat pemahaman yang
sama terhadap materi. Beberapa siswa mungkin memerlukan lebih banyak
bantuan dan waktu untuk menganalisis pada materi Topologi Jaringan, dan ini
dapat memengaruhi hasil penilaian.
3. Kesiapan siswa : tidak semua siswa siap atau percaya diri dalam hal berbicara
di depan kelas atau melakukan presentasi. Ini bisa memengaruhi kualitas
presentasi mereka dan hasil penilaian.
4. Waktu penilaian : keterbatasan waktu pelaksanaan penilaian menjadi salah
satu faktor yang mempengaruhi hasil penilaian.

IV. Solusi Pemecahan Masalah


(Adakah solusi yang Anda lakukan untuk memecahkan masalah yang dihadapi pada
kegiatan penilaian? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Alternatif solusi yang dapat diterapkan untuk mengatasi tantangan yang timbul saat
kegiatan penilaian, yaitu :
1. Rubrik penilaian yang jelas : membuat rubrik penilaian yang sangat jelas dan
spesifik yang akan digunakan dalam menilai. Rubrik ini harus mencakup kriteria
yang jelas dan mendefinisikan apa yang diharapkan dari setiap aspek. Dengan
demikian, akan lebih mudah bagi siswa untuk memahami apa yang akan dinilai
dan bagi penilai akan lebih subjektif dan konsisten memberikan penilaian.
2. Bimbingan belajar : menyediakan bimbingan khusus atau panduan kepada
siswa sebelum mereka melakukan kegiatan belajar. Ini dapat mencakup
pemberian informasi materi yang akan dipelajari dikegiatan yang akan datang
atau memberikan referensi bahan bacaan yang dapat dilitersi oleh siswa.
Sehingga siswa akan memiliki kemampuan awal sebelum pembelajaran.
3. Bimbingan aktifitas : memberikan contoh atau panduan langkah-langkah yang
efektif bagaimana melakukan diskusi atau menyampaikan pendapat, presentasi,
tips berbicara di depan umum dan aktifitas lain yang akan dilakukan dalam
proses pembelajaran. Hal ini akan membantu siswa merasa lebih percaya diri
dan siap dalam melakukan kegiatan pembelajaran yang diharapkan.
4. Umpan Balik yang konstruktif : setelah penilaian selesai, memberikan umpan
balik yang konstruktif kepada siswa. Hal ini akan memberikan pemahaman
tentang kekuatan dan kelemahan dari aktifitas belajar yang siswa lakukan, serta
cara untuk memperbaiki di masa yang akan datang. Sehingga hal ini akan
membantu siswa dalam proses pembelajaran mereka.
5. Instrumen penilaian yang efektif dan penggunaan teknologi : membuat
instrument penilaian yang jelas dan spesifik berdasarkan tujuan dan materi
pembelajaran yang disampaikan, serta penggunaan teknik penilaian dan
teknologi / digitalisasi akan membatu pelaksanaan penilaian berjalan secara
efesien dan tidak memerlukan waktu pengerjaan yang banyak.
V. Rencana Tindak Lanjut
(Apakah rencana tindak lanjut (RTL) Anda untuk menjadikan kegiatan dan hasil penilaian
sesuai dengan tujuan pembelajaran dan pendekatan/metode/strategi pembelajaran
berikutnya?)

Dalam konteks Pengembangan Perangkat Pembelajaran dengan inovasi model


Problem Based Learning (PBL), berikut adalah beberapa RTL yang dapat
dipertimbangkan :
1. Pembuatan rubrik penilaian yang jelas dan terstruktur : membuat rubrik
penilaian yang jelas dan terstruktur untuk mempermudah dan memandu proses
penilaian menjadi lebih baik, konsisten dan objektif.
2. Memberikan referensi bahan bacaan : referensi bahan bacaan yang terkait
materi yang akan diajarkan dapat membantu persiapan siswa dalam proses
pembelajaran sehingga siswa dapat melakukan litersi yang sesuai dengan materi
dan meningkatkan pemahaman siswa.
3. Memberikan umpan balik individu : memberikan umpan balik individu kepada
setiap siswa tentang hasil aktifitas mereka, kemudian memberikan apresiasi
untuk apa yang telah mereka lakukan dengan baik dan merekomendasikan
untuk perbaikan bagi yang masih kurang. Ini dapat membantu siswa memahami
dimana mereka perlu berkembang.
4. Melakukan revisi rencana pembelajaran : setelah melakukan analisis dan
mengambil tindakan yang diperlukan, maka diperlukan melakukan revisi
rencana pembelajaran yang digunakan sebelumnya. Kemudian memperbaiki
komponen yang diperlukan berdasarkan hasil penilaian dan pengalaman dalam
mengajar.
Daftar Pustaka
Rosnaeni, R. (2021). Karakteristik dan Asesmen Pembelajaran Abad 21. Jurnal
Basicedu, 5(5), 4334–4339. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i5.1548
Puteri, A. N., Yoenanto, N. H., & Nawangsari, N. A. F. (2023). Efektivitas Asesmen
Autentik dalam Pembelajaran . Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 8(1), 77- 87.
https://doi.org/10.24832/jpnk.v8i1.3535
Wulan, A. (2018). Menggunakan Asesmen Kinerja Untuk Pembelajaran Sains dan
Penelitian. UPI Press. Diakses pada https://books.google.co.id/books?
hl=id&lr=&id=et_3DwAAQBAJ&oi=fnd&pg=P
R1&dq=assessment+pembelajaran&ots=hTPq3_watd&sig=QopfPJ9gCgjbgrG1nh
3nJOdz5fI&redir_esc=y#v=onepage&q=assessment%20pembelajaran&f=false
Panduan Pembelajaran dan Asesmen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan
Menengah. Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementrian
Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia. 2022

_________, ___________20___
Dibuat oleh Disetujui oleh

(Yonathan J. Djara, S.Kom) (Boby W. Siokain, S.Sos)

Anda mungkin juga menyukai