Anda di halaman 1dari 7

LK-1.

Format Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran

Nama Mapel Membangun Jaringan Dasar Komputer

Tempat Pelaksanaan SMK NANGKALEAH

Waktu Pelaksanaan Rabu, 11 Oktober 2023

Nama Mahasiswa Hasan Basri,ST

Nama Guru Pamong Luh Putu Sri Pranata Ningsih, S.Pd

Nama Dosen Dr. I Made Agus Wirawan, S.Kom., M.Cs.

1. Deskripsi Kegiatan Penilaian


(Kegiatan apakah yang Anda lakukan untuk menilai proses dan/atau hasil pembelajaran
siswa/i Anda saat inovasi pembelajaran berlangsung? Penilaian dapat berupa assessment for
learning, assessment as learning, atau assessment of learning)
Kegiatan yang dilakukan untuk menilai proses dan/atau hasil pembelajaran siswa/I adalah
sebagai berikut:
1. Assessment For Learning (penilaian untuk pembelajaran)
Pertanyaan terbuka: pada awal kegiatan pembelajaran, saya sebagai guru mengajukan
pertanyaan pemantik yang mengharuskan siswa untuk menjawab pertanyaan tersebut
dengan benar. Selanjutnya saya membagikan LKPD untuk bahan diskusi peserta didik dan
untuk dianalisis. Hal ini akan membantu untuk mengetahui sejauh mana siswa telah
memahami materi yang diberikan dan dapat menggali pemahaman siswa/i.
2. Assessment of Learning (penilaian hasil pembelajaran)
Pada kegiatan penilaian pembelajaran menggunakan assessment of learning atau penilaian
hasil belajar. Penilaian yang dilakukan seperti penilaian pengetahuan, keterampilan dan
sikap.
1) Penilaian pengetahuan dengan menggunakan Postest dengan soal Pilihan Ganda setelah
pembelajaran selesai
2) Penilaian keterampilan dengan menggunakan rubrik dengan bentuk lembar observasi
pada saat peserta didik melakukan praktik pembuatan kabel jaringan dasar
3) Penilaian sikap dengan menggunakan Teknik observasi dengan instrument pada saat
pembelajaran berlangsung guru menilai sikap siswa.
2. Hasil dan Manfaat Penilaian
(Bagaimana hasil yang diperoleh dari kegiatan penilaian yang Anda lakukan? Apakah ada
manfaat yang dirasakan siswa/i untuk meningkatkan kemampuan sikap, pengetahuan
dan/atau keterampilan terhadap topik yang diajarkan? Apakah hasil penilaian
menggambarkan pencapaian tujuan pembelajaran yang Anda tetapkan? Kaitkan penjelasan
Anda dengan materi yang dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran)
Berdasarkan analisis hasil belajar dapat diketahui rata-rata nilai siswa adalah 75 dikarenakan
siswa yang mendapat nilai di atas KKM sudah melebihi 85% yaitu sebnayak 11 siswa dan yang
nilainya masih di bawah KKM adalah 2 orang siswa dengan presentase 10%. Nilai tertingginya
adalah 80 dan nilai terendahnya adalah 60. Data pada table (terlampir) menunjukan bahwa
hasil belajar siswa sudah mengalami kenaikan dengan menggunakan model pembelajaran
Project Based Learning.
2

Dengan table diatas menunjukan siswa yang di atas KKM sebanyak 9 siswa dengan presentase
80% dan yang dibawah KKM 2 siswa dengan presentase 15%. Grafik ini menunjukan dengan
model pebelajaran PBL ada perbaikan dalam hasil belajar siswa yang hampir banyak mencapai
KKM.
Dari hasil analisis menunjukan sudah sesuai dengan tujuan pembelajran yang ditetapkan
mengenai materi perencanaan problem. Dengan PBL siswa bisa memecahkan masalah,, berfikir
kritis, berkolaborasi dengan teman lainnya sehingga akan terlatih dalam kemandirian dan
kerjasama.

1. Tantangan Kegiatan Penilaian


(Apakah yang menjadi tantangan Anda saat kegiatan penilaian berlangsung? Apakah hasil
penilaian menggambarkan penilaian yang komprehensif? Mengapa dan kaitkan alasan Anda
dengan materi dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Dalam kegiatan penilaian, terdapat beberapa tantangan yang dapat dihadapi, diantaranya
adalah sebagai berikut :
1. Waktu yang Diperlukan: Penilaian Praktik Pembuatan Kabel Jaringan Cros dan Straight
membutuhkan waktu yang cukup banyak. Ini bisa menjadi tantangan jika jumlah siswanya
banyak
2. Penilaian yang Subjektif: Penilaian hasil Praktik siswa dalam tugas presentasi dapat
bersifat subjektif terutama jika siswa memiliki kreatifitas yang berbeda dalam pembuatan
Kabel jaringan cros dan straight. Hal ini dapat menjadi tantangan untuk memastikan
penilaian yang konsisten dan adil.
3. Pemahaman yang Tidak Merata: Tidak semua siswa mungkin mencapai tingkat pemahaman
yang sama terhadap materi. Beberapa siswa mungkin memerlukan lebih banyak bantuan
atau panduan untuk menganalisis alat dan bahan dalam pembuatan kabel jaringan dengan
baik, dan ini dapat memengaruhi hasil penilaian
4. Solusi Pemecahan Masalah
(Adakah solusi yang Anda lakukan untuk memecahkan masalah yang dihadapi pada kegiatan
penilaian? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Terdapat beberapa solusi yang dapat diterapkan untuk mengatasi tantangan yang mungkin
timbul saat kegiatan penilaian, yaitu :
1. Rubrik Penilaian yang Jelas: Membuat rubrik penilaian yang sangat jelas dan spesifik yang
akan digunakan dalam menilai dalam praktik pembuatan Kabel jaringan straight dan cross
2. Pelatihan dan Panduan: Menyediakan pelatihan atau panduan kepada siswa sebelum
mereka melakukan presentasi. Ini dapat mencakup contoh presentasi, tips berbicara
didepan umum, dan panduan langkah-demi-langkah tentang bagaimana menyusun
presentasi yang efektif. Hal ini akan membantu siswa merasa lebih percaya diri dan siap
dalam melakukan presentasi.
3. Pertemuan Individu: Jika ada siswa yang memerlukan bantuan tambahan atau memiliki
kebutuhan khusus, pertimbangkan untuk menyelenggarakan pertemuan individu atau sesi
bimbingan. Hal ini memungkinkan saya sebagai Guru untuk memberikan perhatian yang
lebih personal kepada siswa, membantu mereka mengatasi hambatan, dan memastikan
bahwa mereka siap untuk presentasi
5. Rencana Tindak Lanjut
(Apakah rencana tindak lanjut (RTL) Anda untuk menjadikan kegiatan dan hasil penilaian
sesuai dengan tujuan pembelajaran dan pendekatan/metode/strategi pembelajaran
berikutnya?)
1. Umpan Balik Individu: memberikan pujian/reward/hadiah berupa surprice untuk apa
yang telah mereka lakukan dengan baik dan rekomendasi untuk perbaikan. Ini dapat
membantu siswa memahami di mana mereka perlu berkembang.
2. Refleksi Kelas: Menyelenggarakan sesi refleksi kelas di mana saya membahas hasil
penilaian secara keseluruhan dengan siswa. Kemudian mendiskusikan apa yang telah
berhasil dalam pembelajaran dan di mana ada ruang untuk perbaikan. Ini dapat membantu
siswa memahami pentingnya evaluasi dalam pembelajaran.
3. Mendorong kolaborasi antara guru untuk berbagi pengalaman dan ide tentang penilaian
yang efektif. Ini dapat dilakukan melalui pertemuan berkala, kelompok kerja atau diskusi
kolaboratif dalam konteks pengembangan kurikulum.
4. Membuat rubrik penilaian yang jelas dan terstruktur untuk memandu proses penilaian
yang konsisten dan obyektif.
Daftar Pustaka
Sudjana, N.(2015). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Sinar Baru Algensindo
Pusat Penilaian Pendidikan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementrian Pendidikan dan
Kebudayaan RI. Laman Resmi Penilaian Pendidikan
(https://www.puspendik.kemendikbud.go.id/penilaian/)

Tasikmalaya, 20 Oktober 2023

Dibuat oleh Disetujui oleh

Hasan Basri,ST Luh Putu Sri Pranata Ningsih, S.Pd


LEMBAR OBSERVASI SIKAP SISWA

Observasi Jumlah Nilai Kode


No Nama Siswa
Aktif Diskusi Kerjasama Skor Sikap Nilai
1 Diwa nisfiya sya'bani 3 3 3 9 3,0 B
2 Fikri syamsul maarif 3 3 3 9 3,0 B
3 Chintya mutiara nursyahara 2 2 2 6 2 c
4 Rizky prama andika saputra 3 3 3 9 3,0 B
5 Wildatun nafiisa 2 2 2 6 2 c
6 Farhan rahmat fadillah 4 3 3 10 3,3 B
7 Ardan asyira 3 3 3 9 3,0 B
8 Muhammad ababil akbar 2 2 2 6 2 SB
9 Zam zam mardiansyah 4 3 3 10 3,3 B
10 Wardah nurwaffiq 4 4 4 12 4,0 SB
11 Ardan asyira 4 3 3 10 3,3 B

Rubrik Lembar Pengamatan Observasi


Kriteria Skor Indikator
Selalu aktif dalam kegiatan pembelajaran dan diskusi, dapat
Sangat Baik (SB) 4
bekerjasama dengan teman dalam kelompok
Sering aktif dalam kegiatan pembelajaran dan diskusi, dapat
Baik (B) 3
bekerjasama dengan teman dalam kelompok
Kadang – kadang aktif dalam kegiatan pembelajaran dan diskusi, dapat
Cukup (C) 2
bekerjasama dengan teman dalam kelompok
Tidak Pernah aktif dalam kegiatan pembelajaran dan diskusi, dapat
Kurang (D) 1
bekerjasama dengan teman dalam kelompok

Keterangan:
1. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai x jumlah kriteria
2. Nilai sikap = jumlah skor / jumlah sikap yang dinilai
Nilai sikap dituliskan dengan dua desimal, dengan rentang nilai sikap adalah 1,00 – 4,00
3. Kode nilai atau Predikat:
3,25 – 4,00 = Sangat Baik (SB)
2,50 – 3,24 = Baik (B)
1,75 – 2,49 = Cukup (C)
1,00 – 1,74 = Kurang (K)
Lembar Penilaian LKPD Kelompok

Kompetensi Dasar : Membangun Jaringan Komputer

Bentuk Penilaian : Essay

Satuan Pendidikan : SMK Nangkaleah

Kelas / Semester : X RPL / Ganjil

Mata Pelajaran : Jaringan Dasar

Materi Pokok : Pembuatan Kabel Straigh dan Cross

AloKasi Waktu

Tanggal

SOAL
NO NAMA Kelompok NILAI AHIR
1 2 3 4 5
1 Kelompok 1 3 4 4 3 3 85
2 Kelompok 2 2 3 4 3 4 80
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12

Total Poin : 5 poin (@4poin)Poin Maksimal : 20 poin


KKM 75

Proses Penilaian : Jumlah Poin yang diperoleh X 100


Jumlah Poin Maksimal

Tasikmalaya, Oktober 2023


Guru Mata Pelajaran,

Hasan Basri, ST
Lembar Penilaian Praktik

Kompetensi Dasar : Membangun Jaringan Komputer

Satuan Pendidikan : SMK Nangkaleah

Kelas / Semester : XII RPL / Ganjil

Mata Pelajaran : Jaringan Dasar

Materi Pokok : Pembuatan Kabel Straigh dan Cross

AloKasi Waktu : 90 (Menit)

Tanggal : 16 Oktober 2023

No Nama Siswa Prosentase Bobot Komponen Penilaian Nilai


Persiapan Proses Hasil Praktik
1 83 70 82
Diwa nisfiya sya'bani 78.9
2 70 78 70
Fikri syamsul maarif 72.4
3 60 70 60
Chintya mutiara nursyahara 63.0
4 70 70 70
Rizky prama andika saputra 70.0
5 81 83 80
Wildatun nafiisa 81.4
6 60 71 60
Farhan rahmat fadillah 63.3
7 86 86 86
Ardan asyira 86.0
8 65 74 60
Muhammad ababil akbar 66.5
9 87 78 80
Zam zam mardiansyah 82.6
10 80 87 88
Wardah nurwaffiq 84.1
11 78 72 70
Ardan asyira 74.2
Keterangan:
1) Bobot Komponen Penilaian
a.Persiapan 45%
b.Proses 30%
c. Hasil 25%
2) Skor maksimal = 100
3) Nilai Akhir = (SP/SM)*B

Tasikmalaya, Oktober 2023


Guru Mata Pelajaran,

Hasan Basri, ST
Lembar Penilaian Pengetahuan

Kompetensi Dasar : Membangun Jaringan Komputer

Satuan Pendidikan : SMK Nangkaleah

Kelas / Semester : XII RPL / Ganjil

Mata Pelajaran : Jaringan Dasar

Materi Pokok : Pembuatan Kabel Straigh dan Cross

AloKasi Waktu : 90 (Menit)

Tanggal : 16 Oktober 2023

N Nama Siswa Jumlah soal


Nilai
o 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 0
Diwa nisfiya sya'bani 70
2 0 1 1 1 1 0 1 1 0 1
Fikri syamsul maarif 70
3 0 1 1 1 0 1 0 1 0 1
Chintya mutiara nursyahara 60
4 0 1 1 1 0 1 1 1 0 1
Rizky prama andika saputra 70
5 0 1 1 1 1 0 1 0 1 1
Wildatun nafiisa 70
6 1 0 1 1 1 1 0 0 1 1
Farhan rahmat fadillah 60
7 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0
Ardan asyira 80
8 1 0 1 0 1 0 1 0 1 1
Muhammad ababil akbar 70
9 1 1 1 1 1 1 1 0 1
Zam zam mardiansyah 80
10 Wardah nurwaffiq 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0
80
11 Ardan asyira 1 0 1 1 1 1 0 1 0 1
70

Keterangan:
1 soal di beri nilai 10
Tasikmalaya, Oktober 2023
Guru Mata Pelajaran,

Hasan Basri, ST

Anda mungkin juga menyukai