Anda di halaman 1dari 4

BAHAN AJAR

WUJUD DAN SIFAT MATERI

A. Pengertian Materi dan Wujudnya

Materi didefinisikan sebagai segala sesuatu yang memiliki massa dan menempati ruang.
Istilah materi meliputi segala sesuatu yang dapat dilihat dan disentuh (seperti air, pohon, dan
tanah), serta yang tidak dapat dilihat dan disentuh (seperti udara).

Wujud materi dibedakan atas materi berwujud padat, cair, dan gas. Sifat-sifat dari ketiga
wujud zat tersebut seperti pada Tabel 1.

Tabel 1. Perbedaan Materi Berwujud Padat, Cair, dan Gas


No. Wujud
Padat Cair Gas
1 Mempunyai bentuk dan Bentuk tidak tetap Tidak mempunyai bentuk
volume tertentu bergantung wadahnya, & volume tertentu
volume tertentu
2 Jarak antar partikel sangat Jarak antar partikel agak Jarak antar partikel sangat
rapat renggang renggang
3 Partikel-partikelnya tidak Partikel-partikelnya dapat Partikel-partikelnya dapat
dapat bergerak bebas bergerak bebas bergerak sangat cepat

1
Bahan Ajar IPAS – Materi dan Perubahannya
“Wujud dan Sifat Materi”
Penggambaran susunan partikel
materi berwujud padat, cair, dan gas
dapat dilihat pada Gambar 1. B. Sifat Materi

Setiap materi memiliki sifat tertentu


yang khas, yang memudahkannya untuk
dikenali dan dibedakan dengan zat
lainnya. Sifat materi dapat
dikelompokkan menjadi dua, yaitu sifat
fisika dan sifat kimia.

Sifat fisika adalah sifat suatu materi


yang dapat dilihat dan diukur secara
langsung. Sifat materi yang termasuk
sifat fisika misalnya warna, bau, titik
leleh, titik beku, dan titik didih.
Sedangkan sifat kimia ialah sifat yang
berhubungan dengan kemampuan
sebuah zat untuk bereaksi atau berubah
menjadi zat lain. Untuk mengukur dan
mengamati sifat kimia hanya dapat
dilakukan melalui reaksi. Contohnya,
soda kue dapat menghasilkan
gelembung atau busa jika direaksikan
dengan asam cuka. Gelembung yang
dihasilkan merupakan gas karbon
dioksida yang merupakan zat berbeda
dari pembentuknya.

Gambar 1. Susunan partikel-partikel


materi berwujud padat (a), cair (b),
dan gas (c)

2
Bahan Ajar IPAS – Materi dan Perubahannya
“Wujud dan Sifat Materi”
Sifat fisika pada materi dapat dikelompokkan menjadi sifat ekstensif dan sifat intensif. Sifat
ekstensif adalah sifat materi yang bergantung pada jumlah zat atau materi tersebut. Sifat
ekstensif materi meliputi massa, panjang, volume, dan molaritas. Sedangkan sifat intensif
materi adalah sifat materi yang tidak bergantung pada jumlah zat atau materi tersebut.
Contohnya, berapapun jumlahnya warna dari gula pasir adalah putih. Sifat intensif materi
meliputi kerapatan atau massa jenis, titik didih, titik beku, warna, bau, dan rasa.

Contoh beberapa sifat intensif pada air mineral, minyak goreng, dan asam cuka adalah sebagai
berikut:

Sifat Intensif
No. Nama Zat/Materi
Wujud Warna Bau Titik Didih Massa Jenis
1 Air Mineral Cair Tidak Tidak 100oC 1,00 g/mL
Berwarna berbau
2 Minyak Goreng Cair Kuning Khas ±200 oC 0,88 g/mL
3 Asam Cuka Cair Tidak Berbau 118oC 1,04 g/mL
Berwarna tajam/asam

3
Bahan Ajar IPAS – Materi dan Perubahannya
“Wujud dan Sifat Materi”
Referensi:
Miarsyah, Mieke, dkk. 2018. Kimia untuk SMK/MAK Kelas X. Jakarta: Erlangga
https://pustaka.ut.ac.id/lib/wp-content/uploads/pdfmk/PEKI4401-M1.pdf
https://mplk.politanikoe.ac.id/index.php/info-mplk-lainnya/28-kimia-dasar/855-
pengertian-dan-sifat-materi
https://www.merckmillipore.com/Web-JP-Site/ja_JP/-/JPY/ShowDocument-
File?ProductSKU=MDA_CHEM-
100063&DocumentType=MSD&DocumentId=100063_SDS_ID_ID.PDF&Document
UID=284304&Language=ID&Country=ID&Origin=PDP
https://www.trafigura.com/media/1683/en_sds_fatty-acid-vegetable-oil-me-
esters_cas-68990-52-3.pdf
https://smartlab.co.id/assets/pdf/MSDS_AQUADEST_(INDO).pdf

4
Bahan Ajar IPAS – Materi dan Perubahannya
“Wujud dan Sifat Materi”

Anda mungkin juga menyukai