Anda di halaman 1dari 15

MAKALAH INSTALASI KELISTRIKAN PESAWAT UDARA

“WING ILLUMINATION LIGHT”

Disusun oleh kelompok 6 XII AVE 1 :

1. Amelia Mulyawati : 20219963

2. Andi Lalan Herlambang : 20219903

3. Lingga Fran Akbar : 202110095

4. Muhammad Rafi Gumilar : 20219920

SMKN 12 BANDUNG

AVIATION ELECTRONICS 1

2023/2024

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT karena berkat rahmat dan

karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan makalah dengan judul “Wing

Illumination Light” ini dengan baik dan tepat waktu.

Penyusunan makalah ini di laksanakan guna menyelesaikan tugas mata

pelajaran Instalasi Kelistrikan Pesawat Udara (IKPU) XII Aviation Electronics 1,

Tidak lupa terimakasih kami ucapkan pada Ibu Tresnawati, S.Pd., M,M.Pd.,

Selaku guru mata pelajaran Instalasi Kelistrikan Pesawat Udara (IKPU), yang

telah membimbing penulis dalam penyusunan makalah ini, tidak lupa pula teman-

teman XII Aviation Electronics 1 yang telah membantu dalam penyusunan

makalah ini.

Penulis menyadari bahwa makalah ini jauh dari kata sempurna. Maka dari

itu penulis mohon saran dan kritik yang berguna untuk perbaikan di masa

mendatang dari guru maupun teman-teman sekalian. Demi tercapainya makalah

yang sempurna. Apabila terdapat kesalahan kata dalam penulisan bahasa maupun

nama, penulis memohon maaf yang sebesar-besarnya .

Akhir kata, Penulis berharap laporan ini bisa bermanfaat dan berguna

untuk pembaca, khususnya bagi penulis sendiri, dan semoga laporan ini dapat

bermanfaat untuk institusi pendidikan terutama di bidang penerbangan.

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................ii

DAFTAR ISI......................................................................................................................iii

DAFTAR GAMBAR..........................................................................................................iv

BAB 1..................................................................................................................................v

PENDAHULUAN...............................................................................................................v

1.1 Latar Belakang Masalah.......................................................................................v

1.2 Rumusan Masalah................................................................................................v

1.3 Batasan Masalah.................................................................................................vi

1.4 Tujuan Penulisan.................................................................................................vi

BAB II................................................................................................................................vii

PEMBAHASAN................................................................................................................vii

2.1 Exterior Lighting......................................................................................................vii

2.2 Wing Illumination Light...........................................................................................ix

A. Uraian Khusus Wing Illumination Light............................................................ix

B. Prinsip Kerja Wing Illumination Light................................................................x

C. Cara Perawatan Wing Illumination Light..........................................................xii

BAB III.............................................................................................................................xiv

PENUTUP.........................................................................................................................xiv

3.1 Kesimpulan.............................................................................................................xiv

3.2 Saran.......................................................................................................................xiv

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Exterior Lighting................................................................................vii

Gambar 2.2 External Lighting Panel......................................................................ix

Gambar 2.3 Wing Illumination Light 1..................................................................ix

Gambar 2.4 P-5 Control Panel................................................................................xi

Gambar 2.5 Wing Illumination Light 2..................................................................xi

Gambar 2.6 Wing Illumination Light 3.................................................................xii

iv
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Wing Illumination Light adalah salah satu dari banyak Exterior Lighting yang

terdapat pada pesawat udara yang memiliki beberapa fungsi dan kegunaan yang

sangat vital dalam sistem pesawat udara.

Dalam sejarah penerbangan, pencahayaan sayap pesawat ini pertama kali di

perkenalkan sebagai alat untuk meningkatkan visibilitas pesawat selama

penerbangan malam. Tapi apakah Wing Illumination Light ini berguna hanya

untuk peningkatan visibilitas pesawat ?

Dalam makalah ini, kami akan menjelaskan mengenai beberapa hal yang

berkaitan dengan Wing Illumination Light yang ada pada pesawat, yang akan di

jelaskan di bab selanjutnya.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, penyajian makalah ini dirumuskan ke

dalam beberapa bagian penting mengenai Wing Illumination Light, yaitu :

A. Apakah yang dimaksud dengan Exterior Lighting pesawat ?

B. Apakah yang dimaksud dengan Wing Illumination Light ?

C. Bagaimanakah prinsip kerja dari Wing Illumination Light ?

D. Bagaimanakah cara pengoprasian dari Wing Illumination Light ?

E. Bagaimanakah cara perawatan dari Wing Illumination Light ?

v
1.3 Batasan Masalah

Batasan masalah yang di hadapi ketika penyusunan makalah ini yaitu :

A. Keterbatasan materi mengenai Exterior Lighting

B. Keterbatasan materi mengenai Wing Illumination

C. Tidak bisa secara langsung melihat Wing Illumination Light

1.4 Tujuan Penulisan

Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah di atas, penyusunan

makalah ini bertujuan untuk :

A. Mengetahui Apa itu Exterior Lighting

B. Mengetahui Apa itu Wing Illumination Light.

C. Mengetahui prinsip kerja dari Wing Illumination Light.

D. Mengetahui cara pengoprasian dari Wing Illumination Light.

E. Mengetahui cara perawatan dari Wing Illumnination Light.

vi
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Exterior Lighting

Gambar 2.1 Exterior Lighting

Exterior lighting adalah merupakan penerangan bagian luar dari pesawat

terbang untuk keperluan pendaratan dengan stasiun bumi maupun dengan awak

pesawat itu sendiri, Exterior Lighting ini sangat penting dalam penerbangan

karena memiliki peran dalam meningkatkan keselamatan, navigasi, dan operasi

pesawat.

Exterior lighting terdiri dari :

A. Wing illumunation lights.

vii
B. Landing lights terdiri dari:

1. Inboard Landing Lights

2. Outboard Landing Light

C. Runway Turn off Lights

D. Nose Gear Taxi Light

E. Steady position lights.

F. Anticollsion lights.

G. Strobe position lights

Exterior lights adalah semua lampu yang ada pada bagian luar pesawat

terbang yang bertujuan sebagai pemenuhan kebutuhan penerangan untuk

identifikasi pesawat terbang dan sebagai pembantu pilot pada saat pesawat

terbang mendarat. Exterior Lighting mempunyai peranan penting, terutama pada

malam hari, diantaranya :

1. Untuk merpemudah penglihatan terhadap adanya pesawat yang sedang

mengudara.

2. Sebagai penerangan badan pesawat terbang.

3. Mencengah terjadinya tabrakan.

4. Mempermudah penglihatan adanya icing pada sayap pesawat dan tempat

lain yang sering terjadinya icing

5. Dapat juga sebagai komunikasi external.

Exterior Lighting ini di kontrol dari Sakelar control yang ada pada bawah dari

panel atas kepala (P-5) dan untuk control daya semua lampu ini melalui panel P-

18 circuit breaker pusat control beban.

viii
Gambar 2.2 External Lighting Panel

2.2 Wing Illumination Light

A. Uraian Khusus Wing Illumination Light

Gambar 2.3 Wing Illumination Light 1

Lampu ini biasa juga disebut wing inspection lights yang berfungsi sebagai

lampu penerangan sayap. Lampu ini ditempatkan pada badan pesawat dibagian

depan sayap dan sejajar dengan level lantai kabin.lampu ini ada dua, yaitu pada

bagian sebelah kanan dan kiri badan pesawat.

Selain sebagai penerangan sayap, Wing Illumination Light memiliki beberapa

fungsi yaitu :
ix
1. Peningkatan Visibilitas : Fungsi utama pencahayaan sayap adalah

meningkatkan visibilitas sayap pesawat selama penerbangan malam atau dalam

kondisi cahaya rendah. Ini membantu pilot, pengendali lalu lintas udara, dan

personel darat untuk melihat dengan jelas letak sayap pesawat.

2. Identifikasi Pesawat : Pencahayaan sayap membantu dalam mengidentifikasi

pesawat secara visual. Ini memungkinkan pengendali lalu lintas udara dan

pengawas darat untuk mengenali pesawat dan memantau pergerakannya di

bandara dan landasan.

3. Keamanan : Pencahayaan sayap berperan dalam meningkatkan keamanan

penerbangan dengan membantu menghindari tabrakan dan insiden selama

penerbangan malam dan kondisi cahaya rendah.

4. Navigasi : Pencahayaan sayap dapat membantu pilot dalam navigasi. Ini

termasuk penandaan sayap yang berguna untuk navigasi penerbangan dan

pendaratan.

5. Inspection : fungsi tambahan yang sangat penting, terutama dalam kondisi

cuaca dingin atau saat pesawat terbang melalui awan berisi air dingin yang

dapat menyebabkan pembentukan es pada permukaan sayap. Fungsi sebagai

inspeksi icing melibatkan penggunaan pencahayaan sayap untuk memeriksa

kondisi sayap pesawat selama penerbangan.

B. Prinsip Kerja Wing Illumination Light

Kedua Wing Illumination Light ini dikontrol oleh sakelar yang ada pada ujung

bawah panel diatas kepala (P-5). Pancaran berkas lampu mempunyai lebar

x
pancaran berkas 13 derajat. Daya/tegangan untuk lampu ini adalah 28 V AC yang

dikontrol melalui panel P18 circuit breaker wingscan.

Gambar 2.4 P-5 Control Panel

Jadi Pancaran dari cahaya lampu ini mempunyai lebar pancaran sebesar 13 derajat

yang akan menyebar di bagian wings pesawat, yang mana besar sudut pancaran

nya ini bisa di atur sesuai kebutuhan dengan cara memutar bagian screws

adjustment yang ada di bagian dalam lampu Wing Illumination. Biasanya lampu

ini menggunakan lampu pijar berwarna putih.

Gambar 2.5 Wing Illumination Light 2

xi
C. Cara Perawatan Wing Illumination Light

Gambar 2.6 Wing Illumination Light 3

Perawatan pencahayaan sayap (Wing Illumination Light) pada pesawat

sangat penting untuk memastikan bahwa sistem pencahayaan tersebut berfungsi

dengan baik, menjaga keamanan penerbangan, dan mematuhi regulasi

penerbangan yang ketat. Berikut adalah beberapa langkah umum dalam perawatan

pencahayaan sayap pesawat:

1. Pemeriksaan Rutin : Lakukan pemeriksaan rutin terhadap sistem pencahayaan

sayap sesuai dengan jadwal perawatan yang ditetapkan oleh maskapai

penerbangan atau produsen pesawat. Ini dapat mencakup pemeriksaan visual,

pengujian fungsional, dan pemantauan kondisi fisik lampu.

2. Pembersihan : Pastikan lampu pencahayaan sayap tetap bersih. Debu, kotoran,

atau penumpukan es yang mungkin menutupi lampu dapat mengurangi

xii
visibilitas. Lampu yang kotor atau tergores harus dibersihkan dengan hati-hati

sesuai dengan pedoman perawatan.

3. Penggantian Lampu : Ketika lampu pencahayaan sayap rusak atau mati,

lampu harus diganti sesuai dengan prosedur perawatan yang ditetapkan.

Pastikan penggantian lampu dilakukan oleh personel terlatih dan dengan lampu

yang sesuai dengan spesifikasi pesawat.

4. Pengujian Intensitas : Secara berkala, intensitas cahaya dari lampu

pencahayaan sayap harus diuji untuk memastikan bahwa mereka memenuhi

persyaratan regulasi penerbangan. Ini biasanya dilakukan dengan

menggunakan peralatan pengukur intensitas cahaya yang sesuai.

5. Pemeriksaan Kabel dan Konektor : Periksa kabel dan konektor yang

terhubung ke lampu pencahayaan sayap. Pastikan tidak ada kerusakan fisik

atau korosi yang dapat memengaruhi konektivitas dan kinerja lampu.

6. Penggantian Lensa dan Reflektor : Lensa dan reflektor yang rusak atau

buram dapat mengurangi efisiensi cahaya. Jika diperlukan, lensa dan reflektor

harus diganti sesuai dengan pedoman perawatan.

xiii
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

3.2 Saran

xiv
DAFTAR PUSTAKA

xv

Anda mungkin juga menyukai