Anda di halaman 1dari 4

Ringkasan materi Scientific Management

Mata kuliah Pengantar Teknik Industri

A. Teori
Scientific Management adalah teori manajemen yang menganalisa
dan menstandarkan pekerjaan, merekrut dan melatih pekerja dengan
spesifikasi tertentu, dan menyediakan insentif yang pada akhirnya
bertujuan untuk meningkatkan produktivitas.
Scientific Management pertama kali diimplementasikan oleh Taylor
pada tahun 1898 pada pekerjaan bongkar muat besi dan baja pada
pabrik Bethlehem Steel. Dalam hal ini, Taylor membuat standar
waktu kerja sehingga ia bisa memprediksi berapa kapasitas jumlah
ton baja yang seharusnya bagi para pekerja. Dia juga menetapkan
upah pekerja yang baru dalam upaya untuk memenuhi standar kerja
yang dia tetapkan.
Pendekatan Scientific Management memiliki prinsip sebagai berikut:
1. Mengembangkan metode standar untuk menyelesaikan setiap
pekerjaan. Dalam setiap pekerjaan dibuat Standard Operation
Procedure (SOP) yang menjelaskan cara maupun urutan dalam
melakukan sebuah pekerjaan, sehingga pencapaian dari sebuah
pekerjaan itu dapat terukur dan baku.
2. Memilih pekerja dengan kemampuan tertentu untuk mengerjakan
pekerjaan tertentu. Setiap pekerjaan membutuhkan kemampuan
tertentu dari seorang pekerja, sehingga pemilihan pekerja harus
disesuaikan dengan kriteria yang dibutuhkan untuk menyelesaikan
pekerjaan tersebut.
3. Memberikan pelatihan standar metode kerja pada pekerja. Untuk
dapat mencapai hasil yang optimal, seorang pekerja dibekali dengan
pengetahuan tentang pekerjaannya melalui pelatihan kerja sehingga
dapat menambah keahlian pekerja tersebut.
4. Mendukung pekerja dalam bekerja. Dilakukan dengan
merencanakan pekerjaan dan menghilangkan gangguan.
5. Menyediakan upah insentif baru bagi para pekerja yang mampu
meningkatkan output. Hal ini dapat dijadikan motivasi bagi para
pekerja untuk dapat meningkatkan produktivitas pekerja.
B. Management theory berdasarkan administratif umum (General
Administrative)
Administrative Management Theory (Teori Manajemen
Administratif) merupakan pendekatan dalam manajemen yang fokus
pada perbaikan efisiensi dan efektivitas operasional melalui
peningkatan administrasi dan pengorganisasian.
Contoh penggunaan Administrative Management Theory dalam
bisnis:
1. Desain struktur organisasi.
Administrative Management Theory dapat digunakan dalam
merancang struktur organisasi yang efisien. Prinsip-prinsip teori
ini, seperti spesialisasi tugas, hierarki otoritas, dan koordinasi,
digunakan untuk mengorganisasi fungsi dan tanggung jawab
dalam bisnis. Contoh penggunaannya dalam bisnis sebuah
perusahaan manufaktur menerapkan Administrative
Management Theory dalam merancang struktur organisasinya.
Mereka membagi tugas dan tanggung jawab menjadi
departemen-departemen yang spesifik, mengatur otoritas dan
tanggung jawab berdasarkan hierarki, dan memastikan
koordinasi yang efektif antara departement.
2. Peningkatan Efisiensi Operasional: Administrative Management
Theory menekankan pentingnya meningkatkan efisiensi
operasional dalam bisnis. Prinsip-prinsip seperti penelitian waktu
dan gerakan, standar kerja, dan pengaturan waktu dapat
digunakan untuk mengidentifikasi dan mengurangi pemborosan
serta meningkatkan produktivitas. Contoh penggunaannya dalam
bisnis: Sebuah perusahaan logistik menerapkan Administrative
Management Theory untuk meningkatkan efisiensi operasional.
Mereka melakukan analisis gerakan dan waktu dalam proses
pergudangan, menetapkan standar kerja yang jelas, dan
menggunakan pengaturan waktu yang optimal untuk
meningkatkan efisiensi dalam penanganan dan penyimpanan
barang.
3. Pengembangan Prosedur Administratif: Administrative
Management Theory berfokus pada pengembangan prosedur
administratif yang terstruktur dan efektif. Prinsip-prinsip seperti
standarisasi proses, dokumentasi, dan pemisahan kegiatan
administratif dapat digunakan untuk meningkatkan efisiensi dan
konsistensi dalam administrasi bisnis. Contoh penggunaannya
dalam bisnis: Sebuah perusahaan keuangan menerapkan
Administrative Management Theory dalam pengembangan
prosedur administratif. Mereka mendokumentasikan proses yang
terlibat dalam pengolahan pinjaman, menetapkan standar proses
yang konsisten, dan memisahkan kegiatan administratif seperti
pemeriksaan kredit, penilaian risiko, dan pengelolaan dokumen.
4. Peningkatan Kualitas Manajemen: Administrative Management
Theory dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas
manajemen dalam bisnis. Prinsip-prinsip seperti pelatihan
manajerial, penilaian kinerja, dan pengembangan staf dapat
diterapkan untuk memastikan bahwa manajer memiliki
keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk memimpin
dengan efektif. Contoh penggunaannya dalam bisnis: Sebuah
perusahaan teknologi menerapkan Administrative Management
Theory dalam meningkatkan kualitas manajemen. Mereka
menyediakan pelatihan manajerial kepada para manajer,
melaksanakan penilaian kinerja secara berkala, dan
mengembangkan program pengembangan staf untuk
memperkuat keterampilan manajerial dan kepemimpinan.
C. Management Theory berdasarkan konsep perilaku (Behavioral)
Teori manajemen perilaku adalah konsep manajemen yang
mempelajari bagaimana produktivitas dalam suatu organisasi dapat
ditingkatkan dengan berkonsentrasi pada hal-hal yang memotivasi
tenaga kerja.
Teori ini juga disebut sebagai gerakan hubungan manusia karena
berupaya memahami perilaku manusia di tempat kerja, seperti
resolusi konflik, dinamika kelompok dan kerja tim, kepentingan
pribadi, dan motivator. Konsep hubungan manusia terdiri dari
beberapa disiplin ilmu yang berbeda, yang meliputi psikologi,
sosiologi, dan antropologi. Hal ini penting karena membantu
meningkatkan produktivitas dan pendapatan, membantu perolehan
dan retensi sumber daya manusia, dan mendorong kreativitas. Ini
juga mendorong kolaborasi di tempat kerja.
D. Management Theory berdasarkan pendekatan kuantitatif
Manajemen Kuantitatif adalah salah satu bidang ilmu yang
membantu memecahkan masalah pengambilan keputusan. Berbagai
alat pengambilan keputusan dalam Manajemen Kuantitatif sering
kali secara manual membutuhkan waktu yang lama untuk
menyelesaikannya, sehingga kesalah-kesalah dalam perhitungan
dapat terjadi.

Anda mungkin juga menyukai