Anda di halaman 1dari 134

MAKALAH

MODEL ASUHAN KEPERAWATAN PROFESIONAL (MAKP)


Disusun untuk memenuhi tugas Kepemimpinan dan Manajemen Keperawatan

Dosen pengampu Mata Kuliah:


Dr. Mira Triharini, S. Kp., M. Kep.

Disusun oleh:
Kelompok 1 AJ2/B26

Farah Hanafiah 132235006


Haris Rasyid Rusfa Pradana 132235010
Chintia Indriyani Safitri 132235065
Elsiana Kevin Santoso 132235067
Crisogna De Araujo 132235076
Imelda Petronela Baunsele 132235078
Marta Afrifantinu Surya 132235083
Salsabila Faustina Ardiningrum 132235089

PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN


FAKULTAS KEPERAWATAN
UNIVERSITAS AIRLANGGA
2022/2023

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan hidayahnya
sehingga kelompok dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Model Asuhan
Keperawatan Profesional (MAKP)” guna memenuhi tugas mata kuliah kepemimpinan dan
manajemen keperawatan.
Ucapan terima kasih kami haturkan kepada dosen pembimbing mata kuliah
kepemimpinan dan manajemen keperawatan Ibu Dr. Mira Triharini, S. Kp., M. Kep. Yang telah
membimbing kami selama perkuliahan. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh
pihak yang telah memberikan bantuan berupa konsep dan pemikiran dalam penyusunan
makalah ini.
Kelompok menyadari banyak kekurangan dalam penyusunan makalah ini, oleh sebab itu
kelompok menerima segala kritik dan saran yang membangun dari semua pihak. Semoga
makalah ini dapat bermanfaat bagi siapapun.

Surabaya, 29 Februari 2024

Kelompok 1

ii
DAFTAR ISI

Table of Contents
KATA PENGANTAR ...................................................................................................... ii
DAFTAR ISI ....................................................................................................................iii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................. 4
1.1. Latar Belakang ........................................................................................................ 4
1.2. Rumusan Masalah ................................................................................................... 5
1.3. Tujuan ...................................................................................................................... 5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ...................................................................................... 6
2.1. Konsep MAKP ......................................................................................................... 6
2.1.1. Definisi MAKP ................................................................................................... 6
2.1.2. Tujuan Model Keperawatan ............................................................................. 7
2.1.3. Komponen Model Keperawatan ....................................................................... 7
2.1.4. Kualitas Pelayanan Keperawatan .................................................................... 7
2.1.5. Standar Praktik Keperawatan.......................................................................... 7
2.1.6. Model Praktik..................................................................................................... 8
2.1.7. Penetapan Jenis Tenaga Keperawatan ............................................................ 9
2.1.8. Dasar Pertimbangan MAKP ........................................................................... 10
2.2. Macam Metode Praktik Keperawatan Profesional ............................................ 11
2.2.1. Metode Fungsional ........................................................................................... 11
2.2.2. Metode Keperawatan Total ............................................................................ 13
2.2.3. Metode Tim....................................................................................................... 14
2.2.4. Metode Primer ................................................................................................. 18
2.2.5. Metode Modular............................................................................................... 21
2.2.6. Metode Kasus ................................................................................................... 23
2.3. Langkah-langkah .................................................................................................. 24
BAB III ............................................................................................................................ 27
KASUS DAN PEMBAHASAN ..................................................................................... 27
3.1 Visi, Misi, dan Motto Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut dr. Ramelan
Surabaya (RSPAL) ............................................................................................... 27
3.2.1 Visi ..................................................................................................................... 27
3.2.2 Misi .................................................................................................................... 27
3.2.3 Motto ................................................................................................................. 28
iii
3.2 Man (M1)................................................................................................................ 28
3.2.1 Struktur Organisasi ............................................................................................ 28
3.2.2 Jumlah Tenaga ................................................................................................. 31
3.2.3 Penyakit Terbanyak......................................................................................... 35
3.2.4 Beban Kerja ...................................................................................................... 36
3.2.5 BOR ................................................................................................................... 39
3.2.6 Kebutuhan Kerja ............................................................................................. 39
3.3 MATERIAL (M2).................................................................................................. 40
3.3.1 Lokasi dan Denah/Setting Ruangan G1 ............................................................. 40
3.3.2 Data Bed Pasien ................................................................................................. 42
3.3.3 Alat Kesehatan ................................................................................................... 45
3.3.4 Sarana dan Prasarana yang ada di ruang G1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya ..... 51
3.3.5 Obat obatan dan bahan habis pakai .................................................................. 52
3.3.6 Pencahayaan dan Ventilasi ................................................................................ 54
3.3.7 Alur Pengadaan dan Peminjaman Alat .............................................................. 55
3.3.8 Kalibrasi dan maintenance alat kesehatan ......................................................... 55
3.4 METHOD (M3) ..................................................................................................... 55
3.4.1 Penerapan MAKP ............................................................................................ 55
3.4.2 Timbang Terima .............................................................................................. 55
3.4.3 Penerimaan Pasien Baru ................................................................................. 56
3.4.4 Discharge Planning .......................................................................................... 59
3.4.5 Ronde Keperawatan ........................................................................................ 62
3.4.6 Sentralisasi Obat .............................................................................................. 64
3.4.7 Supervisi Keperawatan ................................................................................... 66
3.4.8 Dokumentasi Keperawatan ............................................................................. 68
3.5 MONEY (M4) ........................................................................................................ 70
3.5.1 Jenis Pembiayaan Pasien ................................................................................. 70
3.5.2 Billing System dan Tarif Pelayanan................................................................ 73
3.5.3 Gaji Pegawai ..................................................................................................... 75
3.5.4 Rancangan Anggaran Biaya (RAB) ............................................................... 75
3.6 MUTU (M5) ........................................................................................................... 75
3.7 ANALISA SWOT .................................................................................................. 84
3.8 Diagram Layang .................................................................................................. 100
3.9 ANALISIS MASALAH....................................................................................... 101
iv
3.10PERENCANAAN ................................................................................................ 103
3.10.1 Pengorganisasian.............................................................................................. 103
3.10.2 Strategi Pelaksanaan ........................................................................................ 104
3.10.3 Penerimaan Pasien Baru .................................................................................. 106
3.10.4 Timbang Terima............................................................................................... 108
3.10.5 Supervisi .......................................................................................................... 111
3.10.6 Discharge Planning (Perencanaan Pulang) ..................................................... 113
3.10.7 Ronde Keperawatan ......................................................................................... 115
3.10.8 Dokumentasi Keperawatan .............................................................................. 117
3.10.9 Sentralisasi Obat .............................................................................................. 120
3.11Plan of Action (POA) ........................................................................................... 123
BAB IV PENUTUP ................................................................................................... 126
4.1. Kesimpulan ........................................................................................................ 126
4.2. Saran .................................................................................................................... 126
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 127
Lampiran ...................................................................................................................... 128

v
BAB I
LATAR BELAKANG

1.1. Latar Belakang


Bentuk pelayanan keperawatan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan adalah
memberikan rasa tanggung jawab perawat yang lebih tinggi sehingga terjadi peningkatan
kinerja kerja dan kepuasan pasien. Pelayanan keperawatan ini akan lebih memuaskan tentunya
dengan penerapan model asuhan keperawatan professional atau MAKP karena kepuasan pasien
ditentukan salah satunya dengan pelayanan keperawatan yang optimal
Sistem model asuhan keperawatan professional (MAKP) adalah suatu kerangka kerja
yang mendefinisikan empat unsur yakni standar, proses keperawatan, pendidikan keperawatan,
sistem MAKP. Perawat profesional dalam memberikan pelayanan keperawatan di masa depan
adalah harus dapat berkomunikasi secara lengkap, adekuat dan cepat (Nursalam, 2012).
Pelayanan keperawatan akan lebih memuaskan tentunya dengan penerapan model asuhan
keperawatan professional atau MAKP karena kepuasan pasien ditentukan salah satunya dengan
pelayanan keperawatan yang optimal (Fisbach, 1991 dalam jurnal Nur Hidayah, 2014). Agar
dapat melakukan penilaian dalam kualitas pelayanan keperawatan diperlukan dengan adanya
standar praktik keperawatan yang merupakan suatu pedoman bagi perawat dalam melakukan
tindakan asuhan keperawatan yang ditunjukkan dalam bentuk proses keperawatan baik itu dari
pengkajian sampai dengan evaluasi
Banyak metode praktik keperawatan yang telah dikembangkan selama 35 tahun terakhir
ini, yang meliputi keperawatan fungsional, keperawatan tim, keperawatan primer, praktik
bersama, dan manajemen kasus. Setiap unit keperawatan mempunyai upaya untuk menyeleksi
model yang paling tepat berdasarkan kesesuaian antaraketenagaan, sarana dan prasarana, dan
kebijakan rumah sakit. Pelayanan yang profesional identik dengan pelayanan yang bermutu,
untuk meningkatkan mutu asuhan keperawatan dalam melakukan kegiatan penerapan standart
asuhan keperawatan dan pendidikan berkelanjutan. Dalam kelompok keperawatan yang tidak
kalah pentingnya yaitu bagaimana caranya metode penugasan tenaga keperawatan agar dapat
dilaksanakansecara teratur, efesien tenaga, waktu dan ruang, serta meningkatkan ketrampilan
danmotivasi kerja. Model pemberian asuhan keperawatan ada enam macam, yaitu : model
kasus, model fungsional, model tim, model primer, model manajemen perawatan, danmodel
perawatan berfokus pada pasien. Berdasarkan latar belakang di atas, maka menjadi penting
untuk menyusun makalah tentang konsep model asuhan keperawatan profesional untuk
mengetahui lebih dalam tugas perawat dalam memberi asuhan keperawatan.

4
1.2. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka dapat diambil rumusan masalah sebagai
berikut :
1. Bagaimana konsep model MAKP?
2. Bagaimana konsep teori pengumpulan data?
3. Bagaimana konsep teori analisa SWOT dan BSC?
4. Bagaimana mengidentifikasi masalah?
5. Bagaimana konsep penyusunan perencanaan?

1.3. Tujuan
1. Tujuan Umum
Diharapkan mahasiswa dapat mengetahui konsep model MAKP: perencanaan
manajemen keperawatan suatu unit ruang rawat sesuai dengan tahapan penyusunan
perencanaan MAKP
2. Tujuan Khusus
a. Untuk mengetahui konsep model MAKP
b. Untuk mengetahui konsep teori pengumpulan data
c. Untuk mengetahui konsep teori analisa SWOT dan BSC
d. Untuk mengetahui identifikasi masalah
e. Untuk mengetahui konsep penyusunan perencanaan

5
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Konsep MAKP


2.1.1. Definisi MAKP
Keperawatan profesional Keperawatan adalah suatu bentuk pelayanan profesional yang
merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan. Pelayanan keperawatan yang profesional
merupakan praktek keperawatan yangdilandasi oleh nilai-nilai profesional, yaitu mempunyai
otonomi dalam pekerjaannya, bertanggung jawab dan bertanggung gugat, pengambilan
keputusan yang mandiri, kolaborasi dengan disiplin lain, pemberian pembelaan dan
memfasilitasi kepentingan klien. Tuntutan terhadap kualitas pelayanan keperawatan
mendorong perubahan dalam memberikan asuhan keperawatan yang efektif dan bermutu.
Dalam memberikan asuhan keperawatan yang profesional diperlukan sebuah pendekatan
manajemen yang memungkinkan diterapkannya metode penugasan yang dapat mendukung
penerapan perawatan yang profesional di rumah sakit (Marquis, 2010).
Model praktek keperawatan profesianal (MPKP) adalah salah satu metode pelayanan
keperawatan yang merupakan suatu system, struktur, proses dan nilai-nilai yang
memungkinkan perawat profesional mengatur pemberian asuhan keperawatan termasuk
lingkungan untuk menopang pemberian asuhan tersebut. MPKP telah dilaksanakan dibeberapa
negara, termasuk rumah sakit di Indonesia sebagai suatu upaya manajemen rumah sakit untuk
meningkatkan asuhan keperawatan melalui beberapa kegiatan yang menunjang kegiatan
keperawatan profesional yang sistematik. Penerapan MPKP menjadi salah satu daya ungkit
pelayanan yang berkualitas. Metode ini sangat menekankan kualitas kinerja tenaga
keperawatan yang berfokus pada profesionalisme keperawatan antara lain melalui penerapan
standar asuhan keperawatan.
Sistem MAKP adalah suatu kerangka kerja yang mendefinisikan empat unsur, yakni :
standar, proses keperawatan, pendidikan keperawatan, dan sistem MAKP. Definisi tersebut
berdasarkan prinsip-prinsip nilai yang diyakini dan akan menentukan kualitas produksi/jasa
layanan keperawatan. Jika perawat tidak memiliki nilai-nilai tersebut sebagai sesuatu
pengambilan keputusan yang independen, maka tujuan pelayanan kesehatan/keperawatan
dalam memenuhi kepuasan pasien tidak akan dapat terwujud (Nursalam, 2014).
Beberapa pengertian diatas dapat diambil kesimpulan sistem MAKP adalah suatu
bentuk pelayanan profesional yang merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan yang

6
mendefinisikan empat unsur, yakni : standar, proses keperawatan, pendidikan keperawatan,
dan sistem MAKP untuk mengatur pemberian asuhan keperawatan.
2.1.2. Tujuan Model Keperawatan
Menurut Nursalam (2014), karakteristik ronde keperawatan sebagai berikut:
1. Menjaga konsistensi asuhan keperawatan.
2. Mengurangi konflik, tumpang tindih dan kekosongan pelaksanaan asuhan keperawatan
oleh tim keperawatan.
3. Menciptakan kemandirian dalam memberikan asuhan keperawatan.
4. Memberikan pedoman dalam menentukan kebijaksanaan dan keputusan.
5. Menjelaskan dengan tegas ruang lingkup dan tujuan asuhan keperawatan bagi setiap
anggota tim keperawatan.
2.1.3. Komponen Model Keperawatan
Menurut Nursalam (2014), tujuan dari ronde keperawatan yaitu :
1. Nilai professional.
2. Pendekatan manajemen.
3. Metode pemberian asuhan keperawatan.
4. Hubungan professional.
5. System penghargaan dan kompensasi.
2.1.4. Kualitas Pelayanan Keperawatan
Menurut Nursalam (2014), Setiap upaya untuk meningkatkan pelayanan keperawatan
selalu berbicara mengenai kualitas. Kualitas amat diperlukan untuk :
1. Meningkatkan asuhan keperawatan kepada pasien/konsumen.
2. Menghasilkan keuntungan (pendapatan) institusi.
3. Mempertahankan eksistensi institusi.
4. Meningkatkan kepuasan kerja.
5. Meningkatkan kepercayaan konsumen/pelanggan.
6. Menjalankan kegiatan sesuai aturan/standar.
2.1.5. Standar Praktik Keperawatan
Menurut Nursalam (2014), Standar praktik keperawatan di Indonesia yang disusun oleh
Depkes RI (1995) terdiri atas beberapa standar, yaitu :
1. Menghargai hak-hak pasien.
2. Penerimaan sewaktu pasien masuk rumah sakit (SPMRS).
3. Observasi keadaan pasien.
4. Pemenuhan kebutuhan nutrisi.
7
5. Asuhan pada tindakan nonoperatif dan administratif.
6. Asuhan pada tindakan operasi dan prosedur invasif.
7. Pendidikan kepada pasien dan keluarga.
8. Pemberian asuhan secara terus-menerus dan berkesinambungan.
Standar intervensi keperawatan yang merupakan lingkup tindakan keperawatan dalam
upaya pemenuhan kebutuhan dasar manusia (14 Kebutuhan Dasar Manusia dari Henderson),
meliputi :
1. Oksigen.
2. Cairan dan elektrolit.
3. Eliminasi.
4. Kemananan.
5. Kebersihan dan kenyamanan fisik.
6. Istirahat dan tidur.
7. Aktivitas dan gerak.
8. Spiritual.
9. Emosional.
10. Komunikasi.
11. Mencegah dan mengatasi risiko psikologis.
12. Pengobatan dan membantu proses penyembuhan.
13. Penyuluhan.
14. Rehabilitasi.
2.1.6. Model Praktik
Menurut Nursalam (2014), ada beberapa model praktik keperawatan yaitu :
1. Praktik keperawatan rumah sakit.
Perawat profesional (Ners) mempunyai wewenang dan tanggung jawab melaksanakan
praktik keperawatan di rumah sakit dengan sikap dan kemampuannya. Untuk itu, perlu
dikembangkan pengertian praktik keperawatan rumah sakit dan lingkup cakupannya sebagai
bentuk praktik keperawatan profesional, seperti proses dan prosedur registrasi, dan legislasi
keperawatan.
2. Praktik keperawatan rumah.
Bentuk praktik keperawatan rumah diletakkan pada pelaksanaan pelayanan/asuhan
keperawatan sebagai kelanjutan dari pelayanan rumah sakit. Kegiatan ini dilakukan oleh
perawat profesional rumah sakit, atau melalui pengikutsertaan perawat profesional yang
melakukan praktik keperawatan berkelompok.
8
3. Praktik keperawatan berkelompok.
Beberapa perawat profesional membuka praktik keperawatan selama 24 jam kepada
masyarakat yang memerlukan asuhan keperawatan dengan pola yang diuraikan dalam
pendekatan dan pelaksanaan praktik keperawatan rumah sakit dan rumah. Bentuk praktik
keperawatan ini dapat mengatasi berbagai bentuk masalah keperawatan yang dihadapi oleh
masyarakat dan dipandang perlu di masa depan. Lama rawat pasien di rumah sakit perlu
dipersingkat karena biaya perawatan di rumah sakit diperkirakan akan terus meningkat.
4. Praktik keperawatan individual.
Pola pendekatan dan pelaksanaan sama seperti yang diuraikan untuk praktik
keperawatan rumah sakit. Perawat profesional senior dan berpengalaman secara
sendiri/perorangan membuka praktik keperawatan dalam jam praktik tertentu untuk
memberi asuhan keperawatan, khususnya konsultasi dalam keperawatan bagi masyarakat
yang memerlukan. Bentuk praktik keperawatan ini sangat diperlukan oleh
kelompok/golongan masyarakat yang tinggal jauh terpencil dari fasilitas pelayanan
kesehatan, khususnya yang dikembangkan pemerintah.
2.1.7. Penetapan Jenis Tenaga Keperawatan
Pelaksanaan MPKP dalam satu ruangan harus ditetapkan jenis tenaga keperawatannya,
beberapa jenis tenaga yang ada meliputi kepala ruang rawat, Clinical care manager (CCM),
perawat primer (PP), serta perawat asosiet (PA). Peran dan fungsi antara PP dan PA harus jelas
dan sesuai dengan tanggung jawabnya. Pada ruang rawat MPKP pemula, kepala ruangan
adalah perawat dengan kemampuan DIII keperawatan dengan pengalaman, dan pada MPKP
tingkat I adalah perawat dengan kemampuan S. Kep/Ners dengan pengalaman (Marquis, 2010).
Tugas dan tanggung jawab setiap jenis tenaga adalah sebagai berikut :
1. Kepala Ruangan
Pada ruang rawat dengan MPKP pemula, kepala ruang adalah perawat dengan
kemampuan DIII keperawatan dengan pengalaman kerja minimal 5 tahun.
2. Clinical care manager (CCM)
Clinical care manager adalah seseorang dengan pendidikan S1 Keperawatan/Ners,
dengan pengalaman kerja lebih dari 3 tahun.
3. Perawat Primer (PP)
Perawat primer pada MPKP pemula adalah seorang yang berpendidikan DIII, Tugas
perawat primer adalah memimpin dan bertanggung jawab pada pelaksanaan asuhan dan
pelayanan keperawatan serta pendokumentasian dan administrasi pada sekelompok pasien
yang menjadi tanggung jawabnya. Berpartisipasi dalam visite dokter, mengatasi
9
permasalahan konflik pasien, penunggu dan petugas di areanya, mengkoordinasikan proses
pelayanan kepada kepala ruangan mengatur dan memantau semua proses asuhan
keperawatan di area kelolaan, dan memastikan kelengkapan pendokumentasian dan
administrasi dari klien masuk sampai pulang.
4. Perawat Asosiet (PA)
Pada MPKP pemula perawat Asosiet adalah yang berpendidikan DIII Keperawatan, dan
tidak menutup kemungkinan masih ada yang berpendidikan SPK Tugas PA adalah
bertanggung jawab dan melaksanakan asuhan keperawatan pada klien yang menjadi
tanggungjawabnya. Melaksanakan dokumentasi keperawatan, dan berkoordinasi dengan
perawat primer untuk pelaksanaan asuhan keperawatan. Pengaturan tanggung jawab PP
lebih ditekankan pada pelaksanaan terapi keperawatan karena bentuk tindakannya lebih
pada interaksi, adaptasi yang memerlukan konsep analisa yang tinggi, tindakan yang tidak
memerlukan analisis dapat dilakukan oleh PA.
2.1.8. Dasar Pertimbangan MAKP
Menurut Nursalam (2014), dasar pertimbangan model metode asuhan keperawatan
dapat meliputi :
1. Sesuai dengan visi dan misi institusi.
Dasar utama penentuan model pemberian asuhan keperawatan harus didasarkan pada
visi dan misi rumah sakit.
2. Dapat diterapkannya proses keperawatan dalam asuhan keperawatan.
Proses keperawatan merupakan unsur penting terhadap kesinambungan asuhan
keperawatan kepada pasien. Keberhasilan dalam asuhan keperawatan sangat ditentukan oleh
pendekatan proses keperawatan.
3. Efisien dan efektif dalam penggunaan biaya.
Setiap suatu perubahan, harus selalu mempertimbangkan biaya dan efektivitas dalam
kelancaran pelaksanaannya. Bagaimana pun baiknya suatu model, tanpa ditunjang oleh
biaya memadai, maka tidak akan didapat hasil yang sempurna.
4. Terpenuhinya kepuasan pasien, keluarga, dan masyarakat.
Tujuan akhir asuhan keperawatan adalah kepuasan pelanggan atau pasien terhadap
asuhan yang diberikan oleh perawat. Oleh karena itu, model yang baik adalah model asuhan
keperawatan yang dapat menunjang kepuasan pelanggan.
5. Kepuasan dan kinerja perawat.

10
Kelancaran pelaksanaan suatu model sangat ditentukan oleh motivasi dan kinerja
perawat. Model yang dipilih harus dapat meningkatkan kepuasan perawat, bukan justru
menambah beban kerja dan frustrasi dalam pelaksanaannya.
6. Terlaksananya komunikasi yang adekuat antara perawat dan tim kesehatan lainnya.
Komunikasi secara profesional sesuai dengan lingkup tanggung jawab merupakan dasar
pertimbangan penentuan model. Model asuhan keperawatan diharapkan akan dapat
meningkatkan hubungan interpersonal yang baik antara perawat dan tenaga kesehatan
lainnya.

2.2. Macam Metode Praktik Keperawatan Profesional


Menurut Nursalam (2014), dalam setiap perawat memiliki peran masing-masing
diantaranya :
2.2.1. Metode Fungsional
Metode Fungsional yaitu pengorganisasian tugas pelayanan keperawatan yang
didasarkan kepada pembagian tugas menurut jenis pekerjaan yang dilakukan.
Model pemberian asuhan keperawatan ini berorientasi pada penyelesaian tugas dan
prosedur keperawatan. Perawat ditugaskan untuk melakukan tugas tertentu untuk dilaksanakan
kepada semua pasien yang dirawat di suatu ruangan. Model ini digambarkan sebagai
keperawatan yang berorientasi pada tugas dimana fungsi keperawatan tertentu ditugaskan pada
setiap anggota staff. Setiap staff perawat hanya melakukan 1-2 jenis intervensi keperawatan
pada semua pasien dibangsal. Misalnya seorang perawat bertanggung jawab untuk pemberian
obat-obatan, seorang yang lain untuk tindakan perawatan luka, seorang lagi mengatur
pemberian intravena, seorang lagi ditugaskan pada penerimaan dan pemulangan, yang lain
memberi bantuan mandi dan tidak ada perawat yang bertanggung jawab penuh untuk
perawatan seorang pasien.
Seorang perawat bertanggung jawab kepada manajer perawat. Perawat senior
menyibukan diri dengan tugas manajerial, sedangkan perawat pelaksana pada tindakan
keperawatan. Penugasan yang dilakukan pada model ini berdasarkan 3 kriteria efisiensi, tugas
didistribusikan berdasarkan tingkat kemampuan masing-masing perawat dan dipilih perawat
yang paling murah. Kepala ruangan terlebih dahulu mengidentifikasm tingkat kesulitan
tindakan, selanjutnya ditetapkan perawat yang akan bertanggung jawab mengerjakan tindakan
yang dimaksud. Model fungsional ini merupakan metode praktek keperawatan yang paling tua
yang dilaksanakan oleh perawat dan berkembang pada saat perang dunia kedua.
1. Contoh Aplikasi Model Keperawatan Fungsional
11
Perawat A tugasnya menyuntik sedangkan perawat B tugasnya mengukur suhu badan
pasien.
Seorang perawat dapat melakukan dua jenis tugas atau lebih untuk semua klien yang
ada di unit tersebut. Kepala ruangan bertanggung jawab dalam pembagian tugas dan
menerima laporan tentang semua klien serta menjawab semua pertanyaan tentang klien.
2. Kelebihan Model Fungsional
a. Efisien karena dapat menyelesaikan banyak pekerjaan dalam waktu singkat dengan
pembagian tugas yang jelas dan pengawasan yang baik.
b. Sangat baik untuk rumah sakit yang kekurangan tenaga.
c. Perawat akan trampil untuk tugas pekerjaan tertentu saja.
d. Mudah memperoleh kepuasan kerja bagi perawat setelah selesai kerja.
e. Kekurangan tenaga ahli dapat diganti dengan tenaga yang kurang berpengalaman
untuk tugas sederhana.
f. Memudahkan kepala ruangan untuk mengawasi staf atau peserta didik yang
melakukan praktek untuk ketrampilan tertentu.
g. Lebih sedikit membutuhkan perawat
h. Tugas-tugas mudah dijelaskan dan diberikan
i. Para pekerja lebih mudah menyesuaikan tugas
j. Tugas cepat selesai
3. Kelemahan Model Fungsional
a. Pelayanan keperawatan terpisah-pisah atau tidak total sehingga kesulitan dalam
penerapan proses keperawatan.
b. Perawat cenderung meninggalkan klien setelah melakukan tugas pekerjaan.
c. Persepsi perawat cenderung kepada tindakan yang berkaitan dengan ketrampilan
saja.
d. Tidak memberikan kepuasan pada pasien ataupun perawat lainnya.
e. Menurunkan tanggung jawab dan tanggung gugat perawat Hubungan perawat dan
klien sulit terbentuk
f. Tidak efektif
g. Membosankan
h. Komunikasi minimal

12
4. Struktur Model Keperawatan Fungsional

Kepala Ruangan

Perawat : Perawat : Perawat : Bagian


Bertanggung Perawat :
Memberikan administrasi/
Jawab terhadap Merawat luka
Terapi Rumah Tangga
Obat

Pasien

Gambar 1.1 Sistem pemberian asuhan keperawatan fungsional (Marquis, 2010).


2.2.2. Metode Keperawatan Total
Metode keperawatan asuhan pasien total adalah model pegelolaan asuhan pasien yang
paling tua. Pada metode ini, perawat mengmban tanggung jawab total untuk memenuhi semua
kebutuhan pasien yang dikelola selama waktu kerja mereka (Marquis, 2010).
Metode keperawatan Total yaitu pengorganisasian pelayanan/asuhan keperawatan
untuk satu atau beberapa klien oleh satu orang perawat pada saat bertugas/jaga selama periode
waktu tertentu atau sampai klien pulang. Kepala ruangan bertanggung jawab dalam pembagian
tugas dan menerima semua laporan tentang pelayanan keperawatan klien.
Metode penugasan ini masih luas digunakan di rumah sakit dan lembaga perawatan
kesehatan di rumah. Struktur organisasi ini memberikan otonomi dan tanggung jawab yang
tinggi pada perawat. Mengelola pasien adalah tindakan yang sederhana dan langsung serta
tidak membutuhkan perencanaan seperti yang dibutuhkan metode pemberi asuhan yang lain.
Batas tanggung jawab dan pertanggungjawaban jelas. Secara teori, Perlu tenaga yang cukup
banyak dan mempunyai kemampuan dasar yang sama pasien mendapatkan asuhan yang
holistic dan tidak terpisah-pisah selama waktu kerja perawat.
1. Kelebihan :
a. Kepuasan tugas secara keseluruhan dapat dicapai.
b. Kepuasan tugas secara keseluruhan dapat dicapai.
c. Fokus keperawatan sesuai dengan kebutuhan klien.
d. Memberikan kesempatan untuk melakukan keperawatan yang komprehensif.

13
e. Memotivasi perawat untuk selalu bersama kien selama bertugas, non keperawatan
dapat dilakukan oleh yang bukan perawat.
f. Mendukung penerapan proses keperawatan.
2. Kekurangan :
a. Pendelegasian perawatan klien hanya sebagian selama perawat penanggung
jawab klien bertugas.
b. Beban kerja tinggi terutama jika jumlah klien banyak sehingga tugas rutin yang
sederhana terlewatkan.
3. Struktur Model Keperawatan Total

Perawat Penanggung
Jawab

Staf Keperawatan
Staf Keperawatan
Staf Keperawatan

Pasien/Klien
Pasien/Klien
Pasien/Klien

Gambar 1.2 Sistem pemberian asuhan keperawatan total (Marquis, 2010)


2.2.3. Metode Tim
Metode tim adalah pengorganisasian pelayanan keperawatan dengan menggunakan tim
yang terdiri atas kelompok klien dan perawat. Kelompok ini dipimpin oleh perawat yang
berijazah dan berpengalaman kerja serta memiliki pengetahuan dibidangnya (Regestered
Nurse). Pembagian tugas dalam kelompok dilakukan oleh pimpinan kelompok / ketua group
dan ketua group bertanggung jawab dalam mengarahkan anggota group / tim. Selain itu ketua
group bertugas memberi pengarahan dan menerima laporan kemajuan pelayanan keperawatan
klien serta membantu anggota tim dalam menyelesaikan tugas apabila menjalani kesulitan dan
selanjutnya ketua tim melaporkan pada kepala ruang tentang kemajuan pelayanan / asuhan
keperawatan terhadap klien. Keperawatan Tim berkembang pada awal tahun 1950-an, saat
berbagai pemimpin keperawatan memutuskan bahwa pendekatan tim dapat menyatukan
perbedaan katagori perawat pelaksana dan sebagai upaya untuk menurunkan masalah yang

14
timbul akibat penggunaan model fungsional. Pada model tim, perawat bekerja sama
memberikan asuhan keperawatan untuk sekelompok pasien di bawah arahan/pimpinan seorang
perawat profesional (Nursalam, 2014).
Dibawah pimpinan perawat professional, kelompok perawat akan dapat bekerja
bersama untuk memenuhi sebagai perawat fungsional. Penugasan terhadap pasien dibuat untuk
tim yang terdiri dari ketua tim dan anggota tim. Model tim 5 didasarkan pada keyakinan bahwa
setiap anggota kelompok mempunyai kontriibusi dalam merencanakan dan memberikan
asuhan keperawatan sehingga timbul motivasi dan rasa tanggung jawab perawat yang tinggi.
Setiap anggota tim akan merasakan kepuasan karena diakui kontribusmnya di dalam mencapai
tujuan bersama yaitu mencapai kualitas asuhan keperawatan yang bermutu. Potensi setiap
anggota tim saling melengkapi menjadi suatu kekuatan yang dapat meningkatkan kemampuan
kepemimpinan serta menimbulkan rasa kebersamaan dalam setiap upaya dalam pemberian
asuhan keperawatan. Pelaksanaan konsep tim sangat tergantung pada filosofi ketua tim apakah
berorientasi pada tugas atau pada klien. Perawat yang berperan sebagai ketua tim bertanggung
jawab untuk mengetahui kondisi dan kebutuhan semua pasien yang ada di dalam timnya dan
merencanakan perawatan klien. Tugas ketua tim meliputi: mengkaji anggota tim, memberi
arahan perawatan untuk klien, melakukan pendidikan kesehatan, mengkoordinasikan aktivitas
klien.
Menurut Nursalam (2014), ada beberapa elemen penting yang harus diperhatikan:
• Pemimpin tim didelegasikan/diberi otoritas untuk membuat penugasan bagi
• Anggota tim dan mengarahkan pekerjaan timnya.
• Pemimpin diharapkan menggunakan gaya kepemimpinan demokratik atau
partisipatif dalam berinteraksi dengan anggota tim.
• Tim bertanggung jawab terhadap perawatan total yang diberikan kepada kelompok
pasien.
• Komunikasi di antara anggota tim adalah penting agar dapat sukses. Komunikasi
meliputi: penu!isan perawatan klien, rencana perawatan klien, laporan untuk dan
dari pemimpin tim, pentemuan tim untuk mendiskusikan kasus pasien dan umpan
balik informal di antara anggota tim.
1. Kelebihan :
a. Dapat memfasilitasi pelayanan keperawatan secara komprehensif dan holistik.
b. Memungkinkan pelaksanaan proses keperawatan.
c. Konflik antar staf dapat dikendalikan melalui rapat dan efektif untuk belajar.

15
d. Memberi kepuasan anggota tim dalam berhubungan interpersonal.
e. Memungkinkan meningkatkan kemampuan anggota tim yang berbeda-beda secara
efektif.
f. Peningkatan kerja sama dan komunikasi di antara anggota tim dapat menghasilkan
sikap moral yang tinggi, memperbaiki fungsi staf secara keseluruhan, memberikan
anggota tim perasaan bahwa ia mempunyai kontribusi terhadap hasil asuhan
keperawatan yang diberikan.
g. Akan menghasilkan kualitas asuhan keperawatan yang dapat
dipertanggungjawabkan.
h. Metode ini memotivasi perawat untuk selalu bersama klien selama bertugas.
2. Kelemahan :
a. Ketua tim menghabiskan banyak waktu untuk koordinasi dan supervisi anggota tim
dan harus mempunyai keterampilan yang tinggi baik sebagai perawat pemimpin
maupun perawat klinik.
b. Keperawatan tim menimbulkan fragmentasi keperawatan bila konsepnya tidak
diimplementasikan dengan total.
c. Rapat tim membutuhkan waktu sehingga pada situasi sibuk rapat tim ditiadakan,
sehingga komunikasi antar angota tim terganggu.
d. Perawat yang belum trampil dan belum berpengalaman selalu tergantung staf,
berlindung kepada anggota tim yang mampu.
e. Akontabilitas dari tim menjadi kabur.
f. Tidak efisien bila dibandingkan dengan model fungsional karena membutuhkan
tenaga yang mempunyai keterampilan tinggi.
3. Tanggung jawab Kepala Ruang
a. Menetapkan standar kinerja yang diharapkan sesuai dengan standar asuhan
keperawatan.
b. Mengorganisir pembagian tim dan pasien.
c. Memberi kesempatan pada ketua tim untuk mengembangkan kepemimpinan.
d. Menjadi nara sumber bagi ketua tim.
e. Mengorientasikan tenaga keperawatan yang baru tentang metode/model tim dalam
pemberian asuhan keperawatan.
f. Memberi pengarahan kepada seluruh kegiatan yang ada di ruangannya.
g. Melakukan pengawasan terhadap seluruh kegiatan yang ada di ruangannya.
h. Memfasilitasi kolaborasi tim dengan anggota tim kesehatan yang lainnya.
16
i. Melakukan audit asuhan dan pelayanan keperawatan di ruangannya, kemudian
menindak lanjutinya.
j. Memotivasi staf untuk meningkatkan kemampuan melalui riset keperawatan.
k. Menciptakan iklim komunikasi yang terbuka dengan semua staf.
4. Tanggung jawab ketua tim :
a. Mengatur jadual dinas timnya yang dikoordinasikan dengan kepala ruangan.
b. Membuat perencanaan berdasarkan tugas dan kewenangannya yang didelegasikan
oleh kepala ruangan.
c. Melakukan pengkajian, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi asuhan keperawatan
bersama-sama anggota timnya.
d. Mengkoordinasikan rencana keperawatan dengan tindakan medik.
e. Membuat penugasan kepada setiap anggota tim dan memberikan bimbingan melalui
konferens.
f. Mengevaluasi asuhan keperawatan baik proses ataupun hasil yang diharapkan serta
mendokumentasikannya.
g. Memberi pengarahan pada perawat pelaksana tentang pelaksanaan asuhan
keperawatan
h. Menyelenggarakan konferensi.
i. Melakukan kolaborasi dengan tim kesehatan lainnya dalam pelaksanaan asuhan
keperawatan.
j. Melakukan audit asuhan keperawatan yang menjadi tanggungjawab timnya.
k. Melakukan perbaikan pemberian asuhan keperawatan.
5. Tanggung jawab anggota tim :
a. Melaksanakan tugas berdasarkan rencana asuhan keperawatan.
b. Mencatat dengan jelas dan tepat asuhan keperawatan yang telah diberikan
berdasarkan respon klien.
c. Berpartisipasi dalam setiap memberiikan masukan untuk meningkatkan asuhan
keperawatan.
d. Menghargai bantuan dan bimbingan dan ketua tim.
e. Melaporkan perkembangan kondisi pasien kepada ketua tim.
f. Memberikan laporan

17
6. Struktur Model Keperawatan Tim

Kepala Ruangan

Ketua Tim Ketua Tim Ketua Tim

Staf perawat Staf perawat Staf perawat

Pasien Pasien Pasien

Gambar 1.3 Sistem pemberian asuhan keperawatan tim (Marquis, 2010)


2.2.4. Metode Primer
Model primer dikembangkan pada awal tahun 1970-an, menggunakan beberapa konsep
dan perawatan total pasien. Keperawatan primer merupakan suatu metode pemberian asuhan
keperawatan di mana perawat primer bertanggung jawab selama 24 jam terhadap perencanaan
pelaksanaan pengevaIuasi satu atau beberapa klien dan sejak klien masuk rumah sakit sampai
pasien dinyatakan pulang. Selama jam kerja, perawat primer memberikan perawatan langsung
secara total untuk klien. Ketika perawat primer tidak sedang bertugas, perawatan
diberikan/didelegasikan kepada perawat asosiet yang mengikuti rencana keperawatan yang
telah disusuni oleh perawat primer. Pada model ini, klien, keluarga, stafmedik dan staf
keperawatan akan mengetahui bahwa pasien tertentu akan merupakan tanggung jawab perawat
primer tertentu. Setiap perawat primer mempunyai 4-6 pasien. Seorang perawat primer
mempunyai kewenangan untuk melakukan rujukan kepada pekerja sosial, kontak dengan
lembaga sosial masyarakat membuat jadual perjanjian klinik, mengadakan kunjungan rumah,
dan lain sebagainya. Dengan diberikannya kewenangan tersebut, maka dituntut akontabilitas
yang tinggi terhadap hasil pelayanan yang diberikan.
Tanggung jawab mencakup periode 24 jam, dengan perawat kolega yang memberikan
perawatan bila perawat primer tidak ada. Perawatan yang yang diberikan direncanakan dan
ditentukan secara total oleh perawat primer. Metode keperawatan primer mendorong praktek
kemandirian perawat, yang ditandai dengan adanya keterkaitan kuat dan terus menerus antara
pasien dan perawat yang ditugaskan untuk merencanakan, melakukan dan koordinasi asuhan
keperawatan selama pasien dirawat. Perawat primer bertanggung jawab untuk membangun
komunikasi yang jelas di antara pasien, dokter, perawat asosiet, dan anggota tim kesehatan lain.

18
Walaupun perawat primer membuat rencana keperawatan, umpan balik dari orang lain
diperlukan untuk pengkoordinasian asuhan keperawatan klien.
Dalam menetapkan seseorang menjadi perawat primer perlu berhati-hati karena
memerlukan beberapa kriteria, di antaranya dalam menetapkan kemampuan asertif, self
direction kemampuan mengambil keputusan yang tepat, menguasai 10 keperawatan klinik,
akuntabel serta mampu berkolaborasi dengan baik antar berbagai disiplin ilmu. Di negara maju
pada umumnya perawat yang ditunjuk sebagai perawat primer adalah seorang perawat spesialis
klinik yang mempunyai kualifikasi master dalam bidang keperawatan.
1. Karakteristik modalitas keperawatan primer adalah :
a. Perawat primer mempunyai tanggung jawab untuk asuhan keperawatan pasien
selama 24 jam sehari, dari penerimaan sampai pemulangan.
b. Perawat primer melakukan pengkajian kebutuhan asuhan keperawatan, kolaborasi
dengan pasien dan professional kesehatan lain, dan menyusun rencana perawatan.
c. Pelaksanaan rencana asuhan keperawatan didelegasikan oleh perawat primer kepada
perawat sekunder selama shift lain.
d. Perawat primer berkonsultasi dengan perawat kepala dan penyelia.
e. Autoritas, tanggung gugat dan autonomi ada pada perawat primer.
2. Kelebihan :
a. Perawat primer mendapat akontabilitas yang tinggi terhadap hasil dan
memungkinkan untuk pengembangan diri.
b. Memberikan peningkatan autonomi pada pihak perawat, jadi meningkatkan
motivasi, tanggung jawab dan tanggung gugat.
c. Bersifat kontinuitas dan komprehensif sesuai dengan arahan perawat primer dalam
memberikan atau mengarahkan perawatan sepanjang hospitalisasi.
d. Membebaskan manajer perawat klinis untuk melakukan peran manajer operasional
dan administrasi.
e. Kepuasan kerja perawat tinggi karena dapat memberiikan asuhan keperawatan
secara holistik. Kepuasan yang dirasakan oleh perawat primer adalah
memungkinkan pengembangan diri melalui penerapan ilmu pengetahuan.
f. Staf medis juga merasakan kepuasan karena senantiasa informasi tentang kondisi
klien selalu mutakhir dan komprehensif serta informasi dapat diperoleh dari satu
perawat yang benar-benar mengetahui keadaan kliennya.
g. Perawat ditantang untuk bekerja total sesuai dengan kapasitas mereka.

19
h. Waktu yang digunakan lebih sedikit dalam aktivitas koordinasi dan supervisi dan
lebih banyak waktu untuk aktivitas langsung kepada klien.
i. Pasien terlihat lebih menghargai. Pasien merasa dimanusiakan karena terpenuhi
kebutuhannya secara individu.
j. Asuhan keperawatan berfokus pada kebutuhan klien.
k. Profesi lain lebih menghargai karena dapat berkonsultasi dengan perawat yang
mengetahui semua tentang kliennya.
l. Menjamin kontinuitas asuhan keperawatan.
m. Meningkatnya hubungan antara perawat dan klien.
n. Metode ini mendukung pelayanan profesional.
o. Rumah sakit tidak harus mempekerjakan terlalu banyak tenaga keperawatan tetapi
harus berkualitas tinggi.
3. Kelemahan :
a. Hanya dapat dilakukan oleh perawat profesional
b. Tidak semua perawat merasa siap untuk bertindak mandiri, memiliki akontabilitas
dan kemampuan untuk mengkaji serta merencanakan asuhan keperawatan untuk
klien.
c. Akontabilitas yang total dapat membuat jenuh.
d. Perlu tenaga yang cukup banyak dan mempunyai kemampuan dasar yang sama.
e. Biaya relatif tinggi dibanding metode penugasan yang lain.
4. Ketenagaan metode primer
a. Setiap perawat primer adalah perawat “bedside”
b. Beban kasus pasien 4-6 orang untuk satu perawat primer
c. Penugasan ditentukan oleh kepala bangsal
d. Perawat primer dibantu oleh perawat professional lain maupun non professional
sebagai perawat asisten.
5. Tanggung jawab Kepala Ruang dalam metode primer
a. Sebagai konsultan dan pengendalian mutu perawat primer
b. Mengorganisir pembagian pasien kepada perawat primer
c. Menyusun jadual dinas dan memberi penugasan pada perawat asisten
d. Orientasi dan merencanakan karyawan baru
e. Merencanakan dan menyelenggarakan pengembangan staff.
6. Tanggung jawab perawat primer
a. Menerima pasien dan mengkaji kebutuhan pasien secara komprehensif
20
b. Membuat tujuan dan rencana keperawatan
c. Melaksanakan rencana yang telah dibuat selama ia dinas
d. Mengkomunikasikan dan mengkoordinasikan pelayanan yang diberikan oleh
disiplin lain maupun perawat lain
e. Mengevaluasi keberhasilan yang dicapai
f. Menyipakan penyuluhan untuk pulang
g. Melakukan rujukan kepada pekarya sosial, kontak dengan lembaga sosial
dimasyarakat
h. Membuat jadual perjanjian klinis
i. Mengadakan kunjungan rumah
7. Struktur Model Keperawatan Primer

Dokter Perawat Sumber Daya


Penanggung Rumah Sakit
Jawab

Perawat Primer

Perawat Perawat Perawat


Associate (sore Associate (malam Associate (sesuai
hari) hari) kebutuhan)
(sepanjang hari)

Gambar 1.4 Diagram system asuhan keperawatan primer (Marquis, 2010)


2.2.5. Metode Modular
Metode Modular yaitu pengorganisasian pelayanan / asuhan keperawatan yang
dilakukan oleh perawat profesional dan non profesional (trampil) untuk sekelompok klien dari
mulai masuk rumah sakit sampai pulang disebut tanggung jawab total atau keseluruhan. Untuk
metode ini diperlukan perawat yang berpengetahuan, terampil dan memiliki kemampuan
kepemimpinan. Idealnya 2-3 perawat untuk 8-12 orang klien.
Metode modular atau metode modifikasi adalah penggunaan metode asuhan
keperawatan dengan modifikasi antara tim dan primer.

21
Sekalipun dalam memberikan asuhan keperawatan dengan menggunakan metode ini
dilakukan oleh dua hingga tiga perawat, tanggung jawab paling besar tetap ada pada perawat
professional. Perawat professional memiliki kewajiban untuk memimbing dan melatih non
professional. Apabila perawat professional sebagai ketua tim dalam keperawatan modular ini
tidak masuk, tugas dan tanggung jawab dapat digantikan oleh perawat professional lainnya
yang berperan sebagai ketua tim.
Peran perawat kepala ruangan (nurse unit manager) diarahkan dalam hal membuat
jadwal dinas dengan mempertimbangkan kecocokan anggota dalam bekerja sama, dan
berperan sebagai fasilitator, pembimbing secara motivator.
1. Kelebihan
a. Memfasilitasi pelayanan keperawatan yang komprehensif dan holistik dengan
pertanggungjawaban yang jelas.
b. Memungkinkan pencapaian proses keperawatan
c. Konflik atau perbedaan pendapat antar staf daapt ditekan melalui rapat tim, cara ini
efektif untuk belajar.
d. Memberi kepuasan anggota tim dalam hubungan interpersonal
e. Memungkinkan menyatukan kemampuan anggota tim yang berbeda-beda dengan
aman dan efektif.
f. Produktif karena kerjasama, komunikasi dan moral
g. Model praktek keperawatan profesional dapat dilakukan atau diterapkan.
h. Memberikan kepuasan kerja bagi perawat
i. Memberikan kepuasan bagi klien dan keluarga yang menerima asuhan keperawatan
j. Lebih mencerminkan otonomi
k. Menurunkan dana perawatan
2. Kekurangan
a. Beban kerja tinggi terutama jika jumlah klien banyak sehingga tugas rutin yang
sederhana terlewatkan.
b. Pendelegasian perawatan klien hanya sebagian selama perawat penanggung jawab
klien bertugas
c. Hanya dapat dilakukan oleh perawat professional
d. Biaya relatif lebih tinggi dibandingkan metode lain karena lebih banyak
menggunakan perawat profesional.
e. Perawat harus mampu mengimbangi kemajuan teknologi kesehatan/kedokteran
f. Perawat anggota dapat merasa kehilangan kewenangan
22
g. Masalah komunikasi
3. Tugas dan tanggungjawab kepala perawat
a. Memfasilitasi pelaksanaan pemberian asuhan keperawatan pasien.
b. Memberikan motivasi pada staf perawat.
c. Melatih perawat untuk bekerjasama dalam pemberian asuhan.
4. Tugas dan tanggung jawab ketua tim moduler
a. Memimpin, mendukung, dan menginstruksikan perawat non profesional untuk
melaksanakan tindakan perawatan.
b. Memberikan asuhan keperawatan pasien meliputi: mengkaji, merencanakan,
melaksanakan dan menilai hasil asuhan keperawatan.
c. Memberi bimbingan dan instruksi kepada perawat patner kerjanya.
5. Tugas dan tanggung jawab anggota tim :
a. Memberikan asuhan keperawatan sesuai dengan yang ditugaskan ketua tim
6. Struktur Model Keperawatan Modular

Kepala Ruangan

Ketua Tim Ketua Tim Ketua Tim

Staf perawat Staf perawat Staf perawat

Pasien Pasien Pasien

Gambar 1.5 Sistem pemberian asuhan keperawatan modular (Marquis, 2010)


2.2.6. Metode Kasus
Metode Kasus yaitu pengorganisasian pelayanan/asuhan keperawatan dimana perawat
mampu memberikan asuhan keperawatan mencakup seluruh aspek keperawatan yg
dibutuhkan.
Metode kasus adalah metode dimana perawat bertanggung jawab terhadap pasien
tertentu yang didasarkan pada rasio satu perawat untuk satu pasien dengan pemberian
perawatan konstan untuk periode tertentu. Metode penugasan kasus biasa diterapkan untuk
perawatan khusus seperti isolasi, intensive care, perawat kesehatan komunitas.

23
Perawat memberikan asuhan keperawatan kepada seorang pasien secarmenyeluruh,
untuk mengetahui apa yang harus dilakukan pada pasien dengan baik. Dalam metode ini
dituntut kualitas serta kuantitas yang tinggi dari perawat, sehingga metode ini sesuai jika
digunakan untuk ruangan ICU ataupun ICCU.
1. Kelebihan
a. Sederhana dan langsung
b. Garis pertanggung jawaban jelas
c. Kebutuhan pasien cepat terpenuhi
d. Memudahkan perencanaan tugas
e. Perawat lebih memahami kasus per kasus
2. Kekurangan
a. Moral ➔ perawat profesional melakukan tugas non profesional
b. Tidak dapat dikerjakan perawat non profesional
c. Membingungkan
d. Belum dapatnya diidentifikasi perawat penanngung jawab
e. Perlu tenaga yang cukup banyak dan mempunyai kemampuan dasar yang sama
3. Struktur Model Asuhan Keperawatan Kasus

Kepala Ruangan

Staf perawat Staf perawat Staf perawat

Pasien Pasien Pasien

Gambar 1.6 Sistem pemberian asuhan keperawatan kasus (Marquis, 2010)

2.3. Langkah-langkah
Menurut Nursalam (2014), MPKP dikembangkan beberapa jenis sesuai dengan kondisi
sumber daya manusia yang ada, antara lain adalah:
1. Model Praktek Keperawatan Profesional III
Melalui pengembangan model PKP III dapat berikan asuhan keperawatan profesional
tingkat III. Pada ketenagaan terdapat tenaga perawat dengan kemampuan doktor dalam
keperawatan klinik yang berfungsi untuk melakukan riset dan membimbing para perawat

24
melakukan riset serta memanfaatkan hasil-hasil riset dalam memberikan asuhan
keperawatan.
2. Model Praktek Keperawatan Profesional II
Pada model ini akan mampu memberikan asuhan keperawatan profesional tingkat II.
Pada ketenagaan terdapat tenaga perawat dengan kemampuan spesialis keperawatan yang
spesifik untuk cabang ilmu tertentu. Perawat spesialis berfungsi untuk memberikan
konsultasi tentang asuhan keperawatan kepada perawat primer pada area spesialisnya.
Disamping itu melakukan riset dan memanfaatkan hasil-hasil riset dalam memberikan
asuhan keperawatan. Jumlah perawat spesialis direncanakan satu orang untuk 10 perawat
primer pada area spesialisnya. Disamping itu melakukan riset dan memanfaatkan hasil-hasil
riset dalam memberikan asuhan keperawatan. Jumlah perawat spesialis direncanakan satu
orang untuk 10 perawat primer (1:10).
3. Model Praktek Keperawatan Profesional I.
Pada model ini perawat mampu memberikan asuhan keperawatan profesional tingkat I
dan untuk itu diperlukan penataan 3 komponen utama yaitu: ketenagaan keperawatan,
metode pemberian asuhan keperawatan yang digunakan. Pada model ini adalah kombinasi
metode keperawatan primer dan metode tim disebut tim primer.
4. Model Praktek Keperawatan Profesional Pemula
Model Praktek Keperawatan Profesional Pemula (MPKP) merupakan tahap awal untuk
menuju model PKP. Model ini mampu memberikan asuhan keperawatan profesional tingkat
pemula. Pada model ini terdapat 3 komponen utama yaitu: ketenagaan keperawatan, metode
pemberian asuhan keperawatan dan dokumentasi asuhan keperawatan.
Menurut Nursalam (2014), bahwa penetapan sistem model MAKP II diasarkan pada
beberapa alasan, yaitu :
1. Keperawatan primer tidak digunakan secara murni, karena perawat primer harus
mempunyai latar belakang pendidikan SI keperawatan atau setara.
2. Keperawatan tim tidak digunakan secara murni , karena tanggung jawab asuhan
keperawatan pasien terfragmentasi pada berbagai tim.
3. Melalui kombinasi kedua model ini diharapkan komunitas asuhan keperawatan dan
akountabilitasnya terdapat pada primer.
Disamping itu karena saat ini perawat yang ada di rumah sakit sebagaian besar adalah
lulusan SPK, maka akan mendapat bimbingan dari perawat primer atau ketua tim tentang
asuhan keperawatan.

25
Nilai-nilai profesional dari penatalaksanaan kegiatan keperawatan diaplikasikan dalam
bentuk aktifitas pelayanan profesional yang dipaparkan dalam 4 pilar sebagai berikut :
1. Pendekatan Manajemen (Management Approach)
2. Penghargaan karir (compensatory rewards)
3. Hubungan Profesional (professional relationship)
4. Sistem pemberian asuhan pasien (patient care delivery system)
Kegiatan yang ditetapkan pada tiap pilar merupakan kegiatan dasar MPKP yang dapat
dikembangkan jika tenaga keperawatan yang bekerja berkuaalitas.

26
BAB III
KASUS DAN PEMBAHASAN

Bab ini menjelaskan tentang tahapan proses pengkajian yang meliputi pengumpulan data,
analisis SWOT, identifikasi dan prioritas masalah, dan perencanaan. Pengumpulan data
dilakukan oleh kelompok pada tanggal 5-8 Oktober 2022, meliputi data M1 (Man), M2
(Materials), M3 (Method), M4 (Money), dan M5 (Mutu). Data yang didapat dianalisis
menggunakan analisis SWOT sehingga diperoleh beberapa rumusan masalah, kemudian dipilih
satu sebagai prioritas masalah.
Uraian kasus:
Perawat X baru 3 bulan ditunjuk sebagai Kepala Ruangan di ruang rawat inap anak (G1)
Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut dr. Ramelan Surabaya (RSPAL). Pada bulan itu juga terjadi
peningkatan kasus DBD yang membuat kapasitas tempat tidur penuh bahkan sampai ada
tambahan tempat tidur. Karena hal itu beban kerja perawat di ruangan G1 juga menjadi lebih
berat sehingga banyak dari mereka yang mengeluh. Perawat X yang sebagai Kepala Ruangan
akhirnya membuat laporan dari aplikasi model metode asuhan keperawatan professional yang
mana permasalahan serta rencananya akan diserahkan ke pihak kepala instalasi untuk ditindak
lanjuti.
Kasus ini diambil dari laporan diseminasi mahasiswa magister keperawatan fakultas
keperawatan Universitas Airlangga pada tahun 2022 yang dimodifikasi oleh kelompok 1.

PENGUMPULAN DATA
3.1 Visi, Misi, dan Motto Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut dr. Ramelan Surabaya
(RSPAL)
3.2.1 Visi
Menjadi Rumah Sakit TNI yang terkemuka dalam dukungan dan pelayanan kesehatan
serta pendidikan.
3.2.2 Misi
3.1.1.1 Melaksanakan dukungan kesehatan secara optimal bagi prajurit TNI dalam
pelaksanaan tugas operasi dan latihan
3.1.1.2 Menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang profesional dan terintegrasi bagi TNI
dan Masyarakat
3.1.1.3 Mewujudkan pusat-pusat unggulan pelayanan kesehatan yang handal
3.1.1.4 Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yangterintegrasi di bidang
27
kedokteran dan kesehatan lainnya.
3.1.1.5 Menyelenggarakan pendidikan,latihan dan penelitian yang bermutu
3.1.1.6 Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan berkelanjutan
3.2.3 Motto
Satukan Tekad Berikan Layanan Terbaik

3.2 Man (M1)


3.2.1 Struktur Organisasi
Analisis ketenagaan perawat mencakup jumlah tenaga keperawatan dan non
keperawatan. Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan menerapkan model asuhan TIM
modifikasi. Berdasarkan hasil pengkajian awal pada tanggal 05-08 Oktober 2022,
diketahui jumlah perawat adalah 18 perawat, dengan 1 kepala ruangan, 4 Ketua Tim,
dan 13 perawat pelaksana. Jumlah perawat dengan latar belakang pendidikan S2
sebanyak 1 orang, S1 Ners 4 orang dan D3 Keperawatan 13 orang.
Model asuhan yang diterapkan di ruang G1 adalah MPKP Tim Modifikasi Primer.
Model asuhan ini membutuhkan tenaga perawat sebagai ketua tim dengan kualifikasi
pendidikan minimal D3, disamping seorang kepala ruang yang berpendidikan S2.
Berdasarkan hasil pengkajian, di ruang G1 terdapat 4 ketua Tim dibantu 13 perawat
associate. Dinas pagi berjumlah 6 orang, dinas sore berjumlah 4 orang, dan dinas malam
berjumlah 4 orang. Bagan struktur organisasi di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan dapat
dilihat pada gambar 2.1

28
KARU
Ami Ardianti, S. Kep. Ns., M. Tr. Kep.

KATIM I KATIM II
Mita Lilik H., A. Md. Kep. Catur Endang, A. Md. Kep.

PP PP PP PP PP PP PP PP PP PP PP PP PP PP

KM 1-3 KM 4-5

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Ruang G1

29
Tiap perawat bertanggung jawab atas beberapa pasien sejak masuk hingga pulang
ditentukan menggunakan Tim modifikasi. Sehingga pada ruangan ini katim tidak
bertanggung jawab selama 1x24 jam terhadap kondisi pasien, namun terdapat
penanggung jawab pada setiap shiftnya, oleh karena itu perawat assosiate pada masing-
masing shift bertanggung jawab pada PJ tiap shift.

30
3.2.2 Jumlah Tenaga
Tabel 2. 1 Tenaga Keperawatan Di Ruang G1 RSPAL per Oktober 2022
No. Nama Status Kepegawaian Pendidikan Masa Kerja Jabatan
1 Ami Ardianti PNS S2 21 Tahun Karu/CI
2 Mita Lilik Hapsari Serka D3 15 Tahun Katim
3 Catur Endang PNS D3 19 Tahun Katim
4 Nova Listiani PHL D3 8 Tahun Pelaksana
5 Gusti Ayu Kunti Dewi A PHL S1 Kep+Ners 4 Tahun Pelaksana
6 Ledy Hani Matus Eka PHL DIII Keperawatan 4 Tahun Pelaksana
7 Poppy Ananda Klarissa PHL D3 0 Tahun Pelaksana
8 Indah Muktiningrum PHL D3 11 Tahun Katim
9 Selvi Karunia Delita PHL S1 Kep+Ners 4 Tahun Pelaksana
10 Emilia Alfiyanti PHL DIII Keperawatan 3 Tahun Pelaksana
11 Moch.Rizal Oktavian PHL DIII Keperawatan 0 tahun Pelaksana
12 Eka Priastiningsih PHL DIII Keperawatan 11 Tahun Pelaksana
13 Feby Fajar R PHL S1 Kep+Ners 4 Tahun Pelaksana
14 Moch. Sayidus Syuhur PHL DIII Keperawatan 1 tahun Pelaksana
15 Santi Faradila S PNS DIII Keperawatan 19 tahun Katim
16 Tri Shinta Sumarsono PHL DIII Keperawatan 6 Tahun Pelaksana
17 Hilda Ajeng M PHL S1 Kep + Ners 3 Tahun Pelaksana
18 Nida Najibah PHL DIII Keperawatan 0 tahun Pelaksana

31
19 Kristalina PHL SMA 16 Tahun Pekarya
20 Prasetyo PHL SMA 6 Tahun Pekarya
21 Deby Setyono PHL SMA 1 tahun Pekarya

32
Tabel 2. 2 Jumlah Tenaga Keperawatan Di Ruang G1 RSPAL Surabaya.
No. Kualifikasi Jumlah Masa Kerja Status L P
1 S2 Keperawatan 1 ➢ 10 tahun : 1 PNS : 1 1

2. S1 Keperawatan 4 ➢ 1-9 tahun : 4 PHL : 4 4

3. D3 Keperawatan 13 < 1 Tahun : 3 PHL : 3 1 2


1-9 Tahun : 5 PHL : 5 2 3
➢ 10 tahun : 5 PNS : 3 5
PHL : 2
Total 18

Berdasarkan tabel di atas menunjukkan jumlah tenaga keperawatan dengan kualifikasi


S2 Keperawatan terdapat 1 orang, S1 Keperawatan terdapat 4 orang dan D3 keperawatan
13 orang. Masa kerja perawat dengan kualifikasi S2 keperawatan lebih dari 10 tahun, S1
Keperawatan mayoritas selama 1-9 tahun sebanyak 4 orang. Sedangkan masa kerja perawat
dengan kualifikasi D3 Keperawatan mayoritas selama 1-9 tahun yaitu sebanyak 5 orang
dan lebih dari 10 tahun sebanyak 5 orang. Jumlah keseluruhan perawat laki-laki sebanyak
2 orang, dan perawat perempuan sebanyak 16 perawat.

Tabel 2. 3 Jumlah Tenaga Non Keperawatan Di Ruang G1 RSPAL Dr RamelanSurabaya.


No. Kualifikasi Jumlah Laki-laki Perempuan
1. Pekarya 3 2 1
Total 3
Berdasarkan tabel di atas menunjukkan jumlah tenaga non keperawatan di ruang G1
RSPAL Dr Ramelan Surabaya terdiri dari 1 pekarya perempuan dan 2 pekarya laki-laki.
Pekarya membantu perawat pelaksana dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien
berupa kebutuhan dasar manusia dan mobilisasi pasien.

Tabel 2. 4 Tenaga Keperawatan Yang Pernah Mengikuti Pelatihan Per Oktober 2022
No. Nama Pelatihan
1. Ami Ardianti, S. Kep., Ns., M. Tr. Kep. 1. Manajemen rawat inap
2. Manajemen risiko

33
3. Perseptorship
4. Komunikasi efektif
5. PPI
2. Mita Lilik Hapsari, A. Md. Kep. 1. ECG
2. Manajemen Nyeri & Pelayanan
pasien risiko tinggi
3. BLS
3. Catur Endang, A. Md. Kep. 1. BLS
2. ECG
3. Prinsip PPI pada pelayanan Di
RSPAL Dr Ramelan
4. PMKP
4. Nova Listiani, A. Md. Kep. 1. EWSS
2. BLS
3. STAED
4. Hyperbaric For Maritime Country: A-
Z
5. Gusti Ayu Kunti Dewi A., S. Kep., Ns. 1. PMKP
2. ACLS
3. Code Blue
4. BLS
6. Ledy Hani Matus Eka, A. Md. Kep. 1. BTCLS
2. STAED
7. Poppy Ananda Klarissa, A. Md. Kep. 1. BTCLS
2. PMKP
8. Indah Muktiningrum, A. Md. Kep. 1. EWSS
2. PPI
9. Selvi Karunia Delita, S. Kep., Ns. 1. BTCLS
2. PMKP
3. EWSS
10. Emilia Alfiyanti, A. Md. Kep. 1. BTCLS
11. Moch.Rizal Oktavian, A. Md. Kep. 1. BTCLS
2. High Care Unit

34
3. Hiperkes

12. Eka Priastiningsih, A. Md. Kep. 1. EWSS


2. Komunikasi Efektif dan HPK
3. Trakeostomi
13. Feby Fajar R, S. Kep., Ns. 1. PPGD
2. EKG
14. Moch. Sayidus Syuhur, A. Md. Kep. 1. BTCLS
2. ACLS
3. BLS
4. PMKP
15. Santi Faradila S, A. Md. Kep. 1. EWSS
2. PPI
16. Tri Shinta Sumarsono, A. Md. Kep. 1. BLS
2. CBWC
3. EWSS
17. Hilda Ajeng M, S. Kep., Ns. 1. BTCLS
18. Nida Najibah 1. BTCLS

Menurut standart Joint Commission International (JCI) 2011 pelatihan minimal


yang dimiliki perawat ruangan adalah Basic Life Support (BLS), dan mayoritas perawat
di ruang G1 RSPAL Dr Ramelan memiliki sertifikat BLS ataupun BTCLS. Pemerintah
melalui rumah sakit telah memberikan kebijaksanaan kepada perawat untuk
mendapatkan kesempatan belajar dan pelatihan keperawatan yang telah diatur dalam
Undang-Undang No. 8 Tahun 1974 tentang pokok-pokok kepegawaian, serta telah
dirubah dalam Undang- Undang No. 43 Tahun 1999. Jenjang pendidikan yang tinggi
dan pelatihan keterampilan keperawatan akan menunjang mutu pelayanan keperawatan
yang diberikan kepada pasien.
3.2.3 Penyakit Terbanyak
Tabel 2. 5 Presentase Penyakit Terbanyak Di Ruang G1 RSPAL dr. Ramelan
Surabaya Bulan Agustus-Oktober 2022
No Nama Penyakit Jumlah Kasus (%)
1 Dengue Hemorrhagic Fever 43 86%

35
3 Typhoid Fever 5 10%
2 Brain Injury 2 4%
Totall 50 100

Berdasarkan pada tabel di atas penyakit terbanyak di ruang G1 RSPAL Surabaya


pada bulan Agustus-Oktober 2022 adalah Dengue Hemorrhagic Fever yaitu terdapat 43
kasus dengan presentasi 86 %.
3.2.4 Beban Kerja
Perhitungan beban kerja perawat menggunakan teknik time and motion study,
teknik ini kita mengamati dan mengikuti dengan cermat tentang kegiatan personel yang
diamati. Melalui teknik ini akan didapatkan beban kerja personel dan kualitas kerjanya
(Nursalam, 2015).
Tabel 2. 6 Tindakan Keperawatan Langsung Tanggal 05 Oktober 2022 Shift Pagi Di
Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan.
No Tindakan Keperawatan Frekuensi Rerata (Jam) Waktu (Jam)
1. Persiapan dan pemberian obat 4 0,16 0,64
(injeksi dan oral)
2. Observasi TTV 4 0,083 0,33
3. Penggantian cairan infus 4 0,02 0,08
4. Mengikuti visite dokter 5 0,06 0,3
5. Pemberian makan melalui 3 0,10 0,30
NGT
6. Pemasangan iv line 2 0,116 0,232
7. Melepas infus 1 0,06 0,06
8. Rawat Luka 3 0,20 0,60
9. Memberikan HE 5 0,10 0,50
10. Transport pasien (OK, 2 0,33 0,66
Radiologi, dll)
Total 33 1,229 3,702
Tabel di atas menunjukkan bahwa frekuensi tertinggi kegiatan produktif langsung yaitu
persiapan dan pemberian obat (injeksi dan oral), observasi TTV, mengikuti visite
dokter.

36
Tabel 2. 7 Tindakan Keperawatan Tidak Langsung Tanggal 05 Oktober 2022 Shift Pagi
Di Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan.
No Tindakan Keperawatan Frekuensi Rerata Waktu
Tidak Langsung Waktu (Jam)
(Jam)
1. Operan dinas 2 0,45 0,9
2. Pembuatan dokumentasi di 18 0,06 1,08
eRM
3. Telekomunikasi dengan 3 0,03 0,09
ruangan lain
4. Telekomunikasi dengan 6 0,03 0,18
dokter
Total 29 0,57 2,25
Tabel di atas menunjukkan bahwa frekuensi tertinggi kegiatan perawatan tidak langsung
yaitu pembuatan dokumentasi eRm sebanyak kurang lebih satu jam untuk 18 rekam
medik pasien sedangkan dengan frekuensi rendah yaitu telekomunikasi dengan ruangan
lain.

Tabel 2. 8 Tindakan Keperawatan Non Produktif Tanggal 05 Oktober 2022 Shift Pagi
Di Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan.
No Tindakan Non Produktif Frekuensi Rerata (Jam) Waktu (Jam)
1. Makan, Minum, Toiletting 2 0,20 0,40
2. Sholat 1 0,15 0,15
Total 3 0,35 0,55

Tabel 2. 9 Tindakan Keperawatan Langsung Tanggal 05 Oktober 2022 Shift Sore do


RSPAL Dr. Ramelan.
No Tindakan Keperawatan Frekuensi Rerata (Jam) Waktu (Jam)
1. Persiapan dan pemberian obat 8 0,16 1,28
(injeksi dan oral)
2. Observasi TTV 4 0,083 0,33
3. Penggantian cairan infus 3 0,02 0,06
4. Mengikuti visite dokter 2 0,06 0,12

37
5. Pemberian makan melalui 2 0,06 0,12
NGT
6. Pemasangan iv line 1 0,116 0,116
7. Melepas infus 1 0,06 0,06
8. Transport pasien (OK, 2 0,33 0,66
Radiologi, dll)
9. Menerima pasien baru 1 0,2 0,2
Total 31 1,225 2,946

Tabel 2. 10 Tindakan Keperawatan Tidak Langsung Tanggal 05 Oktober 2022 Shift


Sore Di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan.
No Tindakan Keperawatan Frekuensi Rerata Waktu Waktu (Jam)
Tidak Langsung (Jam)
1. Operan dinas 2 0,45 0,90
2. Pembuatan dokumentasi di 17 0,06 1,02
Erm
3. Telekomunikasi dengan 6 0,03 0,18
ruangan lain
4. Telekomunikasi dengan 4 0,03 0,12
Dokter
Total 29 0,57 2,22

Tabel 2. 11 Tindakan Keperawatan Non Produktif Tanggal 05 Oktober 2022 Shift Sore
Di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan
No Tindakan Non Produktif Frekuensi Rerata (Jam) Waktu (Jam)
1. Makan, minum, toileting 2 0,30 0,6
2. Sholat 2 0,20 0,40
Total 4 0,50 1

Tabel 2. 12 Rekapitulasi Pelaksanaan Di Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan.


Jenis Kegiatan Keperawatan Shift Pagi (Jam) Shift Sore (Jam)
Kegiatan produktif
a. Langsung. 3,702 2,946

38
b. Tidak langsung 2,25 2,22
Kegiatan non produktif 0,55 1
Total 6,502 6,166

3.2.5 BOR
BOR menurut Huffman (1994), adalah “the ratio of patient service days to inpatient
bed count days in a period under consideration”. Menurut Depkes RI (2005), BOR
adalah presentase pemakaian tempat tidur pada satuan waktu tertentu. Indikator ini
memberikan gambaran tinggi rendahnya tingkat pemanfaatan tempat tidur rumah sakit.
Nilai parameter BOR yang ideal adalah antara 60-85% (Depkes RI, 2005). Rumus
perhitungan BOR per 1 periode:

Jumlah hari perawatan X 100%


Jumlah bed x Jumlah hari dalam 1 periode
Dari hasil pengkajian pada tanggal 05 Oktober 2022, didapatkan gambaran kapasitas
tempat tidur Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan yaitu 44 tempat tidur namun terdapat
tambahan sebanyak 6 tempat tidur dengan rincian sebagai berikut:
Tabel 2. 13 BOR Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan tanggal 05 oktober 2022

1500 x 100% = 96.77


50 x 31
3.2.6 Kebutuhan Kerja
a) Ratio
Berdasarkan perbandingan antara jumlah tempat tidur dan personal perawat yang
diterapkan berdasarkan keputusan Menteri kesehatan No. 262/Menkes/Per/VII/79.
Sesuai type RSPAL Dr RAmelan yaitu type A maka perbandingan tempat dan
personal perawat yaitu 1 perawat bertanggung jawab terhadap 4-7 pasien. Hal ini
belum sesuai dengan yang dilakukan di RSPAL Dr Ramelan Ruang G1 yaitu 1
perawat bertanggung jawab kepada 7-12 pasien setiap shiftnya.
b) Douglas
Untuk pasien rawat inap, Douglas (1984) menyampaikan standar waktu pelayanan
pasien rawat inap sebagai berikut :
1. Perawatan minimal memerlukan waktu : 1-2 jam/24jam
2. Perawatan parsial memerlukan waktu 3-4jam/24jam
3. Perawatan Total memerlukan waktu 5-6jam/24jam

39
Pada pengkajian tangga 05 oktober 2022 didapatkan hasil pada shift pagi terdapat
50 pasien dengan kategori perawatan minimal 17 pasien, partial 30 pasien dan total
3 pasien. Pada shift sore terdapat 50 pasien dengan kategori perawatan minimal 17
pasien, partial 30 pasien dan total 3 pasien, pada shift malam terdapat 17 pasien
dengan kategori minimal 30 pasien, partial 5 pasien dan total 3 pasien.
Tabel 2. 14 Kebutuhan Tenaga Perawat di Ruang G1 RSPAL Dr.Ramelan Surabaya
menurut Douglas
Pagi Siang Malam
Minimal 0,17x17=2,89 0,14x17=2,38 0,07x17=1,19
Partial 0,27x30=8,10 0,15x30=4,5 0,10x30=3
Total 0,36x3=1,08 0,3x3=0,9 0,2x3=0,6
Jumlah 12,7 pembulatan 7,78 pembulatan 8 4,79 pembulatan 5
13 perawat perawat perawat

Menurut Douglas (1984) kebutuhan tenaga perawat di Ruang G1 RSPAL Dr.


Ramelan belum tercukupi yaitu 4 perawat pada shift pagi, 3 perawat pada shift
ssore dan 2 perawat pada shift malam. Sehingga perlu evaluasi Kembali.
c) Gillies
Perhitungan perawat menurut Gillies (1992)
Tenaga perawat : A x B x 365
(365-C)X Jam kerja/hari
3,75 x 50 x 365 = 36,3 pembulatan 36 perawat
(365-96) X 7
Maka sesuai dengan rumus perhitungan Gillies (1992) kebutuhan perawat di
ruang G1 RSPAL Dr Ramelan belum memenuhi.

3.3 MATERIAL (M2)


Pengkajian data awal pada sarana dan prasarana di Ruang G 1 Lantai 1 Rumah Sakit
Pusat Angkatan Laut dr. Ramelan Surabaya dilakukan pada tanggal 5 oktober 2022, adapun
data – data yang di dapatkan adalah sebagai berikut :
3.3.1 Lokasi dan Denah/Setting Ruangan G1
Batas-batas ruangan di ruangan G1 Lantai 1 Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut dr.
Ramelan Surabaya sebagai berikut :

40
Sebelah Utara : Bersebrangan dengan Bedah Sentral
Sebelah Selatan : Bersebrangan dengan Ruang G 2
Sebelah Timur : Bersebrangan dengan Ruang F 1
Sebelah Barat : Bersebrangan dengan Ruang H1

Gambar 2.2 Ruang G1

41
DENAH

Gambar 2.3 Denah Ruangan G1 RSPAL dr. Ramelan Surabaya

Ruang G1 Terletak di lantai 1 Rumah Sakit Pusat Angkatan Laut dr. Ramelan Surabaya
yang merupakan ruang rawat inap untuk pasien medikal bedah. Pembagian kamar
tersebut dengan jumlah 5 Kamar kelas 1 (3 kamar) dan kelas 3 (2 kamar).
3.3.2 Data Bed Pasien
Jumlah Kapasitas bed pasien di ruang G1 RSPAL berdasarkan hasil pengkajian pada
tanggaL 5 oktober sebanyak 50 bed didapatkan sebagai berikut :
a. Kelas I 3 bed (1,2,3)

42
Tiap Kamar terdiri dari 3 bed dengan 1 kamar mandi tiap kamar , ruang ber-AC,
bedside kabinet, dispenser, TV , dan kursi penungggu pasien
b. Kelas III (4,5)
Tiap kamar terdiri dari 18 bed dengan 2 kamar mandi tiap kamar , ruang ber-AC,
bedside kabinet, kamar mandi dalam. Namun saat ini terdapat penambahan
sehingga tiap kamar terdiri dari 20 bed.
c. Ruang Tindakan
Terdiri dari AC, 2 kamar mandi, meja, kursi
Tabel 2. 15 Perbandingan Jumlah Tempat Tidur, Toilet dan Kamar Mandi Kepmenkes
No 1204/Menkes/SK/X/2010 Tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan di Rumah
Sakit.
No. Jumlah Tempat Jumlah Toilet Jumlah Kamar
Tidur Mandi
1. 1 s/d 10 1 1
2. 11 s/d 20 2 2
3. 21 s/d 30 3 3
4. 31 s/d 40 4 4
Sesuai dengan tabel indeks perbandingan jumlah tempat tidur, toilet, dan jumlah
kamar mandi berdasarkan standart Kepmenkes No. 1204/Menkes/SK/X/2010 Tentang
Persyaratan Kesehatan Lingkungan di Rumah Sakit yang menyatakan bahwa setiap
penambahan 10 tempat tidur harus ditambah 1 toilet dan 1 kamar mandi. Ruang G 1
Lantai 1 RSPAL Surabaya sudah memenuhi standart tentang jumlah tempat tidur,
toilet dan kamar mandi. Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL Surabaya memiliki 5 ruangan
rawat inap dengan jumlah kamar mandi dan toilet sebanyak 7, kamar mandi dalam di
setiap ruangan. Di konter perawat memiliki 1 kamar mandi.
Tabel 2. 16 Perbandingan Jumlah Tempat Tidur, Toilet dan Kamar Mandi Ruang G 1
RSPAL Surabaya
No Ruangan Jumlah Bed Jumlah Kamar Mandi Jumlah Toilet
Kelas 1
1 kamar 1 3 1 1
2 kamar 2 3 1 1
3 kamar 3 3 1 1
Kelas 3

43
4 kamar 4 20 2 2
5 kamar 5 20 2 2

Tabel 2. 17 Indeks Perbandingan Jumlah Karyawan dengan Jumlah Toilet dan Jumlah
Kamar Mandi Keputusan Menteri KesehatanNo 1204/Menkes/SK/X/2010
No. Jumlah Karyawan Jumlah Toilet Jumlah Kamar Mandi
1. 1 s/d 20 1 1
2. 21 s/d 40 2 2
3. 41 s/d 60 3 3
4. 61 s/d 80 4 4
5. 81 s/d 100 5 5
Note: Setiap penambahan 20 karyawan harus ditambah 1 toilet dan 1 kamar mandi
Sumber: Kemenkes RI (2010).
Tabel 2. 18 Indeks Perbandingan Jumlah Karyawan dengan Jumlah Toilet dan Jumlah
Kamar Mandi di Ruang G 1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya
No. Karyawan Jumlah Jumlah Jumlah
Karyawan Toilet Kamar Mandi
1. Perawat +Pekarya 21 2 2

Sesuai dengan tabel indeks perbandingan jumlah karyawan dengan jumlah toilet
dan jumlah kamar mandi berdasarkan standar Keputusan Menteri Kesehatan No
1204/Menkes/SK/X/2010 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan di Rumah Sakit,
menunjukkan bahwa di Ruang G 1 RSPAL dr. Ramelan Surabaya sudah memenuhi
standart tentang jumlah karyawan, toilet dan kamar mandi.

44
3.3.3 Alat Kesehatan

Tabel 2. 19 Alat Kesehatan di Ruang G 1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya


di Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL
No Nama Alat Kondisi
1 Trolly obat Baik
2 Loker obat pasien Baik
3 Syringe pump Baik
4 Tensi Digital Baik
5 Monitor Tensi Baik
6 Tensi Raksa Mobile Baik
7 Stetoskop Baik
8 Termometer Infrared Baik
9 Oximeter Pulse Baik
10 Set Rawat Luka Baik
11 Ambubag Dewasa Baik
12 Box Transfusi Darah Baik
13 Timbangan Badan Baik
14 Trolly Medical Record Baik
15 Trolly Tindakan Baik
16 ECG Baik
17 Trolly ECG Baik
18 Oksigen Transport Baik
19 Nebulizer Baik
20 Tonge Spatel Baik
21 Tourniquet Baik
22 Patslide Baik
23 WWZ Baik
24 Tempat Sampah Medis (Kuning) Baik

45
Tabel 2. 20 Daftar Inventaris Barang Ruang G1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya

DAFTAR INVENTARISASI BARANG RSPAL dr. RAMELAN TAHUN 2022


RUANGAN G1

Kondisi Barang
Merk / Tahun jml
No Nama Barang Rusak Rusak
Type Perolehan Baik h
Ringan Berat
Kamar 1
1 Tempat Tidur Pasien Paramon 2019 3 3
Kursi Penunggu
2 Pasien 2019 3 3
3 Almari Pasien 2019 3 3
4 Meja Makan Pasien 2019 3 3
5 Dispenser 2019 1 1
Panasoni
6 AC c 2017 1 1
7 TV 2020 1 1
8 O2 central 3 3

KAMAR 2
1 Tempat Tidur Pasien Paramon 2019 3 3
Kursi Penunggu
2 Pasien 2019 3 3
3 Almari Pasien 2019 3 3
4 meja makan pasien 2019 3 3
5 Dispenser 2020 1 1
Panasoni
6 AC c 2017 1 1
7 TV 2020 1 1
8 O2 central 3 3

KAMAR 3

46
1 Tempat Tidur Pasien Paramon 2019 3 3
Kursi Penunggu
2 Pasien 2019 3 3
3 Almari Pasien 2019 3 3
4 Meja Makan Pasien 2019 3 3
5 Dispenser 2020 1 1
Panasoni
6 AC c 2017 1 1
7 TV 2020 1 1
8 O2 central 3 3

KAMAR 4
1 Tempat Tidur Pasien Local 2021 5 1 6
Kursi Penunggu
2 Pasien 6 6
3 Almari Pasien 6 6
4 Meja Makan Pasien 6 6
5 AC Daikin 1 1
6 O2 central 6 6
7 Infus Mobile 1 1
8 jam dinding 1 1

KAMAR 5
1 Tempat Tidur Pasien Local 5 1 6
Kursi Penunggu
2 Pasien 6 6
3 Almari Pasien 6 6
4 Meja Makan Pasien 6 6
Panasoni
5 AC c 1 1
6 O2 central 6 6
7 Infus Mobile 1 1
8 jam dinding 1 1

47
KAMAR 6
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Trolly Tindakan 1 1
3 ECG 1 1
4 Trolly ECG 1 1
5 Oksigen Transport 2 2
6 Nebulizer 1 1
7 Tonge Spatel 1 1
8 Tourniquet 2 2
7 Patslide 1 1
8 WWZ 1 1
Tempat Sampah
8 Medis (Kuning) 2 2
Tempat Sampah Non
9 Medis (Hijau) 1 1
10 jam dinding 1 1

RUANG KARU
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Kursi Kantor 2 2
3 Meja 1 1
4 jam dinding 1 1

NURSE STATION
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Komputer 3 3
3 Meja Komputer 3 3
4 Printer HP 1 1
5 Jam Dinding 1 1

48
Trolly Medical
6 Record 1 1
7 Kursi Kantor 4 4
8 Kursi Plastik 3 3
9 Lampu Baca Foto 1 1
10 Telepon 1 1

RUANG
PERAWAT
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Dispenser 1 1
3 Kulkas 1 1
4 Jam dinding 1 1

RUANG DOKTER
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Meja 1 1
3 Kursi Kantor 3 3

RUANG OBAT
Panasoni
1 AC c 1 1
2 Trolly obat 1 1
3 Almari Alkes 2 2
4 Loker obat pasien 1 1
5 Kulkas 1 1
Tempat Sampah Non
6 Medis (Hijau) 1 1
7 Syringe pump 3 3
8 Tensi Digital 1 1
9 Monitor Tensi 1 1

49
10 Tensi Raksa Mobile 1 1
11 Stetoskop 2 2
12 Termometer Infrared 2 2
13 Oximeter Pulse 1 1
14 Set Rawat Luka 5 5
15 Ambubag Dewasa 1 1
16 Box Transfusi Darah 1 1
17 Timbangan Badan 1 1

RUANG LINEN
1 Almari Linen 2 2
2 Almari APD 1 1

DAPUR
1 Almari Kayu 1 1
2 Kulkas 1 1
3 Kompor Gas 1 1
4 Tabung LPG 2 2
5 Kursi Plastik 2 2
6 Kereta Makan 1 1
7 Rak Komaliwan 1 1
8 Tempat Sampah 1 1

RUANG GANTI
PERAWAT
1 AC 1 1
2 Loker Perawat 20 20
3 Jam Dinding 1 1

SPOEL HOEK
1 Trolly Pencucian 1 1
2 Wascom Stenlees 6 6

50
Rak Jemuran
3 Pakaian 1 1
4 Kursi Roda 2 1 3
Tempat Sampah
5 Medis (Kuning) 1 1
Tempat Sampah Non
6 Medis (Hijau) 1 1
Menurut standar JCI (2014), Rumah Sakit harus menyediakan program untuk
perawatan, maintenence, pengecekan dan pendokumentasian alat-alat medis secara
berkala. Rencana pembaruan untuk penambahan alat medis yang belum ada dan harus
sudah direncanakan. Rumah Sakit harus melengkapi inventory alat-alat dengan
disertakan strategi perawatan, maintenence, pengecekan dan pendokumentasian alat-
alat medis.
Hasil data di atas bahwa peralatan medis di Ruang G1 lantai 1 RSPAL dr. Ramelan
Surabaya sudah cukup baik, akan tetapi masih terdapat alat yang rusak ringan seperti 2
tempat tidur pasien, 1 AC, 1 ECG, 1 box transfusi darah, dan 1 kursi roda. Sedangkan
alat yang lainnya sudah sesuai dengan standard Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia (Permenkes RI) Nomor 340/MENKES/III/2010. Alat medis di Ruang G1
Lantai 1 RSPAL sudah ada alur perawatan, jadwal maintenence dan pengecekan alat
medis beberapa bulan sekali yang dilakukan oleh IPM.
3.3.4 Sarana dan Prasarana yang ada di ruang G1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya
Tabel 2. 21 Sarana dan Prasarana di Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL dr.Ramelan Surabaya
No Nama Alat Jumlah Yang Tersedia Kondisi
1. AC 12 1 ( Rusak ringan)
2. Computer 3 Baik
3. Printer 1 Baik
4. Telepon 1 Baik
5. Kursi penunggu pasien 21 Baik
6 Meja makan pasien 5 Baik
7 Almari Pasien 5 Baik
8 Jam dinding 7 Baik
6 Loker Perawat 20 Baik
7 Kulkas 3 Baik

51
8 TV 3 Baik
9 Lampu Baca Foto 1 Baik
`10 Almari alkes 2 Baik
11 Loker 4 Baik
12 Kursi Kantor 9 Baik
13 Meja 2 Baik
14 Dispenser 4 Baik
15 Meja komputer 3 Baik
16 Kursi plastik 5 Baik
17 Loker obat 1 Baik
18 Tempat Sampah Non 1 Baik
Medis
19 Almari Linen 2 Baik
20 Almari APD 1 Baik
21 Almari Kayu 1 Baik
22 Kompor Gas 1 Baik
23 LPG 2 Baik
24 Kereta makan 1 Baik
25 Rak komaliwan 1 Baik
26 Tempat sampah 1 Baik
27 Trolly Pencucian 1 Baik
28 Rak Jemuran Pakaian 1 Baik
29 Tempat sampah Medis 3 Baik
(kuning)

3.3.5 Obat obatan dan bahan habis pakai


Tabel 2. 22 Nama obat emergency KIT Ruang G1 Lantai 1 RSPAL dr.Ramelan
No Nama Obat Jumlah Exp. Date

1 Asam Tranexamat 500 mg/5 2 06/2024


ml
2 Atropin Sulfat 0,25 mg/ml 10 07/2024

3 Calcii Gluconas 1000 mg/10 2 05/2024

52
ml

4 Dexamethasone 5 mg/ml 5 03/2024

5 Diphenhidramine 10 mg/ml 5 07/2025

6 Dobutamin 200 mg/5 ml 2 02/2024

7 Dopamine 200 mg/5 ml 2 07/2023

8 Ephineprine 1 mg/ml 10 11/2023

9 Furosemide 20 mg/ 20 ml 5 05/2024

10 ISDN 10 MG/10 ML 2 03/2025

11 Lidocain 2%/ 2 ml 3 03/2025

12 Nicardipine 10 mg/10 ml 2 05/2024

13 Norepinephrine 4 mg/4 ml 5 03/2024


14 Phenytoin 100 mg/2 ml 3 02/2025

15 Phytomenadion 2 mg/ ml 2 06/2024

Tabel 2. 23 Bahan Habis Pakai


No Nama Alkes Jumlah Exp. Date
1 3 Way Stopcock 1 03/2027
2 Infuset 1 06/2024
3 IV Cath No. 20 1 05/2026
4 IV Cath No. 22 1 04/2027
5 Masker NRB 1 05/2027
6 Nasal O2 1 02/2027
7 Spuit 1 cc 2 06/2027
8 Spuit 10 cc 2 03/2027
9 Spuit 3 cc 2 12/2026
10 Spuit 5 cc 2 11/2026

Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL Surabaya sudah memiliki semua peralatan dan fasilitas
yang cukup baik. Selain itu, sudah tersedia Ruang obat dimana obat- obatan sudah
dipisahkan sesuai dengan pasien, terdapat ruang dispancing obat dan terdapat AC.

53
Gambar 2.4 Penyimpanan Obat dan alat steril
3.3.6 Pencahayaan dan Ventilasi
Pencahayaan di Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL Surabaya cukup terang, baik
pencahayaan dari luar/cahaya matahari maupun dari dalam/ lampu. Semua sudut
ruangan sudah diberikan penerangan umum. Saklar ditempatkan dekat pintu masuk ,
disekitar individu ditempatkan pada tempat yang mudah dijangkau.
Ventilasi di Ruang G 1 Lantai 1 RSPAL Surabaya menggunakan ventilasi mekanik
atau buatan yaitu air conditioner. Suhu, aliran udara, dan kelembaban setiap ruangan
yang menggunakan AC split tidak dapat diatur sesuai permintaan pasien. AC ruangan
dapat dimatikan sesuai permintaan pasien. Remote AC berada di nurse station. AC
terpasang pada ketinggian lebih dari 2 meter.
Menururt Kemenkes 1204/Menkes/SK/X/2010 tentang Persyaratan Kesehatan
Lingkungan Rumah Sakit, kondisi pencahayaan dan ventilasi di Ruang G 1 Lantai 1
RSPAL sudah memenuhi standart. Pencahayaan Ruang G1 Lantai 1 RSPAL yakni pada
ketinggian minimal 2,5 meter dari permukaan tanah.

Gambar 2.5 Pencahayaa dan ventilasi di Ruang G1 dr.Ramelan Surabaya

54
3.3.7 Alur Pengadaan dan Peminjaman Alat
Pengadaan alat kesehatan ruangan dengan membuat Nota Dinas dari ruangan tanda
tangan Kepala Ruangan Ke Departemen selanjutnya dari Departemen tanda tangan
Kepala Departemen bila alat kesehetan ditujukan ke farmasi dan untuk mebelair dan
komaliwan ditujuka ke bagian Perbekalan. Untuk peminjaman alat perawat langsung
menghubungi ruangan tertentu untuk meminjam alkes misalnya syringe pump. Jika
ruangan lain memiliki alat tersebut, perawat langsung mengambil dan mendokumentasi
dicatatan kecil/note (tidak ada buku khusus peminjaman alat).

3.3.8 Kalibrasi dan maintenance alat kesehatan


Bagian sarana dan prasarana mempunyai tugas untuk melakukan kalibrasi dan
maintenance alat di ruangan. Kalibrasi dan maintenance di ruang G1 RSPAL
menggunakan aplikasi TRILUX dengan cara memasukan nomor seri yang ada di label
alat. Waktu pelaksanaan 1 tahun dan kemudian diberikan sticker penanda alat telah
dikalibrasi dan maintenance. Jika ada alat yang rusak maka ruangan menghubungi
bagian Instalasi Pemeliharaan Sarana. Namun, di Ruangan G1 Lantai 1 belum ada
jadwal kalibrasi untuk mengecek alat-alat di ruangan.

Gambar 2.6 Kalibrasi dan Manitenance Di Ruang G1

3.4 METHOD (M3)


3.4.1 Penerapan MAKP
Model asuhan keperawatan yang di ruangan Rawat Inap G1 adalah menggunakan
metode MAKP Tim modifikasi dengan susunan ketenagakerjaan S2 Keperawatan 1
orang, S1 Keperawatan 4 orang, dan D3 Keperawatan 13 orang.
3.4.2 Timbang Terima

55
Keseluruhan perawat telah mengetahui cara penyampaian dan persiapan untuk
timbang terima di ruang Nurse Station dimulai dengan pembukaan dan pembacaan do’a
yang dipimpin oleh kepala ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya atau kepala tim
perawat tiap shift yang kemudian dilanjutkan dengan melaporkan kondisi pasien pada
perawat yang bertugas pada shift berikutnya. Isi pelaporan timbang terima
menggunakan metode komunikasi SBAR (Situation, Background, Assesment,
Recommendation) yang dituliskan di e-RM.
Timbang terima mencakup Situation (berisi keluhan utama), Background (berisi
keadaan umum pasien, terapi dan data TTV), Assesment (berisi diagnosa keperawatan),
Recomendation (berisi program asuhan yang sudah dilakukan dan akan dilakukan
seperti pemberian obat, rawat luka, positioning pasien, dan lain-lain).
Setelah dilakukan penyampaian laporan, proses timbang terima dilanjutkan dengan
melakukan validasi ke seluruh area perawatan yang kemudian setelahnya berlanjut
kembali ke Nurse Station untuk dilakukan evaluasi jika diperlukan dan berakhir dengan
menutup rangkaian proses timbang terima. Setelah timbang terima selesai, perawat
pelaksana yang berdinas melakukan tanda tangan digital di bagian timbang terima e-
RM yang kemudian dilanjutkan dengan melaksanakan proses asuhan dan
pendokumentasian ditulis di e-RM masing-masing pasien kelolaan.
3.4.3 Penerimaan Pasien Baru
Penerimaan pasien baru merupakan suatu cara dalam menerima kedatangan pasien
baru pada suatu ruangan. Proses dalam penerimaan pasien baru disampaikan beberapa
hal mengenai orientasi ruangan, perawatan, medis, dan tata tertib ruangan (Nursalam,
2015).
Tabel 2. 24 Hasil Kuesioner Penerimaan Pasien Baru Oleh Perawat Di Ruang Rawat
Inap G1 RSPAL Surabaya

No. Pertanyaan Ya Tidak

1. Apakah anda mengerti bagaimana 15 (100%) 0 (0%)


penerimaan pasien baru?

2. Apakah sudah ada pembagian tugas 14 (93,5%) 1 (6,7%)


tentang penerimaan pasien baru?

56
3. Apakah setelah selesai melakukan 15 (100%) 0 (0%)
penerimaan pasien baru anda melakukan
pendokumentasian?

4. Apakah kepala ruangan/ penanggung 15 (100%) 0 (0%)


jawab shift memberitahu bahwa akan ada
pasien baru?

5. Apakah ada media seperti leaflet, booklet, 15 (100%) 0 (0%)


dll yang digunakan/ diberikan kepada
pasien/ keluarga ketika penerimaan pasien
baru?

6. Apakah saat penerimaan pasien baru sudah 15 (100%) 0 (0%)


dilakukan penjelasan tentang 3P
(pengenalan kepada pasien tentang tenaga
kesehatan lain, peraturan rumah sakit,
penyakit serta sentralisasi obat)?

Sumber: Data Primer (2022).


Data didapatkan melalui kuesioner yang diisi oleh 15 perawat yang berdinas di
Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya. Hasil rekapitulasi kuisioner didapatkan sebanyak 15
(100%) perawat mengatakan telah mengerti prosedur penerimaan pasien baru, telah
melakukan pendokumentasian dan melakukan komunikasi sesuai prosedur jika ada
pasien baru. Sejumlah 14 orang perawat (93,5%) menjawab sudah ada pembagian tugas
tentang penerimaan pasien baru. Kemudian 15 perawat sebesar 100% menjawab
melakukan pendokumentasian setelah selesai melakukan penerimaan pasien baru.
Item pertanyaan apakah kepala ruangan/penanggung jawab shift memberitahu
bahwa akan ada pasien baru dan terdapat media seperti leaflet, booklet, dll yang
digunakan atau diberikan kepada pasien/keluarga ketika penerimaan pasien baru,
dijawab “ya” oleh semua perawat pengisi kuisioner yakni 15 perawat (100%).
Kemudian sebanyak 15 orang perawat (100%) juga mengatakan ketika menerima pasien
baru sudah dilakukan penjelasan tentang 3P (Pengenalan kepada pasien tentang tenaga
kesehatan lain, peraturan rumah sakit, penyakit serta sentralisasi obat).

57
Penerimaan pasien baru yang sudah dilakukan di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya yaitu dimulai sejak pasien datang, perawat pelaksana akan menyiapkan kamar
dibantu dengan pekarya kesehatan, menyiapkan lembar cek list penerimaan pasien baru
yang berisi perkenalan SDM ruangan, profil dan fasilitas ruangan secara umum, tata
tertib, kegiatan rutin selama perawatan, dan form edukasi terintegerasi (termasuk hak
dan kewajiban pasien) yang telah disiapkan sebelumnya sejak pasien menjalani
perawatan di poli atau IGD.
Data juga menunjukkan bahwa 15 perawat (100%) melakukan pendokumentasian
setelah penerimaan dan pengkajian awal pasein baru selesai dilakukan. Dokumentasi
keperawatan menggunakan e-RM yang telah digunakan di RSPAL Surabaya. Proses
pengisian e-RM di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya didahului dengan
melakukan proses “Approve” yang menyatakan bahwa pasien telah diterima di Ruang
Rawat Inap G1. Perawat kemudian memulai mendokumentasikan menggunakan e-RM
dengan menginput data hasil asesmen awal, merumuskan nursing care plan, penilaian
EWS, dan pengisian CPPT. Kemudian sebelum melakukan proses lanjutan, perawat
memastikan advice asuhan medis oleh DPJP dan asuhan keperawatan oleh perawat telah
diterima dan diketahui oleh unit farmasi dan gizi yang berkaitan dengan obat-obatan
dan diet pasien yang akan diberikan selama pasien menjalani perawatan dengan melihat
notifikasi yang muncul di e-RM. Proses ini kemudian diakhiri dengan memberikan
tanda tangan timbang terima dari perawat unit asal dan perawat unit Ruang Rawat Inap
G1.

58
Alur Penerimaan Pasien Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya

Gambar 2.2 Alur Penerimaan Pasien Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya


3.4.4 Discharge Planning

59
Discharge planning merupakan komponen sistem perawatan berkelanjutan yang
diperlukan oleh pasien atau keluarga pasien untuk memahami kebutuhan setelah
perawatan. Penting bagi pasien dan keluarga untuk mengetahui perawatan yang telah
diterima dan bagaimana perawatan yang dapat dilanjutkan saat pasien kembali ke
rumah, sehingga status kesehatan pasien dapat dipertahankan atau meningkat.
Berdasarkan hasil kuesioner dari 15 (100%) orang responden, didapatkan hasil
bahwa seluruh perawat mengetahui dan hanya 1 (6,7%) perawat yang tidak bersedia
melakukan discharge planning. Dalam pelaksanaan discharge planning, 7 (56,7%)
perawat yang menjadi responden mengatakan discharge planning dilakukan saat pasien
pulang. Dalam pelaksanaan discharge planning sebanyak 8 (53,3%) perawat
melaksanakan mulai pasien masuk rumah sakit sampai pasien keluar, sedangkan
sebanyak 4 (26,7%) perawat melaksanakan saat pasien masuk rumah sakit, discharge
planning yang dilakukan saat pasien pertama kali masuk yaitu informasi mengenai
penyakitnya, tindakan medis yang akan dilakukan, penjelasan komplikasi yang mungkin
terjadi, dan pengobatan. Pelaksanaan discharge planning sudah terdokumentasikan di
rekam medis pasien dan di isi oleh perawat.
Tabel 2. 25 Hasil Kuesioner Discharge Planning di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya

No. Pertanyaan Ya Tidak

1. Apakah anda mengetahui tentang 15 (100%) 0 (0%)


discharge planning?

2. Apakah yang anda berikan saat melakukan 15 (100%) 0 (0%)


discharge planning?

3. Apakah anda bersedia melakukan 14 (93,3%) 1 (6,7%)


discharge planning?

4. Apakah discharge planning dilakukan saat 7 (56,7) 8 (53,3%)


pasien akan pulang?

60
5. Kapan pelaksanaan discharge planning Mulai pasien masuk RS
dilakukan pada pasien? sampai pasien keluar RS
8(53,3%)
Mulai pasien masuk RS sampai pasien Saat pasien masuk RS 4 (26,7
keluar RS %)
Saat pasien masuk RS Saat pasien akan keluar RS 3
Saat pasien akan keluar RS (20 %)

6. Apakah sudah ada pembagian tugas 13(86,7%) 2 (13,3%)


discharge planning?

7. Apakah PJ unit telah menginformasikan 15 (100%) 0 (0%)


tentang operasional discharge planning?

8. Apakah sudah ada pemberian brosur/ 9 (60%) 6 (40%)


leaflet saat melakukan discharge
planning?

9. Apakah discharge planning sudah 14 (93,3%) 1 (6,7%)


dilakukan dengan SOP yang ada?

10. Apakah discharge planning disampaikan 15 (100%) 0 (0%)


dengan menggunakan bahasa yang
dimengerti oleh pasien dan keluarga
pasien?

11. Apakah bahasa yang bapak/ ibu gunakan 4 (26,7%) 11 (73,3%)


dalam melakukan discharge planning,
mengalami kesulitan untuk dipahami?

12. Apakah setiap selesai melakukan 15 (100%) 0 (0%)


discharge planning, bapak/ ibu melakukan
pendokumentasian dari discharge planning
yang telah bapak/ ibu lakukan?

Sumber: Data Primer (2022).

61
Sebesar 60% yang menjadi responden didapatkan hasil seluruh perawat sudah
mengetahui dan memberikan brosur/leaflet saat melakukan discharge planning.
Sebanyak 13 (86,7%) perawat menyatakan bahwa sudah ada pembagian tugas discharge
planning. Dan 100% responden menyatakan bahwa discharge planning disampaikan
dengan menggunakan Bahasa yang dimengerti oleh pasien dan keluarga pasien, tapi
dalam melakukan discharge planning sebanyak 4 (26,7%) perawat, discharge planning
yang dilakukan mengalami kesulitan untuk dipahami. Kartu kontrol untuk pasien
menggunakan resume medis, yang akan dibawa ketika pasien kontrol ke Rumah Sakit.
Resume medis berisi tindak lanjut perawatan di rumah, meliputi: jenis aktifitas yang
boleh dilakukan, edukasi mengenai pengertian dan pemahaman efek samping obat,
anjuran pola makan, dan anjuran untuk segera mencari pelayanan kesehatan ketika
timbul tanda dan gejala penyakit. Selain itu resume medis juga berisi mengenai daftar
nama obat yang dibawa pulang dan jadwal kontrol yang sudah ditentukan.
Berdasarkan standar akreditasi terbaru yang banyak dianut disebutkan bahwa
discharge planning tidak hanya dilakukan pada saat pasien pulang namun dilakukan
pada saat awal pasien masuk ke ruangan dengan melakukan asesmen awal oleh perawat
yang menerima pasien tersebut. Ketika pasien dipersiapkan pulang, perawat juga
menyiapkan form persiapan pulang pasien yang sudah ada di e-RM. Lembar
perencanaan pulang pasien (discharge planning) ini berdasarkan standar akreditasi
terbaru bahwa form discharge planning terdiri dari kriteria yang meliputi pasien dengan
penyakit kompleks, perawatan diri, pemantauan pemberian obat, pemantauan diet,
perawatan luka, edukasi jika terjadi kegawatdaruratan, bantuan untuk melakukan
aktivitas fisik (alat bantu jalan, kursi roda) dan persiapan keluarga dalam perawatan
dirumah. Semua item tersebut telah terintegerasi dalam e-RM yang sebelumnya
dilakukan pengisian oleh semua profesi pemberi asuhan yakni dokter, perawat, farmasi,
nutrisionis, dan profesi lain yang melakukan pemberian asuhan. Semua data dari profesi
pemberi asuhan tersebut telah terprogram otomatis menjadi sebuah resume yang
terintegerasi di dalam e-RM. Pada saat pasien pulang, perawat mencetak resume
tersebut dan diberikan kepada pasien atau keluarga pasien.
3.4.5 Ronde Keperawatan
Pengambilan data melalui kuesioner pada 15 orang perawat di Ruang Rawat Inap
G1 RSPAL Surabaya. Berdasarkan hasil kuesioner yang dibagikan kepada perawat di
ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya, mendapatkan hasil bahwa ruangan ini
mendukung adanya ronde keperawatan (14 perawat, 93,3%) dan semua perawat di
62
ruangan mengetahui dengan jelas mengenai ronde keperawatan (15 perawat, 100%).
Hampir seluruh responden perawat (93,3%) mengatakan bahwa pelaksanaan ronde
keperawatan di ruangan ini sudah sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan. Juga
disampaikan oleh perawat responden bahwa sudah dibentuk tim dalam pelaksanaan
kegiatan ronde keperawatan (80%), serta sebanyak 86,7% responden mengatakan
bahwa tim yang telah dibentuk untuk melaksanakan kegiatan ronde keperawatan sudah
berjalan secara optimal meskipun diskusi refleksi kasus dilakukan tiap 1 bulan (46,7%
dari hasil kuesioner). Data lain pada responden pasien, menyebutkan bahwa sebesar
73,3% responden mengatakan bahwa keluarga pasien mengerti tentang adanya ronde
keperawatan.
Menurut keterangan kepala ruangan, menyebutkan bahwa prosedur ronde
keperawatan dilakukan pada waktu yang tidak ditentukan. Namun jika ada kasus
tertentu yang berkriteria High Attension, maka ronde keperawatan dilaksanakan.
Tabel 2. 26 Hasil Kuesioner Ronde Keperawatan di Ruang G1 RSPAL dr. Ramelan
Surabaya

No. Pertanyaan Ya Tidak

1. Apakah ruangan ini mendukung adanya 14 (93,3%) 1 (6,7%)


ronde keperawatan?

2. Apakah sebagian besar perawat di ruangan 15 (100%) 0 (0%)


Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya
mengetahui dengan jelas mengenai ronde
keperawatan?

3. Apakah pelaksanaan ronde keperawatan di 14 (93,3%) 1 (6,7%)


ruangan ini sudah sesuai dengan ketentuan
yang telah dibentuk?

4. Apakah diskusi refleksi kasus dilakukan 7 (46,7%) 8 (53,3%)


tiap 1 bulan?

5. Apakah keluarga pasien mengerti tentang 11 (73,3%) 4 (26,7%)


adanya ronde keperawatan?

63
6. Apakah tim dalam pelaksanaan kegiatan 12 (80%) 3 (20%)
ronde keperawatan sudah dibentuk?

7. Apakah tim yang telah dibentuk 13(86,7%) 2 (13,3%)


melaksanakan kegiatan ronde keperawatan
secara optimal?

Sumber: Data Primer (2022)


3.4.6 Sentralisasi Obat
Sentralisasi obat merupakan pengolaan obat yang akan diberikan kepada pasien dan
diserahkan sepenuhnya oleh perawat (Nursalam, 2011). Pengkajian sentralisasi obat
menggunakan kuisioner yang bersumber dari buku Manajemen Keperawatan Aplikasi
dalam Praktik Keperawatan Profesional oleh Nursalam (2014). Hasil pengkajian
sentralisasi obat pada 15 perawat tercantum pada tabel di atas.
Tabel 2. 27 Hasil Kuesioner Sentraliasi Obat di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya

No Pertanyaan Ya Tidak

1 Pengadaan sentralisasi obat

a. Apakah anda mengetahui tentang sentralisasi 15 (100%) 0 (0%)


obat?

b. Apakah di ruangan anda ini terdapat 14 (93,3%) 1 (6,7%)


sentralisasi obat?

c. Jika ya, apakah sentralisasi obat yang ada 15 (100%) 0 (0%)


sudah dilaksanakan secara optimal?

d. Jika tidak, apakah ruangan perlu dilakukan 12 (80%) 3 (20%)


sentralisasi obat?

e. Apakah selama ini anda pernah diberi 12 (80%) 3 (20%)


wewenang dalam sentralisasi obat?

64
f. Apakah ada format daftar pengadaan tiap-tiap 14 (93,3%) 1 (6,7%)
macam obat? (Oral-Injeksi-Supositoria-
Infus-Obat gawat darurat)

2 Alur penerimaan obat

a. Apakah selama ini ada format persetujuan 11 (73,3%) 4 (26,7%)


sentralisasi obat dari pasien/ keluarga pasien?

b. Apakah proses penerimaan obat dari pasien/ 15 (100%) 0 (0%)


keluarga pasien sesuai prosedur?

3 Cara penyimpanan obat

a. Apakah di ruangan ini terdapat ruangan 14 (93,3%) 1 (6,7%)


khusus untuk sentralisasi obat?

b. Apakah kelengkapan sarana dan prasarana 15 (100%) 0 (0%)


pendukung sentralisasi obat?

c. Apakah selama ini bapak/ ibu memisahkan 15 (100%) 0 (0%)


kepemilikan antar obat-obat pasien?

d. Apakah selama ini bapak/ ibu memberi e- 14 (93,3%) 1 (6,7%)


tiket dan alamat pada obat-obat pasien?

4 Cara penyampaian obat

a. Apakah selama ini sebelum memberikan obat 13 (86,7%) 2 (13,3%)


kepada pasien bapak/ ibu selalu
menginformasikan jumlah kepemilikan obat
yang akan digunakan?

b. Apakah ada format tiap jenis obat sebelum 14 (93,3%) 1 (6,7%)


bapak/ ibu memberikan obat ke pasien?

Sumber: Data Primer (2022)


Berdasarkan tabel di atas, diperoleh hasil semua perawat (100%) mengetahui
tentang sentralisasi obat, di ruangan terdapat sentralisasi obat, memisahkan

65
kepemilikian antar obat pasien dan format tiap jenis obat sebelum perawat memberikan
obat ke pasien. Mayoritas perawat (93,3%) mengetahui ada format daftar pengadaan
tiap-tiap macam obat, melakukan proses penerimaan obat dari pasien/ keluarga pasien
sesuai prosedur, dan mengetahui kelengkapan sarana dan prasarana pendukung
sentralisasi obat. Sebagian perawat (80%) pernah diberi wewenang dalam sentralisasi
obat, mengetahui ada format persetujuan sentralisasi obat dari pasien/ keluarga pasien,
dan menggunakan terdapat ruangan khusus untuk sentralisasi obat. Sebanyak 11
(73,3%) perawat yang jadi responden mengatakan bahwa ada format persetujuan
sentralisasi obat dari pasien/keluarga pasien, hampir semua responden (93,3%)
menyatakan memberi e-tiket dan alamat pada obat-obat pasien dan sebanyak 13 (86,7%)
responden selama ini sebelum memberikan obat kepala pasien selalu menginformasikan
jumlah kepemilikan obat yang digunakan.
Sentralisai obat dilakukan oleh tim farmasi meliputi pengelolaan, penyimpanan,
dan pengantaran obat harian. Perawat bertugas dalam kepatuhan double checker saat
pemberian obat dan mengecek kembali kondisi obat (tanggal kadaluarsa) ke pasien.
Wawancara yang dilakukan dengan perawat di ruang Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya
diperoleh hasil bahwa sentralisasi obat berada di depo farmasi dengan prinsip
pemesanan one day dose. Pemesanan obat pasien ke tim farmasi dilakukan melalui SIM
RS dan farmasi mendistribusikan obat 1 dosis tiap pemberian (sesuai shift). Hal ini
bertujuan untuk mencegah adanya obat yang double. Tempat penyimpanan obat dan
pengoploasan tetap ada di ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya. Apabila pasien
memiliki obat sendiri, maka sementara diserahkan ke depo farmasi dan didata dalam
daftar SIM RS, Sehingga di ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya tidak menyimpan
obat. Obat yang telah didistribusikan oleh tim farmasi diterima oleh perawat, dibuatkan
jadwal sesuai dengan dosis, dan waktu pemberian. Cara pemberian obat ke pasien dan
waktunya disesuaikan dengan advice dokter. Apabila terdapat perubahan jenis, dosis,
atau alur pemberian obat maka informasi ini dimasukkan ke dalam SIM RS. Pasien
umum yang akan pulang atau meninggal, obat yang tersisa dikembalikan ke depo
farmasi untuk diberikan ke pasien/keluarga pasien.
3.4.7 Supervisi Keperawatan
Supervisi keperawatan berperan untuk mempertahankan agar dalam kegiatan yang
telah diprogramkan dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar. Pada pengkajian
supervisi keperawatan menggunakan kuisioner yang ada di buku Manajemen

66
Keperawatan Aplikasi dalam Praktik Keperawatan Profesional oleh Nursalam (2014).
Hasil dari pengkajian supervise keperawatan tertera pada tabel berikut.
Tabel 2. 28 Hasil Kuesioner Supervisi dengan Perawat Ruangan di Ruang Rawat Inap
G1 RSPAL Surabaya

No. Pertanyaan Ya Tidak

1. Apakah bapak/ ibu mengerti mengerti 15 (100%) 0 (0%)


tentang supervise

2. Apakah supervise telah dilakukan di 15 (100%) 0 (0%)


ruangan?

3. Apakah supervise dilakukan minimal satu 13 (86,7%) 2 (13,3%)


kali setiap bulan?

4. Apakah PJ unit melakukan supervise? 13 (86,7%) 2 (13,3%)

5. Apakah supervise di ruangan sudah sesuai 15 (100%) 0 (0%)


dengan alur yang ada?

6. Adakah format baku supervisi setiap 11 (73,3%) 4 (26,7%)


tindakan?

7. Apakah format untuk supervisi sudah 12 (80%) 3 (20%)


sesuai dengan standar keperawatan?

8. Apakah alat (instrumen) untuk supervisi 12 (80%) 3 (20%)


tersedia secara lengkap?

9. Apakah hasil dari supervisor disampaikan 14 (93,3%) 1 (6,7%)


kepada perawat?

10. Apakah selalu ada feed back dari 14 (93,3%) 1 (6,7%)


supervisor untuk setiap tindakan?

11. Apakah Bapak/Ibu puas dengan hasil dari 13 (86,7%) 2 (13,3%)


feed back tersebut?

67
12. Apakah ada follow up setiap hasil dari 15 (100%) 0 (0%)
supervisi?

13. Apakah Bapak/Ibu menginginkan 15 (100%) 0 (0%)


perubahan untuk setiap tindakan sesuai
dengan hasil perbaikan dari supervisi?

14. Apakah Bapak/Ibu pernah mendapatkan 12 (80%) 3 (20%)


supervisi?

Sumber: Data Primer (2022).


Berdasarkan tabel di atas, diperoleh hasil semua perawat mengerti tentang supervise
(100%), dilakukan minimal satu kali setiap bulan (86,7%), dimana Kepala Ruangan
melakukan supervisi (86,7%), supervisi di ruangan sudah sesuai dengan alur yang ada
(100%), format baku supervisi setiap tindakan (73,3%), format keperawatan untuk
supervisi sudah sesuai dengan standar keperawatan (80%), alat instrumen untuk
supervisi tersedia secara lengkap (80%), dan menginginkan perubahan untuk setiap
tindakan sesuai dengan hasil perbaikan dari supervise (75%). Perawat menyatakan hasil
dari supervisor disampaikan kepada perawat (93,3%), selalu ada feed back dari
supervisor untuk setiap tindakan (93,3%), perawat puas dengan hasil dari feed back
tersebut (86,7%), ada follow up setiap hasil dari supervisi (100%), dan sebanyak 12
(80%) responden pernah mendapatkan supervisi. Berdasarkan wawancara pada perawat
didapatkan bahwa kegiatan supervisi telah berjalan namun tidak rutin dilakukan dan
jadwal yang tidak menentu. Supervisi dilakukan di ruangan Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya setidaknya selama 3 bulan sekali baik supervisi terjadwal maupun tidak
terjadwal.
3.4.8 Dokumentasi Keperawatan
Dokumentasi keperawatan merupakan bagian dari media komunikasi antara
perawat yang melakukan asuhan keperawatan dengan perawat lain atau dengan tenaga
kesehatan lain. kuesioner, tanya jawab dan observasi. Pada pengkajian dokumentasi
keperawatan menggunakan kuisioner yang tersedia di buku Manajemen Keperawatan
Aplikasi dalam Praktik Keperawatan Profesional oleh Nursalam (2014). Hasil dari
pengkajian dokumentasi keperawatan tersaji pada tabel berikut.
Tabel 2. 29 Hasil Kuesioner Dokumentasi Keperawatan di Ruang Rawat Inap G1
RSPAL Surabaya

68
No. Pertanyaan Ya Tidak

1. Modul dokumentasi keperawatan yang 15 (100%) 0 (0%)


digunakan di ruang G1 apakah sudah ada
format pendokumentasian yang baku yang
digunakan?

2. Apakah bapak/ibu sudah mengerti cara 15 (100%) 0 (0%)


pengisian format dokumentasi tersebut dengan
benar dan tepat?

3. Apakah menurut bapak/ibu format yang 15 (100%) 0 (0%)


digunakan ini bisa membantu (memudahkan)
perawat dalam melakukan pengkajian pada
pasien?

4. Apakah bapak/ibu sudah melaksanakan 14 (93,3%) 1 (6,7%)


pendokumentasian dengan tepat waktu (segera
setelah melakukan tindakan)?

5. Apakah menurut bapak/ibu model 4 (26,7%) 11 (73,3%


dokumentasi yang digunakan ini menambah
beban kerja perawat?

6. Apakah menurut bapak/ibu model 4 (26,7%) 11 (73,3%


dokumentasi yang digunakan ini menyita
banyak waktu?

Sumber: Data Primer (2022).


Berdasarkan tabel di atas diperoleh hasil bahwa semua perawat menyatakan modul
dokumentasi keperawatan yang ada di ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya sesuai
format pendokumentasian yang baku dan mengerti cara pengisiannya secara benar.
Semua perawat menyatakan format yang digunakan membantu perawat ketika
pengkajian dan hampir semua (93,3%) responden sudah tepat waktu dalam pelaksanaan
dokumentasi. Namun, 4 (26,7%) perawat mengatakan model dokumentasi menambah
beban kerja dan menyita banyak waktu.

69
Dokumentasi keperawatan ruang Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya telah
menggunakan e-RM yang telah digunakan sejak lama di RSPAL Surabaya. Format e-
RM yang digunakan telah terintegerasi dengan semua unit pelayanan dan PPA yang
bertugas di RSPAL Surabaya. Masing-masing PPA mempunyai akun yang telah
terdaftar pada database e-RM. Proses pengisian e-RM di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya didahului dengan melakukan proses “Approve” yang menyatakan bahwa
pasien telah diterima di Ruang Rawat Inap G1. Perawat kemudian memulai
mendokumentasikan menggunakan e-RM dengan menginput data hasil asesmen awal,
merumuskan nursing care plan, penilaian EWS, dan pengisian CPPT. Kemudian
sebelum melakukan proses lanjutan, perawat memastikan advice asuhan medis oleh
DPJP dan asuhan keperawatan oleh perawat telah diterima dan diketahui oleh unit
farmasi dan gizi yang berkaitan dengan obat-obatan dan diet pasien yang akan diberikan
selama pasien menjalani perawatan dengan melihat notifikasi yang muncul di e-RM.
Dalam menu item CPPT disediakan akses instruksi PPA lain yang berkaitan dengan
seluruh program perawatan pasien. Semua item tersebut telah terintegerasi dalam e-RM
yang dilakukan pengisian oleh semua PPA yakni dokter, perawat, farmasi, nutrisionis,
dan profesi lain yang melakukan pemberian asuhan. Semua data dari profesi pemberi
asuhan tersebut nantinya akan terprogram otomatis menjadi sebuah data yang
terintegerasi. Ketika pasien dipersiapkan pulang, perawat juga menyiapkan form
persiapan pulang pasien yang sudah ada di e-RM. Lembar perencanaan pulang pasien
(discharge planning) tersebut dicetak oleh perawat dan diberikan kepada pasien atau
keluarga pasien.

3.5 MONEY (M4)


Berdasarkan hasil wawancara dan pengumpulan data tentang sistem keuangan di Ruang
G1 di Rumah Sakit Pusat TNI Angkatan Laut (RSPAL) Dr. Ramelan Surabaya, didapatkan data
sebagai berikut:
3.5.1 Jenis Pembiayaan Pasien
Jenis Pembiayaan Pasien di Ruang G1 terdiri dari Umum, BPJS, dan Asuransi,
dijabarkan sebagai berikut:
a. Umum
Merupakan klien yang pembiayaan kesehatan ditanggung oleh diri sendiri. Klien
membayar semua biaya pelayanan kesehatan yang telah diterima tanpa menggunakan
surat-surat apapun. Jika klien mempunyai kartu tetapi tidak dapat menunjukkan atau
70
belum mengurus BPJS/JAMKESDA/JAMKESMAS/SKTM dalam waktu 3x24 jam
ke Pengendali BPJS maka akan dikenakan menggunakan biaya umum sampai bisa
menunjukkan kartu tersebut ke Pengendali BPJS.
b. BPJS
1) Peserta BPJS Non PBI
Peserta BPJS Non PBI dikategorikan menjadi 2 yakni mandiri dan pekerja penerima
upah (PPU). Peserta mandiri diperuntukkan untuk golongan bukan pekerja (BP)
sedangkan PPU diperuntukkan untuk golongan pekerja yang bekerja di sebuah
perusahaan baik perusahaan pemerintah (PNS/TNI Polri) maupun swasta. Perawatan
yang dilakukan di Ruang G1 disesuaikan dengan hak kelas perawatan yang tertera
di BPJS (kelas 1 atau kelas 3).
2) Peserta BPJS PBI
Peserta BPJS PBI hanya untuk warga miskin dan kurang mampu. Peserta BPJS
PBI hanya berhak atas BPJS kelas 3.
3) Asuransi
Asuransi yang diterima adalah yang telah bekerjasama dengan RSPAL. Beberapa
asuransi yang saat ini bekerjasama adalah Asuransi Equity, Asuransi Jiwa Inhealth
Indonesia, Asuransi BRILIFE, PT. Administrasi Medika, PT. Asuransi Multi
Artha Guna, PT. Asabri, PT. Media Dokter Investama (Halodoc).
Ruang G1 menerima pasien dengan ruang rawat kelas 1 dan kelas 3. Biaya perawatan
Pasien Umum kelas 1 dan 3 sesuai dengan biaya perawatan Pasien BPJS kelas 1 dan
3. Jumlah pasien yang dirawat selama Bulan Agustus, September, dan Oktober lebih
banyak yang menggunakan BPJS dibandingkan dengan pasien umum serta asuransi.
Tabel 2. 30 Jenis pembiayaan di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan pada 5 Oktober
2022
No. No. RM. Nama Biaya Keterangan
1. 632xxx Tn. Y BPJS/Kelas 1 Dirawat
2. 696xxx Tn. M BPJS/Kelas 1 Dirawat
3. 452xxx Tn. I BPJS/Kelas 1 Dirawat
4. 705xxx Tn. N BPJS/Kelas 1 Dirawat
5. 7065xx Ny. E BPJS/Kelas 3 Dirawat
6. 679xxx Ny. N BPJS/Kelas 3 Dirawat
7. 7069xx Ny. N BPJS/Kelas 3 Dirawat

71
8. 703xxx Tn. E BPJS/Kelas 3 Dirawat
9. 7066xx Tn. K BPJS/Kelas 3 Dirawat
10. 7028xx Tn. T BPJS/Kelas 3 Dirawat
11. 7022xx Tn. A BPJS/Kelas 3 Dirawat
12. 7021xx Ny. P BPJS/Kelas 3 Dirawat
13. 690xxx Ny. A BPJS/Kelas 3 Dirawat
14. 701xxx Ny. S BPJS/Kelas 3 Dirawat
15. 697xx Ny. I BPJS/Kelas 3 Dirawat
16. 6968xx Ny. T BPJS/Kelas 3 Dirawat

Tabel 2. 31 Jumlah pasien BPJS, TNI-AL, dan PC (Umum/Asuransi) untuk Bulan


Agustus, September, dan Oktober.
Bulan BPJS TNI AL PC
Agustus 588 12 -
September 578 25 2
Oktober 607 23 -

72
3.5.2 Billing System dan Tarif Pelayanan
a. Tindakan/pelayanan keperawatan dan non keperawatan yang diberikan di-input
ke dalam SIM RS oleh perawat, dokter, ahli gizi, atau tenaga kesehatan lain sesuai
dengan profesi masing-masing.
b. Tarif pelayanan yang telah diterima pasien di Ruang G1 akan muncul dalam menu
“Tagihan” setelah di-input ke dalam sistem.

Gambar 2.6 Contoh Tampilan SIM RS Menu Tagihan


c. Pembayaran klien/pasien dengan BPJS akan langsung diproses untuk diklaim oleh
bagian Casemix Rumah Sakit sesuai dengan tagihan perawatan yang ada di SIM
RS. Setelah pasien diperbolehkan pulang/keluar rumah sakit (KRS) oleh DPJP
dan administrasi selesai, pasien dapat langsung pulang membawa obat pulang dan
surat kontrol yang diberikan dari ruangan.
d. Pembayaran klien/pasien umum, setelah pasien disetujui dokter untuk keluar
rumah sakit (KRS). Keluarga dapat mengurus pembiayaan di bagian kasir, setelah
itu kembali ke ruangan untuk memberikan bukti pembayaran dan memastikan
bahwa pembayaran telah terkonfirmasi oleh sistem di ruangan.
e. Dalam pembiayaan tidak ada selisih antara koding BPJS dan billing RS selama
pasien dirawat sesuai hak kelas. Selisih biaya atau biaya tambahan ada untuk
pasen yang naik kelas (contoh: kelas 1 ke VIP, kelas 2 ke 1). Penetapan tarif selisih
bagi pasien naik kelas ditentukan oleh pihak BPJS.
Tabel 2. 32 Rincian Tarif Perawatan Rawat Inap Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan
Surabaya
No. Jenis Fasilitas/ Layanan Tarif (Rp)
Kamar
1. Ruang Rawat Inap Kelas 1 Rp. 500.000,-
2. Ruang Rawat Inap Kelas 3 Rp. 270.000,-

73
Visite Dokter
Visite Ranap Konsulen dokter spesialis/drg spesialis
1. Rp. 200.000,-
(Kelas 1)
Visite Ranap Konsulen dokter sub spesialis/drg sub
2. Rp. 300.000,-
spesialis (Kelas 1)
Visite Ranap Konsulen dokter spesialis/drg spesialis
3. Rp. 100.000,-
(Kelas 3)
Visite Ranap Konsulen dokter sub spesialis/drg sub
4. Rp. 150.000,-
spesialis (Kelas 3)
Tindakan Keperawatan
1. Asuhan Keperawatan Rawat Inap Rp. 100.000,-
3. Cukur Bulu Pubis Rp. 110.000,-
4. Injeksi IV per Infus (4x suntik) (Kelas 1) Rp. 35.000,-
5. Injeksi IV per Infus (4x suntik) (Kelas 3) Rp. 25.000,-
6. Injeksi IV (Intra Vena) Rp. 40.000,-
7. Monitoring jantung 5 parameter (Kelas 1) Rp. 260.000,-
8. Monitoring jantung 5 parameter (Kelas 3) Rp. 210.000,-
9. Pasang infus Rp. 180.000,-
10. Perawatan Infus (Kelas 1) Rp. 40.000,-
11. Perawatan Infus (Kelas 3) Rp. 25.000,-
12. Pemasangan dan pemberian O2 per 1 jam Rp. 30.000,-
13. Skin test AB Rp. 40.000,-
14. Transfer Pasien (memindahkan pasien) Rp. 30.000,-
Laboratorium
1. Analisa Gas Darah Rp. 410.000,-
UPF 1 (Harga Satuan)
1. Amlodipin 5 mg @100 (Daun Hijau) Rp. 373,-
2. Cefixime 200 mg (Dexa) Rp. 907,-
3. Meloxicam 15 mg (Berno) @100 Rp. 436,-
4. Nasal Oxygen Cannula Adult HD Rp. 10.720,-
5. Spuit 3 cc nipro Rp. 1.066
6. Spuit 5 cc nipro Rp. 1.172

74
7. Spuit 10 cc nipro Rp. 1.559
8. Underpad Non Steril 60x90 (IHS) Rp. 3.960,-
Gizi
1. Pelayanan Makan (Kelas 1) Rp. 40.000,-
2. Pelayanan Makan (Kelas 3) Rp. 30.000,-
3.5.3 Gaji Pegawai
Jumlah perawat yang bekerja di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan Surabaya
berjumlah 18 orang terdiri dari PNS (2 orang), Anggota (1 orang), dan Honorer (15
orang).
a. Pegawai dengan status kepegawaian PNS (Pegawai Negeri Sipil) mendapatkan
gaji, uang makan, tunjangan, serta remunerasi dari APBN (Anggaran Belanja
Pendapatan Negara).
b. Pegawai dengan status Anggota TNI-AL mendapatkan gaji dari RSPAL Dr.
Ramelan Surabaya yang terdiri dari gaji pokok, insentif BPJS, dan PC Rumah
Sakit.
c. Pegawai Honorer mendapatkan gaji dari RSPAL Dr. Ramelan Surabaya yang
terdiri dari gaji pokok, insentif BPJS, dan PC Rumah Sakit.
3.5.4 Rancangan Anggaran Biaya (RAB)
a. Operasional dan Pengadaan Barang/Inventaris
Dana operasional dan pengadaan barang Ruang G1 berasal dari pendapatan rumah
sakit. Ruangan mengajukan anggaran dana ke bagian penunjang medis dan
pengadaan untuk selanjutnya disetujui dan akan ditinjaklanjuti.
b. Diklat
Pembiayaan untuk Pendidikan dan pelatihan perawat bersumber dari subsidi yang
dibiayai oleh rumah sakit dan juga pembiayaan mandiri. Subsidi atau pembiayaan
diklat bergantung pada kepentingan rumah sakit apabila rumah sakit
membutuhkan peningkatan kompetensi tertentu untuk para pegawai maka akan
diberi subsidi atau dibiayai.
3.6 MUTU (M5)
RSPAL dr. Ramelan Surabaya merupakan Rumah Sakit Kelas A sebagai rumah sakit
pendidikan milik kementerian pertahanan dengan fasilitas sarana dan prasarana yang
menunjang. Pelanggan yang menggunakan jasa pelayanan kesehatan di RSAL Surabaya di
ruang G1 sebagaian besar berasal dari kota surabaya. Perawat memberikan pelayanan seoptimal

75
mungkin dengan memberikan perawatan secara paripurna, sehingga pelayanan di ruangan layak
untuk di promosikan sebagai bahan pemasaran.
Peningkatan mutu pelayanan merupakan derajat memberikan pelayanan secara efisien
dan efektif sesuai dengan standar profesi, standar pelayanan yang dilaksanakan secara
menyeluruh sesuai dengan kebutuhan pasien, memanfaatkan teknologi tepat guna dan hasil
penelitian dalam pengembangan pelayanan kesehatan/keperawatan sehingga derajat kesehatan
dapat tercapai secara optimal (Nursalam, 2014). Mutu kualitas layanan Asuhan Kesehatan
sebuah Rumah Sakit akan selalu terkait dengan struktur, proses, dan outcome system pelayanan
Rumah Sakit. Adapun aspek-aspek penilaian meliputi evaluasi, dokumentasi, instrument, dan
audit (EDIA) (Nursalam, 2015).
Menurut Standar Akreditasi Rumah Sakit dari Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia tahun 2022, pelayanan kesehatan yang bermutu adalah
pelayanan yang memiliki karakter aman, tepat waktu, efisien, efektif,
berorientasi pada pasien, adil dan terintegrasi. Pemenuhan mutu
pelayanan di rumah sakit dilakukan dengan dua cara yaitu peningkatan
mutu secara internal dan peningkatan mutu secara eksternal. dalam rangka meningkatkan mutu
pelayanan pasien dan menjamin keselamatan pasien maka Rumah Sakit perlu mempunyai
program peningkatan mutu dan keselamatan pasien (PMKP) yang menjangkau ke seluruh unit
kerja di Rumah Sakit.
Ruang G1 RSAL Surabaya telah menerapkan upaya penjaminan mutu perawatan
pasien, dimana terdapat beberapa aspek penting, diantaranya sebagai berikut :
Indikator mutu yang berkaitan dengan pasien
Menurut Standar Akreditasi Rumah Sakit dari Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia tahun 2022, Direktur rumah sakit secara kolaboratif mengoperasionalkan rumah sakit
bersama dengan para pimpinan, kepala unit kerja, dan unit pelayanan untuk mencapai visi misi
yang ditetapkan serta memiliki tanggung jawab dalam pengelolaan peningkatan mutu dan
keselamatan pasien. Tujuan Sasaran Keselamatan Pasien adalah untuk mendorong rumah sakit
melakukan perbaikan-perbaikan yang menunjang tercapainya keselamatan pasien. Di
Indonesia secara nasional untuk seluruh Fasilitas pelayanan Kesehatan, diberlakukan Sasaran
Keselamatan Pasien Nasional yang terdiri dari:
• Sasaran I : Mengidentifikasi pasien dengan benar
• Sasaran II : Meningkatkan komunikasi yang efektif
• Sasaran III : Meningkatkan keamanan obat-obatan yang harus diwaspadai

76
• Sasaran IV : Memastikan sisi yang benar, prosedur yang benar, pasien yang benar
pada pembedahan/Tindakan invasif
• Sasaran V : Mengurangi risiko infeksi akibat perawatan kesehatan
• Sasaran VI : Mengurangi risiko cedera pasien akibat jatuh
Sasaran I : Mengidentifikasi Pasien dengan Benar
Menurut Standar Akreditasi Rumah Sakit dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
tahun 2022 Identifikasi pasien adalah suatu prosedur yang dilakukan untuk memastikan
ketepatan atau kebenaran identitas pasien. Adapun tujuan dari identifikasi pasien secara benar
ini adalah:
1) Mengidentifikasi pasien sebagai individu yang akan diberi layanan, tindakan atau
pengobatan tertentu secara tepat.
2) Mencocokkan layanan atau perawatan yang akan diberikan dengan pasien yang akan
menerima layanan.
3) Identitas pasien meliputi : Nama lengkap (sesuai E-KTP atau identitas lainnya),
tangga lahir, nomor rekam medik dan NIK (Nomor Induk Kependudukan). Proses
identifikasi pasien dilakukan setidaknya menggunakan minimal minimal 2 (dua) dari
4 (empat) identitas pasien yaitu nama lengkap dan tanggal lahir. Identifikasi pasien
tidak boleh menggunakan nomor kamar atau lokasi pasien agar agar tepat pasien dan
tepat pelayanan sesuai dengan regulasi rumah sakit.
Pasien diidentifikasi menggunakan minimal 2 (dua) identitas pasien yaitu nama lengkap dan
tanggal lahir pada saat:
1) Melakukan tindakan intervensi/terapi (misalnya pemberian obat, pemberian darah
atau produk darah, melakukan terapi radiasi);
2) Melakukan tindakan (misalnya memasang jalur intravena atau hemodialisis);
3) Sebelum tindakan diagnostik apa pun (misalnya mengambil darah dan spesimen lain
untuk pemeriksaan laboratorium penunjang, atau sebelum melakukan kateterisasi
jantung ataupun tindakan radiologi diagnostik); dan
4) menyajikan makanan pasien.
Rumah sakit memastikan pasien teridentifikasi dengan tepat pada situasi khusus, seperti
pada pasien koma atau pada bayi baru lahir yang tidak segera diberi nama serta identifikasi
pasien pada saat terjadi darurat bencana. Penggunaan dua identitas juga digunakan dalam
pelabelan. misalnya, sampel darah dan sampel patologi, nampan makanan pasien, label ASI
yang disimpan untuk bayi yang dirawat di rumah sakit. Identifikasi pasien dilakukan secara

77
verbal yaitu dengan cara meminta pasien untuk menyebutkan nama lengkap dan tanggal lahir
dan atau visual yaitu mencocokan nama dan tanggal lahir dengan gelang identitas pasien.
Berdasarkan hasil pengkajian yang dilakukan pada tanggal 5 Oktober 2022 di Ruang
G1 RSPAL dr. Ramelan Surabaya. Identifikasi dilakukan dengan menggunakan gelang untuk
identitas pasien, dipasang saat pasien dilakukan penilaian risiko, mulai dari IGD atau di ruang
perawatan. Gelang terdiri dari 5 warna yang memiliki definisi tersendiri pada masing- masing
warna yaitu:
1) Gelang biru: digunakan untuk pasien laki-laki
2) Gelang pink: digunakan untuk pasien perempuan
3) Gelang kuning digunakan untuk pasien risiko jatuh.
4) Gelang merah digunakan untuk pasien alergi.
5) Gelang ungu digunakan untuk pasien tidak dilakukan resusitasi
Gelang identitas pasien berisikan nama pasien, NRM (Nomor Rekam Medik), tanggal
lahir pasien/ umur, dan barcode (Gambar 1). Untuk melakukan proses identifikasi kepada
pasien, Ruang G1 RSPAL dr Ramelan Surabaya menggunakan sistem dimana identifikasi
diharuskan menggunakan minimal 2 bentuk identifikasi, misal: nama lengkap dan nomor rekam
medik dari 4 penanda yaitu nama lengkap, tanggal lahir, nomor rekam medik, NIK sesuai
dengan yang ditetapkan di Rumah Sakit dan di Ruang G1 RSPAL dr Ramelan Surabaya paling
sering menggunakan nama dan Nomor Rekam Medi sebagai bentuk identifikasi dalam
menunjang keselamatan pasien. Identifikasi pasien dilakukan secara verbal dengan cara
menanyakan nama dan tanggal lahir dan visual (melihat) dengan cara mencocokkan nama dan
tanggal lahir di gelang identitas pasien. Proses identifikasi pasien di Ruang G1 RSPAL dr.
Ramelan Surabaya yang masuk dalam indikator mutu unit diantaranya adalah dilakukan pada
saat:
1) Pemberian Pengobatan: pemberian obat, pemberian cairan intravena, pemberian
produk darah, radioterapi dan
2) Pemberian nutrisi
3) Prosedur tindakan: tindakan operasi atau tindakan invasif lainnya sesui kebijakan
yang ditetapkan rumah sakit
4) Prosedur diagnostik : pengambilan sampel, pungsi lumbal, endoskopi, kateterisasi
jantung, pemeriksan radiologi dan lain-lain
5) Kondisi tertentu : paien tidak dapat berkomunikasi (dengan ventilator), pasien bayi,
pasien tidak sadar, bayi kembar.
Sasaran II : Meningkatkan Komunikasi yang Efektif
78
Menurut Standar Akreditasi Rumah Sakit dari Kementerian Kesehatan Republik
Indonesia tahun 2022, Komunikasi efektif adalah komunikasi yang tepat waktu, akurat,
lengkap, jelas, dan dipahami oleh resipien/penerima pesan akan mengurangi potensi terjadinya
kesalahan serta meningkatkan keselamatan pasien. Komunikasi dapat dilakukan secara lisan,
tertulis dan elektronik. Komunikasi yang paling banyak memiliki potensi terjadinya kesalahan
adalah pemberian instruksi secara lisan atau melalui telpon, pelaporan hasil kritis dan saat serah
terima. Latar belakang suara, gangguan, nama obat yang mirip dan istilah yang tidak umum
sering kali menjadi masalah. Metode, formulir dan alat bantu ditetapkan sesuai dengan jenis
komunikasi agar dapat dilakukan secara konsisten dan lengkap.
1. Metode komunikasi saat menerima instruksi melalui telpon adalah:
“menulis/menginput ke komputer - membacakan - konfirmasi kembali” (writedown,
read back, confirmation) kepada pemberi instruksi misalnya kepada DPJP.apabila
menerima instruksi obat-obatan hogh alert harus dieja sesuai dengan kode alphabet.
Konfirmasi harus dilakukan saat itu juga melalui telpon untuk menanyakan apakah
“yang dibacakan” sudah sesuai dengan instruksi yang diberikan. Sedangkan metode
komunikasi saat melaporkan kondisi pasien kepada DPJP dapat menggunakan
metode misalnya Situation -background- assessment - recommendation (SBAR).
2. Metode komunikasi saat melaporkan nilai kritis pemeriksaan diagnostik melalui
telpon juga dapat dengan: “menulis/menginput ke komputer - membacakan -
konfirmasi kembali” (writedown, read back). Hasil kritis didefinisikan sebagai
varian dari rentang normal yang menunjukkan adanya kondisi patofisiologis yang
berisiko tinggi atau mengancam nyawa, yang dianggap gawat atau darurat, dan
mungkin memerlukan tindakan medis segera untuk menyelamatkan nyawa atau
mencegah kejadian yang tidak diinginkan. Rentang waktu pelaporan hasil kritis
ditentukan kurang dari 30 menit sejak hasil di verifikasi oleh PPA yang berwenang
di unit pemeriksaan penunjang diagnostik.
3. Metode komunikasi saat serah terima distandardisasi pada jenis serah terima yang
sama misalnya serah terima antar ruangan di rawat inap. Untuk jenis serah terima
yang berbeda maka dapat menggunakan metode, formulir dan alat yang berbeda.
Misalnya serah terima dari IGD ke ruang rawat inap dapat berbeda dengan serah
terima dari kamar operasi ke unit intensif;

Ruang G1 RSPAL dr Ramelan sudah melaksanakan Komunikasi efektif yang


digunakan yaitu menggunakan metode SBAR (Situation, Background, Assesment,
79
Recommendation). SBAR digunakan pada saat berkomunikasi dengan tim kesehatan yang lain,
timbang terima, berkomunikasi dengan teman sejawat, konsultasi pasien, dan pelaporan nilai
kritis. SBAR juga digunakan pada saat komunikasi atau perintah secara verbal ataupun telepon,
staf yang membuat SBAR akan menginput data di SIM RS kemudian ditanda tangani oleh staf
yang membuat laporan, hanya saja di SIM RS tidak terlihat adanya kolom verifikasi DPJP.
(Gambar 2). Pada saat timbang terima juga demikian data kondisi pasien dilaporkan
menggunakan metode SBAR yang diinput dalam SIM RS dan ditanda tangani oleh perawat
shift awal dengan shift selanjutnya (Gambar 3).
Pelaporan Nilai kritis di Ruang G1 RSPAL dr Ramelan menerapkan kurang dari 30
menit sejak hasil diverifikasi oleh PPA di unit penunjang. Kepatuhan Perawat dalam melakukan
komunikasi Efektif yang masuk dalam penilaian mutu Unit adalah komunikasi efektif pada saat
transfer pasien dari IGD ke ruang rawat Inap dengan menggunakan metode SBAR yang
meliputi :
• S : Identifikasi unit, pasien, penyebab dari status klinik, diagnosa, status secara
singkat seperti kapan dimulai, tujuan dari transfer
• B : Tanggal sensus harian, vital sign, alergi, situasi nyeri, medikasi (dosis obat),
antibiotik, IV infus, hasil laboratorium, diit, klinik informasi lainnya meliputi jenis
monitoring yang dibutuhkan
• A : Prioritas masalah, karakteristik nyeri, kemampuan koping dari penyakitnya,
monitoring perdarahan gastrointestinal
• R : Pasien harus segera diperiksa, perintah terbaru, perintah diubah, pencegahan
insiden keselamatan dari petugas dan pasien, transfer pasien, medikasi infus,
monitoring dan intervensi nyeri.
Sasaran III : Meningkatkan keamanan obat-obatan yang harus diwaspadai.
Rumah sakit menerapkan proses untuk meningkatkan keamanan penggunaan obat yang
memerlukan kewaspadaan tinggi (high alert medication) termasuk obat Look – Alike Sound
Alike (LASA). Berdasarkan hasil pengkajian tanggal 5 Okober 2022 penerapan peningkatan
keamanan obat yang perlu diwaspadai sudah dilakukan. Dalam wawancara dengan perawat
dikatakan bahwa untuk elektrolit konsentrat pekat seperti KCL, Nabic sudah disiapkan oleh
Farmasi dan tersimpan di farmasi, begitu pula bila ada obat LASA. Di ruangan sudah terdapat
vokal alphabet yang terpasang di dekat telepon ruangan (Gambar 4). Hanya saja daftar obat
kewaspadaan tinggi (High Alert) termasuk obat Look - Alike Sound Alike (LASA) belum ada di
ruangan tersebut. Setiap penerapan obat menggunakan prinsip 5 Benar (Gambar 5) dan terdapat

80
formulir pemberian obat yang dipakai sebagai acuan agar tidak terjadi kesalahan terapi.
(Gambar 6).
Saat pengkajian didapatkan petugas melakukan proses dispensing tidak memperhatikan
aseptik dispensing (mematahkan ampul dengan bungkus plastik bekas spuit), limbah jarum
tidak diletakkan di safety box dengan alasan kebetulan stok barang habis tetapi setelahnya baru
dimasukkan ke safety box. Prinsip 5 Benar belum diterapkan sebagaimana mestinya saat proses
dispensing dan pemberian obat (digunakan buku bantu yang hanya tertulis no kamar dan jenis
terapi) dan formulir pemberian obat tidak dibawa pada saat memberikan obat ke pasien.
Ruangan menyediakan 1 buah box emergency yang berisi obat emergency dan box
tersebut dalam keadaan tidak tersegel, dari hasil wawancara dengan perawat box emergency
tersebut baru dipakai dan obat yang dipakai sudah dikembalikan di box emergency serta sudah
di informasikan ke petugas farmasi. Apabila box emergency tersebut dibutuhkan segera dalam
keadaan darurat, maka box emergency dibuka dengan cara digunting dan kemudian dilaporkan
ke bagian farmasi untuk melaporkan obat apa saja yang sudah digunakan dari box emergency,
untuk obat golongan high alert, LASA NORUM, Elektrolit konsentrat di ruangan G1 RSPAL
tidak tersedia dikarenakan obat golongan high alert di tempatkan langsung di bagian farmasi.
Apabila obat golongan high alert dibutuhkan, pihak farmasi akan melakukan persiapan obat
dimulai dari dosis, alat dan segala kebutuhan obat sementara pihak ruangan hanya menerima
obat golongan high alert saat itu juga.
1. Obat Risiko Tinggi
Berdasarkan observasi dari tanggal 5 Oktober 2022, tidak didapatkan obat-obat
berisiko tinggi, seperti obat insulin maupun heparin di loker obat pasien maupun di
kulkas obat.
2. LASA / NORUM
LASA (Look Alike Sound Alike) dan NORUM (Nama Obat Rupa dan Ucapan Mirip)
adalah obat yang memiliki kemasan atau ucapan yang mirip. Berdasarkan hasil dari
observasi dari tanggal 5 Oktober 2022 tidak ditemukan obat LASA/NORUM di
ruangan.
3. Elektrolit Konsentrat
Cairan elektrolit konsentrat adalah cairan elektrolit dengan osmolaritas tinggi.
Berdasarkan hasil dari observasi dari tanggal 5 Oktober 2022 ditemukan elektrolit
konsentrat di ruangan G1 RSPAL berupa Nabic 100 meq yang tidak ada label obat
high alert.
Tabel 2.28 Daftar obat emergency kit ruang G1 RSPAL
81
No Nama Obat Jumlah Exp. Date
1 Asam Tranexamat 500 mg/5 ml 2 06/2024
2 Atropin Sulfat 0,25 mg/ml 10 07/2024
3 Calcii Gluconas 1000 mg/10 ml 2 05/2024
4 Dexamethasone 5 mg/ml 5 03/2024
5 Diphenhidramine 10 mg/ml 5 07/2025
6 Dobutamin 200 mg/5 ml 2 02/2024
7 Dopamine 200 mg/5 ml 2 07/2023
8 Ephineprine 1 mg/ml 10 11/2023
9 Furosemide 20 mg/ 20 ml 5 05/2024
10 ISDN 10 MG/10 ML 2 03/2025
11 Lidocain 2%/ 2 ml 3 03/2025
12 Nicardipine 10 mg/10 ml 2 05/2024
13 Norepinephrine 4 mg/4 ml 5 03/2024
14 Phenytoin 100 mg/2 ml 3 02/2025
15 Phytomenadion 2 mg/ ml 2 06/2024

Tabel 2.29 Bahan Habis Pakai


No Nama Alkes Jumlah Exp. Date
1 3 Way Stopcock 1 03/2027
2 Infuset 1 06/2024
3 IV Cath No. 20 1 05/2026
4 IV Cath No. 22 1 04/2027
5 Masker NRB 1 05/2027
6 Nasal O2 1 02/2027
7 Spuit 1 cc 2 06/2027
8 Spuit 10 cc 2 03/2027
9 Spuit 3 cc 2 12/2026
10 Spuit 5 cc 2 11/2026

Sasaran IV : Memastikan sisi yang benar, prosedur yang benar, pasien yang benar pada
pembedahan/Tindakan invasif

82
Rumah sakit menetapkan proses untuk melaksanakan verifikasi pra operasi, penandaan
lokasi operasi dan proses time-out yang dilaksanakan sesaat sebelum tindakan
pembedahan/invasif dimulai serta proses sign-out yang dilakukan setelah tindakan selesai.
Salah-sisi, salah-prosedur, salah-pasien operasi, adalah kejadian yang mengkhawatirkan dan
dapat terjadi di rumah sakit. Kesalahan ini terjadi akibat adanya komunikasi yang tidak efektif
atau tidak adekuat antara anggota tim bedah, kurangnya keterlibatan pasien di dalam penandaan
lokasi (site marking), serta tidak adanya prosedur untuk memverifikasi sisi operasi. Rumah sakit
memerlukan upaya kolaboratif untuk mengembangkan proses dalam mengeliminasi masalah
ini.
Tindakan operasi dan invasif meliputi semua tindakan yang melibatkan insisi atau
pungsi, termasuk, tetapi tidak terbatas pada, operasi terbuka, aspirasi perkutan, injeksi obat
tertentu, biopsi, tindakan intervensi atau diagnostik vaskuler dan kardiak perkutan, laparoskopi,
dan endoskopi. Rumah sakit perlu mengidentifikasi semua area di rumah sakit mana operasi
dan tindakan invasif dilakukan Protokol umum (universal protocol) untuk pencegahan salah
sisi, salah prosedur dan salah pasien pembedahan meliputi:
1. Proses verifikasi sebelum operasi.
2. Penandaan sisi operasi.
3. Time-out dilakukan sesaat sebelum memulai tindakan.

Berdasarkan pengkajian di Ruang G1 RSPAL dr Ramelan Surabaya sudah menerapkan


proses memastikan sisi yang benar, prosedur yang benar, pasien yang benar pada
pembedahan/Tindakan invasif secara e-RM dan ada juga yang tertulis dalam DRM (Gambar
5).
Sasaran V : Mengurangi risiko infeksi Akibat Perawatan Kesehatan
Berdasarkan hasil pengkajian tanggal 5 Oktober 2022, didapatkan bahwa upaya
pencegahan infeksi di ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan Surabaya dilakukan dengan kepatuhan
melakukan cuci tangan. Fasilitas kebersihan tangan di ruang G1 terpenuhi dengan baik setiap
ruang perawatan terdapat fasilitas kebersihan tangan (Hand Rub dan Wastafel) yang
mendukung untuk kebersihan tangan petugas, pengunjung dan pasien di Ruang G1 tersebut.
Dari hasil observasi kepatuhan 5 moment cuci tangan didapatkan 1 dari 5 perawat di ruang G1
tidak melakukan 5 moment cuci tangan.
Sasaran VI: Pengurangan risiko cedera pasien akibat jatuh
Semua pasien rawat inap baik dewasa maupun anak harus dilakukan pengkajian risiko
jatuh menggunakan metode pengkajian yang baku sesuai ketentuan rumah sakit. Kriteria risiko
83
jatuh dan intervensi yang dilakukan harus didokumentasikan dalam rekam medis pasien. Pasien
yang sebelumnya risiko rendah jatuh dapat meningkat risikonya secara mendadak menjadi
risiko tinggi jatuh. Perubahan risiko ini dapat diakibatkan, namun tidak terbatas pada tindakan
pembedahan dan/atau anestesi, perubahan mendadak pada kondisi pasien, dan penyesuaian
obat-obatan yang diberikan sehingga pasien memerlukan pengkajian ulang jatuh selama
dirawat inap dan paska pembedahan.
Ruang G1 RSPAL Dr Ramelan pengkajian risiko jatuh pada pasien dilakukan pada saat
awal pasien masuk ke ruangan rawat inap menggunakan form yang sudah tertera di e-RM sesuai
dengan usia pasien (anak dan dewasa) yaitu form penilaian resiko jatuh untuk anak (HUMPTY
DUMPTY) dan dewasa (MORSE FALL). Pemberian intervensi pada pasien risiko jatuh
disesuaikan dengan kriteria rendah atau tinggi berdasarkan SPO yang telah ada. Salah satu
contoh intervensi penangulangan pasien risiko jatuh yaitu pemasangan tanda kuning risiko jatuh
pada pasien dengan memasang gelang identitas warna kuning, harus ada satu penunggu pasien
dan side rail harus selalu ditutup serta memastikan ke keluarga untuk selalu menutupnya,
menganjurkan keluarga pasien untuk minta bantuan perawat dalam tindakan, menempatkan
pasien di kamar yang paling dekat dengan nurse station (jika memungkinkan), mengedukasi
pasien untuk mobilisasi bertahap. Menurut hasil wawancara saat pengkajian tidak ada aporan
kejadian pasien jatuh dalam kurun waktu 3 bulan terakhir dan dibuktikan dengan data rekapan
form kepatuhan upaya pencegahan resiko tinggi jatuh pada triwulan III kepatuhannya 100%
(Gambar 6).
3.7 ANALISA SWOT
Tabel 2. 36 Analisa SWOT Berdasarkan pengumpulan data M1-M5
Analisa SWOT M1 MAN Bobot Rating Skor
Faktor Strategi Internal (IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. Tenaga keperawatan professional sudah
memenuhi standar dengan minimal pendidikan S-W=
D3 (Permenkes, 2010). Ketenagaan S1 0,2 4 0,8 1,1-3,4=
keperawatan terdapat 4 dan D3 keperawatan -2,3
terdapat 13 orang.
2. Masa kerja >5 tahun sebanyak 7 perawat. 0,1 3 0,3
Total 0,3 1,1
Kelemahan (Weakness)

84
1. Pelatihan belum merata 0,4 2 0,8
2. Beban kerja perawat ruangan pada shift pagi
0,4 2 0,8
lebih tinggi dari shift yang lain
3. Baru kepala ruangan saja yang mengikuti
0,2 2 0,4
pelatihan MAKP
4. Jumlah pasien pada tanggal 05 okt 2022
sebanyak 50 pasien dengan tingkat
0,4 1 0,4
ketergantungan minimal 17, partial 30 dan
tingkat ketergantungan total 3 pasien.
5. Kebutuhan tenaga perawat di ruangan belum
memenuhi dengan metode Ratio 1 perawat
bertanggung jawab terhadap 4-5 pasien, dengan 1 1 1
metode Douglas dibutuhkan 9 orang perhari,
metode Gillies total perawat 18 orang.
Total 2,4 3,4
Analisa SWOT M1 MAN Bobot Rating Skor
Faktor Strategi Eksternal (EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Adanya kebijakan Rumah Sakit untuk
mendapatkan beasiswa, kesempatan pelatihan 0,4 2 0,8
dan melanjutkan pendidikan
2. Adanya kebijakan pemerintah tentang O-T=
0,2 3 0,6
profesionalisasi perawat 3,0-2= 1
3. Adanya kerjasama yang baik antara perawat dan
0,4 4 1,6
mahasiswa
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Tuntutan masyarakat untuk perawatan
0,4 2 0,8
professional tinggi
2. Persaingan dengan Rumah Sakit swasta yang
memberikan pelayanan yang bagus dan 0,4 2 0,8
menerima pelayanan BPJS.

85
3. Semakin tinggi pengetahuan masyarakat tentang
0,2 2 0,4
Rumah Sakit
Total 1 2

Analisa SWOT M2 MATERIAL Bobot Rating Skor


Faktor Strategi Internal (IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. Mempunyai sarana dan prasarana yang 0,3 4 1,2
memadai untuk pasien dan tenaga kesehatan
2. Pemeliharaan dan perawatan dari sarana dan 0,2 3 0,6 S-W
prasarana penunjang kesehatan yang sudah ada 3,6-2=1,6

3. Tersedianya SOP di ruangan 0,2 3 0,6


4. Kemampuan perawat dalam menggunakan 0,3 4 1,2
sarana dan prasarana yang ada di ruangan
Total 1 3,6
Kelemahan (Weakness)
1. Tidak terdapat buku catatan peminjaman alat 0,5 2 1
2. Belum ada jadwal kalibrasi untuk mengecek 0,5 2 1
alat-alat di ruangan
Total 1 2
Analisa SWOT M2 MATERIAL Bobot Rating Skor
Faktor Strategi Eksternal (EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Adanya pengadaan sarana dan prasarana yang 0,4 2 0,8
rusak atau tidak layak pakai dari bagian
pengadaan
2. Adanya kesempatan menambah anggaran 0,4 2 0,8 O-T=
pengadaan alat-alat kesehatan yang dibutuhkan 2,2-2=0,2
3. Adanya kesempatan untuk menambah fasilitas 0,3 2 0,6
ruangan
Total 1 2,2
Ancaman (Treath)

86
1. Adanya perkembangan teknologi dalam bidang 0,5 2 1
kesehatan yang semakin pesat
2. Adanya peningkatan harga alat-alat medis 0,5 2 1
Total 1 2

Analisa SWOT M3 METHOD (MAKP) Bobot Rating Skor


Faktor Strategi Internal (IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. RS memiliki visi, misi, dan motto sebagai acuan
0,2 3 0,6
melaksanakan kegiatan pelayanan
2. Mempunyai SOP setiap tindakan 0,2 4 0,8
3. Metode asuhan keperawatan yang digunakan S-W =
yaitu MAKP TIM 0,2 3 0,6 3,4-2 =
1,4
4. Terdapat mutu unit dan SPM (Standar Pelayanan
0,2 3 0,6
Minimal)
5. Komunikasi efektif dapat dijalankan dengan baik
0,2 4 0,8
antar tim kesehatan
Total 1 3,4
Kelemahan (Weakness)
1. Hanya sedikit perawat yang mengetahui
kebutuhan perawatan pasien secara 0,5 2 1
komperehensif
2. Pemahaman perawat tentang MAKP masih
0,5 2 1
belum optimal
Total 1 2
Analisa SWOT M3 METHOD (MAKP) Bobot Rating Skor
Faktor Strategi Eksternal (EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Kepercayaan dari pasien dan masyarakat cukup
0,5 3 1,5
baik
2. Standar akreditasi yang mendukung O-T =
0,5 3 1,5
implementasi MAKP di ruang rawat inap

87
3-1,8 =
1,2
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Adanya tuntutan masyarakat yang semakin
tinggi terhadap pelayanan keperawatan yang 0,5 2 1
lebih professional
2. Meningkatnya kesadaran masyarakat tentang
tanggung jawab dan tanggung gugat perawat
0,3 2 0,6
sebagai peningkatan pemberi asuhan
keperawatan
3. Persaingan dengan RS lain 0,2 1 0,2
Total 1 1,8

Analisa SWOT M3 METHOD (TIMBANG Bobot Rating Skor


TERIMA)
Faktor Strategi Internal (IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. Timbang terima sudah dilakukan setiap
0,4 4 1,6
pergantian shift yaitu pagi, sore, dan malam
2. Kepala ruangan memimpin kegiatan timbang S-W =
terima setiap pagi dan siang, Ka Tim memimpin 3,4-2 =
0,3 3 0,9
timbang terima saat timbang terima malam, 1,4
adanya laporan jaga setiap shift
3. Jadwal dinas irisan antar shift sehingga timbang
0,1 3 0,3
terima dapat dijalankan dengan baik dan optimal
4. Adanya e-RM yang memudahkan perawat untuk
0,2 3 0,6
melakukan timbang terima
Total 1 3,4
Kelemahan (Weaknes)
1. Masalah keperawatan lebih fokus pada
0,6 2 1,2
diagnosis medis

88
2. Validasi ke pasien dengan menyapa dan
0,4 2 0,8
menanyakan keluhan pasien saja
Total 1 2
Faktor Strategi Eksternal (EFAS) Bobot Rating Skor
Peluang (Oppurtunity)
1. Kebijakan RS (bidang keperawatan) tentang O-T = 3-
0,5 3 1,5
timbang terima 2=1
2. Proses timbang terima sudah berjalan 0,5 3 1,5
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Keluarga pasien memiliki kepercayaan yang
tinggi kepada perawat sehingga menuntut
0,6 2 1,2
perawat untuk memberikan pelayanan
keperawatan yang professional
2. Meningkatnya kesadaran masyarakat tentang
tanggung jawab dan tanggung gugat perawat 0,4 2 0,8
sebagai pemberi asuhan keperawatan
Total 1 2

ANALISA SWOT M3 (METHOD) –


PENERIMAAN PASIEN BARU
Faktor Strategi Internal (IFAS) Bobot Rating Skor
Kekuatan (Strength)
1. Adanya komunikasi awal yang efektif untuk
0,3 4 1,2
membina hubungan saling percaya
2. Terdapat form penerimaan pasien baru antar unit 0,2 4 0,8
3. Perawat menyambut klien dengan cara S-W =
memberikan edukasi, assessment awal 0,2 4 0,8 4,0-2 =
keperawatan dan mengorientasikan ruangan 2,0
4. Sudah dilakukan dokumentasi penerimaan klien
0,3 4 1,2
baru
Total 1 4,0
Kelemahan (Weaknes)

89
1. Belum ada panduan PPB 1 2 2
Total 1 2
Faktor Strategi Eksternal (EFAS) Bobot Rating Skor
Peluang (Oppurtunity)
1. Adanya tim akreditasi yang dapat O-T =
meningkatkan kedisplinan dalam penerimaan 0,5 3 1,5 3-2 = 1
klien baru sesuai dengan SOP
2. Penggunaan e-RM dalam penerimaan pasien
0,5 3 1,5
baru
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Tingginya ekspektasi dari klien/keluarga
terhadap pelayanan kesehatan yang ditawarkan
0,5 2 1
dan diajukan oleh petugas kesehatan yang
menerima klien baru
2. Tingginya kemungkinan keluarga klien untuk
tidak mematuhi peraturan yang berlaku di 0,5 2 1
ruangan meskipun telah dijelaskan oleh petugas
Total 1 2
ANALISA SWOT M3(METHOD) –
DISCHARGE PLANNING
Faktor Strategi Internal (IFAS) Bobot Rating Skor
Kekuatan (Strength)
1. Tersedianya format discharged planning 0,3 3 0,9
2. Perawat memberikan edukasi pada pasien dan S-W =
keluarga selama dirawat sampai dengan pasien 0,5 4 2 3,5-1,5 =
pulang. 2
3. Adanya operasional pembagian tugas untuk
0,2 3 0,6
pelaksanaan discharged planning.
Total 1 3,5
Kelemahan (Weaknes)

90
1. Belum ada media khusus untuk KIE yang
ditujukan kepada keluarga pasien mengenai 0,5 2 1
perawatan pasien selama di rumah
2. Penguasaan bahasa daerah yang kurang dari
petugas pada pasien yang tidak bisa berbahasa 0,5 1 0,5
Indonesia
Total 1 1,5
Faktor Strategi Eksternal (EFAS) Bobot Rating Skor
Peluang (Oppurtunity)
1. Kepatuhan pasien dan keluarga terhadap anjuran
0,5 3 1,5
perawat.
2. Masyarakat semakin sadar akan pentingnya O-T =
0,5 3 1,5
Kesehatan 3-2 = 1
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Tuntutan yang tinggi dari masyarakat untuk
melaksanakan pelayanan keperawatan yang 0,5 2 1
professional
2. Tingginya kemungkinan pasien untuk tidak
mematuhi program terapi yang dijelaskan saat di 0,5 2 1
rumah
Total 1 2

ANALISA SWOT M3(METHOD) – RONDE


KEPERAWATAN
Faktor Strategi Internal (IFAS) Bobot Rating Skor
Kekuatan (Strength)
1. Bidang keperawatan dan ruangan mendukung
0,5 3 1,5
adanya kegiatan ronde keperawatan
2. Terdapat variasi kasus pasien yang berpotensi S-W =
0,5 3 1,5
untuk dilaksanakan ronde keperawatan 3-2 = 1
Total 1 3
Kelemahan (Weaknes)

91
1. Belum ada timeline Ronde keperawatan 1 2 2
Total 1 2
Faktor Strategi Eksternal (EFAS) Bobot Rating Skor
Peluang (Oppurtunity)
1. Adanya PPA yang beragam (dokter, perawat, O-T =
ahli gizi, farmasi, fisioterapis) 0,5 3 1,5 3,5-2,5 =
1
2. Ada MPP yang berperan sebagai koordinator
0,5 4 2
terlaksananya ronde
Total 1 3,5
Ancaman (Treath)
1. Adanya tuntutan dari masyarakat yang lebih
tinggi untuk mendapatkan pelayanan yang 0,5 3 1,5
professional
2. Meningkatnya kesadaran masyarakat tentang
tanggung jawab dan tanggung gugat perawat 0,5 2 1
sebagai pemberi asuhan keperawatan
Total 1 2,5
ANALISA SWOT M3(METHOD) –
SENTRALISASI OBAT
Faktor Strategi Internal (IFAS) Bobot Rating Skor
Kekuatan (Strength)
1. Perawat mengetahui tentang sentralisasi obat 0,25 3 0,75
2. Sentralisasi obat telah dilaksanakan secara S-W =
0,25 3 0,75
optimal 3-2 = 1
3. Terdapat ruangan sentralisasi obat di ruang G1
0,25 3 0,75
RSPAL
4. Perawat memisahkan kepemilikan antar obat-
0,25 3 0,75
obat pasien
Total 1 3
Kelemahan (Weaknes)
1. Perawat tidak selalu menginformasikan jumlah
0,5 2 1
kepemilikan obat yang digunakan

92
2. Proses update data program terapi medis di e-
RM yang terkadang terlambat, bisa menjadikan 0,5 2 1
faktor delay of treatment
Total 1 2

Faktor Strategi Eksternal (EFAS) Bobot Rating Skor


Peluang (Oppurtunity)
1. Kerjasama yang baik antara perawat dan farmasi O-T =
0,6 3 1,8
3-2 = 1
2. Penggunaan e-RM untuk program terapi medis
0,4 3 1,2
bisa diakses oleh semua PPA
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Adanya tuntutan pasien/keluarga untuk
mendapatkan pelayanan yang lebih professional 0,5 2 1
dalam hal pemberian obat yang tepat
2. Meningkatnya pengetahuan masyarakat tentang
0,5 2 1
obat-obat an
Total 1 2
ANALISA SWOT M3
(METHOD)SUPERVISI
Faktor Strategi Internal (IFAS) Bobot Rating Skor
Kekuatan (Strength)
1. Perawat di ruang G1 RSPAL
menyatakan mengerti tentang 0,3 4 1,2
supervisi
2. Seluruh perawat mengatakan supervisi S-W =
sesuai alur supervisi yang ada di 0,3 3 0,9 3,7-1,8 = 1,9
ruangan
3. Ada follow up setiap hasil dari
0,4 4 1,6
supervisi?
Total 1 3,7
Kelemahan (Weaknes)

93
1. Tidak semua perawat mengetahui
0,5 2 1
adanya format supervisi
2. Supervisi belum dilakukan secara
0,3 2 0,6
terjadwal
3. Belum mempunyai format yang
terstruktur dalam pelaksanaan 0,2 1 0,2
supervisi
Total 1 1,8
Faktor Strategi Eksternal
Bobot Rating Skor
(EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Pelaksaanaan supervisi O-T =
dilakukan oleh kepala 0,4 3 1,2 3,6-2 = 1,6
ruangan
2. Terbukanya kesempatan
untuk mengikuti pelatihan 0,6 4 2,4
dan magang
Total 1 3,6
Ancaman (Treath)
1. Tuntutan pasien sebagai
konsumen untuk
1 2 2
mendapatkan pelayanan
yang professional
Total 1 2
ANALISA SWOT M3
(METHOD) DOKUMENTASI
KEPERAWATAN
Faktor Strategi Internal
Bobot Rating Skor
(IFAS)
Kekuatan (Strength)
1. Seluruh perawat mampu
mendokumentasikan 0,4 3 1,2
tindakan di e-RM

94
2. Penggunaan sistem S-W =
pendokumentasian 0,3 3 0,9 3-2 = 1
menggunakan SBAR di e-RM
3. e-RM dengan mudah diakses
di tempat lain selain nurse 0,3 3 0,9
station
Total 1 3
Kelemahan (Weaknes)
1. Masih ada perawat yang
menganggap model
dokumentasi yang digunakan 1 2 2
menambah beban kerja
perawat dan menyita waktu
Total 1 2
Faktor Strategi Eksternal
Bobot Rating Skor
(EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Kerjasama yang baik antara O-T =
perawat dan mahasiswa 3-2 = 1
0,4 3 1,2
dalam dokumentasi
keperawatan
2. Keberadaan tim IT yang
mendukung pelayanan 0,6 3 1,8
berbasis digital
Total 1 3
Ancaman (Treath)
1. Adanya kesadaran pasien
dan keluarga akan tanggung 0,5 2 1
jawab dan tanggung gugat
2. Proteksi keamanan cyber
0,5 2 1
data e-RM
Total 1 2
Analisa SWOT M4 MONEY Bobot Rating Skor

95
Faktor Strategi Internal
(IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. Jenis pembiayaan pasien 0,3 4 1,2
di ruangan terdiri dari
BPJS, umum, dan
asuransi yang
bekerjasama dengan
RSPAL
2. Adanya billing system, 0,25 3 0,75
biaya, tarif pelayanan dan
perawatan di ruang G1
RSPAL telah ditetapkan
di SIM RS
3. Pemberian gaji pegawai 0,2 2 0,4 S-W :
terdiri dari gaji pokok, 3,1-2 = 1,1
insentif, dan PC PNS: gaji
pokok, uang makan,
tunjangan, remunerasi,
Non-PNS: gaji pokok,
insentif, PC Rumah Sakit
4. Permintaan barang atau 0,25 3 0,75
sistem perbelanjaan dapat
dilakukan melalui
surat/formulir pengajuan
kepada bagian penunjang
pelayanan kesehatan
kemudian akan ditindak
lanjut
TOTAL 1 3,1
Kelemahan (Weakness)
1. Pengadaan barang yang telah 1 2 2
diajukan membutuhkan

96
waktu beragam dalam proses
persetujuan bagian
penunjang pelayanan
kesehatan
TOTAL 1 2
Analisa SWOT M4 MONEY
Faktor Strategi Eksternal Bobot Rating Skor
(EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Pengadaan sarana 0,5 3 1,5 O-T =
kemungkinan besar selalu 3 -2=1
disetujui apabila kondisi
dibutuhkan dengan didukung
alasan yang tepat.
2. Pengadaan alat medis 0,5 3 1,5
kemungkinan besar selalu
disetujui apabila kondisi
dibutuhkan dengan didukung
alasan yang tepat.
TOTAL 1 3
Ancaman (Treath)
1. Adanya tuntutan dalam 0,5 2 1
pengembangan ilmu dan
kompetensi tenaga
Kesehatan yang
membutuhkan pendanaan
yang lebih besar
2. Pembayaran iur pasien BPJS 0,5 2 1
naik kelas VIP belum tertib
TOTAL 1 2

Analisa SWOT M5 MUTU

97
Faktor Strategi Internal Bobot Rating Skor
(IFAS)
Kekuatan (Strenght)
1. Tepat dalam melakukan 0,2 4 0,8
identifikasi pasien
2. Patuh dalam melakukan 0,2 4 0,8 S–W=
komunikasi efektif 3,2 – 3 =0,2
3. Patuh dalam ceklist 0,2 2 0,4
keselamatan pembedahan
4. Patuh dalam melaksanakan 0,1 4 0,4
cuci tangan
5. Patuh dalam upaya 0,2 4 0,8
pencegahan resiko pasien
jatuh
Total 1 3,2
Kelemahan (Weakness)
1. Adanya sistem yang belum
mencantumkan tanda tangan
verifikasi dokter dan saksi
0,4 3 1,2
saat pendokmentasian
SBAR
2. Tidak patuh dalam
implementasi pelaksaanaan
0,3 3 0,9
prinsip 5 Benar pemberian
obat
3. Belum ada list obat LASA
di ruangan, namun etiket
0,9
obat LASA tertempel diobat 0,3 3
tersebut
Total 1 3

Analisa SWOT M5 MUTU

98
Faktor Strategi Eksternal Bobot Rating Skor
(EFAS)
Peluang (Oppurtunity)
1. Adanya tanggung jawab
kepala ruangan selaku 0,5 3 1,5
validator indikator mutu
2. Petugas tahu tentang 0,5 3 1,5 O–T=
pelaksanaan Benar dalam 3,0 – 2,0 = 1,0
pemberian obat

Total 1 3,0
Ancaman (Treath)
1. Kebiasaan dalam proses
pelaksanaan 5 Benar dalam
1 2 2
pemberian obat
Total 1 2

Keterangan :
Bobot = paling penting (1,0) – paling tidak penting (0,0)
Rating = sangat baik (4) – kurang (1)

99
3.8 Diagram Layang

Opportunity

RK, 1, 1 SO, 1, 1 DO, 1, 1


2,5

M5, 0,2, 1

M4, 1,1, 1
M1-2,3, 1

SU, 1,9, 1,6


1,5
MAKP, 1,4, 1,2
1 TT, 1,4, 1 PBB, 2, 1
DP, 2, 1
0,5
Weekness

M2 1,6, 0,2

Streght
0
-2,5 -2 -1,5 -1 -0,5 0 0,5 1 1,5 2 2,5
-0,5

-1

-1,5

-2

-2,5
Threatened

Keterangan : Treath
M1 (-2,3;1) = M3 (1,4;1,2)MAKP =
M2(1,6;0,2) = M3 (1,4;1) TT =
M4(1,1;1) = M3 (2;1)PPB =
M5(0,2;1) = M3 (2;1)DP =
M3 (1;1)RK =
M3 (1;1)SO =
M3 (1,9;1,6)SU =
M3 (1;1) DO =

100
3.9 ANALISIS MASALAH
Tabel 2. 37 Analisis Masalah Berdasarkan Analisa SWOT
Masalah Penyebab
M1 Man Kebutuhan tenaga perawat di Meningkatnya angka
ruangan belum memenuhi kejadian DBD dan
dengan metode Ratio 1 terbatasnya perawat di
perawat bertanggung jawab ruangan G1
terhadap 4-5 pasien, dengan
metode Douglas dibutuhkan
9 orang perhari, metode
Gillies total perawat 18
orang.
Jumlah perawat dengan Terbatasanya kuota tenaga
kualifikasi pendidikan D3 keperawatan yang dapat
Keperawatan lebih banyak melanjutkan pendidikan tiap
daripada S1 + Profesi Ners, tahunnya
yaitu 13: 4

Jumlah pelatihan yang Terbatasnya kuota pelatihan


didapatkan perawat belum untuk perawat tiap tahunnya
merata
M2 Material Tidak terdapat buku catatan Kurangnya
peminjaman alat, pendokumentasian terhadap
dokumentasi peminjaman alat yang dipinjam diruangan
hanya dicatatan kecil/note untuk memudahkan arsip
peminjaman alat

M3 Method
Discharge Planning Ada media untuk KIE yang Berdasarkan hasil kuesioner
ditujukan kepada keluarga sebanyak 40% perawat
pasien mengenai perawatan mengatakan belum
pasien selama di rumah melakukan pemberian
brosur/ leaflet saat

101
namun belum diaplikasikan melakukan discharge
secara maksimal planning. DP sesuai standar
akreditasi dilakukan sejak
awal pasien menjalani
perawatan
Ronde Keperawatan Belum ada timeline Ronde Hampir 53,3% dari hasil
Keperawatan kuesioner, perawat
mengatakan ronde
keperawatan tidak jalan
dengan optimal
M4 Money Tidak ditemukan masalah keuangan
M5 Mutu
Adanya sistem yang belum Substansi e-RM yang ada
mencantumkan tanda tangan masih berjalan seperti itu.
verifikasi dokter dan saksi Petugas hanya mengisi
saat pendokumentasian sesuai e-RM yang sudah
SBAR disediakan oleh rumah sakit
Kurang patuh dalam Kebiasaan petugas yang
pelaksanaan prinsip 5 Benar menurut petugas
dalam pemberian obat sesuai memudahkan proses
yang disepakati di ruangan pemberian obat tetapi kurang
tersebut (SOP), penggunaan memperhatikan prinsip 5
formulir pemberian terapi Benar pemberian obat (label
obat belum digunakan secara identitas di obat belum
optimal standar, buku bantu
pemberian obat belum
mencantumkan identitas
pasien, rute, dosis yang
benar)
Belum ada list obat LASA di Terkait dengan kebijakan
ruangan, namun etiket obat Rumah Sakit mengenai
LASA tertempel diobat penyimpanan obat high alert
tersebut di Farmasi

102
3.10 PERENCANAAN
3.10.1 Pengorganisasian
Keefektifan pelaksanaan Model Asuhan Keperawatan Profesional (MAKP) dalam
menentukan kebijakan-kebijakan internal yang bersifat umum dapat dilakukan oleh
kelompok dengan cara menyusun struktur organisasi sebagai berikut:
Ketua : Indrasari Wardani, S.Kep., Ns.
Sekretaris 1 : Indah Azhari, S.Kep., Ns.
Sekretaris 2 : Maria Goretti Yulianti, S.Kep., Ns.
Bendahara : Shofiyah Wati, S.Kep., Ns.
Penanggung Jawab Kegiatan :
- MAKP : Paskalia Uut, S.Kep., Ns.
- Penerimaan pasien baru : Eni Puji Lestari, S.Kep., Ns.
- Timbang terima : Siti Kalimah, S.Kep., Ns.
- Supervisi : Choirul Anwar, S.Kep., Ns.
- Discharge planning : Bangun Mukti Ardi, S.Kep., Ns.
- Ronde keperawatan : Edy Irawan Nasition, S.Kep., Ns.
- Dokumentasi : Agustina, S.Kep., Ns.
- Sentralisasi Obat : Ari Setyaning Astuti, S.Kep., Ns.

103
3.10.2 Strategi Pelaksanaan
Model Asuhan Keperawatan Profesional (MAKP)
a. Latar Belakang
Sistem MAKP adalah suatu kerangka kerja yang mendefinisikan empat
unsur, yakni: standar, proses keperawatan, pendidikan keperawatan, dan sistem
MAKP (Nursalam, 2018). Manajemen keperawatan merupakan suatu proses
bekerja dengan melibatkan anggota keperawatan dalam memberikan Asuhan
Keperawatan Profesional. Pemberian pelayanan keperawatan secara
professional diharapkan mampu menyelesaikan tugasnya dalam memberikan
asuhan keperawatan untuk meningkatkan derajat kesehatan pasien menuju ke
arah kesehatan yang optimal (Nursalam, 2018).
Kebutuhan pelayanan kesehatan yang semakin meningkat dan tuntutan
masyarakat yang tinggi terhadap pelayanan kesehatan saat ini memerlukan
timbal balik positif dari perawat sebagai bagian penyedia layanan kesehatan di
rumah sakit. Maka dari itu, sangat diperlukan respon tanggap dari dunia
kesehatan khususnya di bidang keperawatan dengan cara meningkatkan mutu
pelayanan profesional keperawatan. Saat ini kebutuhan masyarakat akan
pelayanan keperawatan dan tuntutan perkembangan IPTEK, maka metode
sistem pemberian asuhan keperawatan harus efektif dan efesien (Nursalam,
2016). Manajemen keperawatan merupakan suatu proses bekerja dengan
melibatkan anggota keperawatan dalam memberikan Asuhan Keperawatan
Profesional. Pemberian pelayanan keperawatan secara professional diharapkan
mampu menyelesaikan tugasnya dalam memberikan asuhan keperawatan untuk
meningkatkan derajat kesehatan pasien menuju ke arah kesehatan yang optimal
(Nursalam, 2018).
Model asuhan keperawatan yang di ruangan Rawat Inap G1 adalah
menggunakan metode MAKP Tim dengan susunan ketenagakerjaan S2
Keperawatan 1 orang, S1 Keperawatan 4 orang, D3 Keperawatan 13 orang.
b. Masalah
Ruang G1 RSPAL menerapkan metode MAKP tim dari jumlah
ketenagaan, latar belakang Pendidikan perawat, ketersediaan kapasitas bed, dan
tingkat ketergantungan pasien sudah sesuai menggunakan metode tim, namun
pada kondisi tertentu misalkan ada pasien membutuhkan observasi dan
perhatian khusus maka di ruang G1 RSPAL dr.Ramelan beralih menggunakan
104
modifikasi tim. Dan untuk saat ini terdapat peningkatan kasus DBD sehingga
kapasitas bed ditambah dan membuat beban kerja perawat bertambah pula.
Sehingga perlu adanya penambahan tenaga keperawatan.
c. Tujuan
Penerapan MAKP yang sesuai di ruangan :
1. Meningkatkan pelayanan yang lebih optimal
2. Menciptakan ruang lingkup kerja yang nyaman dan terarah
3. Menjaga kosnsistensi asuhan keperawatan
4. Mengurangi konflik, tumpang tindih, dan kekosongan pelaksanaan asuhan
keperawatan oleh tim keperawatan
5. Menciptakan kemandirian dalam memberikan asuhan keperawatan
6. Memberikan pedoman dalam menentukan kebijakan keputusan
7. Menjelaskan dengan tegas ruang lingkup dan tujuan asuhan keperawatan
bagi setiap tim keperawatan.
d. Target
1. Jumlah ketenagakerjaan keperawatan yang sedang berdinas cukup.
2. Pelaksanaan MAKP sesuai dengan pembagian tugas perawat.
3. Melakukan evaluasi dari pelaksanaan MAKP yang telah direncanakan.
4. Penerapan MAKP berjalan seusai dengan perencanaan yang telah dibuat dan
jumlah tenaga perawatan seimbang.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Kepala ruangan, perawat primer dan perawat associate terbentuk sesuai
MAKP
b) Organisasi struktur MAKP tersusun dengan baik
c) Tersedianya uraian tugas pokok dan fungsi sesuai struktur organisasi
secara umum
d) Pasien yang dikelola sesuai dengan jumlah PP
2. Proses
PP melaksanakan tugas sesuai dengan wewenang masing- masing.
3. Hasil
a) Organisasi struktur MAKP tersusun dengan baik.
b) Tersedianya uraian tugas pokok dan fungsi sesuai struktur organisasi
secara umum.
105
c) Uraian tugas pokok sesuai dengan wewenang masing-masing.
f. Program Kerja
1. Pelatihan tentang MAKP.
2. Memberikan bimbingan kepada Katim dan Perawat Pelaksanana melakukan
konferensi.
3. Memberi bimbingan kepada perawat yang bertugas sebagai Katim dalam
melakukan ronde dengan Perawat Pelaksana.
4. Memberi bimbingan kepada Katim dalam memenafaatkan standar renpra.
5. Memberi bimbingan kepada Katim dalam membuat kontrak/ orientasi
dengan klien/keluarga.
6. Memberi bimbingan kepada Katim dalam melakukan presentasi kasus
dalam tim.
7. Memberi bimbingan kepada tim tentang dokumentasi keperawatan.
8. Memberi bimbingan terhadap proses akreditasi.
g. Pengorganisasian
Kepala ruangan bekerja sama dengan Ka. Instalasi untuk penambahan tenaga
keperawatan. Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja
sama dengan perawat di ruangan atas kebijakan Ka. Instansi
3.10.3 Penerimaan Pasien Baru
a. Latar Belakang
Penerimaan pasien baru oleh perawat di rumah sakit perlu dilakukan
dengan benar supaya pasien mendapatkan informasi yang memadai terkait hak
dan kewajibannya sebagai pasien, fasilitas rumah sakit yang bisa digunakan,
peraturan dan tata tertib rumah sakit serta penjelasan yang memadai terkait
dengan penyakitnya, diet khusus dan pembatasan aktivitas yang penting
dilakukan pasien. Dalam kegiatan ini juga dilakukan proses pengkajian yang
komprehensif kepada pasien sehingga didapatkan data yang memadai untuk
perencanaan keperawatan.
Penerimaan pasien baru merupakan salah satu bentuk pelayanan
kesehatan yang komprehensif melibatkan pasien, keluarga, dan perawat,
dimana sangat mempengaruhi mutu pelayanan. Sehingga jika penerimaan
pasien baru belum sesuai dengan SOP maka besar kemungkinan akan
menurunkan mutu suatu kualitas pelayanan yang pada akhirnya dapat
menurunkan tingkat kepercayaan pasien terhadap suatu rumah sakit.
106
b. Masalah
Penerimaan pasien baru pada shift malam masih dilakukan oleh perawat
pelaksana, dikarenakan ketua TIM hanya ada di shift pagi.
c. Tujuan
1. Menerima dan menyambut kedatangan pasien dengan hangat dan terapeutik
2. Meningkatkan komunikasi antara tenaga kesehatan dengan pasien
3. Mengetahui kondisi dan keadaan pasien secara umum
4. Menurunkan tingkat kecemasan pasien saat MRS
5. Mengorientasikan terkait ruangan kepada pasien dan keluarga
6. Menginformasikan kepada pasien dan keluarga terkait kondisinya saat ini
d. Target
Pelaksanaan penerimaan pasien baru di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan
dapat dilakukan sesuai SOP.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Sarana dan prasana yang menunjang antara lain lembar penerimaan
pasien baru, informed consent, format assessment awal, rekam medis
pasien, nursing kit, media yang digunakan untuk menginformasikan
terkait tata tertib, dan leaflet untuk menginformasikan penyakit yang
sedang dialami pasien
b) Penerimaan pasien baru dilakukan oleh perawat yang berdinas pada tiap
shiftnya
2. Proses
a) Perawat menyiapkan kelengkapan berkas
b) Perawat memperkenalkan diri dan menyambut pasien baru
c) Perawat melakukan orientasi kepada pasien baru dengan membawa
cheklist pasien baru(profil ruangan, tata tertib, fasilitas, dan kegiatan
rutin perawatan) dan form edukasi terintegrasi.
d) Perawat melakukan pengkajian awal pada pasien baru
e) Perawat mengakses e-RM untuk memastikan programterapi medis telah
diterima oleh unit farmasi dan gizi (dengan melihat notifikasi)
f) Perawat melakukan “approve” status e-RM pasien dari unit pengirim
dilanjutkan pengisian e-RM pasien yang berisi : Assesment Awal,
Nursing care plan, dan pengisian CPPT.
107
3. Hasil
a) Perawat mampu melakukan penerimaan pasien baru sesuai dengan SOP
penerimaan pasien baru
b) Melaksanakan penerimaan pasien baru secara lengkap sesuai dengan
format yang ada
c) Hasil penerimaan pasien baru didokumentasikan dengan benar
d) Pasien mengetahui tentang fasilitas ruangan, tata tertib ruangan, dan
terkait perawatannya
e) Pasien atau keluarga sudah menandatangani informed consent
penerimaan pasien baru
f) Adanya leaflet yang diberikan kepada pasien atau keluarga
f. Program Kerja
1. Melakukan Resosialisasi SOP penerimaan pasien baru.
2. Melakukan supervisi secara rutin untuk mengevaluasi kepatuhan perawat
melaksanakan SOP penerimaan pasien baru.
g. Pengorganisasian
Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja sama
dengan perawat di ruangan.
3.10.4 Timbang Terima
a. Latar Belakang
Profesionalisme dalam keperawatan dapat dicapai dengan
mengoptimalkan peran dan fungsi perawat, terutama peran dan fungsi mandiri
perawat (Nursalam, 2014). Hal ini dapat diwujudkan dengan baik melalui
komunikasi yang efektif antar perawat maupun dengan tim kesehatan yang lain.
Salah satu bentuk komunikasi yang harus ditingkatkan efektifitasnya adalah
saat pergantian shift, yaitu saat timbang terima pasien. Timbang terima pasien
merupakan teknik atau cara untuk menyampaikan dan menerima sesuatu /
berupa laporan yang berkaitan dengan keadaan pasien. Timbang terima pasien
harus dilakukan seefektif mungkin dengan menjelaskan secara singkat, jelas,
dan komplit tentang tindakan mandiri perawat, tindakan kolaboratif yang sudah
dilakukan atau belum, serta perkembangan pasien saat itu. Informasi yang
disampaikan harus akurat sehingga kesinambungan asuhan keperawatan dapat
berjalan dengan sempurna.

108
Timbang terima dilakukan oleh perawat yang sedang berdinas saat itu
(Primary Nursing) kepada perawat penanggungjawab yang akan bertugas
secara tertulis dan lisan (Nursalam, 2014). Timbang terima dilakukan di nurse
station ruang rawat inap G1 RSPAL dr. Ramelan Surabaya. Keseluruhan
perawat telah mengetahui cara penyampaian dan persiapan untuk timbang
terima dimulai dengan pembukaan dan pembacaan do’a yang dipimpin oleh
kepala ruangan Rawat Inap G1 RSPAL dr. Ramelan Surabaya atau kepala tim
perawat tiap shift yang kemudian dilanjutkan dengan melaporkan kondisi
pasien pada perawat yang bertugas pada shift berikutnya. Tehnik timbang
terima menggunakan metode SBAR (situation, background, assesment,
recommendation) yang dituliskan di SIM RS. Timbang terima mencakup
Situation (berisi keluhan utama), Background (berisi keadaan umum pasien,
terapi dan data TTV ), Assessment (berisi diagnosa keperawatan),
Recomendation (berisi tindakan yang sudah dilakukan dan akan dilakukan
pemberian obat, rawat luka, positioning pasien).
Setelah dilakukan pelaporan, proses timbang terima ditutup oleh
evaluasi dari kepala ruangan atau kepala tim perawat tiap shift dan kemudian
dilakukan validasi ke pasien dengan menanyakan keluhan yang dirasakan oleh
pasien. Setelah dilakukan validasi ke pasien, perawat melakukan tindakan,
pendokumentasian SBAR ditulis di SIM RS, kemudian tanda tangan dilakukan
oleh perawat yang saat itu bertugas.
b. Masalah
Timbang terima sudah dilaksanakan dengan baik, namun materi yang
disampaikan lebih ke rencana asuhan medis daripada rencana asuhan
keperawatan. Timbang terima yang dilakukan membutuhkan waktu yang lebih
lama dikarenakan adanya validasi ke masing-masing ruangan pasien.
c. Tujuan
Menjaga kesinambungan informasi mengenai keadaan pasien dapat
dipertahankan pada setiap shift.
1. Menyampaikan kondisi dan keadaan pasien (data fokus).
2. Menyampaikan hal yang sudah atau belum dilakukan dalam asuhan
keperawatan kepada pasien.
3. Menyampaikan hal-hal yang penting yang harus ditindaklanjuti oleh
perawat shift berikutnya.
109
4. Menyusun rencana kerja untuk shift berikutnya.
d. Target
Timbang terima dapat berjalan lebih optimal sesuai dengan target waktu
yang telah ditentukan, serta dapat mempertahankan alur dan proses timbang
terima yang sudah baik dalam pelaksanaanya.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Menentukan penanggung jawab timbang terima.
b) Menyusun teknik timbang terima bersama-sama dengan staf
keperawatan.
c) Menentukan materi timbang terima.
d) Menyiapkan data elektronik rekam medis pasien yang akan digunakan
dalam timbang terima.
e) Mempersiapkan komputer yang akan digunakan untuk timbang terima.
2. Proses
a) Melakukan timbang terima bersama dengan kepala ruangan dan staf
keperawatan pada setiap pergantian shift.
b) Timbang terima dipimpin oleh PJ shift
c) Timbang terima diikuti oleh perawat yang akan mengakhiri dinas dan
perawat yang akan mulai dinas.
d) Timbang terima dilaksanakan di ruang nurse station dengan SIM RS dan
validasi ke semua pasien.
e) Menjelaskan tentang kondisi pasien, masalah yang muncul dan rencana
asuhan yang dilakukan.
3. Hasil
a) Seluruh perawat tidak kesulitan dalam mendokumentasikan laporan
timbang terima.
b) Perawat mampu melakukan timbang terima dengan metode SBAR.
c) Perawat dapat mengikuti perkembangan pasien.
d) Dapat meningkatkan kemampuan dan komunikasi antar perawat.
e) Menjalin hubungan kerjasama yang saling bertanggung jawab antar
perawat.
f) Pelaksanaan asuhan keperawatan dapat berjalan dengan
berkesinambungan.
110
f. Program Kerja
1. Menentukan penanggung jawab timbang terima.
2. Menyusun format timbang terima serta petunjuk teknis pengisianya.
3. Menyiapkan kasus kelolaan yang akan digunakan untuk timbang terima.
4. Mengatur jadwal pelaksanaan timbang terima.
5. Timbang terima dapat dilakukan secara lisan atau tertulis.
6. Melaksanakan timbang terima bersama dengan ketua tim dan staf
keperawatan.
7. Dilaksanakan pada setiap pergantian shift.
8. Dipimpin oleh penanggung jawab shift.
9. Diikuti oleh perawat yang akan mengakhiri dinas dan perawat yang akan
mulai dinas.
10. Informasi yang disampaikan harus akurat, singkat, sistematis, atau
menggambarkan kondisi saat ini dengan tetap menjaga kerahasiaan pasien.
11. Timbang terima harus berorientasi pada permasalahan pasien, rencana
tindakan dan perkembangan kesehatan pasien pada konsep SBAR.
12. Perawat yang akan berdinas melakukan validasi ke pasien.
13. Berdiskusi dan mendokumentasikan hasil timbang terima pasien.
g. Pengorganisasian
Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja sama
dengan perawat di ruangan.
3.10.5 Supervisi
a. Latar Belakang
Supervisi keperawatan berperan untuk mempertahankan agar dalam
kegiatan yang telah diprogramkan dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar.
Pada pengkajian supervisi keperawatan menggunakan kuisioner yang ada di
buku Manajemen Keperawatan Aplikasi dalam Praktik Keperawatan
Profesional oleh Nursalam (2014).
b. Masalah
Pelaksanaan supervisi sudah dilakukan setiap bulan sesuai form
supervisi yang sudah ditetapkan, akan tetapi tidak semua perawat mengetahui
adanya format supervisi.
c. Tujuan
1. Menyusun perencanaan supervisi secara rutin
111
2. Melaksanakan supervisi sesuai jadwal perencanaan
3. Meningkatkan kompetensi dan kinerja perawat
4. Mengorganisasikan seluruh perawat ruangan
5. Melatih perawat ruangan
6. Meningkatkan kemampuan perawat dalam memberikan asuhan
keperawatan
d. Target
Supervisi dapat terlaksana sesuai jadwal perencanaan yang dibuat.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Adanya jadwal supervisi yang telah disusun oleh supervisor.
b) Adanya instrumen yang digunakan untuk mendukung kegiatan supervisi
keperawatan, berupa form penilaian supervisi dan alat-alat penunjangan
lainnya.
2. Proses
a) Supervisor menentukan kegiatan supervisi apa yang akan dilakukan
perawat.
b) Supervisor memberikan feed back kepada perawat yang dilakukan
supervisi.
c) Supervisor memberikan penilaian secara objektif menggunakan form
penilaian yang telah tersedia.
d) Perawat melakukan kegiatan supervisi sesuai dengan tahapan.
3. Hasil
a) Meningkatkan keterampilan dan kompetensi perawat dalam melakukan
asuhan keperawatan kepada pasien.
b) Supervisor melakukan follow up terkait kinerja perawat.
c) Supervisi dilakukan secara rutin sesuai jadwal.
f. Program Kerja
1. Supervisor menetapkan kegiatan yang akan dilakukan, tujuan dan cara
penilaian supervisor dalam menilai kinerja perawat berdasarkan form yang
ditentukan .
2. Supervisor memanggil Katim dan Perawat Pelaksana untuk mengadakan
pembinaan dan klarifikasi permasalahan.

112
3. Pelaksanaan supervisi dengan inspeksi, wawancara, dan memvalidasi data
sekunder.
4. Supervisor memberikan penilaian supervisi.
5. Supervisor memberikan feedback dan klarifikasi sesuai hasil laporan
supervisi.
6. Supervisor mengklasifikasi permasalahan yang ada.
7. Supervisor memberikan follow up perbaikan dengan membuat jadwal rutin
supervisi.
g. Pengorganisasian
Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja sama
dengan Kepala ruangan karena kepala ruangan bertanggung jawab dalam
supervisi pelayanan keperawatan diunit kerjanya. Kepala ruangan merupakan
ujung tombak penentu tercapai tidaknya tujuan pelayanan dalam memberikan
asuhan keperawatan dan pendokumentasian di unit kerjanya.
3.10.6 Discharge Planning (Perencanaan Pulang)
a. Latar Belakang
Discharge Planning adalah suatu proses yang sistematis dalam
pelayanan kesehatan untuk membantu pasien dan keluarga dalam menetapkan
kebutuhan, mengembangan dan mengimplementasikan serta
mengkoordinasikan rencana perawatan yang mungkin dilakukan setelah pasien
pulang dari rumah sakit dalam upaya meningkatkan atau mempertahankan
derajat kesehatannya.
b. Masalah
Ada media untuk KIE yang ditujukan kepada keluarga pasien mengenai
perawatan pasien selama di rumah namun belum diaplikasikan secara
maksimal.
c. Tujuan
1. Mengidentifikasi kebutuhan klien untuk discharge planning.
2. Mengidentifikasi masalah klien dalam discharge planning.
3. Membuat perencanaan discharge planning pasien.
4. Mempersiapkan pasien dan keluarga secara fisik dan psikologis untuk
pulang dan beradapatasi dengan perubahan lingkungan.
5. Mempersiapkan keluarga secara emosional dan psikologis terhadap
perubahan kondisi pasien.
113
6. Memberikan informasi pada pasien dan keluarga sesuai kebutuhan mereka
baik secara tertulis maupun secara verbal.
7. Memfasilitasi kelancaran perpindahan dan menyakinkan bahwa semua
fasilitas kesehatan dan lingkungan pasien telah siap menerima kondisi
pasien.
8. Meningkatkan kemandirian pasien dan keluarga untuk meningkatkan
derajat kesehatan pasien.
9. Memberikan kontinuitas perawatan antara rumah sakit dengan lingkungan
baru pasien dengan manjalin komunikasi yang efektif.
d. Target
Discharge planning terdokumentasi dengan baik dan dilakukan sesuai
alur yang berlaku, yakni pada saat pasien awal direncanakan rawat inap, selama
proses perawatan, dan pasien akan pulang pasca perawatan sesuai SOP yang
terbaru.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Mempersiapkan form discharge planning
b) Adanya kerjasama antara perawat di unit pelayanan lain yang terkait dan
ruangan untuk melengkapi form discharge planning
2. Proses
a) Perawat mengidentifikasi masalah kesehatan dan kebutuhan pasien
b) Perawat membuat perencanaan pada form discharge planning
c) Perawat memfasilitasi perpindahan pasien
d) Pasien memahami informasi yang diberikan perawat terkait perawatan
selanjutnya
3. Hasil
a) Perawat mampu mendokumentasikan discharge planning secara
lengkap pada form yang telah disediakan
b) Meningkatkan kompetensi perawat dalam merencanakan kebutuhan
perawatan pasien
c) Meningkatkan koordinasi perawat antar ruangan
d) Terbentuk proses discharge planning yang terintegerasi dan
komperehensif
f. Program Kerja
114
Akan melakukan resosialisasi tentang discharge planning dan
melakukan supervisi secara rutin terkait pelaksanaannya.
g. Pengorganisasian
Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja sama
dengan perawat di ruangan.
3.10.7 Ronde Keperawatan
a. Latar Belakang
Ronde keperawatan merupakan bagian integral dalam melakukan
pelaksanaan manajemen Model Asuhan Keperawatan Professional (MAKP).
Ronde keperawatan merupakan metode dalam pelayanan keperawatan yang
berguna untuk meningkatkan pelayanan kepada pasien dan memberikan
masukan kepada perawat tentang asuhan keperawatan yang dilakukan. Ronde
keperawatan adalah suatu prosedur dua atau lebih perawat mengunjungi pasien
untuk mendapatkan informasi yang akan membantu dalam merencanakan
pelayanan keperawatan dan memberikan kesempatam pada pasien untuk
mendiskusikan masalah keperawtannya serta mengevaluasi pelayanan
keperawatan yang telah diterima pasien.
Ronde keperawatan merupakan media bagi perawat untuk membahas
lebih dalam masalah dan kebutuhan pasien serta sebagai proses belajar bagi
perawat dengan harapan dapat meningkatkan kemampuan kognitif, afektif, dan
psikomotor. Kepekaan dan cara berpikir kritis perawat akan tumbuh dan terlatih
melalui suatu transfer pengetahuan dan mengaplikasikan konsep teori kedalam
praktik keperawatan dengan melibatkan perawat primer ataupun perawat
pelaksana, konselor, kepala ruangan dan seluruh tim keperawatan dengan
melibatkan pasien secara langsung sebagai fokus kegiatan.
Ronde keperawatan yang dilakukan berkelanjutan diharapkan dapat
meningkatkan kemampuan perawat ruangan untuk lebih berpikir secara kritis
dalam peningkatan perawatan secara professional. Dengan pelaksanaan ronde
keperawatan ini, juga akan terlihat kemampuan perawat dalam melaksanakan
kerja sama dengan tim kesehatan yang lain guna untuk mengatasi masalah
kesehatan yang terjadi pada klien. Selain itu ronde keperawatan dilakukan
biasanya ketika ada masalah pada pasien.
Berdasarkan hasil observasi untuk ronde keperawatan di Ruang G1
RSPAL dr. Ramelan Surabaya, Tidak dilaksanakan ronde keperawatan ini
115
dikarenakan beban kerja perawat yang tinggi, sehingga waktu perawat sebagian
besar digunakan untuk pelayanan. Berdasarkan pertimbangan tersebut maka
kami mahasiswa Program Magister Keperawatan, Fakultas Keperawatan
Universitas Airlangga akan mengadakan kegiatan ronde keperawatan Ruang G1
RSPAL dr. Ramelan Surabaya selama Praktik Manajemen Keperawatan.
b. Masalah
Ronde keperawatan masih belum terjadwal secara rutin.
c. Tujuan
Adanya pelaksanaan ronde keperawatan dengan pembentukan tim
khusus yang terdiri dari berbagai tenaga kesehatan
1. Menumbuhkan cara berpikir kritis dan sistematis.
2. Meningkatkan kemampuan validasi data klien.
3. Meningkatkan kemampuan menentukan diagnosis keperawatan.
4. Meningkatkan kemampuan untuk memodifikasi rencana keperawatan.
5. Menumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan yang berorientasi
pada masalah klien.
6. Meningkatkan kemampuan justifikasi.
7. Meningkatkan kemampuan dalam menilai hasil kerja.
d. Target
Terbentuknya tim khusus untuk ronde keperawatan dan dilakukan
secara optimal.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Menentukan tim ronde keperawatan.
b) Menyusun teknik ronde keperawatan.
2. Proses
a) Membuka kegiatan ronde keperawatan.
b) Menyampaikan resume pasien.
c) Melakukan validasi ke pasien.
d) Melakukan diskusi dengan dokter, ahli gizi, dan perawat konselor.
e) Memberikan rekomendasi dan saran.
3. Hasil
a) Menumbuhkan cara berpikir kritis dan sistematis.
b) Meningkatkan kemampuan validasi data klien.
116
c) Meningkatkan kemampuan.
d) Menentukan diagnosis keperawatan.
e) Meningkatkan kemampuan untuk memodifikasi rencana keperawatan.
f) Menumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan yang
berorientasi pada masalah klien.
g) Meningkatkan kemampuan justifikasi.
h) Meningkatkan kemampuan dalam menilai hasil kerja.
f. Program Kerja
1. Menentukan penanggung jawab ronde keperawatan.
2. Menentukan pembentukan tim ronde keperawatan.
3. Melaksanakan sosialisasi kepada perawat terutama tim ronde keperawatan.
4. Menentukan peserta ronde keperawatan dan memberikan informed consent
pada pasien atau keluarga pasien.
5. Menentukan jadwal pelaksanaan ronde keperawatan.
6. Melaksanakan penerimaan ronde keperawatan.
g. Pengorganisasian
Pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh anggota kelompok bekerja sama
dengan perawat di ruangan.
3.10.8 Dokumentasi Keperawatan
a. Latar Belakang
Dokumentasi keperawatan merupakan bagian dari media komunikasi
antara perawat yang melakukan asuhan keperawatan dengan perawat lain atau
dengan tenaga kesehatan lain. kuesioner, tanya jawab dan observasi.
Dokumentasi adalah tindakan keperawatan yang menghasilkan akun tertulis
dan/atau elektronik dari data klien terkait, keputusan intervensi klinis
keperawatan, serta respon klien dalam catatan kesehatan (Scotia, 2017).
Dokumentasi keperawatan merupakan penerapan manajemen asuhan
keperawatan profesional dalam bentuk catatan otentik/tertulis (Nursalam,
2017).
b. Masalah
Berdasarkan hasil pengkajian di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya pada tanggal 5-8 Oktober 2022, Dokumentasi keperawatan ruang
Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya telah menggunakan e-RM yang telah
digunakan sejak lama di RSPAL Surabaya. Format e-RM yang digunakan telah
117
terintegerasi dengan semua unit pelayanan dan PPA yang bertugas di RSPAL
Surabaya. Masing-masing PPA mempunyai akun yang telah terdaftar pada
database e-RM. Proses pengisian e-RM di Ruang Rawat Inap G1 RSPAL
Surabaya didahului dengan melakukan proses “Approve” yang menyatakan
bahwa pasien telah diterima di Ruang Rawat Inap G1. Perawat kemudian
memulai mendokumentasikan menggunakan e-RM dengan menginput data
hasil asesmen awal, merumuskan nursing care plan, penilaian EWS, dan
pengisian CPPT. Kemudian sebelum melakukan proses lanjutan, perawat
memastikan advice asuhan medis oleh DPJP dan asuhan keperawatan oleh
perawat telah diterima dan diketahui oleh unit farmasi dan gizi yang berkaitan
dengan obat-obatan dan diet pasien yang akan diberikan selama pasien
menjalani perawatan dengan melihat notifikasi yang muncul di e-RM.
Dalam menu item CPPT disediakan akses instruksi PPA lain yang
berkaitan dengan seluruh program perawatan pasien. Semua item tersebut telah
terintegerasi dalam e-RM yang dilakukan pengisian oleh semua PPA yakni
dokter, perawat, farmasi, nutrisionis, dan profesi lain yang melakukan
pemberian asuhan. Semua data dari profesi pemberi asuhan tersebut nantinya
akan terprogram otomatis menjadi sebuah data yang terintegerasi. Ketika pasien
dipersiapkan pulang, perawat juga menyiapkan form persiapan pulang pasien
yang sudah ada di e-RM. Lembar perencanaan pulang pasien (discharge
planning) tersebut dicetak oleh perawat dan diberikan kepada pasien atau
keluarga pasien.
Dari hasil pengkajian semua perawat menyatakan modul dokumentasi
keperawatan yang ada di ruangan Rawat Inap G1 RSPAL Surabaya sesuai
format pendokumentasian yang baku dan mengerti cara pengisiannya secara
benar. Semua perawat menyatakan format yang digunakan membantu perawat
ketika pengkajian dan hampir semua (93,3%) responden sudah tepat waktu
dalam pelaksanaan dokumentasi. Namun, 4 (26,7%) perawat mengatakan
model dokumentasi menambah beban kerja dan menyita banyak waktu.
c. Tujuan
Tujuan utama dari dokumentasi keperawatan adalah :
1. Mendokumentasikan asuhan keperawatan (pendekatan proses keperawatan)
• Mendokumentasikan pengkajian keperawatan.
• Mendokumentasikan diagnosa keperawatan.
118
• Mendokumentasikan perencanaan keperawatan.
• Mendokumentasikan pelaksanaan keperawatan.
• Mendokumentasikan evaluasi keperawatan.
2. Mendokumentasikan pengelolaan logistik dan obat.
3. Mendokumentasikan HE (Health Education) melalui kegiatan perencanaan
pulang.
4. Mendokumentasikan timbang terima (pergantian shift, jaga, operan shift)
5. Mendokumentasikan kegiatan supervisi.
6. Mendokumentasikan kegiatan penyesuaian kasus melalui ronde
keperawatan (Nursalam,2017).
d. Standar Dokumentasi Keperawatan
Standar dokumentasi keperawatan adalah :
1. Komunikasi.
Perawat melakukan dokumentasi yang berisi informasi yang akurat,
relevan, dan komprehensif mengenai kondisi klien, kebutuhan klien,
intervensi keperawatan dan hasil kesehatan klien.
2. Akuntabilitas/kewajiban.
Perawat mendokumentasikan asuhankeperawatan sesuai dengan standar
profesional dan etika, peraturan dan kebijakan yang relevan dari rumah
sakit.
3. Keamanan.
Perawat melindungi informasi kesehatan klien dengan menjaga
kerahasiaan dan menyimpan informasi sesuai dengan prosedur yang
konsisten sesuai dengan standar profesional dan etika berdasarkan peraturan
perundang-undangan yang relevan.
e. Program Kerja
Resosialisasi tentang pentingnya dokumentasi kepada seluruh perawat.
f. Proses Dokumentasi Keperawatan
Format e-RM didahului dengan melakukan proses “Approve” yang
menyatakan pasien telah diterima diruang rawat inap. Perawat menginput data
hasil assessment awal, merumuskan nursing care plan, penilaian EWS dan
pengisian CPPT. Kemudian asuhan medis dan asuhan keperawatan diterima dan
diketahui oleh unit farmasi dan gizi berkaitan dengan diet dan obat-obatan yang
muncul di e-RM. Dalam menu item CPPT disediakan akses instruksi PPA lain
119
yang berkaitan dengan seluruh program perawatan pasien. Semua item tersebut
telah terintegerasi dalam e-RM yang dilakukan pengisian oleh semua PPA yakni
dokter, perawat, farmasi, nutrisionis, dan profesi lain yang melakukan
pemberian asuhan. Ketika pasien dipersiapkan pulang, perawat juga
menyiapkan form persiapan pulang pasien yang sudah ada di e-RM. Lembar
perencanaan pulang pasien (discharge planning) tersebut dicetak oleh perawat
dan diberikan kepada pasien atau keluarga pasien.
g. Pengorganisasian
Kepala ruang berkoordinasi dengan dokter, perawat, farmasi,
nutrisionis, dan profesi lain yang melakukan pemberian asuhan untuk
melakukan dokumentasi terhadap pasien mulai dari masuk ruang awat sampai
pasien pulang.
3.10.9 Sentralisasi Obat
a. Latar Belakang
Sentralisasi obat merupakan pengolaan obat yang akan diberikan kepada
pasien dan diserahkan sepenuhnya oleh perawat (Nursalam, 2011). Di RSPAL
Ruang G1 sentralisai obat dilakukan oleh tim farmasi meliputi pengelolaan,
penyimpanan, dan pengantaran obat harian. Perawat bertugas dalam kepatuhan
double checker saat pemberian obat dan mengecek kembali kondisi obat
(tanggal kadaluarsa) ke pasien. sentralisasi obat berada di depo farmasi dengan
prinsip pemesanan one day dose. Pemesanan obat pasien ke tim farmasi
dilakukan melalui SIM RS dan farmasi mendistribusikan obat 1 dosis tiap
pemberian (sesuai shift). Hal ini bertujuan untuk mencegah adanya obat yang
double. Tempat penyimpanan obat dan pengoplosan tetap ada di ruangan Rawat
Inap G1 RSPAL Surabaya. Prinsip obat yang digunakan di RSPAL Surabaya
Ruang G1 dengan 5 Benar (Benar Pasien, Benar Obat, Benar Dosis, Benar Rute
Pemberian, Benar Waktu Pemberian).
b. Masalah
Dari hasil pengkajian untuk sentralisasi obat sudah berjalan dengan baik
hanya saja dari data quisioner wawancara masih ditemukan perawat tidak selalu
menginformasikan jumlah pemilikan obat yang digunakan. Dalam pelaksanaan
masih ditemukan prinsip 5 Benar pemberian belum diaplikasikan dengan baik.
Saat pengkajian didapatkan petugas melakukan proses dispensing tidak
memperhatikan aseptik dispensing (mematahkan ampul dengan bungkus plastik
120
bekas spuit), formulir daftar pemberian obat tidak dibawa pada saat
memberikan obat ke pasien tetapi menggunakan buku bantu yang isinya belum
mencakup 5 Benar (5 B).
c. Tujuan
1. Peran perawat dalam sentralisai obat berkolaborasi dengan tim farmasi
2. Pengelolaan obat dengan prinsip 5 B
3. Meningkatkan kepatuhan pasien terhadap program terapi pengobatan
4. Meningkatkan kepercayaan pasien dan keluarga terhadap perawat dalam
pengelolaan obat ODD yang berkolaborasi dengan tim farmasi
5. Meningkatkan kepuasan pasien dan keluarga terhadap asuhan keperawatan
yang telah diberikan
d. Target
Pelaksanaan sentraliasi obat dengan sistem ODD dan memperhatikan
prinsip 5 Benar dapat dilakukan secara optimal, meliputi proses aseptic
dispensing, pendistribusian obat ke masing-masing pasien, penyimpanan obat
di kotak penyimpanan obat masing-masing pasien, dan pendokumentasian
sentralisasi obat melalui SIM RS.
e. Evaluasi
1. Struktur
a) Penerapan sentralisasi obat di Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan Surabaya
dilakukan dengan kolaborasi antara perawat dan petugas farmasi.
b) Dokumentasi pelaksanaan sentralisasi obat, meliputi Formulir Daftar
Pemberian Obat, buku bantu pencatatan obat.
c) Informed consent pemberian obat yang akan ditandatangani oleh pasien
atau keluarga.
2. Proses
a) Permintaan kebutuhan terapi sesuai DPJP dalam SIM RS ke tim farmasi.
b) Petugas farmasi akan mengantarkan obat ke ruangan.
c) Petugas farmasi dan perawat berkolaborasi untuk melakukan double
check kesesuaian obat dan melakukan pendokumentasian, serta adanya
informed consent dengan pasien atau keluarga.
d) Melakukan penyimpanan obat berdasarkan kotak penyimpanan obat
masing-masing pasien.

121
e) Pendistribusian obat ke ruangan oleh tim farmasi dan kepada pasien oleh
perawat.
3. Hasil
a) Sentralisasi obat dilakukan secara optimal sesuai dengan SPO atau alur
yang telah ditentukan.
b) Meningkatkan kolaborasi antar tenaga kesehatan dan pasien serta
keluarga sehingga tujuan perawatan tercapai khususnya dalam terapi
pengobatan.
f. Program Kerja
Sosialisasi tentang SPO sentralisasi obat kepada seluruh perawat di
Ruang G1 RSPAL Dr. Ramelan Surabaya.
g. Pengorganisasian
Kepala Ruang berkoordinasi tim farmasi yang bertugas di Ruang G1
RSPAL Dr. Ramelan Surabaya untuk secara berkala melakukan supervisi
tentang kedisplinan terkait proses aseptic dispensing, melakukan kontroling
pada buku serah terima obat dan mengevaluasi pelaksanaan setralisasi obat.

122
3.11 Plan of Action (POA)

Tabel 3.1 Plan of Action (POA)


M1- Man
No Masalah Tujuan Kegiatan Deskripsi Kegiatan Indikator Keberhasilan
1. Kebutuhan tenaga perawat di Menambah tenaga professional Mengusulkan penambahan Adanya penambahan
ruangan belum memenuhi keperawatan sesuai perhitungan tenaga keperawatan sebanyak 18 tenaga keperawatan
dengan metode Ratio 1 yaitu sebanyak 36 perawat perawat
perawat bertanggung jawab
terhadap 4-5 pasien, dengan
metode Douglas dibutuhkan 9
orang perhari, metode Gillies
total perawat 18 orang.
2. Jumlah perawat dengan Meningkatkan tenaga Mengusulkan program Peningkatan perbandingan
kualifikasi pendidikan D3 professional keperawatan dengan profesionalisasi perawat terkait tenaga SDM professional
Keperawatan lebih banyak minimal pendidikan S1 pendidikan perawat S1 Kep.+Ners dari
daripada S1+Profesi Ners, Keperawatan + Profesi Ners perawat D3 di ruangan
yaitu 13: 4

123
3. Jumlah pelatihan yang Meningkatkan kompetensi Mengusulkan pengadaan Peningkatan kompetensi
didapatkan perawat belum tenaga professional keperawatan pelatihan yang dibutuhkan tenaga professional
merata untuk pengembangan keperawatan dibuktikan
kompetensi SDM perawat dengan sertfikat
kompetensi

M2- Material
No Masalah Tujuan Kegiatan Deskripsi Kegiatan Indikator Keberhasilan
1. Tidak terdapat buku catatan Terdapat data pencatatan (buku) Mengusulkan penyediaan buku Riwayat peminjaman alat
peminjaman alat, dokumentasi sebagai bukti peminjaman alat catatan peminjaman alat dapat terpantau dengan
peminjaman hanya dicatatan sebagai pemantauan inventaris baik melalui buku catatan
kecil/note
M3- Method
No Masalah Tujuan Kegiatan Deskripsi Kegiatan Indikator Keberhasilan
1. Discharge Planning Media untuk KIE yang ditujukan Mengusulkan diadakan evaluasi Media KIE di ruangan
Ada media untuk KIE yang kepada keluarga pasien mengenai terkait pelaksanaan discharge dapat difungsikan dengan
ditujukan kepada keluarga perawatan pasien selama di planning terutama dalam lebih optimal
pasien mengenai perawatan rumah dapat diaplikasikan secara penyampaian media KIE
pasien selama di rumah maksimal
namun belum diaplikasikan
secara maksimal

124
M4- Money
No Masalah Tujuan Kegiatan Deskripsi Kegiatan Indikator Keberhasilan
1. Tidak ditemukan masalah
M5- Mutu
No Masalah Tujuan Kegiatan Deskripsi Kegiatan Indikator Keberhasilan
1. Kurang patuh dalam 5 Benar pemberian obat dapat Mengusulkan pemantauan ketat 5 Benar pemberian obat
pelaksanaan prinsip 5 Benar terlaksana dengan baik dalam; dapat terlaksana dengan
dalam pemberian obat sesuai 1.Pemberian label identitas di baik sesuai standar yang
yang disepakati di ruangan obat yang terstandar disepakati/berlaku di
tersebut (SOP), penggunaan 2.Mengoptimalkan pemakaian ruangan
formulir pemberian terapi obat formulir pemberian terapi obat
belum digunakan secara
optimal

2. Belum ada list obat LASA di Tersedianya list obat LASA yang Mengusulkan kerjasama dengan Terdapat list obat LASA di
ruangan, namun etiket obat terpampang di ruangan pihak farmasi dalam penyediaan ruangan G1
LASA tertempel diobat list obat LASA yang dapat
tersebut dipajang di ruangan

125
BAB IV
PENUTUP

4.1. Kesimpulan
Manajemen adalah proses untuk melaksanakan kegiatan melalui
orang lain. Kegiatan manajemen keperawatan mengacu pada konsep
manajemen secara umum, dengan menggunakan pendekatan fungsi-fungsi
manajemen meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan
pengontrolan (pengawasan dan Evaluasi). Manajemen pelayanan
keperawatan berfokus pada komponen 5 M (Man, Money, Material,
Method, Machine). Dalam setiap kegiatan manajemen selalu diawali
dari Perencanaan dan diakhiri dengan Pengontrolan yang merupakan
suatu siklus yang berulang (Mugianti, 2016)
Dalam perencanaan strategis dilakukan analisis perencanaan yang
strategis yakni dapat menggunakan strategi SWOT, dengan dasar
pemikiran S dan W ada pada organisasi dan O dan T ada di lingkungan
organisasi. Strengths dan weakness dari faktor internal dapat meliputi:
biaya produksi, keterampilan market, sumber daya keuangan,
ketersediaan teknologi, reputasi, dan lain-lain. Opportunities dan threats
dari faktor eksternal dapat meliputi kebiasaan, budaya, umur, jenis
kelamin, perkembangan teknologi, kebijakan politik, pesaing, dan lain-
lain

4.2. Saran
Diharapkan makalah ini dapat menambah wawasan serta
pengetahuan pembaca terhadap penyusunan perencanaan manajemen
keperawatan suatu unit rung rawat.kelompok mengharapkan saran dan
kritik yang membangun demi peningkatan makalah ini.

126
DAFTAR PUSTAKA

Marquis, B. L. (2010). Kepemimpinan dan Manajemen Keperawatan : teori &


aplikasi. Jakarta: EGC.
Nursalam. (2016). Manajemen Keperawatan : Aplikasi Dalam Praktik Keperawatan
Profesional. Jakarta: Salemba Medika.

127
Lampiran

Naskah Konsep model MAKP


Di suatu ruangan anak di rumah sakit X ada sebuah KLB yang membuat kapasitas
tempat tidur bertambah, yang awalnya tersedia 15 tempat tidur bertambah menjadi
20 tempat tidur. Karena kasus DBD di bulan februari meningkat maka ada
penambahan tempat tidur sebanyak 5 buah.
Di sebuah ruangan anak:
PA : Kak ini gimana ini ruangan kita sudah penuh, dan ini masih
menerima pasien lagi sekitar 5 lagi di UGD. Bagaimana ini kak?
PP : (mengangguk tampak sedang berpikir)
PA : Aduh gimana ya kak? apa sementara kita titipkan ke ruangan lain?
PP : Sepertinya tidak bisa kalau dititipkan ke ruangan lain karena harus
disamakan sesuai penyakitnya
PA : Jujur saya capek kak karena penambahan tempat tidur apalagi
banyak tindakan yang belum dilaksanakan. Kalau kita nerima pasien
lagi yang ada ruangan ini jadi penuh sesak dan kita perawat jadi
overwork
PP : Yasudah, coba besok saya bicara kepada karu kita.

Keesokan harinya perawat primer menyampaikan permasalahan yang dihadapi di


ruangan anak kepada Karu
PP : Permisi selamat pagi bu, maaf mengganggu waktunya
Karu : Oh iya selamat pagi silahkan, bagaimana ada yang bisa dibantu?
PP : Begini bu, kami di ruangan rawat sama teman-teman yang lain
sedang mengalami kendala
Karu : Baik, ada kendala apa?
PP : Di ruangan rawat kami hanya perawat berdua, namun pasien yang
ada sudah melebihi bed yang ada. Apakah ada solusinya ibu?
Karu : Iya memang betul, ruangan kita akhir-akhir ini penuh karena kasus
BDB meningkat. Akibatnya kita mengalami kelebihan pasien.
Sedangkan tenaga perawat yang ada terbatas.

128
PP : Saya ada saran bu, bagaimana kalau pasien yang masih berada di
IGD dititipkan ke ruangan yang masih sedikit pasiennya
Karu : Hmm, susah itu karena setiap ruangan punya prosedur sendiri-
sendiri. Tapi, nanti coba saya sampaikan kepada kepala instalasi
untuk solusi yang terbaik.

Sebelum Karu menghadap Kepala instalasi, Karu membuat laporan perhitungan


BOR/LOS dengan cara pengumpulan data, analisa SWOT, identifikasi masalah dan
perencanaan.
(menampilkan scene Karu mengumpulkan data di ruangan)

Siang harinya Karu bertemu dengan Kepala Instalasi dan menyampaikan keluhan
yang disampaikan oleh PP ruang anak
Tok..tok.. (membuka pintu)
Karu : Selamat siang ibu
Ka. Instalasi : Siang, iya mbak ada apa?
Karu : Begini ibu, kami dari ruang anak sedang mengalami overload dan
saya membuat perhitungan BOR/LOS nya ibu, ini data yang sudah
saya buat (menyerahkan lampiran data)
Ka. Instalasi : Baik saya akan menindak lanjuti, nanti keputusan yang sudah
didapat akan saya sampaikan ke ibu

Keesokan harinya Kepala instalasi memanggil semua Karu untuk melakukan


pertemuan terkait permasalahan yang ada di ruang anak.
Ka. Instalasi : Selamat pagi bapak ibu Kepala ruangan anak dan ruangan penyakit
dalam
Karu A&B : Pagi ibu
Ka. Instalasi : Sehubungan dengan meningkatnya angka kejadian penyakit DBD
dan jumlah pasien yang melebihi kapasitas. Maka saya mempunyai
kebijakan, untuk sementara pasien anak yang baru masuk akan
dimasukkan ke ruang penyakit dalam dan juga ada beberapa perawat

129
dari ruang penyakit dalam yang akan diperbantukan ke ruangan
anak.
Karu B : Kira-kira berapa jumlah perawat yang dibutuhkan bu?
Ka. Instalasi : Menurut perhitungan BOR yang sudah dibuat oleh kepala ruang
anak selama periode 31 hari ini, BOR mencapai 90,32%. Jadi ruang
anak membutuhkan penambahan perawat sebanyak 3 orang
Uraian pengumpulan data
- M1: tenaga dan pasien (mencakup jumlah tenaga perawat dan non keperawatan).
Jumlah keseluruhan perawat di ruang anak sebanyak 7 orang dengan latar
belakang pedidikan S1 ners 1 orang, D3 keperawatan 4 orang, dan lulusan SPK
sebanyak 2 orang
Tenaga non keperawatan: tenaga administrasi 2 orang, cleaning service 4 orang
- BOR: ([hari perawatan] / [jumlah TT x jumlah hari persatuan waktu]) x 100%
BOR: ([560] / [20 x 31 hari]) x 100%
BOR: 90,32% (idealnya 60-85%)
NB: hari perawatan adalah hari lamanya seorang pasien dirawat inap pada
satu episode perawatan
Minimal Parsial Total Jumlah
Pagi 0,17 x 8= 1,36 0,27 x 10= 2,7 0,36 x 2= 0,72 4,78 (5 orang)
Siang 0,14 x 8= 1,12 0,15 x 10= 1,5 0,3 x 2= 0,6 3,27 (3 orang)
Malam 0,07 x 8= 0,56 0,10 x 10= 1 0,2 x 2= 0,4 1,96 (2 orang)
Jumlah secara keseluruhan perawat perhari 10 orang
Karu B : Mohon izin ibu, dari ruang rawat penyakit dalam tidak bisa
memfasilitasi perawat sebanyak itu. Apa lagi ruangan kami juga
akan dijadikan alternatif pasien anak. Jadi, Perawat yang bisa saya
perbantukan di ruang anak hanya sebanyak 2 orang. Karena perawat
yang berada di ruangan saya juga terbatas.
Ka. Instalasi : Baik pak, tidak apa-apa
Karu B : Baik bu, akan saya komunikasikan dengan perawat di ruangan.

Di ruang penyakit dalam Karu memanggil 3 orang perawatnya untuk


menyampaikan hasil pertemuan.

130
(Ketiga perawat sedang menulis laporan)
Perawat 1,2,3 : Permisi pak, selamat siang
Karu B : Iya selamat siang, mari silahkan masuk
Perawat 3 : Maaf ada keperluan apa ya bapak memanggil kami?
Karu B : Apakah ada yang sedang kalian kerjakan?
Perawat 2 : Kebetulan kami sudah melakukan tindakan dan sementara sedang
menulis laporan pak
Karu B : Sehubungan dengan kasus DBD yang meningkat di ruang anak dan
kebijakan yang sudah dibuat oleh kepala instalasi, ruang anak sedang
mengalami overload pasien dan kekurangan perawat. Jadi, ruangan
kita akan digunakan sebagai alternatif jika ada pasien anak dan untuk
sementara Saudara Marta, dan Saudari Dini akan saya perbantukan
di ruang anak. Bertugasnya mulai besok. Bagaimana apakah kalian
bersedia?
Perawat 1 : Loh pak, apakah kita nanti tidak kekurangan tenaga?
Karu B : Sudah diperhitukan oleh kepala instalasi dan surat tugasnya sudah
dikeluarkan.
Perawat 3 : Berapa lama pak kita diperbantukan di ruangan anak?
Karu B : Jika, situasi dan kondisi sudah stabil maka perawat akan di
kembalikan di ruangan awal lagi
Perawat 2 : Lalu bagaimana dengan teman shif saya pak?
Karu B : Nanti saya akan merubah kembali jadwal yang ada, sesuai jumlah
perawat kita.
Keesokan harinya sesuai surat tugas yang sudah diterbitkan perawat 1 dan 3 mulai
bertugas di ruang anak. Selesai.
Pembagian peran:
1. PP : Crisogna De Araujo
2. PA : Imelda Petronela B.
3. Ka. Instalasi : Elsiana Kevin Santoso
4. Karu A : Chintia Indriyani S.
5. Karu B : Haris Rashid Rusfa P.
6. Perawat 1 : Marta Afrifantinu S.

131
7. Perawat 2 : Farah Hanafiyah
8. Perawat 3 : Salsabila Faustina A.

132

Anda mungkin juga menyukai