Anda di halaman 1dari 7

KATA PENGANTAR ..………………………………………………………………….

ii
DAFTAR ISI ……………………………………………………………………..……...
iii
BAB I PENDAHULUAN ………………………………………………………………...
1
1.1 Latar Belakang ………………………………………………………………………..
1
1.2 Rumusan Masalah …………………………………………………………………….
1
1.3 Tujuan ………………………………………………………………….……………..
1
BAB II PEMBAHASAN …………………………….…………………………………..
2
2.1 Pengertian Spaghetti …………………………………………………………………...
2
2.2 Variasi Spaghetti …………...………………………………………………………….
2
2.3 Alat Dan Bahan Spaghetti …………………………………………..…………………
3
2.4 Cara Pembuatan Spaghetti ……………………………………………………………..
3
BAB III PENUTUP …………………………………………………..…………………...
4
3.1 Kesimpulan ……………………………………………………………..……………...
4
3.2 Saran ……………………………………………………………………..…………….
4
DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………………….……………
5
iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Salah satu efek globalisasi adalah menyebarnya budaya sebuah negara ke negara lain,
salah satu budaya tersebut adalah kuliner. Contoh kuliner yang sudah mendunia saat ini
adalah spaghetti, sejenis pasta berbentuk mi yang berasal dari negara Italia yang berada di
Eropa.
Spaghetti sendiri adalah sejenis pasta berbentuk panjang dan tipis yang umummnya
terbuat dari gandum durum, sejenis gandum yang menghasilkan tepung bertekstur kasar.
Namun ada juga spaghetti yang terbuat dari jenis gandum lain.
Catatan tertulis pertama mengenai pasta berasal dari Talmud pada abad ke-5 Masehi
dan mengacu pada pasta kering yang mudah dibawa untuk perjalanan dan dapat dimasak
dengan melalui perebusan. Beberapa sejarawan berpikir bahwa bangsa Berber mengenalkan
pasta ke Eropa selama penaklukan Sisilia. Pasta yang berbentuk seperti spaghetti pertama kali
tercatat dibuat di Sisilia pada abad ke-12 seperti yang dilaporkan oleh Tabula Rogeriana dari
Muhammad Al-Idrisi yang sedang mencatat tradisi tentang kerajaan Sisilia pada masa itu.

2.1 Rumusan Masalah


1. Apa itu Spaghetti?
2. Bagaimana cara membuat Pancake?

3.1 Tujuan
Tujuan dari pembuatan makalah ini adalah untuk belajar cara pengolahan serta sejarah
dari masakan Italia tersebut.
1
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Spaghetti


Spaghetti adalah sejenis pasta yang berbentuk panjang, tipis, dan padat menyerupai
mi. Spaghetti adalah makanan pokok dalam masakan Italia tradisional. Karena berbentuk
seperti mi, sebagian orang menyebutnya “mi dari Italia” meskipun banyak varian pasta
lainnya yang juga berbentuk seperti mi. Seperti pasta pada umumnya, spaghetti terbuat dari
tepung gandum durum, tetapi di tempat lain bisa dibuat dengan tepung jenis lain. Umumnya,
spaghetti dibuat dari gandum durum yang digiling (tepung gandum) dan air. Gandum hitam
juga bisa digunakan untuk pembuatan spaghetti kering.
Awalnya spaghetti dibuat berukuran sangat panjang, tetapi kemudian spaghetti yang
berukuran lebih pendek semakin populer selama paruh kedua abad ke-20 dan sekarang
Spaghetti paling banyak dijumpai tersedia dalam ukuran sepanjang 25-30 cm. Nama spaghetti
berasal dari kata bahasa Italia spaghetti, yang merupakan bentuk jamak dari spaghetto, yang
merupakan modifikasi kata spago yang berarti “tali tipis” atau “benang”.
2.2 Variasi Spaghetti
Kuliner spaghetti sangatlah sederhana karena hanya memiliki dua komponen utama
yaitu saus dan spaghetti itu sendiri, bahkan terkadang masakan spaghetti tidak memiliki saus
sama sekali. Hal ini menyebabkan berbagai macam variasi yang disesuaikan dengan
daerahnya seperti spaghetti filipina yang manis, dan spaghetti Amerika yang disertai bola
daging.
2
2.3 Alat dan Bahan Membuat Spaghetti
Alat :
 Kompor
 Panci
 Parutan Keju
 Garpu
 Piring
Bahan :
 Spaghetti Instan
 Saus Bolognese
 Keju
 Minyak Zaitun
 Garam
 Lada

2.4 Cara Membuat Spaghetti


 Masukkan 4 sendok makan garam ke dalam panci yang berisi air, lalu panaskan
hingga mendidih
 Setelah mendidih, masukkan spaghetti dan rebus selama 8 menit atau lebih lama
untuk tekstur yang lebih lembut.
 Tiriskan spaghetti setelah selesai direbus dan letakkan ke atas piring
 Tambahkan saus, keju parut, lada, dan sedikit minyak zaitun diatas spaghetti
 Spaghetti siap dinikmati
3
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Dari hasil memasak spaghetti, kelompok kami dapat memastikan bahwa spaghetti
yang kami masak sudah sempurna dalam segi rasa, dan aroma, meskipun dalam segi
penampilan masih banyak kekurangan

3.2 Saran
Aduk spaghetti selama proses perebusan. Spaghetti mengeluarkan banyak pati saat
direbus yang menyebabkan spaghetti menempel ke sisi panci.
4
DAFTAR PUSTAKA

 Zanini De Vita, Oretta; Fant, Maureen B. (2013). Sauces & Shapes: Pasta the
Italian Way. New York: W. W. Norton & Company. ISBN 978-0-393-08243-2.
5

Anda mungkin juga menyukai