Anda di halaman 1dari 175

1

Kata Pengantar
Hi Moms!

Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca buku resep BUMBOO.

Kami di BUMBOO mengerti bahwa kebutuhan Moms saat periode MPASI bukan

hanya sebatas produk makanan saja. Banyak hal-hal lain di luar itu yang tidak

kalah penting seperti edukasi, resep yang bernutrisi, cara mengolah, jadwal

makan, dan sebagainya. Maka dari itu, buku ini merupakan salah satu wujud

komitmen BUMBOO untuk membantu dan memudahkan Moms dalam melalui

perjalanan MPASI bersama Si Kecil.

Di bagian awal buku ini Moms bisa membaca tentang informasi esensial

seputar MPASI, seperti frekuensi, tekstur, cara menyimpan, dan contoh jadwal

pemberian ASI-MPASI. Setelah itu, Moms bisa melihat 76 resep yang sudah kami

kurasi dan kelompokan sesuai usia. Dalam memformulasikan resep-resep tersebut,

kami sudah melakukan perhitungan nutrisi untuk memastikan nutrisi

Si Kecil terpenuhi.

Saya juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk semua

creator, expert, community, dan tim BUMBOO yang sudah bekerja keras untuk bisa

merealisasikan buku ini. Buku ini memang memerlukan waktu yang lama untuk

disusun, tetapi semua itu akan worth it jika bisa bermanfaat untuk Moms semua.

MPASI sehat & bernutrisi bersama BUMBOO, PIlihan Si Kecil!

Jeffrey Sutanto
Co-Founder Bumboo

4
Reviewed By Nutritionist
Nutrisi per Porsi* Resep di dalam buku ini sudah disertai
Energi Total (kkal) 35% dengan perhitungan nutrisi yang telah
Lemak Total (gr) 35% diverifikasi oleh ahli gizi. Perhitungan ini
Protein (gr) 51%
bersifat estimasi dan bukan merupakan
Karbohidrat Total (gr) 28%
hasil uji lab secara langsung.
Zat Besi (mg) 42%
Perhitungan tersebut didapat dengan

cara menjumlahkan nutrisi dari semua bahan baku yang dipakai dalam resep.

Nutrisi setiap bahan baku diperoleh secara teoritis dari sumber yang terpercaya.

Perlu diketahui juga bahwa acuan gizi yang dipakai adalah AKG atau

Angka Kecukupan Gizi dari BPOM sesuai usia.

Our Nutritionist
Hijrah Mutiara Adha, S.Gz., M.K.M. akrab

disapa Tia, menempuh pendidikan S1 di

Universitas Gadjah Mada dan S2 di Universitas

Sumatera Utara. Ibu dari 2 orang anak ini aktif

mengedukasi masyarakat mengenai gizi dan

kesehatan melalui berbagai platform media

sosial. Ia juga mendirikan Nutiritiafit,

sebuah layanan konsultasi gizi dan penyedia informasi kesehatan. Saat ini, Ia juga

bergabung bersama @bumboo_id menjadi konselor MPASI untuk anak.

5
Daftar Isi
• Kata Pengantar
• Panduan MPASI 08
• Tekstur, Frekuensi, dan Porsi MPASI 08
• Gula dan Garam di MPASI, Boleh atau Tidak? 09
• Nutrisi Esensial pada MPASI 09
• Zat Besi dan Stunting pada Anak Indonesia 10
• Penyimpanan dan Penyajian MPASI 10
• Pertanyaan Umum Seputar MPASI 12
• Contoh Jadwal Pemberian ASI dan MPASI 16
• Berat & Tinggi Badan Ideal Si Kecil Sesuai Usia 16

• Berbagai Produk BUMBOO 17


• Resep-resep MPASI
6-8 Bulan • 6-8 Bulan
Puding Telur susu 20 Butter Rice 46
Bubur Ikan Jagung 22 Sup Nila Kacang Merah 48
Steam ed Chicken With Egg 24 Mashed Chicken Potato 50
Bakso Nasi 26 Bubur Sumsum Jagung 52
Sup Tofu Telur Tomat 28 Risotto Udang 54
Sosis Teri Nasi 30 Alpukat Kuah Santan 56
Tahu Brokoli Kukus Santan 32 Bolu Kukus Kacang Hijau 58
Gadon Daging Sapi 34 Labu Pisang Kukus 60
Telur Kukus Hati Ayam 36 Bolu Kukus Ubi Ungu 62
Setup Roti Keju 38 Bolu Kacang Merah Telur 64
Galantin Daging 40 Barongko Pisang 66
Puding Daging 42 Potato Cream Soup 68
Broccoli Potato Pancake 44

6
9-11 Bulan • 6-8 Bulan

Bola Nasi Korea 72 Orak Arik Telur Tomat 98


Sempol Misoa Ayam 74 Tim Tahu Telur 100
Pasta Ball 76 Potato Waffle 102
Tim Telur Teri 78 Tofu Pasta 104
Ayam Telur Kuah Santan 80 Misoa Santan 106
Tuna and Rice Nugget 82 Bubur Sumsum Buah Naga 108
Potato Stick 84 Gadon / Pepes Teri Nasi 110
Bubur Wortel Hati Ayam 86 Muffin Udang Kukus 112
Omlette Pasta 88 Maja Blanca 114
Stick Bakwan Nasi 90 Nori Tofu Chicken Shimeji 116
Schotel Daging Sapi 92 Creamy Garlic Butter 118
Perkedel Hati Ayam 94 Bolu Kukus Pisang Meses 120
Fish Fingers 96

12+ Bulan • 6-8 Bulan

Sup Cream Ayam Jagung 124 Quiche 150


Bola Kentang Telur Puyuh 126 Ayam Wijen 152
Yaki Udon 128 Penne Spinach 154
Ayam Jamur 130 Chicken Mentai Rice 156
Ice Lolly Pisang Jagung 132 Patin Kuah Santan 158
Martabak Ati Ayam 134 Sop Ayam Asam Manis 160
Foccacia Bread 136 Brokoli Udang Tofu Saus Tiram 162
Onigiri Abon 138 Japanese Cheesecake 164
Ayam Pop Khas Padang 140 Mapo Tofu 166
Banana Milk Puff 142 Dori Brokoli Goreng Abon 168
Macaroni Chicken Balls 144 Creamy Meatballs 170
Soto Ayam Pak Min 146 Kentang Kukus Santan 172
Pepes Ati Ayam 148 Roti Gulung Abon 174

7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
6-8 Bulan

Puding
Telur Susu
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kuning Telur (1 butir) Energi Total (kkal) 36%

● Santan (1 sdm) Lemak Total (gr) 34%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm) Protein (gr) 39%

● Susu UHT (125 ml) Karbohidrat Total (gr) 16%

Zat Besi (mg) 12%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Siapkan mangkuk bersih tahan panas.
2. Pecahkan telur, masukkan ke mangkuk.
3. Tambahkan santan dan susu UHT.
4. Aduk perlahan hingga tercampur.
5. Tambahkan BUMBOO Keju Bubuk.
6. Aduk lagi hingga semua bahan tercampur rata.
7. Kukus adonan hingga matang.

20
6-8 Bulan

Bubur Ikan
Jagung
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Bubur Nasi (25 gr) Energi Total (kkal) 22%

● Bawang Putih (1 siung) Lemak Total (gr) 17%

● Wortel (1 sdm) Protein (gr) 69%

● Jagung Pipil (25 gr) Karbohidrat Total (gr) 18%

● Daging Ikan (60 gr) Zat Besi (mg) 19%

● Bumboo Olive Oil (EVOO) (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Bumboo Teri Bubuk (1/2 sdt) Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Siapkan rice cooker atau panci.
2. Cuci beras hingga bersih.
3. Masukkan beras yang sudah dicuci ke rice cooker atau panci,
tambahkan air, BUMBOO Teri Bubuk, BUMBOO Olive Oil (EVOO),
ikan, jagung, bawang putih dan parutan wortel.
4. Aduk merata, masak dengan api sedang hingga nasi
menjadi bubur.

22
23
6-8 Bulan

Steamed Chicken
With Egg
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Ayam Cincang (30 gr) Energi Total (kkal) 28%

● Telur Ayam (1 butir) Lemak Total (gr) 38%

● Wortel Parut (1 sdm) Protein (gr) 78%

● Tahu Putih (25 gr) Karbohidrat Total (gr) 7%

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1/2 sdt) Zat Besi (mg) 46%

● BUMBOO Kaldu Ayam (1/2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Campur telur, ayam cincang, wortel parut, tahu putih.
Aduk sampai tahu lumat dan tercampur dengan bahan lain.
2. Potong-potong daun bawang, campurkan ke adonan.
3. Tambahkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan
BUMBOO Kaldu Ayam.
4. Pindahkan adonan telur ke wadah tahan panas.
5. Kukus selama kurang lebih 15 menit hingga matang.

24
25
6-8 Bulan

Bakso Nasi
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi Putih (70 gr) Energi Total (kkal) 25%

● Ayam Giling (50 gr) Lemak Total (gr) 15%

● Brokoli (10 gr) Protein (gr) 58%

● Telur Ayam (1 butir) Karbohidrat Total (gr) 70%

● Tepung Maizena (1 sdm) Zat Besi (mg) 23%

● Bawang Bombay (10 gr)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Air Matang (200 ml) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdt)


● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdt)

Cara Membuat
1. Masukkan nasi putih, ayam giling, brokoli ke dalam blender.
2. Tambahkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk, telur, tepung maizena
ke dalam blender.
3. Haluskan seluruh bahan yang ada di blender sampai halus.
4. Tumis potongan bawang bombay dengan BUMBOO Chicken Fat Oil
di wajan sampai berubah warna.
5. Lalu campurkan dengan air matang.
6. Bahan yang sudah dihaluskan sebelumnya diblender,
dibuat menjadi bentuk bola-bola dan dimasukkan kedalam
kulkas 30 menit.
7. Setelah adonan memadat, rebus selama 30 menit.
8. Bakso Nasi siap disajikan.

26
27
6-8 Bulan

Sup Tofu
Telor Tomat
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tomat (1 buah) Energi Total (kkal) 39%

● Telur Ayam (1 butir) Lemak Total (gr) 63%

● Tahu Putih (1 buah) Protein (gr) 63%

● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 11%

● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Zat Besi (mg) 41%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Haluskan atau blender tomat, sisihkan.
2. Panaskan BUMBOO Beef Fat Oil di sauce pan.
3. Saring hasil blender tomat, tuang ke sauce pan.
4. Tambahkan telur sedikit demi sedikit dan aduk perlahan.
5. Masukkan tahu yang sudah dipotong kecil-kecil.
6. Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur.
7. Masak hingga telur matang.

28
29
6-8 Bulan

Sosis Teri Nasi


Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi Putih (70 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Telur Ayam (1 butir) Lemak Total (gr) 18%

● Tahu Putih (1 buah) Protein (gr) 36%

● Bawang Merah (1 siung) Karbohidrat Total (gr) 24%

● Bawang Putih (1 siung) Zat Besi (mg) 15%

● Daun Bawang (10gr)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)


● BUMBOO Teri Bubuk (1 sdt)
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdt)

Cara Membuat
1. Lumatkan nasi putih, tahu putih, telur ayam, bawang merah,
bawang putih dan daun bawang menggunakan blender.
2. Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur, BUMBOO Teri Bubuk,
BUMBOO Olive Oil (EVOO), dan BUMBOO Keju Bubuk
ke dalam adonan, campur hingga rata.
3. Masukkan ke piping bag/plastik segitiga, masukkan ke cetakan
yang sudah diolesi minyak.
4. Kukus selama 30 menit.
5. Sosis Teri Nasi bisa langsung disajikan atau dipanggang lagi.

30
v

31
6-8 Bulan

Tahu Brokoli
Kukus Santan
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tahu Putih (1/2 buah) Energi Total (kkal) 39%

● Telur Ayam (1 butir) Lemak Total (gr) 70%

● Brokoli, potong kecil-kecil (10 gr) Protein (gr) 71%

● Santan (50 ml) Karbohidrat Total (gr) 6%

● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdt) Zat Besi (mg) 35%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Haluskan tahu putih dan brokoli.
2. Campur dengan telur dan santan, aduk hingga merata.
3. Tambahkan BUMBOO Chicken Fat Oil.
4. Pindahkan adonan ke wadah tahan panas.
5. Kukus selama 15 menit hingga matang.

32
33
6-8 Bulan

Gadon
Daging Sapi
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Sapi (100 gr) Energi Total (kkal) 30%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 48%

● Bawang Putih (2 siung) Protein (gr) 64%

● Bawang Merah (4 siung) Karbohidrat Total (gr) 4%

● Santan (50 ml) Zat Besi (mg) 35%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (2 sdt) Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Blender bawang putih dan bawang merah
dengan BUMBOO Olive Oil (EVOO).
2. Campurkan daging sapi giling, tambahkan
BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan santan.
3. Masukkan campuran daging sapi ke wadah tahan panas.
4. Kukus selama 10 menit hingga matang.

34
35
6-8 Bulan

Telur Kukus
Hati Ayam
Untuk 1 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Santan (60 ml) Energi Total (kkal) 33%

● Daun Bawang, iris tipis (1 sdt) Lemak Total (gr) 54%

● Telur (1 butir) Protein (gr) 45%

● Bumboo Ati Ayam (1 sdt) Karbohidrat Total (gr) 12%

Zat Besi (mg) 51%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Campur santan, irisan daun bawang, telur,
dan BUMBOO Ati Ayam Bubuk.
2. Aduk sampai rata.
3. Masukkan adonan ke wadah tahan panas.
4. Kukus selama 10 menit hingga matang.

36
37
6-8 Bulan

Setup
Roti Keju
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Roti Tawar, Energi Total (kkal) 44%

potong dadu (1 lembar) Lemak Total (gr) 31%

● Susu UHT (200 ml) Protein (gr) 33%

● Gula Pasir (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 92%

● Santan (60 ml) Zat Besi (mg) 6%

● Tepung Maizena (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt) Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Masak susu, santan, dan gula pasir sampai mendidih.
2. Larutkan tepung maizena dengan air, tuang ke campuran susu.
3. Aduk sampai susu mengental menjadi vla.
4. Siapkan wadah, letakkan potongan roti, lalu siram dengan vla.
5. Taburkan BUMBOO Keju Bubuk.
6. Ulangi sampai vla dan roti habis.

38
39
6-8 Bulan

Galantin Daging
Untuk 3 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ayam Cincang (100 gr) Energi Total (kkal) 33%

● Daging Sapi Cincang (100 gr) Lemak Total (gr) 30%

● Telur (1 butir) Protein (gr) 115%

● Susu UHT (30 ml) Karbohidrat Total (gr) 15%

● Tepung Panir (3 sdm) Zat Besi (mg) 20%

● Bawang Bombay (1/4 buah)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Bawang Putih (1 siung) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Kaldu Jamur (2 sdt)


● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)

Cara Membuat
1. Masukkan daging ayam cincang, daging sapi cincang, telur, susu,
bawang bombay, dan bawang putih ke chopper/blender,
kemudian haluskan.
2. Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur dan BUMBOO Kaldu Ayam
ke adonan, campur merata.
3. Masukkan tepung panir, campur hingga merata.
4. Bungkus adonan dengan menggunakan daun pisang.
5. Kukus 30 menit hingga matang.

40
41
6-8 Bulan

Puding Daging
Untuk 3 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Sapi Giling (100 gr) Energi Total (kkal) 27%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 46%

● Bawang Putih, haluskan (1 siung) Protein (gr) 38%

● Bawang Bombay, Karbohidrat Total (gr) 5%


cincang halus (1/2 sdm) Zat Besi (mg) 23%
● Saus Tiram (1 sdt)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Kecap Manis (1 sdt) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)


● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1/2 sdm)

Cara Membuat
1. Campur daging sapi giling, telur, bawang putih halus, bawang
bombay cincang, saus tiram, dan kecap manis. Aduk rata.
2. Tambahkan BUMBOO Olive Oil (EVOO) dan BUMBOO Ati Ayam
Bubuk, aduk kembali hingga rata.
3. Pindahkan adonan ke wadah tahan panas.
4. Kukus selama 10-15 menit hingga matang.

42
43
6-8 Bulan

Broccoli Potato
Pancake
Untuk 3 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, kukus (185 gr) Energi Total (kkal) 27%

● Brokoli, kukus (90 gr) Lemak Total (gr) 19%

● Tepung Maizena (4 sdm) Protein (gr) 23%

● Telur (1 butir) Karbohidrat Total (gr) 33%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm) Zat Besi (mg) 15%

● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Canola Oil (1 sdm) Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Haluskan kentang dan brokoli dengan chopper/blender.
2. Pindahkan ke wadah, tambahkan telur, tepung jagung,
BUMBOO Keju Bubuk, dan BUMBOO Kaldu Ayam.
Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
3. Panaskan teflon atau wajan anti lengket,
tuang BUMBOO Canola Oil.
4. Masak adonan hingga matang berwarna kecokelatan.

44
45
6-8 Bulan

Butter Rice
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Beras (100 gr) Energi Total (kkal) 33%

● Salted Butter (7 gr) Lemak Total (gr) 16%

● Bawang Putih, haluskan (1/4 sdt) Protein (gr) 20%

● Daun Bawang, iris tipis (1 sdt) Karbohidrat Total (gr) 51%

● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdt) Zat Besi (mg) 1%

● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Cuci beras hingga bersih, masukkan ke rice cooker.
2. Tambahkan salted butter, BUMBOO Chicken Fat Oil,
BUMBOO Kaldu Sapi, daun bawang, dan bawang putih.
3. Aduk sampai merata.
4. Masak beras hingga matang.

46
47
6-8 Bulan

Sup Nila
Kacang Merah
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Ikan Nila, rebus Energi Total (kkal) 34%
dan pisahkan duri (100 gr) Lemak Total (gr) 22%
● Kentang (150 gr) Protein (gr) 14%
● Kacang Merah, Karbohidrat Total (gr) 35%
rendam semalaman (20 gr)
Zat Besi (mg) 31%
● Wortel (1 buah)
● * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)
Usia 6-8 Bulan
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)
● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Rebus kacang merah, iris tipis-tipis.
2. Rebus kentang dan wortel, haluskan.
3. Panaskan BUMBOO Chicken Fat Oil, tumis ikan nila dan wortel
yang sudah dihaluskan.
4. Tambahkan 250 ml air.
5. Masukkan kentang.
6. Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur, aduk rata dan tunggu
hingga sup setengah matang.
7. Tambahkan BUMBOO Keju Bubuk, masak hingga sup
mengental seperti bubur.
8. Sup Nila Kacang Merah siap disajikan.

48
49
6-8 Bulan

Mashed
Chicken Potato
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, rebus dan haluskan (50 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Daging Ayam Cincang (25 gr) Lemak Total (gr) 27%

● Brokoli, rebus (1 sdm) Protein (gr) 31%

● Susu UHT plain (110 ml) Karbohidrat Total (gr) 17%

● Bawang Merah, cincang halus (1 siung) Zat Besi (mg) 8%

● Bawang Putih, cincang halus (1 siung)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Kaldu Ayam (1/2 sdt)


● BUMBOO Canola Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Canola Oil, tumis bawang merah
dan bawang putih hingga harum.
2. Tambahkan daging ayam giling dan masak hingga
setengah matang.
3. Tambahkan BUMBOO Keju Bubuk, BUMBOO Kaldu Ayam,
kentang yang sudah dihaluskan, brokoli, dan susu UHT plain.
4. Masak adonan hingga matang.

50
51
6-8 Bulan

Bubur Sumsum
Jagung
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Jagung Pipil (200 gr) Energi Total (kkal) 32%

● Santan (150 ml) Lemak Total (gr) 51%

● BUMBOO Keju Bubuk (3 sdt) Protein (gr) 18%

Karbohidrat Total (gr) 19%

Zat Besi (mg) 16%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Masukkan jagung pipil dan santan ke dalam blender, haluskan.
2. Saring adonan jagung pipil dan ambil sarinya.
3. Tambahkan tepung beras dan BUMBOO Keju Bubuk.
4. Panaskan wajan, masak hingga matang dan agak mengental.

52
53
6-8 Bulan

Risotto Udang
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi Putih (3 sdm) Energi Total (kkal) 27%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 29%

● Udang, cincang (40 gr) Protein (gr) 55%

● Brokoli, cincang (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 15%

● Tahu Jepang (10 gr) Zat Besi (mg) 12%

● Bawang Putih, cincang (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Jahe, cincang (1 sdt) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdm)


● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt)

Cara Membuat
1. Siapkan wadah, masukkan nasi putih dan telur.
Aduk rata, sisihkan.
2. Panaskan wajan, masukkan BUMBOO Chicken Fat Oil, lalu tumis
bawang putih, jahe dan udang hingga matang.
3. Masukkan air matang, nasi putih dan telur yang telah
diaduk tadi ke dalam wajan.
4. Tambahkan BUMBOO Kaldu Ayam, brokoli dan
potongan tahu jepang.
5. Masak hingga matang, Risotto Udang siap dihidangkan.

54
55
6-8 Bulan

Alpukat Kuah
Santan
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Alpukat (1 buah) Energi Total (kkal) 42%

● Santan (100 ml) Lemak Total (gr) 70%

● Gula Pasir (1 sdt) Protein (gr) 18%

● Bubuk Agar-agar (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 22%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm) Zat Besi (mg) 56%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Siapkan alpukat, pisahkan dengan bijinya. Ambil daging
alpukat dan masukkan ke blender, haluskan lalu tuang ke
dalam mangkuk kaca. Sisihkan.
2. Siapkan sauce pan, masukkan gula pasir, bubuk agar-agar,
santan, dan BUMBOO Keju Bubuk. Masak dan aduk
sampai mengental.
3. Tuangkan kuah santan di atas alpukat yang sudah disiapkan.
4. Alpukat Santan Keju siap dihidangkan.

56
57
6-8 Bulan

Bolu Kukus
Kacang Hijau
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kacang Hijau (3 sdm) Energi Total (kkal) 22%

● Santan (2 sdm) Lemak Total (gr) 19%

● Telur Ayam (1 pcs) Protein (gr) 33%

● Gula Pasir (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 20%

● Susu UHT (30 ml) Zat Besi (mg) 43%

● BUMBOO Keju Bubuk (3 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Siapkan blender, masukkan kacang hijau yang sudah direbus,
gula pasir, telur dan santan. Haluskan lalu masukkan ke
dalam mangkuk kaca.
2. Masukkan dan campurkan BUMBOO Keju Bubuk dan susu UHT,
aduk merata.
3. Kukus selama 20 menit.
4. Bolu Kukus Kacang Hijau siap dihidangkan.

58
59
6-8 Bulan

Labu Pisang
Kukus
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Labu Kuning (150 gr) Energi Total (kkal) 20%

● Pisang Ambon (1/2 buah) Lemak Total (gr) 17%

● Telur Ayam (1 butir) Protein (gr) 30%

● Susu UHT (50 ml) Karbohidrat Total (gr) 19%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt) Zat Besi (mg) 12%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Masukkan labu kuning yang sudah direbus dan setengah
buah pisang ambon, tumbuk dan haluskan.
2. Tambahkan telur, susu UHT, BUMBOO Keju Bubuk, dan
BUMBOO Olive Oil (EVOO). Aduk dan campur merata.
3. Masukkan seluruh adonan dalam wadah tahan panas.
4. Kukus selama 20 menit hingga matang.

60
61
6-8 Bulan

Bolu Kukus
Ubi Ungu
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Ubi Ungu (1 buah) Energi Total (kkal) 22%

● Santan (30 ml) Lemak Total (gr) 20%

● Gula Pasir (1 sdt) Protein (gr) 27%

● Telur Ayam (1 butir) Karbohidrat Total (gr) 21%

● Biskuit Marie (5 keping) Zat Besi (mg) 17%

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Masukkan ubi ungu, biskuit marie, dan santan,
lalu tumbuk hingga halus.
2. Masukkan telur, gula, dan BUMBOO Keju Bubuk.
Aduk dan campur merata.
3. Masukkan seluruh adonan ke dalam wadah tahan panas.
4. Kukus selama 20-25 menit hingga matang.

62
63
6-8 Bulan

Bolu Kacang
Merah Telur
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kacang Merah (100 gr) Energi Total (kkal) 30%

● Santan (65 ml) Lemak Total (gr) 31%

● Telur Bebek (1 butir) Protein (gr) 47%

● Gula Kelapa Organik Karbohidrat Total (gr) 29%


(Brown Sugar) (3 sdt) Zat Besi (mg) 39%
● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Rendam kacang merah semalaman, kemudian rebus.
2. Masukkan kacang merah yang sudah direbus, telur bebek, gula
kelapa organik (brown sugar) dan BUMBOO Keju Bubuk ke dalam
blender, haluskan.
3. Saring adonan, lalu tambahkan santan, aduk dan campur merata.
4. Masukkan adonan tadi dalam wadah tahan panas.
5. Kukus selama 25 menit.
6. Bolu Kacang Merah Telur siap dihidangkan.

64
65
6-8 Bulan

Barongko
Pisang
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pisang Ambon (1 buah) Energi Total (kkal) 22%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 24%

● Santan (50 ml) Protein (gr) 29%

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt) Karbohidrat Total (gr) 20%

Zat Besi (mg) 14%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 6-8 Bulan

Cara Membuat
1. Haluskan buah pisang. Masukkan telur, santan dan
BUMBOO Keju Bubuk, lalu aduk dan campur merata.
2. Masukkan adonan ke dalam wadah tahan panas.
3. Kukus selama 20 menit hingga matang.

66
67
6-8 Bulan

Potato Cream
Soup
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang Besar (1 buah) Energi Total (kkal) 34%

● Daging Ayam Giling (100 gr) Lemak Total (gr) 34%

● Kembang Kol (25 gr) Protein (gr) 55%

● Susu UHT (200 ml) Karbohidrat Total (gr) 14%

● Bawang Bombay Cincang (1 sdt) Zat Besi (mg) 14%

● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Usia 6-8 Bulan

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Chicken Fat Oil dalam wajan.
2. Tumis bawang bombay dan ayam giling tunggu sampai matang.
3. Masukkan tepung maizena, kembang kol yang sudah dipotong,
kentang yang sudah dikukus, susu UHT, BUMBOO Kaldu Jamur,
dan BUMBOO Keju Bubuk, aduk hingga tercampur rata.
4. Masak hingga mengental.
5. Potato Cream Soup siap dihidangkan.

68
69
71
9-11 Bulan

Bola Nasi
Korea
Untuk 2 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi (70 gr) Energi Total (kkal) 31%

● Daging Sapi Giling (50 gr) Lemak Total (gr) 35%

● Bawang Putih, haluskan (1 sdm) Protein (gr) 47%

● Nori (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 22%

● Daun Bawang (1 sdm) Zat Besi (mg) 25%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Sapi (2 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (2 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO), tumis bawang putih
dan daging sapi giling.
2. Tambahkan BUMBOO Kaldu Sapi dan daun bawang,
tumis hingga daging matang dan daun bawang agak layu.
3. Siapkan wadah, masukkan nasi dan tumisan daging.
4. Tambahkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan nori,
aduk hingga semua bahan tercampur.
5. Bentuk nasi menjadi bulatan-bulatan kecil.
6. Bola Nasi Korea siap dihidangkan.

72
73
9-11 Bulan

Sempol
Misoa Ayam
Untuk 3 Porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Misoa (50 gr) Energi Total (kkal) 24%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 16%

● Wortel (1 buah) Protein (gr) 64%

● Ayam (100 gr) Karbohidrat Total (gr) 23%

● Tepung Tapioka (1 sdm) Zat Besi (mg) 13%

● BUMBOO Teri Bubuk (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (2 sdt)


● BUMBOO Chicken Fat Oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Rebus misoa hingga matang, angkat kemudian tiriskan.
2. Masukkan misoa bersama wortel, ayam, tepung tapioka,
BUMBOO Teri Bubuk, BUMBOO Kaldu Sapi dan BUMBOO Olive Oil
(EVOO). Chopper hingga halus.
3. Tambahkan telur ke adonan, aduk merata.
4. Siapkan cetakan es krim silikon, tuang adonan ke cetakan dan
tempelkan stik es krim.
5. Kukus adonan 20 menit. Lalu, goreng menggunakan
BUMBOO Chicken Fat Oil sampai kecokelatan.
6. Sempol Misoa Ayam bisa dihidangkan dengan digoreng
lebih dulu atau langsung dimakan.

74
75
9-11 Bulan

Pasta Ball
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pasta Makaroni (25 gr) Energi Total (kkal) 29%

● Telur Ayam (1 butir) Lemak Total (gr) 26%

● Tepung Roti (3 sdt) Protein (gr) 64%

● Tepung Tapioka (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 23%

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdm) Zat Besi (mg) 42%

● BUMBOO Canola Oil


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
(secukupnya untuk menggoreng) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Rebus pasta makaroni hingga matang, tiriskan.
2. Campur pasta makaroni dengan BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan
tepung tapioka. Aduk rata.
3. Bentuk adonan pasta menjadi bulat-bulat.
4. Kocok telur dan siapkan tepung roti.
5. Lapisi adonan pasta ball dengan telur lalu baluri dengan
tepung roti.
6. Bekukan pasta ball selama 10-15 menit.
7. Panaskan BUMBOO Canola Oil, goreng pasta ball
hingga berwarna cokelat keemasan.
8. Pasta Ball siap dihidangkan.

76
77
9-11 Bulan

Tim Telur Teri


Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi (100 gr) Energi Total (kkal) 35%

● Teri Basah (20 gr) Lemak Total (gr) 35%

● Santan (80 ml) Protein (gr) 51%

● Telur (1 butir) Karbohidrat Total (gr) 28%

● Tahu Jepang (1 buah) Zat Besi (mg) 42%

● Tomat, potong dadu (1 buah)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (2 sdt)


● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)

Cara Membuat
1. Campurkan teri, santan, telur, tahu jepang, dan tomat.
2. Tambahkan BUMBOO Kaldu Ayam, BUMBOO Ati Ayam Bubuk,
dan BUMBOO Keju Bubuk ke adonan teri. Aduk rata.
3. Pindahkan adonan ke wadah tahan panas, kukus 30 menit.
4. Hidangkan bersama nasi dengan tekstur sesuai selera.

78
79
9-11 Bulan

Ayam Telur
Kuah Santan
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ayam Giling (50 gr) Energi Total (kkal) 25%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 23%

● Bumbu Putih (10 gr) Protein (gr) 57%

● Bubuk Santan (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 20%

● Bubuk Kunyit (1 sdm) Zat Besi (mg) 18%

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Tumis bumbu putih hingga wangi, masukkan ayam giling
dan telur.
2. Tambahkan air, bubuk santan, bubuk kunyit, dan
BUMBOO Ati Ayam Bubuk.
3. Masak hingga ayam matang.
4. Ayam Telur Kuah Santan siap dihidangkan.

80
81
9-11 Bulan

Tuna and
Rice Nugget
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ikan Tuna, kukus Energi Total (kkal) 38%
dan pisahkan duri (150 gr) Lemak Total (gr) 34%
● Telur (1 butir) Protein (gr) 88%
● Nasi (100 gr) Karbohidrat Total (gr) 26%
● Tepung Terigu (25 gr) Zat Besi (mg) 17%
● Daun Bawang (1 batang)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Bawang Putih Bubuk (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (2 sdm)


● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt)
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)

Cara Membuat
1. Suwir-suwir daging tuna kukus. Campurkan dengan telur, nasi,
tepung terigu, daun bawang, dan bawang putih bubuk.
2. Tambahkan BUMBOO Kaldu Sapi, BUMBOO Keju Bubuk,
dan BUMBOO Olive Oil (EVOO), campur adonan hingga rata.
3. Bentuk adonan sesuai selera.
4. Panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO) secukupnya, masak nugget
hingga berwarna cokelat keemasan di kedua sisinya.
5. Tuna and Rice Nugget siap dihidangkan.

82
83
9-11 Bulan

Potato Stick
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, kukus Energi Total (kkal) 28%
dan haluskan (2 buah) Lemak Total (gr) 15%
● Telur (1 butir) Protein (gr) 28%
● Tepung Terigu (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 40%
● Wortel Parut (2 sdm) Zat Besi (mg) 26%
● BUMBOO Ati Ayam (2 sdt)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt)


● BUMBOO Canola Oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Campur kentang yang sudah dihaluskan dengan telur,
tepung terigu, dan wortel parut.
2. Tambahkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan BUMBOO Kaldu Jamur,
aduk adonan kentang hingga semua bahan tercampur merata.
3. Panaskan BUMBOO Canola Oil secukupnya untuk menggoreng.
4. Masukkan adonan kentang ke piping bag/plastik segitiga, goreng
adonan berbentuk memanjang.
5. Angkat potato stick yang sudah berwarna keemasan,
taburkan BUMBOO Keju Bubuk.
6. Potato Stick siap dihidangkan.

84
85
9-11 Bulan

Bubur Wortel
Hati Ayam
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi (100 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Tempe, haluskan (25 gr) Lemak Total (gr) 19%

● Wortel Parut (2 sdm) Protein (gr) 24%

● Sereh, digeprek (1 batang) Karbohidrat Total (gr) 27%

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdt) Zat Besi (mg) 26%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)

Cara Membuat
1. Masukkan nasi, tempe, wortel, sereh, dan air ke dalam panci.
2. Tambahkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk, BUMBOO Kaldu Ayam,
BUMBOO Kaldu Jamur, dan BUMBOO Olive Oil (EVOO).
Masak hingga mendidih sambil diaduk sesekali.
3. Jika air mulai susut, aduk hingga bubur mengental.
4. Pisahkan sereh, Bubur Wortel Hati Ayam siap dihidangkan.

86
87
9-11 Bulan

Omelette Pasta
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pasta fusili, rebus Energi Total (kkal) 48%
hingga matang (30 gr) Lemak Total (gr) 56%
● Telur (1 butir) Protein (gr) 61%
● Bawang Putih, Karbohidrat Total (gr) 36%
cincang halus (1 siung)
Zat Besi (mg) 23%
● Daun Bawang,
potong-potong (10 gr) * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 9-11 Bulan
● BUMBOO Kaldu Ayam (1/2 sdt)
● BUMBOO Teri Bubuk (1/2 sdt)
● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Chicken Fat Oil, tumis bawang putih
hingga wangi.
2. Masukkan pasta, tambahkan BUMBOO Kaldu Ayam dan BUMBOO
Teri Bubuk. Aduk hingga tercampur rata, angkat dan tiriskan.
3. Kocok telur, tambahkan daun bawang.
Campur dengan pasta yang sudah ditumis.
4. Masak adonan hingga matang.
5. Omelette Pasta siap dihidangkan.

88
89
9-11 Bulan

Stick
Bakwan Nasi
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ayam Cincang (30 gr) Energi Total (kkal) 30%

● Wortel Parut (25 gr) Lemak Total (gr) 35%

● Telur (1 butir) Protein (gr) 33%

● Nasi (100 gr) Karbohidrat Total (gr) 21%

● Tepung Beras (1 sdm) Zat Besi (mg) 16%

● Bawang Putih,
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
cincang halus (1 siung) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)


● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)
● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdm)
● BUMBOO Canola Oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Campur daging ayam, telur, nasi, tepung beras, bawang putih,
BUMBOO Kaldu Ayam dan BUMBOO Beef Fat Oil.
2. Haluskan dengan chopper atau blender.
3. Tambahkan wortel parut dan BUMBOO Keju Bubuk ke adonan.
Aduk hingga adonan tercampur rata.
4. Masukan adonan ke piping bag.
5. Panaskan BUMBOO Canola Oil, masukan adonan bakwan
dalam bentuk memanjang.
6. Goreng hingga adonan matang berwarna cokelat keemasan.
7. Stick Bakwan Nasi siap dihidangkan.

90
91
9-11 Bulan

Schotel
Daging Sapi
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, rebus Energi Total (kkal) 29%
dan haluskan (150 gr) Lemak Total (gr) 37%
● Daging Sapi Cincang (100 gr) Protein (gr) 64%
● Wortel, cincang kasar (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 14%
● Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 24%
● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdm)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdm) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Beef Fat Oil, tumis daging sapi dan wortel.
Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur, masak sampai matang.
2. Siapkan wadah tahan panas, campur kentang, tumisan daging,
dan telur. Aduk rata.
3. Kukus selama 10-15 menit hingga matang.

92
93
9-11 Bulan

Perkedel
Hati Ayam
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, kukus Energi Total (kkal) 41%
dan haluskan (180 gr) Lemak Total (gr) 57%
● Hati Ayam Segar, bersihkan Protein (gr) 42%
dan rebus (10 gr)
Karbohidrat Total (gr) 26%
● Daging Cincang (25 gr)
Zat Besi (mg) 28%
● Telur (1 butir)
● * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Bawang Putih Cincang (1 sdt)
Usia 9-11 Bulan
● Bawang Merah Cincang (1 sdt)
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)
● BUMBOO Canola Oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO), tumis bawang putih,
bawang merah, dan daging cincang hingga matang.
2. Campur kentang yang sudah dihaluskan dengan hati ayam rebus,
lumatkan sampai hati ayam tercampur dengan kentang.
3. Masukkan tumisan daging ke adonan kentang,
tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur, aduk rata.
4. Bentuk adonan sesuai selera.
5. Kocok telur, lumuri adonan dengan kocokan telur.
6. Panaskan BUMBOO Canola Oil, goreng perkedel hingga
berwarna cokelat keemasan.
7. Perkedel Hati Ayam siap dihidangkan.

94
95
9-11 Bulan

Fish Fingers
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Fillet Ikan Kakap Merah, potong Energi Total (kkal) 31%
memanjang seukuran jari (100 gr) Lemak Total (gr) 23%
● Telur (1 butir) Protein (gr) 87%
● Tepung Terigu (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 24%
● Tepung Roti (25 gr) Zat Besi (mg) 18%
● Bawang Putih Bubuk (1 sdt)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)


● BUMBOO Canola oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Campur BUMBOO Kaldu Jamur, bawang putih bubuk, dan tepung
terigu. Aduk rata. Balurkan ke potongan ikan.
2. Siapkan tepung roti dan campurkan dengan
BUMBOO Keju Bubuk.
3. Di mangkuk terpisah, kocok telur.
4. Lumuri potongan ikan dengan telur dan campuran tepung roti.
5 Panaskan BUMBOO Canola Oil, goreng fish fingers hingga
berwarna cokelat keemasan.
6. Fish Fingers siap disajikan.

96
97
9-11 Bulan

Orak Arik
Telur Tomat
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Telur (1 butir) Energi Total (kkal) 29%

● Tomat, potong dadu (1 buah) Lemak Total (gr) 46%

● Tahu Putih (25 gr) Protein (gr) 50%

● Wortel, potong dadu (10 gr) Karbohidrat Total (gr) 7%

● Bawang Bombay, Zat Besi (mg) 17%


potong kecil (10 gr)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Canola Oil (1 sdt)


● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Canola Oil, tumis bawang bombay dan wortel,
tambahkan air. Masak hingga wortel empuk.
2. Masukkan tomat dan tahu, lumatkan sambil dimasak.
3. Kocok telur, tuang ke campuran tomat dan tahu.
Masak hingga telur matang dan air menyusut.
4. Tambahkan BUMBOO Olive Oil (EVOO) sebagai topping.
5. Orak Arik Telur Tomat siap dihidangkan.

98
99
9-11 Bulan

Tim Tahu Telur


Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tahu (25 gr) Energi Total (kkal) 39%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 33%

● Wortel, serut (2 sdm) Protein (gr) 64%

● Nasi (30 gr) Karbohidrat Total (gr) 39%

● Bawang Putih Bubuk (1 sdt) Zat Besi (mg) 16%

● BUMBOO Teri Bubuk (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Haluskan tahu, lalu campur dengan telur, wortel, dan nasi.
Aduk rata.
2. Tambahkan BUMBOO Teri Bubuk, BUMBOO Chicken Fat Oil,
dan bawang putih bubuk. Aduk kembali.
3. Pindahkan ke wadah tahan panas.
4. Kukus selama 10-15 menit hingga matang.

100
101
9-11 Bulan

Potato Waffle
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang, rebus Energi Total (kkal) 30%
dan haluskan (100 gr) Lemak Total (gr) 18%
● Hati ayam, bersihkan Protein (gr) 76%
dan rebus (1 pcs)
Karbohidrat Total (gr) 30%
● Telur (1 butir)
Zat Besi (mg) 64%
● Brokoli, kukus
dan potong kecil (10 gr) * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 9-11 Bulan
● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)

Cara Membuat
1. Campur kentang dengan hati ayam dan telur, lumatkan hingga
tercampur rata.
2. Tambahkan brokoli ke adonan, aduk kembali.
3. Tambahkan BUMBOO Kaldu Ayam, aduk sampai adonan
tercampur rata.
4. Panaskan cetakan waffle, masak adonan sampai
matang cokelat keemasan.
5. Potato Waffle siap dihidangkan.

102
103
9-11 Bulan

Tofu Pasta
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pasta Makaroni (30 gr) Energi Total (kkal) 46%

● Tahu (1 buah) Lemak Total (gr) 48%

● Tomat Cherry (1 buah) Protein (gr) 41%

● Susu (30 ml) Karbohidrat Total (gr) 36%

● Bawang Putih, cincang (1 sdm) Zat Besi (mg) 0%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Blender tahu dan susu.
2. Rebus pasta makaroni hingga matang, sisihkan. Simpan sedikit air.
3. Panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO), tumis bawang putih
hingga wangi.
4. Masukkan tomat cherry dan air pasta.
5. Tambahkan blenderan tahu dan susu, kemudian masukkan
pasta makaroni.
6. Taburkan BUMBOO Keju Bubuk atau tambahkan keju cheddar.
7. Pindahkan pasta makaroni ke wadah tahan panas.
8. Panggang di suhu 170°C selama 5-7 menit.
9. Tofu Pasta siap dihidangkan.

104
105
9-11 Bulan

Misoa Santan
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Misoa (50 gr) Energi Total (kkal) 43%

● Santan (150 ml) Lemak Total (gr) 57%

● Telur (1 butir) Protein (gr) 40%

● Bawang Putih, haluskan (1 siung) Karbohidrat Total (gr) 32%

● Jahe, geprek (1 ruas) Zat Besi (mg) 46%

● BUMBOO Teri Bubuk (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Canola Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Canola Oil. Tumis bawang putih dan jahe,
tunggu hingga wangi.
2. Tambahkan santan.
3. Tambahkan BUMBOO Teri Bubuk dan BUMBOO Kaldu Jamur,
masak hingga mendidih.
4. Masukkan telur, aduk sebentar.
5. Pisahkan jahe, kemudian masukkan misoa.
Masak hingga misoa matang.
6. Misoa Santan siap dihidangkan.

106
107
9-11 Bulan

Bubur Sumsum
Buah Naga
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Buah Naga, potong dadu (1/2 buah) Energi Total (kkal) 37%

● Susu UHT (120 ml) Lemak Total (gr) 48%

● Santan (200 ml) Protein (gr) 31%

● Tepung Beras (3 sdm) Karbohidrat Total (gr) 26%

● Gula Kelapa (1 sdm) Zat Besi (mg) 26%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Campur tepung beras, BUMBOO Keju Bubuk, gula kelapa,
dan santan. Masak sampai mengental.
2. Haluskan buah naga, masukkan ke adonan bubur sumsum.
3. Campur hingga rata, sisihkan.
4. Untuk kuah, campur susu UHT full cream
dan BUMBOO Keju Bubuk, masak sampai mendidih.
5. Sajikan bubur sumsum dengan kuah.

108
109
9-11 Bulan

Gadon
Teri Nasi
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Teri (25 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Nasi (50 gr) Lemak Total (gr) 27%

● Tomat, potong dadu (1 sdm) Protein (gr) 45%

● Daun Bawang (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 15%

● Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 24%

● Santan (30 ml)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdt)

Cara Membuat
1. Siapkan mangkuk besar lalu masukkan teri, nasi, telur, santan,
tomat, daun bawang, BUMBOO Chicken Fat Oil dan
BUMBOO Kaldu Jamur, aduk merata.
2. Siapkan daun pisang untuk membungkus adonan.
3. Kukus adonan selama 20 menit hingga matang.
4. Gadon Teri Nasi siap dihidangkan.

110
111
9-11 Bulan

Muffin
Udang Kukus
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Telur Puyuh (5 butir) Energi Total (kkal) 17%

● Udang Potong (25 gr) Lemak Total (gr) 9%

● Kentang (50 gr) Protein (gr) 45%

● Jagung Pipil (50 gr) Karbohidrat Total (gr) 19%

● Tomat Potong (2 sdm) Zat Besi (mg) 44%

● Wortel Potong (2 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdt)

Cara Membuat
1. Kukus kentang dan jagung pipil.
2. Siapkan mangkuk berisi telur puyuh dan dikocok sampai merata.
3. Masukkan kentang dan jagung kukus bersama dengan
telur puyuh.
4. Campurkan udang, wortel, tomat, dan daun bawang.
5. Masukkan BUMBOO Ati Ayam Bubuk dan BUMBOO Kaldu Jamur
lalu aduk sampai merata.
6. Siapkan tempat cetakan untuk menaruh adonan lalu kukus
selama 20 menit.
7. Muffin Udang kukus siap dihidangkan.

112
113
9-11 Bulan

Maja Blanca
Untuk 4 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Santan (250 ml) Energi Total (kkal) 39%

● Susu UHT (100 ml) Lemak Total (gr) 44%

● Gula Aren (1 sdt) Protein (gr) 26%

● Jagung Pipil (25 gr) Karbohidrat Total (gr) 35%

● Tepung Maizena (100 gr) Zat Besi (mg) 17%

● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Panaskan wajan dengan api kecil. Masukkan santan, susu UHT,
jagung pipil, dan gula aren sambil diaduk merata.
2. Masukkan BUMBOO Keju Bubuk dan tepung maizena
yang sudah dilarutkan dengan air, aduk perlahan
sampai mengental.
3. Tuang ke wadah anti panas yang dilapisi daun pisang.
4. Taburi kembali BUMBOO Keju Bubuk sebagai topping.
5. Maja Blanca siap dihidangkan.

114
115
9-11 Bulan

Nori Tofu
Chicken Shimeji
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tahu (25 gr) Energi Total (kkal) 45%

● Nori/Rumput Laut Jepang (1 pcs) Lemak Total (gr) 65%

● Tepung Terigu (1 sdm) Protein (gr) 66%

● Bawang Putih Cincang (2 siung) Karbohidrat Total (gr) 65%

● Tepung Maizena (25 gr) Zat Besi (mg) 35%

● Daging Ayam, potong dadu (60 gr)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Minyak Wijen (1 sdm) Usia 9-11 Bulan

● Jamur Shimeji (1 sdm)


● BUMBOO Canola Oil (4 sdm)
● BUMBOO Kaldu Ayam (½ sdt)

Cara Membuat
● Tahu Putih Nori
1. Siapkan tahu putih yang sudah dipotong kotak, lalu tempelkan nori di bagian
atas tahu putih.
2. Lapisi tahu nori dengan tepung terigu sampai merata.
3. Panaskan wajan dengan api kecil, masukkan BUMBOO Canola Oil dan goreng
tahu nori yang sudah dilapisi tepung terigu sampai matang, lalu tiriskan.

● Saus
1. Panaskan wajan kembali dengan api kecil, masukkan BUMBOO Canola Oil,
lalu tumis bawang putih, ayam, jamur shimeji, dan minyak wijen
sampai merata.
2. Masukkan air, BUMBOO Kaldu Ayam, dan tepung maizena yang sudah
dicampurkan air, aduk hingga merata dan mengental.

Siapkan tahu nori di piring. Siram dengan saus dan hidangkan.

116
117
9-11 Bulan

Creamy Garlic Butter


Shrimp Spinach
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Udang Kupas (40gr) Energi Total (kkal) 28%

● Cooking Cream (50 ml) Lemak Total (gr) 47%

● Bayam (10gr) Protein (gr) 36%

● BUMBOO Canola Oil (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 6%

● BUMBOO Teri Bubuk (1 sdt) Zat Besi (mg) 38%

● BUMBOO Ati Ayam (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Marinasi udang kupas dengan BUMBOO Teri Bubuk,
diamkan sekitar 15 menit.
2. Panaskan wajan dengan api kecil, masukkan BUMBOO Canola Oil
lalu tumis udang yang sudah dimarinasi sampai matang.
Masukkan bawang putih cincang, angkat lalu sisihkan.
3. Masukkan kembali BUMBOO Canola Oil, BUMBOO Teri Bubuk,
BUMBOO Ati Ayam, bawang putih cincang. Tumis sebentar,
lalu masukkan kembali cooking cream, bayam, dan
BUMBOO Keju Bubuk. Tumis sampai agak mengental.
4. Tata udang di piring lalu tuangkan kuah krim bayam.
5. Creamy Garlic Butter Shrimp Spinach siap dihidangkan.

118
119
9-11 Bulan

Bolu Kukus
Pisang Meses
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pisang Ambon (3 buah) Energi Total (kkal) 30%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 13%

● Oat (5 sdm) Protein (gr) 26%

● Gula Pasir (11/2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 50%

● Meses Coklat (3 sdt) Zat Besi (mg) 4%

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Canola Oil (1 sdt) Usia 9-11 Bulan

Cara Membuat
1. Kocok telur. Di mangkuk terpisah lumatkan buah pisang.
2. Campurkan oat, gula pasir, telur dan pisang. Tambahkan
BUMBOO Keju Bubuk, BUMBOO Canola Oil, dan meses cokelat.
Aduk sampai merata.
3. Pindahkan adonan ke wadah tahan panas.
4. Kukus selama 15-20 menit sampai matang.
5. Bolu Kukus Pisang Meses siap dihidangkan.

120
121
123
12+ Bulan

Sup Cream
Ayam Jagung
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Dada Ayam (100 gr) Energi Total (kkal) 28%

● Jagung, dipipil (1 buah) Lemak Total (gr) 33%

● Bawang Bombay (1/2 sdm) Protein (gr) 73%

● Wortel Parut (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 13%

● Susu UHT (150 ml) Zat Besi (mg) 29%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (2 sdt)


● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt)

Cara Membuat
1. Masukkan air untuk merebus dada ayam. Campurkan BUMBOO Kaldu Ayam,
BUMBOO Ati Ayam. Tunggu 5 menit, lalu tiriskan dada ayam.
2. Pakai kembali air rebusan dada ayam untuk merebus jagung pipil.
3. Pisahkan sebagian jagung pipil untuk diblender dengan
air rebusan dada ayam.
4. Potong dada ayam kecil-kecil.
5. Panaskan wajan dengan api kecil, masukkan BUMBOO Olive Oil (EVOO),
bawang bombay, wortel, tumis sebentar sampai harum.
6. Masukkan jagung pipil yang sudah diblender. Campurkan kembali
BUMBOO Kaldu Ayam, BUMBOO Ati Ayam, dan BUMBOO Keju Bubuk,
dada ayam, jagung pipil utuh yang tersisa, dan susu UHT.
Aduk merata sampai mengental.
7. Sup Cream Ayam Jagung siap dihidangkan.

124
125
12+ Bulan

Bola Kentang
Telur Puyuh
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang Besar (2 buah) Energi Total (kkal) 22%

● Telur Puyuh, rebus (7 butir) Lemak Total (gr) 35%

● Bawang Putih, Protein (gr) 15%


cincang halus (1 siung) Karbohidrat Total (gr) 61%
● Tepung Maizena (3 sdm) Zat Besi (mg) 11%
● Daun Bawang, iris tipis (1 sdm)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Canola Oil


(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Rebus kentang hingga matang dan lumatkan.
2. Tambahkan tepung maizena, bawang putih, daun bawang dan
BUMBOO Kaldu Sapi.
3. Aduk dan uleni hingga merata.
4. Ambil sedikit adonan, pipihkan dan bungkus telur puyuh
di dalamnya.
5. Goreng dengan BUMBOO Canola Oil hingga berwarna
cokelat keemasan.
6. Bola Kentang Telur Puyuh siap dihidangkan.

126
127
12+ Bulan

Yaki Udon
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Udon (175 gr) Energi Total (kkal) 25%

● Bawang Putih (1 siung) Lemak Total (gr) 26%

● Bawang Merah (1 siung) Protein (gr) 42%

● Bawang Bombay (1/4 buah) Karbohidrat Total (gr) 22%

● Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 8%

● Wortel (2 sdm)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Bakso Ayam (25 gr) Usia 1-3 Tahun

● Jamur Kancing (3 potong)


● Kecap Asin (1 sdt)
● Kecap Manis (1 sdt)
● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)

Cara Membuat
1. Rebus udon, angkat dan tiriskan.
2. Panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO), lalu tumis bawang putih,
bawang merah, dan bawang bombay.
3. Tambahkan telur, kemudian orak-arik.
4. Masukkan wortel, jamur kancing, bakso ayam,
dan udon yang sudah direbus.
5. Tambahkan kecap asin dan kecap manis,
serta BUMBOO Kaldu Ayam.
6. Aduk rata dan masak hingga matang.
7. Yaki Udon siap dihidangkan.

128
129
12+ Bulan

Ayam Jamur
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ayam, potong dadu (30 gr) Energi Total (kkal) 22%

● Jamur Enoki (10 gr) Lemak Total (gr) 40%

● Bawang Merah Cincang (1 sdt) Protein (gr) 41%

● Bawang Putih Cincang (1 sdt) Karbohidrat Total (gr) 9%

● Saus Tiram (1 sdm) Zat Besi (mg) 10%

● Daun Bawang (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdm) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Beef Fat Oil, lalu tumis bawang merah,
bawang putih hingga harum.
2. Masukkan daging ayam, dan jamur enoki.
3. Tambahkan sedikit air, saus tiram, BUMBOO Kaldu Jamur,
lalu aduk merata.
4. Taburkan daun bawang.
5. Ayam Jamur siap dihidangkan.

130
131
12+ Bulan

Ice Lolly
Pisang Jagung
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Jagung, dipipil (1/2 buah) Energi Total (kkal) 14%

● Pisang Ambon (1 buah) Lemak Total (gr) 7%

● Susu UHT (150 ml) Protein (gr) 15%

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdt) Karbohidrat Total (gr) 15%

Zat Besi (mg) 3%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 1-3 Tahun

Cara Membuat
1. Masukkan jagung dan susu UHT ke dalam blender,
haluskan lalu saring.
2. Lumatkan pisang.
3. Masukkan BUMBOO Keju Bubuk dan susu jagung
yang sudah disaring, aduk merata.
4. Tuang ke cetakan es krim. Bekukan di freezer.
5. Ice Lolly Pisang Jagung siap disajikan.

132
133
12+ Bulan

Martabak
Hati Ayam
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Hati Ayam, bersihkan Energi Total (kkal) 19%
dan rebus (3 buah) Lemak Total (gr) 33%
● Wortel Parut (1 sdm) Protein (gr) 31%
● Tahu Putih (25 gr) Karbohidrat Total (gr) 9%
● Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 29%
● Daun Bawang,
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
potong-potong (10 gr)
Usia 1-3 Tahun
● Kulit Lumpia (3-4 lembar)
● BUMBOO Chicken Fat Oil
(secukupnya untuk menggoreng)

Cara Membuat
1. Haluskan hati ayam dan tahu putih.
2. Masukkan telur, wortel, daun bawang, hati ayam, dan
tahu putih yang sudah dihaluskan. Aduk merata.
3. Bungkus adonan dengan kulit lumpia.
4. Panaskan BUMBOO Chicken Fat Oil, goreng martabak
hingga berwarna cokelat keemasan.
5. Martabak Hati Ayam siap dihidangkan.

134
135
12+ Bulan

Foccacia Bread
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tepung Terigu Energi Total (kkal) 27%
Protein Sedang (225 gr) Lemak Total (gr) 17%
● Ragi Instan (2 gr) Protein (gr) 27%
● Garam (2 gr) Karbohidrat Total (gr) 33%
● Air (210 ml) Zat Besi (mg) 12%
● BUMBOO Canola Oil (1 sdt)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (3 sdt) Usia 1-3 Tahun

Cara Membuat
1. Campur tepung terigu, ragi, garam, dan air. Aduk dan uleni
adonan hingga tercampur rata.
2. Tutup adonan, tunggu 30-40 menit hingga mengembang.
3. Lipat sisi adonan ke tengah, tunggu kembali 30-40 menit
hingga mengembang. Ulangi sebanyak 3 kali.
4. Siapkan loyang, oles dengan BUMBOO Canola Oil.
5. Pindahkan adonan ke loyang, tunggu kembali
60 menit hingga mengembang.
6. Tuangkan BUMBOO Olive Oil (EVOO) di atas adonan,
tekan-tekan adonan dengan jari.
7. Tambahkan topping sesuai selera.
8. Panggang di oven dengan suhu 220°C
selama 15-20 menit.
9. Foccacia Bread siap dihidangkan.

136
137
12+ Bulan

Onigiri Abon
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi Putih (80 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Rumput Laut Khusus Onigiri (4 gr) Lemak Total (gr) 25%

● Mayones (1 sdm) Protein (gr) 21%

● BUMBOO Abon Ayam (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 21%

Zat Besi (mg) 3%

* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian


Usia 1-3 Tahun

Cara Membuat
1. Basahi cetakan onigiri dengan air agar nasi tidak lengket.
2. Masukkan nasi ke dalam cetakan 1/2 bagian.
3. Olesi nasi dengan mayones, lalu masukkan
BUMBOO Abon Ayam dan olesi dengan mayones kembali.
4. Tutup dengan nasi, padatkan, lalu tutup cetakan sambil ditekan.
5. Keluarkan nasi dari cetakan dan bungkus dengan
rumput laut onigiri.
6. Onigiri Abon siap dihidangkan.

138
139
12+ Bulan

Ayam Pop
Khas Padang
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Paha Ayam (5 buah) Energi Total (kkal) 26%

● Air Kelapa (200 ml) Lemak Total (gr) 36%

● Bawang Merah, haluskan (5 siung) Protein (gr) 73%

● Bawang Putih, haluskan (3 siung) Karbohidrat Total (gr) 12%

● Sereh, geprek (1 sdm) Zat Besi (mg) 13%

● Lengkuas, geprek (1 ruas)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Jahe, geprek (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt)


● BUMBOO Canola oil (2 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Canola Oil, lalu tumis bawang merah, bawang
putih, sereh, lengkuas, dan jahe hingga wangi.
2. Masukkan paha ayam, aduk sebentar.
3. Tuang air kelapa, kemudian tambahkan BUMBOO Kaldu Ayam.
Masak hingga air menyusut.
4. Setelah matang, bisa hidangkan dengan digoreng lebih dulu.
5. Ayam Pop Khas Padang siap disajikan.

140
141
12+ Bulan

Banana
Milk Puff
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Pisang Ambon, Energi Total (kkal) 35%
potong dadu (1 buah) Lemak Total (gr) 27%
● Puff Pastry (20gr) Protein (gr) 32%
● Susu UHT (75 ml) Karbohidrat Total (gr) 58%
● Tepung Maizena (1/2 sdm) Zat Besi (mg) 16%
● Kuning Telur (1 butir)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Vanili Bubuk (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Keju Bubuk (1/2 sdm)

Cara Membuat
1. Kocok kuning telur, vanili bubuk, dan tepung maizena
hingga tercampur rata.
2. Tuangkan susu UHT dan BUMBOO Keju Bubuk, aduk rata.
3. Potong puff pastry, tata di cetakan.
4. Letakkan pisang di atas puff pastry, kemudian
tuang adonan susu.
5. Panggang dengan suhu 180°C selama 10 menit.
6. Banana Milk Puff siap dihidangkan.

142
143
12+ Bulan

Macaroni
Chicken Balls
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Ayam, Energi Total (kkal) 18%
potong kecil-kecil (60 gr) Lemak Total (gr) 22%
● Pasta Makaroni (60 gr) Protein (gr) 37%
● Wortel Parut (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 12%
● Bawang Putih, cincang (1 siung) Zat Besi (mg) 13%
● BUMBOO Abon Sapi (2 sdm)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

Cara Membuat
1. Rebus pasta makaroni, sisihkan.
2. Di mangkuk terpisah, masukkan daging ayam, bawang putih,
wortel, BUMBOO Kaldu Ayam, dan BUMBOO Abon Sapi.
Aduk rata.
3. Tambahkan pasta makaroni, aduk kembali.
4. Bentuk adonan bulat-bulat, goreng dengan api kecil hingga
berwarna cokelat keemasan. Angkat dan tiriskan.
5. Macaroni Chicken Balls siap dihidangkan.

144
145
12+ Bulan

Soto Ayam
Pak Min
Untuk 4 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Paha Ayam (300 gr) Energi Total (kkal) 21%

● Ebi (40 gr) Lemak Total (gr) 27%

● Bawang Putih, haluskan (7 siung) Protein (gr) 97%

● Lada Putih (1 sdt) Karbohidrat Total (gr) 4%

● Sereh, geprek (1 batang) Zat Besi (mg) 21%

● Jahe, geprek (1 ruas)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Kayu Manis (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● Gula Pasir (2 sdt)


● Air (500 ml)
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)
● BUMBOO Canola Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Haluskan ebi dan bawang putih.
2. Panaskan BUMBOO Canola Oil, kemudian tumis ebi dan
bawang putih hingga wangi.
3. Masukkan ayam dan air. Lalu tambahkan lada putih, gula pasir,
sereh, jahe, kayu manis, dan BUMBOO Kaldu Jamur.
4. Masak ayam hingga matang.
5. Soto Ayam Pak Min siap dihidangkan.

146
147
12+ Bulan

Pepes
Hati Ayam
Untuk 4 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Hati Ayam, bersihkan (300 gr) Energi Total (kkal) 15%

● Telur (2 butir) Lemak Total (gr) 17%

● Tomat, potong dadu (1 buah) Protein (gr) 64%

● Bawang Putih (5 siung) Karbohidrat Total (gr) 5%

● Bawang Merah (3 siung) Zat Besi (mg) 94%

● Kunyit (1/2 ruas)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Jahe (1/2 ruas) Usia 1-3 Tahun

● Lengkuas (1/2 ruas)


● Sereh (1 batang)
● Air (secukupnya)
● BUMBOO Kaldu Ayam (2 sdt)
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdt)

Cara Membuat
1. Haluskan bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, dan lengkuas.
2. Panaskan BUMBOO Olive Oil EVOO, tumis bumbu yang sudah
dihaluskan. Tambahkan tomat, hati ayam, air, dan
BUMBOO Kaldu Ayam. Masak hingga matang.
3. Pindahkan hati ayam ke wadah lain, masukkan 2 butir telur.
Aduk rata.
4. Bungkus adonan dengan daun pisang, panggang
di atas teflon hingga daun pisang layu.
5. Pepes Ati Ayam siap dihidangkan.

148
149
12+ Bulan

Quiche
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Telur (3 butir) Energi Total (kkal) 21%

● Kentang (60 gr) Lemak Total (gr) 22%

● Susu UHT (50 ml) Protein (gr) 52%

● Sosis (1 buah) Karbohidrat Total (gr) 10%

● Bawang Putih Bubuk (1/2 sdt) Zat Besi (mg) 24%

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1/2 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Ayam (1/2 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Keju Bubuk (2 sdm)

Cara Membuat
1. Kocok telur, tambahkan bawang putih bubuk, susu,
BUMBOO Kaldu Ayam, dan BUMBOO Ati Ayam Bubuk.
Aduk rata.
2. Potong sosis dan kentang kecil-kecil, masukkan ke cetakan.
3. Tuangkan adonan telur ke cetakan sampai 3/4 penuh.
4. Panggang dengan suhu 180°C selama 20-30 menit
hingga matang.
5. Quiche siap dihidangkan.

150
151
12+ Bulan

Ayam Wijen
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Paha Ayam Fillet (225 gr) Energi Total (kkal) 40%

● Salted Butter (7 gr) Lemak Total (gr) 64%

● Tepung Maizena (1 sdm) Protein (gr) 110%

● Minyak Wijen (1/2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 31%

● Bawang Putih, haluskan (1 sdt) Zat Besi (mg) 23%

● Brown Sugar (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Kecap Asin (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)


● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdt)
● BUMBOO Chicken Fat Oil (1 sdm)

Cara Membuat
1. Marinasi paha ayam fillet dengan BUMBOO Kaldu Ayam,
BUMBOO Ati Ayam Bubuk, bawang putih, brown sugar,
kecap asin, dan tepung maizena. Diamkan selama 30-60 menit.
2. Panaskan BUMBOO Chicken Fat Oil, masak ayam bagian kulit
lebih dulu.
3. Setelah satu sisi berubah warna, balik paha ayam.
Masak sambil masukkan salted butter.
4. Setelah matang, siram minyak wijen di atas ayam.
5. Ayam Wijen siap dihidangkan.

152
153
12+ Bulan

Penne Spinach
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Penne Pasta (60 gr) Energi Total (kkal) 35%

● Bayam (15 gr) Lemak Total (gr) 46%

● Telur (1 butir) Protein (gr) 37%

● Susu UHT (125 ml) Karbohidrat Total (gr) 23%

● Bawang Putih, haluskan (2 siung) Zat Besi (mg) 41%

● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Ati Ayam Bubuk (1 sdm)


● BUMBOO Canola Oil (2 sdm)

Cara Membuat
1. Rebus penne pasta hingga matang, sisihkan.
2. Blender bayam dengan susu UHT.
3. Panaskan BUMBOO Canola Oil, tumis bawang putih
hingga wangi.
4. Tambahkan penne pasta dan saus bayam.
5. Tambahkan telur, BUMBOO Kaldu Jamur dan
BUMBOO Ati Ayam Bubuk. Aduk merata.
6. Tambahkan BUMBOO Keju Bubuk, aduk kembali.
Masak hingga matang.
7. Penne Spinach siap dihidangkan.

154
155
12+ Bulan

Chicken
Mentai Rice
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Nasi (4 sdm) Energi Total (kkal) 37%

● Mayones (1 sdm) Lemak Total (gr) 56%

● Ayam Suwir (25 gr) Protein (gr) 60%

● Kuning Telur (1 butir) Karbohidrat Total (gr) 20%

● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdt) Zat Besi (mg) 11%

● BUMBOO Abon Ayam (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
Usia 1-3 Tahun

Cara Membuat
1. Masukkan nasi ke dalam mangkuk. Campurkan kuning telur,
BUMBOO Olive Oil (EVOO), dan BUMBOO Abon Ayam. Aduk rata.
2. Masukkan campuran nasi yang sudah diaduk ke wadah tahan
panas, lalu padatkan.
3. Untuk topping, campurkan mayones dan ayam suwir. Aduk rata.
4. Tuang topping ke atas nasi tadi dan panggang selama 20 menit
dengan suhu 150°C.
5. Chicken Mentai Rice siap dihidangkan.

156
157
12+ Bulan

Patin
Kuah Santan
Untuk 3 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Ikan Patin Fillet (85 gr) Energi Total (kkal) 30%

● Wortel, potong-potong (1 buah) Lemak Total (gr) 68%

● Santan (300 ml) Protein (gr) 27%

● Bawang Putih, iris tipis (1 siung) Karbohidrat Total (gr) 9%

● Bawang Merah, iris tipis (1 siung) Zat Besi (mg) 21%

● Kunyit Bubuk (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Gula Pasir (1/2 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Canola Oil (1 sdm)


● BUMBOO Teri Bubuk (1 sdm)
● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdm)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Canola Oil, tumis bawang putih
dan bawang merah hingga wangi.
2. Masukkan kunyit bubuk dan santan.
3. Masukkan ikan patin fillet dan wortel.
4. Tambahkan gula, BUMBOO Teri Bubuk,
dan BUMBOO Kaldu Sapi.
5. Masak hingga ikan patin matang dan wortel empuk.
6. Patin Kuah Santan siap dihidangkan.

158
159
12+ Bulan

Sop Ayam
Asam Manis
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Dada Ayam Fillet (50 gr) Energi Total (kkal) 32%

● Kentang (1 buah) Lemak Total (gr) 44%

● Wortel, potong-potong (20 gr) Protein (gr) 68%

● Tomat, potong dadu (1 buah) Karbohidrat Total (gr) 19%

● Air (500 ml) Zat Besi (mg) 26%

● Jahe, geprek (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Sereh, geprek (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● Bawang Merah, iris (1 siung)


● Bawang Bombay, iris (10 gr)
● Saus Tomat (2 sdm)
● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdm)
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)

Cara Membuat
1. Panaskan BUMBOO Beef Fat Oil, tumis bawang merah
dan bawang bombay hingga harum.
2. Masukkan dada ayam fillet, tumis sampai ayam berubah warna.
3. Tambahkan kentang, wortel, dan air.
4. Masukkan sereh dan jahe.
5. Tambahkan BUMBOO Kaldu Jamur.
6. Masukkan potongan tomat dan saus tomat.
7. Tunggu hingga mendidih dan wortel empuk.
8. Sop Ayam Asam Manis siap dihidangkan.
160
161
12+ Bulan

Brokoli Udang
Tofu Saus Tiram
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Brokoli, rebus Energi Total (kkal) 20%
dan potong-potong (2 sdm)
Lemak Total (gr) 22%
● Tahu Jepang (50 gr)
Protein (gr) 56%
● Udang Kupas (85 gr)
● Karbohidrat Total (gr) 36%
Wortel, potong-potong (1 buah)
● Bawang Bombay, iris (10 gr) Zat Besi (mg) 23%
● Bawang Putih, haluskan (1 siung)
* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Saus Tiram (1 sdt) Usia 1-3 Tahun
● Kecap Manis (1 sdt)
● Tepung Maizena (1 sdm)
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdt)
● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)
● BUMBOO Olive Oil (EVOO) (1 sdm)

Cara Membuat
1. Potong tahu, lumuri dengan tepung maizena.
2. Goreng tahu hingga berwarna cokelat keemasan, angkat dan sisihkan.
3. Di wajan terpisah, panaskan BUMBOO Olive Oil (EVOO).
Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
4. Masukkan udang, tumis sampai berubah warna.
5. Masukkan wortel, masak sebentar dan tambahkan air.
6. Tambahkan brokoli, BUMBOO Kaldu Jamur, BUMBOO Kaldu Ayam,
saus tiram, dan kecap manis. Aduk hingga tercampur rata.
7. Masukkan tahu yang sudah digoreng.
8. Tambahkan larutan tepung maizena, masak hingga kuah mengental.
9. Brokoli Udang Tofu Saus Tiram siap dihidangkan.

162
163
12+ Bulan

Japanese
Cheesecake
Untuk 8 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Tepung Terigu (70 gr) Energi Total (kkal) 23%

● Susu UHT (180 gr) Lemak Total (gr) 24%

● Kuning Telur (4 butir) Protein (gr) 19%

● Putih Telur (4 butir) Karbohidrat Total (gr) 17%

● Gula Pasir (80 gr) Zat Besi (mg) 10%

● Jus Lemon (1 sdm)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Pasta Vanila (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● Unsalted Butter (70 gr)


● BUMBOO Keju Bubuk (100 gr)

Cara Membuat
1. Masukkan BUMBOO Keju Bubuk, susu UHT, dan unsalted butter di sauce pan.
Masak hingga butter meleleh. Diamkan sebentar.
2. Di mangkuk terpisah, kocok kuning telur bersama pasta vanila. Tambahkan
campuran yang sudah dimasak sebelumnya lalu tepung terigu. Aduk rata.
3. Di mangkuk lain, kocok putih telur dengan jus lemon, tambahkan gula pasir sedikit
demi sedikit. Kocok adonan hingga mengembang membentuk soft peak
(puncak adonan terlihat lunak).
4. Masukkan sedikit demi sedikit adonan putih telur ke adonan kuning telur,
aduk perlahan sampai tercampur rata.
5. Masukkan adonan ke loyang, panggang dengan api atas bawah (api atas 150°C,
api bawah 125°C) selama 20 menit. Keluarkan dari oven.
6. Panggang kembali dengan api atas bawah di suhu 150°C selama 10 detik.
Keluarkan dari oven.
7. Panggang kembali dengan api bawah di suhu 100°C selama 60 menit.
8. Japanese Cheesecake siap dihidangkan.

164
165
12+ Bulan

Mapo Tofu
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Bawang Bombay (10 gr) Energi Total (kkal) 40%

● Daging Sapi Giling (100 gr) Lemak Total (gr) 59%

● Tepung Maizena (1 sdt) Protein (gr) 114%

● Tahu Putih, potong kecil (1 buah) Karbohidrat Total (gr) 30%

● Kecap Manis (1 sdm) Zat Besi (mg) 57%

● Buncis, potong kecil (15 gr)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Ati Ayam (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Beef Fat Oil (1 sdt)

Cara Membuat
1. Campurkan daging sapi dengan tepung maizena. Sisihkan.
2. Panaskan wajan dengan api kecil, tumis bawang bombay
dengan BUMBOO Beef Fat Oil.
3. Masukkan daging sapi, tambahkan kecap manis, buncis,
BUMBOO Ati Ayam, air matang, dan tahu putih.
Aduk lalu masak hingga matang.
4. Mapo Tofu siap dihidangkan.

166
167
12+ Bulan

Dori Brokoli
Goreng Abon
Untuk 4 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Ikan Dori Fillet (500 gr) Energi Total (kkal) 24%
● Tepung Terigu (8 sdm) Lemak Total (gr) 30%
● Jeruk Nipis (1 buah)

Protein (gr) 33%
Tepung Maizena (1 sdm)
● Garam (1 gr) Karbohidrat Total (gr) 33%
● Kuning Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 22%
● Brokoli (100 gr)
● Mentega (1 sdm) * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Daun Bawang (20 gr) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Canola Oil (20 ml)


● BUMBOO Teri Bubuk (1 sdm)
● BUMBOO Kaldu Jamur (1 sdm)
● BUMBOO Abon Ayam (10 gr)

Cara Membuat
1. Marinasi ikan dori fillet dengan jeruk nipis dan garam. Sisihkan.
2. Untuk adonan basah: Siapkan mangkuk, masukkan tepung terigu,
tepung maizena, BUMBOO Kaldu Jamur, kuning telur, dan air. Aduk rata.
3. Untuk adonan kering: Campurkan tepung maizena dan BUMBOO Teri Bubuk.
4. Potong kotak-kotak ikan dori, lumuri dengan adonan kering lalu adonan basah.
5. Potong brokoli menjadi ukuran lebih kecil, lumuri dengan adonan kering.
6. Panaskan wajan dengan api sedang, masukkan BUMBOO Canola Oil secukupnya,
lalu goreng ikan dori dan brokoli hingga matang dan berwarna cokelat keemasan.
Tiriskan.
7. Di wajan berbeda, lelehkan mentega, lalu tumis daun bawang sebentar.
Masukkan ikan dori dan brokoli yang sudah digoreng, campurkan dengan
BUMBOO Abon Ayam. Aduk rata.
8. Dori Brokoli Goreng Abon siap dihidangkan.

168
169
12+ Bulan

Creamy
Meatballs
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Daging Sapi Giling (100 gr) Energi Total (kkal) 44%
● Bawang Bombay (10 gr)
Lemak Total (gr) 65%
● Telur Ayam Kampung (1 pcs)
● Tepung Roti (2 sdm) Protein (gr) 78%
● Tepung Terigu (2 sdm)
Karbohidrat Total (gr) 22%
● Susu UHT (50 ml)
● Kentang (1 pcs) Zat Besi (mg) 32%
● Bawang Putih Bubuk (1 sdt)
● BUMBOO Canola Oil (2 sdm) * Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Kaldu Sapi (1 sdm) Usia 1-3 Tahun
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdm)

Cara Membuat
● Untuk Daging Meatballs
1. Tumis bawang bombay dengan BUMBOO Canola Oil di wajan hingga berubah warna.
Sisihkan.
2. Siapkan mangkuk, masukkan daging sapi, telur, bawang bombay yang sudah ditumis,
BUMBOO Keju Bubuk, tepung roti, dan susu UHT. Aduk rata, sisihkan.
3. Diamkan adonan daging di dalam kulkas sekitar 15 menit - 1 jam agar mudah dibentuk.
4. Setelah adonan memadat, buat adonan daging menjadi bentuk bulat-bulat.
5. Panaskan wajan dengan api kecil. Masukkan BUMBOO Canola Oil, goreng adonan daging
yang sudah dibentuk sampai matang merata. Tiriskan.

● Untuk Mashed Potato


Panaskan wajan dengan api kecil. Masukkan kentang kukus yang sudah dilumatkan,
susu UHT, dan BUMBOO Keju Bubuk. Aduk perlahan hingga rata lalu sisihkan.

● Untuk Saus
1. Siapkan wajan dengan api kecil. Masukkan tepung terigu, aduk dengan cepat.
2. Tuang air, tambahkan BUMBOO Kaldu Sapi, bawang putih bubuk, dan susu UHT.
Aduk kembali.

Siapkan piring berisi mashed potato, daging meatballs, dan saus.


Creamy Meatballs siap dihidangkan.

170
171
12+ Bulan

Kentang Kukus
Abon
Untuk 1 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Kentang (1 buah) Energi Total (kkal) 51%

● Santan (2 sdm) Lemak Total (gr) 39%

● Daging Ayam, giling (40 gr) Protein (gr) 107%

● Wortel (1 sdm) Karbohidrat Total (gr) 49%

● Telur (1 butir) Zat Besi (mg) 52%

● BUMBOO Kaldu Ayam (1 sdt)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● BUMBOO Keju Bubuk (1 sdt) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Abon Sapi (10 gr)

Cara Membuat
1. Siapkan mangkuk berisi kentang yang sudah dihaluskan, santan,
air matang, ayam parut, wortel parut, dan BUMBOO Kaldu Ayam.
Aduk rata.
2. Masukkan telur dan BUMBOO Keju Bubuk, aduk kembali
hingga rata.
3. Pindahkan adonan ke dalam wadah tahan panas.
Kukus hingga 25 menit.
4. Beri topping BUMBOO Abon Sapi di bagian atas kentang kukus
yang sudah jadi.
5. Kentang Kukus Abon siap dihidangkan.

172
173
12+ Bulan

Roti Gulung
Abon
Untuk 2 porsi

Bahan Nutrisi per Porsi*


● Roti Tawar (2 lembar) Energi Total (kkal) 37%

● Telur (1 butir) Lemak Total (gr) 57%

● Mayones (6 sdm) Protein (gr) 28%

● Susu Kental Manis (2 sdm) Karbohidrat Total (gr) 27%

● Margarin (1 sdm) Zat Besi (mg) 8%

● Daun Bawang, iris (secukupnya)


* Berdasarkan % Angka Kecukupan Gizi Harian
● Wijen Putih (secukupnya) Usia 1-3 Tahun

● BUMBOO Abon Ayam (2 sdm)

Cara Membuat
1. Lelehkan margarin di teflon dengan api kecil.
2. Kocok telur dan oleskan di atas roti. Lalu taburi dengan daun
bawang dan wijen putih. Masak sebentar hingga bagian bawah
kecokelatan. Pastikan tidak terlalu kering agar mudah digulung.
3. Bagian roti tanpa telur, diolesi dengan campuran mayones dan
susu kental manis. Lalu taburi dengan BUMBOO Abon Ayam.
4. Gulung roti dan potong 3 bagian. Lapisi kedua ujung roti
dengan mayones dan balur dengan BUMBOO Abon Ayam.
5. Roti Gulung Abon siap disajikan.

174
175
Special Thanks
To Our Recipe Creators

176
Special Thanks
To Our Recipe Creators

Terima Thank
Kasih You

177

Anda mungkin juga menyukai