Anda di halaman 1dari 5

NAMA : PEGGY SHEDIMA PUTRI

NIM : 856617083

1. A. Uraikan tujuan hidup manusia sebagai makhluk beragama?


Jawaban:
Tujuan manusia sebagai makhluk beragama adalah agar hidup manusia itu
lebih terarah dan memiliki tujuan, dengan adanya agama manusia dapat
menjelaskan sesuatu yang tidak dapat di jelaskan oleh akal, agama
mengajarkan tentang dasar hidup, tata cara hidup dan berbagai aspek
kehidupan nya dan tujuan hidup nya. Agama turut membentuk nilai nilai
moral yang di anut manusia.
Tujuan hidup manusia sebagai makhluk beragama adalah sebagai berikut :
a. Manusia adalah makhluk utama.
b. Manusia adalah makhluk yang sadar
c. Manusia adalah makhluk yang sadar diri
d. Manusia adalah makhluk yang kreatif
e. Manusia adalah makhluk yang idealis , pemuja yang ideal.
f. Manusia adalah makhluk moral
g. Manusia adalah makhluk utama dalam dunia alami

B. Jelaskan asas-asas antropologis yang mendasari manusia dapat dididik?

Jawaban:

1. Asas potensialitas
Asas ini mendasari bahwa setiap manusia memiliki potensi untuk
berubah entah kearah baik maupun buruk. Demikian pula dengan
potensi – potensi lain nya , berdasarkan hal itu maka dapat disimpulkan
bahwa manusia akan dapat dididik karena memiliki berbagai potensi.
2. Asas dinamika
Manusia selalu aktif baik dalam aspek fisiologis maupun spiritualnya.
Manusia mengalami dinamika ataupun perubahan keinginan. Dinamika
tersebut akan mampu dihadapi jika manusia mendapatkan pendidikan.
3. Asas individualitas
Individu antara lain memiliki kedirisendirian (subjectivitas), berbeda
dari yang lain nya dan memiliki keinginan untuk menjadi seseorang
sesuai keinginan dirinya sendiri. Pendidikan dilaksanakan untuk
membantu manusia dalam rangka mengaktualisasikan atau
mewujudkan diri nya. Oleh karena itu, individualitas manusia
mengimplikasikan bahwa manusia akan dapat dididik.
4. Asas sosialitas
Sebagai insan sosial manusia hidup bersama dengan sesamanya, ia
butuh bergaul dengan orang lain. Setiap individu akan menerima
pengaruh dari individu lain nya. Kenyataan ini memberikan
kemungkinan bagi manusia untuk dapat dididik sebab upaya bantuan
atau pengaruh pendidikan itu disampaikan justru melalui interaksi atau
komunikasi antar sesama manusia. Dan bahwa manusia dapat
menerima bantuan atau pengaruh pendidikan juga melalui interaksi atau
komunikasi dengan sesamanya.
5. Asas moralitas
Manusia memiliki kemampuan untuk membedakan yang baik dan tidak
baik, dan pada dasarnya ia berpotensi untuk berperilaku baik atas dasar
kebebasan dan tanggung jawab nya (aspek moralitas).
Pendidikan hakikatnya bersifat normatif, artinya dilaksanakan
berdasarkan sistem nilai dan norma tertentu serta diarahkan untuk
mewujudkan manusia ideal, yaitu manusia yang di harapkan sesuai
dengan sistem nilai dan norma tertentu yang bersumber dari agama
maupun budaya yang di akui. Pendidikan bersifat normatif dan manusia
memiliki dimensi moralitas karena itu aspek moralitas memungkinkan
manusia untuk dapat dididik.

2. Pendidikan merupakan proses memanusiakan manusia baik dalam bentuk


formal maupun informal. Kaitkan pendidikan dan hak asasi manusia?
Jawaban :
Hak asasi manusia salah satu nya adalah hak untuk tumbuh dan hidup
dengan selayak nya. Untuk hidup dengan selayak nya, manusia
membutuhkan pendidikan untuk mengetahui bagaimana hidup yang layak
dan cara untuk memperolehnya, pendidikan sendiri juga merupakan hak
asasi manusia karena mendukung bagaimana manusia itu hidup.

3. Pendidikan selain memiliki tujuan, memiliki beberapa landasan salah satu


nya landasan sosiologi, analisis hubungan timbal balik pendidikan dan
masyarakat?
Jawaban :
Pendidikan menanamkan norma yang berlaku di masyarakat, jika nilai dan
norma yang ditanamkan tidak sesuai, tentu akan menyalahi tujuan dari
pendidikan itu sendiri yaitu memanudiakan manusia. Disisi lain manusia
terbentuk dari pendidikan yang di Terima di masyarakat itu sendiri.
Sehingga hubungan keduanya sangat erat. Masyarakat terbentuk karena
pendidikan yang di Terima, sedangkan pendidikan itu sendiri juga harus
mempertimbangkan nilai dan norma yang ada di masyarakat saat itu.

4. A. Jelaskan unsur-unsur pendidikan?


Jawaban :
Unsur pendidikan antara lain :
1. Subjek yang di bimbing
Pendidikan memerlukan manusia yang akan di didik.
2. Pendidik
Pendidikan memerlukan orang yang menyampaikan.
3. Interaksi pendidik dan yang dididik
Tanpa adanya interaksi tidak akan adanya proses transfer ilmu.
4. Tujuan pendidik
Pendidikan harus memiliki tujuan sehingga memiliki pedoman dalam
prosesnya.
5. Materi pendidikan
Pendidikan berlatarkan transfer ilmu, sehingga tetap mengharuskan
adanya yang di transfer.
6. Alat dan metode
Pendidikan membutuhkan alat dan metode agar tujuan pendidikan
tercapai.
7. Lingkungan pendidikan
Tempat kegiatan pendidikan harus ada karna manusia membutuhkan
tempat.

B. Sebutkan dan rinci jenis pergaulan berdasarkan pelaku nya?

Jawaban :

1. Pergaulan individu
Pergaulan individu yaitu pergaulan atau interaksi yang terjadi
perorangan (antara orang dengan orang).
2. Pergaulan kelompok
Pergaulan kelompok yaitu pergaulan atau interaksi antar kelompok
seperti gotong royong.
3. Pergaulan campuran
Pergaulan campuran yaitu pergaulan antara kelompok dan
perorangan (individu).

Anda mungkin juga menyukai