Anda di halaman 1dari 7

TUGAS

LINGUISTIK UMUM
Dosen pengampu mata kuliah: Dr. La Yani, M.Hum.

OLEH:

NUR SIAWATI (A1M123064)

PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
KENDARI
2023
TUGAS 1
MENGENAL TOKOH
FERDINAND DE SAUSSURE

Nama : Ferdinand De Saussure


Lahir : 26 November 1857, Jenewa, Swiss
Kawasan : Filsafat Barat
Aliran : Strukturalisme, Semiologi
Meninggal : 22 Februari 1913 ( Umur 55 thn) Vuffiens-Le-Chafean-Kanton
Vaud, Swiss

Ferdinand de saussure ( 1857 – 1913 ) adalah seorang ahli bahasa


berkebangsaan Swiss. Ia merupakan pelopor kajian linguistik modern. Pemikiran-
pemikirannya mengenai linguistik disampaikan dalam bukunya yang berjudul
“Course de Linguistique Generale”. Buku ini diterbitkan pada tahun 1916 secara
anumerta. Pemikiran-pemikiran Saussure dipengaruhi oleh strukturalisme dan
modernisme.
Dalam pandangan Saussure, bahasa merupakan objek linguistik. Beliau
mempersyaratkan adanya 3 terminologi yang membuat bahasa dapat dipandang
sebagai objek linguistik. Ketinganya yaitu “langage, langue dan parole”, Saussure
berpendapat bahwa setiap jenis bahasa tidak dapat dipisahkan dari perkataan yang
digunakan oleh penutur dalam pembicaran.
Pemikiran semiotika yang dikemukakan oleh Saussure disebut semiotika
struktural. Dalam bukunya yang berjudul “Course in General Linguistic”, beliau
mengartikan semiotika sebagai ilmu yang mengkaji mengenai tanda sebagai
bagian dari kehidupan sosial. Inti dari pemikiran Saussure mengenai tanda ialah
pada perbedaan antara “penanda” dan yang “ditandakan”. “Penanda” diartikan
sebagai bunyi atau pola bahasa yang mengandung makna. Sementara itu, “yang
ditandakan” merupakan sesuatu yang mewakili kondisi kejiwaan, pikiran atau
konsep.
 Sumbangsih Pemikiran
Strukturalisme, yang dikemukan oleh Saussure adalah bahwa struktur
bahasa merupakan sesuatu yang penting. Pengaruh strukturalisme
Saussure berkembang pesat di Prancis selama dasawarsa tahun 1960 –
1970-an.
 Pengaruh Pemikiran
Aliran Praha, aliran ini dipelopori pembentukannya pada tahun 1928 pada
kongres Linguistik Internasional 1 di De Haag. Pokok-pokok
pemikirannya merupakan kelanjutan dari pemikiran Saussure.
TUGAS 2
SEJARAH PERKEMBANGAN LINGUISTIK

Jika belajar tentang sejarah ilmu linguistik, maka tidak lepas dari tiga periode
perkembangannya. Kita bisa menyebutnya sebagai periode awal, periode
perkembangan, dan terakhir adalah periode pembaharuan.

Periode Awal
Faktor logika merupakan tumpuan pada analisis linguistik yang terjadi pada
periode awal. Terdapat beberapa masa perkembangan linguistik dalam periode
awal, sebagaimana berikut:

1. Masa India
Pada abad ke-19, masyarakat India belajar bahasa secara lisan, sebagai bentuk
perkembangan setelah adanya penggunaan bahasa tulis abjad Brahmi pada abad
ke-5. Saat itu, tujuan belajar bahasa tidak untuk memahami hakikat bahasa, tetapi
lebih untuk mempelajari agama dan hikmah kitab Veda.

2. Masa Yunani
Plato adalah salah satu dari filosof yang menggunakan lambang dan
menghubungkannya dengan percakapan antara Kratylos dan Cratylus. Sedangkan
Socrates menyebutkan jika lambang memang harus cocok dengan acuan.
Aristoteles menyebutkan hubungan lambang dan acuan sifatnya harus
konvensional. Para filosof juga membuat kelas kata.

3. Masa Romawi
Di masa Yunani, sudah ada pembagian kelas kata yang kemudian berkembang
pada masa Romawi, termasuk karangan Thrax dan Dionysius yang menyebutkan
kata baru, yaitu kata bilangan.
Ada juga tokoh Romawi yang disebut dengan Varro menulis buku De Lingua
Latina, menjelaskan etimologi, morfologi, dan sintaksis. Pada masa ini, sudah ada
kajian bahasa secara gramatikal dan logika.

4. Masa Pertengahan
Pendidikan Latin membawa pengaruh sangat besar, karena terdapat dua hal yang
muncul terkait perkembangan linguistik yaitu kaum Modistae dan juga tatabahasa
spekulatif.
Modistae sangat memprioritaskan semantik, percaya bahwa setiap benda punya
perbedaan ciri dan disebut dengan mode essendi. Kaum spekulatif menyebutkan
kata adalah sistem dengan acuan, sehingga semua bahasa pasti punya kata dalam
konsep sama.

5. Masa Renaissance
Inilah masa kehidupan, belajar banyak hal tentang bahasa-bahasa kuno, termasuk
Romawi dan Yunani. Terjadi pada abad ke-16 dan ke-17, manusia ingin menjadi
homo trilinguis untuk menguasai bahasa Ibrani, Latin, dan Yunani, juga ada
berbagai bahasa dari luar Eropa sebagai perbandingan.

Periode Perkembangan
Dimulai abad ke-18, bahasa bukan lagi alat, tetapi juga objek. Tidak berorientasi
pada logika dan filsafat, tapi pada apa adanya. Muncul juga beberapa tokoh pada
abad ke-19, seperti E.B. Condillac yang menyebutkan asal mula bahasa terletak
pada berbagai bunyi alamiah, karena tekanan emosi kuat dan bunyi tersebut
bermakna karena adanya pengulangan. Ada juga A. Schleicher yang menyebutkan
pertumbuhan bahasa sifatnya historis. Terdapat dua hal yang dilakukan oleh
A.Schleicher dalam kemajuan linguistik yaitu rekontruksi bentukan bahasa Indo-
Jerman dengan melakukan perbandingan bahasa dan menentukan sejarah awal
munculnya bahasa Indo-Jerman.
Dalam sejarah linguistik, pendapat Schleicher kemudian ditentang oleh Schmidt,
menyebutkan perkembangan bahasa dapat dipengaruhi garis maupun batas-batas,
atau dikenal dengan sebutan isoglosse, yang terus meluas sehingga diibaratkan
gelombang atau wave theory. Schmidt berpendapat bahasa Indo-Jerman
merupakan kesatuan yang tidak bisa dipisahkan seperti halnya rantai besi.

Periode Pembaharuan
Pada masa pembaharuan tersebut, para pakar lebih menekankan perhatian pada
persoalan bahasa, tidak lagi sibuk dengan filsafat atau perbandingan bahasa.
Bahkan, ada beberapa tokoh penting dalam periode pembaharuan tersebut.
Contoh, Ferdinand de Saussure tahun 1857-1913, menulis buku tentang Cours de
Linguistique Generale yang membuatnya mendapatkan julukan sebagai Bapak
Linguistik Modern karena berhasil menyatakn tentang diakronis dan sinkronis
dalam linguistik, logat, tuturan, ucapan, dan sifat bahasa yang berisi sistem nilai.
Selain itu juga masih ada nama-nama penting lainnya seperti L. Bloomfield,
Kenneth L.Pike, Noam Chomsky, dan Charles Fillmore.
DAFTAR PUSTAKA

Universitas123. 2022. “Perjalanan Sejarah Ilmu Linguistik dan


Perkembangannya”, https://www.universitas123.com/news/perjalanan-sejarah-
ilmu-linguistik-dan-perkembangannya, diakses pada 7 Oktober 2023 pukul 15.33.

Anda mungkin juga menyukai